Anda di halaman 1dari 9

AKUNTANSI PERSEDIAAN PADA

PT PLN (PERSERO) PENYALURAN DAN PUSAT


PENGATUR BEBAN (P3B) SUMATERA
UNIT PELAYANAN TRANSMISI MEDAN
PROPOSAL TUGAS AKHIR

Ditulis untuk Memenuhi Syarat Menyelesaikan


Pendidikan Program Diploma 3
Diajukan Oleh:
SITI YUYUNDARI
NIM 1205082202

PROGRAM STUDI AKUNTANSI


JURUSAN AKUNTANSI
POLITEKNIK NEGERI MEDAN
MEDAN
2015

KATA PENGANTAR
Puji dan syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala berkat dan
karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan Proposal Tugas
Akhir yang berjudul: Akuntansi Persediaan pada PT PLN (Persero) P3B
Sumatera UPT Medan.
Penulisan Proposal Tugas Akhir ini merupakan salah satu syarat untuk
menyelesaikan pendidikan Diploma 3 pada Jurusan Akuntansi Program Studi
Akuntansi, Politeknik Negeri Medan.
Dalam menyelesaikan Proposal Tugas Akhir ini, penulis menerima bimbingan
serta bantuan dari berbagai pihak, baik secara moril maupun materil sehingga
Proposal Tugas Akhir ini dapat diselesaikan sebagaimana semestinya. Oleh karena
itu, dalam kesempatan ini penulis tidak lupa mengucapkan terima kasih yang
sebesar-besarnya kepada :
1. Bapak M. Syahruddin, ST.,MT., Direktur Politeknik Negeri Medan.
2. Bapak Darwin Sahat Hamonangan Damanik, S.E.,M.Si., Ketua Jurusn
Akuntansi Politeknik Negeri Medan.
3. Bapak Parjuangan Pardosi, S.E.,M.Si. Sekretaris Jurusan Auntansi
Politeknik Negeri Medan.
4. Bapak Sastra Karo-Karo, S.E.,Ak.,M.Si., Kepala Program Studi Akuntansi
Politeknik Negeri Medan
5. Bapak Amran Harun, S.E., Ak., M.Si., Selaku wali kelas AK-6G
Politeknik Negeri Medan
6. Bapak Akhmad Iberahim, selaku Asisten Manajer Adm & Umum PT PLN
(Persero) P3B Sumatera UPT Medan.
7. Bapak Tulus Suryanto Lumbantoruan, selaku Supervisor Keuangan &
Akuntansi PT PLN (Persero) P3B Sumatera UPT Medan.
8. Ibu Tuti Mariana, Ibu Dewi, Bapak Subakir, Bapak Supono serta seluruh
staf dan karyawan PT PLN (Persero) P3B Sumatera UPT Medan yang
telah memberikan arahan dan bimbingan.
9. Seluruh staf pengajar di Politeknik Negeri Medan yang telah mendidik
selama di perkuliahan.
i

10. Orang Tua tercinta, ayah Agus Sumaldi Bsc, ibu Dra. Efi Sawalina, kakak
Fiqhi Fadillah Gusfisari, dan abang Muhammad Ramadhan Syaputra yang
telah memberikan dukungannya kepada penulis baik dari segi material,
semangat, kasih sayang serta doa sehingga dapat menyelesaikan Proposal
Tugas Akhir ini.
11. Rekan-rekan terbaik selama perkuliahan Yunita Sari, Faridha Hanif Zain,
Nur Hafni Nasution dan Nike J. Silitonga. Juga teman-teman di kelas AK6G serta semua pihak yang terkait yang tidak dapat disebutkan satu
persatu yang telah memberikan motivasi.
Akhir kata, dalam penyusunan Proposal Tugas Akhir ini masih jauh dari
kesempurnaan. Sehingga kritik dan saran serta petunjuk yang sifatnya
membangun dari semua pihak untuk menyempurnakan Proposal Tugas Akhir
ini diterima dengan kerendahan hati. Semoga Proposal Tugas Akhir ini dapat
bermanfaat bagi para pembaca dan semua pihak yang menggunakannya.

