Anda di halaman 1dari 184

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP

KINERJA KARYAWAN

Studi kasus pada karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia,
Purwomartani, Sleman, Yogyakarta

SKRIPSI
Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi
Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi
Universitas Sanata Dharma

Oleh:

Dionisius Ady Danaswara


132214154

PROGRAM STUDI MANAJEMEN JURUSAN MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS SANATA DHARMA
YOGYAKARTA
2018
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP

KINERJA KARYAWAN

Studi kasus pada karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia,
Purwomartani, Sleman, Yogyakarta

SKRIPSI
Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi
Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi
Universitas Sanata Dharma

Oleh:
Dionisius Ady Danaswara
132214154

PROGRAM STUDI MANAJEMEN JURUSAN MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS SANATA DHARMA
YOGYAKARTA
2018

i
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

iii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Motto dan Persembahan


Keberhasilan adalah kemampuan untuk melewati dan mengatasi dari

satu kegagalan ke kegagalan berikutnya tanpa kehilangan semangat

(Winston Churchill)

Skripsi ini dipersembahkan kepada:

 Bapakku Susilo dan mamaku Hermini Retnaning Utami, atas

pengorbanan, curahan cinta, doa, dan dukungannya

iv
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA


FAKULTAS EKONOMI
JURUSAN MANAJEMEN-PROGRAM STUDI MANAJEMEN
PERNYATAAN KEASLIAN KARYA TULIS

Saya yang bertanda tangan dibawah ini, dengan ini menyatakan bahwa Skripsi
dengan judul:
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP
KINERJA KARYAWAN. Studi Kasus pada karyawan produksi bagian cutting PT
Eagle Glove Indonesia, Purwomartani, Sleman Yogyakarta dan diajukan untuk diuji
pada tanggal, 12 April 2018 adalah hasil karya saya.

Saya juga menyatakan bahwa dalam skripsi ini tidak terdapat keseluruhan atau
sebagian tulisan orang lain yang saya ambil dengan cara menyalin atau meniru dalam
bentuk rangkaian kalimat atau simbol yang menunjukan gagasan, pendapat atau
pemikikiran dari penulis lain yang saya akui seolah-olah sebagai tulisan saya sendiri,
dan atau tidak terdapat bagian atau keseluruhan tulisan yang saya salin, saya tiru, atau
saya ambil dari tulisan orang lain tanpa memberikan pengakuan (disebutkan dalam
referensi) pada penulisan aslinya.

Bila dikemudian hari terbukti bahwa saya ternyata melakukan tindakan tersebut,
maka saya bersedia menerima sanksi, yaitu skripsi ini digugurkan dan gelar akademik
yang saya peroleh (S.E) dibatalkan serta diproses sesuai dengan aturan perundang-
undangan yang berlaku (UU No. 20 Tahun 2003 pasal 25 dan pasal 70).

Yogyakarta, 18 Januari 2018


Yang membuat pernyataan

Dionisius Ady Danaswara


NIM: 132214154

v
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

KATA PENGANTAR

Puji Syukur penulis panjatkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas

segala berkat dan rahmatnya penulis dapat menyelesaikan skripsi berjudul

“Pengaruh Lingkungan Kerja dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan

Studi Kasus pada Karyawan Bagian Cutting PT Eagle Glove Indonesia ”. Skripsi

ini disusun sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada

Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma

Yogyakarta. Penulisan skripsi ini tidak akan terlaksana dan terselesaikan dengan baik

tanpa bantuan, dukungan, serta kerjasama dari berbagai pihak yang dengan tulus dan

rela mengorbankan waktu dan pikiran untuk membimbing penulis sampai penulisan

skripsi ini dapat diselesaikan. Untuk itu penulis ingin mengucapkan terima kasih

kepada:

1. Bapak Johanes Eka Priyatma, M. Sc., Ph.D selaku Rektor Universitas Sanata

Dharma Yogyakarta.

2. Bapak Albertus Yudi Yuniarto S.E., M.B.A selaku Dekan Fakultas Ekonomi

Universitas Sanata Dharma.

