Anda di halaman 1dari 6

WALIKOTA SURAKARTA

KEPUTUSAN WALIKOTA SURAKARTA


NOMOR : ............./03/1/2012

TENTANG
PENETAPAN LOKASI DAN SUSUNAN TIM PELAKSANA KEGIATAN
PENGINTEGRASIAN LAYANAN SOSIAL DASAR DI POS PELAYANAN
TERPADU DI RW VI KELURAHAN PURWODINGRATAN
KECAMATAN JEBRES KOTA SURAKARTA
WALIKOTA SURAKARTA,
Membaca : Surat Direktorat Jenderal Pemberdayaan Masyarakat
dan Desa Kementerian Dalam Negeri Republik
Indonesia Nomor 411.3/1.518/PMD Tanggal 2 Maret
2012 tentang Penguatan Posyandu;
Mengingat : 1.Undang-Undang Nomor 16 Tahun 1950 tentang
Pembentukan Daerah-Daerah Kota Besar Dalam
Lingkungan Propinsi Jawa Timur, Jawa Tengah,
Jawa Barat Dan Daerah Istimewa Yogyakarta
(Berita Negara Republik Indonesia Tahun 1950
Nomor 45);
2.Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
4437) sebagaimana telah diubah beberapa kali,
terakhir dengan Undang- Undang Nomor 12
Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas
UndangUndang Nomor 32 Tahun 2004 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor
59,Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 4844);
3.Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang
Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat
1
Dan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 4438);

4.Peraturan Daerah Kota Surakarta Nomor 6 Tahun
2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja
Perangkat Daerah Kota Surakarta (Lembaran
Daerah Kota Surakarta Tahun 2008 Nomor 6),
sebagaimana telah diubah dengan Peraturan
Daerah Kota Surakarta Nomor 14 Tahun 2011
tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Kota
Surakarta Nomor 6 Tahun 2008 tentang
Organisasi dan Tata Kerja Perangkat Daerah Kota
Surakarta (Lembaran Daerah Kota Surakarta
Tahun 2011 Nomor 14);
Memperhatikan: 1. Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 9 tahun
1990 tentang Peningkatan Mutu Pos Pelayanan
Terpadu;
2.Keputusan Gubernur Kepala Daerah Tingkat I
Jawa Tengah Nomor 411.2.05/60/2003 tanggal 4
Maret 2003 tentang Pembentukan Kelompok Kerja
Operasional Pos Pelayanan Terpadu ( Pokjanal
Posyandu ) Tim Pembina Lembaga Ketahanan
Masyarakat Desa ( LKMD ) Provinsi Jawa Tengah.
3. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 19 Tahun
2012 tentang Pedoman Pengintegrasian Layanan
Sosial Dasar di Pos Pelayanan Terpadu;
MEMUTUSKAN:
Menetapkan :
KESATU :Pos Pelayanan Terpadu RW VI Kelurahan
Purwodiningratan, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta
sebagai Lokasi Pelaksanaan Kegiatan Pengintegrasian
Layanan Sosial Dasar di Pos Pelayanan Terpadu;
KEDUA : Guna melaksanakan kegiatan dimaksud dalam
DIKTUM KESATU, dibentuk Tim Pelaksana
Pengintegrasian Layanan Sosial Dasar di Pos
Pelayanan Terpadu RW VI Kelurahan
Purwodiningratan Kecamatan Jebres Kota Surakarta;
2
KETIGA :Tugas Tim sebagaimana dimaksud DIKTUM KEDUA
adalah :
1.Pembina : Memberikan pembinaan, arahan dan
dukungan dalam rangka pelaksanaan Posyandu
Integrasi;
2.Pengarah: Memberikan pembinaan, arahan,
bimbingan, program, pelatihan, kegiatan teknis,
supervisi dan konsultasi dalam penyelenggaraan
Posyandu Integrasi
3.Penanggung jawab: Memberikan arahan dan
bimbingan, supervisi dan pengawasan
penyelenggaraan Posyandu Integrasi
4.Ketua : Melaksanakan percepatan pembentukan
dan pelaksanaan Posyandu Integrasi, Bertindak
sebagai pelaksana harian Posyandu Integrasi,
Memimpin, menentukan strategi dan bertanggung
jawab dalam pelaksanaan Posyandu Integrasi,
Mengkoordinasikan kegiatan-kegiatan dalam
Posyandu Integrasi,
5.Wakil Ketua : Membantu Ketua dalam hal yang
bersifat teknis administratif maupun teknis
fungsional pelaksanaan program/kegiatan
posyandu integrasi
6.Sekretaris I: Membantu Ketua dalam pelaksanaan
Posyandu Integrasi, Melakukan pengendalian teknis
dan administrasi kegiatan Posyandu integrasi,
Menampung usul rencana pengembangan Posyandu
yang menjadi tugas dan tanggung jawab unit-unit
pada Posyandu integrasi, mengagendakan
pertemuan rutin, membuat pencatatan kegiatan
Posyandu integrasi;
7.Sekretaris II : Membantu Ketua dan Sekretaris
dalam pengendalian teknis dan administrasi
kegiatan Posyandu integrasi, menampung usul
rencana pengembangan Posyandu yang menjadi
tugas dan tanggung jawab unit-unit pada
Posyandu integrasi, mengagendakan pertemuan
rutin, membuat pencatatan kegiatan Posyandu
integrasi;
3
8.Tugas UNIT-UNIT atau nama lainnya sesuai dengan
tugas masing-masing.
KEEMPAT :Semua biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya
Keputusan ini dibebankan pada Anggaran Pendapatan
dan Belanja Daerah Kota Surakarta Tahun Anggaran
2012, Dana Bantuan Penguatan Posyandu Pada
Direktorat Jenderal Pemberdayaan Masyarakat dan
Desa Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia
dan Bantuan Ikatan Alumni ITB 75 Mengabdi.
KELIMA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Surakarta
pada tanggal
WALIKOTA SURAKARTA,
JOKO WIDODO
Tembusan:
1.Wakil Walikota Surakarta;
2.Sekretaris Daerah Kota Surakarta;
3.Asisten Pemerintahan Sekda Kota Surakarta;
4.Asisten Administrasi Sekda Kota Surakarta;
5.Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda
Kota Surakarta;
6.Inspektur Kota Surakarta;
7.Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Surakarta;
8.Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Pemberdayaan Perempuan
Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Kota Surakarta;
9.Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Kota
Surakarta;
10.Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Surakarta;
11.Kepala Bagian Hukum dan HAM Setda Kota Surakarta;
12.Camat Jebres Kota Surakarta;
4
LAMPIRAN : KEPUTUSAN WALIKOTA SURAKARTA
NOMOR :
TANGGAL :