Medan,

Mei 2015

Penulis,

Siti Yuyundari
NIM 1205082202

ii

BAB 1
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Pemilihan Judul


Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, perusahaan akan
berkembang menjadi perusahaan yang lebih besar. Sehubungan perkembangan
perusahaan tersebut, perusahaan tidak lepas dari pencapaian laba yang lebih
optimal. Untuk mencapai laba, perusahaan harus mempertimbangkan kualitas
persediaan. Persediaan selalu diandalkan dalam setiap perusahaan, perusahaan
dagang, perusahaan manufaktur, maupun perusahaan jasa. Semua perusahaan
mempunyai aset lancar, baik pada perusahaan dagang, manufaktur, dan
perusahaan jasa. Aset lancar tersebut dalam bentuk barang atau perlengkapan
untuk mendukung kegiatan operasional perusahaan. Pada perusahaan dagang,
persediaan yang dimiliki digunakan untuk dijual kembali, sedangkan pada
perusahaan insdutri, persediaan digunakan untuk diproduksi atau ditempatkan
dalam proses produksi. Sifat barang yang dapat diklasifikasikan sebagai
persediaan ditentukan menurut aktivitas kegiatan normal perusahaan itu sendiri.
Tanpa adanya persediaan , perusahaan tidak dapat menjalankan aktivitasnya serta
tidak dapat memenuhi keinginan pelanggan yang memerlukan barang/jasa.
Persediaan adalah sejumlah barang jadi, bahan baku, dan barang dalam proses
yang dimiliki perusahaan dengan tujuan untuk dijual atau diproses lebih lanjut.
(Rudianto, 2012:222)
Perusahaan diharapkan mampu menerapkan kebijakan akuntansi perusahaan
dengan baik agar dapat memberikan informasi yang akurat agar dapat
memperlancar kegiatan perusahaan. Dengan demikian perusahaan diharapkan
mengikuti Standar Akuntansi Keuangan yaitu PSAK No.14 yang membahas
tentang akuntansi persediaan yang berpedoman pada perlakuan akuntansi dan
pencatatan serta penilaian dan pelaporan persediaan.
1

PT PLN (Persero) Penyaluran dan Pusat pengatur Beban (P3B) Sumatera Unit
Pelayanan Transmisi Medan merupakan perusahaan yang bergerak dibidang jasa
yamg kegiatannya adalah membangkitkan, menyalurkan, dan mendistribusikan
tenaga listrik untuk kebutuhan masyarakat. Pada PT PLN (Persero) Penyaluran
dan Pusat pengatur Beban (P3B) Sumatera Unit Pelayanan Transmisi Medan
persediaan atau yang sering dikenal dengan persediaan material bukan ditujukan
untuk dijual atau diproduksi kembali, tetapi bertujuan untuk mendukung
pelaksanaan program investasi dan pemeliharaan guna menghasilkan dan
membangkitkan tenaga listrik. Persediaan material yang ada seperti kabel, trafo,
alat pengukur, dan lain-lainnya merupakan unsur yang sangat penting dalam
membantu program operasi dan investasi guna memperoleh atau membangkitkan
tenaga listrik.
Dari penjelasan di atas dapat diketahui bahwa penilaian atas persediaan material
adalah sangat penting artinya bagi PT PLN (Persero) Penyaluran dan Pusat
pengatur Beban (P3B) Sumatera Unit Pelayanan Transmisi Medan, sehingga
memerlukan metode penilaian atas persediaan material agar tujuan yang akan
dicapai oleh perusahaan dapat terwujud seperti yang diinginkan dan direncanakan.
Dari uraian di atas maka penulis ingin mengetahui dan membahas secara lebih
mendalam tentang persediaan ditinjau dari segi akuntansinya yang ada di PT PLN
(Persero) Penyaluran dan Pusat pengatur Beban (P3B) Sumatera Unit Pelayanan
Transmisi Medan. Untuk itu penulis memilih judul Akuntansi Persediaan Pada
PT PLN (Persero) Penyaluran dan Pusat pengatur Beban (P3B) Sumatera
Unit Pelayanan Transmisi Medan
B. Perumusan Masalah
Masalah utama yang dibahas dalam tugas akhir ini adalah apakah penerapan
akuntansi persediaam pada PT PLN (Persero) Penyaluran dan Pusat pengatur
Beban (P3B) Sumatera Unit Pelayanan Transmisi Medan telah sesuai dengan
Standar Akuntansi Keuangan (SAK) Nomor 14?

