Anda di halaman 1dari 20

TUGAS 3

PERKEMBANGAN SOFTWARE PENDUKUNG


TEKNOLOGI INFORMASI

Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Teknologi Informasi

Oleh :

LAURA MARPAUNG
270110160047
KELAS B

Dosen Pengampu:
Dr. Cipta Endyana, ST., MT.
Aldrin Ramadian, ST., M.Sc
R. Irvan Sophian, ST., MT
Pak. Irul Khoirullah

UNIVERSITAS PADJAJARAN
FAKULTAS TEKNIK GEOLOGI
2017/2018
Perkembangan Software Pendukung Teknologi
Informasi

Abstrak
Kemajuan Teknologi Informasi berkembang pesat dari waktu ke waktu. Seiring dengan
perkembangan tersebut, kebutuhan manusia semakin meningkat. Oleh karena itu, dibutuhkan
inovasi terutama dalam dunia Teknologi Informasi untuk memberikan kemudahan bagi manusia
dalam menjalakan aktivitas sehari-harinya. Software berperan penting dalam memenuhi
kebutuhan itu. Untuk memudahkan kegiatan manusia, software yang lebih canggih dibutuhkan
agar pekerjaan dapat selesai dengan cepat. Untuk menjalakan software yang semakin canggih,
dibutuhkan pula Sistem Operasi yang berkembang dari masa ke masa dengan fitur-fitur yang
semakin mempermudah, termasuk dalam kegiatan eksplorasi.

ii
Kata Pengantar
Puji syukur penyusun panjatkan kpada Tuhan YME, karena berkat rahmat-Nya saya bisa
menyelesaikan paper yang berjudul Perkembangan Software Pendukung Teknologi Informasi.
Paper ini diajukan guna memenuhi tugas mata kuliah Teknologi Informasi.

Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga paper ini
dapat diselesaikan tepat pada waktunya. Paper ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu, kritik
dan saran yang bersifat membangun sangat kami harapkan demi sempurnanya paper ini.

Semoga paper ini memberikan informasi bagi masyarakat dan bermanfaat untuk pengembangan
wawasan dan peningkatan ilmu pengetahuan bagi kita semua.

Jatinangor, September 2017

Laura Marpaung

iii
Daftar Isi

Abstrak........................................................................................................................................... ii
Kata Pengantar ............................................................................................................................ iii
Daftar Isi ....................................................................................................................................... iv
BAB I Pendahuluan .......................................................................................................................1
1.1 Latar Belakang ...............................................................................................................1
1.2 Tujuan ............................................................................................................................1
BAB II Tinjauan Pustaka ..............................................................................................................2
2.1 Software .........................................................................................................................2
2.2 Sistem Operasi ...............................................................................................................3
BAB III Pembahasan .....................................................................................................................4
3.1 Perkembangan OS ..........................................................................................................4
3.1.1 Pengertian Sistem Operasi dan Perkembangan...............................................4
3.1.2 Sejarah dan Perkembangan Beberapa Sistem Operasi....................................5
3.1.2.1 Windows ..........................................................................................5
3.1.2.2 Mac OS ............................................................................................7
3.1.2.3 Linux ..............................................................................................10
3.1.2.4 Android ..........................................................................................12
3.2 Perkembangan Software Survei (Eksplorasi) ..............................................................14

Daftar Pustaka .............................................................................................................................16

iv
BAB I
Pendahuluan
1.1 Latar Belakang
Sistem Operasi terkait erat dengan perangkat lunak (Software) karena dibutuhkan untuk
menjalankan software. Saat ini banyak tersedia Sistem operasi yang tersedia di pasaran,
mulai dari sistem operasi Windows, Macintosh (Mac OS), dan juga Linux. Linux merupakan
salah satu sistem operasi yang paling banyak digunakan oleh pengguna komputer setelah
Windows. Sistem operasi Linux banyak digunakan karena berbagai kelebihan yang
ditawarkannya, mulai dari antarmuka menarik dan mudah digunakan, kestabilan sistem,
ketahanan terhadap serangan virus dan malware dan juga sistem linux yang berbasis open
source.

Saat ini perkembangan dan kemajuaan teknologi informasi dan komunikasi telah
berkembang dengan sangat pesat. Berbagai kemudahan memperoleh informasi dari berbagai
penjuru dunia dapat kita nikmati dalam hitungan detik. Pada saat " Zaman Batu " teknologi
informasi dan komunikasi dianggap sebagai sesuatu yang tidak mungkin, kini telah menjadi
kenyataan. Dengan teknologi yang luas ini kita harus dapat memanfaatkannya.

Diantara teknologi informasi yang hampir disetiap tempat kita temukan adalah Komputer
dan Handphone. Sekarang Komputer dan Handphone sangat berkembang pesat hampir
setiap tahun Komputer dan Handphone selalu mengalami perkembangan.Orang bisa
menggunakan Komputer dan Handphone dimana saja dirumah, dikafe, disekolah, dan
ditempat lainnya. Sedangkan model dan design dari computer dan Handphone itu sendiri
juga mengalami perkembangan. Komputer dan Handphone yang kita gunakan sekarang ini
tidak serta merta muncul begitu saja melainkan melalui proses yang panjang dalam
evolusinya.

