Anda di halaman 1dari 64

EVALUASI PROGRAM PENYAKIT TIDAK MENULAR

BERDASARKAN INDIKATOR PERSENTASE PENDERITA


DIABETES MELLITUS YANG MENDAPATKAN
PELAYANAN KESEHATAN SESUAI STANDAR DI UPTD
PUSKESMAS KECAMATAN PONTIANAK UTARA TAHUN
2017

DISUSUN OLEH:
Kevin Chikrista I4061172039
Ayunda Larassati Basadi I4061172034
Wahyu Fathurrachman I4061172041
Merry Fuji Astuti I4061171024
Sumarti Fina I4061171022
Kresna Adhi Nugraha I4061152067

PEMBIMBING:
WINDI SUHESTI, S.KM, M.E
DR. EKA ARDIANI, MARS.

KEPANITRAAN KLINIK
ILMU KEDOKTERAN KOMUNITAS
PROGRAM STUDI PROFESI DOKTER
FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS TANJUNGPURA
PONTIANAK
2019

i
DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................1


1.1 Latar Belakang ............................................................................................ 1
1.2 Rumusan Masalah ....................................................................................... 3
1.3 Tujuan Penelitian......................................................................................... 3
1.3.1 Tujuan Umum.................................................................................. 3
1.3.2 Tujuan Khusus ................................................................................. 3
1.4 Manfaat Penelitian....................................................................................... 4
1.4.1 Bagi Peneliti .................................................................................... 4
1.4.2 Bagi Fakultas ................................................................................... 4
1.4.3 Bagi Dinas Kesehatan Kota Pontianak ............................................ 4
1.4.4 Bagi Puskesmas ............................................................................... 4
1.4.5 Bagi Masyarakat .............................................................................. 4
1.4.6 Bagi Pasien ...................................................................................... 4
BAB II TINJAUAN PUSTAKA..............................................................................5
2.1 Evaluasi ....................................................................................................... 5
2.1.1 Pengertian Evaluasi ......................................................................... 5
2.1.2 Tujuan Evaluasi ............................................................................... 5
2.1.3 Fungsi Evaluasi ............................................................................... 6
2.1.4 Tahapan Evaluasi............................................................................. 6
2.2 Penyakit Tidak Menular .............................................................................. 7
2.3 Indikator Pelayanan Kesehatan Penyandang DM Sesuai Standar ............ 10
2.4 Definisi Operasional Capaian Kerja DM .................................................. 10
2.5 Puskesmas ................................................................................................. 11
2.5.1 Definisi .......................................................................................... 11
2.5.2 Fungsi ............................................................................................ 11
2.5.3 Tujuan ............................................................................................ 12
2.5.4 Upaya Kesehatan Masyarakat dan Perorangan ............................. 13
2.5.5 Prinsip Pelayanan Puskesmas ........................................................ 14
2.6 Diabetes Mellitus....................................................................................... 15

ii
iii

2.6.1 Definisi .......................................................................................... 15


2.6.2 Klasifikasi ...................................................................................... 15
2.6.3 Patofisiologi ................................................................................... 16
2.6.4 Faktor Risiko ................................................................................. 19
2.6.5 Diagnosis ....................................................................................... 20
2.6.6 Manajemen dan Terapi Diabetes Mellitus ..................................... 21
Manajemen Gaya Hidup pada Perawatan Diabetes ............. 22
Terapi Awal.......................................................................... 27
Terapi Kombinasi Injeksi ..................................................... 29
2.6.7 Komplikasi Diabetes ..................................................................... 30
Komplikasi yang Bersifat Akut............................................ 30
Komplikasi yang Bersifat Kronik ........................................ 31
2.6.8 Dampak Diabetes Mellitus terhadap Komunitas ........................... 32
2.6.9 Skrining Diabetes .......................................................................... 32
BAB III METODOLOGI .......................................................................................34
3.1 Penetapan Tolak Ukur dari Keluaran ........................................................ 34
3.2 Pengumpulan Data .................................................................................... 35
3.2.1 Data primer .................................................................................... 35
3.2.2 Data sekunder ................................................................................ 35
3.3 Identifikasi Masalah .................................................................................. 35
3.4 Menetapkan Prioritas Masalah .................................................................. 35
3.5 Pembuatan Kerangka Konsep dari Masalah yang Diprioritaskan ............. 36
3.6 Identifikasi Penyebab Masalah .................................................................. 36
3.7 Perencanaan Penyelesaian Masalah .......................................................... 37
3.8 Penentuan Prioritas Penyelesaian Masalah ............................................... 37
BAB IV PENYAJIAN DATA ..............................................................................39
4.1 Geografis dan Administrasi ....................................................................... 39
4.2 Kependudukan ........................................................................................... 40
4.3 Sosial Ekonomi ......................................................................................... 43
4.3.1 Sarana Perekonomian .................................................................... 43
4.4 Pendidikan dan Tempat Ibadah ................................................................. 43
iv

4.4.1 Mata Pencaharian .......................................................................... 43


4.5 Gambaran Upaya Kesehatan Pengembangan ........... Error! Bookmark not
defined.
BAB V HASIL PENILAIAN DAN PEMBAHASAN ..........................................45
5.1 Indikator dan Tolak Ukur Keluaran Program............................................ 45
5.2 Identifikasi Prioritas Masalah.................................................................... 46
5.3 Identifikasi Faktor Penyebab Masalah ...................................................... 48
5.4 Perencanaan dan Alternatif Penyelesaian Masalah ................................... 52
5.5 Penentuan Prioritas Penyelesaian Masalah ............................................... 52
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN ...............................................................54
6.1 Kesimpulan................................................................................................ 54
6.2 Saran .......................................................................................................... 54
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................56
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1. G4G1L5 – merupakan salah satu program pemerintah dalam


mengupayakan gerakan hidup sehat.........................................................................8
Gambar 2.2. ISI PIRINGKU – Isi piringku menggambarkan porsi makan yang
dikonsumsi dalam 1 piring, terdiri dari 50% buah dan sayur, dan 50% karbohidrat
dan protein................................................................................................................9
Gambar 4.1 Persebaran Penduduk Menurut Jenis Kelamin di Wilayah Kerja UPTD
Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara Tahun 2017 ............................................40
Gambar 4.2 Persentase Penduduk Menurut Kelompok Umur di Wilayah Kerja
UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara Tahun 2017.................................43
Gambar 5.1 Diagram Fishbone pada Identifikasi Akar Permasalahan pada
Persentase Penyandang DM yang mendapatkan Pelayanan Kesehatan Sesuai
Standar....................................................................................................................51

v
DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Indikator Kependudukan di Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Kecamatan


Pontianak Utara Tahun 2017..................................................................................41
Tabel 4.2 Penduduk Per Kelurahan Menurut Kelompok Umur di Wilayah Kerja
UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara Tahun 2017 .................................42
Tabel 5.1 Indikator dan Tolak Ukur Program ........................................................45
Tabel 5.2 Penentuan Prioritas Masalah ..................................................................46
Tabel 5.3 Daftar Permasalahan yang Mempengaruhi Penyandang Diabetes Mellitus
(DM) untuk mendapatkan Pelayanan Kesehatan sesuai Standar. ..........................48
Tabel 5.4 Prioritas Alternatif Penyelesaian Masalah .............................................52

vi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Penyakit Tidak Menular merupakan penyakit degeneratif yang disebabkan
karena pola makan dan pola hidup yang tidak sehat, yang dikarenakan adanya
perubahan perilaku masyarakat. Penyakit tidak menular (PTM) merupakan salah
satu penyebab utama kematian secara global. Data World Health Organization
(WHO) menunjukkan dari 56,9 juta kematian pada tahun 2016, penyakit tidak
menular merupakan penyebab tertinggi yaitu sekitar 71 % dari total penyebab
kematian di dunia.1,2
Kematian akibat PTM diperkirakan akan terus meningkat di seluruh dunia
dan peningkatan terbesar akan terjadi di negara-negara berpenghasilan menengah
dan rendah. Hal ini didasarkan dari laporan WHO bahwa lebih dari dua pertiga
(78%) dari kematian yang diakibatkan PTM terjadi di negara berpenghasilan
menegah dan rendah. WHO memprediksi bahwa pada tahun 2030 akan ada 52 juta
kematian pertahun karena PTM. Adapun salah satu penyakit yang masuk 10 besar
penyebab kematian tertinggi di dunia dan merupakan penyakti tidak menular ialah
diabetes mellitus.2
Diabetes mellitus (DM) merupakan suatu kelompok penyakit metabolik
dengan karakteristik hiperglikemia yang terjadi karena kelainan sekresi insulin,
kerja insulin atau kedua-duanya.1 Diabetes melitus sering disebut dengan the silent
killer karena penyakit ini bisa mengenai semua organ tubuh dan menimbulkan
beberapa macam keluhan.2 Beberapa faktor resiko diabetes mellitus, diantaranya
ialah usia lebih dari 45 tahun untuk negara berkembang sedangkan negara maju
pada usia di atas 65 tahun, riwayat keluarga dengan diabetes karena diduga ada
peran genetik yang menyebabkan penyakit diabetes melitus, riwayat diabetes
gestasional atau pernah melahirkan bayi dengan berat lebih dari 9 pon, dislipidemia
dan obesitas, merokok, tidak berolahraga serta pola makan yang tidak sehat.3–5
Berdasarkan data WHO, pada tahun 2014, diperkirakan sekitar 422 juta orang
menderita diabetes mellitus, jauh meningkat jumlahya dibandingkan dengan tahun

1
2

1980, sekitar 108 juta orang. Hal ini menandakan terjadi peningkatan prevalensi
DM dari 4,7% pada tahun 1980 menjadi 8,5 % pada tahun 2014. WHO juga
memperkirakan pada tahun 2040, penderita diabetes mellitus akan meningkat
jumlahnya menjadi 642 juta orang. Pada tahun 2016 data WHO menunjukkan
bahwa diabetes melitus dan komplikasinya merupakan penyebab kematian tertinggi
nomor 7 di dunia yaitu sebesar 1,6 juta.6
Berdasarkan data WHO pada tahun 2017, Indonesia merupakan Negara
dengan peringkat 6 terbanyak penderita diabetes mellitus yaitu sekitar 10,3 juta
orang setelah China, India, Amerika Serikat, Brazil, dan Meksiko. Di Indonesia
sendiri, diabetes mellitus dan komplikasinya merupakan penyebab kematian
tertinggi ketiga pada tahun 2014 yaitu sebesar 6,7 % dari total penyebab kematian.
Selain itu, data WHO menunjukkan bahwa 2/3 dari penderita DM di Indonesia,
tidak mengetahui bahwa dirinya merupakan penderita Diabetes Melitus.7
Data dari profil kesehatan Pontianak tahun 2017, terdapat 15 ribu penduduk
Pontianak yang terdata menderita Diabetes mellitus dan hanya sekitar 6,47 % dari
total penderita yang mendapat pelayanan sesuai standard dari total target yaitu 100
%.1 Menurut hasil data indikator kinerja UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak
Utara tahun 2017 capaian persentase penderita Diabetes yang mendapat Pelayanan
Kesehatan Sesuai Standar masih dibawah target yaitu sebesar 26,99% dari target
kota 100%.2 Hal ini menunjukan bahwa sebagian besar kasus Diabetes Melitus di
masyarakat belum dapat di jangkau oleh pelayanan kesehatan secara optimal.8,9
Diabetes melitus apabila tidak tertangani secara benar, maka dapat
mengakibatkan berbagai macam komplikasi. Diabetes Melitus (DM) dan
komplikasinya dapat mengakibatkan penurunan produktivitas dan mutu sumber
daya manusia.4 Pada tahun 2015, dilaporkan bahwa penyakit DM dan
komplikasinya telah menghabiskan 33% dari total anggaran sistem pelayanan
kesehatan nasional. Untuk 2017, dilaporkan dari data Kementerian Kesehatan
bahwa biaya Jaminan Kesehatan Nasional untuk DM dan komplikasinya
menghabiskan biaya sekitar 1,887 triliun rupiah, naik dari 700 milyar rupiah pada
tahun 2014.4,10
3

Berdasarkan hal tersebut, maka dipandang perlu untuk melakukan evaluasi


terhadap program persentase penderita diabetes yang mendapatkan pelayanan
sesuai standar di wilayah kerja UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara
sehingga diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan bagi instansi terkait
dalam upaya pencegahan dan penanganan diabetes mellitus sebagaimana
yang telah ditetapkan oleh Dinas Kesehatan Kota dan Propinsi.

1.2 Rumusan Masalah


Apa yang menyebabkan rendahnya persentase Penderita Diabetes Melitus
yang Mendapat Pelayanan Kesehatan Sesuai Standar di wilayah kerja UPTD
Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara periode 2017 sehingga tidak memenuhi
target?

1.3 Tujuan Penelitian


1.3.1 Tujuan Umum
Mengetahui, mengidentifikasi, menganalisis serta mengevaluasi penyebab
rendahnya persentase Penderita Diabetes Melitus yang Mendapat Pelayanan
Kesehatan Sesuai Standar di wilayah kerja UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak
Utara periode 2017 sehingga tidak tercapai.

