Anda di halaman 1dari 12

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SMK Negeri 2 LELES


Mata pelajaran : AGRIBISNIS TANAMAN BUAH
Kelas/Semester : X/2
Materi Pokok : pasar tanaman buah
Alokasi Waktu : 4 x 45 Menit (2 x Pertemuan)

A. Kompetensi Inti (KI)


KI 1: Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
KI 2: Menghayati dan mengamalkan perilaku a. jujur, b. disiplin, c. santun, d. peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), e. bertanggung jawab, f. responsif, dan g. pro-
aktif, dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di
lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa,
negara, kawasan regional, dan kawasan internasional.
KI 3: Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan
faktual, konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan
lingkup Simulasi dan Komunikasi Digital, dan Dasar Bidang Agribisnis dan
Agroteknologi pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks, berkenaan dengan
ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam konteks
pengembangan potensi diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja,
warga masyarakat nasional, regional, dan internasional.
KI 4: Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur
kerja yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan lingkup
Simulasi dan Komunikasi Digital, dan Dasar Bidang Agribisnis dan Agroteknologi.
Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang terukur
sesuai dengan standar kompetensi kerja. Menunjukkan keterampilan menalar,
mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif,
komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari
yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah
pengawasan langsung. Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru,
membiasakan, gerak mahir, menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu
melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.24 Menganalisis pasar tanaman  Menjelaskan Strategi
buah perencanan pemasaran
 Menjelaskan Analisis
kelemahan dan kekuatan
4.24 memasarkan tanaman buah
pemasaran
 Melaksanakan memasarkan
tanaman buah
C. Tujuan Pembelajaran
 peserta didik dapat memahami strategi perencanaan pemasaran
 peserta didik dapat memahami analisis kelemahan dan kekuatan pemasaran

D. Materi Pembelajaran
Pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli untuk menukarkan barang-
barang mereka melalui suatu transaksi, terdiri dari semua pelanggan potensial yang
memiliki kebutuhan dan keinginan, serta mau dan mampu untuk melakukan pertukaran.
Konsep pemasaran adalah konsep dimana perusahaan atau produsen harus
memberikan produk atau jasa ataupun pelayanan yang diinginkan pelanggan yang
ada ataupun pelanggan potensial untukmendatangkan keuntungan. Berhasil tidaknya
dalam memcapai tujuan bisnis tergantung pada keahlian mereka dibidang pemasaran,
produksi, keuangan, maupun bidang lain. Selain itu juga tergantung pada kemampuan
merekauntuk mengkombinasikan fungsi-fungsi tersebut agar organisasi

Pemasaran dalam budidaya tanaman merupakan salah satu kegiatan yang sangat
penting, karena pemasaran atau menjual produk adalah suatu proses yang sangat
penting mengingat menjual produk ini adalah salah satu tahapan akhir yang akan
memberikan keuntungan dan kerugian dalam suatu budidaya. Penjualan produk hasil
pertanian biasanya dilakukan dengan cara menjual produk langsung ke pemborong
atau konsumen. Kedua pihak tersebut banyak kekurangan dan kelebihannya, produk
dijual secara langsung ke pemborong salah satu keuntungannya adalah kita tidak akan
memikirkan proses berikutnya, hanya produk yang dijual ke pemborong harganya
dibawah standar, sehingga keuntungan yang diambil oleh kita sedikit sekali, karena
keuntungan dibagi dua dengan pemborong tersebut. Sedangakan apabila produk kita
dijual secara langsung terhadap konsumen akan mengalami keuntungan yang lebih
besar, akan tetapi banyak mengandung resiko, produk yang kita jual tidak habis dalam
satu hari maka produk kita akan mengalami penyusutan dan yang lebih parah lagi
produk tersebut menjadi busuk.