3. Bapak Dr. Lukas Purwoto, SE., M.Si selaku Ketua Program Studi

Manajemen.

4. Bapak Drs. Theodorus Sutadi M.B.A. selaku dosen pembimbing I yang telah

meluangkan waktu, tenaga, dan pikiran untuk membimbing, membina, dan

mendukung penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

vi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

5. Bapak Drs. Rubiyatno M.M. selaku dosen pembimbing II yang dengan sabar

dan teliti membimbing, mengoreksi, dan mengarahkan penulis dalam

menyelesaikan skripsi ini.

6. Bapak dan Ibu Dosen Fakultas Ekonomi, Universitas Sanata Dharma

Yogyakarta yang telah memberikan banyak ilmu dan pengalaman hidup.

7. Segenap karyawan Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma.

8. Responden (karyawan Produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia)

yang telah membantu penulis dengan mengisi kuesioner Penelitian

9. Mbak Icha yang telah membantu saya dalam hal perizinan sehingga saya bisa

melakukan penelitian di PT Eagle Glove Indonesia

10. Papa saya Susilo yang telah bekerja keras demi membiayai saya, Mama saya

Hermini Retnaning Utami yang terus mendukung saya menyelesaikan studi,

11. Teman bimbingan saya Vincentius Hendyantoro. Terimakasih atas

pengetahuan-pengetahuannya dan nasihat-nasihatnya dalam menyelesaikan

skripsi ini.

12. Keluarga Nugroho Antonia Neneng, Anastashia Anita Wulandari, Yulita

Leni, Reza Yulio Kurniawan, Albertus Arif Prasetyo, Ade Aribowo

Terimakasih atas masa-masa indah yang telah kita lalui bersama.

13. Teman-teman satu bimbingan skripsi Afra, Hendy, Dimas, Wati, Leni,

Nicolaus, Herwinda, Rika, Dian Artama, Wahyu, Rinda, Edi, Willy yang

saling mendukung satu sama lain untuk bisa lulus bersama.

vii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

14. Keluarga besar Manajemen 2013 yang tidak bisa penulis sebut satu persatu,

tetap semangat dalam berproses semoga kedepannya menjadi lebih baik.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa skripsi ini masih jauh dari sempurna

karena keterbatasan pengetahuan dan pengalaman yang dimiliki penulis. Untuk itu,

penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca untuk

menyempurnakan tulisan ini.

Yogyakarta, 09 Januari 2018

Dionisius Ady Danaswara

NIM: 132214154

viii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL ........................................................................................... I
HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING .................................................. II
HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................ III
HALAMAN PERSEMBAHAN ......................................................................... IV
HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN KARYA TULIS ............................ V
HALAMAN KATA PENGANTAR ................................................................... VI
HALAMAN DAFTAR ISI……………………………………………………. . IX
HALAMAN DAFTAR TABEL ......................................................................... XIII
HALAMAN DAFTAR GAMBAR .................................................................... XIV
H ALAMAN DAFTAR LAMPIRAN ................................................................ XV
HALAMAN ABSTRAK ..................................................................................... XVI
ABSTRACT ........................................................................................................ XVII
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................ 1
A. Latar Belakang ...................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ................................................................................. 4
C. Batasan Masalah ................................................................................... 4
D. Tujuan Penelitian .................................................................................. 5
E. Manfaat Penelitian ................................................................................ 5
BAB II KAJIAN PUSTAKA ........................................................................... 7
A. Landasan Teori...................................................................................... 7
1. Pemasaran ......................................................................................... 7
a. Pengertian Manajemen Sumber Daya Manusia ............................. 7
b. Fungsi Operasional Manajemen Sumber Daya Manusia ............... 8
2. Kinerja ............................................................................................... 10
a. Pengertian Kinerja ......................................................................... 10
b. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Karyawan ................. 11
c. Indikator-Indikator Kinerja Karyawan .......................................... 13

ix
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

d. Tujuan Penilaian Kinerja ............................................................... 15


