Anda di halaman 1dari 1

AQUA AROMATICAE

Air-air aromatis dapat dibuat dengan berbagai cara :

1. Cara yang paling sering dipakai ialah dengan penyulingan:


Mula-mula bahan bakal dimserasi dengan air selama 12jam dan kemudian
disuling suatu jumlah tertentu. Suling harus di diamkan selama 24 jam dan
hanya ditutup dengan kertas saring, untuk menghilangkan bau yang tak
sedap, yang terjadi padawaktu penyulingan. Dengan cara ini dibuat:
Aqua cinnamomi
Aqua Florum Aurantii, dari Flores Aurantiorum yag segar;
Aqua Foeniculi yang sebelum dipakai harus disaring dahulu. Untuk
pemakaian dalam obat tetes dan obat mata, penyaringan dilakukan dengan
penyaring gelas atau kertas saring, sedangkan dalam hal-hal lainnya sudah
cukup jika disaring dengan sumbat kapas.
2. Beri minyak atsiri yang bersesuaian, dengan mengkocoknya, mula-mula
dengan air hangat kuku dan mengencerkan suspensi itu sedikit demi sedikit
dengan lebih banyak air, sambil dikocok terus menerus. Farmakope
menyuruh membuat Aqua Menthae piperitae dengan cara ini, tetapi untuk
pemakaian didaerah panas, boleh uga dibuat Aqua Cinnamomi dengan cara
ini;
3. Dari minya atsiri yang bersesuaian, dengan melarutkannya dalam etanol 96%
dan melarutkan larutan itu, jika perlu setelah disaring,dalam air. Farmakope
mempergunakan cara ii pada Aqua Rosarum, yang setelah dilarutkan dalam
etanol 96% stearop dari karbohidrat-karbohidrat paraffin molekul tinggi harus
disaring. Aqua Aromatis, sebelum dipakai harus dikocok.

Anda mungkin juga menyukai