Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL KULIAH KERJA LAPANGAN (KKL)

DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL


KOTA PALEMBANG

Disusun Oleh :
Nama : OKRIYUS MIDIN PRATAMA
NIM : 02011181320133

PROGRAM KEKHUSUSAN STUDI HUKUM PERDATA

FAKULTAS HUKUM
UNIVERSITAS SRIWIJAYA
2016

LEMBAR PENGESAHAN
PROPOSAL MAGANG

NAMA

: Okriyus Midin Pratama

NIM

: 02011181320133

PROGRAM KEKHUSUSAN

: Hukum Perdata

TEMPAT PELAKSANAAN KKL

: Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil

Palembang,

2016

Mengetahui,
Kepala Laboratorium Hukum
Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya

AGUS NGADINO, S.H.,M.H


NIP.198008072008011008

DAFTAR ISI
I.

Latar Belakang

...

II.

Tujuan

...

III.

Manfaat

...

IV.

Rencana Kegiatan

a.

Deskripsi Kegiatan ..

b.

Durasi Kegiatan

c.

Tempat Pelaksanaan Kegiatan

..

d.

Metode Pelaksanaan Kegiatan

..

e.

Rencana Kerja

..

V.

Pelaksanaan Kegiatan

..

VI.

Instrument Pendukung

...

VII.

Hasil yang diharapkan

.......

VIII. Indikator Keberhasilan

.......

IX.

...

Penutup

..

I ) Latar Belakang
Ilmu pengetahuan dan teknologi dewasa ini telah mengalami perkembangan yang
semakin maju. Hal ini perlu diimbangi dengan adanya sumber daya manusia yang siap dan
mampu menghadapi era globalisasi yang penuh dengan persaingan. Sehingga mahasiswa
sebagai calon tenaga profesional harus memiliki bekal yang cukup, tidak saja menguasai ilmu
yang bersifat teoritis tetapi juga mampu untuk mengimplementasikannya ke kondisi yang
nyata.
Dalam hal ini pihak Jurusan Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya telah
menyiapkan suatu program berupa KKL yang wajib diikuti oleh setiap mahasiswanya.
Dengan demikian mahasiswa mampu mengenal dan memahami lebih dalam aplikasi-aplikasi
disiplin ilmu yang telah dipelajari selama perkuliahan yang tentunya lebih kompleks dan
nyata serta syarat teknologi baru. Dan tentunya kegiatan ini juga dapat menambah
pengalaman kerja bagi mahasiswa.
Berdasarkan pengetahuan yang kami dapat dari kampus akan sangat berguna jika
kami praktik di bidang yang kami jalani yaitu yang berhubungan dengan Hukum. Ditambah
lagi dengan perusahaan yang sangat besar dan berkompeten membuat kami lebih yakin dan
sangat berharap untuk mendapat pengalaman berharga.
Dalam hal ini Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya sangat mendukung mahasiswa
untuk menciptakan mahasiswa yang menguasai ilmu hukum secara akademis maupun secara
praktek. Hal tersebut diwujudkan dengan mengadakan program KKL yang sangat berguna
dan bermanfaat bagi mahasiswa yang ingin belajar mengenai bagaimana cara menerapkan
Ilmu Hukum yang sudah dipelajari selama proses perkuliahan yang sudah dilakukan
sebelumnya. Dengan diadakannya program KKL tersebut, diharapkan agar mahasiswa calon
Sarjana Hukum tidak canggung lagi dalam menghadapi dunia kerja yang menuntut
profesionalisme.
Untuk itulah saya sebagai peserta KKL menyusun dan menyampaikan proposal ini
dengan harapan pihak SDM khususnya di bidang Pendidikan dan Pelatihan dapat
memberikan ilmu dan memberikan kesempatan kepada saya untuk menerapkan ilmu yang
telah saya dapatkan dalam perkuliahan pada dunia kerja nyata di Dinas Kependudukan dan
Pencatatan Sipil Kota Palembang

II ) Tujuan Kegiatan

Mampu menerapkan disiplin ilmu hukum yang telah didapatkan selama proses
perkuliahan di dalam praktek kerja lapangan yang sebenarnya
Menambah pengalaman kerja dilapangan secara nyata
Menambah pengalaman bekerja sama secara tim didalam perusahaan yang besar
Mendapatkan ilmu atau pengalaman dari para pegawai Dinas Kependudukan dan Catatan