1.2 Tujuan
Untuk mengetahui perkembangan sistem operasi dan software eksplorasi.

1
BAB II
Tinjauan Pustaka
2.1 Software
Software Komputer adalah suatu aturan-aturan atau prosedur-prosedur yang digunakan
komputer untuk pemrosesan data yang telah diubah bentuknya ke dalam suatu program.
Perangkat lunak dapat juga dikatakan sebagai 'penterjemah' perintah-perintah yang dijalankan
pengguna komputer untuk diteruskan ke atau diproses oleh perangkat keras. Software disebut
dengan perangkat lunak, merupakan kumpulan beberapa perintah yang dieksekusi oleh mesin
komputer dalam menjalankan pekerjaannya. perangkat lunak ini merupakan catatan bagi
mesin komputer untuk menyimpan perintah, maupun dokumen serta arsip lainnya.

Kebanyakan masyarakat saat ini membagi komputer menjadi dua bagian . Bagian pertama
adalah hardware yang merupakan perangkat fisik yang ada di dalam komputer. Dan bagian
yang kedua adalah software komputer, yang memberitahukan hardware mengenai apa yang
harus dilakukan dan bagaimana melakukannya. Apabila diibaratkan bahwa komputer adalah
makhluk hidup, maka hardware adalah tubuhnya seperti mata untuk melihat, paru-paru untuk
bernapas dan bagian tubuh lainnya, sedangkan perangkat lunak atau software diibaratkan
sebagai kepintarannya, seperti memproses gambar yang dilihat mata, memerintahkan tangan
untuk mengangkat objek, dan memaksa tubuh untuk menarik nafas dengan menggunakan
paru-paru.

Hardware Komputer, menjadi bagian dari mesin, dan hanya mengerti dua konsep dasar yaitu
menyala (on) dan mati (off), konsep on dan off tersebut dinamakan binary. Software komputer
dikembangkan agar binary dapat menjadi jalan untuk memberitahukan komputer hardware
dalam melakukan tugasnya.

2
2.2 Sistem Operasi
Sistem operasi merupakan sebuah penghubung antara pengguna dari komputer dengan
perangkat keras komputer. Sebelum ada sistem operasi, orang hanya mengunakan komputer
dengan menggunakan sinyal analog dan sinyal digital (silahkan cari sendiri apa itu sinyal
analog dan sinyal digital). Seiring dengan berkembangnya pengetahuan dan teknologi, pada
saat ini terdapat berbagai sistem operasi dengan keunggulan masing-masing. Untuk lebih
memahami sistem operasi maka sebaiknya perlu diketahui terlebih dahulu beberapa konsep
dasar mengenai sistem operasi itu sendiri.

Pengertian sistem operasi secara umum adalah pengelola seluruh sumber-daya yang
terdapat pada sistem komputer dan menyediakan sekumpulan layanan (system calls) ke
pemakai sehingga memudahkan danmenyamankan penggunaan serta pemanfaatan sumber-
daya sistem komputer.

Menurut Rusyamsi, Sistem operasi adalah perangkat lunak sistem yang bertugas untuk
melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras serta operasi-operasi dasar sistem,
termasuk menjalankan software aplikasi.

3
BAB III

Pembahasan
3.1 Perkembangan OS

3.1.1 Pengertian Sistem Operasi dan Perkembangan


Menurut Tanenbaum, Sistem Operasi mengalami perkembangan yang dapat dibagi ke
dalam lima generasi.

1. Generasi Awal (1945-1955)


Generasi pertama merupakan awal perkembangan sistem komputasi elektronik sebagai
pengganti sistem komputasi mekanik, hal itu disebabkan kecepatan manusia untuk
menghitung terbatas dan manusia sangat mudah untuk membuat kecerobohan, kekeliruan
bahkan kesalahan. Pada generasi ini belum ada sistem operasi, maka sistem komputer
diberi instruksi yang harus dikerjakan secara langsung oleh pengguna.

2. Generasi Kedua (1955-1965)


Generasi kedua memperkenalkan Batch Processing System, yaitu Job yang dikerjakan
dalam satu rangkaian, lalu dieksekusi secara berurutan. Generasi ini sistem komputer
belum dilengkapi sistem operasi, tetapi beberapa fungsi sistem operasi telah ada,
contohnya fungsi sistem operasi ialah FMS dan IBSYS

3. Generasi Ketiga (1965-1980)


Sistem operasi pada generasi ini dikembangkan untuk melayani banyak pemakai, dimana
para pemakai berkomunikasi lewat terminal secara on-line ke komputer. Sistem operasi
menjadi multi-user (digunakan oleh banyak pengguna sekaligus), multi-programming
(melayani banyak program sekaligus) dan multi tasking (melayani banyak tugas dan
pekerjaan / Batch Processing System)

4. Generasi Keempat (1980 – 2000-an)


Pada masa ini sistem operasi telah menggunakan Graphical User Interface(GUI) yaitu
antar-muka komputer yang berbasis grafis yang sangat nyaman dan mudah digunakan.
Pada masa ini juga dimulai era komputasi tersebar (distributed computer) dimana
komputasi-komputasi tidak lagi berpusat di satu titik, tetapi dipecah dibanyak komputer
sehingga tercapai kinerja yang lebih baik.

5. Generasi Selanjutnya (2000-an - Sekarang)


Pada generasi ini diperkenalkan Sistem Operasi yang berada dalam sebuah Sistem
Operasi dan Sistem Operasi bergerak (Mobile) pada perangkat bergerak seperti: PDA,
Poket PC, Laptop, Notebook dan NetBook. Sistem Operasi jaringan virtual juga
berkembang, sehingga dalam satu jaringan hanya diinstal satu buah Sistem Operasi pada

4
perangkat Server. Pada masa ini, diperkenalkan virtualization sistem yaitu satu komputer
dapat diclonning secara virtual menjadi lebih dari satu komputer (sistem operasi) yang
dapat bekerja bersama-sama, Cross Platform Operating System (multiboot system) yang
dapat menggabungkan dua atau lebih Sistem Operasi berbeda seperti: Linux dan Windows.
Generasi ini merupakan awal tren Mobile Computing, yang perangkatnya didominasi oleh
Android, iOS, Blackberry OS, Windows mobile, Windows Phone dan Symbian. Pada
masa ini dikenalkan sistem iClaud (layanan komputasi awan) yaitu sistem layanan jaringan
yang dipublikasikan oleh Apple Inc pada tanggal 6 Juni 2011 di San Fransisco. iCloud
memungkinkan para penggunanya untuk mensinkronisasi data seperti foto, musik, dan
dokumen dari perangkat satu ke perangkat lain seperti ke dalam iPhone, iPad, iPod Touch,
Mac dan komputer secara otomatis pada waktu yang bersamaan.