3. Lingkungan Kerja.............................................................................. 16
a. Pengertian Lingkungan Kerja ........................................................ 16
b. Bentuk Lingkungan Kerja .............................................................. 17
c. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Lingkungan Kerja ................. 18
d. Indikator Lingkungan Kerja........................................................... 23
4. Kompensasi ....................................................................................... 26
a. Pengertian Kompensasi.................................................................. 26
b. Tujuan Pemberian Kompensasi ..................................................... 27
c. Bentuk Kompensasi ....................................................................... 29
d. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Besarnya Kompensasi .......... 32
e. Asas Kompensasi ........................................................................... 34
B. Penelitian-penelitian Sebelumnya ......................................................... 36
C. Kerangka Pemikiran Teoritis ................................................................ 39
D. Hipotesis ............................................................................................... 40
BAB III METODE PENELITIAN ................................................................. 42
A. Jenis Penelitian ........................................................................................ 42
B. Waktu dan Lokasi Penelitian .................................................................. 42
1. Waktu Penelitian ............................................................................... 42
2. Lokasi Penelitian ............................................................................... 42
C. Subjek dan Objek Penelitian ................................................................... 43
1.Subjek Penelitian ................................................................................ 43
2. Objek Penelitian ............................................................................... 43
D. Variabel Penelitian .................................................................................. 43
1. Identifikasi Variabel ......................................................................... 43
2. Definisi Variabel ............................................................................... 44
E. Pengukuran Variabel ............................................................................... 44
F. Definisi Operasional................................................................................ 45
1. Lingkungan Kerja.............................................................................. 46

x
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

2. Kompensasi ....................................................................................... 47
3. Kinerja ............................................................................................... 48
G. Populasi dan Sampel ............................................................................... 49
1. Populasi .............................................................................................. 49
2. Sampel ................................................................................................ 49
H. Teknik Pengambilan Sampel................................................................... 50
I. Sumber Data ............................................................................................ 50
J. Teknik Pengumpulan Data ...................................................................... 51
K. Teknik Pengujian Instrumen ................................................................... 51
1. Uji Validitas........................................................................................ 51
2. Uji Reliabilitas .................................................................................... 53
L. Teknik Analisis Data ............................................................................... 54
1. Statistik Deskriptif .............................................................................. 54
2. Uji Asumsi Klasik .............................................................................. 55
3. Analisis Regresi Linier Berganda ....................................................... 57
4. Uji F .................................................................................................... 58
5. Uji t ..................................................................................................... 59
6. Koefisien Determinasi ........................................................................ 60
BAB IV GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN ........................................... 61
A. Sejarah dan Perkembangan Perusahaan .................................................. 61
B. Visi dan Misi PT Eagle Glove Indonesia ................................................ 62
1. Visi ................................................................................................... 62
2. Misi................................................................................................... 62
C. Struktur Organisasi ................................................................................. 62
D. Proses Produksi ....................................................................................... 67
BAB V ANALISI DATA DAN PEMBAHASAN ........................................... 76
A. Uji Validitas dan Reliabilitas Data .......................................................... 76
1. Hasil Uji Validitas ............................................................................. 76
2. Hasil Uji Reliabilitas ......................................................................... 80

xi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

B. Profil Responden ..................................................................................... 81


1. Profil Responden Berdasarkan Jenis Kelamin .................................. 81
2. Profil Responden Berdasarkan Usia.................................................. 82
3. Profil Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir ........................ 83
4. Profil Responden Masa Kerja ........................................................... 84
C. Analisis Deskriptif .................................................................................. 84
D. Uji Asumsi Klasik ................................................................................... 91
1. Uji Normalitas ................................................................................... 91
2. Uji Multikolinearitas ......................................................................... 91
3. Uji Heteroskedastisitas ...................................................................... 92
E. Analisis Data ........................................................................................... 93
1. Analisis Regresi Linier Berganda ..................................................... 93
2. Uji F .................................................................................................. 94
3. Uji t ................................................................................................... 95
4. Koefisien Determinasi (R2) ............................................................... 97
F. Pembahasan ............................................................................................. 98
BAB VI KESIMPULAN SARAN DAN KETERBATASAN ....................... 100
B. Kesimpulan ............................................................................................. 100
C. Saran ........................................................................................................ 101
D. Keterbatasan Penelitian ........................................................................... 104
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 105
LAMPIRAN ......................................................................................................... 111

xii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR TABEL

Tabel Judul Halaman

1.1 Definisi Operasional dan Indikator Variabel ....................................................... 46

V.1 Hasil Uji Validitas Lingkungan Kerja ...................................................... 76