1.3.2 Tujuan Khusus


a. Mengetahui faktor-faktor penyebab masalah rendahnya persentase
penderita diabetes melitus yang mendapat pelayanan kesehatan sesuai
standar di wilayah kerja UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara
periode 2017.
b. Merumuskan pemecahan masalah bagi pelaksanaan program untuk
meningkatkan persentase penderita diabetes mellitus yang mendapat
pelayanan kesehatan sesuai standar di wilayah kerja UPTD Puskesmas
Kecamatan Pontianak Utara periode 2017.
4

1.4 Manfaat Penelitian


1.4.1 Bagi Peneliti
Mahasiswa mengetahui program puskesmas, perencanaan, pelaksanaan,
capaian, masalah yang timbul dalam pelaksanaan, dan dapat mengevaluasi
program puskesmas serta memberikan masukan untuk perbaikan program .
1.4.2 Bagi Fakultas
Fakultas melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam
melaksanakan fungsi dan tugas perguruan tinggi sebagai lembaga yang
menyelenggarakan pendidikan, penelitian dan pengabdian bagi masyarakat,
terutama dalam peningkatan mutu kesehatan di Kota Pontianak.
1.4.3 Bagi Dinas Kesehatan Kota Pontianak
Sebagai bahan pertimbangan bagi Dinas Kesehatan untuk melakukan
kegiatan dalam program pengendalian dan pencegahan penyakit tidak
menular.
1.4.4 Bagi Puskesmas
Puskesmas mendapatkan gambaran kemungkinan masalah pelaksanaan
program dan alternatif pemecahan masalah rendahnya persentase penderita
Diabetes yang mendapat pelayanan kesehatan sesuai standar di wilayah kerja
UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara periode 2017.
1.4.5 Bagi Masyarakat
Masyaraktat dapat mengetahui informasi tentang DM, pencegahan dan
pengobatannya serta dapat memberi dukungan kepada anggota keluarga yang
menderita DM dalam perawatan DM yakni dalam keteraturan melakukan
kontrol dan pengobatan kadar gula darah, sehingga kadar gula darah penderita
Diabetes Melitus dapat selalu terkontrol untuk pencegahan komplikasi lebih
lanjut.
1.4.6 Bagi Pasien
Tulisan ini diharapkan dapat mecegah dan mengurangi progresivitas
komplikasi pada penderita Diabetes.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Evaluasi
2.1.1 Pengertian Evaluasi
Evaluasi adalah suatu proses identifikasi untuk mengukur/ menilai apakah
suatu kegiatan atau program yang dilaksanakan sesuai dengan perencanaan atau
tujuan yang ingin dicapai. Ada juga yang mengatakan bahwa arti evaluasi adalah
suatu kegiatan mengumpulkan informasi mengenai kinerja sesuatu (metode,
manusia, peralatan), dimana informasi tersebut akan dipakai untuk menentukan
alternatif terbaik dalam membuat keputusan. 11
Adapun beberapa informasi yang didapatkan dari proses evaluasi adalah
sebagai berikut11:
a. Tingkat kemajuan suatu kegiatan.
b. Tingkat pencapaian suatu kegiatan sesuai dengan tujuannya.
c. Hal-hal yang harus dilakukan di masa mendatang.

2.1.2 Tujuan Evaluasi


Secara khusus, adapun beberapa tujuan evaluasi adalah sebagai berikut 11:
a. Untuk mengetahui seberapa baik tingkat penguasaan seseorang terhadap
kompetensi yang telah ditetapkan.
b. Untuk mengetahui apa saja kesulitan yang dialami seseorang dalam
kegiatannya sehingga dapat dilakukan diagnosis dan kemungkinan
memberikan remedia teaching.
c. Untuk mengetahui tingkat efisiensi dan efektivitas suatu metode, media,
dan sumber daya lainnya dalam melaksanakan suatu kegiatan.
d. Sebagai umpan balik dan informasi penting bagi pelaksana evaluasi untuk
memperbaiki kekurangan yang ada dimana hal tersebut dapat dijadikan
sebagai acuan dalam mengambil keputusan di masa mendatang.

5
6

2.1.3 Fungsi Evaluasi


Kegiatan evaluasi memiliki beberapa fungsi yang bermanfaat bagi pihak yang
melakukan evaluasi maupun pihak yang dievaluasi. Adapun beberapa fungsi
evaluasi adalah sebagai berikut11:
a. Fungsi Selektif
Fungsi selektif adalah fungsi yang dapat menyeleksi seseorang
apakah memiliki komptensi yang sesuai dengan standar yang ditetapkan.
Misalnya; menentukan seseorang diterima kerja atau tidak, menentukan
seseorang naik jabatan atau tidak, dan lainnya.
b. Fungsi Diagnosa
Fungsi diagnosa bertujuan untuk mengetahui kelebihan dan
kekurangan seseorang dalam bidang kompetensi tertentu. Misalnya untuk
mengetahui kelebihan dan kekurangan seorang siswa dalam bidang studi
yang didapatkannya di sekolah.
c. Fungsi Penempatan
Fungsi penempatan bertujuan untuk mengetahui di mana posisi
terbaik seseorang dalam suatu bidang tertentu. Misalnya untuk mengetahui
posisi terbaik seorang karyawan sesuai dengan bidangnya di dalam suatu
perusahaan.
d. Fungsi Pengukuran Keberhasilan
Dalam hal ini, evaluasi berfungsi untuk mengukur tingkat
keberhasilan suatu program, termasuk metode yang dipakai, penggunaan
sarana, dan pencapaian tujuan.

2.1.4 Tahapan Evaluasi


Dalam kegiatan evaluasi terdapat beberapa tahapan penting yang saling
mendukung satu sama lainnya. Mengacu pada pengertian evaluasi, adapun tahapan-
tahapan evaluasi adalah sebagai berikut 11:
a. Menentukan topik evaluasi, yaitu kegiatan penentuan topik yang akan
dievaluasi. Misalnya; evaluasi hasil kerja, atau evaluasi rencana kerja.
7

b. Merancang kegiatan evaluasi, yaitu kegiatan mendesain proses evaluasi


sehingga dalam pelaksanaannya tidak melewatkan hal-hal yang penting.
c. Pengumpulan data, yaitu kegiatan mengumpulkan dan mencatat setiap
informasi sesuai dengan perencanaan berdasarkan kaidah-kaidah ilmiah.
d. Pengolahan dan analisis data, yaitu kegiatan mengolah informasi dengan
cara mengelompokkan data agar lebih mudah dalam melakukan analisis,
serta menentukan tolak ukur waktu sebagai hasil evaluasi.
e. Pelaporan hasil evaluasi, yaitu membuat laporan hasil evaluasi agar
diketahui oleh pihak-pihak yang berkepentingan.

2.2 Penyakit Tidak Menular


Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan telah menyelesaikan Riset
Kesehatan telah menyelesaikan Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018 yang
dilakukan secara terintegrasi dengan Susenas Maret (Badan Pusat Statistik).
Riskesdas 2018 menunjukkan prevalensi Penyakit Tidak Menular mengalami
kenaikan jika dibandingkan dengan Riskesdas 2013, antara lain kanker, stroke,
penyakit ginjal kronis, diabetes melitus, dan hipertensi. Prevalensi kanker naik dari
1,4% (Riskesdas 2013) menjadi 1,8%; prevalensi stroke naik dari 7% menjadi
10,9%; dan penyakit ginjal kronik naik dari 2% menjadi 3,8%. Berdasarkan
pemeriksaan gula darah, diabetes melitus naik dari 6,9% menjadi 8,5%; dan hasil
pengukuran tekanan darah, hipertensi naik dari 25,8% menjadi 34,1%. 12
Kenaikan prevalensi penyakit tidak menular ini berhubungan dengan
peningkatan resiko akibat perubahan pola hidup, antara lain merokok, konsumsi
minuman beralkohol, aktivitas fisik, serta konsumsi buah dan sayur. Sejak tahun
2013 prevalensi merokok pada remaja (10-18 tahun) terus meningkat, yaitu 7,2%
(Riskesdas 2013), 8,8% (Sirkesnas 2016) dan 9,1% (Riskesdas 2018). Data proporsi
konsumsi minuman beralkohol pun meningkat dari 3% menjadi 3,3%. Demikian
juga proporsi aktivitas fisik kurang juga naik dari 26,1% menjadi 33,5% dan 0,8%
mengonsumsi minuman beralkohol berlebihan. Hal lainnya adalah proporsi
konsumsi buah dan sayur kurang pada penduduk 5 tahun, masih sangat bermasalah
yaitu sebesar 95,5%.12
8

Di Indonesia sendiri, pemerintah sudah membentuk berbagai program untuk


mencegah penyakit tidak menular di masyarakat serta mencegah munculnya
komplikasi pada orang yang menderita penyakit tidak menular. Beberapa program
tersebut diantaranya ialah G4G1L5, Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS),
Perilaku ‘Cerdik’, serta ‘Isi Piringku’.13,14
Asupan makanan atau modifikasi diet memegang peranan penting dalam
mencegah penyakit tidak menular dan dapat dilakukan sebagai penatalaksanaan
penyakit tidak menular. Di Indonesia sendiri, pemerintah menetapkan program diet
untuk mencegah penyakit tidak menular dan komplikasinya berupa G4G1L5 (Gula
4 sendok Garam 1 sendok dan Lemak atau Minyak 5 sendok), dan Isi Piringku. Isi
piringku sendiri terdiri dari 2/3 dari 1/2 piring yang terdiri dari karbohidrat (150 gr
nasi= 3 centong nasi, atau 3 buah sedang kentang= 300 gr kentang), 1/3 dari 1/2
piring berisi lauk pauk, bisa berupa lauk hewani (75 gr ikan, atau 1 butir telur ayam
ukuran besar = 55 gr , atau 2 potong daging ayam tanpa kulit =70gr) dan lauk nabati
( 100 gr tahu = 2 potong tempe sedang), 2/3 dari 1/2 piring terdiri dari sayur-
saryuran, dan 1/3 dari 1/2 piring terdiri dari buah-buahan.14,15

Gambar 2.1. G4G1L5 – merupakan salah satu program pemerintah dalam mengupayakan gerakan
hidup sehat. Jumlah konsumsi gula yakni 4 sendok makan/hari, garam yakni 1 sendok teh/hari, dan
lemak yakni 5 sendok makan/hari.
9

Gambar 2.2. ISI PIRINGKU – Isi piringku menggambarkan porsi makan yang dikonsumsi dalam
1 piring, terdiri dari 50% buah dan sayur, dan 50% karbohidrat dan protein. Selain itu juga
menekankan 4 hal penting lainnya, yaitu cuci tangan sebelum makan, aktivitas fisik yang cukup,
minum air putih cukup dan memantau berat badan.

Selain program diet sehat, pemerintah juga membentuk program gaya hidup
sehat berupa GERMAS (Gerakan Masyarakat Sehat) yang diinisiasi oleh presiden
dan CERDIK yang diinisiasi oleh Kemenkes. GERMAS sendiri diatur dalam
Instruksi Presiden no.1 tahun 2017. GERMAS berfokus pada 3 kegiatan, yaitu
dengan melakukan aktivitas fisik 30 menit per hari, mengonsumsi buah dan sayur,
serta memeriksakan kesehatan secara rutin.16
Program GERMAS berusaha mendorong masyarakat Indonesia untuk dapat
memulainya dari diri sendiri dan keluarga. Gerakan ini ke depannya membutuhkan
inovasi-inovasi dalam kegiatan promotif dan preventif salah satunya dengan
memotivasi masyarakat untuk membudayakan gaya hidup sehat dan aktif sebagai
upaya mencegah peningkatan obesitas melalui media pendidikan kesehatan. Selain
itu, Kemekes menginisiasi “Perilaku Cerdik” meliputi: cek kesehatan secara rutin
10

minimal 1 tahun sekali, enyahkan asap rokok, rajin aktivitas fsik, diet seimbang,
istirahat cukup dan kelola stres.16–18

2.3 Indikator Pelayanan Kesehatan Penyandang DM Sesuai Standar


Berikut adalah indikator pelayanan kesehatan penyandang DM sesuai
standar19:
a. Penyandang DM di wilayah kerja kabupaten/kota.
b. Penduduk yang ditemukan menderita DM atau penyandang DM
memperoleh pelayanan kesehatan sesuai standar dan upaya promotif dan
preventif di FKTP.
c. Penduduk yang ditemukan menderita DM atau penyandang DM dengan
komplikasi perlu dirujuk ke fasilitas kesehatan rujukan untuk penangan
selanjutnya.
d. Pelayanan kesehatan penyandang DM diberikan sesuai kewenangannya
oleh:
1. Dokter/DLP
2. Perawat
3. Nutrisionis/Tenaga Gizi
e. Pelayanan kesehatan diberikan kepada penyandang DM di FKTP sesuai
standar meliputi 4 pilar pentalaksanaan sebagai berikut:
1. Edukasi
2. Aktivitas fisik
3. Terapi nutrisi medis
4. Intervensi farmakologis
f. Setiap penyandang DM yang mendapatkan pelayanan sesuai standar
termasuk pemeriksaan HbA1C.
g. Bagi penyandang DM yang belum menjadi peserta JKN diwajibkan
menjadi pesera JKN.

2.4 Definisi Operasional Capaian Kerja DM


Capaian kerja Pemerintah Kabupaten/Kota dalam memberikan pelayanan
kesehatan sesuai standar bagi penyandang DM dinilai dari persentase penyandang
11

DM yang mendapatkan pelayanan sesuai standar di wilayah kerjanya dalam kurun


waktu satu tahun.19
Pemerintah Kabupaten/Kota secara bertahap harus membuat rencana aksi
untuk menjangkau seluruh penyandang DM di wilayahnya dan mengupayakan agar
semua penyandang DM tersebut memperoleh akses terhadap pelayanan kesehatan
sesuai standar. Secara nasional saat ini hanya terdapat 30% penyandang DM yang
terdiagnosis dan mendapatkan pelayanan kesehatan.19

2.5 Puskesmas
2.5.1 Definisi
Pusat Kesehatan Masyarakat yang selanjutnya disebut Puskesmas adalah
fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat
dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama, dengan lebih mengutamakan
upaya promotif dan preventif, untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang
setinggi-tingginya di wilayah kerjanya.20

2.5.2 Fungsi
Dalam menyelenggarakan tugas, Puskesmas menyelenggarakan fungsi
penyelenggaraan UKM (Upaya Kesehatan Masyarakat) dan UKP (Upaya
Kesehatan Perseorangan) tingkat pertama di wilayah kerjanya. Dalam
menyelenggarakan fungsi penyelenggaraan UKM, Puskesmas berwenang untuk 20:
a. melaksanakan perencanaan berdasarkan analisis masalah kesehatan
masyarakat dan analisis kebutuhan pelayanan yang diperlukan;
b. melaksanakan advokasi dan sosialisasi kebijakan kesehatan;
c. melaksanakan komunikasi, informasi, edukasi, dan pemberdayaan
masyarakat dalam bidang kesehatan;
d. menggerakkan masyarakat untuk mengidentifikasi dan menyelesaikan
masalah kesehatan pada setiap tingkat perkembangan masyarakat yang
bekerjasama dengan sektor lain terkait;
e. melaksanakan pembinaan teknis terhadap jaringan pelayanan dan upaya
kesehatan berbasis masyarakat;
f. melaksanakan peningkatan kompetensi sumber daya manusia Puskesmas;
12

g. memantau pelaksanaan pembangunan agar berwawasan kesehatan;


h. melaksanakan pencatatan, pelaporan, dan evaluasi terhadap akses, mutu,
dan cakupan Pelayanan Kesehatan; dan
i. memberikan rekomendasi terkait masalah kesehatan masyarakat, termasuk
dukungan terhadap sistem kewaspadaan dini dan respon penanggulangan
penyakit.
Dalam menyelenggarakan fungsi penyelenggaraan UKM, Puskesmas
berwenang untuk20:
a. menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan dasar secara komprehensif,
berkesinambungan dan bermutu;
b. menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan yang mengutamakan upaya
promotif dan preventif;
c. menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan yang berorientasi pada individu,
keluarga, kelompok dan masyarakat;
d. menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan yang mengutamakan keamanan
dan keselamatan pasien, petugas dan pengunjung;
e. menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan dengan prinsip koordinatif dan
kerja sama inter dan antar profesi;
f. melaksanakan rekam medis;
g. melaksanakan pencatatan, pelaporan, dan evaluasi terhadap mutu dan
akses Pelayanan Kesehatan;
h. melaksanakan peningkatan kompetensi Tenaga Kesehatan;
i. mengoordinasikan dan melaksanakan pembinaan fasilitas pelayanan
kesehatan tingkat pertama di wilayah kerjanya; dan
j. melaksanakan penapisan rujukan sesuai dengan indikasi medis dan Sistem
Rujukan.

