Anda di halaman 1dari 11

PROGRAM KERJA KKKS GUGUS RA KARTINI

KECAMATAN GAYAMSARI

LATAR BELAKANG
Sekolah sebagai pendidikan formal bertujuan membentuk manusia yang berkepribadian, dalam
mengembangkan intelektual peserta didik dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa. Kepala
sekolah sebagai pemimpin pendidikan perannya sangat penting untuk membantu guru dan
muridnya. Didalam kepemimpinnya kepala harus dapat memahami, mengatasi dan memperbaiki
kekurangan-kekurangan yang terjadi di lingkungan sekolah.

Untuk meningkatkan kualitas pendidikan seorang kepala sekolah harus mampu meningkatkan
kinerja para guru atau bawahannya. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi kinerja sesorang,
sebagai pemimpin sekolah harus mampu memberikan pengaruh-pengaruh yang dapat
menyebabkan guru tergerak untuk melaksanakan tugasnya secara efektif sehingga kinerja mereka
akan lebih baik. Sebagai pemimipin yang mempunyai pengaruh, ia berusaha agar nasehat, saran
dan jika perlu perintahnya di ikuti oleh guru-guru. Dengan demikian ia dapat mengadakan
perubahan-perubahan dalam cara berfikir, sikap, tingkah laku yang dipimpinnya. Dengan
kelebihan yang dimilikinya yaitu kelebihan pengetahuan dan pengalaman, ia membantu guru-guru
berkembang menjadi guru yang profesional.

Dalam melaksanakan fungsi kepemimpinannya kepala sekolah harus melakaukan pengelolaan dan
pembinaan sekolah melalui kegiatan administrasi, manajemen dan kepemimpinan yang sangat
tergantung pada kemampuannya. Sehubungan dengan itu, kepala sekolah sebagai supervisor
berfungsi untuk mengawasi, membangun, mengkoreksi dan mencari inisiatif terhadap jalannya
seluruh kegiatan pendidikan yang dilaksanakan di lingkungan sekolah. Disamping itu kepala
sekolah sebagai pemimpin pendidikan berfungsi mewujudkan hubungan manusiawi (human
relationship) yang harmonis dalam rangka membina dan mengembangkan kerjasama antar
personal, agar secara serempak bergerak kearah pencapaian tujuan melalui kesediaan
melaksanakan tugas masing-masing secara efisien dan efektif.

Oleh karena itu, segala penyelenggaraan pendidikan akan mengarah kepada usaha meningkatkan
mutu pendidikan yang sangat dipengaruhi oleh guru dalam melaksanakan tugasnya secara
operasional. Untuk itu kepala sekolah harus melakukan supervisi sekolah yang memungkinkan
kegiatan operasional itu berlangsung dengan baik.
Melihat pentingnya fungsi kepemimpinan kepala sekolah sebagai supervisor dalam pengawasan
kinerja guru, maka usaha untuk meningkatkan kinerja yang lebih tinggi bukanlah merupakan
pekerjaan yang mudah bagi kepala sekolah. Karena kegiatan berlangsung sebagai proses yang
tidak muncul dengan sendirinya. Pada kenyataannya banyak kepala sekolah yang sudah berupaya
secara maksimal untuk meningkatkan kualitas pendidikan, salah satu caranya memotivasi para
guru-guru akan memilki kinerja lebih baik tapi hasilnya masih lebih jauh dari harapan.
PROGRAM
KELOMPOK KERJA KEPALA SEKOLAH (KKKS)
GUGUS RA KARTINI
KECAMATAN GAYAMSARI

