Anda di halaman 1dari 20

DATABASE

Nama : Lenny Nur Umma Rahmawati


Nim : 22316902016
Prodi : D3 PIK/Semester 4
DEFINISI
 Istilah Database:
• Lemari Arsip
• Penyimpanan Data
Database:
 Data adalah fakta tentang sesuatu di
dunia nyata yang dapat direkam dan
disimpan pada media komputer.

 Basis (Base) adalah markas/tempat


berkumpul/tempat bersarang/gudang.
DEFINISI
Database:
 Himpunan kelompok data (arsip) yang saling
berhubungan yang diorganisasi sedemikian rupa
supaya dapat dimanfaatkan kembali dengan
cepat dan mudah
 Kumpulan data yang saling berhubungan yang
disimpan secara bersama sedemikian rupa tanpa
adanya duplikasi yang tidak perlu yang
disiapkan untuk memenuhi berbagai kebutuhan
 Kumpulan file/table/arsip yang saling
berhubungan yang disimpan dalam media
penyimpanan elektronis
KEUNTUNGAN PENGGUNAAN DATABASE

1. Mengurangi pengulangan data.


2. Mengintegrasikan data.
3. Mengambil data secara cepat.
4. Meningkatkan keamanan.
TUJUAN PEMANFAATAN DATABASE
1. Kecepatan dan Kemudahan (Speed)
Memungkinkan untuk melakukan perubahan/manipulasi terhadap data atau
menampilkan kembali data dengan lebih cepat dan mudah
2. Efisiensi Ruang Penyimpanan (Space)
Efisiensi/optimalisasi penggunaan ruang penyimpanan dengan melakukan
penekanan (menghilangkan) redundansi data
3. Keakuratan (accuracy)
Menerapkan aturan/batasan (constraint) tipe data, domain data, atau
keunikan data untuk menghindari pemasukan data yang tidak akurat
4. Ketersediaan (Availability)
Memilah data menjadi data master, data transaksi ataupun data history
TUJUAN PEMANFAATAN DATABASE
5. Kelengkapan (Completeness)
Menambah record-record data dan melakukan perubahan struktur dalam
basis data baik dalam bentuk penambahan objek baru (tabel) atau dengan
penambahan field-field baru pada tabel
6. Keamanan (Security)
Melakukan pengaturan hak akses terhadap basis data beserta objek-objek
didalamnya dan menentukan operasi-operasi apa saja yang boleh dilakukan
7. Kebersamaan Pemakaian (Sharability)
Penggunaan data dalam suatu basis data oleh berbagai pihak
OPERASI DASAR DATABASE
1. Pembuatan basis data baru (create database)
2. Penghapusan basis data (drop database)
3. Pembuatan tabel baru ke suatu basis data (create table)
4. Penghapusan tabel dari suatu basis data (drop table)
5. Penambahan / pengisian data baru ke sebuah tabel di sebuah basis data
(insert)
6. Pengambilan data dari sebuah tabel (retrieve/search)
7. Pengubahan data dari sebuah tabel (update)
8. Penghapusan data dari sebuah tabel (delete)
PENERAPAN DATABASE
1. Kepegawaian, untuk berbagai perusahaan yang
mempunyai banyak pegawai.

2. Pergudangan (Inventor), untuk perusahaan


manufaktur (pabrik), grosir, (reseller), apotik, dll.

3. Akuntansi, untuk berbagai perusahaan layanan


pelanggan (customer care), untuk perusahaan yang
berhubungan dengan banyak pelanggan (bank,
konsultasi, dll).
PENERAPAN DATABASE

4. Perbankan, dalam melakukan pengolahan data


nasabah, tabungan, pinjaman, pembuatan laporan, dll.

5. Pendidikan, dalam melakukan pengelolaan data


siswa, penjadwalan kegiatan, nilai, dll.

6. Rumah Sakit, dalam melakukan pengelolaan histori


penyakit/pengobatan pasien, menanggani pembayaran, dll.
Database Management System
(DBMS)
 Database Management System (DBMS) adalah kumpulan
data yang saling berhubungan dan kumpulan program untuk
mengakses data. Tujuan utama sistem manajemen basis data
adalah menyediakan cara menyimpan dan mengambil
informasi basis data secara mudah dan efisien.

