Anda di halaman 1dari 2

CYP2D6 adalah Sitokrom CYP2D6, anggota dari sitokrom P450, adalah salah satu dari enzim-enzim paling penting

dalam metabolisme zat-zat xenobiotik di dalam tubuh. CYP2D6 juga berhubungan dengan aktivasi dari beberapa obat, jadi obat-obat tersebut dapat turun keefektifannya pada saat pasien dengan aktifitas CYP2D6 yang tidak mencukupi, mengkonsumsinya. Substrat Obat yang dimetabolisme oleh CYP2D6 disebut sebagai substrat CYP2D6. Perlu diingat bahwa banyak obat yang dimetabolisme oleh lebih dari satu enzim CYP450, dan CYP2D6 mewakili sebagian kecilnya. Sebagai contoh, banyak antidepressant mengalami metabolisme oleh CYP2D6, tapi enzim CYP450 yang lain juga termasuk. Banyak obat-obat psikoteraputik sebagai substrat ataupun inhibitor dari CYP2D6. Substrat Amitriptylin, clomipramin, atomoxetin, codeine, carvedilol, desipramin, klorpeniramin, dextrometorfan, klorpromazin, dihidrocodein,

difenilhidramin, dolasetron, doxepin, duloxetin, flecainide, fluoexetin, fluvoxamin, haloperidol, metoprolol, hidrocodone, mexiletine, imipramin, nortriptyline, maprotilin, palonosetron,

metoclopramide,

paroxetin, perheksilin, prometazin, propafenon, propranolol, protriptilin, risperidon, tamoxifen, tioridazin, timolol, tolterodin, tramadol, trazodon, venlafaxine. Inhibitor Obat yang menghambat aktifitas CYP2D6 kemungkinan besar

meningkatkan konsentrasi plasma oleh pengobatan tertentu, dan dalam beberapa kasus akan timbul hasil yang merugikan. Beberapa obat, eperti fluoxetin,paroxetin dan kuinidin sangat berpotensi sebagai penghambat dari CYP2D6, pasien yang sedang mengkonsumsi obat-obat ini hampir tidak memiliki aktifitas dari CYP2D6.

Inhibitor Amiodaron, bupropion, kloroquin, cinacalcet, difenhidramin, fluoxetin, haloperidol, imatinib, paroxetin, propafenon, propoksifen, quinidin,

terbinafin, thioridazin. Inducer Tidak seperti kebanyakan enzim-enzim CYP450, CYP2D6 tidak begitu terpengaruh oleh enzim inducer. Piperidin,glutetimid,carbamazepine, dexametason, rifampisin.

Anda mungkin juga menyukai