Anda di halaman 1dari 7

PENILAIAN KINERJA

No :
Dokumen
No. Revisi :
KERANGKA
PEMERINTAH ACUAN Tgl. Terbit :
KAB. PUSKESMAS
BANJARNEGARA Halaman : BANJARNEGARA 2

KJJKJKJKJKJII
KERANGKA ACUAN
PENILAIAN KINERJA
UPT PUSKESMAS BANJARNEGARA 2

A. PENDAHULUAN
Dalam rangka pemerataan pelayanan kesehatan dan pembinaan kesehatan masyarakat
telah dibangun Puskesmas. Puskesmas adalah unit pelaksana teknis dinas kesehatan
kabupaten yang bertanggungjawab menyelenggarakan pembangunan kesehatan di suatu
wilayah kerja tertentu. Puskesmas berfungsi sebagai (1) Pusat penggerak pembangunan
berwawasan kesehatan ; (2) Pusat pemberdayaan keluarga dan masyarakat; (3) Pusat
pelayanan kesehatan strata pertama.

B. LATAR BELAKANG
Untuk menunjang pelaksanaan fungsi dan penyelenggaraan upayanya, Puskesmas
dilengkapi dengan instrumen manajemen yang terdiri dari (1) Perencanaan tingkat
Puskesmas ; (2) Lokakarya Mini Puskesmas ; (3) Penilaian Kinerja Puskesmas dan
manajemen sumberdaya termasuk alat, obat, keuangan dan tenaga, serta didukung
dengan manajemen sistem pencatatan dan pelaporan disebut sistem informasi
manajemen Puskesmas (SIMPUS) dan upaya peningkatan mutu pelayanan (antara lain
melalui penerapan quality assurance).
Mempertimbangkan rumusan pokok-pokok program dan program-program unggulan
sebagaimana disebutkan dalam Rencana Strategis Departemen Kesehatan dan
program spesifik daerah, maka area program yang akan menjadi prioritas di suatu
daerah, perlu dirumuskan secara spesifik oleh daerah sendiri demikian pula strategi
dalam pencapaian tujuannya, yang harus disesuaikan dengan masalah, kebutuhan
serta potensi setempat.
Puskesmas merupakan ujung tombak terdepan dalam pembangunan kesehatan,
mempunyai peran cukup besar dalam upaya mencapai tujuan pembangunan kesehatan
tersebut di atas, maka pedoman stratifikasi Puskesmas yang telah dipergunakan selama
ini telah disempurnakan, dan selanjutnya digunakan istilah Penilaian Kinerja
Puskesmas.

C. TUJUAN
1. TUJUAN UMUM
Tercapainya tingkat kinerja Puskesmas yang berkualitas secara optimal dalam
mendukung pencapaian tujuan pembangunan kesehatan kabupaten/ kota.

2. TUJUAN KHUSUS
a. Mendapatkan gambaran tingkat pencapaian hasil cakupan dan mutu kegiatan serta
manajemen Puskesmas pada akhir tahun kegiatan.
b. Mengetahui tingkat kinerja Puskesmas pada akhir tahun berdasarkan urutan
peringkat kategori kelompok Puskesmas.
PENILAIAN KINERJA
No :
Dokumen
No. Revisi :
KERANGKA
PEMERINTAH ACUAN Tgl. Terbit :
KAB. PUSKESMAS
BANJARNEGARA Halaman : BANJARNEGARA 2

c. Mendapatkan informasi analisis kinerja Puskesmas dan bahan masukan dalam


penyusunan rencana kegiatan Puskesmas dan dinas kesehatan kabupaten/ kota
untuk tahun yang akan datang.