V.2 Butir-butir Pernyataan Lingkungan Kerja yang Lolos Uji Validitas............ 78
V.3 Hasil Uji Validitas Kompensasi ............................................................... 79
V.4 Hasil Uji Validitas Kinerja ...................................................................... 79
V.5 Tabel Hasil Uji Reliabilitas ..................................................................... 80
V.6 Profil Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ........................................... 81
V.7 Profil Responden Berdasarkan Usia ......................................................... 82
V.8 Profil Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir ................................. 83
V.9 Profil Responden Berdasarkan Masa Kerja............................................... 84
V.10 Tabel Skala Data Lingkungan Kerja ........................................................ 84
V.11 Analisis Deskriptif Variabel Lingkungan Kerja ........................................ 85
V.12 Tabel Skala Data Kompensasi .......................................................................87
V.13 Analisis Deskriptif Variabel Kompensasi ......................................................87
V.14 Tabel Skala Data Kinerja ........................................................................ 89
V.15 Analisis Deskriptif Variabel Kinerja Karyawan ........................................ 89
V.16 Tabel Hasil Uji Normalitas ..................................................................... 91
V.17 Tabel Hasil Multikolinieritas ................................................................... 92
V.18 Tabel Analisis Persamaan Regresi Linier Berganda .................................. 94
V.19 Tabel Hasil Uji F .................................................................................... 95
V.20 Tabel Hasil Uji t .................................................................................. 96
V.21 Tabel Hasil Uji Koefisien Determinasi ............................................... 97

xiii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR GAMBAR
Gambar Judul Halaman

II.1 Kerangka Konseptual Penelitian ................................................................39

II.2 Struktur Organisasi PT Eagle Glove Indonesia ...................................... 66

II.3 Pola Besi Sarung Tangan..................................................................... 69

V.1 Scatterplot ................................................................................................. 93

xiv
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR LAMPIRAN
No. Lam Judul Halaman

Lampiran 1 Kuesioner Penelitian ........................................................................... 111

Lampiran 2 Hasil Uji Statistik ............................................................................... 116

Lampiran 3 Tabel r ............................................................................................... 136

Lampiran 4 Tabel F .............................................................................................. 138

Lampiran 5 Tabel t ............................................................................................... 142

Lampiran 6 Hasil Pengolahan Data Kuesioner ........................................................ 146

Lampiran 7 Tabel Identitas Responden ....................................................................... 162


Lampiran 8 Surat Izin Penelitian ................................................................................. 165

xv
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ABSTRAK

PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP


KINERJA KARYAWAN

Studi kasus pada karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia,
Purwomartani, Sleman, Yogyakarta

Dionisius Ady Danaswara


Universitas Sanata Dharma
Yogyakarta
2018

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan kompensasi
terhadap kinerja karyawan secara parsial dan bersama-sama. Jumlah sampel dalam
penelitian ini adalah seluruh karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove
Indonesia sebanyak 74 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampel
yang mudah, dan teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan
kuesioner. Teknik pengujian instrumen dalam penelitian ini yaitu uji validitas dan
reliabilitas, sedangkan teknik analisis data menggunakan uji asumsi klasik, analisis
regresi linier berganda, dan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
lingkungan kerja dan kompensasi tidak secara bersama-sama berpengaruh terhadap
kinerja karyawan. Secara parsial lingkungan kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja
karyawan sedangkan kompensasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan.

