Anda di halaman 1dari 5

Hasil wawancara dengan 7 orang:

Orang pertama bernama Steven, usia 21 tahun.


Pertanyaan: Apakah pernah liat wayang potehi sebelumnya?

Steven: baru liat sekali.

Pertanyaan: Dari yang sudah dilihat, menurut anda ini apa? Dan apakah anda tau tentang wayang
potehi? Seperti asal-usulnya atau hal lain?

Steven: yang pertama, penuh kebudayaan terlihat dari ornament-ornamennya, wayang terlihat 3d
dibanding wayang lainnya.

Pertanyaan: Kesan pertama melihat wayang ini?

Steven: berbudaya dan cukup artistic.

Pertanyaan: Apa komentar anda tentang wayang ini?

Steven: sebagai orang awam saya melihat, itu baik, berbudaya terlihat dari ornamentnya. Menarik.

Pertanyaan : Media promosi apa yang cocok untuk mempromosikan wayang potehi ini?

Steven: Media promosiseperti video, lalu pameran-pameran untuk memamerkan wayang ini.

Pertanyaan: apakah anda akan menonton pertunjukan wayang potehi ini bila suatu saat ada?

Steve: saya kurang menyukai seni wayang, jadi saya kurang tertarik untuk menonton.

Wawancara dengan orang kedua bernama, Stanley berusia 18 tahun.


Pertanyaan: Apakah pernah liat wayang potehi sebelumnya?

Stanley: Cuma sekali, setelah itu belum pernah.

Pertanyaan: Dari yang sudah dilihat, menurut anda ini apa? Dan apakah anda tau tentang wayang
potehi? Seperti asal-usulnya atau hal lain?

Stanley: seorang seniman yang menceritakan lewat boneka.

Pertanyaan: Kesan pertama melihat wayang ini?

Stanley: takjub akan seni, membuat saya tertarik untuk mempelajari, menurutku seni ini cukup langka
yang sebentar lagi akan ditinggalkan oleh generasi millenial.

Pertanyaan: Apa komentar anda tentang wayang ini?


Stanley: wayang budaya Indonesia, saya ingin Indonesia boleh menerima budaya dari luar negri tapi
jangan melupakan budaya bangsa sendiri, sehingga budaya ini bisa dilestarikan sampai selamanya.

Pertanyaan : Media promosi apa yang cocok untuk mempromosikan wayang potehi ini?

Stanley: cocok untuk dipakai di ukm seni wayang, bisa digabung dengan beberapa seni lain, dilestarikan
di museum sebagai aplikasi agar memamerkan budaya Indonesia ke Negara lain.

Pertanyaan: apakah anda akan menonton pertunjukan wayang potehi ini bila suatu saat ada?

Stanley: mau sekali. Boleh yang pasti saya menonton.

Wawancara dengan orang ke3, bernama Indah.


Pertanyaan: Apakah pernah liat wayang potehi sebelumnya?

Indah: ya pernah.

Pertanyaan: Dari yang sudah dilihat, menurut anda ini apa? Dan apakah anda tau tentang wayang
potehi? Seperti asal-usulnya atau hal lain?

Indah: aku kurang ngerti soal wayang.

Pertanyaan: Kesan pertama melihat wayang ini?

Indah: lucu.

Pertanyaan: Apa komentar anda tentang wayang ini?

Indah: aku gatau harus komentar apa.

Pertanyaan : Media promosi apa yang cocok untuk mempromosikan wayang potehi ini?

Indah: mungkin lewat instagram atau line, karena mereka suka buka aplikasi instgram dan line.

Pertanyaan: apakah anda akan menonton pertunjukan wayang potehi ini bila suatu saat ada?

Indah: mau kok, karena wayang punya ceritanya tersendiri.

Wawancara dengan orang ke4, bernama Septian


Pertanyaan: Apakah pernah liat wayang potehi sebelumnya?

Septian: udah.

Pertanyaan: Dari yang sudah dilihat, menurut anda ini apa? Dan apakah anda tau tentang wayang
potehi? Seperti asal-usulnya atau hal lain?
Septian: wayang potehi itu kebudayaan khas dari negri tiongkok.

Pertanyaan: Kesan pertama melihat wayang ini?

Septian: cukup menarik.

