Anda di halaman 1dari 2

Markus 5:1-20 OBSERVASI: Data-data apa yang tersedia?

Bentuk tulisan: narasi Garis besar: Outline / Alur cerita: Yesus bertemu dengan orang yang dirasuk legion (1-5) Yesus mengusir roh-roh jahat tersebut (6-13) Orang tersebut sembuh, Yesus diusir oleh penduduk (15-17) Yesus meninggalkan tempat tersebut, orang yang disembuhkan memberitakan pertolongan Yesus (18-20) Detail:

Mengapa roh-roh jahat tsb begitu ketakutan berhadapan dengan Yesus? Karena mereka menyadari adanya kuasa yang besar dalam diri Yesus. Apa arti sebutan Anak Allah Yang Maha Tinggi? (Son of The Most High God) Anak Allah tidak otomatis berarti menunjuk pada keilahian Kristus di sini. Anak Allah bisa berarti orang yang diutus /diperkenankan Allah, meskipun bisa berarti juga bahwa roh-roh jahat tsb mengenal siapa Yesus yang sesungguhnya. Mengapa Tuhan Yesus mengabulkan permintaan setan-setan tersebut untuk pindah ke babi-babi? Apakah dalam kejadian pengusiran setan yang lain juga terjadi tawar menawar? Kalau begitu mengapa kali ini Ia mau bernegosiasi? Dalam peristiwa-peristiwa lain, tidak pernah dicatat adanya negosiasi ketika Yesus mengusir setan ( Mat 9:32-33; 12:22; 17:14-18; Mark1:23-26). Ini menunjukkan ada suatu pesan khusus yang mau disampaikan oleh Tuhan Yesus melalui peristiwa ini. Yang terjadi secara mencolok adalah pertukaran antara jiwa satu orang yang sudah dianggap sebagai sampah busuk masyarakat dengan harta senilai 2000 ekor babi (kl. 500 juta rupiah?). Dengan apa yang dilakukanNya, Tuhan Yesus mau menyatakan bahwa jiwa orang gila tsb masih tetap lebih berharga daripada harta benda yang begitu mahal nilai jualnya. Mengapa penduduk setempat justeru mengusir Yesus setelah orang kerasukan tersebut disembuhkan? Kemungkinan pertama adalah mereka takut (ay.15) kepada Yesus karena keajaiban yang dibuatNya. Akan tetapi tidak ada alasan yang kuat untuk itu, karena yang terjadi adalah Yesus membawa perubahan yang positif terhadap orang gila tersebut. Kemungkinan kedua yang lebih masuk akal adalah karena mereka takut kehilangan lebih banyak harta benda Kalau satu orang gila yang disembuhkan bisa membuat mereka kehilangan harta milik yang sedemikian besar, bagaimana kalau ada orang-orang gila yang lain, berapa banyak lagi mereka harus kehilangan? Mereka lebih peduli dengan keamanan harta benda mereka dibandingkan dengan perubahan positif yang terjadi pada orang gila tsb. Mengapa Yesus tidak mengijinkan orang tersebut mengikuti Dia? Sulit untuk menemukan jawaban yang sangat jelas. Salah satu kemungkinan adalah bahwa orang ini berasal dari daerah kafir, sehingga akan cukup sulit membawa dia masuk ke daerah Yahudi. Yang jelas adalah bahwa Tuhan Yesus lebih menghendakinya untuk memberitakan tentang Dia kepada orang-orang di daerahnya sendiri.

Who? Yesus, orang yang kerasukan, legion, penjaga-penjaga babi, penduduk Gerasa/Dekapolis Where? Di daerah Gerasa. Daerah tersebut termasuk provinsi Dekapolis. Terletak di sisi lain sungai Yordan, yang berseberangan dengan daerah Yudea dan Galilea. Merupakan daerah kafir, ditandai dengan adanya binatang haram seperti babi yang diternak oleh penduduk. When? Sesudah peristiwa muzizat Yesus menghentikan badai dan sebelum peristiwa Yesus menyembuhkan anak Jairus. What? 2000 ekor babi

Adakah istilah yang asing? Legion: satu legion tentara Romawi berkekuatan sekitar 6000 orang. Selidiki lebih lanjut (Ask! Think! Link!) Bagaimanakah kondisi orang yang dirasuk roh jahat tsb? Orang tersebut sudah sedemikian menakutkan/berbahaya bagi penduduk sekitar karena kuatnya roh jahat yang merasukinya (legion). Secara sosial, dia sudah dianggap tidak ada, karena tidak memiliki kesadaran akan dirinya lagi dan tempat tinggalnyapun bukan di tengah perkampungan.

Konteks: Perikop ini terletak di dalam rangkaian kisah mengenai muzizat yang dilakukan oleh Yesus, yaitu: kuasa terhadap alam (mendiamkan badai, 4:3541), kuasa terhadap setan (mengusir legion, 5:1-20), kuasa terhadap penyakit (penyembuhan wanita yang sakit pendarahan, 5:25-24), kuasa terhadap kematian (5:21-24,35-43). Rangkaian peristiwa tersebut merupakan bukti yang menyatakan siapa Yesus, yang adalah Mesias dan Anak Allah.

INTERPRETASI: Apa pesan yang ingin disampaikan penulis melalui cerita tersebut?

Pesan-pesan / prinsip-prinsip: Tuhan Yesus lebih berkuasa atas segala kuasa roh jahat yang paling kuat sekalipun (yang dalam kisah ini digambarkan sebagai legion), karena Dia adalah Anak Allah Yang Maha Kuasa. Di mata Tuhan, satu jiwa yang tampak tidak berharga sekalipun tetap memiliki nilai yang lebih mulia/berharga dibanding harta benda yang memiliki nilai jual begitu mahal. Sistem nilai Ilahi tersebut belum tentu cocok dengan sistem nilai masyarakat di dunia ini, yang umumnya lebih menghargai harta benda dibanding jiwa manusia. Sehingga mereka yang mau mengikut sistem nilai yang dari Allah harus siap untuk menghadapi reaksi negatif dari lingkungannya.

APLIKASI: Apa relevansi pesan tersebut dengan diri saya?


Semakin diteguhkan oleh kuasa dalam nama Tuhan Yesus, yang jauh lebih besar atas kuasa kegelapan yang sedemikian kuat sekalipun. Saya perlu belajar mengasihi manusia lebih dari harta benda, bahkan manusia yang tampak tidak bernilai sekalipun. Karena di mata Tuhan jiwa mereka sangat berharga dibanding harta benda yang mahal sekalipun. Saya perlu siap untuk menerima reaksi negatif dari lingkungan sekitar bila saya hidup sesuai dengan sistem nilai tersebut.

Anda mungkin juga menyukai