D. TATA NILAI UPAYA


SEHAT
Tata Nilai dalam Pelaksanaan Kegiatan :
SENYUM:
Tersenyum pada saat melakukan pelayanan
EDUKASI:
Memberi informasi/ pendidikan kesehatan kepada pelanggan baik
pelayanan medis dan non Medis
HEMAT:
- Hemat untuk pasien, dengan tarif yang murah bisa mendapatkan
berbagai pelayanan di Puskesmas
- Hemat/efisien dalam segala hal dalam memberikan pelayanan baik
SDM, sarana dan prasarana.
ADIL:
dalam memberikan pelayanan tidak membeda bedakan ras, golongan, status
sosial di semua Unit pelayanan
TEPAT:
tepat dalam memberikan pelayanan baik jadwal, identifikasi, sasaran, dan
prosedur baik pelayanan medis dan non medis

E. TATA HUBUNGAN KERJA

NO Tata Hubungan Kerja Peran


Lintas Lintas Sektor
Program
1 Upaya P2P - Mendeteksi adanya penyakit menular pada
sasaran upaya gizi dan melaporkan kasus
kepada Dinas Kesehatan
- Melaksanakan pelayanan terpadu dan
memberikan rujukan kepada upaya gizi
untuk memberikan konseling gizi
2 Upaya Kesling Menerima rujukan terpadu dan memberikan
konseling tentang kesehatan lingkungan terkait
kesehatan dan gizi masyarakat

3 Upaya KIA - Memberikan rujukan ibu hamil, bersalin,


nifas, bayi dan anak balita dengan
PENILAIAN KINERJA
No :
Dokumen
No. Revisi :
KERANGKA
PEMERINTAH ACUAN Tgl. Terbit :
KAB. PUSKESMAS
BANJARNEGARA Halaman : BANJARNEGARA 2

KJJKJKJKJKJII
permasalahan gizi
- Kerjasama kegiatan luar gedung
4 Upaya Melaksanakan kegiatan promotif dan preventif
Promkes terkait pemberdayaan masyarakat khususnya
keluarga, ibu hamil, bersalin, nifas, bayi dan
anak balita tentang gizi masyarakat

5 Pelayanan Memberikan obat, vitamin dan konseling


Farmasi tentang cara minum obat bagi ibu hamil,
bersalin, nifas, ibu bayi dan ballita.

6 Pelayanan Melakukan pemeriksaan laboratorium sesuai


Laboratorium indikasi bagi sasaran gizi, sebagai acuan untuk
konseling gizi

7 Pelayanan - Melakukan pemeriksaan, mendiagnosis


Gigi keadaan gigi geligi ibu hamil, bersalin nifas.
- Melakukan konseling terkait kesehatan gigi
Ibu hamil, bersalin, nifas
- Memberikan rujukan untuk konseling gizi
8 Pelayanan - Melakukan pemeriksaan, menegakkan
Umum diagnosis dan melaksanakan pengobatan
terkait kesehatan sasaran gizi
- Memberikan rujukan untuk konseling gizi
terkait penyakit pasien
9 KBPP - Melakukan konseling pada calon akseptor
KB
- Menyediakan data dasar KB
10 Camat - Menggerakan peran serta masyarakat
11 Kepala - Menggerakan peran serta masyarakat
Desa - Kerjasama dalam kegiatan gizi di
masyarakat
12 Sukarelawan - Menggerakan peran serta masyarakat
Kesehatan Desa - Membantu pendataan bumil baru bufas dan
balita
- Membantu deteksi masalah gizi di
masyarakat
13 Kader - Menggerakan peran serta masyarakat
Kesehatan Desa - Membantu pendataan bumil baru, bufas dan
balita
- Membantu deteksi masalah gizi di masyarkat
14 DKK - - Mengevaluasi kegiatan upaya gizi di
Puskesmas
PENILAIAN KINERJA
No :
Dokumen
No. Revisi :
KERANGKA
PEMERINTAH ACUAN Tgl. Terbit :
KAB. PUSKESMAS
BANJARNEGARA Halaman : BANJARNEGARA 2

15 Yankes swasta Sebagai jejaring pelayanan kesehatan


masyarakat

16 KUA Merujuk calon pengantin untuk dijaring status


TT, kadar HB, golongan darah sebelum
menikah

17 Dindikpora - Membantu kegiatan penjaringan kesehatan


siswa SD, SLTP, SLTA
-Membantu kegiatan penyuluhan dan pelayanan
kesehatan remaja di sekolah
18 Ka TP PKK Menggerakan sasaran dan membantuk kegiatan
gizi di masyarakat

F. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


Ruang lingkup penilaian kinerja Puskesmas meliputi penilaian pencapaian hasil
pelaksanaan pelayanan kesehatan, manajemen Puskesmas dan mutu pelayanan.
Secara garis besar lingkup penilaian kinerja Puskesmas tersebut berdasarkan
pada upaya-upaya Puskesmas dalam menyelenggarakan :
1. Pelayanan kesehatan yang meliputi :
a. Upaya Kesehatan Wajib sesuai dengan kebijakan nasional, dimana penetapan jenis
pelayanannya disusun oleh dinas kesehatan kabupaten/ kota.
b. Upaya Kesehatan Pengembangan antara lain penambahan upaya kesehatan atau
penerapan pendekatan baru (inovasi) upaya kesehatan dalam pelaksanaan
pengembangan program kesehatan yang dilaksanakan di Puskesmas.
2. Pelaksanaan manajemen Puskesmas dalam penyelenggaraan kegiatan, meliputi :
a. Proses penyusunan perencanaan, pelaksanaan lokakarya mini dan pelaksanaan
penilaian kinerja,
b. Manajemen sumber daya termasuk manajemen alat, obat, keuangan, dan lain-
lain.
3. Mutu pelayanan Puskesmas, meliputi :
a. Penilaian input pelayanan berdasarkan standar yang ditetapkan.
b. Penilaian proses pelayanan dengan menilai tingkat kepatuhannya terhadap standar
pelayanan yang telah ditetapkan.
c. Penilaian out-put pelayanan berdasarkan upaya kesehatan yang diselenggarakan.
Dimana masing- masing program/ kegiatan mempunyai indikator mutu tersendiri,
sebagai contoh angka drop out pengobatan pada program penanggulangan TBC.
d. Penilaian out-come pelayanan antara lain melalui pengukuran tingkat kepuasan
pengguna jasa pelayanan Puskesmas.

G. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


PENILAIAN KINERJA
No :
Dokumen
No. Revisi :
KERANGKA
PEMERINTAH ACUAN Tgl. Terbit :
KAB. PUSKESMAS
BANJARNEGARA Halaman : BANJARNEGARA 2

KJJKJKJKJKJII
1. Pra Penilaian Kinerja Puskesmas :
a. Kepala Puskesmas menetapkan target Puskesmas
b. Penanggung jawab dan pelaksana kegiatan mengumpulkan data hasil kegiatan.
c. Penanggung jawab kegiatan mengolah data hasil kegiatan
d. Penanggung jawab kegiatan menganalisa hasil dan membuat langkah pemecahan
masalah :
Melakukan identifikasi masalah, kendala, hambatan, penyebab dan latar
belakang.
Mencari alternatif pemecahan masalah
Merumuskan langkah-langkah pemecahan masalah
Merumuskan rencana Usulan kegiatan tahun depan.
2. Pelaksanaan penilaian Kinerja Puskesmas :
a. Kepala Puskesmas membentuk tim kecil Puskesmas yang bertugas melakukan
kompilasi hasil pencapaian (out-put dan out came)
b. Penanggung jawab kegiatan melakukan pengumpulan data pencapaian, dengan
memperhitungkan cakupan hasil (out-put) kegiatan dan mutu.
c. Penanggung jawab kegiatan melakukan analisis masalah :
Mengidentifikasi masalah/ hambatan
Mengidentifikasi Penyebab dan latar belakang masalah
Mencari alternatif pemecahan masalah.
Merumuskan langkah-langkah pemecahan masalah dengan memperhatikan
rencana pengembangan dari Dinas Kesehatan Kabupaten.
d. Bersama-sama tim kecil Puskesmas menyusun rencana pemecahan masalah dengan
mempertimbangkan :
Kecenderungan timbulnya masalah (ancaman)
Kecenderungan untuk perbaikan (peluang)
Hasil perhitungan, analisa data dan usulan rencana pemecahannya dilaporkan
ke Dinas Kesehatan kabupaten.
e. Puskesmas melakukan konsultasi/mendapatkan pembinaan dan bimbingan dari dinas
kesehatan kabupaten.
f. Puskesmas memberikan laporan penghitungan kinerja Puskesmas kepada Dinas
kesehatan Kabupaten dan membahas keterkaitannya dengan verifikasi data dan
perhitungannya.
g. Puskesmas menerima umpan balik nilai akhir kinerja Puskesmas dari Dinas
kesehatan Kabupaten berikut penjelasan dalam perbaikan perhitungan jika terjadi
kesalahan.
h. Puskesmas menyajikan hasil akhir hasil perhitungan cakupan dan mutu kegiatan
dalam bentuk grafik sarang laba-laba.