Sipil Kota Palembang


Membantu serta mempermudah mahasiswa untuk mencari referensi guna untuk

proses pengerjaan skripsi sedang dikerjakan


Untuk mempersiapkan serta menambah pengalaman kerja bagi mahasiswa sebelum

terjun ke dunia kerja yang sebenarnya


Untuk menambah relasi serta koneksi yang nantinya akan berguna bagi mahasiswa di
dalam dunia kerja

III ) Manfaat Kegiatan


1. Bagi Perguruan Tinggi.

Mampu menghasilkan sarjana-sarjana yang handal dan memiliki pengalaman di


bidangnya dan dapat membina kerja sama yang baik antara lingkungan akademis
dengan lingkungan kerja serta mampu mengajari atau membimbing menjadi sarjana
yang berkompeten.

2. Bagi Perusahaan

Hasil laporan yang dilakukan selama kerja lapangan dapat menjadi bahan masukan
bagi pihak perusahaan untuk menentukan kebijakan di masa yang akan datang
khusunya di bidang hukum mengenai surat kuasa, kontrak atau perjanjian .

3. Bagi Mahasiswa

Mahasiswa dapat menyajikan pengalaman-pengalaman dan data-data yang diperoleh

selama Magang ke dalam sebuah Laporan Kerja KKL.


Mahasiswa dapat mengembangkan dan mengaplikasikan pengalaman yang diperoleh

selama mengikuti KKL untuk dijadikan sebagai bahan pertimbangan Tugas Akhir.
Mahasiswa dapat mengenal dan membiasakan diri terhadap suasana kerja sebenarnya,
sehingga dapat membangun etos kerja yang baik, serta sebagai upaya untuk
memperluas cakrawala wawasan kerja.

Mahasiswa dapat mengetahui secara lebih mendalam gambaran tentang kondisi nyata
dunia kerja sehingga nantinya diharapkan mampu menerapkan ilmu yang telah
diperoleh dalam aktivitas dunia kerja yang sebenarnya.

IV ) Rencana Implementasi Kegiatan


a) Deskripsi Kegiatan
Rumusan kegiatan pelaksanaan KKL ini memiliki bobot 4 SKS sebagai langkah awal
pelaksanaan KKL Mahasiswa yang akan melaksankan praktek pelaksanaan, pembagian
lokasi waktu untuk mengkaji menguasai bidang-bidang yang ada di instansi-instansi terkait.
b) Durasi Kegiatan
Praktik Magang akan dilaksanakan selama 32 kali pertemuan, setiap 8 jam sekali pertemuan
di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Palembang
c) Tempat Pelaksanaan Kegiatan
Adapun lokasi pelaksanaan program Magang Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya Tahun
Ajaran 2015/2016, yaitu:
Nama instansi : Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil
Alamat

: Jl. Demang Lebar Daun No.1 Ilir Barat I Kota Palembang, Sumsel

No. Telp.

: (0711) 750876

d) Metode Pelaksanaan Kegiatan


Metode Pelaksanaan Kegiatan akan menyesuaikan dengan suasana kerja di Dinas
Kependudukan dan Catatan Sipil. Walaupun akan ada jadwal Magang di dalam Proposal ini,
akan tetapi tetap akan menyesuaikan dengan tempat KKL di Dinas Kependudukan dan
Catatan Sipil.

e) Rencana Kerja
JADWAL KEGIATAN KKL

No

Pertemu
an
Ke-

1.

Hari/Tang
gal

Kegiatan

Capaian

Pembekalan di Fakultas

Mengetahui
Pelaksanaan
KKL
Dapat

Pengenalan awal seputar Dinas mengetahui


struktur
2.

II

Kependudukan

dan
pencatatan
sipil

Sipil
Mempelajari

tugas

wewenang
3.

dan Dapat

mengetahui
Dinas tugas

wewenang Dinas
Catatan Kependudukan
dan Catatan Sipil

III

Kependudukan

Dinas

Catatan Kependudukan

dan

dan

Sipil
Mempelajari pembuatan surat Dapat
4.