Peningkatan mutu pendidikan, khususnya pada jenjang Sekolah Dasar telah menjadi
komitmen pemerintah yang harus diwujudkan secara nyata. Salah satu langkah yang ditempuh
pemerintah untuk mewujudkan hal tersebut adalah dengan meningkatkan kualitas sumber daya
manusianya yaitu Kepala Sekolah. Hal ini disebabkan Kepala Sekolah/pendidik merupakan faktor
yang sangat penting dalam pengelolaan pembelajaran maupun pengelolaan manajemen sekolah.
Oleh sebab itu, seorang Kepala Sekolah dalam melaksanakan tugasnya dituntut secara profesional.
Namun pada kenyataannya dari segi kualifikasi pendidikan, masih banyak Kepala Sekolah di
Indonesia yang belum S1, sebagaimana diamanatkan dalam Undang- Undang Nomor 14 tahun
2005, yaitu sebanyak 1.174.088 orang yang harus ditingkatkan. Dalam menempuh persyaratan S
1/D IV dianjurkan tidak meninggalkan tugasnya (mengajar).
Sekolah sebagai organisasi, didalamnya terhimpun unsur-unsur yang masingmasing baik
secara perseorangan maupun kelompok melakukan hubungan keja sama untuk mencapai tujuan.
Unsur-unsur yang dimaksud, tidak lain adalah sumber daya manusia yang terdiri dari kepala
sekolah, guru-guru, staf, peserta didik atau siswa, dan orang tua siswa. Tanpa mengenyampingkan
peran dari unsur-unsur lain dari organisasi sekolah, kepala sekolah dan guru merupakan personil
intern yang sangat berperan penting dalam menentukan keberhasilan pendidikan di sekolah.
Keberhasilan suatu sekolah pada hakikatnya terletak pada efisiensi dan efektivitas
penampilan seorang kepala sekolah. Sedangkan Sekolah sebagai lembaga pendidikan bertugas
menyelenggarakan proses pendidikan dan proses belajar mengajar dalam usaha untuk
mencerdaskan kehidupan bangsa. Dalam hal ini kepala sekolah sebagai seseorang yang diberi
tugas tambahan untuk memimpin sekolah, kepala sekolah bertanggung jawab atas tercapainya
tujuan sekolah. Kepala sekolah diharapkan menjadi pemimpin dan inovator di sekolah. Oleh sebab
itu, kualitas kepemimpinan kepala sekolah adalah signifikan bagi keberhasilan sekolah.
Penampilan kepemimpinan kepala sekolah adalah prestasi atau sumbangan yang diberikan
oleh kepemimpinan seorang kepala sekolah, baik secara kualitatif maupun kuantitatif yang terukur
dalam rangka membantu tercapainya tujuan sekolah. Penampilan kepemimpinan kepala sekolah
ditentukan oleh faktor kewibawaan, sifat dan keterampilan, perilaku maupun fleksibilitas
pemimpin. Menurut Wahjosumidjo, agar fungsi kepemimpinan kepala sekolah berhasil
memberdayakan segala sumber daya sekolah untuk mencapai tujuan sesuai dengan situasi,
diperlukan seorang kepala sekolah yang memiliki kemampuan profesional yaitu: kepribadian,
keahlian dasar, pengalaman, pelatihan dan pengetahuan profesional, serta kompetensi administrasi
dan pengawasan.
Kemampuan profesional kepala sekolah sebagai pemimpin pendidikan yaitu bertanggung
jawab dalam menciptakan suatu situasi belajar mengajar yang kondusif, sehingga guru-guru dapat
melaksanakan pembelajaran dengan baik dan peserta didik dapat belajar dengan tenang.
Disamping itu kepala sekolah dituntut untuk dapat bekerja sama dengan bawahannya, dalam hal
ini guru.
Kepemimpinan kepala sekolah yang terlalu berorientasi pada tugas pengadaan sarana dan
prasarana dan kurang memperhatikan guru dalam melakukan tindakan, dapat menyebabkan guru
sering melalaikan tugas sebagai pengajar dan pembentuk nilai moral. Hal ini dapat menumbuhkan
sikap yang negatif dari seorang guruterhadap pekerjaannya di sekolah, sehingga pada akhirnya
berimlikasi terhadap keberhasilan prestasi siswa di sekolah.
Kepala sekolah adalah pengelola pendidikan di sekolah secara keseluruhan, dan kepala
sekolah adalah pemimpin formal pendidikan di sekolahnya. Dalam suatu lingkungan pendidikan
di sekolah, kepala sekolah bertanggung jawab penuh untuk mengelola dan memberdayakan guru-
guru agar terus meningkatkan kemampuan kerjanya. Dengan peningkatan kemampuan atas segala
potensi yang dimilikinya itu, maka dipastikan guru-guru yang juga merupakan mitra kerja kepala
sekolah dalam berbagai bidang kegiatan pendidikan dapat berupaya menampilkan sikap positif
terhadap pekerjaannya dan meningkatkan kompetensi profesionalnya.
Dalam rangka meningkatkan profesionalisme Kepala Sekolah perlu adanya wadah yang
mampu menampung berbagai masalah pembelajaran, pengelolaan/manajerial sekolah yang
dialami Kepala Sekolah serta cara-cara pemecahannya. Pada Surat Keputusaan Dirjen Dikdasmen
Nomor: 079/C/Kep.I/93, tanggal 7 April 1993 yang memutuskan tentang Pedoman Pelaksanaan
Sistem Pembinaan Profesional Kepala Sekolah melalui Pembentukan Gugus Sekolah di Sekolah
Dasar, maka sebagai wujud nyata dalam upaya pemberdayaan dan meningkatkan kompetensi
Kepala Sekolah sesuai dengan harapan dan kebutuhan masyarakat yang berkembang secara
dinamis.
Keberadaan KKKS sebagai wadah atau forum profesional Kepala Sekolah di gugus sekolah,
kecamatan maupun di tingkat kabupaten/kota memegang peranan penting dan strategis untuk
meningkatkan kompetensi Kepala Sekolah sehingga Kepala Sekolah lebih profesional.
Berdasarkan kenyataan-kenyataan tersebut di atas, maka KKKS sebagai wadah para Kepala
Sekolah untuk meningkatkan profesionalismenya dalam rangka peningkatan mutu pendidikan di
Kecamatan Bangko serta Kabupaten Merangin pada umumnya, berupaya untuk mencanangkan
berbagai program kegiatan KKKS. Program kegiatan tersebut diimplementasikan untuk menjawab
tantangan berbagai permasalahan manajerial yang dialami oleh para Kepala Sekolah serta dalam
rangka meningkatkan kompetensi para Kepala Sekolah yang muaranya adalah peningkatan mutu
pendidikan pada umumnya dan kualitas siswa pada khususnya.
A. Visi KKKS Kecamatan Gayamsari
Terwujudnya Profesionalisme Guru dan Kepala Sekolah yang Cerdas, Mandiri, Berprestasi,
Sehat Jasmani dan Rohani, Berbudi Pekerti Luhur, Berintegritas dan Berkarakter Dilandasi
Imtaq.