E. Metode Pembelajaran, Media, dan Sumber Belajar


1. Metode Pembelajaran: Tanya jawab, diskusi dan penugasan
2. Media/Alat/Bahan : Lahan praktek dan sayuran
3. Sumber Belajar: Modul agribisnis tanaman buah

F. Kegiatan Pembelajaran

Pertemuan ke-1
 Menjelaskan strategi perencanaan pemasaran
 Menjelaskan analisis kelemahan dan kekuatan pasar buah
a. Kegiatan Pendahuluan Keterangan
20 menit
a) Siswa menjawab sapaan guru, berdoa, mengabsen
peserta didikdan mengondisikan diri siap belajar.
b) Guru dan siswa menyanyikan lagu Indonesia Raya
c) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan
memberikan penjelasan tentang manfaat menguasai
materi pembelajaran.
d) Guru menyampaikan pokok-pokok/cakupan materi
pembelajaran

b. Kegiatan Inti Keterangan


a) Menganalisis 140 Menit
 Siswa menganalisis tayangan gambar tentang pasar
dan pemasaran
 Siswa mengidentifikasi strategi perencanaan
pemasaran
 Siswa menganalisis kelemahan dan kekuatan pasar
buah
b) Mengevaluasi
 Siswa mendiskusikan pasar tanaman buah
 Guru dan siswa memasarkan tanaman buah

c. Kegiatan penutup Keterangan


20 Menit
a) Guru membimbing dan memotivasi peserta didik
membuat kesimpulan
b) Guru memberikan umpan balik terhadap peserta didik
dalam membuat kesimpulan
c) Guru meminta kepada peserta didik untuk menyiapkan
kebutuhan alat dan bahan yang akan disiapkan di
pertemuan mendatang
d) Guru meminta peserta didik untuk membawa alat dan
bahan yang akan digunakan pada pertemuan
selanjutnya
e) Guru mengakhiri kegiatan pembelajaran

G. Penilaian

1. Sikap
Teknik : Pengamatan
Bentuk : Lembar Pengamatan
Instrumen :
NAMA,
KEJADIAN/ BUTIR POS/
NO WAKTU ASAL TINDAK LANJUT
PERILAKU SIKAP NEG
KELAS
1

2
3

2. Pengetahuan
Pertemuan 1
Teknik : Tes Tulis
Bentuk : Essay dan Penugasan Kelompok
Instrumen :
No IPK Materi Indikator Jumlah Teknik Bentuk
soal soal
1  Menjel Pasar Pengertian 1 Essay
askan tanaman pasar
analisis buah tanaman
dan buah
kekuat
an
pasar
buah
 Menjel Mengetahui 1 Essay
askan konsep
2.
strategi pemasaran
perenc
anaan
pemas
aran

3.

Soal :
1. Apa pengertian dari pasar?
2. Apa yang dimaksud dengan stratetegi pemasaran?

Kunci Jawaban :
1. Pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli untuk menukarkan barang-
barang mereka melalui suatu transaksi, terdiri dari semua pelanggan potensial
yang memiliki kebutuhan dan keinginan, serta mau dan mampu untuk melakukan
pertukaran
2. Strategi pemasaran dirumuskan berdasarkan SWOT dan sasaran yang ingin
dicapai, dan penetapannya terutama didasarkan pada pertimbangan biaya dan
manfaat, serta kemampuan sumberdaya untuk melaksanakannya
Pertemuan ke-2
 Melaksanakan memasarkan tanaman buah

a. Kegiatan Pendahuluan Keterangan


20 Menit
a) Siswa menjawab sapaan guru, berdoa, mengabsen peserta
didikdan mengondisikan diri siap belajar.
b) Guru dan siswa menyanyikan lagu Indonesia Raya
c) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan memberikan
penjelasan tentang manfaat menguasai materi
pembelajaran.
d) Guru menyampaikan pokok-pokok/cakupan materi
pembelajaran