3.1.2 Sejarah dan Perkembangan Beberapa Sistem Operasi


Terdapat beberapa sistem operasi yang dikenal pada saat ini, baik komputer maupun
seluler. Beberapa diantaranya adalah:
- Windows
- Mac OS
- Linux
- Android
3.1.2.1 Windows
 Windows 1.0
Windows 1.0 adalah sistem operasi pertama kali diciptakan diantaranya
Bill Gates dan Paul Allen dan pada tanggal rilisnya 20 november 1985.
Walaupun Windows 1.0 keluar secara resmi tetapi belum sepopuler
sekarang dan tak jarang pula orang-orang pada masa itu belum
mengetahui sistem operasi ini
Dahulu Windows 1.0 masih menggunakan sistem MS-DOS yaitu hanya
satu aplikasi/software yang berjalan secara aktif dan aplikasi/software
lainnya akan terhenti secara sementara. Dan Windows 1.0 pun masih
menggunakan basis 16 bit yang tentunya sangat sederhana untuk
digunakan.
 Windows 2.0
Windows 2.0 adalah sistem operasi yang dikeluarkan Microsoft pada
tanggal 9 desember 1987. Tak jauh berbeda dengan kakaknya yaitu
Windows 1.0 yang masih menggunakan basis 16 bit
Tetapi ketimbang sebelumnya, sistem operasi ini pertama kali
mempunyai yang cukup dikenal yakni “minimize” dan “maximize” dan
Windows ini pun digunakan secara lancar. Windows 2.0 dapat
menggunakan model penyimpanan tetapi hanya mampu mengakses 1
megabita
 Windows 2.1
Kurang lebih dari 1 satu tahun Microsoft mengeluarkan lagi Windows
versi selanjutnya yaitu Windows 2.1, tepatnya pada tanggal 27 mei
1988 dikeluarkan secara resmi Windows 2.1.
Namun dengan keluarnya sistem operasi ini, dapat dibilang juga hampir
seluruhnya sama dengan sistem operasi sebelumnya, hanya saja

5
ditambahkan sedikit, seperti penambahan fitur hardisk agar bisa
berjalan.
 Windows 3.0
Windows 3.0 adalah sistem operasi yang dikeluarkan Microsoft pada
tanggal 22 mei 1990. Sistem operasi ini pertama kali mengenalkan ikon
dan kemampuan untuk membaca dukungan kartu grafis SVGA dan
XGA
Windows 3.0 menyediakan piranti penyedia aplikasi/software agar
dapat mengembangkan lebih banyak aplikasi dan berjalan di sistem
operasi ini, bisa disebut SDK (Software Development Kit)
 Windows 9.5
Windows 9.5 adalah sistem operasi yang dikeluarkan Microsoft pada
tanggal 24 agustus 1995. Di Windows ini sudah mengenal TCP/IP
(Transmission Control Protocol/Internet Protocol) yang artinya sudah
mendukung akses jaringan internet.
Dukungan plug n play pun pertama kali ada di sistem operasi ini, yang
bila mana kita jika mencolok device dengan kabel dan colokan
hardware yang tersedia
 Windows 9.8
Windows 9.8 adalah sistem operasi yang dikeluarkan oleh Microsoft
pada tanggal 25 juni 1998. Secara umum Windows 9.8 dapat dikatakan
revisi dari Windows 9.5. Namun sistem operasi ini dianggap lebih
mempuni multitaskingnya dan lebih stabil.
Driver perangkat keras yang masuk di Windows 9.8 lebih banyak dan
sistem penyimpanan lebih mendalam dengan adanya dukungan sistem
berkas fat32
 Windows 2000
Windows 2000 adalah sistem operasi yang dikeluarkan oleh Microsoft
pada tanggal 17 februari 2000. Dikarenakan sudah populernya pemakai,
maka pada Windows 2000 dikhususkan bervariatif konversi dari
Windows ini yang disengaja dibuat, seperti contoh versi Professional,
Server, Advanced Server, Datacenter Server dan untuk pemakai
rumahan khusus yaitu Windows ME
 Windows XP
Windows XP adalah sistem operasi yang dikeluarkan oleh Microsoft
pada tanggal 25 oktober 2001. Di sistem operasi ini adalah produk yang
cukup sukses di tiap lini sektor pemakainya.
Penampilan yang memang minimalis tetapi fungsi sudah cukup
lengkap dan sudah banyak fitur mendukung di sistem operasi ini
 Windows Vista
Windows Vista adalah sistem operasi yang dikeluarkan oleh Microsoft
pada tanggal 30 januari 2007. Windows ini secara resmi dikeluarkan
untuk kalangan bisnis dan rumahan. GUI di windows vista dapat
dikatakan tampilan yang modern dan pula fitur-fitur sangat lebih
lengkap diperbarui yang sebelumnya