2.5.3 Tujuan
Pembangunan kesehatan yang diselenggarakan di Puskesmas bertujuan untuk
mewujudkan masyarakat yang:20
a. Memiliki perilaku sehat yang meliputi kesadaran, kemauan dan
kemampuan hidup sehat.
13

b. Mampu menjangkau pelayanan kesehatan bermutu.


c. Hidup dalam lingkungan sehat,
d. Memiliki derajat kesehatan yang optimal, baik individu, keluarga,
kelompok dan masyarakat.

2.5.4 Upaya Kesehatan Masyarakat dan Perorangan


Puskesmas menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat tingkat
pertama dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama. Upaya
kesehatan Puskesmas dilaksanakan secara terintegrasi dan
berkesinambungan.19
Upaya Kesehatan Masyarakat
Upaya kesehatan masyarakat tingkat pertama meliputi upaya
kesehatan masyarakat esensial dan upaya kesehatan masyarakat
pengembangan.
1. Upaya Kesehatan Masyarakat Esensial, meliputi:21
a. Pelayanan promosi kesehatan
b. Pelayanan kesehatan lingkungan
c. Pelayanan kesehatan ibu, anak dan keluarga berencana
d. Pelayanan gizi
e. Pelayanan pencegahan dan pengendalian penyakit
2. Upaya Kesehatan Masyarakat Pengembangan, yaitu upaya
kesehatan masyarakat yang kegiatannya memerlukan upaya
yang sifatnya inovatif dan/atau bersifat ekstensifikasi dan
intensifikasi pelayanan, disesuaikan dengan prioritas masalah
kesehatan, kekhususan wilayah kerja, dan potensi sumber daya
yang tersedia di masing-masing Puskesmas.19
Upaya Kesehatan Perseorangan
Upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama dilaksanakan dalam
bentuk:19
1. Rawat jalan
2. Pelayanan gawat darurat
14

3. Pelayanan satu hari (one day care)


4. Home care
5. Rawat inap berdasarkan pertimbangan kebutuhan pelayanan
kesehatan

2.5.5 Prinsip Pelayanan Puskesmas


Prinsip penyelenggaraan Puskesmas meliputi 20:
a. Paradigma sehat
Puskesmas mendorong seluruh pemangku kepentingan untuk
berkomitmen dalam upaya mencegah dan mengurangi resiko kesehatan
yang dihadapi individu, keluarga, kelompok dan masyarakat.
b. Pertanggungjawaban wilayah
Puskesmas menggerakkan dan bertanggung jawab terhadap
pembangunan kesehatan di wilayah kerjanya.
c. Kemandirian masyarakat
Puskesmas mendorong kemandirian hidup sehat bagi individu,
keluarga, kelompok, dan masyarakat
d. Pemerataan
Puskesmas menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan yang dapat
diakses dan terjangkau oleh seluruh masyarakat di wilayah kerjanya secara
adil tanpa membedakan status sosial, ekonomi, agama, budaya dan
kepercayaan.
e. Teknologi tepat guna
Puskesmas menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan dengan
memanfaatkan teknologi tepat guna yang sesuai dengan kebutuhan
pelayanan, mudah dimanfaatkan dan tidak berdampak buruk bagi
lingkungan.
f. Keterpaduan dan kesinambungan
Puskesmas mengintegrasikan dan mengoordinasikan
penyelenggaraan UKM dan UKP lintas program dan lintas sektor serta
melaksanakan Sistem Rujukan yang didukung dengan manajemen
Puskesmas.
15

2.6 Diabetes Mellitus


2.6.1 Definisi
DM merupakan suatu kelompok penyakit metabolik dengan karakteristik
hiperglikemia yang terjadi karena kelainan sekresiinsulin, kerja insulin atau kedua-
duanya.22,23

2.6.2 Klasifikasi
Diabetes dapat diklasifikasikan menjadi beberapa kategori umum sebagai
berikut22:
a. Diabetes Melitus Tipe 1
Diabetes melitus tipe 1 disebabkan oleh destruksi sel beta, umumnya
menjurus ke defisiensi insulin absolut. Diabetes tipe 1 biasanya terjadi
pada remaja atau anak, dan terjadi karena kerusakan sel β (beta). Canadian
Diabetes Association (CDA) 2013 juga menambahkan bahwa rusaknya sel
β pankreas diduga karena proses autoimun, namun hal ini juga tidak
diketahui secara pasti. Diabetes tipe 1 rentan terhadap ketoasidosis,
memiliki insidensi lebih sedikit dibandingkan diabetes tipe 2, akan
meningkat setiap tahun baik di negara maju maupun di negara berkembang.
b. Diabetes Melitus Tipe 2
Diabetes melitus tipe 2 dapat disebabkan oleh etiologi yang
bervariasi mulai dari yang dominan resistensi insulin disertai defisiensi
insulin relatif sampai yang dominan defek sekresi insulin disertai resistensi
insulin.
Diabetes tipe 2 biasanya terjadi pada usia dewasa. Seringkali
diabetes tipe 2 didiagnosis beberapa tahun setelah onset, yaitu setelah
komplikasi muncul sehingga tinggi insidensinya sekitar 90% dari
penderita DM di seluruh dunia dan sebagian besar merupakan akibat dari
memburuknya faktor risiko seperti kelebihan berat badan dan kurangnya
aktivitas fisik.
c. Diabetes Melitus Tipe lain
Dapat disebabkan oleh beberapa etiologi, contohnya adalah
sindroma diabetes monogenik (seperti diabetes neonatus dan maturity-
16

onset diabetes of the young (MODY)), penyakit eksokrin pankreas (seperti


fibrosis kistik dan pankreatitis), dan karena obat atau zat kimia (seperti
penggunaan kortikosteroid, dalam pengobatan HIV/AIDS atau setelah
transplantasi organ.
d. Diabetes mellitus gestasional
Gestational diabetes mellitus (GDM) adalah diabetes yang
didiagnosis selama kehamilan dengan ditandai dengan hiperglikemia
(kadar glukosa darah di atas normal). Wanita dengan diabetes gestational
memiliki peningkatan risiko komplikasi selama kehamilan dan saat
melahirkan, serta memiliki risiko diabetes tipe 2 yang lebih tinggi dimasa
depan.

2.6.3 Patofisiologi
Resistensi insulin pada otot dan liver serta kegagalan sel beta pankreas telah
dikenal sebagai patofisiologi kerusakan sentral dari DM tipe-2 Belakangan
diketahui bahwa kegagalan sel beta terjadi lebih dini dan lebih berat daripada yang
diperkirakan sebelumnya. Selain otot, liver dan sel beta, organ lain seperti: jaringan
lemak (meningkatnya lipolisis), gastrointestinal (defisiensi incretin), sel alpha
pancreas (hiperglukagonemia), ginjal (peningkatan absorpsi glukosa), dan otak
(resistensi insulin), kesemuanya ikut berperan dalam menimbulkan terjadinya
gangguan toleransi glukosa pada DM tipe-2. Delapan organ penting dalam
gangguan toleransi glukosa ini (ominous octet) penting dipahami karena dasar
patofisiologi ini memberikan konsep tentang:23
a. Pengobatan harus ditujukan guna memperbaiki gangguan patogenesis,
bukan hanya untuk menurunkan HbA1c saja
b. Pengobatan kombinasi yang diperlukan harus didasari atas kinerja obat pada
gangguan multipel dari patofisiologi DM tipe 2.
c. Pengobatan harus dimulai sedini mungkin untuk mencegah atau
memperlambat progresivitas kegagalan sel beta yang sudah terjadi pada
penyandang gangguan toleransi glukosa.
DeFronzo pada tahun 2009 menyampaikan, bahwa tidak hanya otot, liver dan
sel beta pankreas saja yang berperan sentral dalam patogenesis penderita DM tipe-
17

2 tetapi terdapat organ lain yang berperan yang disebutnya sebagai the ominous
octet (Gambar 1).

Gambar 1. The ominous octet, delapan organ yang berperan dalam patogenesis
hiperglikemia pada DM tipe 2.23

Secara garis besar patogenesis DM tipe-2 disebabkan oleh delapan hal


(omnious octet) berikut23:
a. Kegagalan sel beta pancreas:
Pada saat diagnosis DM tipe-2 ditegakkan, fungsi sel beta sudah sangat
berkurang. Obat anti diabetik yang bekerja melalui jalur ini adalah
sulfonilurea, meglitinid, GLP-1 agonis dan DPP-4 inhibitor.
b. Liver:
Pada penderita DM tipe-2 terjadi resistensi insulin yang berat dan memicu
gluconeogenesis sehingga produksi glukosa dalam keadaan basal oleh liver
(HGP=hepatic glucose production) meningkat. Obat yang bekerja melalui
jalur ini adalah metformin, yang menekan proses gluconeogenesis.
c. Otot:
Pada penderita DM tipe-2 didapatkan gangguan kinerja insulin yang
multiple di intramioselular, akibat gangguan fosforilasi tirosin sehingga
timbul gangguan transport glukosa dalam sel otot, penurunan sintesis
18

glikogen, dan penurunan oksidasi glukosa. Obat yang bekerja di jalur ini
adalah metformin, dan tiazolidindion.
d. Sel lemak:
Sel lemak yang resisten terhadap efek antilipolisis dari insulin,
menyebabkan peningkatan proses lipolysis dan kadar asam lemak bebas
(FFA=Free Fatty Acid) dalam plasma. Penigkatan FFA akan merangsang
proses glukoneogenesis, dan mencetuskan resistensi insulin di liver dan otot.
FFA juga akan mengganggu sekresi insulin. Gangguan yang disebabkan oleh
FFA ini disebut sebagai lipotoxocity. Obat yang bekerja dijalur ini adalah
tiazolidindion.
e. Usus:
Glukosa yang ditelan memicu respon insulin jauh lebih besar dibanding
kalau diberikan secara intravena. Efek yang dikenal sebagai efek incretin ini
diperankan oleh 2 hormon GLP-1 (glucagon-like polypeptide-1) dan GIP
(glucose-dependent insulinotrophic polypeptide atau disebut juga gastric
inhibitory polypeptide). Pada penderita DM tipe-2 didapatkan defisiensi
GLP-1 dan resisten terhadap GIP. Disamping hal tersebut incretin segera
dipecah oleh keberadaan ensim DPP-4, sehingga hanya bekerja dalam
beberapa menit. Obat yang bekerja menghambat kinerja DPP-4 adalah
kelompok DPP-4 inhibitor.
Saluran pencernaan juga mempunyai peran dalam penyerapan
karbohidrat melalui kinerja ensim alfa-glukosidase yang memecah
polisakarida menjadi monosakarida yang kemudian diserap oleh usus dan
berakibat meningkatkan glukosa darah setelah makan. Obat yang bekerja
untuk menghambat kinerja ensim alfa-glukosidase adalah akarbosa.
f. Sel Alpha Pancreas:
Sel-α pancreas merupakan organ ke-6 yang berperan dalam hiperglikemia
dan sudah diketahui sejak 1970. Sel-α berfungsi dalam sintesis glukagon yang
dalam keadaan puasa kadarnya di dalam plasma akan meningkat. Peningkatan
ini menyebabkan HGP dalam keadaan basal meningkat secara signifikan
dibanding individu yang normal. Obat yang menghambat sekresi glukagon
19

atau menghambat reseptor glukagon meliputi GLP-1 agonis, DPP- 4 inhibitor


dan amylin.
g. Ginjal:
Ginjal merupakan organ yang diketahui berperan dalam pathogenesis DM
tipe-2. Ginjal memfiltrasi sekitar 163 gram glukosa sehari. Sembilan puluh
persen dari glukosa terfiltrasi ini akan diserap kembali melalui peran SGLT-
2 (Sodium Glucose co- Transporter) pada bagian convulated tubulus
proksimal. Sedang 10% sisanya akan di absorbsi melalui peran SGLT-1 pada
tubulus desenden dan asenden, sehingga akhirnya tidak ada glukosa dalam
urine. Pada penderita DM terjadi peningkatan ekspresi gen SGLT-2. Obat
yang menghambat kinerja SGLT-2 ini akan menghambat penyerapan kembali
glukosa di tubulus ginjal sehingga glukosa akan dikeluarkan lewat urine. Obat
yang bekerja di jalur ini adalah SGLT-2 inhibitor. Dapaglifozin adalah salah
satu contoh obatnya.
h. Otak:
Insulin merupakan penekan nafsu makan yang kuat. Pada individu yang
obes baik yang DM maupun non-DM, didapatkan hiperinsulinemia yang
merupakan mekanisme kompensasi dari resistensi insulin. Pada golongan ini
asupan makanan justru meningkat akibat adanya resistensi insulin yang juga
terjadi di otak. Obat yang bekerja di jalur Ini adalah GLP-1 agonis, amylin
dan bromokriptin.

