Anda di halaman 1dari 7

USULAN PROGRAM KERJA

KULIAH KERJA NYATA PENGABDIAN

FAKULTAS EKONOMI – JURUSAN AKUNTANSI

UNIVERSITAS ATMAJAYA MAKASSAR

TAHUN 2019

JUDUL TEMA

MAKASSAR

SULAWESI SELATAN
1. Dasar Pemikiran Kegiatan

Didasari atas pemikiran kami sebagai generasi muda yang mempunyai rasa
kepedulian terhadap keadaan sekitar untuk memberikan bantuan kepada yang
membutuhkan sesuai dengan kemampuan. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan
sarana sosialisasi antara masyarakat dengan para penghuni di Panti Asuhan.
Sebagai makhluk Tuhan YME sekaligus makhluk Sosial di-kehidupan ini,
sepatutnya kita menyadari bahwa masih banyak saudara-saudara kita yang sangat
membutuhkan bantuan dan dorongan dari kita.
Dengan berjalannya kegiatan yang dikelola secara optimal dan teroganisir
diharapkan dapat mengemas beraneka ragam karakter, sekaligus sebagai sarana
alokasi bantuan materiil bagi anak-anak yang membutuhkan sebagai tingkat
pencapaian ke arah perbaikan hidup yang lebih sehat secara mandiri, terutama
untuk anak-anak yang masih membutuhkan bantuan dan uluran tangan kita
semua. Dengan keterkaitan antara beraneka ragam karakter maka kami
merencanakan untuk mengadakan sebuah kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ke
Panti asuhan Pangamaseang yang terletak di jalan Baji Gau II.
Kami ingin melakukan KKN di panti asuhan tersebut karena kita ingin
membantu meningkatkan karakter dari anak-anak di panti asuhan tersebut. Kami
merasa hal ini sangat penting untuk mendukung masa depan anak-anak di sana
dan menyatukan diri mereka dengan pola karakter yang lebih baik serta dapat
meningkatkan kesadaran anak-anak akan pentingnya tanggung jawab dan
terciptanya kedisiplinan.
Jadi, dalam kesempatan ini, kami lebih berfokus pada Panti Asuhan
Pangamaseang karena alasan yang telah disebut di atas sehingga kami memilih
Panti Asuhan Pangamaseang sebagai tempat KKN kami. Semoga apa yang kami
rencanakan dan kami sudah pikirkan dengan sebaik-baiknya dapat terlaksana
dengan semaksimal mungkin.

2. Nama Kegiatan
Nama kegiatan ini adalah Kuliah Kerja Nyata Pengabdian Fakultas Ekonomi
Jurusan Akuntansi Universitas Atma Jaya Makassar Tahun 2019.

3. Tema Kegiatan

“ Humanism: Because All We Have is Each Other“

4. Tempat dan Waktu Pelaksanaan Kegiatan

Tempat: Jl. Baji Gau II No. 34,

Jongaya, Tamalate, Kota Makassar.

Waktu: -

Durasi: -

5. Tujuan Kegiatan
a. Kegiatan Belajar Mengajar Bermain Bertujuan:
 Untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan serta kreativitas
anak-anak;
 Untuk menghilangkan rasa bosan dan kejenuhan anak-anak dalam
belajar;
 Untuk mengembangkan minat dan potensi anak-anak sesuai dengan
kemampuan yang dimilikinya dalam suatu bidang;
 Untuk membantu dan mengarahkan anak-anak ke masa depan yang
lebih baik;
b. Kegiatan Kebersihan Lingkungan Bertujuan:
 Untuk meningkatkan pengetahuan perubahan perilaku dari anak-
anak tentang memelihara lingkungan sehat dan pengelolaan sampah
yang baik;
 Untuk mengajarkan kepada anak-anak arti pentingnya saling tolong
menolong dan bergotong-royong;
 Untuk membentuk kepedulian anak-anak terhadap lingkungan yang
bersih dan sehat;
c. Kegiatan Pembinaan Karakter bertujuan :
 Tanggap. Tanggap dalam arti cepat respon, seperti dalam hal melihat
sampah langsung diangkat dibuang ke tempat sampah;
 Kreatif. Untuk meningkatkan dan membangun keterampilan anak-
anak;
 Tanggung Jawab. Untuk mengajarkan anak-anak agar lebih
bertanggung jawab dalam melaksanakan kegiatan;
 Integritas. Seperti meningkatkan mutu, sifat, dan keadaan yang
menunjukkan kesatuan yang utuh;
 Empati. Meningkatkan rasa respons terhadap stress emosional orang
lain;
 Ramah Tamah. Mengajarkan annak-anak untuk meningkatkan rasa
persaudaraan antar sesama, dari yang tidak kenal menjadi kenal,
yang tidak tahu menjadi tahu;
 Kasih Sayang. Mengajarkan kepada anak-anak rasa saling
menyanyangi dan menghargai satu sama lain;
 Rasa Hormat. Meningkatkan rasa hormat dan menghargai usaha
serta kemampuan dari orang lain;
 Disiplin. Mengajarkan anak-anak untuk taat dan patuh terhadap
nilai-nilai yang dipercaya merupakan tanggung jawabnya.
d. Kegiatan Produksi Lilin
 Untuk membantu produksi lilin Panti Asuhan Pangamaseang.
 Untuk membantu menyusun laporan keuangan dari produksi lilin
tersebut (neraca dan laporan arus kas).
 Untuk membantu membuat layout produksi dari produksi lilin.
 Untuk membantu membuat rumah website yang akan digunakan
untuk mempromosikan lilin.