6
Di versi sistem ini lebih aman, lebih smooth, lebih stabil dan tentunya
user interface di Windows Vista sangat memanjakan sekali untuk para
pengguna
 Windows 7
Windows 7 adalah sistem operasi yang dikeluarkan oleh Microsoft
pada tanggal 22 oktober 2009. Windows 7 merupakan perbaikan dari
Windows Vista yang masih mempunyai kekurangan, dan
meningkatkan setiap kekurangan tersebut, seperti contoh salah satu
peningkatan peforma
Sama seperti Windows XP yang banyak digunakan oleh kaum manusia
dan sangat dibutuhkan komputer berspesifikasi kecil maupun besar,
popularitas pun tak kalah saing dengan Windows XP
 Windows 8
Windows 8 adalah sistem operasi yang dikeluarkan oleh Microsoft
pada tanggal 26 oktober 2012. User interface berbeda dengan
sebelumnya karena di versi ini lebih banyak lagi menu-menu yang bisa
diakses dan lebih mudah untuk digunakan karena antar muka sudah
bersifat metro/millenium
 Windows 10
Windows 10 adalah sistem operasi yang dikeluarkan oleh Microsoft
pada tanggal 29 juli 2015. Versi ini adalah versi sistem operasi
Windows yang paling terbaru dan terup-to-date, user interface jauh
pesat meningkat secara keseluruhan dari pada versi Windows
sebelumnya
Sistem operasi ini sedang hangat-hangatnya untuk menuju popularitas
yang akan digandrungi oleh pemakai seluruh dunia. Karena versi ini
bersifat tampilan menarik, fitur yang diberi pun sudah sangat lengkap
dan tentunya kepraktisan yang menunjang segalanya sudah all-in-one
dalam Windows 10

3.1.2.2 Mac OS
Macintosh Operating System pertama kali diperkenalkan oleh Apple
Corporation kepada publik pada bulan Januari tahun 1984 melalui iklan
Super Bowl. Dengan drilisnya Mac OS, maka OS ini resmi menjadi satu-
satunya OS pada waktu itu yang menggunakan sistem muka antar grafis
atau yang disebut GUI (Graphical User Interface). Mac OS ini
diperuntukkan bagi komputer netbook Apple macintosh. Secara tidak
langsung, sistem operasi ini menjadi pioneer bagi muncul dan
berkembangnya Operating System yang lain seperti Android yang mulai
booming beberapa tahun belakangan ini. Setelah itu, Apple mulai merilis
system 3 dimana sistem ala hirarki yang saat ini banyak digunakan mulai
diperkenalkan kepada publik. Kemudian pada tahun 1991, Apple mulai
melakukan pengembangan dengan merilis system yang lebih canggih,
yaitu system 7. System 7 ini mempunyai masa pakai yang cukup lama yaitu
mulai tahun 1991 hingga 1997. Tansformasi dan perkembangan terus
dilakukan. Apple terus berupaya memperbaharui performa sistem operasi

7
yang dimilikinya. Hingga pada bulan Januari tahun 1997, Mac OS versi
7.6 berhasil diluncurkan. Jika OS versi terdahulu menggunakan nama
“System” pada kata depannya, maka pada OS versi terbaru ini untuk
pertama kalinya Apple menggunakan nama “Mac” pada kata depannya.
Hal ini membuat Macintosh Operating System semakin dikenal
masyarakat luas.
 Mac OS 8
Selang enam bulan kemudian, tepatnya pada bulan Juli tahun
1997 Mac OS merilis versi terbarunya, Mac OS 8. Respon publik cukup
baik menanggapi diuncurkannya versi yang lebih canggih
dibandingkan sebelumnya. Hal ini dibuktikan dengan terjualnya Mac
OS 8 sebanyak 3 juta kopi hanya dalam waktu enam bulan setelah
peluncuran.
 Mac OS 9
Dua tahun kemudian, pada bulan Oktober tahun 1999 Mac OS
kembali memperbarui sistem operasinya dengan versi terbarunya, Mac
OS 9. Sistem operasi ini dianggap sebagai masa transisi atau peralihan
dari OS versi 8 menuju OS X.
 Cheetah (Mac OS X)
Mac OS X diperkenalkan kepada publik secara resmi satu tahun
kemudian, bulan tahun 2000. Banyak upaya perubahan dan
transformasi yang dilakukan oleh Apple untuk meningkatkan performa
sistem operasi yang dimilikinya. Hal ini berkenaan dengan semakin
majunya pola pikir masyarakat dan tingkat kebutuhan yang meningkat
sehingga pengguna atau user membutuhkan sistem operasi yang
canggih, yang dapat digunakan untuk membantu pekerjaan mereka.
 Puma (Mac OS X 10.1)
Versi kedua Mac OS X ini mulai diperkenalkan kepada publik
pada tahun 2001 namun baru resmi dirilis pada tahun 2011. Mac OS
versi terbaru ini menawarkan tampilan yang lebih elegan dan modern
yang dikenal dengan sebutan Aqua. Dukungan terhadap perangkat dan
media seperti CD, MP3, DVD, printer, dan kamera digital pun semakin
diperluas.
 Jaguar (Mac OS X 10.2)
Dari waktu ke waktu, Apple berkonsisten untuk terus
mengembangkan Mac OS X ini. Hal ini dibuktikan dengan
dilaunchingnya Mac OS X versi 10.2 yang diberi kode nama Jaguar
pada tahun 2002.
 Panther (Mac OS X 10.3)
Versi berikutnya ini diperkenalkan pada tahun 2003 setahun
setelah versi Jaguar. Fitur-fitur yang tersedia mulai dilengkapi seperti
iChat AV untuk video konferensi, Finder dengan satu akses klik ke file
dan folder, serta tampilan Expose
 Tiger (Mac OS X 10.4)
Versi terbaru, yaitu Mac OS X 10.4 mulai muncul pada tahun
2005. OS ini beri kode nama Tiger. OS ini begitu terkenal di