2.6.4 Faktor Risiko


Sebagian besar DM Tipe2 berkaitan dengan faktor risiko yang tidak dapat
diubah, yang dapat dirubah dan faktor lainnya. Menurut dari ADA (American
Diabetes Association) faktor risiko dari Diabetes Meliitus Tipe 2 antara lain ialah:
Faktor risiko yang tidak dapat diubah:
a. Riwayat keluarga dengan DM (Keluarga Inti)
b. Umur ≥45 tahun
c. Etnik
d. Riwayat melahirkan bayi dengan BB >400 gr
e. Riwayat pernah menderita DM gestasional
20

f. Riwayat lahir dengan berat badan rendah (<2.5 kg)


Faktor risiko yang dapat diubah:
a. Obesitas berdasarkan IMT ≥25kg/m2 atau lingkar perut ≥80 cm pada wanita
dan ≥90 cm pada laki-laki
b. Kurangnya aktivitas fisik
c. Hipertensi
d. Dyslipidemia
e. Diet tidak sehat
Faktor lain:
a. Penderita PCOS (Polycystic Ovary Syndrome)
b. Penderita sindrom metabolik yang memiliki riwayat toleransi glukosa
terganggu (TGT) atau glukosa darah puasa terganggu (GDPT) sebelumnya
c. Memiliki riwayat penyakit kardiovaskuler seperti stroke, PJK atau PAD
(Peripheral Arterial Disease)
d. Konsumsi Alkohol
e. Faktor Stress
f. Kebiasaan merokok
g. Jenis kelamin
h. Konsumsi kopi

2.6.5 Diagnosis
Diagnosis DM ditegakkan atas dasar pemeriksaan kadar glukosa darah.
Pemeriksaan glukosa darah yang dianjurkan adalah pemeriksaan glukosa secara
enzimatik dengan bahan plasma darah vena. Pemantauan hasil pengobatan dapat
dilakukan dengan menggunakan pemeriksaan kadar glukosa darah kapiler dengan
glukometer. Diagnosis tidak dapat ditegakkan atas dasar adanya glukosuria. 23
Berbagai keluhan dapat ditemukan pada penyandang DM. Kecurigaan adanya
DM perlu perlu dipikirkan apabila ada keluhan seperti:23
a. Keluhan klasik: poliuria, polidipsia, polifagia dan penurunan berat badan
yang tidak dapat dijelaskan sebabnya.
b. Keluhan lain: lemah badan, kesemutan, gatal, mata kabur dan disfungsi
ereksi pada pria, serta pruritus vulva pada vagina.
21

Kriteria diagnosis DM:24


a. Gejala klasik DM dan kadar glukosa darah sewaktu ≥200 mg/dL.
b. Kadar glukosa darah puasa ≥126 mg/dL. Puasa didefinisikan sebagai tidak
adanya intake kalori setidaknya selama 8 jam.
c. HbA1c ≥6,5 %. Pemeriksaan harus dilakukan di laboratorium yang
memenuhi standard Diabetes Control and Complication Trials.
d. Kadar glukosa darah 2 jam setelah Tes Toleransi Glukosa Oral (TTGO)
dengan beban glukosa 75gram ≥200 mg/dL.

2.6.6 Manajemen dan Terapi Diabetes Mellitus


Tujuan penatalaksanaan secara umum adalah meningkatkan kualitas hidup
penyandang diabetes. Tujuan penatalaksanaan meliputi22,23:
a. Tujuan jangka pendek: menghilangkan keluhan DM, memperbaiki kualitas
hidup, dan mengurangi risiko komplikasi akut.
b. Tujuan jangka panjang: mencegah dan menghambat progresivitas penyulit
mikroangiopati dan makroangiopati.
c. Tujuan akhir pengelolaan adalah untuk membuat pasien mencapai gaya
hidup senormal mungkin.
Untuk mencapai tujuan tersebut, dokter perlu mengidentifikasi target level
kontrol glikemik untuk setiap pasien, menyediakan pasien sumber-sumber edukasi
dan farmakologis yang dibutuhkan, dan monitor atau mengobati komplikasi terkait
DM. Gejala-gejala diabetes biasanya membaik ketika glukosa plasma mencapai
<200 mg/dL, dan sehingga, sebagian besar pengobatan DM berfokus kepada
pencapaian tujuan kedua dan ketiga.25
Istilah perawatan diabetes komprehensif digunakan untuk menegaskan fakta
bahwa terapi diabetes yang optimal melibatkan lebih dari sekedar manajemen dan
medikasi glukosa plasma darah. Walaupun kontrol glikemik merupakan inti dari
terapi diabetes yang optimal, perawatan diabetes komprehensif dari DM tipe 1 dan
2 juga seharusnya mendeteksi dan mengatur komplikasi terkait DM dan
memodifikasi faktor-faktor resiko untuk penyakit-penyakit yang berhubungan erat
dengan DM. Elemen kunci dari perawatan diabetes komprehensif diringkas pada
Tabel 1.25
22

Tabel 1. Garis Pedoman Perawatan Medis Komprehensif untuk Pasien Diabetes.25


Garis Pedoman Perawatan Medis Komprehensif untuk Pasien Diabetes
• Sasaran glikemik dan rencana terapi setiap individu
• Pemantauan Glukosa Darah Mandiri (PGDM)
• Pemeriksaan HbA1C (2-4 kali/tahun)
• Manajemen gaya hidup, termasuk:
• Edukasi dan dukungan manajemen diabetes individual
• Terapi nutrisi
• Aktivitas fisik
• Perawatan psikososial, termasuk evaluasi depresi, ansietas
• Deteksi, prevensi, atau manajemen dari komplikasi terkait DM seperti:
• Pemeriksaan mata terkait diabetes (1-2 kali/tahun)
• Pemeriksaan kaki terkait diabetes (1-2 kali/tahun oleh tenaga kesehatan;
setiap hari oleh pasien)
• Pemeriksaan neuropati terkait diabetes (1 kali/tahun)
• Pemeriksaan penyakit ginjal terkait diabetes (1 kali/tahun)
• Atur atau obati kondisi-kondisi yang bersangkut-paut dengan diabetes,
seperti:
• Tekanan darah (diperiksa 4 kali/tahun)
• Lipid (1 kali/tahun)
• Pertimbangkan terapi antiplatelet
• Imunisasi influenza/pneumokokus/hepatitis B

Manajemen Gaya Hidup pada Perawatan Diabetes


Terdapat 4 aspek penting dalam manajemen gaya hidup pada perawatan
diabetes, antara lain: (1) edukasi dan dukungan manajemen diabetes individual;
(2) terapi nutrisi; (3) aktivitas fisik dan (4) pemeliharaan psikososial.22,25
a. Edukasi dan Dukungan Manajemen Diabetes Mandiri
Edukator diabetes merupakan seorang profesional perawatan
kesehatan (perawat, ahli gizi, atau apoteker) dengan keterampilan
pendidikan pasien khusus yang telah disertifikasi dalam pendidikan
diabetes (misalnya, American Association of Diabetes Educators). Topik-
topik pendidikan yang penting untuk perawatan mandiri diabetes yang
optimal termasuk Pemantauan glukosa darah mandiri (PGDM);
pemantauan keton urin (DM tipe 1); pemberian insulin; pedoman untuk
23

manajemen diabetes selama sakit; pencegahan dan pengelolaan


hipoglikemia; perawatan kaki dan kulit; manajemen diabetes sebelum,
selama, dan setelah berolahraga; dan kegiatan modifikasi faktor risiko.
Fokusnya adalah memberikan edukasi individual dan berpusat pada pasien.
b. Terapi Nutrisi
Terapi nutrisi medis (MNT) adalah istilah yang digunakan oleh
ADA untuk menggambarkan koordinasi optimal asupan kalori pada
individu dengan terlibatnya aspek lain dari terapi diabetes (insulin,
olahraga, dan penurunan berat badan). Tindakan utama MNT diarahkan
untuk mencegah atau menunda timbulnya DM tipe 2 pada individu
berisiko tinggi (obesitas atau dengan prediabetes) dengan mempromosikan
penurunan berat badan. Tindakan sekunder MNT diarahkan untuk
meningkatkan kontrol glikemik. Tindakan tersier MNT diarahkan untuk
mengelola komplikasi terkait diabetes (penyakit kardiovaskular [CVD],
nefropati).22,25
Prinsip pengaturan makan pada penyandang DM hampir sama
dengan anjuran makan untuk masyarakat umum, yaitu makanan yang
seimbang dan sesuai dengan kebutuhan kalori dan zat gizi masing-masing
individu. Penyandang DM perlu diberikan penekanan mengenai
pentingnya keteraturan jadwal makan, jenis dan jumlah kandungan kalori,
terutama pada mereka yang menggunakan obat yang meningkatkan sekresi
insulin atau terapi insulin itu sendiri.23
Komposisi makanan yang dianjurkan terdiri dari 23:
i. Karbohidrat
Karbohidrat yang dianjurkan sebesar 45-65% total asupan energi.
Terutama karbohidrat yang berserat tinggi. Pembatasan karbohidrat
total <130 g/hari tidak dianjurkan. Glukosa dalam bumbu
diperbolehkan sehingga penyandang diabetes dapat
makan sama dengan makanan keluarga yang lain. Sukrosa tidak boleh
lebih dari 5% total asupan energi. Pemanis alternatif dapat digunakan
sebagai pengganti glukosa, asal tidak melebihi batas aman konsumsi
24

harian (Accepted Daily Intake/ADI). Dianjurkan makan tiga kali sehari


dan bila perlu dapat diberikan makanan selingan seperti buah atau
makanan lain sebagai bagian dari kebutuhan kalori sehari.
ii. Lemak
Asupan lemak dianjurkan sekitar 20-25% kebutuhan kalori, dan
tidak diperkenankan melebihi 30% total asupan energi. Komposisi yang
dianjurkan antara lain adalah lemak jenuh <7% kebutuhan kalori; lemak
tidak jenuh ganda <10%; selebihnya dari lemak tidak jenuh tunggal.
Bahan makanan yang perlu dibatasi adalah yang banyak mengandung
lemak jenuh dan lemak trans antara lain: daging berlemak dan susu
fullcream. Konsumsi kolesterol dianjurkan < 200 mg/hari.
iii. Protein
Kebutuhan protein sebesar 10 – 20% total asupan energi. Sumber
protein yang baik adalah ikan, udang, cumi, daging tanpa lemak, ayam
tanpa kulit, produk susu rendah lemak, kacang-kacangan, tahu dan
tempe. Pada pasien dengan nefropati diabetik perlu penurunan asupan
protein menjadi 0,8 g/kg BB perhari atau 10% dari kebutuhan energi,
dengan 65% diantaranya bernilai biologik tinggi. Kecuali pada
penderita DM yang sudah menjalani hemodialisis asupan protein
menjadi 1-1,2 g/kg BB perhari.
iv. Natrium
Anjuran asupan natrium untuk penyandang DM sama dengan
orang sehat yaitu <2300 mg perhari. Penyandang DM yang juga
menderita hipertensi perlu dilakukan pengurangan natrium secara
individual. Sumber natrium antara lain adalah garam dapur, vetsin, soda,
dan bahan pengawet seperti natrium benzoat dan natrium nitrit.
v. Serat
Penyandang DM dianjurkan mengonsumsi serat dari
kacangkacangan, buah dan sayuran serta sumber karbohidrat yang
tinggi serat. Anjuran konsumsi serat adalah 20-35 gram/hari yang
berasal dari berbagai sumber bahan makanan.
25

vi. Pemanis Alternatif


Pemanis alternatif aman digunakan sepanjang tidak melebihi
batas aman (Accepted Daily Intake/ADI). Pemanis alternatif
dikelompokkan menjadi pemanis berkalori dan pemanis tak berkalori.
Pemanis berkalori perlu diperhitungkan kandungan kalorinya sebagai
bagian dari kebutuhan kalori, seperti glukosa alkohol dan fruktosa.
Glukosa alkohol antara lain isomalt, lactitol, maltitol, mannitol,
sorbitol dan xylitol. Fruktosa tidak dianjurkan digunakan pada
penyandang DM karena dapat meningkatkan kadar LDL, namun tidak
ada alasan menghindari makanan seperti buah dan sayuran yang
mengandung fruktosa alami. Pemanis tak berkalori termasuk: aspartam,
sakarin, acesulfame potassium, sukralose, neotame.
c. Aktivitas Fisik
Olahraga memiliki banyak manfaat positif termasuk mengurangi
risiko kardiovaskular, menurunkan tekanan darah, menjaga massa otot,
mengurangi lemak tubuh, dan menurunkan berat badan. Untuk individu
dengan DM tipe 1 atau tipe 2, olahraga juga bermanfaat untuk menurunkan
glukosa plasma (selama dan setelah latihan) dan meningkatkan sensitivitas
insulin. Pada pasien dengan diabetes, ADA merekomendasikan 150
menit/minggu (didistribusikan selama setidaknya 3 hari) aktivitas fisik
aerobik sedang tanpa jeda lebih dari 2 hari. Pelatihan resistensi,
fleksibilitas dan pelatihan keseimbangan, dan mengurangi perilaku
menetap sepanjang hari dianjurkan.23,25
Terlepas dari manfaatnya, olahraga menghadirkan tantangan bagi
individu dengan DM karena mereka tidak memiliki mekanisme regulasi
normal kadar glukosa (biasanya, insulin menurun dan glukagon meningkat
selama latihan). Otot rangka adalah situs utama untuk konsumsi bahan
bakar metabolik dalam keadaan istirahat, dan peningkatan aktivitas otot
selama latihan aerobik yang kuat sangat meningkatkan kebutuhan bahan
bakar. Individu dengan DM tipe 1 rentan terhadap hiperglikemia atau
hipoglikemia selama berolahraga, tergantung pada glukosa plasma yang
26