Pertanyaan: Apa komentar anda tentang wayang ini?

Septian: lebih diimprovisasikan, diinovasikan karena banyak anak muda yang jarang nonton wayang
potehi ini.

Pertanyaan : Media promosi apa yang cocok untuk mempromosikan wayang potehi ini?

Septian: instagram, karena sekarang zamannya instagram, karena bisa menunjukan wayang potehi itu
seperti apa.

Pertanyaan: apakah anda akan menonton pertunjukan wayang potehi ini bila suatu saat ada?

Septian: mungkin nonton.

Wawancara dengan orang ke5, yang bernama Ricky


Pertanyaan: Apakah pernah liat wayang potehi sebelumnya?

Ricky: saya udah pernah liat di salah 1 museum di Ancol.

Pertanyaan: Dari yang sudah dilihat, menurut anda ini apa? Dan apakah anda tau tentang wayang
potehi? Seperti asal-usulnya atau hal lain?

Ricky: yang saya tau wayang potehi itu menceritakan cerita kuni dari China. Ya hanya itu yang saya
ketahui.

Pertanyaan: Kesan pertama melihat wayang ini?

Ricky: lebih unik dari wayang Indonesia.

Pertanyaan: Apa komentar anda tentang wayang ini?

Ricky: untuk anak generasi kita, wayang ini kurang dilestarikan. Jadi banyak orang yang tidak tau.

Pertanyaan : Media promosi apa yang cocok untuk mempromosikan wayang potehi ini?

Ricky: menurut saya cerita tersebut merupakan sebuah legenda, jadi biar bagaimanapun tetep susah
untuk diterima oleh banyak kalangan. Mungkin untuk agama konghucu bisa diterima, tetapi untuk
kalangan agama Kristen kurang diterima.

Pertanyaan: apakah anda akan menonton pertunjukan wayang potehi ini bila suatu saat ada?
Ricky: tertarik, karena belum pernah melihat full. Biasanya hanya melihat video di museum.

Wawancara dengan orang ke6, yang bernama Dwita


Pertanyaan: Apakah pernah liat wayang potehi sebelumnya?

Dwita: hmmm, sepertinya belum.

Pertanyaan: Dari yang sudah dilihat, menurut anda ini apa? Dan apakah anda tau tentang wayang
potehi? Seperti asal-usulnya atau hal lain?

Dwita: aku pernah dengar sebelumnya, wayang potehi itu berasal dari china.

Pertanyaan: Kesan pertama melihat wayang ini?

Dwita: jadi keinget wayang dari Indonesia, seperti wayang dari Jawa.

Pertanyaan: Apa komentar anda tentang wayang ini?

Dwita: semoga bisa menyebar lagi di Indonesia, agar bisa lebih banyak tau tentang wayang potehi ini,
dan jenis-jenis wayang sebelumnya.

Pertanyaan : Media promosi apa yang cocok untuk mempromosikan wayang potehi ini?

Dwita: tidak perlu ditanya lagi, social media lebih tepatnya.

Pertanyaan: apakah anda akan menonton pertunjukan wayang potehi ini bila suatu saat ada?

Dwita: boleh, boleh banget.

Wawancara dengan orang ke6, yang bernama Sergio


Pertanyaan: Apakah pernah liat wayang potehi sebelumnya?

Sergio: belum pernah lihat.

Pertanyaan: Dari yang sudah dilihat, menurut anda ini apa? Dan apakah anda tau tentang wayang
potehi? Seperti asal-usulnya atau hal lain?

Sergio: sejenis wayang, tapi bukan wayang tipis seperti biasanya.

Pertanyaan: Kesan pertama melihat wayang ini?

Sergio: sepertinya menarik, karena dari dulu belum pernah melihat wayang.

Pertanyaan: Apa komentar anda tentang wayang ini?


Sergio: belum ada, aku pernah liat wayangnya mungkin baru bisa komentar kalo sudah melihat
langsung.

Pertanyaan : Media promosi apa yang cocok untuk mempromosikan wayang potehi ini?

Sergio: instagram atau pentas langsung aja.

Pertanyaan: apakah anda akan menonton pertunjukan wayang potehi ini bila suatu saat ada?

Sergio: mungkin akan ikut nonton.

Anda mungkin juga menyukai