Anda di halaman 1dari 4

Struktur tersebut ada lima macam dan wajib dimasukan dalam sebuah teks dengan bentuk

anekdot. Apa saja lima struktur itu? Ini dia: partisipan orang2

1. Abstrak
Abstrak menjadi struktur teks humor paling awal yang ada dalam sebuah teks bernama anekdot.

Abstrak ditaruh di awal paragraf dengan fungsi untuk menggambarkan mengenai teks tersebut
secara umum agar pembaca dapat membayangkan.

2. Orientasi
Orientasi merupakan awal kejadian pada cerita atau juga bagian yang menjelaskan latar
belakang mengapa peristiwa utama dalam cerita dapat terjadi.

3. Krisis
Struktur teks anekdot berikutnya adalah Krisis. Krisis merupakan bagian yang menjelaskan
mengenai pokok masalah utama dengan warna unik juga tidak biasa. Atau bahkan terjadi pasa
penulisnya sendiri.

4. Reaksi
Reaksi berhubungan besar dengan struktur krisis. Reaksi adalah bagian yang akan melengkapi
berupa penyelasaian masalah menggunakna cara-cara yang juga unik dan berbeda.

5. Koda
Seperti penutup, struktur teks anekdot yang terakhir ialah Koda. Koda merupakan bagian yang
menutup cerita dalam teks tersebut.

Fungsi atau Manfaat Kerangka Karangan


1. Untuk memudahkan penulisan sebuah karya tulis agar menjadi lebih sistematis dan rapih.
2. Untuk mencegah penulis keluar dari ide awal yang akan dibahas dalam suatu karangan yang akan
digarap.
3. Untuk mencegah penulis membahas suatu ide atau topik bahasan yang sudah dibahas
sebelumnya.
4. Untuk memudahkan penulis mencari informasi pendukung suatu karangan yang berupa data atau
fakta.
5. Untuk membantu penulis mengembangkan ide-ide yang akan ditulis di dalam suatu karangan agar
karangan menjadi lebih variatif dan menarik.
Contoh Kerangka Karangan

1. Tema : Kesehatan
Judul : Manfaat Tidur Cukup Bagi Kesehatan

2. Definisi

2.1 Pengertian tidur cukup

3. Dampak Kurang tidur


3.1 Kurang tidur dapat menyebabkan tergangunya konsentarsi
3.2 Kurang tidur mudah terserang penyakit
3.3 Kurang tidur dapat mempengaruhi emosi

4. Manfaat tidur cukup

4.1 Meningkatkan konsentrasi


4.2 Meningkatkan daya tahan tubuh
4.3 Meningkatkan energi

5. Tips agar tidur nyenyak

5.1 Berolahraga
5.2 Membuat jadwal tidur
5.3 Jangan mengkonsumsi makanan berat sebelum tidur

Contoh Pengembangan Kerangka Karangan

Manfaat tidur cukup bagi kesehatan

Tidur adalah suatu ativitas dimana seluruh tubuh sedang berada dalam keadaan istirahat total. Menurut
para ahli, manusia membutuhkan tidur yang cukup yaitu sekitar 6 sampai 8 jam setiap hari. Lamanya
waktu tersebut tidak bisa dicicil, dengan kata lain waktu 6 sampai 8 jam adalah waktu sekali tidur.

Ada beberapa dampak buruk yang disebabkan jika kita tidak mendapatkan tidur yang cukup. Dampak-
dampak tersebut sangat berpengaruh bagi kesehatan kita, diantaranya adalah kurang tidur dapat
menggangu konsenterasi. Hal ini dikarenakan otak kita mengalami kelelahan sehingga memacu mata dan
mempengaruhi tubuh menjadi lemas dan mengantuk. Hilangnya konsentrasi ini sangat berbahaya,
terutama bagi mereka yang mengendarai kendaraan bermotor.

Dampak selanjutnya adalah kurang tidur membuat tubuh lebih mudah terserang penyakit. Hal ini terjadi
akibat dari melemahnya sistem imun atau kekebalan tubuh sehingga penyakit dapat dengan mudah
menyerang. Terlebih lagi, kurang tidur membuat emosi seseorang menjadi terganggu. Biasanya orang
yang mengalami kekurangan tidur akan mudah lelah dan cepat marah.