b. Kegiatan Inti Keterangan


a) Mempraktekan 50 Menit
 Guru dan siswa melaksanakan memasarkan
tanaman buah
b) Mengevaluasi
 Siswa mendiskusikan bagaimana cara melaksanakan
memasarkan tanaman buah
c. Kegiatan penutup Keterangan
20 menit
f) Guru membimbing dan memotivasi peserta didik
membuat kesimpulan
g) Guru memberikan umpan balik terhadap peserta didik
dalam membuat kesimpulan
h) Guru meminta kepada peserta didik untuk menyiapkan
kebutuhan alat dan bahan yang akan disiapkan di
pertemuan mendatang
i) Guru meminta peserta didik untuk membawa alat dan
bahan yang akan digunakan pada pertemuan
selanjutnya
j) Guru mengakhi kegiatan pembelajaran

Pertemuan 2
Teknik : diskusi dan praktek
Bentuk : Penugasan Kelompok
Instrumen :
No IPK Materi Indikator Jumlah Teknik Bentuk
soal soal
1 Menjelaskan Memasarka Melaksanak Praktek
memasarkan n tanaman an
tanaman buah buah memasarka
n tan buah

Dst

3. Keterampilan
Pertemuan 1
Teknik : Penugasan
Bentuk : Portofolio
Instrumen :
No IPK Materi Indikator Jumlah Teknik Bentuk
soal soal
1

2.

Dst

Soal :
Kunci Jawaban :
Pedoman Penskoran/ Rubrik Penilaian:

Pertemuan 2
Teknik : Penugasan
Bentuk : Kinerja
Instrumen :
No IPK Materi Indikator Jumlah Teknik Bentuk
soal soal
1

2.

Dst

Soal :

LEMBAR KERJA
1. Pemasaran Hasil Tanaman buah melon

a. Tujuan
Setelah melakukan pekerjaan ini peserta didik akan mampu melakukan pemasaran
hasil tanaman buah sesuai standar Industri tanaman buah

b. Alat dan bahan


 Produk tanaman buah
 Kantong kemas, Peti kemas, Kardus
 Alat angkut, gerobak, mobil

2. Keselamatan dan kesehatan Kerja


 Gunakan pakaian yang rapih
 Hati-hati dalam perjalanan khususnya menggunakan kendaraan motor sendiri

3. Langkah kerja

 Siapkan bahan dan alat yang akan digunakan untuk pemasaran hasil panen
 Lakukan pemasaran produk tanaman buah

4. Gunakan teknik memasarkan


Rubrik penilaian sikap

Pedoman Penskoran

1) Aspek Terlibat penuh:

Skor 4: Dalam diskusi kelompok terlihat aktif, tanggung jawab, mempunyai


pemikiran/ide, berani berpendapat
Skor 3: Dalam diskusi kelompok terlihat aktif, dan berani berpendapat
Skor 2: Dalam diskusi kelompok kadang-kadang berpendapat
Skor 1: Diam sama sekali tidak terlibat

2) Aspek bertanya:

Skor 4: Memberikan pertanyaan dalam kelompok dengan bahasa yang jelas


Skor 3: Memberikan pertanyaan dalam kelompok dengan bahasa yang kurang jelas
Skor 2: Kadang-kadang memberikan pertanyaan
Skor 1: Diam sama sekali tidak bertanya

3) Aspek Menjawab:

Skor 4: Memberikan jawaban dari pertanyaan dalam kelompok dengan bahasa


yang jelas
Skor 3: Memberikan jawaban dari pertanyaan dalam kelompok dengan bahasa yang
kurang jelas
Skor 2: Kadang-kadang memberikan jawaban dari pertanyaan kelompoknya
Skor 1: Diam tidak pernah menjawab pertanyaan

4) Aspek Memberikan gagasan orisinil

Skor 4: Memberikan gagasan/ide yang orisinil berdasarkan pemikiran sendiri


Skor 3: Memberikan gagasan/ide yang didapat dari buku bacaan
Skor 2: Kadang-kadang memberikan gagasan/ide
Skor 1: Diam tidak pernah memberikan gagasan