Kata Kunci: Lingkungan kerja, kompensasi, Kinerja

xvi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ABSTRACT

THE INFLUENCE OF THE WORK ENVIRONMENT, AND


COMPENSATION ON EMPLOYEES PERFORMANCE

A case study on cutting production employees of PT Eagle Indonesia

Dionisius Ady Danaswara


Sanata Dharma University
Yogyakarta
2018

The aim of this research is to find the simultaneous and partial influence of work
environment, and compensation on employees performance. The number of the
sample in this research is 74 respondents who are all employees of the cutting
production department PT Eagle Glove Indonesia. The sampling technique used is
convenience sampling and the data gathering technique in this research is
questionnaire. The researcher uses validity and reliability test for the technique of
instrument testing, while for data analysis it is used classic assumption test, multiple
linear regression and descriptive analysis. The results of the research show that work
environment, and compensation do not simultaneously influence the employees
performance. Work environment does not influence the employees performance
while compensation influences on employees performance.

Keywords: Work Environment, Compensation, Performance

xvii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Suatu perusahaan beroperasi dengan cara mengkombinasikan berbagai macam

sumber daya yang ada, untuk menghasilkan suatu produk berupa barang atau jasa

yang dipasarkan dan dapat mencapai tujuan penjualan yang telah ditetapkan oleh

perusahaan. Sumber daya tersebut bisa berupa modal, mesin, peralatan, bahan

baku. Apabila semua sumber daya tersebut dikelola dengan baik hal tersebut akan

mempermudah perusahaan untuk mencapai tujuannya. Sebuah perusahaan juga

membutuhkan sumber daya manusia yaitu para karyawan. Karyawan merupakan

sumber daya yang penting dalam suatu perusahaan karena memiliki ketrampilan,

bakat, tenaga yang dibutuhkan oleh perusahaan untuk mencapai tujuannya.

Sumber daya manusia dapat mempengaruhi efisiensi dan efektivitas perusahaan,

sekaligus yang merancang dan memproduksi suatu produk berupa barang dan jasa,

mengawasi kualitasnya, memasarkan produk, mengalokasikan sumber daya

manusia yang ada, dan menentukan tujuan perusahaan

Menyadari betapa pentingnya sumber daya manusia dalam kelangsungan

hidup dan kemajuan suatu perusahaan, sudah sewajarnya bagi pemilik perusahaan

untuk memandang sumber daya manusia lebih dari sekedar aset perusahaan akan

tetapi sebagai mitra dalam berusaha. Sebagai mitra dalam berusaha, perusahaan

harus bersikap adil atas apa yang telah diberikan sumber daya manusia untuk

1
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

perusahaan. karena setiap karyawan berhak mendapatkan mendapatkan

penghargaan dan perlakuan yang adil dari pimpinannya sebagai timbal balik atas

jasa yang telah diberikan karyawan tersebut, sehingga dapat mendorong karyawan

untuk lebih bersemangat dalam bekerja. Untuk mendorong semangat kerja

karyawan dibutuhkan adanya hubungan yang saling menguntungkan antara

perusahaan dengan karyawan. Karyawan memberikan prestasi kerja yang baik

untuk perusahaan, sedangkan perusahaan memberikan kompensasi yang sesuai

atas prestasi kerja yang telah diberikan karyawan kepada perusahaan. Kompensasi

adalah semua pendapatan yang berbentuk uang, barang langsung atau tidak

langsung yang diterima karyawan sebagai imbalan atas jasa yang diberikan kepada

perusahaan. (Hasibuan, 2002: 54)

Pemberian kompensasi ini bisa berbentuk finansial langsung dan tidak

langsung maupun yang non finansial, kompensasi finansial langsung terdiri dari

bayaran yang diperoleh karyawan yaitu dalam bentuk gaji, upah, bonus, dan

komisi. Kompensasi finansial tidak langsung yang juga disebut tunjangan,

meliputi semua imbalan finansial yang tidak tercakup dalam kompensasi langsung,

kompensasi non finansial terdiri dari kepuasan yang diperoleh seseorang dari

pelaksanaan tugas-tugas yang bermakna yang berhubungan dengan pekerjaan, atau

dari lingkungan fisik orang itu bekerja.