8
masyarakat bahkan penjualannya mencapai angka 2 juta kopi hanya
dalam jangka waktu enam minggu. OS ini memiliki beberapa
keunggulan, salah satunya yaitu merupakan Mac pertama yang
menggunakan Intel dimana Mac versi sebelumnya menggunakan
Power PC.
 Leopard (Mac OS X 10.5)
OS ini mulai diluncurkan pada tahun 2007. Beberapa
transformasi pun tak luput dilakukan oleh pihak Apple Corporation,
salah satunya yaitu dengan menambahkan fitur Cover Flow di Finder
dan Time Machine.
 Snow Leopard (Mac OS X 10.6)
Dirilis pada tahun 2009 dan OS versi ini merupakan pembaharuan
besar-besaran yang dilakukan Apple dengan memperbarui 90 persen dari
1000 proyek yang ada dalam pengembangan Mac OS X.
 Lion (Mac OS X 10.7)
Tahun 2011 Apple kembali mengembangkan OS terbarunya
menjadi Mac OS X 10.7 yang diberi nama Lion. Pada OS versi terbaru ini
terdapat integrasi yang lebih baik antara iOS dan Mac. iOS sendiri
merupakan sistem operasi buatan Apple Corporation yang diperuntukkan
bagi Iphone dan perangkat lainnya seperti iPod Touch, iPad, dan Apple TV.
Sedangkan seperti telah diketahui sebelumnya bahwa Mac OS
diperuntukkan bagi komputer Macintosh. Lion juga menjadi Mac pertama
yang dapat diunduh di toko aplikasi utama milik Apple, Apple Store.
Terdapat sekitar 250 fitur yang ada di Apple Store, baik berupa fitur baru
maupun fitur yang diperbarui.
 Mountain Lion (Mac OS X 10.8)
Pada tahun 2012, Apple kembali melakukan pengembangan dan
perubahan terhadap OS yang dmilikinya. Versi Mac OS terbaru yang diberi
nama Mountain Lion ini dilengkapi dengan berbagai fitur yang elum ada
pada versi sebelumnya. Sebut saja dukungan berupa aplikasi iMessage,
iCloud, dan integrase yang lebih baik dengan jejaring sosial Twitter.
 Mavericks (Mac OS X 10.9)
OS Mavericks, rilisan MAC OS X yang kesepuluh ini di rilis pada
tanggal 22 Oktober 2013 dengan berbagai update yang ditekankan pada
ketahanan baterai, peningkatan Finder(Pencarian), perbaikan power users
dan juga integrasi iCloud. Nama Mavericks diambil dari sebuah lokasi
berselancar di California, ini adalah versi MAC OS pertama yang dirilis
menggunakan sebuah nama lokasi. Sebelumnya MAC OS hanya
menggunakan nama-nama kucing besar.
 Yosemite (Mac OS X 10.10)
MAC OS X yang ke-sebelas, OS ini dirilis kepada konsumen pada
16 Oktober 2014. Yosemite memperkenalkan sebuah pembaruan pada user
interface OS X. Grafis skeuomorphism diganti menjadi desain grafis datar
dan efek tembus kabur. Yang mengikuti keluarga iOS 7, dan juga
perubahan beberapa icon yang mengikuti perkembangan iOS 7 dan iOS 8.
Selain perubahan desain ikon, yosemite juga merubah pencahayaan dan

9
skema warna gelap. Untuk font Lucida Grande diganti menjadi Helvetica
Neue sebagai default nya. Nama yosemite ini diambil dari sebuah nama
taman nasional.
 El Capitan (Mac OS X 10.11)
El Capitan dirilis untuk konsumen Apple pada akhir tahun 2015.
Nama El Capitan merupakan sebuah nama formasi bebatuan yang ada pada
taman nasional Yosemite. Ini adalah penerus OS X Yosemite dan
difokuskan pada peningkatan kinerja, stabilitas dan keamanan.
 Sierra (MacOS 10.12)
MacOS Sierra, juga dikenal sebagai MacOS 10.12, adalah versi 13 dari
OS X, yang dirilis pada tanggal 20 September 2016. Versi ini melanjutkan
versi El Capitan (OS X 10.11) dan didahului oleh MacOS High Sierra.
Sierra adalah versi pertama dari OS X yang secara resmi dicap sebagai
“macOS” dari OS X. Sierra menambahkan beberapa fitur baru seperti
Universal Clipboard dan meningkatkan integrasi iCloud.
 High Sierra (MacOs 10.13)
Versi final dari High Sierra akan di rilis pada 25 September 2017
dengan sederetan fitur terbaik. Beberapa diantaranya adalah teknologi
penyimpanan data terbaru, video dan grafis yang mendukung inovasi masa
depan dengan High-Efficiency Video Coding (HEVC) dan Metal 2.