5) Aspek Kerjasama:

Skor 4: Dalam diskusi kelompok terlibat aktif, tanggung jawab dalam tugas, dan
membuat teman-temannya nyaman dengan keberadaannya
Skor 3: Dalam diskusi kelompok terlibat aktif tapi kadang-kadang membuat teman-
temannya kurang nyaman dengan keberadaannya
Skor 2: Dalam diskusi kelompok kurang terlibat aktif
Skor 1: Diam tidak aktif
6) Aspek Tertib:

Skor 4: Dalam diskusi kelompok aktif, santun, sabar mendengarkan pendapat teman-
temannya
Skor 3: Dalam diskusi kelompok tampak aktif,tapi kurang santun
Skor 2: Dalam diskusi kelompok suka menyela pendapat orang lain
Skor 1: Selama terjadi diskusi sibuk sendiri dengan cara berjalan kesana kemari

b. Rubrik Presentasi

Kriteria

1) Aspek kejelasan presentasi

Skor 4: Sistematika penjelasan logis dengan bahasa dan suara yang sangat jelas
Skor 3: Sistematika penjelasan logis dan bahasa sangat jelas tetapi suara kurang jelas
Skor 2: Sistematika penjelasan tidak logis meskipun menggunakan bahasa dan suara
cukup jelas
Skor 1: Sistematika penjelasan tidak logis meskipun menggunakan bahasa dan suara
cukup jelas

2) Aspek pengetahuan

Skor 4: Menguasai materi presentasi dan dapat menjawab pertanyaan dengan baik
dan kesimpulan mendukung topik yang dibahas
Skor 3: Menguasai materi presentasi dan dapat menjawab pertanyaan dengan baik
dan kesimpulan mendukung topik yang dibahas
Skor 2: Menguasai materi kurang meskipun bisa menjawab seluruh pertanyaan dan
kesimpulan tidak berhubungan dengan topik yang dibahas
Skor 1: Materi kurang dikuasai serta tidak bisa menjawab seluruh pertanyaan dan
kesimpulan tidak mendukung topik

3) Aspek penampilan

Skor 4: Penampilan menarik, sopan dan rapi, dengan penuh percaya diri serta
menggunakan alat bantu
Skor 3: Penampilan cukup menarik, sopan, rapih dan percaya diri menggunakan alat
bantu
Skor 2: Penampilan kurang menarik, sopan, rapi tetapi kurang percaya diri serta
menggunakan alat bantu
Skor 1: Penampilan kurang menarik, sopan, rapi tetapi tidak percaya diri dan tidak
menggunakan alat bantu

Cianjur, Juli 2018

Mengetahui

Kepala SMK Negeri 2 Leles Guru Mata Pelajaran,

Drs. MUHAMMAD AW, M.MPd Dewi Maswati, S.P


NIP. 19620812 199802 1 001
Lampiran

Lampiran 1. Materi ajar pertemuan 1

Strategi dan Perencanaan Pemasaran

1) Analisis Permintaan dan Penawaran Teori permintaan menjelaskan sifat para pembeli dalam
permintaan suatu barang, sedangkan teori penawaran menjelaskan sifat para penjual dalam
penawaran suatu barang. Teori permintaan yang menjelaskan sifat hubungan antara jumlah
permintaan barang dan harganya dikenal dengan hukum permintaan yang berbunyi: “ makin
tinggi harga suatu barang, makin sedikit jumlah barang yang diminta ; sebaliknya makin rendah
harga suatu barang makin banyak jumlah barang yang diminta”. Teori penawaran menjelaskan
sifat hubungan antara jumlah barang yang ditawarkan dan harganya dikenal dengan hukum
penawaran yang berbunyi : “ makin tinggi harga suatu barang, makin banyak jumlah barang
yang ditawarkan oleh para penjual; sebaliknya makin rendah harga suatubarang, makin sedikit
jumlah barang yang ditawarkan”. Dengan menghubungkan permintaan pembeli dan
penawaran penjual akan dapat ditentukan harga pasar dan jumlah barang yang dijual-
belikan.