sudah ada, tingkat insulin yang beredar, dan kadar katekolamin yang
diinduksi oleh olahraga. Jika tingkat insulin terlalu rendah, peningkatan
katekolamin dapat meningkatkan glukosa plasma, meningkatkan
pembentukan tubuh keton, dan mungkin menyebabkan ketoasidosis.
Sebaliknya, jika kadar insulin yang beredar berlebihan, hiperinsulinemia
relatif ini dapat mengurangi produksi glukosa hati (penurunan
glikogenolisis, menurunkan glukoneogenesis) dan meningkatkan
masuknya glukosa ke dalam otot, yang menyebabkan hipoglikemia. Pada
individu dengan DM tipe 2, olahraga yang berhubungan dengan
hipoglikemia lebih jarang tetapi dapat terjadi pada individu yang
menggunakan insulin atau insulin secretagogues. Retinopati proliferatif
yang tidak diobati merupakan kontraindikasi relatif terhadap olahraga
berat, karena ini dapat menyebabkan perdarahan vitreus atau ablasi
retina.25
d. Pemeliharaan Psikososial
Karena individu dengan DM menghadapi tantangan yang
mempengaruhi banyak aspek kehidupan sehari-hari, penilaian dan
dukungan psikososial adalah bagian penting dari perawatan diabetes yang
komprehensif. Pasien harus melihat diri mereka sebagai anggota penting
dari tim perawatan diabetes dan bukan sebagai seseorang yang dirawat
oleh tim manajemen diabetes. Bahkan dengan upaya yang cukup besar,
normoglikemia dapat menjadi tujuan yang sulit dipahami, dan solusi untuk
memperburuk kontrol glikemik mungkin tidak mudah diidentifikasi.
Depresi, kecemasan, atau "Diabetes Distress," yang didefinisikan oleh
ADA sebagai "... reaksi psikologis negatif terkait dengan beban
emosional ... dalam harus mengelola penyakit kronis seperti diabetes,
harus diakui dan mungkin memerlukan perawatan dari spesialis kesehatan
mental.25
Stres emosional dapat memicu perubahan perilaku sehingga
individu tidak lagi mematuhi diet, olahraga, atau rejimen terapi. Individu
dengan DM harus menerima bahwa ia dapat mengembangkan komplikasi
27

yang berkaitan dengan DM. Gangguan makan, termasuk gangguan pesta


makan, bulimia, dan anoreksia nervosa, tampaknya lebih sering terjadi
pada individu dengan DM tipe 1 atau tipe 2.25

Terapi Awal
Monoterapi metformin harus dimulai pada diagnosis diabetes tipe 2
kecuali ada kontraindikasi. Metformin efektif dan aman, murah, dan dapat
mengurangi risiko kejadian kardiovaskular dan kematian. Dibandingkan
dengan sulfonylureas, metformin sebagai terapi lini pertama memiliki efek
menguntungkan pada A1C, berat badan, dan mortalitas kardiovaskular.
Metformin dapat digunakan dengan aman pada pasien dengan perkiraan
laju filtrasi glomerulus (eGFR) serendah 30 mL/menit/1,73 m 2, dan FDA
baru-baru ini merevisi label untuk metformin untuk mencerminkan
keamanannya pada pasien dengan eGFR ≥30 mL/min/1,73 m 2. Pasien
harus disarankan untuk menghentikan pengobatan dalam kasus mual,
muntah, atau dehidrasi. Metformin dikaitkan dengan kekurangan vitamin
B12, dengan laporan baru-baru ini dari Studi Hasil Program Pencegahan
Diabetes menunjukkan bahwa pengujian berkala kadar vitamin B12 harus
dipertimbangkan pada pasien yang diobati dengan metformin, terutama
pada mereka yang anemia atau neuropati perifer.22
Pada pasien dengan kontraindikasi atau intoleransi metformin,
pertimbangkan obat awal dari kelas lain yang digambarkan pada Gambar
2 di bawah “Terapi Ganda” dan dilanjutkan. Ketika A1C adalah ≥ 9% (75
mmol/mol), pertimbangkan untuk memulai terapi kombinasi ganda
(Gambar 2) untuk lebih cepat mencapai level target A1C.22
28

Gambar 2. Terapi Antihiperglikemi pada Diabetes tipe 2: rekomendasi umum. Jika pasien
tidak dapat mentoleransi atau terdapat kontraindikasi penggunaan metformin,
pertimbangkan agen dari kelas lain. GLP-1 receptor agonist dan DPP-4 inhibitors
seharusnya tidak boleh diberikan secara kombinasi.

Insulin memiliki keuntungan menjadi efektif di mana agen lain


mungkin tidak dan harus dipertimbangkan sebagai bagian dari rejimen
kombinasi ketika hiperglikemia parah, terutama jika terdapat fitur
katabolik (penurunan berat badan, ketosis). Pertimbangkan untuk memulai
terapi injeksi insulin kombinasi (Gbr. 8.2) ketika glukosa darah adalah
29

≥300 mg/dL (16,7 mmol/L) atau A1C adalah ≥10% (86 mmol/mol) atau
jika pasien memiliki gejala hiperglikemia (yaitu, poliuria atau polidipsia).
Saat toksisitas glukosa pasien membaik, rejimen dapat, secara potensial,
disederhanakan.

Terapi Kombinasi Injeksi


Meskipun ada banyak percobaan yang membandingkan terapi ganda
dengan metformin saja, hanya sedikit yang secara langsung
membandingkan obat sebagai terapi tambahan. Sebuah meta-analisis
efektivitas komparatif menunjukkan bahwa setiap kelas baru agen
noninsulin yang ditambahkan ke terapi awal umumnya menurunkan A1C
sekitar 0,7-1,0%. Jika target A1C tidak tercapai setelah sekitar 3 bulan dan
pasien tidak memiliki penyakit kardiovaskular aterosklerotik (ASCVD),
pertimbangkan kombinasi metformin dan salah satu dari enam pilihan
pengobatan yang disukai: sulfonylurea, thiazolidinedione, penghambat
DPP-4, penghambat SGLT2, Agonis reseptor GLP-1, atau insulin basal
(Gambar 8.1); pilihan agen mana yang akan ditambahkan didasarkan pada
efek spesifik obat dan faktor pasien (Tabel 8.1). Untuk pasien dengan
ASCVD, tambahkan agen kedua dengan bukti pengurangan risiko
kardiovaskular setelah mempertimbangkan faktor spesifik obat dan pasien.
Jika target A1C masih belum tercapai setelah 3 bulan terapi ganda,
lanjutkan ke kombinasi tiga obat (Gbr. 8.1). Sekali lagi, jika target A1C
tidak tercapai setelah 3 bulan terapi tripel, lanjutkan ke terapi injeksi
kombinasi (Gbr. 8.2). Pilihan obat didasarkan pada preferensi pasien (37),
serta berbagai karakteristik pasien, penyakit, dan obat, dengan tujuan
mengurangi kadar glukosa darah sementara meminimalkan efek samping,
terutama hipoglikemia. Jika belum dimasukkan dalam rejimen pengobatan,
penambahan agen dengan bukti pengurangan risiko kardiovaskular harus
dipertimbangkan pada pasien dengan ASCVD di luar terapi ganda, dengan
evaluasi ulang berkelanjutan faktor-faktor pasien untuk memandu
pengobatan (Tabel 8.1).
30

Gambar 3. Terapi Kombinasi Injeksi untuk Diabetes tipe 2. FBG (fasting blood glucose);
hypo, hypoglycemia.22

2.6.7 Komplikasi Diabetes


Komplikasi dikategorikan berdasarkan sifatnya antara lain yaitu 26,27:
Komplikasi yang Bersifat Akut
a. Koma hipoglikemia
Koma hipoglikemia merupakan penurunan glukosa dalam darah
karena pemakaian obat-obat diabetik melebihi dosis yang dianjurkan.
Sebagian besar glukosa yang ada difasilitasi untuk masuk ke dalam sel.
31

Hipoglikemia diklasifikasikan berdasarkan Triad Whipple dan


didefinisikan sesuai gambaran klinisnya, yaitu:
i. Keluhan yang menunjukkan adanya kadar glukosa darah yang
rendah.
ii. Kadar glukosa darah yang rendah (< 3 mmol/L hipoglikemia pada
diabetes).
iii. Hilangnya secara cepat keluhan sesudah kelainan biokimiawi
dikoreksi.
Berdasarkan klasifikasi tersebut, koma hipoglikemia dibagi sebagai
berikut26,27:
i. Hipoglikemia ringan: simptomatik, dapat diatasi sendiri, tidak ada
gangguan aktivitas sehari-hari yang nyata.
ii. Hipoglikemia sedang: simptomatik, dapat diatasi sendiri, dan
menimbulkan gangguan aktivitas sehari-hari yang nyata.
iii. Hipoglikemia berat: sering (tidak selalu) tidak simptomatik, karena
gangguan kognitif, pasien tidak mampu mengatasi sendiri:
membutuhkan bantuan orang lain tetapi tidak membutuhkan terapi
parenteral, memerlukan terapi parenteral, disertai koma atau kejang
b. Diabetik ketoasidosis
Glukosa di dalam sel yang minim akan mengakibatkan sel
memperoleh energi dengan cara mencari sumber energi alternatif. Benda-
benda keton akan dipakai oleh sel jika tidak terdapat glukosa. Kondisi ini
dapat menyebabkan asidosis karena mengakibatkan penumpukan residu
pembongkaran benda-benda keton yang berlebihan.
c. Koma hiperosmolar non ketosis
Ekresi urin yang banyak menyebabkan penurunan komposisi cairan
intrasel dan ekstrasel sehingga terjadi koma hiperosmolar non ketosis.

Komplikasi yang Bersifat Kronik


Komplikasi kronis pada DM biasanya muncul setelah 10-15 tahun
penegakan diagnosa. Namun pada DM tipe 2, beberapa pasien yang pertama kali
didiagnosis menderita DM sering kali sudah mengalami komplikasi kronis. Hal
32

ini terjadi karena penderita sudah mengalami DM sejak lama tetapi tidak
mengalami gejala yang jelas sehingga komplikasi juga tidak terpantau. Kelainan
yang ditemukan pada pembuluh darah kecil/ halus (mikroangiopati), pembuluh
darah besar (aterosklerosis), atau pada susunan saraf (neuropati) merupakan sebab
dari komplikasi kronis khas DM.26,27

2.6.8 Dampak Diabetes Mellitus terhadap Komunitas


Diabetes mellitus merupakan penyakit kronis yang memberikan banyak
masalah atau halangan serius terkait dengan aktivitas seseorang. Diantara semua
yang terdiagnosa diabetes, kurang lebih setengahnya tidak dapat mengontrol gula
darahnya meskipun tersedia pengobatan yang efektif. Akibatnya, jutaan penderita
DM meningkat resikonya terhadap komplikasi serius yang menyebabkan tingginya
angka kesakitan dan kematian DM dan sangat mengurangi kualitas hidup pasien
DM. Diabetes seringkali menyebabkan berbagai masalah kecacatan fisik dan pada
akhirnya nanti mempengaruhi kualitas hidup seseorang.
WHO mendefinisikan kualitas hidup (QoL) sebagai persepsi atau pandangan
seseorang terhadap posisi dalam hidupnya dalam konteks sistem nilai dan budaya
dimana mereka hidup dan kaitannya dengan tujuan hidupnya, harapan, standar dan
fokusnya. Terminologi kualitas hidup disetujui terdiri dari empat komponen:
komponen fisik, mental, kognitif, serta psikologi dan sosial. 28
Hasil penelitian dari Teli M, et al mengungkapkan bahwa kualitas hidup
pasien DM mengalami penurunan pada semua aspek. Dari 8 aspek yang dikaji
didapatkan bahwa pada fungsi fisik, energi, kesehatan mental, fungsi sosial,
kesehatan umum, gangguan peran akibat masalah fisik, dan gangguan fisik akibat
masalah emosional mengalami penurunan.

2.6.9 Skrining Diabetes


Skrining DM adalah suatu cara untuk mendeteksi penyakit diabetes mellitus
tipe terutama mereka yang tidak mempunyai keluhan. Salah satu cara yang bisa
digunakan untuk melakukan skrining DM ialah dengan menggunakan tes HBA1C
atau Glukosa Darah Puasa. Kedua tes ini direkomendasikan dikarenakan (1)
sebagian besar individu yang terdiagnosis Diabetes Melitus bersifat asimtomatik
33

dan tidak menyadari bahwa mereka menderita diabetes mellitus, (2) studi
epidemiologi mengatakan bahwa DM tipe 2 bisa diderita seseorang satu dekade
sebelum didiagnosis DM, (3) beberapa individu dengan DM tipe 2 memiliki
komplikasi-komplikasi DM pada saat dia diagnosis dan (4) konsumsi obat
hipoglikemik oral atau insulin pada DM tipe 2 dapat mengaburkan pemeriksaan
DM.24
American Diabetes Association (ADA) merekomendasikan screening
dilakukan pada semua individu yang berusia lebih dari 45 tahun setiap 3 tahun
sekali dan skrining pada umur lebih awal dapat dilakukan pada individu yang
memiliki berat badan berlebihan (IMT > 25 kg/m2) dan memiliki satu tambahan
faktor resiko untuk diabetes. Untuk menegakkan DM tipe 1 diperlukan pemeriksaan
automimun. Walaupun sejumlah marker imunologi untuk DM tipe 1 telah tersedia,
penggunaannya secara rutin di luar percobaan klinis masih dipertimbangkan.24
BAB III
METODOLOGI

Evaluasi program dilakukan di UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak


Utara pada tanggal 25 Maret sampai dengan __ April 2018. Metode evaluasi yang
digunakan dalam laporan evaluasi program persentase penderita Diabetes
mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai di UPTD Puskesmas Kecamatan
Pontianak Utara ini terbagi dalam beberapa tahap. Berikut adalah uraian dari tahap-
tahap dalam evaluasi program tersebut.
3.1 Penetapan Tolak Ukur dari Keluaran
Langkah awal untuk dapat menentukan adanya masalah dari
pencapaian hasil keluaran (output) atau dampak (impact) adalah dengan
menetapkan indikator yang akan dipakai untuk mengukur keluaran atau
dampak sebagai keberhasilan dari suatu program kesehatan. Setiap indikator
memiliki tolak ukur keberhasilan yang telah ditetapkan oleh dinas kesehatan
wilayah setempat ataupun nasional.
Penetapan tolak ukur dalam evaluasi program ini didasarkan pada
beberapa rujukan yaitu:
a. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
HK.02.02/MENKES/52/2015 tentang Rencana Strategis Kementrian
Kesehatan Tahun 2015-2019
b. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No 43 Tahun 2016
Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan
c. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014
tentang Pusat Kesehatan Masyarakat
d. Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Nomor 8416.1
Tahun 2014 Tentang Penetapan Rencana Strategis Dinas Kesehatan Kota
Pontianak Tahun 2015-2019
e. Standar pelayanan minimal dan indikator kinerja upaya UPTD
Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara Tahun 2017

34
35

f. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 44 Tahun


2016 Tentang Pedoman Manajemen Puskesmas

3.2 Pengumpulan Data


3.2.1 Data primer
Data primer dikumpulkan dengan menggunakan observasi dan
wawancara langsung terhadap penanggung jawab program, kepala
puskesmas, dan dokter puskesmas di wilayah kerja UPTD Puskesmas
Kecamatan Pontianak Utara.