3.1.2.3 Linux
Pada tahun 1969, Ken Thompson dan Dennis Ritchie (juga adalah
developer bahasa C), para peneliti di AT&T Bell Laboratorium Amerika,
membuat sistem operasi UNIX, cikal bakal dari Linux. UNIX mendapatkan
perhatian besar karena merupakan sistem operasi pertama yang dibuat
bukan oleh hardware maker. Selain itu juga karena seluruh source code-nya
dibuat dengan bahasa C, sehingga mempermudah pemindahannya ke
berbagai platform.
Dalam waktu singkat UNIX berkembang dalam dua jalur : UNIX
yang dikembangkan oleh Universitas Berkeley dan yang dikembangkan
oleh AT&T. Setelah itu mulai banyak perusahaan yang melibatkan diri, dan
terjadilah persaingan yang melibatkan banyak perusahaan untuk memegang
kontrol dalam bidang sistem operasi. Persaingan ini menyebabkan perlu
adanya standarisasi. Dari sini lahirlah proyek POSIX yang dimotori oleh
IEEE (The Institute of Electrical and Electronics Engineers) yang bertujuan
untuk menetapkan spesifikasi standar UNIX. Sejak saat itu, muncul
berbagai macam jenis UNIX.
Salah satu diantaranya adalah MINIX yang dibuat oleh A. S.
Tanenbaum untuk tujuan pendidikan. Source code MINIX inilah yang oleh
Linus Torvalds, seorang mahasiswa Universitas Helsinki pada waktu itu,
kemudian dijadikan sebagai referensi untuk membuat sistem operasi baru
yang gratis dan yang source codenya bisa diakses oleh umum. Sistem
operasi ini kemudian diberi nama Linux. Dalam membangun Linux, Linus
menggunakan tool-tool dari Free Foundation Software yang berlisensi GNU.

10
Kemudian untuk menjadikan Linux sebuah sistem operasi yang utuh, dia
memasukkan program-program yang juga berlisensi GNU.
Berawal dari sistem operasi Unix dikembangkan dan
diimplementasikan pada tahun 1960-an dan pertama kali dirilis pada 1970.
Faktor ketersediaannya dan kompatibilitasnya yang tinggi
menyebabkannya dapat digunakan, disalin dan dimodifikasi secara luas
oleh institusi-institusi akademis dan pada pebisnis.
Linux adalah suatu sistem operasi yang bersifat multi user dan
multitasking, yang dapat berjalan di berbagai platform, termasuk prosesor
INTEL 386 dan yang lebih tinggi. Sistem operasi ini mengimplementasikan
standard POSIX. Linux dapat berinteroperasi secara baik dengan sistem
operasi yang lain, termasuk Apple, Microsoft dan Novell.
Nama Linux sendiri diturunkan dari pencipta awalnya, LINUS
TORVALDS, di Universitas Helsinki, Finlandia yang sebetulnya mengacu
pada kernel dari suatu sistem operasi. Linux dulunya adalah proyek hobi
yang dikerjakan oleh Linus Torvalds yang memperoleh inspirasi dariMinix.
Minix adalah sistem UNIX kecil yang dikembangkan oleh Andy
Tanenbaum pada tahun 1987.
Sekarang Linux adalah sistem UNIX yang lengkap, bisa digunakan untuk
jaringan (networking), pengembangan software, dan bahkan untuk sehari-
hari. Linux telah digunakan di berbagai domain, dari sistem benam sampai
superkomputer, dan telah mempunyai posisi yang aman dalam instalasi
server web dengan aplikasi LAMP-nya yang populer. Linux sekarang
merupakan alternatif OS yang jauh lebih murah jika dibandingkan dengan
OS komersial, dengan kemampuan Linux yang setara bahkan lebih
Lingkungan sistem operasi ini.
Linux portabel ke suatu platform baru, begitu juga mendukung
komunitas pengguna yang beragam kebutuhan dan lokasinya dan juga
bertindak sebagai team pengembang sendiri.
Sejarah Linux berkaitan dengan GNU. Proyek GNU yang mulai pada 1984
memiliki tujuan untuk membuat sebuah sistem operasi yang kompatibel
dengan Unix dan lengkap dan secara total terdiri atas perangkat lunak bebas.
Tahun 1985, Richard Stallman mendirikan Yayasan Perangkat Lunak
Bebas dan mengembangkan Lisensi Publik Umum GNU (GNU General
Public License atau GNU GPL). Kebanyakan program yang dibutuhkan
oleh sebuah sistem operasi (seperti pustaka, kompiler, penyunting teks,
shell Unix dan sistem jendela) diselesaikan pada awal tahun 1990-an,
walaupun elemen-elemen tingkat rendah seperti device driver
Linux tidak memiliki suatu logo yang terlihat menarik, hanyalah
sebuah burung Penguin yang memperlihatkan sikap santai ketika berjalan.
Logo ini mempunyai asal mula yang unik, awalnya tidak ada suatu logo
yang menggambarkan trademark dari Linux sampai ketika Linus ( Sang
Penemu ) berlibur ke daerah selatan dan bertemu dengan seekor linux kecil
dan pendek yang secara tidak sengaja menggigit jarinya. Hal ini
membuatnya demam selama berhari-hari. Kejadian ini kemudian
menginspirasi dirinya untuk memakai penguin sebagai logonya

11
TUX, nama seekor pinguin yang menjadi logo maskot dari linux. TUX hasil
karya seniman Larry Ewing pada waktu developer merasakan Linux harus
mempunyai logo trademark ( 1996 ), dan atas usulan James Hughes
dipilihlah nama TUX yang berarti Torvalds UniX. Lengkap sudah logo dari
Linux, berupa penguin dengan nama TUX. Trademark ini segera
didaftarkan untuk menghindari adanya pemalsuan. Linux terdaftar sebagai
Program sistem operasi ( OS ).