IV

keputusan

memahami
cara
Tanda pembuatan
kartu
tanda
penduduk

Kartu

Penduduk

tentang Dapat

Mempelajari
5.

memahami

teknis Perumusan
kebijakan teknis
dibidang
dibidang kependudukan.
kependudukan
Perumusan

kebijakan

Prosedur Dapat

Mempelajari

Kelahiran Pmbuatan Akta


Kelahiran sesuai
dasar
sesuai dengan dasar hukum dengan
hukum
yang
berlaku
yang berlaku
Pembuatan

6.

7.

VI

VII

memahami

Akta

Dapat
Mempelajari
Pelayanan memaham
Pelayanan
Penerbitan
Penerbitan Kartu Identitas Diri Kartu Identitas
Diri
Kependudukan
Kependudukan
i
Dapat
memahami

8.

VIII

Melihat pembuatan dokumen- pembuatan


dokumendokumen terkait adminisrasi dokumen terkait
adminisrasi
pendaftaran penduduk
pendaftaran
penduduk
Dapat

Mempelajari

perbedaan memahami

V ) Pelaksana Kegiatan
Nama
NIM
Fakultas
Jurusan
Program Kekhususan
Semester
Alamat
No Tlp/Hp

: Okriyus Midin Pratama


: 02011181320133
: Hukum
: Ilmu Hukum
: Hukum Perdata
: VIII(Delapan)
: Jln Sersan Jufri No.25 Lk.II Sidakersa

Kayuagung
: 082281781118

VI ) Instrumen Pendukung
Sarana & Prasarana
Sarana dan prasarana yang akan digunakan dalam kegiatan magang ini adalah semua
sarana maupun prasarana yang dibutuhkan baik yang disediakan oleh Dinas Kependudukan
dan Pencatatan Sipil, maupun milik pribadi yang dapat menunjang kegiatan ini. Seperti
misalnya penggunaan Ruangan tertentu, penggunaan komputer maupun alat komunikasi
lainnya.
Pihak Yang Terlibat
Pihak yang terlibat dalam kegiatan magang ini adalah pihak dari Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil sebagai tempat pelaksana kegiatan yang diharapkan akan
membantu serta memberikan bimbingan untuk tercapainya kelancaran proses kegiatan ini,
serta mahasiswa/i yang akan melakukan kegiatan magang, dan pihak - pihak terkait dari
Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya sebagai pelaksana kegiatan yang akan mengevaluasi
kegiatan ini nantinya.

VII ) Hasil Yang Diharapkan

Dapat terbiasa dengan suasana dunia kerja yang sebenarnya

Dapat menyajikan pengalaman-pengalaman dan data-data yang diperoleh selama Kerja

Lapangan ke dalam sebuah Laporan Magang.


Dapat mengembangkan dan mengaplikasikan pengalaman di kerja lapangan untuk dijadikan

sebagai bahan pertimbangan Tugas Akhir.


Dapat mengenal dan membiasakan diri terhadap suasana kerja sebenarnya, sehingga dapat
membangun etos kerja yang baik, serta sebagai upaya untuk memperluas cakrawala wawasan

kerja.
Dapat mengetahui secara lebih mendalam gambaran tentang kondisi nyata dunia kerja
sehingga nantinya diharapkan mampu menerapkan ilmu yang telah didapat dalam aktivitas
dunia kerja yang sebenarnya.

VIII ) Indikator Keberhasilan

Mahasiswa dapat mengimplementasikan pengetahuan mengenai Hukum yang telah


dipelajari dan didapatkan dari proses pembelajaran di Dinas Kependudukan dan
Pencatan Sipil Kota Palembang

IX ) Penutup
Demikianlah proposal ini saya buat, besar harapan saya agar pihak Fakultas Hukum
Universitas Sriwijaya memberikan izin untuk melakukan kegiatan Magang di Instansi
tersebut, dan pihak Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dapat menerima saya untuk
dapat melaksanakan Magang di Kantor ini. Atas perhatian dan kerjasamanya saya ucapkan
terima kasih.
Hormat saya,
Okriyus Midin Pratama
NIM. 02011181320133

Anda mungkin juga menyukai