Anda di halaman 1dari 3

KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT

MITRA MEDIKA PONTIANAK


NOMOR : …/…-RSMM/…/20…

TENTANG

KEBIJAKAN PELAYANAN………………….
DI RUMAH SAKIT MITRA MEDIKA PONTIANAK

Menimbang:
a. Bahwa untuk memfasilitasi pemenuhan hak pasien di Rumah Sakit
Mitra Medika Pontianak perlu dilaksanakan perlindungan barang
milik pasien.
b. Bahwa sehubungan dengan hal tersebut pada huruf a, perlu adanya
Kebijakan perlindungan barang milik pasien di Rumah Sakit Mitra
Medika Pontianak.
c. Bahwa sehubungan dengan hal tersebut diatas perlu ditetapkan
Keputusan Direktur RS Mitra Medika Pontianak tentang Kebijakan
perlindungan barang milik pasien di RS Mitra Medika Pontianak.

Mengingat:
1. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009
Nomor1441 Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
5063)
2. Undang – Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 153
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor5072)
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2004 tentang
Praktik Kedokteran(Lembaran Negara RI Tahun 2004 Nomor 116,
Tambahan Lembaran Negara RI No 4431)
4. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 40 Tahun 2001
tentang Panduan Kelembagaan dan Pengelolaan Rumah Sakit.
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 12 tahun
2012 tentang akreditasi Rumah Sakit.
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 1691/
Menkes/PER/VIII/2011 Tentang Keselamatan Pasien Rumah Sakit.
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1333/Menkes/SK/XII/1999 tentang Standar Pelayanan Rumah Sakit.
MEMUTUSKAN :
Menetapkan :
KESATU: Memberlakukan Kebijakan Perlindungan Barang Milik Pasien RS
Mitra Medika Pontianak.

KEDUA: Kebijakan Perlindungan Perlindungan Barang Milik Pasien RS Mitra


Medika Pontianak sebagaimana dimaksud dalam Diktum Kesatu
harus dijadikan acuan untuk setiap tenaga kesehatan dalam
melaksanakan tugasnya (terlampir).

KETIGA: Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkannya dengan ketentuan


apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam keputusan ini
akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Pontianak
Pada tanggal : 12 Maret 2017
Direktur RS Mitra Medika Pontianak

dr. Suriviana, M.Sc, Sp.A

Tembusan disampaikan Kepada Yth :


1. Komisaris Utama PT. Hexa Daya Medika
2. Direktur PT. Hexa Daya Medika
3. Ketua Komite Medik
4. Ketua Komite Keperawatan
5. Wadir Pelayanan Medis dan Penunjang Medis
6. Manajer Keperawatan
7. Divisi SDM dan Diklat
8. Yang bersangkutan
9. Arsip
Lampiran SK Direktur Nomor : …/…-RSMM/…/…
Tentang Kebijakan Perlindungan Barang Milik Pasien di RS Mitra Medika
Pontianak
Kebijakan Perlindungan Barang Milik Pasien di RS Mitra Medika Pontianak:
1. Rumah sakit tidak bertanggung jawab terhadap kehilangan barang milik pasien.
2. Pasien memperoleh informasi tentang tanggung jawab rumah sakit dalam
melindungi barang pribadi milik pasien.
3. Barang milik pasien dilindungi apabila rumah sakit mengambil alih tanggung jawab
atau apabila pasien tidak dapat melaksanakan tanggung jawab.
4. Pasien yang dilindungi barangnya adalah :
a. Pasien yang saat masuk ke rumah sakit dalam kondisi tidak sadar
b. Pasien emergensi
c. Pasien bedah rawat sehari
d. Pasien yang tidak mampu mengamankan barang miliknya
e. Pasien tanpa keluarga atau kerabat
f. Pasien yang terkait kasus kriminalitas.
5. Barang yang dimaksud adalah :
a. Barang berharga berupa perhiasan (cincin, gelang, kalung, dll)
b. Barang elektronik (handphone, laptop, ipad)
c. Dokumen penting (pasport, visa, tiket, dll)
6. Petugas mengingatkan pasien untuk tidak membawa barang berharga selama
menjalani perawatan.
7. Petugas mengidentifikasi pasien yang tidak sanggup untuk mengamankan barang
berharga miliknya.
8. Barang milik pasien yang telah menjadi tanggung jawab rumah sakit disimpan
dalam loker penyimpanan barang milik pasien dengan menyertakan bukti cek list
barang dan saksi.

Ditetapkan di : Pontianak
Pada tanggal : 12 Maret 2017
Direktur RS Mitra Medika Pontianak

dr. Suriviana, M.Sc, Sp.A

Anda mungkin juga menyukai