B. Misi KKKS Kecamatan Gayamsari


 Menyelenggarakan kegiatan kelompok kerja guru dan Kepala Sekolah yang berkualitas.
 Meningkatkan aktivitas guru dan Kepala Sekolah di PKG.
 Memfokuskan masalah pembelajaran yang dihadapi oleh guru yang berkaitan dengan
tugas guru dalam melaksanakan tugas pembelajaran.
 Meningkatkan prestasi Pendidik dan Kepala Sekolah di PKG.
 Memetakan masalah yang dihadapi oleh Kepala Sekolah yang berkaitan dengan tugas
pengelolaan sekolah.
 Pemecahan masalah pembelajaran dan manajemen sekolah melalui penerapan berbagai
metode

C. Tujuan KKKS Kecamatan Gayamsari


 Tujuan Umum
Meningkatkan kemampuan profesional guru SD dalam upaya mewujudkan kualitas
belajar mengajar serta hasil belajar siswa dengan mendayagunakan segala sumber,
potensi yang dimiliki sekolah, tenaga kependidikan dan masyarakat sekitarnya
melalui pelaksanaan program PKG dengan mendayagunakan KKG sesuai standar
pelayanan minimal Pendidikan Nasional.
 Tujuan Khusus
1) Teratasinya masalah yang dihadapi oleh kepala sekolah yang berkaitan dengan
tugas pengelolaan sekolah.
2) Terpecahkannya masalah pembelajaran dan manajemen sekolah melalui penerapan
berbagai metode.
3) Terselenggaranya kegiatan kelompok kerja guru dan kepala sekolah.
4) Terwujudnya Pendidik yang berkarakter, berintegritas, berwawasan luas, dan
bertaqwa.
5) Menjadikan jalur rintisan guru dan kepala sekolah dalam rangka membentuk tenaga
pendidikan yang professional.
6) Mempercepat arus pembaharuan yang dibawa oleh guru, anggota gugus sekolah
dari hasil penataran.
7) Meningkatnya aktivitas guru dan kepala sekolah di PKG.
8) Teratasinya masalah pembelajaran yang dihadapi oleh guru yang berkaitan dengan
tugas guru dalam melaksanakan tugas pembelajaran
D. Program KKKS Jangka Panjang
1. Program Rutin
 Diskusi permasalahan pengelolaan sekolah.
 Penyusunan program tahunan sekolah, jangka panjang/menengah/pendek
 Pendampingan pelaksanaan pembelajaran di kelas
 Penyusunan soal semester
 Penyusunan soal-soal try out UASBN
 Pembahasan materi dan pemantapan menghadapi ujian nasional.
 Mengadakan studi banding ke sekolah-sekolah yang berprestasi
2. Program Pengembangan
 Pelatihan penetapan perhitungan angka kredit
 Pelatihan penyusunan portofolio/pelaksanaan PLPG sertifikasi guru dan Kepala
Sekolah
 Pelatihan tentang Penelitian Tindakan Sekoloah (PTS)
 Pelatihan Penulisan karya tulis ilmiah
 Seminar (Paparan hasil penelitian), dan diskusi panel.
 Penerbitan jurnal KKKS
 Penyusunan website KKKS
 Peer coaching (Pelatihan bersama Kepala Sekolah menggunakan media ICT)
 Lesson study (Kerja sama antar Kepala Sekolah untuk memecahkan masalah
pembelajaran)