3.2.2 Data sekunder


Data sekunder dikumpulkan dengan mempelajari laporan dan
dokumentasi Puskesmas, yaitu Profil Kesehatan UPTD Puskesmas
Kecamatan Pontianak Utara periode tahun 2016 2017 dan 2018

3.3 Identifikasi Masalah


Identifikasi masalah dilakukan dengan membandingkan data indikator
program persentase penderita diabetes mendapatkan pelayanan kesehatan di UPTD
Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara dengan tolak ukur keberhasilan unsur-
unsur program untuk mencari adanya kesenjangan.

3.4 Menetapkan Prioritas Masalah


Untuk lebih mudah kita menganalisis permasalahan yang menjadi prioritas,
terdapat beberapa alat analisis yang dapat digunakan. Diantara alat analisis tersebut
adalah matriks urgency, seriousness, and growth atau yang sering disingkat Matriks
USG.

Pentingnya suatu masalah dibandingkan masalah lainnya dapat dilihat dari


tiga aspek berikut:
a. Bagaimana gawatnya masalah dilihat dari pengaruhnya sekarang ini
terhadap produktivitas, orang, dan / atau sumber dana dan daya?
b. Bagaimana mendesaknya dilihat dari waktu yang tersedia?
c. Bagaimanakah perkiraan yang terbaik mengenai kemungkinan
berkembangnya masalah?
36

Pada penggunaan Matriks USG, untuk menentukan suatu masalah yang


prioritas, terdapat tiga faktor yang perlu dipertimbangkan. Ketiga faktor tersebut
adalah urgency, seriuosness dan growth.
Urgency berkaitan dengan mendesaknya waktu yang diperlukan untuk
menyelesaikan masalah tersebut. Semakin mendesak suatu masalah untuk
diselesaikan maka semakin tinggi urgensi masalah tersebut.
Seriousness berkaitan dengan dampak dari adanya masalah tersebut terhadap
organisasi. Dampak ini terutama yang menimbulkan kerugian bagi organisasi
seperti dampaknya terhadap produktivitas, keselamatan jiwa manusia, sumber daya
atau sumber dana. Semakin tinggi dampak masalah tersebut terhadap organisasi
maka semakin serius masalah tersebut.
Growth berkaitan dengan pertumbuhan masalah. Semakin cepat berkembang
masalah tersebut maka semakin tinggi tingkat pertumbuhannya. Suatu masalah
yang cepat berkembang tentunya makin prioritas untuk diatasi permasalahan
tersebut.
Untuk mengurangi tingkat subyektivitas dalam menentukan masalah prioritas,
maka perlu menetapkan kriteria untuk masing-masing unsur USG tersebut.
Umumnya digunakan skor dengan skala tertentu. Misalnya penggunaan skor skala
1-5. Semakin tinggi tingkat urgensi, serius, atau pertumbuhan masalah tersebut,
maka semakin tinggi skor untuk masingmasing unsur tersebut.

3.5 Pembuatan Kerangka Konsep dari Masalah yang Diprioritaskan


Tujuan pembuatan kerangka konsep adalah menentukan penyebab masalah
yang telah diprioritaskan. Hal ini bertujuan untuk menentukan faktor-faktor
penyebab masalah yang telah diprioritaskan. Faktor-faktor tersebut berupa
komponen input (man, material, money, method dan lingkungan). Kerangka konsep
disusun dengan menggunakan pendekatan fish bone. Kerangka konsep tersebut
diharapkan dapat mengidentifikasi semua faktor penyebab.

3.6 Identifikasi Penyebab Masalah


Kemungkinan-kemungkinan penyebab masalah diidentifikasi dengan
mengelompokkan faktor-faktor dalam unsur input (man, material, money, method),
37

proses (method), dan lingkungan yang diperkirakan berpengaruh terhadap prioritas


masalah. Kemudian indikator faktor tersebut dibandingkan dengan tolak ukurnya.
Suatu faktor ditetapkan menjadi penyebab masalah jika ada kesenjangan antara
pencapaian indikator dan tolak ukurnya. Jumlah penyebab masalah bisa lebih dari
satu.

3.7 Perencanaan Penyelesaian Masalah


Perencanaan penyelesaian masalah disusun berupa rancangan program yang
diharapkan dapat menyelesaikan masalah program di masa yang akan datang.
Perencanaan penyelesaian masalah dibuat dengan memperhatikan kemampuan,
situasi, dan kondisi Puskesmas. Perencanaan penyelesaian masalah dibuat secara
rinci meliputi tujuan, sasaran, target, metode, jadwal kegiatan serta rincian dana.

3.8 Penentuan Prioritas Penyelesaian Masalah


Penentuan prioritas penyelesaian masalah dilakukan untuk memilih alternatif
penyelesaian masalah yang paling menjanjikan. Sebelum melakukan pemilihan
sebaiknya dicoba memadukan berbagai alternatif penyelesaian masalah terlebih
dahulu. Bila tidak dapat dilaksanakan barulah dilakukan pemilihan. Cara pemilihan
dapat dilakukan dengan metode CARL. Metode ini baik digunakan bila pengelola
program memiliki hambatan keterbatasan dalam menyelesaikan masalah. Metode
ini didasarkan pada serangkaian kriteria yang harus diberi nilai 0-5. Kriteria yang
dimaksud adalah:

C Capability yaitu ketersediaan sumber daya (dana, sarana dan peralatan)

A Accessibility yaitu kemudahan, masalah yang ada mudah diatasi atau


tidak. Kemudahaan dapat didasarkan pada ketersediaan metode / cara /
teknologi serta penunjang pelaksanaan seperti peraturan atau juklak.

R Readiness yaitu kesiapan dari tenaga pelaksana maupun kesiapan


sasaran, seperti keahlian atau kemampuan dan motivasi.
38

L Leverage yaitu seberapa besar pengaruh kriteria yang satu dengan yang
lain dalam pemecahan masalah yang dibahas.

Nilai total merupakan hasil perkalian C x A x R x L, urutan ranking atau


prioritas adalah nilai tertinggi sampai nilai terendah.
BAB IV
PENYAJIAN DATA

4.1 Geografis dan Administrasi


UPTD singkatan dari unit pelaksanaan teknis daerah yang merupakan
perpanjangan tangan dari Dinas Kesehatan Kota dan membawahi UPK yang ada
di setiap kecamatan. UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara membawahi
4 UPK yaitu UPK Siantan Hulu, UPK Siantan Tengah, UPK Telaga Biru, dan
UPK Khatulistiwa. UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara merupakan
suatu unit kesehatan yang melayani kesehatan masyarakat di Kecamatan
Pontianak Utara.
UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara yang semula bernama
Puskesmas Siantan Hilir didirikan pada tahun 1971 dimana pada waktu itu masih
berbentuk Balai Pengobatanmemiliki luas wilayah bina kurang lebih 787 ha/m 2,
dengan delapan luas wilayah menurut penggunaannya yang meliputi: luas
pemukiman 613 ha/m2, luas persawahan 0 ha/m2, luas perkebunan 67 ha/m2, luas
kuburan 2 ha/m2, luas pekarangan 7 ha/m 2, luas taman 0 ha/m2, luas perkantoran
10 ha/m2, dan luas prasarana umum lainnya 88 ha/m 2. UPTD Puskesmas
Kecamatan Pontianak Utara mempunyai 40 RW dengan 151 RT binaan.8
UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara memiliki luas wilayah
binaan ± 787 ha/m2 dengan batas wilayah, yaitu:8
a. Sebelah Utara : berbatasan dengan Kabupaten Pontianak
b. Sebelah Timur : berbatasan dengan Kelurahan Siantan Tengah
c. Sebelah Selatan : berbatasan dengan Sungai Kapuas
d. Sebelah Barat : berbatasan dengan Kelurahan Batulayang
UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara terletak berseberangan dengan
sungai Kapuas, beralamat di Jl. Khatulistiwa No. 151 Kelurahan Siantan Hilir.
Jarak pusat pemerintahan wilayah dengan Kelurahan terjauh di Kecamatan
Pontianak Utara 4 km dengan pemerintah kota, dengan waktu tempuh kendaraan
bermotor + 45 menit. Rata-rata waktu tempuh masyarakat ke puskesmas + 10
menit sampai dengan 30 menit8.

39
40

4.2 Kependudukan
Berdasarkan data dari Profil Kelurahan Siantan Hilir Tahun 2017 penduduk
wilayah binaan UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara berjumlah 29.104
jiwa yang terdiri dari jenis kelamin laki-laki 14.490 jiwa dan jenis kelamin
perempuan 14.614 jiwa. Menurut data monografi kecamatan yang termasuk dalam
wilayah kerja UPTD Puskesmas Kecamatan Pontiank Utara, yang tersebar di empat
kelurahan yaitu: Kelurahan Siantan Hilir terdiri dari 40 RW dan 151 RT. Persebaran
penduduk menurut jenis kelamin di wilayah kerja UPTD Puskesmas Kecamatan
Pontiank Utara dapat dilihat pada Gambar 4.1 di bawah ini:

Gambar 4.1 Persebaran Penduduk Menurut Jenis Kelamin di Wilayah Kerja UPTD
Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara Tahun 2017
Sumber: Data Monografi Kecamatan Pontianak Utara Tahun 2017
Berdasarkan Gambar 4.1 diatas dapat diketahui bahwa pada tahun 2017
penduduk pada wilayah kerja UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara
terbanyak adalah jenis kelamin perempuan yaitu berjumlah 14.614 jiwa (50,21%),
sedangkan untuk jenis kelamin laki-laki yaitu berjumlah 14.490 jiwa (49,78%).
Kepadatan penduduk di Kelurahan Siantan Hilir mencapai 36,98km 2/jiwa.
Dengan jumlah wilayah 787 km2. Jumlah rumah tangga di Kelurahan Siantan Hilir
sebanyak 9.307 KK. Penduduk usia bayi (0-12 bln) berjumlah 620orang, balita usia
(0-4 tahun) berjumlah 2.903 orang, bumil berjumlah 610 orang, bulin sebanyak 600
orang, bufas sebanyak 597 orang, WUS sebanyak 8.425 orang, dan PUS sebanyak
41

5.331 orang. Secara keseluruhan indikator kependudukan di UPTD Puskesmas


Kecamatan Pontianak Utara tahun 2017 dapat dilihat pada Tabel 4.1 dibawah ini:
Tabel 4.1 Indikator Kependudukan di Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Kecamatan
Pontianak Utara Tahun 2017

No Uraian Jumlah

1 Luas wilayah (km²) 787


2 RW 40
3 RT 151
4 Penduduk 29.104
5 Kepala keluarga 9.140
6 PUS 5.331
7 Baduta 1.616
8 Bayi 620
9 Batita 579
10 Anak Balita 2.221
11 Balita 2.903
12 Pra Sekolah 1.028
13 Bumil 610
14 Bulin 600
15 Bufas 597
16 Buteki 620
17 WUS Imun 15-49 8.425
18 WUS IFA 30-50 4.387
19 Remaja 4.921
20 Usia lanjut 2.323
21 Rasio Jenis Kelamin (laki-laki:perempuan) 1,008
22 Rasio Beban Tanggungan (KK:Anggota Keluarga) 3,18
23 Kepadatan Penduduk (km/jiwa) 36,98
Sumber: Data Monografi Kecamatan Pontianak Utara Tahun 2017
Berdasarkan Tabel 4.1 diatas dapat diketahui bahwa pada tahun 2017 rasio
jenis kelamin antara jumlah penduduk perempuan dan laki-laki yaitu 105 yang
artinya dalam100 penduduk perempuan terdapat 100 penduduk laki-laki. Untuk
rasio beban tanggungan di wilayah kerja UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak
Utara sebanyak 3,18, yang artinya setiap 100 orang penduduk yang produktif harus
42

menanggung beban 3 orang penduduk nonproduktif. Data selengkapnya mengenai


distribusi penduduk menurut golongan umur dapat dilihat pada Tabel 4.2 di bawah
ini.
Tabel 4.2 Penduduk Per Kelurahan Menurut Kelompok Umur di Wilayah Kerja UPTD
Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara Tahun 2017
Golongan Umur Jumlah %
0-4 th 2.400 8,25
5-9 th 2.112 7,26
10-14 th 3.018 10,37
15-19 th 3.828 13,15
20-24 th 2.072 7,12
25-29 th 2.151 7,39
30-34 th 2.114 7,36
35-39 th 2.159 7,42
40-44 th 2.291 7,87
45-49 th 2.275 7,82
50-54 th 1.445 4,96
55-59 th 1.087 3,73
60-64 th 771 2,65
65-69 th 522 1,79
70-74 th 473 1,63
75+ th 358 1,23
Sumber: Profil Kelurahan Siantan Hilir, Tahun 2017
Berdasarkan tabel diatas persentase kelompok umur terbesar adalah
kelompok umur 15-19 ahun (13,15%) dan persentase terkecil pada kelompok umur
75+ tahun(1,23%).Persentase penduduk menurut kelompok umur dapat dilihat pada
Gambar 4.2 di bawah ini:
43

Gambar 4.2 Persentase Penduduk Menurut Kelompok Umur di Wilayah Kerja UPTD
Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara Tahun 2017
Sumber: Profil Kelurahan Siantan Hilir, Tahun 2017
4.3 Sosial Ekonomi
4.3.1 Sarana Perekonomian
Sarana perekonomian di kelurahan yang termasuk dalam wilayah kerja UPTD
Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara mempunyai 23 koperasi (Simpan Pinjam,
KUD, Koperasi Produksi, Koperasi Konsumsi, dan Koperasi lainnya), 4 pasar tanpa
bangunan semi permanen, 1.297 toko/warung/kaki lima/kios, 5 Bank, 1 stasiun bis,
2 stasiun oplet/taksi dan 55 telepon umum. Kemudian terdapat 53 industri besar dan
sedang, 43 industri kecil, 462 industri rumah tangga, 3 hotel/losmen/penginapan,
75 rumah makan, cafetaria,dan warung, 74 angkutan, serta 399 perdagangan8.