3. Pasca Penilaian Kinerja Puskesmas :


1. Puskesmas menganalisis masalah dan kendala, merumuskan pemecahan masalah,
rencana perbaikan sekaligus rencana usulan kegiatan tahun depan.
PENILAIAN KINERJA
No :
Dokumen
No. Revisi :
KERANGKA
PEMERINTAH ACUAN Tgl. Terbit :
KAB. PUSKESMAS
BANJARNEGARA Halaman : BANJARNEGARA 2

2. Puskesmas menerima informasi dari Dinas kesehatan kabupaten tentang rencana


anggaran yang mungkin akan diterima masing-masing Puskesmas dengan
membahas bersama Dinas kesehatan kabupaten mengenai :
a. Rancangan kegiatan
b. Besarnya target,
c. Besarnya biaya
3. Kebutuhan sumber daya lain yang diperlukan
4. Jadwal kegiatan.
5. Tim perencanaan Puskesmas menyusun rencana pelaksanaan kegiatan (RPK)
Puskesmas untuk tahun berjalan.
6. Puskesmas Membahas Rencana kegiatan yang melibatkan unsur lintas sektor
terkait untuk keterpaduan
7. Puskesmas Mendiseminasikan informasi sekaligus membagi tugas dan tanggung
jawab untuk kegiatan tahun yang akan dilaksanakan dalam forum lokakarya
tahunan Puskesmas
8. Puskesmas menyelenggarakan pertemuan lintas sektoral terkait di kecamatan
untuk mendiseminasikan rencana kegiatan-kegiatan Puskesmas yang ada
kaitannya dengan Lintas Sektoral di tingkat kecamatan
9. Puskesmas mempersiapakan seluruh pelayanan Puskesmas untuk melaksanakan
kegiatan-kegiatan.

H. SASARAN
Sasaran Penilaian Kinerja Puskesmas yaitu semua Karyawan Puskesmas, Pengelola
Kegiatan, Penanggugjawab UKM/UKP.

I. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


Penilaian input pelayanan berdasarkan standar yang ditetapkan sebagai bagian dari kegiatan
penilaian kinerja Puskesmas dilakukan setahun 2 (dua) kali yaitu pada semester 1 bulan Juli
dan semester 2 bulan Desember.
Jadwal rutin Penilaian Kinerja Puskesmas adalah setiap satu tahun sekali, dilakukan setiap
akhir tahun.
J. SUMBER BIAYA
Operasional Puskesmas

K. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Evaluasi pelaksanaan kegiatan Penilaian Kinerja Puskesmas dilakukan setelah selesai
melakukan kegiatan penilaian kinerja, evaluasi dilakukan oleh penanggung Jawab
administrasi manajemen (ADMEN)

L. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


1. Kegiatan Penilaian Kinerja Puskesmas di catat dalam notulen Admen.
2. Pelaporan Penilaian Kinerja Puskesmas dilakukan oleh tim kecil Puskesmas, laporan
PENILAIAN KINERJA
No :
Dokumen
No. Revisi :
KERANGKA
PEMERINTAH ACUAN Tgl. Terbit :
KAB. PUSKESMAS
BANJARNEGARA Halaman : BANJARNEGARA 2

KJJKJKJKJKJII
kegiatan Penilaian Kinerja Puskesmas kemudian di serahkan kepada Kepala Tata Usaha
sebagai bahan laporan perhitungan kinerja Puskesmas kepada Dinas kesehatan
Kabupaten
3. Evaluasi kegiatan Penilaian Kinerja Puskesmas secara keseluruhan dilakukan pada saat
evaluasi kegiatan tahunan Puskesmas.

Banjarnegara, 2016
Kepala UPT Puskesmas Banjarnegara 2 Penanggung Admen

dr. Nur Jatmiko Susanti Uun Setyo Kurnianingrum


NIP. 19761204 200604 2014 NIP. 19830731 200604 2011

Anda mungkin juga menyukai