E. Program KKKS Jangka Pendek


1. Program Rutin
 Diskusi permasalahan pengelolaan sekolah.
 Penyusunan program tahunan sekolah, jangka panjang/menengah/pendek
 Pendampingan pelaksanaan pembelajaran di kelas
 Pembahasan soal semester
 Pembahasan soal-soal try out UASBN
 Pembahasan materi dan pemantapan menghadapi ujian nasional.
 Mengadakan studi banding ke sekolah-sekolah yang berprestasi
2. Program Pengembangan
 Pelatihan penetapan perhitungan angka kredit
 Pelatihan penyusunan Perangkat Areditasi Sekolah
 Pelatihan tentang Penelitian Tindakan Sekoloah (PTS)
 Pelatihan Penulisan karya tulis ilmiah
 Seminar (Paparan hasil penelitian), dan diskusi panel.
 Penerbitan jurnal KKKS
 Penyusunan website KKKS
 Peer coaching (Pelatihan bersama Kepala Sekolah menggunakan media ICT)
 Lesson study (Kerja sama antar Kepala Sekolah untuk memecahkan masalah
pembelajaran)
JADWAL KEGIATAN
KELOMPOK KERJA KEPALA SEKOLAH (KKKS)
TAHUN PELAJARAN 2017/2018

SEMESTER I
NO BULAN URAIAN KEGIATAN TEMPAT KET
(1) (2) (3) (4) (5)

1. JULI 2017
Minggu Terakhir 1. Peny. Program KKKS SDN Gayamsari 01
Hari Sabtu Semester I
2. Evaluasi Aplikasi
Dapodikdas
3. Hal lain yang dirasa perlu
2. AGUSTUS 2017
Minggu Terakhir 1. Persiapan, 17 Agustus 2014 SDN Gayamsari 02
Hari Sabtu 2. Persiapan UTS Semester I
3. Hal lain yang dirasa perlu
3. SEPTEMBER 2017
Minggu Terakhir 1. Pemantapan UTS Semester I SDN
Hari Sabtu 2. Warksop Akreditasi S/M Pandeanlamper 01
3. Hal lain yang dirasa perlu
4. OKTOBER 2017
Minggu Terakhir 1. Evaluasi UTS SDN
Hari Sabtu 2. Pelatihan ADM Kepala Pandeanlamper 02
Sekolah
3. Hal lain yang dirasa perlu
5. NOVEMBER 2017
Minggu Terakhir 1. Persiapan Ujian Semester I SDN
Hari Sabtu 2. Diskusi Masalah Pengelolaan Pandeanlamper 03
Sekolah
3. Hal lain yang dirasa perlu
6. DESEMBER 2017
Minggu Terakhir 1. Evaluasi US dan Semester II SDN
Hari Sabtu 2. Penyusunan Program Pandeanlamper 04
semester II
3. Hal lain yang dirasa perlu

SEMESTER II
NO BULAN URAIAN KEGIATAN TEMPAT KET
(1) (2) (3) (4) (5)

1. JANUARI 2018 1.
Minggu Terakhir 1. Penyusunan Program K3S SDN Gayamsari 01
Rabu semester II
2. Persiapan Try Out
3. Hal lain yang dirasa perlu
2. FEBRUARI 2018 2.
Minggu Terakhir 1. Persiapan O2SN, FLS2N SDN Gayamsari 02
Rabu dan LCC
2. Persiapan UTS
3. Hal lain yang dirasa perlu
3. MARET 2018 3.
Minggu Terakhir 1. Pemantapan Panitia SDN Pandeanlamper
Rabu O2SN, FLS2N dan LCC 01
2. Pemantapan UTS
3. Hal lain yang dirasa perlu
4. APRIL 2018 4.
Minggu Terakhir 1. Evaluasi UTS SDN Pandeanlamper
Rabu 2. Evaluasi O2SN, FLS2N 02
dan LCC
3. Hal lain yang dirasa perlu
5. MEI 2018 5.
Minggu Terakhir 1. Persiapan US dan UN SDN Pandeanlamper
Rabu 2. Persiapan Ujian Semester 03
II
3. Hal lain yang dirasa perlu
6. JUNI 2018
Minggu Terakhir 1. Evaluasi UN dan Semester SDN Pandeanlamper
Rabu II 04
2. Penyusunan Program
KKKS Semester I
3. Hal lain yang dirasa perlu

Ditetapkan di : Semarang
Pada : Juli 2017

Ketua Sekretaris

SAMSUL HADI, S.Pd. SUMARDI, S.Pd.