4.4 Pendidikan dan Tempat Ibadah


Menurut data monografi kelurahan yang termasuk dalam wilayah kerja
UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara pada tahun 2017 yaitu sarana
pendidikan yang terdiri dari 7 PAUD, 4 TK, 13 SD, 6 SLTP, dan 4 SLTA.
Kemudian untuk tempat ibadah terdapat 13 masjid, 26 surau/ mushola, 2 gereja, 1
vihara, dan 3 klenteng8.

4.4.1 Mata Pencaharian


Mata pencaharian penduduk di wilayah kerja UPTD Puskesmas Kecamatan
Pontianak Utara terdiri dari berbagai jenis mata pencaharian. Sebagian besar
44

bekerja sebagai PNS 509 orang, TNI/POLRI 319 orang, pegawai swasta 5.060
orang, wiraswasta dan pedagang 1.371 orang, petani 685 orang, pertukangan 125
orang, buruh tani 846 orang, pensiunan 138 orang, buruh harian lepas 1.448 orang,
pelajar/mahasiswa 4.941 orang, ibu rumah tangga 7.697 orang, dan belum/tidak
bekerja sebanyak 4.290 orang (Sumber: Profil Kelurahan Siantan Hilir Tahun 2017).
BAB V
HASIL PENILAIAN DAN PEMBAHASAN

5.1 Indikator dan Tolak Ukur Keluaran Program


Setiap tahunnya dikeluarkan indikator kinerja utama (outcome) dan indikator
kinerja (output) UPTD (Unit Pelaksana Teknis Daerah) Puskesmas Kecamatan
Pontianak Utara sebagai tolak ukur program-program yang ada di puskesmas. Pada
tahun 2017 terdapat 16 indikator di UPTD Puskesmas Kecamatan Pontianak Utara
yang belum mencapai target. Berikut indikator dan tolak ukur program tersebut
adalah:
Tabel 5.1 Indikator dan Tolak Ukur Program
Target Realisasi Selisih
No Indikator
(%) (%) (%)
Persentase Penderita Hipertensi
24,39%
1 mendapat Pelayanan Kesehatan 100 75,61
(1752/7189)
Sesuai Standar
Persentase Penyandang Diabetes
26,99%
2 Melitus (DM) yang mendapatkan 100 73,01
(542/2008)
Pelayanan Kesehatan sesuai Standar
Neonatus dengan Komplikasi yang 66,67%
3 95 28,33
ditangani (62/93)
Persentase Angka kesembuhan 57,89%
4 85 27,11
penderita TB paru BTA + (11/19)
Presentasi Bayi Baru Lahir
58,6%
5 mendapatakan pelayanan kesehatan 85 26,4
(18/31)
bayi baru lahir
Persentase Infeksi Menular Seksual 75,68%
6 100 24,32
(IMS) yang diobati sesuai standar (28/37)
Presentasi Anak usia 0-11 bulan yang 71,55%
7 92 20,45
mendapat imunisasi dasar lengkap (415/580)
Persentase Ibu Hamil Kurang Energi 7,21%
8 24 16,79
Kronik (KEK) (44/610)
66,67%
9 Cakupan Pelayanan Bayi 80 13,33
(414/620)
Presentase Warga Negara Usia 60
79,94%
10 tahun ke atas yang mendapatkan 90 10,06
(1857/2323)
skrinning kesehatan sesuai standar

45
46

Cakupan Kunjungan Neonatus 85,48%


11 95 9,52
Lengkap (530/620)
Presentase Ibu Hamil mendapatkan 91,8%
12 98 6,2
Pelayaan Ibu Hamil (560/610)
90,67%
13 Cakupan Pelayanan Ibu Nifas 95 4,33
(525/597)
Presentase Balita yang ditimbang 66,44%
14 70 3,56
Berat Badannya (D/S) (1756/2670)
Persentase Balita Kurus Mendapat 66,67%
15 70 3,33
Makanan Tambahan (26/2639)
Persentase Ibu Hamil yang
mendapatakan Tablet Tambah Darah 91,8%
16 95 3,2
(TTD) minimal 90 tablet selama masa (560/610)
kehamilan

5.2 Identifikasi Prioritas Masalah


Identifikasi masalah yang ada pada program kesehatan lingkungan dilakukan
dengan membandingkan pencapaian keluaran dengan tolok ukur. Pada tahun 2017,
terdapat 16 indikator program yang pencapaiannya masih dibawah target.
Banyaknya masalah yang ditemukan dalam program puskesmas, dan tidak
memungkinkannya untuk diselesaikan sekaligus atau seluruhnya, sehingga perlu
dilakukan pemilihan prioritas masalah yang merupakan masalah terbesar.
Penentuan prioritas masalah kami lakukan ialah dengan menggunakan
metode USG (Urgency, Seriousness, Growth) dengan metode teknik scoring 1-5
sebagai berikut:
Tabel 5.2 Penentuan Prioritas Masalah
No Indikator U S G Total Ranking
Persentase Penderita Hipertensi mendapat
1 3 5 5 13 II
Pelayanan Kesehatan Sesuai Standar
Persentase Penyandang Diabetes Melitus
2 (DM) yang mendapatkan Pelayanan 5 5 4 14 I
Kesehatan sesuai Standar
Neonatus dengan Komplikasi yang
3 3 4 5 12 III
ditangani
Persentase Angka kesembuhan penderita
4 3 5 5 13 II
TB paru BTA +
47

Presentasi Bayi Baru Lahir mendapatakan


5 4 4 4 12 III
pelayanan kesehatan bayi baru lahir
Persentase Infeksi Menular Seksual (IMS)
6 2 4 2 8 VI
yang diobati sesuai standar
Presentasi Anak usia 0-11 bulan yang
7 3 3 3 9 V
mendapat imunisasi dasar lengkap
Persentase Ibu Hamil Kurang Energi
8 3 3 5 11 IV
Kronik (KEK)
9 Cakupan Pelayanan Bayi 3 5 3 11 IV
Presentase Warga Negara Usia 60 tahun ke
10 atas yang mendapatkan skrinning kesehatan 2 3 3 8 VI
sesuai standar
11 Cakupan Kunjungan Neonatus Lengkap 3 4 4 11 IV
Presentase Ibu Hamil mendapatkan
12 4 5 4 13 II
pelayaan ibu hamil
13 Cakupan Pelayanan Ibu Nifas 3 5 5 13 II
Presentase Balita yang ditimbang Berat
14 3 3 3 9 V
Badannya (D/S)
Persentase Balita Kurus Mendapat
15 3 4 4 11 IV
Makanan Tambahan
Persentase Ibu Hamil yang mendapatakan
16 Tablet Tambah Darah (TTD) minimal 90 4 4 4 12 III
tablet selama masa kehamilan

Indikator persentase penyandang Diabetes Mellitus yang mendapatkan


Pelayanan Kesehatan sesuai Standar menjadi salah satu indikator yang
dipertimbangkan dalam evaluasi program ini. Berdasarkan metode USG diberikan
nilai 5 pada indikator Urgency (U) dikarenakan hal ini cukup mendesak untuk
ditangani. Terjadi peningkatan prevalensi DM di Indonesia dari tahun ke tahun
(5,7% pada tahun 2007, menjadi 6,9% pada tahun 2016, menjadi 8,5% pada tahun
2018). Serta diberikan nilai 5 untuk indikator Seriousness (S) dikarenakan Diabetes
dengan komplikasi merupakan penyebab kematian tertinggi ketiga di Indonesia
setelah Stroke dan Jantung. Berdasarkan data World Economic Forum April 2015,
potensi kerugian akibat Penyakit Tidak Menular di Indonesia pada periode 2012-
2030 mencapai 4,47 triliun dolar, atau 5,1 kali PDB 2012. Besarnya pembiayaan
kesehatan akibat Diabetes tampak dari klaim BPJS sampai tahun 2015. Ternyata
Diabetes dan komplikasinya adalah salah satu kelompok klaim terbesar untuk biaya
48

catastrophic JKN, yaitu 33 % dari total pengeluaran. Nilai 4 untuk indikator Growth
(G) dikarenakan Selain itu, dua per tiga orang dengan diabetes di Indonesia tidak
mengetahui dirinya memiliki diabetes, dan berpotensi untuk mengakses layanan
kesehatan dalam kondisi terlambat (sudah dengan komplikasi).
Berdasarkan metode USG diatas, diperoleh prioritas masalah utama yaitu
pada indikator persentase Penyandang Diabetes Mellitus (DM) yang mendapatkan
Pelayanan Kesehatan sesuai Standar.

5.3 Identifikasi Faktor Penyebab Masalah


Sesuai dengan pendekatan sistem, pencapaian persentase. Sistem tersebut
meliputi man, material, method, money, dan environment. Untuk mengidentifikasi
penyebab masalah yang mempengaruhi penyandang diabetes mellitus (DM) untuk
mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai standar, maka kami berupaya menemukan
dan menganalisa penyebab masalah berdasarkan aspek man, material, method,
money dan environment. Identifikasi masalah dapat kami susun setelah kami
mendapatkan data yang bersumber dari wawancara dengan penanggung jawab
program, kepala puskesmas, petugas puskesmas (dokter, perawat dan bidan),
masyarakat, dan observasi langsung ke lapangan.
Berikut adalah tabel daftar masalah yang mempengaruhi persentase
penyandang Diabetes Mellitus (DM) untuk mendapatkan pelayanan kesehatan
sesuai standar:
Tabel 5.3 Daftar Permasalahan yang Mempengaruhi Penyandang Diabetes Mellitus (DM)
untuk mendapatkan Pelayanan Kesehatan sesuai Standar.
Faktor
No Masalah Tolak Ukur Keterangan
Penyebab
Manusia
1. Pemegang Kurangnya Wawancara dengan Kurangnya komunikasi
Program koordinasi dan penanggung jawab dengan pemegang
kerjasama antar lintas program program lainnya terkait
program dalam dengan penderita DM
pendataan jumlah yang datang ke
penderita DM di Puskesmas Siantan Hilir.
Puskesmas Siantan
Hilir.
49

2. Kader PTM Kurangnya jumlah Wawancara dengan Kurangnya jumlah kader


kader PTM penanggung jawab PTM yang ada di
program. wilayah Puskesmas

Material
1. Media Promosi Tidak tersedianya Wawancara dengan Masih tidak tersedianya
Kesehatan media promosi penanggung jawab media tertentu yang
kesehatan tentang program dan hasil memanfaatkan media
DM berupa leaflet, observasi. audio visual yang
banner, dan video memuat informasi
promosi. mengenai penyakit
diabetes mellitus dan
pelayanan yang sesuai
standar untuk
mempromosikan
program tersebut untuk
meningkatkan kesadaran
masyarakat.

2. Jumlah obat DM Terbatasnya jumlah Wawancara dengan Pasokan obat dari


obat-obat DM yang Kepala Puskesmas distributor sering
tersedia di Puskesmas dan Apoteker terhambat sehingga
jumlah obat diabetes
mellitus terbatas di
Puskesmas.
Metode
1. Promosi Promosi kesehatan Wawancara dengan Pada tahun 2017,
Kesehatan mengenai DM kurang penanggung jawab pemahaman petugas
mengenai DM menjangkau program tentang PISPK belum
masyarakat luas kuat, sehingga kegiatan
PISPK masih sebatas
pendataan. Baru pada
akhir tahun 2017,
dilanjutkan dengan
intervensi.

2. Jumlah Dilakukannya Wawancara dengan Oleh karena dilakukan


pemberian obat pembatasan jumlah dokter, perawat dan pembatasan pada jumlah
dalam 1 kali pemberian obat dalam apoteker puskesmas pemberian obat dalam 1
kunjungan 1 kali kunjungan kali kunjungan, pasien
harus kembali ke FKTP
dalam waktu yang lebih
singkat, sehingga
beberapa pasien malas
untuk kembali berobat.

Dana
- - - - -
50

Lingkungan
1. Kebudayaan Pasien masih Wawancara dengan Pasien dipengaruhi untuk
setempat terpengaruh oleh kepala puskesmas mencoba pengobatan
kebudayaan setempat dan penanggung tradisional (herbal).
mengenai tatalaksana jawab program.
DM.

