Anda di halaman 1dari 5

MENGHITUNG GAYA REKASI PADA TUMPUAN JEPIT

1. Menghitung gaya reaksi pada tumpuan jepitan akibat beban terpusat


sebuah gelagar/batang panjang L ditumpu jepitan pada A dan pada ujung B bekerja beban
terpusat P. pada tumpuan jepitan A terdapat tiga gaya reaksi yang tidak diketahui besarnya.
Gaya reaksi dapat ditentukan dengan syarat-syarat keseimbangan yaitu H (Horizontal) = 0, V
(Vertikal) = 0 dan M (Momen) = 0.

Diagram gaya luar yang bekerja maka besar gaya reaksi tumpuannya adalah :

H= 0 ; Ah = 0

V = 0 ; Av = 0

AV = P

MA = 0

MA + P . L = 0

MA = P . L

Contoh Soal 1 :
Sebuah gelagar dijepit sempurna di A (B = ujung bebas). Padanya sebuah beban terpusat
sebesar P = 2 Ton di titik B. hitunglah Besar gaya reaksi pada tumpuan A bila diketahui panjang
gelagar dari titik A – B = 4 m seperti pada gambar dibawah.
Penyelesaian :

H = 0; Ah = 0

V = 0; Av – P = 0

Av – 2 ton = 0

Av = 2 ton

MA = 0; MA + P . 4 m = 0

MA + 2 ton . 4 m= 0

MA + 8 ton.meter = 0

MA = 8 ton.meter

Contoh 2 :
Sebuah gelagar panjang 5 m ditumpu jepit di A dan ujung lainnya bebas, padanya bekerja dua
buah gaya yaitu P1= 5 ton dan P2 = 2 ton seperti pada gambar dibawah.

Hitunglah besar gaya-gaya reaksi pada tumpuan tersebut ?


Penyelesaian :

Arah Vertikal
Pv = P1 . sin 60˚
= 5 ton . 0,866
= 4,33 ton

Arah Horizontal
Ph = P1 . cos 60˚
= 5 ton . 0,5
= 2,5 ton

Besarnya reaksi tumpuan


H = 0; Ah - Ph = 0
Ah - 2,5 ton = 0
Ah = 2,5 ton

V = 0; AV – PV - P2 = 0
AV - 4,33 ton – 2 ton = 0
AV - 6,33 ton = 0
AV = 6,33 ton

MA = 0; MA + PV . 2m + P2 . 5 m = 0
MA + 4,33 ton . 2m + 2 ton . 5m = 0
MA + 8,66m + 10 ton.meter = 0
MA + 18,66 ton.meter = 0
MA = -18,66 ton.meter
2. Menghitung gaya reaksi pada tumpuan jepitan akibat beban merata
Sebuah gelagar panjang L ditumpu jepitan pada titik A dan pada titik ujung B bebas, padanya
bekerja muatan merata penuh sebesar q ton/meter seperti pada gambar dibawah.

Untuk menghitung reaksi tumpuan, maka muatan merata q ton/meter sepanjang L diganti
dengan sebuah muatan terpusat Q. Besar Q = q.l. Untuk memudahkan dalam menghitung
reaksi-reaksi tumpuannya, dapat dibuat gambar diagram gaya luar sebagai berikut :

H = 0; Ah = 0
V = 0; AV – Q = 0
AV – q . L = 0
AV = q . L

MA=0; MA + Q . ½ . l = 0
MA + q. l . ½ . l = 0
MA + ½ . q . L2 = 0
MA = -1/2 . q . L2

Contoh 1:
Sebuah gelagar dijepit sempurna di A (B = ujung bebas), padanya bekerja muatan terbagi rata
sebesar q = 1 ton/meter. (lihat gambar).
Hitunglah besar gaya reaksi pada tumpuan A bila diketahui panjang gelagar AB = 4m

Besar Q = q . L
= 1 ton/meter . 4 meter
= 4 ton
Besar reaksi tumpuannya sebagai berikut :
H = 0; Ah = 0
V = 0; Av – Q = 0
AV – 4 ton = 0
AV = 4 ton
MA = 0; MA + Q . 2 meter = 0
MA + 4 ton . 2 meter = 0
MA + 8 ton.meter = 0
MA = -8 ton.meter

Anda mungkin juga menyukai