NIP 19690120 199103 1 007 NIP 19620927 198508 1 001

Mengetahui
Kepala UPT Dinas Pendidikan
Kecamatan Gayamsari

SUMARNO, S.Kar
NIP 19630330 198803 1 007
JADWAL KEGIATAN
KELOMPOK KERJA KEPALA SEKOLAH (KKKS)
TAHUN PELAJARAN 2018/2019

SEMESTER I
NO BULAN URAIAN KEGIATAN TEMPAT KET
(1) (2) (3) (4) (5)

1. JULI 2018
Minggu Terakhir 1. Peny. Program KKKS SDN Gayamsari 01
Hari Sabtu Semester I
2. Evaluasi Aplikasi
Dapodikdas
3. Hal lain yang dirasa perlu
2. AGUSTUS 2018
Minggu Terakhir 1. Persiapan, 17 Agustus 2014 SDN Gayamsari 02
Hari Sabtu 2. Persiapan UTS Semester I
3. Hal lain yang dirasa perlu
3. SEPTEMBER 2018
Minggu Terakhir 1. Pemantapan UTS Semester I SDN
Hari Sabtu 2. Worksop Akreditasi S/M Pandeanlamper 01
3. Hal lain yang dirasa perlu
4. OKTOBER 2018
Minggu Terakhir 1. Evaluasi UTS SDN
Hari Sabtu 2. Pelatihan ADM Kepala Pandeanlamper 02
Sekolah
3. Hal lain yang dirasa perlu
4. NOVEMBER 2018
Minggu Terakhir 1. Persiapan Ujian Semester I SDN
Hari Sabtu 2. Diskusi Masalah Pengelolaan Pandeanlamper 03
Sekolah
3. Hal lain yang dirasa perlu
5. DESEMBER 2018
Minggu Terakhir 1. Evaluasi US dan Semester II SDN
Hari Sabtu 2. Penyusunan Program Pandeanlamper 04
semester II
3. Hal lain yang dirasa perlu

SEMESTER II
NO BULAN URAIAN KEGIATAN TEMPAT KET
(1) (2) (3) (4) (5)

1. JANUARI 2019 6.
Minggu Terakhir 1. Penyusunan Program K3S SDN Gayamsari 01
Rabu semester II
2. Persiapan Try Out
3. Hal lain yang dirasa perlu
2. FEBRUARI 2019 7.
Minggu Terakhir 1. Persiapan O2SN, FLS2N dan SDN Gayamsari 02
Rabu LCC
2. Persiapan UTS
3. Hal lain yang dirasa perlu
3. MARET 2019 8.
Minggu Terakhir 1. Pemantapan Panitia O2SN, SDN
Rabu FLS2N dan LCC Pandeanlamper 01
2. Pemantapan UTS
3. Hal lain yang dirasa perlu
4. APRIL 2019
Minggu Terakhir 1. Evaluasi UTS SDN
Rabu 2. Evaluasi O2SN, FLS2N dan Pandeanlamper 02
LCC
3. Hal lain yang dirasa perlu
4. MEI 2019
Minggu Terakhir 1. Persiapan US dan UN SDN
Rabu 2. Persiapan Ujian Semester II Pandeanlamper 03
3. Hal lain yang dirasa perlu
4. JUNI 2019
Minggu Terakhir 1. Evaluasi UN dan Semester II SDN
Rabu 2. Penyusunan Program KKKS Pandeanlamper 04
Semester I
3. Hal lain yang dirasa perlu

Ditetapkan di : Semarang
Pada : Juli 2018

Ketua Sekretaris

SAMSUL HADI, S.Pd. SUMARDI, S.Pd.


NIP 19690120 199103 1 007 NIP 19620927 198508 1 001

Mengetahui
Kepala UPT Dinas Pendidikan
Kecamatan Gayamsari

SUMARNO, S.Kar
NIP 19630330 198803 1 007

Anda mungkin juga menyukai