2) Kurva Permintaan dan Fungsi Permintaan Permintaan seseorang atau suatu masyarakat akan
produk tanaman buah daun ditentukan oleh banyak faktor. Diantara faktor-faktor tersebut
yang terpenting adalah:

Fungsi Permintaan

Fungsi permintaan ( demand function) adalah persamaan yang menunjukkan hubungan


antara jumlah permintaan suatu barang dan semua faktor-faktor yang mempengaruhinya.
Berdasarkan faktorfaktor yang mempengaruhi permintaan seperti yang telah disebutkan diatas,
maka dapat disusun fungsi permintaan umum, sebagai berikut:

Qd = f ( Pq, Ps.i, Y, S, D), di mana :


Qd = jumlah barang yang diminta
Pq = harga barang itu sendiri
Ps.i = harga barang-barang substitusi
( i = 1,2,…,n) Y = pendapatan
S = selera
D = jumlah penduduk.
Fungsi permintaan tersebut merupakan fungsi umum sehingga belum bisa mem-berikan
keterangan secara spesifik seberapa besar pengaruh dari masing-masing faktor tersebut.

3) Permintaan dan Penawaran Pasar Permintaan pasar adalah penjumlahan permintaan


individu di suatu pasar. Sebagai misal, di suatu pasar gula pasir terdapat dua individu , yaitu Ali
dan Badu, yang memiliki sifat permintaan gula pasir berbeda. Untuk memperoleh permintaan
pasar, kita dapat menjumlahkan permintaan ke dua individu tersebut.Sehingga, kurve
permintaan pasar adalah penjumlahan horizontal kurve-kurve permintaan individu. Seperti
halnya permintaan pasar, penawaran pasar juga merupakan penjumlahan penawaran barang
dari semua penjual di suatu pasar. Dengan penalaran dan cara yang sama seperti pada
analisis permintaan pasar, dapat dilakukan analisis penawaran pasar.
4) Menyusun rencana pemasaran Suatu rencana pemasaran pada umumnya berisi delapan
bagian, yakni : Ringkasan Eksekutif; Analisis Situasi; Analisis SWOT dan Analisis Masalah; Sasaran
Pemasaran; Strategi Pemasaran; Program Aksi;Proyeksi Rugi Laba; dan Pengawasan (Kotler,
1994). Masing-masing bagian tersebut akan diuraikan di bawah ini.

a) Ringkasan Eksekutif. Ringkasan eksekutif tersebut merupakan ikhtisar dari seluruh rencana
pemasaran yang telah dibuat, sehingga dapat memberikan gambaran mengenai hal-hal
pokok isi rencana pemasaran tersebut.
b) Analisis Situasi. Menyajikan data dan informasi mengenai situasi pemasaran, yang meliputi :
 Situasi Pasar. Data dan informasi mengenai besar dan pertumbuhan pasar selama beberapa
tahun dan kecenderungannya pada beberapa tahun mendatang, serta kecenderungan
perubahan persepsi dan perilaku konsumen.
 Situasi Produk. Data perkembangan penjualan, tingkat harga, marjin kontribusi, dan
keuntungan.
 Situasi Persaingan. Data pesaing menyangkut, kapsitas, pangsa pasar, tujuan dan strategi,
mutu produk, dan berbagai karakteristik pesaing yang relevan.
 Situasi Distribusi. Jenis, jumlah, wilayah dan peranan saluran distribusi (mis. sumber informasi,
sarana promosi, berusaha menambah pembeli, melakukan penyesuaian, melakukan negosiasi
harga dan cara pembayaran, melakukan distribusi fisik saja, melakukan pembiayaan distribusi,
dan atau turut menanggung resiko.Situasi Lingkungan Makro. Situasi lingkungan demografi,
ekonomi, sosial budaya, politik, hukum, hankam, dan teknologi.