3.1.2.4 Android
 Android 1.0 (Astro)
Android 1.0 merupakan versi komersil pertama dari Android.
Sistem operasi ini diresmikan pada tanggal 23 September 2008. Astro
adalah nama versi pertama dari Android, tetapi karena terdapat
permasalahan dengan hak cipta pada nama Astro, maka pemberian nama
pada versi tersebut tidak jadi dilakukan.
Di dalam Android 1.0 telah diperkenalkan tempat untuk
mendownload berbagai aplikasi dari Android, yang diberi nama Android
Market.
 Android 1.1 (Bender)
Android versi 1.1 lebih memberikan sentuhan pada beberapa
aplikasi untuk meningkatkan performanya, misalnya system user interface
yang lebih baik. Seperti halnya versi sebelumnya, terjadi permasalahan
terhadap hak cipta nama, sehingga pemberian nama Bender pada versi
Android 1.1 tidak dilakukan.
 Android 1.5 (Cupcake)
Android versi 1.5 diluncurkan pada bulan Mei tahun 2009. Perlu
diketahui, bahwa Android 1.5 adalah versi Android pertama yang
menggunakan nama kue kecil mungil yang bernama Cupcake. Dikarenakan
versi ketiga dari Android, maka pemberian nama versinya diawali dengan
huruf C, yaitu Cupcake.
Aplikasi dan fitur yang ditambahkan pada sistem Android ini, antara
lain aplikasi kamus dan keyboard, aplikasi merekam dan memutar video
dalam format MPEG-4, aplikasi widget yang lebih lengkap, dan aplikasi
mengunggah video ke dalam Youtube secara lebih mudah.
 Android 1.6 (Donut))
Masih di tahun yang sama (September 2009), Android kembali
mengenalkan versi sistem operasinya yang terbaru dengan nama Android
1.6 Donut. Pada versi ini, terdapat penambahan dukungan jaringan
CDMA/EDVO yang pada versi Android 1.5 tidak ditemukan. Terdapat
pula penambahan fitur pada sistem kamera dan mesin pencari (search
engine).
 Android 2.3-2.1 (Eclair)
Di dalam perkembangan selanjutnya, bersamaan dengan
peluncuran smartpone Motorola Droid, Android mengenalkan kembali
versi terbarunya yang diberi nama Android 2.3-2.1 dengan kode Eclair.

12
Penambahan yang dilakukan pada versi ini adalah adanya fitur GPS (Global
Positioning System).
 Android 2.2-2.2.3 (Froyo)
Pada tanggal 20 Mei 2010, Android resmi meluncurkan sistem
operasi Android 2.2-2.2.3 dengan kode Froyo (Frozen Yogurt). Tambahan
fitur pada versi Android ini adalah Adobe Flash Player, yang pada versi
sebelumnya belum ada. Selain itu, adanya dukungan dari kartu Mirco SD
(Secure Digital) untuk penyimpanan data dalam kapasitas lebih besar.
 Android 2.3-2.3.7 (Gingerbread)
Sekitar 7 bulan setelah peluncuran Android Froyo, tepatnya pada
bulan Desember 2010, Android kembali merilis sistem operasi vesi
terbarunya, yang diberi nama Android Gingerbread. Android 2.3-2.3.7
Gingerbread memiliki keunggulan dibanding versi sebelumnya, yaitu dapat
digunakan untuk melakukan panggilan video (video call).
Banyak perubahan yang dilakukan pada versi Gingerbread ini, karena
memang versi ini dikhususkan untuk mengoptimalkan berbagai aplikasi dan
game yang terdapat di Google Play Store.
 Android 3.0-3.2.6 (Honeycomb)
Android versi Honeycomb resmi diluncurkan pada bulan Februari
2011. Sebenarnya versi Android ini dikhususkan untuk pengguna tablet
berbasis Android. Pada versi ini, ditawarkan tampilan status bar yang
semakin memudahkan penggunanya dalam berselancar.
 Android 4.0-4.0.4 (Ice Cream Sandwich)
Android versi Ice Cream Sandwich diluncurkan pada bulan
Oktober 2011. Sistem operasi Android Ice Cream Sandwich hadir dengan
tampilan yang lebih elegan dibandingkan versi terdahulu. Peningkatan
kualitas fotografi dan video dilakukan pada versi Android ini.
 Android 4.1-4.3 (Jelly Bean)
Pada bulan Juli tahun 2012, Android kembali meluncurkan sistem
operasi terbarunya yang diberi nama Android Jelly Bean. Nexus 7
merupakan perangkat seluler yang menggunakan Android versi Jelly Bean
ini.
Pembaharuan yang dilakukan pada versi Android ini adalah peningkatan
kualitas input keyboard dan adanya pencarian Google Now yang
memberikan informasi mengenai cuaca dan traffic.
 Android 4.4+ (KitKat)
Android versi KitKat diresmikan penggunaanya oleh Google pada
tanggal 4 September 2013. Operasi sistem ini diklaim mampu memberikan
tampilan status bar transparan dan pembaharuan User Interface pada
program Goole Maps Navigation dan Alarm.
 Android 5.0+ (Lolipop)
Android versi Lolipop telah menerapkan processor 64 bitt dan
mampu melakukan pengotimalan penggunaan baterai,
sehingga smartphone yang support dengan versi Android ini akan
memiliki daya tahan baterai lebih tinggi dibanding sebelumnya.

