Anda di halaman 1dari 2

Compliance Test(CT) pada UBNT AC (firmware XC)

Sudah sekian lama UBNT mengeluarkan produk yang mengusung IEEE 802.11ac sebagai
standarisasi wireless generasi kelima yang memiliki kecepatan tiga kali lebih tinggi dari versi
sebelumnya (802.11n). 802.11ac ini sering disebut-sebut juga sebagai 'Gigabit Wifi'. Pada wireless
AC ini dapat menggunakan channel width sampai dengan 80 MHz.

Pada produk UBNT AC disematkan firmware dengan seri XC dan WA, firmware ini memiliki antar
muka yang jauh berbeda dengan produk produk UBNT sebelumnya.

Seperti pada firmware terbaru UBNT, pada firmware ini juga tidak mencantumkan Compliance
Test(CT) pada pilihan negaranya, oleh karena itu banyak forum yang membahas masalah ini, bahkan
sampai ada yang memodifikasi firmwarenya.

Kali ini akan dibahas terbatas pada firmware seri XC saja, karena saya belum pernah mencoba
perangkat yang menggunakan firmware seri WA hehheheh..
Sebenarnya caranya tidak jauh beda dengan tutor saya yang sebelumnya, cuman ada beberapa
bagian yang dibuang dan dirubah,
berikut caranya :

1. Saran saja, lebih baik gunakan firmware XC 7.2 ke atas, kalo masih dibawahnya ya silahkan
upgrade dulu :D, karena berdasarkan pengalaman, untuk firmware 7.2 keatas akan menghasilkan
channel list yang lebih banyak (stepnya +5) dibandingkan dengan firmware dibawahnya (stepnya
+10).

2. Seperti Biasa Login ssh via putty atau aplikasi remote console kesayangan anda

3. Masih sama dengan firmware UBNT lainnya, file yang akan kita rubah adalah
file /tmp/system.cfg dan /tmp/running.cfg, Kita cek dulu kode negara dengan mengetikkan perintah:

cat /tmp/system.cfg | grep code

hasilnya :

radio.1.countrycode=32
radio.countrycode=32

32 adalah kode negara untuk Argentina, sedangkan untuk CT kodenya 5000, maka disini kita akan
merubah 32 menjadi 5000 pada kedua file /tmp/system.cfg dan /tmp/running.cfg.

4. Cara merubah kode negara tersebut bisa dilakukan dengan menggunakan vi editor maupun
perintah sed, karena saya pemalas maka saya akan menggunakan sed saja :D, ketik saja pada
terminal anda :
sed -i 's/countrycode=32/countrycode=5000/g' /tmp/system.cfg

dan

sed -i 's/countrycode=32/countrycode=5000/g' /tmp/running.cfg

5. Anda bisa skip langkah ini bila sudah yakin, tetapi saya lebih suka mengecek ulang :D, ketikan
perintah dibawah ini untuk melihat apakah kode negara sudah berubah atau belum :

cat /tmp/system.cfg | grep code

hasilnya :

radio.1.countrycode=5000
radio.countrycode=5000

yak sudah berubah :D

6. ketik save
7. ketik reboot
8. Tunggu sampai perangkat nyala kembali :D

Anda mungkin juga menyukai