c) Analisis kekuatandankelemahan. Melakukan identifikasi dan analisis terhadap peluang dan


ancaman yang mungkin dihadapi oleh perusahaan sebagai hasil intraksi lingkungan eksternal
yang dapat mempengaruhi kinerja perusahaan. Pengaruh hasil intraksi lingkungan internal
perusahaan juga perlu 375 diidentifikasi dan dianalisis berupa kekuatan dan kelemahan.
Kemudiandilakukan perumusan masalah-masalah pokok yang harus dijadikan dasar dalam
penentuan sasaran, strategi dan rencana aksi/taktik. d)Sasaran. Mendefinisikan sasaran (tujuan)
yang ingin dicapai, baik sasaran keuangan maupun sasaran pemasaran. Sasaran keuangan
antara lain adalah ROI, Arus kas, dan keuntungan. Sasaran pemasaran antara lain adalah
target dan pertumbuhan penjualan, pangsa pasar, jangkauan pemasaran, jumlah saluran
distribusi, tingkat harga, dll.

e) Strategi Pemasaran. Strategi pemasaran dirumuskan berdasarkan SWOT dan sasaran yang
ingin dicapai, dan penetapannya terutama didasarkan pada pertimbangan biaya dan
manfaat, serta kemampuan sumberdaya untuk melaksanakannya. Contoh pernyataan
strategi pemasaran buahsemangka dipaparkan di bawah ini.
Pasar sasaran : Kelas menengah ke atas.
 Penempatan : Produk semangka yang kaya dengan vitamin, manis, enak dan murah
 Lini produk : Melakukan diversifikasi merek dan kemasan untuk membedakan segmen pasar
kelas menengah dan kelas bawah dan dengan harga yang berbeda.
 Harga : Sedikit lebih rendah dari harga pesaing
 Saluran distribusi : Konsentrasi pada warung-warung, grosir, dan warung pasar.
 Tenaga penjual : Menambah jumlah dan meningkatkan kemampuan tenaga penjual serta
memberikan insentif yang baik.
 Pelayanan : Produk mudah dan murah untuk diperoleh.
 Promosi : Meningkatkan anggaran promosi untuk mencetak leaflet/ spanduk kecil yang akan
ditempatkan di warung-warung, serta untuk hadiah.
 Litbang : Menaikkan anggaran sebesar 10% untuk menyempurnakan disain label kemasan
untuk segmen kelas menengah.
 Riset Pemasaran :
Menekankan pada kegiatan marketing intelegent untuk mengamati gerak-gerik pesaing, serta
melakukan jajak pendapat mengenai persepsi konsumen terhadap produk sop buah.
f) Program Aksi. Berisi rincian setiap unsur dari strategi pemasaran yang telah disusun, terutama
untuk menjawab apa yang akan dilakukan, kapan dilakukan, siapa yang melakukan, dan
berapa biayanya?.
g) Proyeksi Rugi Laba. Menyusun anggaran dan proyeksi rugi laba dari rencana pemasaran
yang akan dilakukan.
h) Pengendalian. Menyusun rencana evaluasi dan monitoring secara berkala mengenai
pelaksanaan rencana, sehingga penyimpangan dalam pelaksanaan dapat segera
dilakukan pengendalian.

b. Penjualan buah semusim Untuk melakukan pemasaran/penjualanproduk/buah


sebaiknya dilakukan Survey Pasar. Tujuan Survey Pasar adalahuntuk mengetahui
seberapa besar minat konsumen terhadap produk yang akan kita usahakan? Berapa
besar potensi pasar? Jenis kegiatan apa yang mereka sukai/senangi. Berapa besar
budget yang bersedia mereka belanjakan? Berapa lama kegiatan yang mereka
inginkan (survey pasar dapat dilihat pada KD melaksanakan penentuan komoditas
buah.)

Lampiran 2. Melaksanakan pemasaran buah (Praktek )

Anda mungkin juga menyukai