Anda di halaman 1dari 3

Regimen BEP 3-day (Bleomycin, Etoposide, Cisplatin)

Indikasi :
Regimen standar untuk pengobatan kanker testis stadium lanjut atau yang telah
bermetastasis serta sel tumor granulosa ovarium

Dosis :
Bleomycin 30,000 IU
Etoposide 165 mg/m2
Cisplatin 50 mg/m2

 Dosis untuk Tn. K 60 th, BB=60 kg, TB=150 cm


√150 𝑐𝑚 𝑥 60 𝑘𝑔
BSA (m2) = = 1,58 m2
3600

Etoposide = 165 mg/m2 x 1,58 m2 = 260,7 mg


Cisplatin = 50 mg/m2 x 1,58 m2 = 79 mg
Bleomycin = 30,000 IU = 30 x 1,58 = 47,4 mg

Pemberian/Rekonstitusi :
Etoposide dalam 1 liter NaCl 0,9%, dengan konsentrasi maksimal antara 0,2-0,35
mg/ml secara IV
Cisplatin dalam 1 liter NaCl 0,9% + 20mmol KCl + 10mmol MgSO4 secara IV
Bleomycin dalam 250 ml NaCl 0,9% secara IV

Lamanya Siklus :
Biasanya diberikan dalam 3-4 siklus selama 21 hari

Ekstravasasi :
Tidak ada, karena regiman BEP temasuk non-vesicants (tidak menyebabkan
ekstravasasi)

Premedikasi :
Hidrokortison 200 mg IV bolus

Emetogenic :
D1-D5: emetogenisitas sedang sampai berat. Muntah yang tidak terkontrol bisa
memperparah cairan Cisplatin dan ketidakseimbangan elektrolit. Terapi ondasentron 8
mg.
Efek Samping :
Infeksi, pendarahan, anemia, merasa lelah, sakit tenggorokan, ulcer, kulit kering, mual
muntah, nefrotoksik, diare, konstipasi, ototoksik, infertilitas, rambut rontok

Interaksi :
Bleomycin dapat berinteraksi dengan cisplatin (menurunkan klirens bleomycin), fenitoin
(menurunkan efek fenitoin), digoxin (menurunkan efek digoxin), dan obat-obatan
nefrotoksik. Etoposide berinteraksi dengan fenitoin (mengurangi penyerapan
antiepilepsi), coumarin (meningkatkan efek antikoagulan), ciclosporin (meningkatkan
toksisitas etoposide). Cisplatin dapat berinteraksi dengan allopurinol, kholkisin,
probeneside (peningkatan konsentrasi serum asam urat), fenitoin (mengurangi efek
fenitoin), penicillamine (mengurangi efek cisplatin), fenotiazine (menutupi efek
ototoksik).

Stabilitas :
Bleomycin Serbuk steril stabil pada suhu penyimpanan 2-8°C hingga tanggal
kadaluwarsa dan dalam botol utuh stabil selama 28 hari pada suhu ruang.
Stabil selama 24 jam pada suhu kamar dalam larutan NaCl 0,9%.
Etoposide Cairan infus stabil pada suhu kamar : 0,2mg/ml selama 96 jam dan
0,4mg/ml selama 24 jam. Larutan terkonsentrasi lebih tinggi memiliki
waktu stabilitas lebih pendek. Presipitasi dapat terjadi dengan konsentrasi
>0,4 mg/mL. Injeksi Etoposid yang diencerkan untuk penggunaan oral
sampai 10 mg/mL dapat disimpan selama 22 hari dalam plastic oral
syringes pada suhu kamar.
Cisplatin Stabil dalam larutan NS (paling sedikit NaCl 0,3%) selama 28 hari
terlindung dari cahaya atau setidaknya 7 hari di bawah lampu kamar
fluoresen pada suhu kamar. Pengenceran lebih lanjut pada NaCl 0.45%
terhadap konsentrasi 0,05-2 mg/mL stabil selama 72 jam pada suhu 4-
25°C. Tidak stabil dengan sodium bikarbonat.

Penyimpanan :
Bleomycin Suhu kamar ; Lemari pendingin; terlindung cahaya langsung
Etoposide Suhu kamar 2-250 C hidarkan dari cahaya langsung
Cisplatin Suhu kamar ; Lemari pendingin; terlindung cahaya langsung
Protokol Kemoterapi :
Hari ke-1 Etoposide dalam 1 liter NaCl 0,9% selama 1 jam secara IV, dengan
konsentrasi maksimal antara 0,2-0,35 mg/ml. Monitoring kemungkinan
kejadian hipotensi selama pemakaian etoposide
Cisplatin dalam 1 liter NaCl 0,9% + 20mmol KCl + 10mmol MgSO4
selama 1 jam secara IV

Hari ke-2 Hidrokortison 200 mg IV bolus


Bleomycin dalam 250 ml NaCl 0,9% selama 30 menit secara IV
Etoposide dalam 1 liter NaCl 0,9% selama 1 jam secara IV, dengan
konsentrasi maksimal antara 0,2-0,35 mg/ml. Monitoring kemungkinan
kejadian hipotensi selama pemakaian etoposide
Cisplatin dalam 1 liter NaCl 0,9% + 20mmol KCl + 10mmol MgSO 4
selama 1 jam secara IV

Hari ke-3 Etoposide dalam 1 liter NaCl 0,9% selama 1 jam secara IV, dengan
konsentrasi maksimal antara 0,2-0,35 mg/ml. Monitoring kemungkinan
kejadian hipotensi selama pemakaian etoposide

Hari ke-8 Hidrokortison 200 mg IV bolus


Bleomycin dalam 250 ml NaCl 0,9% selama 30 menit secara IV

Hari ke-15 Hidrokortison 200 mg IV bolus


Bleomycin dalam 250 ml NaCl 0,9% selama 30 menit secara IV

Anda mungkin juga menyukai