Agar terhindar dari dampak-dampak tersebut, usahkanlah untuk selalu mendapatkan tidur yang cukup,
karena tubuh kita akan mendapatkan manfaat yang baik, diantaranya adalah dengan tidur yang cukup,
tubuh akan berkonsentarsi dengan baik karena otak mendapatkan istirahat yang cukup.

Selain itu, tidur yang cukup bisa meningkatkan daya tahan tubuh sehingga terhindar dari penyakit-
penyakit yang akan menyerang. Yang terakhir adalah tubuh akan mendapatkan energy yang banyak
untuk melakukan aktifitas di hari esok.

Demikianlah manfaat dari tidur yang cukup, agar mendapatkan manfaat-manfaat tidur di atas. Usahakan
untuk mendapatkan tidur yang nyenyak kareana tidur yang cukup dan nyeyak merupakan kombinasi
yang baik. Berikut ini adalah tips-tips untuk membuat tidur nyenyak.
yang pertama adalah berolahraga sebelum tidur, dengan berolahraga tubuh akan menjadi lelah dan
memudahkannya untuk tidur nyenyak. kemudian usahakan untuk membuat jadwal tidur yang teratur
agar tidur menjadi suatu kebiasaan yang baik dan yang terakhir jangan makan-makanan yang berat
sebelum tidur agar tubuh tidak kembung.
Kutipan cerpen
Aku desak kerumunan murid yang menonton di pintu. Kulihat kepala sekolah maju sambil membentak dan
menghardik para penonton. Waskito berdiri di muka kelas, membelakangi bangku-bangku. Memang ia
memegang gunting, tetapi tidak terbuka. Suara kepala sekolah menggelegar:
"Berikan gunting itu, Waskito"

Suara demikian kasar kukhawatirkan justru akan membikin muridku mata gelap. Sekali pandang aku
mengetahui bahwa Waskito kaget oleh kedatangan kepala sekolah. Tanpa berpikir panjang kumanfaatkan
kejutan tersebut. Tiga atau empat langkah aku bergegas mendahului kepala sekolah, gunting itu kurebut
dengan kedua tanganku.

"Ah, kamu ini ada-ada saja! Dari mana kaudapatkan gunting ini!"
Dan langsung aku berbalik, memberikan gunting kepada kepala sekolah yang telah berada tepat di
sampingku. Tanpa suatu kata, kurangkulkan lengan ke pundak Waskito. Segera setengah kudorong, dia kuajak
keluar menuju ke kantor.

Sumber: N.H. Dini. 1986. Pertemuan Dua Hati.

Apabila teks cerita di atas diubah menjadi teks drama, maka perubahannya seperti berikut ini.

(Ibu Suci berlari menuju kelas, menerobos kerumunan murid yang menonton di pintu. Kepala sekolah maju
membentak dan menghardik para penonton. Waskito berdiri di muka kelas, membelakangi deretan bangku-
bangku. Tangannya menggenggam gunting yang tak terbuka.)

Kepala Sekolah:
(Suara agak menggelegar) Berikan gunting, Waskit
(Waskito terkejut mendengar suara kepala sekolah yang sedikit kasar)

Ibu Suci:
(Dengan tiga atau empat langkah ke depan merebut gunting tersebut dari tangan waskito) Ah,
kamu ini ada-ada saja! Dari mana kaudapatkan gunting ini! (langsung berbalik,
memberikan gunting tersebut kepada kepala sekolah kemudian merangkulkan
lengan ke arah pundak Waskito sambil mengajaknya keluar kelas)

Baca: Kaidah Penulisan Naskah Drama

Ubahlah kalimat berikut ini menjadi kalimat efektif :


1. Kepada semua informan penelitian akan mendapatkan 2 macam instrumen yaitu angket dan
catatan kegiatan.

2. Di dalam artikel koran itu menyuratkan bahwa sumber daya alam yang bermacam-macam di
Indonesia ini belum dimanfaatkan secara maksimal.

3. Dengan beredarnya internet masuk desa, bermanfaat sekali bagi masyarakat pedesaan.

Jawaban:
1. Semua Informan penelitian akan mendapatkan 2 instrumen, yaitu angket dan catatan kegiatan.

2. Dalam koran tersebut mengabarkan, bahwa sumber daya alam yang beragam di Indonesia
belum dimanfaatkan secara maksimal.

3. Dengan beredarnya internet yang masuk ke desa, sangat bermanfaat bagi masyarakat pedesaan

Anda mungkin juga menyukai