NO JABATAN DALAM TIM JABATAN DALAM INSTANSI
1. Pengarah 1.Walikota Surakarta
2.Wakil Walikota Surakarta
2. Pembina Sekretaris Daerah Kota Surakarta
3. Penanggung Jawab 1. Kepala Bapermas PP PA dan KB Kota Surakarta
2. Kepala Dinas Kesehatan Kota Surakarta
4. Ketua Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat Badan
Pemberdayaan Masyarakat, Pemberdayaan Perempuan,
Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Kota
Surakarta
5. Wakil Ketua Kepala Bidang Promosi Kesehatan Dinas Kesehatan Kota
Surakarta
6. Sekretaris I Kepala Sub Bidang Kelembagaan Masyarakat Badan
Pemberdayaan Masyarakat, Pemberdayaan Perempuan,
Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Kota
Surakarta
7. Sekretaris II Kepala Seksi .................................. Dinas Kesehatan Kota
Surakarta
8. Fasilitator Unit-unit
- Pembinaan Gizi dan KIA Kepala Bidang ........................... Dinas Kesehatan
- BKB Kepala Bidang KB Bapermas PP PA dan KB
- PHBS Kepala Bidang ........................... Dinas Kesehatan
- PAUD Kepala Bidang ........................... Disdikpora
- Taman Bermain Kepala Bidang Perlindungan Anak Bapermas PP PA dan KB
- Posyandu Lansia Ketua Pokja IV TP PKK Kota Surakarta
- Pengembangan Ekonomi Tim Universitas Negeri Sebelas Maret Surakarta,
- Pengembangan Sarpras Tim Ikatan Alumni ITB 75 Mengabdi.
WALIKOTA SURAKARTA,
5
JOKO WIDODO
6

Anda mungkin juga menyukai