 Perangkat lunak untuk mendefinisikan, menciptakan,


mengelola, dan mengendalikan pengaksesan basis data.
BAHASA BASIS DATA

 DBMS merupakan perantara antara user


dengan database.
 Cara komunikasi diatur dalam suatu bahasa
khusus yang telah ditetapkan oleh DBMS.
 Contoh : SQL, dBase, QUEL, dsb.
 Bahasa database, dibagi dalam 2 bentuk :
 Data Definition Language (DDL)
 Data Manipulation Language (DML)
BAHASA DBMS
 Data Definition Language (DDL)
 Struktur/skema basis data yang
menggambarkan/ mewakili desain basis data secara
keseluruhan.

 Dapat digunakan untuk membuat tabel baru,


mengubah tabel, menentukan struktur penyimpanan
tabel

 Hasil kompilasi perintah DDL adalah


kumpulan tabel yang disimpan dalam file khusus
yang disebut kamus data (Data Dictionary)
BAHASA DBMS
 Data Manipulation Language (DML)
 Merupakan bentuk bahasa basis data yang
berguna untuk melakukan manipulasi dan
pengambilan data pada suatu basis data

 Memanipulasi data berarti :


1. Retrieval  mengambil informasi dari database
2. Insertion  menambahkan data baru ke
database
3. Deletion  menghapus data dari database
4. Modification  mengubah data dalam database
BAHASA DBMS
DML terdiri dari 2 jenis :
1. Prosedural
 yaitu DML meminta user untuk
menentukan data “apa” yang dibutuhkan
dan “bagaimana” mendapatkannya.

2. Non Prosedural
 yaitu DML meminta user untuk
menentukan data “apa” yang dibutuhkan
tanpa menjelaskan cara mendapatkannya.
KOMPONEN DASAR DARI SISTEM DATABASE

Terdapat 4 komponen pokok dari system database:


A. DATA
Dengan ciri-ciri :
1. Data disimpan secara terintegrasi (Integrated)
Terintegrated yaitu Database merupakan kumpulan dari berbagai
macam file dari aplikasi-aplikasi yang berbeda yang disusun dengan
cara menghilangkan bagian-bagian yang rangkap (redundant)
2. Data dapat dipakai secara bersama-sama(shared)
Shared yaitu Masing-masing bagian dari database dapat diakses
oleh pemakai dalam waktu yang bersamaan, untuk aplikasi yang
berbeda.
KOMPONEN DASAR DARI SISTEM DATABASE

B. Perangkat Keras (Hardware)


Terdiri dari semua peralatan perangkat keras komputer yang
digunakan untuk pengelolaan sistem database berupa :
1. Peralatan untuk penyimpanan misalnya disk, drum,
tape
2. Peralatan input dan output
3. Peralatan komunikasi data, dll
C. Perangkat Lunak (Software)
Berfungsi sebagai perantara (interface) antara pemakai
dengan data phisik pada database, dapat berupa :
1. Database Management System (DBMS)
2. Program-program aplikasi & prosedur-prosedur
KOMPONEN DASAR DARI SISTEM DATABASE

D. Pemakai (User)
Terbagi menjadi 3 klasifikasi :
1. Database Administrator (DBA), orang/tim yang bertugas
mengelola system database secara keseluruhan
2. Programmer, orang/tim membuat program aplikasi yang
mengakses database dengan menggunakan bahasa
pemprograman
3. End user, orang yang mengakases database melalui terminal
dengan menggunakan query language atau program aplikasi
yang dibuat oleh programmer
DATA PADA DATABASE DAN HUBUNGANNYA

Ada 3 Jenis Data Pada Sistem Database,


Yaitu:
1. Data operasional dari suatu organisasi,
berupa data yang disimpan didalam
database
2. Data masukan (input data), data dari luar
sistem yang dimasukan melalui peralatan
input (keyboard) yang dapat merubah data
operasional
3. Data keluaran (output data), berupa
laporan melalui peralatan output sebagai
hasil dari dalam sistem yang mengakses
data operasional
Sumber

Data Base Concept, 2nd edition, Henry F. Korth, McGraw-Hill,1991.


Database Management System
Fathansyah. (2015). Basis Data. Informatika, Bandung.
Sutanta, E. (2004). Sistem Basis Data Yogyakarta: Andi Yogyakarta
TerimaKasih

Anda mungkin juga menyukai