Dukungan Kurangnya dukungan Wawancara dengan Pasien tidak ada yang


Keluarga keluarga untuk kepala puskesmas mengantar untuk
mendapatkan dan penanggung mendapatkan pelayanan
pelayanan kesehatan jawab program kesehatan di fasilitas
sesuai standar kesehatan yang ada.
Identifikasi dengan menggunakan tabel seperti yang tercantum di atas dapat
mempermudah penjabaran masalah bagi tiap-tiap bidang diharapkan juga dapat
mempermudah dalam menyimpulkan suatu solusi bagi permasalahan yang ada.
Setelah mengetahui masalah-masalah yang ada, langkah selanjutnya ialah
mengidentifikasi akar permasalahan, dalam hal ini kami menggunakan diagram
fishbone:
51

Persentase penyandang
DM yang mendapatkan
pelayanan kesehatan
sesuai standar (26,99%)

Kurangnya koordinasi dan Terbatasnya jumlah


kerjasama antar lintas pemberian obat
program dalam pendataan dalam 1 kali
jumlah penderita DM kunjungan

Kurangnya kader
PTM
Promosi kesehatan METHOD
mengenai DM
kurang
MAN menjangkau
masyarakat luas
Terbatatasnya
pasokan obat DM

Masih terpengaruh
oleh kebudayaan
Kurangnya media setempat
khusus sebagai alat
promosi kesehatan
mengenai DM
Kurangnya
MATERIAL dukungan dari ENVIRONMENT
keluarga
Kurangnya
publikasi tertulis
mengenai program
PTM

MONEY

Gambar 5.1 Diagram Fishbone pada Identifikasi Akar Permasalahan pada Persentase
Penyandang DM yang mendapatkan Pelayanan Kesehatan Sesuai Standar
52

5.4 Perencanaan dan Alternatif Penyelesaian Masalah


Beberapa alternatif penyelesaian masalah dapat diajukan untuk
menyelesaikan permasalahan mengenai rendahnya persentase penderita Diabetes
yang mendapat pelayanan kesehatan sesuai standar dengan masalah-masalah yang
berhasil diidentifikasi sebelumnya. Alternatif penyelesaian masalah dapat diajukan
untuk menyelesaikan permasalahan adalah sebagai berikut:
a. Petugas Promosi Kesehatan membuat jadwal teratur tentang topik
PromKes yang dipromosikan selama 1 harinya (1 Day 1 Topic).
b. Pembentukan kader khusus DM untuk deteksi dini DM.
c. Penyuluhan PTM di setiap RW setiap bulan.
d. Pembentukan Tim Cek Kesehatan Keliling (TCKK) yang berkunjung ke
setiap RW setiap harinya.

5.5 Penentuan Prioritas Penyelesaian Masalah


Penentuan prioritas penyelesaian masalah dilakukan untuk memilih
alternatif penyelesaian masalah yang paling menjanjikan. Pemilihan/penentuan
prioritas cara pemecahan masalah ini dilakukan dengan memakai teknik kriteria
matriks. Dari berbagai alternatif cara pemecahan masalah yang telah dibuat maka
akan dipilih satu cara pemecahan masalah yang dianggap paling baik dan
memungkinkan.
Tabel 5.4 Prioritas Alternatif Penyelesaian Masalah

Alternatif Penyelesaian
No. Total Ranking
Masalah C A R L
Petugas Promosi Kesehatan
membuat jadwal teratur
1. setiap harinya tentang topik 8 8 8 6 3072 II
PromKes yang dipromosikan
selama 1 harinya
Pembentukan kader khusus DM
2. untuk deteksi dini DM di setiap 7 8 8 8 3584 I
RW
Penyuluhan PTM di setiap
3. 7 6 5 6 1260 III
RW setiap bulan
53

Pembentukan Tim Cek


Kesehatan Keliling yang
4. 4 5 4 6 480 IV
berkunjung ke setiap RW
setiap bulan.

Kami memilih Pembentukan kader khusus DM untuk deteksi dini dan


pengontrolan DM untuk penderita diabetes sebagai alternatif utama dalam
pemecahan masalah dalam evaluasi program ini karena masalah terbesar yang ada
di lapangan adalah terdapat setidaknya 2/3 penderita DM tidak mengetahui dirinya
mengidap penyakit DM. Selain itu, mereka berpotensi untuk mengakses layanan
kesehatan dalam kondisi sudah terlambat atau sudah terjadi komplikasi, sehingga
hal ini akan semakin menambah beban anggaran kesehatan bagi negara. Pilihan ini
juga didasarkan pada jumlah tenaga kesehatan yang minimal dan sulit untuk
menambah SDM baru. Diharapkan dengan adanya pembentukan kader DM, kita
dapat lebih mudah mengungkap kasus baru DM yang belum ditemukan serta
mendorong masyarakat untuk melakukan pengobatan dan pengontrolan rutin di
layanan kesehatan dan diharapkan dapat mencegah timbulnya komplikasi dari DM
yang mana nantinya akan mengakibatkan membengkaknya beban anggaran
kesehatan bagi negara.
Diharapkan dengan adanya pembentukan kader DM ini dapat dijadikan
sebagai perpanjangan tangan Puskesmas Siantan Hilir untuk mengontrol serta
mengevaluasi pemeriksaan tekanan darah pada penderita diabetes secara rutin di
wilayah kerja UPTD Pontianak Utara, evaluasi yang diberikan dapat berupa
evaluasi tatalaksana lanjutan penyakit atau penilaian kepatuhan berobat pasien.
BAB VI
KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan
a. Indikator program persentase penyandang Diabetes Mellitus (DM) yang
mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai standar terealisasi sebesar
26,99%.
b. Penyebab masalah yang mungkin antara lain: kurangnya koordinasi dan
kerjasama antar lintas program dalam pendataan jumlah penderita DM,
tidak tersedianya media promosi kesehatan tentang DM berupa leaflet,
banner, dan video promosi, terbatasnya jumlah persediaan obat DM di
puskesmas, promosi kesehatan mengenai DM kurang menjangkau
masyarakat luas, dilakukannya pembatasan jumlah pemberian obat dalam
1 kali kunjungan, pasien masih terpengaruh oleh kebudayaan setempat
mengenai tatalaksana DM, kurangnya dukungan keluarga untuk
mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai standar.
c. Prioritas pemecahan masalah yang diajukan adalah pembentukan kader
Khusus DM untuk deteksi dini DM di setiap RW sehingga dapat lebih
mudah mengungkap kasus baru diabetes yang belum ditemukan.

6.2 Saran
6.2.1 Bagi Puskesmas Siantan Hilir
a. Memperbaiki sistem alur pelayanan kesehatan di Puskesmas Siantan
Hilir untuk mempercepat proses pelayanan.
b. Melakukan koordinasi antara pemegang program PTM dengan
pemegang program lainnya.
c. Memberikan leaflet tentang edukasi diabetes pada pasien-pasien DM
yang berkunjung ke poli.
d. Petugas Promosi Kesehatan membuat jadwal teratur setiap harinya
tentang topik PromKes yang dipromosikan selama 1 harinya.

54
55

6.2.2 Bagi Kecamatan dan Kelurahan


a. Bekerjasama dengan puskesmas dalam membentuk posbindu untuk
meningkatkan kemandirian masyarakat, terutama pembentukan kader-
kader PTM di setiap RW, sehingga masyarakat dapat dengan lebih
mudah diperhatikan dan dilakukan deteksi dini.
b. Bekerjasama dengan masyarakat di wilayahnya untuk terlibat aktif dalam
program-program puskesmas yang bergerak turun langsung ke lapangan.

6.2.3 Bagi Masyarakat


Masyarakat harus lebih peduli dengan kesehatan individu masing-masing
dan melakukan pemeriksaan penyaring secara rutin, terutama jika memiliki faktor
resiko terkait diabetes, menyingkirkan semua faktor resiko diabetes yang dapat
diubah, serta menerapkan pola hidup sehat seperti berolahraga secara teratur, diet
sehat dan tidak merokok, serta tidak mengkonsumsi alkohol. Bagi penderita
diabetes, diharapkan untuk mau peduli dengan kesehatan individu dan menyadari
pentingnya mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai standar, dapat berobat dengan
tepat waktu dan rutin, tidak putus obat, mulai menerapkan gaya hidup sehat seperti
berolahraga rutin (bagi yang tidak memiliki penyulit), menerapkan diet diabetes,
membatasi gula, garam dan minyak, melakukan pemeriksaan gula darah secara
rutin serta datang kepada tenaga kesehatan jika memiliki keluhan terkait
komplikasi.
DAFTAR PUSTAKA

1. Kemenkes. Penyakit Tidak Menular. http://www.depkes.go.id/pdf.php?id


=13010200029. 2014. Diakses pada tanggal 30 maret 2019.

2. WHO. The top 10 causes of death. https://www.who.int/news-room/fact-


sheets/detail/the-top-10-causes-of-death2018. Diakses pada 29 Maret 2019.

3. Perkeni. Pengelolaan Dan Pencegahan Diabetes Melitus Tipe 2 Di Indonesia.


Edisi 1. Jakarta: PB Perkeni; 2015.

4. Lathifah NA. Hubungan Durasi Penyakit Dan Kadar Gula Darah Dengan
Keluhan Subyektif Penderita Diabetes Melitus. Jurnal Berkala Epidemiologi.
2017; 5(2): 231-9.

5. Tjekyan RMS. Angka Kejadian dan Faktor Risiko Diabetes Melitus Tipe 2 di
78 RT Kotamadya Palembang Tahun 2010. Majalah Kedokteran Sriwijaya.
2014; 46 (2): 85-94.

6. WHO. Diabetes. https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/diabetes.


2018. Diakses pada tanggal 30 maret 2019.

7. WHO. Diabetes Fakta dan Angka. http://www.searo.who.int/indonesia/


topics/8-whd2016-diabetes-facts-and numbers-indonesian.pdf.2016. Diakses
pada tanggal 29 maret 2019.

8. Dinas Kesehatan Kota Pontianak. Profil Kesehatan Kota Pontianak. Pontianak


Tahun 2017 : Dinas Kesehatan Kota Pontianak; 2018.

9. Dinas Kesehatan Kota Pontianak. Profil Kesehatan UPTD Puskesmas


Kecamatan Pontianak Utara Tahun 2017. Pontianak: Dinas Kesehatan Kota
Pontianak, 2018.

10. Departemen Kesehatan. Cegah, Cegah, Dan Cegah: Suara Dunia Perangi
Diabetes. 2018. http://www.depkes.go.id/article/view/18121200001/prevent-
prevent-and-prevent-the-voice-of-the-world-fight-diabetes.html. Diakses pada
tanggal 9 april 2019.

11. Departemen Kesehatan RI. Profil kesehatan Indonesia 2007. Jakarta : Depkes
RI Jakarta. 2008.

12. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Riset Kesehatan Dasar


(RISKESDAS) 2018. Jakarta: Balitbang Kemenkes RI. 2018.

13. Dinas Kesehatan Cegah dan Kendalikan PTM. 2018. https://


dinkes.rembangkab.go.id/cegah-dan-kendalikan-ptm-melalui-germas-dengan-
perilaku-cerdik-dan-patuh/. Diakses pada tanggal 15 April 2019.

56
57

14. Amalia IPR, Triyono EA. Asupan Vitamin A, C, E, Dan IMT (Indeks Massa
Tubuh) Pada Lansia Hipertensi dan Non Hipertensi Di Puskesmas Banyu Urip,
Surabaya. Amerta Nutrition. 2018; 2(4): 382-391.

15. Kementrian Kesehatan RI. Isi Piringku. 2019. http://www.kesmas.


kemkes.go.id/assets/upload/dir_519d41d8cd98f00/files/LEAFLET-ISI-
PIRINGKU-ilovepdf-compressed_1011.pdf. Diakses pada tanggal 15 april
2019.

16. Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakt Hidup
Sehat. 2017. [Online]. Diakses dari http://peraturan.bkpm.go.id
/jdih/lampiran/InPres_15_1974.pdf.

17. Depertamen Kesehatan. Gerakan Masyarakat Hidup Sehat. 2016.


http://www.depkes.go.id/pdf.php?id=16111500002. Diakses pada tanggal 15
april 2019.

18. Trisnowati Hi. Pemberdayaan Masyarakat untuk Pencegahan Faktor Risiko


Penyakit Tidak Menular (Studi Pada Pedesaan Di Yogyakarta). Media
Kesehatan Masyarakat Indonesia Universitas Hasanuddin. 2018; 14(1): 17-25.

19. Menteri Kesehatan RI. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 43 tahun 2016
tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan. 2016.

20. Departemen Kesehatan RI. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia


No. 75 tahun 2014 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat. Jakarta: Kementerian
Kesehatan RI.

21. Departemen Kesehatan RI. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia


No. 36 tahun 2009 Tentang Penyakit Tidak Menular. Jakarta: Kementerian
Kesehatan RI.

22. American Diabetes Association (ADA). Standart of Medical Care in


Diabetes.The Journal of Clinical and applied education vol.41. USA. 2018.

23. Perkumpulan Endokrinologi Indonesia (PERKENI). Konsensus Pengelolaan


dan Pencegahan Diabetes Mellitus Tipe 2 di Indonesia 2015. Jakarta: PB
PERKENI. 2015.

24. Kasper DL, editor. Harrison’s principles of internal medicine. 19th edition /
editors, Dennis L. Kasper, MD, William Ellery Channing, Professor of
Medicine, Professor of Microbiology, Department of Microbiology and
Immunobiology, Harvard Medical School, Division of Infectious Diseases,
Brigham and Women's Hospital, Boston, Massachusetts [and five others]. New
York: McGraw Hill Education; 2015. 1 p.

25. Jameson JL, Kasper DL, Fauci AS, Hauser SL, Longo DL, Loscalzo J, et al.
Harrison’s principles of internal medicine. [Internet]. 2018 [cited 2019 Apr 2].
58

Available from: http://accessmedicine.mhmedical.com/book.aspx?bookid=


2129

26. Krisnatuti D, Yenrina R, Rasjmida D. Diet Sehat Untuk Penderita Diabetes


Mellitus. Jakarta Timur: Penebar Swadaya. 2014.

27. Putri NHK, Isfandiari MA. Hubungan Empat Pilar Pengendalian DM Tipe 2
Dengan Rerata Kadar Gula Darah. Surabaya: Departemen Epidemiologi FKM
Universitas Airlangga. 2013; 1(2): 234-243.

28. Trikkalinou A, Papazafiropoulou AK, Melidonis A. Type 2 diabetes and quality


of life. World J Diabetes. 2017;8(4):120.

Anda mungkin juga menyukai