13
Perubahan internal pada platform juga dilakukan, yaitu menggantikan
Dalvik dengan Android Runtime (ART) untuk meningkatkan performa
aplikasi.
 Android 6.0+ (Marshmallow)
Android 6.0+ dengan kode M (Marshmallow) telah diperkenalkan
oleh Google pada bulan Oktober 2015. Sistem operasi Android
marshmallow merupakan lanjutan dari pengembangan Android Lolipop.
Pada versi ini, diperkenalkan aplikasi API untuk menyempurnakan asisten
kontekstual dalam Google Now On Tap, sebagai kemampuan baru dari
aplikasi Google Search.
Diperkenalkan juga sistem Doze untuk manajemen daya baru yang dapat
mengurangi aktivtas pada background saat perangkat tidak difungsikan.
Selain itu terdapat perangkat migrasi data ke kartu mikro SD secara mudah
dan cepat.
 Android 7.0 (Nougat)
Android 7.0 dengan kode N (Nougat) diresmikan pada bulan Maret
2016. Nama “Nougat” diambil dari nama permen kacang yang populer di
Perancis.
Android Nougat memungkinkan para pengunanya untuk dapat membuka
dua aplikasi sekaligus dalam mode split screen. Pengguna juga dapat
memiliki sampai sembilan toggles dalam satu layar dengan fitur Pengaturan
Cepat.
Pada Android 7.0 Nougat juga diperbarui versi Doze mode menjadi Doze
mode 2.0, yang bertujuan untuk meningkatkan daya tahan baterai, pada
saat smartphone digunakan atau ketika layar dimatikan.
 Android 8.0 (Oreo)
Android 8.0 Oreo resmi diluncurkan pada tanggal 21 Agustus 2017
bertepatan dengan terjadinya gerhana matahari total di Amerika Serikat.
Beberapa fitur baru dimunculkan pada sistem operasi Android Oreo ini.
Aplikasi picture in picture memungkinkan pengguna untuk melihat dua
aplikasi dalam satu tampilan layar sekaligus. Fitur notifications
dots membuat pengguna lebih mudah mengetahui adanya notifikasi baru
dengan cukup dengan mengetukkan pada aplikasi.
Fitur Google Play Protect pada Android Oreo memberikan perlindungan
keamanan dan mengendalikan pemasangan aplikasi dengan lebih ketat.

3.2 Perkembangan Software Survei (Eksplorasi)

Awal kemunculan SIG secara komputerisasi dimulai pada tahun 1964 melalui
sebuah Canadian Geographic Information System Project (CGIS) di pemerintahan
Kanada. Program tersebut antara lain didesain untuk menganalisis pengumpulan data
lahan untuk membantu pengembangan lahan pertanian. Pada 1969, Jack Dangermond dari
Universitas Harvard menemukan program Environmental Systems Research Institute

14
(ESRI). ESRI mendominasi pemasaran SIG dan
menghasilkan software ArcInfo dan ArcView. Pada 1970, diadakan kongres pertama
mengenai SIG yang dilaksanakan oleh International Geographical Union (IGU). Kongres
ini merupakan bukti bahwa pemanfaatan SIG sudah merupakan suatu kebutuhan secara
global.

Pada 1980 dan 1990, kebanyakan aplikasi SIG secara substansial berevolusi
melalui berbagai bentuk. Selama periode ini diperkirakan telah beroperasi sekitar 1.000
program SIG di Amerika Serikat. Beberapa jenis aplikasi komersial dirilis selama periode
ini, seperti ArcInfo, ArcView, MapInfo, SPANS GIS, PAMAP GIS,
INTERGRAPH, dan SMALLWORLD.

Dalam pembuatan GIS di perlukan software yang menyediakan fungsi tool yang mampu
melakukan penyimpanan data, analisis dan menampilkan informasi geografis. Elemen
yang harus terdapat dalam komponen software GIS adalah:
- Tool untuk melakukan input dan transformasi data geografis
- Sistem Manajemen Basis Data (DBMS)
- Tool yang mendukung query geografis, analisa dan visualisasi
- Graphical User Interface (GUI) untuk memudahkan akses pada tool geografis

Inti dari software GIS adalah software GIS itu sendiri yang mampu menyediakan fungsi-
fungsi untuk penyimpanan, pengaturan, link, query dan analisa data geografi. Beberapa
contoh software GIS adalah ArcView, MapInfo, ArcInfo untuk
SIG, CAD system untuk entry graphic data dan ERDAS serta ER-MAP untuk
proses remote sensing data.

15
Daftar Pustaka

Rusyamsi, I. 2009. Menjadi Dokter Spesialis Komputer. Jakarta: Kawan Pustaka.

Tanenbaum, A.S., 2009. Modern operating system. Pearson Education, Inc.

Issal, A. 2017. Perkembangan sistem operasi Windows dari awal sampai sekarang.
Diambil dari : https://www.barisan.info/perkembangan-sistem-operasi-windows-dari-
awal-sampai-sekarang/ (diakses pada 23 September pukul 15.48 WIB)

Perkembangan dan Sejarah Mac OS (2015)


Diambil dari : http://www.meroket.com/perkembangan-dan-sejarah-mac-os/ (diakses pada
24 September pukul 17.00 WIB)

Hernawan, B. 2017. Apple merilis macOS High Sierra: Teknologi storage baru, grafis, dan
konten VR.
Diambil dari : https://www.makemac.com/macos-high-sierra-wwdc-2017/ (diakses pada
24 September pukul 19.15 WIB)

Sejarah dan Perkembangan Linux (2016)


Diambil dari : https://www.linux.or.id/sejarah-dan-perkembangan-linux.html (diakses
pada 24 September pukul 19.35 WIB)

Riyanto, A. 2017. Sejarah dan perkembangan sistem operasi android dari masa ke masa.
Diambil dari : https://www.amongguru.com/sejarah-perkembangan-sistem-operasi-
android-dari-masa-ke-masa/ (diakses pada 24 September 21.20 WIB)

Bioresita, F. 2012. Perkembangan Sistem Informasi Geografis (SIG).


Diambil dari : http://bioresita.blogspot.co.id/2012/12/perkembangan-sistem-informasi-
geografis.html (diakses pada 24 September 22.00 WIB

16

Anda mungkin juga menyukai