Anda di halaman 1dari 9

LAPORAN KREATIVITAS DAN INOVASI

ALAT PENYEDOT SAMPAH DAUN DAN RUMPUT DI


BERBAGAI MEDAN

Diajukan sebagai syarat untuk memenuhi Tugas Mata Kuliah


Kreativitas dan Inovasi

Oleh:

Setyo Nur Rachman


151234029

Program Studi Teknik Perancangan dan Konstruksi Mesin


Jurusan Teknik Mesin
Politeknik Negeri Bandung
2017
Alat Penyedot Daun dan Rumput di Berbagai Medan

1. Ide
Alat penyedot daun dan rumput di berbagai medan
Akat-akar masalah:
- Banyak sampah daun dan rumput di POLBAN.
- Area POLBAN luas.
- Petugas kebersihan memakan waktu yang lama untuk membersihkan
sampah daun dan rumput.
- Tanah tidak rata, petugas kebersihan kesulitan membersihkannya.
2. Think
Dikarenakan banyaknya pepohonan dan rerumputan di area Politeknik
Negeri Bandung maka sampah daun dan rumput pun tak kalah banyak dan sulit
ditanggulangi. Sampah daun dan rumput ini banyak berceceran di jalanan,
taman-taman, lapangan dan halaman-halaman setiap gedung. Pertugas
kebersihan membutuhkan waktu yang lama untuk membersihkan dedaunan dan
rerumputan karena mereka hanya menggunakan sapu lidi.
3. Ask
Narasumber : Petugas kebersihan dan teman kelas.
Cara : Observasi langsung dan Browsing di Internet
Pertanyaan:
- Apa yang dibutuhkan agar dapat mempermudah dalam membersihkan
sampah daun dan rumput yang ada di area POLBAN?
- Komponen apa saja yang terdapat pada alat vacuum?
- Berapa rpm yang dibutuhkan agar sampah daun dan rumput dapat terhisap?

Jawaban:
Jawaban narasumber rata-rata membutuhkan alat penyedot daun dan
rumput. Dari hasil browsing, komponen utama alat penyedot daun dan rumput
ialah daya, dinamo, fan, selang, kabel dan mulut penghisap. Dan rpm yang
dibutuhkan agar sampah daun dan rumput dapat terhisap adalah di atas 6000
rpm.
4. Relax
- Membuat tulisan “Pungutlah sampah daun dan rumput di sekitar anda”.

Pungutlah sampah daun dan rumput


di sekitar anda

Terimakasih
TPKM’15

- Mengadakan kerja bakti


- Membuat alat penyedot sampah daun dan rumput
- Memberi jala disetiap pohon agar daun yang berguguran tidak jatuh ke tanah
- Dari hasil browsing, komponen utama alat penyedot daun dan rumput ialah
daya, dinamo, fan, selang, kabel dan mulut penghisap.
- Rpm yang dibutuhkan agar sampah daun dan rumput dapat terhisap adalah
di atas 6000 rpm.
5. Mash-up
Setelah melakukan relax maka didapatlah jawaban atas masalah di atas
yaitu membuat alat penyedot sampah daun dan rumput yang dapat digunakan
di berbagai medan. Selain untuk mempermudah membersihkan sampah daun
dan rumput, alat ini dapat dijadikan inovasi baru dan dapat digunakan sebagai
ide pada Program Kreativitas Mahasiswa (PKM).
Setelah ditentukan hasilnya, dibuatlah model kasar alatnya sebagai berikut:

Gambar 1 Alat penyedot sampah daun dan rumput

Komponen-komponen alat penyedot daun dan rumput:


1. Fan
Fan sebagai alat bantu vacuum. Sirip fan dibuat sedikit lebih renggang agar
tidak ada daun atau rumput yang tersangkut.
2. Dinamo
Dinamo sebagai motor penggerak fan. Dinamo yang digunakan minimum
diatas 6000 rpm.

3. Bushing
Bushing berfungsi sebagai pengganjal dan mendistribusikan putaran dinamo
ke fan.

4. Accumulator
Accumulator berfungsi sebagai pemasok daya. Cukup menggunakan
Accumulator yang biasa digunakan pada sepeda motor. Tegangan
Accumulator 12 Volt dengan kapasitas 3,5 Ah.
5. Body
Body dibuat sesederhana mungkin. Cukup untuk menutupi fan. Selain itu
juga digunakan sebagai dudukan dinamo dan accu.

6. Rangka
Rangka dibuat sesederhana mungkin. Digunakan untuk menopang body,
tank dan sekaligus berfungsi sebagai pegangan.

7. Handle
Handle digunakan sebagai pegangan agar tidak licin.
8. Tombol ON/OFF
Tombol ditempatkan didekat handle bertujuan agar memudahkan dalam
menghidupkan/mematikan alat.

9. Roda
Roda yang digunakan hanya satu roda. Hal ini bertujuan agar alat dapat
digerakkan lebih fleksibel (dapat dimiringkan) karena tanah di POLBAN
tidak rata. Dan pada roda terdapat suspense sederhana sebagai peredam
getaran.

10. Mulut penghisap


Pada leher mulut penghisap terdapat bearing yang bertujuan agar mulut
penghisap dapat bergerak fleksibel mengikuti medan tanah.

Bearing
11. Tangki
Tangki berfungsi sebagai wadah sampah daun dan rumput. Di dalamnya
terdapat trashbag. Hal ini bertujuan untuk mempermudah membuang
sampah daun dan rumput. Selain itu, pada tank terdapat filter udara.

Filter udara

12. Baut dan Mur


Baut dan Mur berfungsi sebagai pengunci antara rangka dengan body dan
antara rangka dengan tangki.

13. Selang
Selang berfungsi sebagai penyalur sampah daun dan rumput yang terhisap
dari mulut penghisap menuju tangki.
Hasil desain poster alat penyedot daun dan rumput (APDAR) sebagai berikut.

Anda mungkin juga menyukai