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian


1. Tujuan Penelitian
Penelitian ini bertujuan untuk memenuhi apakah penerapan akuntansi persediaan
PT PLN (Persero) Penyaluran dan Pusat pengatur Beban (P3B) Sumatera Unit
Pelayanan Transmisi Medan telah sesuai dengan Standar Akuntansi keuangan
(SAK) Nomor 14.
2. Manfaat Penelitian
Manfaat penilitian yaitu:
a. Sebagai masukan bagi perusahaan untuk meningkatkan kualitas persediaan.
b. Untuk dapat digunakan bagi pihak-pihak lain sebagai acuan bagi penilitian
di masa yang akan datang, khususnya tentang metode penilaian persediaan.
c. Untuk menambah pengetahuan dan wawasan penulis khususnya tentang
masalah metode penilaian persediaan dan penerapannya di dalam
perusahaan.
d. Membandingkan antara teori yang dipelajari selama perkuliahan dengan
penelitian yang dilakukan.
e. Untuk memenuhi salah satu syarat menyelesaikan perkuliahan pada Jurusan
Akuntansi.
D. Metode Penelitian
1. Teknik Pengumpulan Data
Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh data yang
telah diuraikan dalam pengumpulan tugas akhir adalah sebagai berikut:
a. Metode Wawancara
Wawancara adalah teknik pengumpulan data melalui proses Tanya jawab
lisan yang berlangsung satu arah, artinya pertanyaan yang dari pihak yang
mewawancarai dan jawaban oleh yang diwawancarai. (Fathoni, 2011:105).
Dalam hal ini penulis melakukan teknik pengumpulan data dengan
mengajukan pertanyaan secara langsung dengan pegawai PT PLN (Persero)
Penyaluran dan Pusat pengatur Beban (P3B) Sumatera Unit Pelayanan
Transmisi Medan yang berkaitan dan bertanggung jawab dalam masalah
yang dihadapi.

b. Metode Dokumentasi

Dokumentasi adalah cara mengumpulkan data melalui peninggalan tertulis,


terutama berupa arsip-arsip dan termasuk juga buku-buku tentang pendapat,
teori, dalil/hukum-hukum dan lain-lain yang berhubungan dengan masalah
penyelidikan (Hadari Nawawi, 2005:63). Data yang didapat dari metode
dokumentasi ini adalah struktur organisasi dan neraca akuntansi di PT PLN
(Persero) Penyaluran dan Pusat pengatur Beban (P3B) Sumatera Unit
Pelayanan Transmisi Medan.
2. Teknik Pengolahan Data
Teknik pengelolahan data yang digunakan dalam penelitian adalah teknik
deskriptif. Teknik deskriptif dapan diartikan sebagai prosedur pemecahan
masalah

yang

diselidiki

dengan

menggambarkan/melukiskan

keadaan

subyek/obyek penelitian (Seseorang, lembaga, masyarakat dan lain-lain) pada saat


sekarang berdasarkan fakta-fakta yang tampak atau sebagaimana adanya (Hadari
Nawawi, 2005:63)
E. Sistematika Penulisan
Untuk memudahkan dalam penulisan tugas akhir ini akan dibagi dalam beberapa
bab, dan masing-masing bab mempunyai sub bab yang terdiri dari:
BAB I PENDAHULUAN
Pada Bab ini, akan diuraikan pembahasan tentang apa yang menjadi alasan
pemilihan judul, perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metode
penelitian, dan jadwal kegiatan dan penulisan laporan.
BAB II TINJAUAN UMUM MENGENAI PERUSAHAAN
Pada Bab ini, penulis akan memaparkan mengenai perusahaan uraian yang
memuat sejarah singkat berdirinya perusahaan, ruang lingkup kegiatan
perusahaan, keunggulan di perusahaan serta struktur organisasi, uraian tugas dan
tanggungjawab.
BAB III TINJAUAN KEPUSTAKAAN
Pada Bab ini, penulis menguraikan teori-teori yang mendasari dan sebagai bahan
perbandingan dalam mengevaluasi data yang diperoleh dari perusahaan. Teori ini
akan menjadi standar yang digunakan dalam mengambil keputusan sesuai
permasalahan yang ditetapkan.

BAB IV HASIL PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA


Pada Bab ini, penulis akan menguraikan mengenai perusahaan secara umum dan
data yang diperoleh sebagai dasar yang digunakan oleh penulis untuk
mengevaluasi permasalahan dan sekaligus mengambil beberapa keputusan.
BAB V PEMBAHASAN
Pada Bab ini, penulis akan membahas, menganalisa, serta mengevaluasi dari data
yang telah ada pda bab-bab sebelumnya.
BAB VI SIMPULAN DAN SARAN
Pada Bab ini akan disajikan data yang telah dievaluasi dan simpulan yang dapat
diambil serta saran yang dapat diberikan kepada PT PLN (Persero) Penyaluran
dan Pusat pengatur Beban (P3B) Sumatera Unit Pelayanan Transmisi Medan.

DAFTAR PUSTAKA

Fathoni. 2011. Metode Penelitian dan Teknik Penyusunan Skripsi. Jakarta: Rineka
Cipta.
Nawawi, H. Hadari. 2005. Metode Penelitin Bidang Sosial. Yogyakarta: Gadjah
Mada University Press.
Rudianto. 2012. Pengantar Akuntansi. Jakarta: PT Gelora Aksara Pratama

Anda mungkin juga menyukai