6. Manfaat Kegiatan
Dari hasil kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat:
 Bagi anak-anak, kegiatan ini membantu anak-anak untuk dapat
meningkatkan keterampilan dan untuk membentuk pembinaan
karakter sejak dini dan juga membantu anak-anak agar lebih pintar
membaca dan menghitung.
 Bagi Panti Asuhan Pangamaseang, Kegiatan ini membantu
meningkatkan produksi lilin, memperluas jangkauan penjualan lilin,
serta membuat laporan keuangan penjualan lilin menjadi lebih
tertata.

7. Susunan Kepanitiaan Kegiatan


1. Wawan (1613001)
2. Celine Tjoe (1613004)
3. Rudy Djiwono Jie (1613010)
4. Nerissa Arviana (1613012)
5. Junita Waode Ndika (1613014)
6. Evelyn K. Kwanti (1613015)
7. Jenica Badalu (1613020)
8. Stephanie Widjaja (1613022)
9. Tamara G. Purnomo (1613024)
10. Nofina Sari (1613027)
11. Chesya S. Tjoputra (1613028)
12. Andy V. Lie (1613029)
13. Gedion A. Aden (1613074)
14. Kenny Patrick (1613132)

8. Rencana Kerja
a. Mengajarkan keterampilan kerajinan tangan;
b. Memberikan bimbingan rohani dan pembentukan karakter;
c. Mengajarkan sikap dan tata krama yang baik;
d. Mengadakan lomba dan games lainnya;
e. Mengajarkan anak-anak di Panti Asuhan Pangamaseang untuk menjaga
kebersihan lingkungan sekitar;
f. Mengajarkan anak-anak di Panti Asuhan Pangamaseang untuk
membangun kebersamaan.
g. Memproduksi lilin dan membuat laporan keuangan serta rumah website
dari hasil produksi lilin tersebut.

9. Hasil Kegiatan

Dengan kegiatan ini harapan kami dapat membantu anak-anak di Panti


Asuhan Pangamaseang dalam pembentukan karakter pribadi mereka masing-
masing melalui bimbingan rohani dan materi yang kami siapkan dan harapan
kami pula dapat memberikan perubahan sikap yang lebih positif pada anak-anak.
Juga dengan adanya kegiatan memproduksi lilin, harapan kami bahwa penjualan
lilin dapat berkembang lebih luas, dan juga anak-anak dari Panti Asuhan
Pangamaseang dapat membantu kegiatan produksi lilin dikarenakan kurangnya
tenaga kerja.

10. Kesimpulan

Demikian proposal yang kami buat untuk menunjang kami di dalam


mewujudkan Kuliah Kerja Nyata Pengabdian ini, sebagai suatu syarat untuk
mencapai kelulusan didalam Fakultas Ekonomi Jurusan Akuntansi Universitas
Atma Jaya Makassar. Kami sadar bahwa terdapat banyak kekurangan dalam
proposal usulan program kerja ini, oleh karena itu kami dengan senang hati akan
menerima berbagai kritik dan saran. Kami berharap KKN Pengabdian kami di
Panti Asuhan Pangamaseang dapat diberikan dukungan penuh. Atas perhatian dan
kerja sama bapak/ibu, kami ucapkan terima kasih.

Dekan FEB UAJM

Dr. Fransiskus E. Daromes, S.E., M.Si., Ak., CA

Ketua Jurusan FEB UAJM

Paulus Tangke, S.E., M.Si., Ak., CA

Pembimbing KKN
Dr. Fransiskus E. Daromes, S.E., M.Si., Ak., CA

Anda mungkin juga menyukai