Pemberian kompensasi sangat penting bagi karyawan, karena besar kecilnya

jumlah kompensasi merupakan ukuran terhadap prestasi kerja karyawan, apabila

sistem kompensasi yang diberikan perusahaan cukup adil dirasakan karyawan,


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

maka akan mendorong karyawan untuk bekerja lebih baik dan bertanggung

jawab atas masing-masing tugas yang diberikan oleh perusahaan.

lingkungan kerja dalam perusahaan juga akan mendukung tingkat kinerja para

karyawan. Jika dalam lingkungan sekitar tempat kerja memberikan kesan yang

tidak nyaman, pegawai akan merasa malas dalam bekerja. Hal ini sama seperti apa

yang dikatakan oleh Nitisemito dalam Nuraini (2013:97) linkungan kerja adalah

segala sesuatu yang ada disekitar karyawan dan dapat mempengaruhi dalam

menjalankan tugas yang diembankan kepadanya.

Lingkungan kerja dapat dikategorikan menjadi dua hal yaitu lingkungan kerja

fisik dan non fisik. Lingkungan kerja non fisik menurut Anorogo dan widiyanti

yang dikutip Putranto (2012: 2) yakni suatu keinginan karyawan terhadap

pekerjaan akan gaji yang cukup, keamanan, pekerjaan, pengharapan, secara

ekonomis, kesempatan untuk maju, pimpinan yang bijaksana, dan rekan kerja yang

kompak. Lingkungan kerja non fisik sangat mempengaruhi kinerja karyawan di

mana jika keadaan di sekitar pegawai kondusif untuk bekerja, rekan kerja mudah

untuk diajak bekerja sama dan hubungan dengan atasan baik maka karyawan akan

menikmati pekerjaanya dan merasa puas di tempat tersebut.

lingkungan kerja yang baik meliputi beberapa aspek yang harus diperhatikan

misalnya ruangan kerja yang nyaman, kondisi kerja yang aman, suhu ruangan

yang tetap, pencahayaan yang memadai, warna cat ruangan, hubungan dengan

rekan kerja yang baik (sedarmayanti dalam sugiyarti, 2012: 75). Jika hal tersebut
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

dapat terpenuhi oleh suatu perusahaan atau organisasi maka akan menimbulkan

kepuasan bagi karyawan dan akan meningkatkan kinerja karyawan.

Berdasarkan uraian di atas, penulis tertarik untuk meneliti lebih jauh dalam

bentuk skripsi dan mengambil penelitian di lingkungan kerja produksi bagian

cutting pada PT. Tarumartani dengan judul: “Pengaruh Lingkungan Kerja dan

Kompensasi terhadap Kinerja Karyawan. Studi kasus pada PT Eagle Glove

Indonesia, Purwomartani, Sleman, Yogyakarta”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka permasalahan yang akan dikaji

dalam penelitian ini adalah:

1. Apakah kompensasi berpengaruh secara partial terhadap kinerja

karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia?

2. Apakah lingkungan kerja berpengaruh secara partial terhadap kinerja

karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia?

3. Apakah kompensasi dan lingkungan kerja secara bersama-sama

berpengaruh terhadap kinerja karyawan produksi bagian cutting PT

Eagle Glove Indonesia?

C. Batasan Masalah

Penulis membatasi hal-hal yang akan diteliti agar penelitian lebih tearah.

Adapun pembatasan permasalahan yang akan diteliti adalah:

1. Lingkungan kerja yang terdiri dari lingkungan kerja fisik yang

meliputi tingkat kebisingan, penerangan, bau, kebersihan, sirkulasi


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

udara, pewarnaan. sementara lingkungan non fisik meliputi hubungan

kerja karyawan dengan atasan, hubungan kerja antar karyawan

2. Kompensasi yang akan diteliti adalah gaji, insentif, tunjangan, dan

fasilitas

3. Kinerja yang akan diteliti adalah kualitas, kuantitas, keandalan,

kehadiran

D. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian yang diharapkan dengan mengambil penelitian

ini sebagai berikut:

1. Untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan

produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia.

2. Untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja

karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia.

E. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan memberikan manfaat sebagai berikut:

1. Bagi PT Eagle Glove Indonesia

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan yang

berguna bagi pihak PT Eagle Glove Indonesia dan dapat mengetahui

pengaruh kompensasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan

produksi bagian cutting.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

2. Bagi Universitas Sanata Dharma

Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan referensi bagi

penyusun skripsi dalam bidang yang sama maupun bagi pihak-pihak

yang membutuhkan.

3. Bagi penulis

Untuk menambah pengetahuan penulis dalam teori dan kenyataannya

dalam praktek. Dalam teori maksudnya adalah penguasaan dan

penghayatan penulis terhadap pengetahuan yang diperoleh dan

dipelajari selama perkuliahan. Dalam praktek berarti akan menambah

pengetahuan penulis dalam kegiatan perusahaan yang sebenarnya.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Landasan Teori

1. Manajemen Sumber Daya Manusia

a. Pengertian Manajemen Sumber daya manusia

Menurut Schuler (dalam Sutrisno, 2009: 6) manajemen sumber daya

manusia merupakan pengakuan tentang pentingnya tenaga kerja organisasi

sebagai sumber daya manusia yang sangat penting dalam memberi

kontribusi bagi tujuan-tujuan organisasi, dan menggunakan beberapa fungsi

dan kegiatan untuk memastikan bahwa SDM tersebut digunakan secara

efektif dan adil bagi kepentingan individu, organisasi, masyarakat.

Menurut Simamora (dalam Sutrisno, 2009: 5) manajemen sumber daya

manusia adalah pendayagunaan, pengembangan, penilaian, pemberian balas

jasa, dan pengelolaan individu anggota organisasi atau kelompok pekerja.

Menurut Bohlander & Snell dalam Widodo (2015: 3-4) manajemen

sumber daya manusia adalah suatu ilmu yang mempelajari bagaimana

memberdayakan karyawan dalam perusahaan, membuat pekerjaan,

kelompok kerja, mengembangkan para karyawan yang mempunyai

kemampuan, mengidentifikasi suatu pendekatan untuk dapat

mengembangkan kinerja karyawan dan memberikan imbalan kepada mereka

atas usahanya dalam bekerja.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

b. Fungsi Operasional Manajemen Sumber Daya Manusia

Menurut Widodo (2015: 8-10) fungsi operasional manajemen sumber

daya manusia, sebagai berikut:

1) Perencanaan (planning) adalah proses penentuan langkah-langkah

yang akan dilakukan di masa datang. Fungsi perencanaan meliputi:

menganalisis pekerjaan yang ada, menyusun uraian kerja,

menyusun persyaratan pekerjaan, menentukan sumber-sumber

penarikan SDM.

2) Pengadaan (procrutment) adalah proses penarikan, seleksi,

penempatan, orientasi, dan induksi untuk mendapatkan karyawan

yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Fungsi pengadaan

meliputi: mengumumkan dan menerima surat lamaran, melakukan

seleksi, melakukan orientasi dan pelatihan pratugas, pengangkatan

SDM, penempatan SDM.

3) Pengembangan (development) adalah proses peningkatan

keterampilan teknis, teoristik, konseptual dan moral karyawan

melalui pendidikan dan pelatihan. Fungsi pengembangan meliputi:

penilaian prestasi kerja, perencanaan karier, pendidikan dan

pelatihan, pemberian tugas, mutasi dan promosi, motivasi dan

disiplin kerja

4) Kompensasi (compensation) adalah pemberian balas jasa langsung

(direct) dan tidak langsung (indirect), uang atau barang kepada


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

karyawan sebagai imbalan jasa yang diberikannya kepada

perusahaan. Fungsi kompensasi meliputi: penggajian dan

pengupahan, pemberian tunjangan-tunjangan, pangkat dan jabatan,

pemberian penghargaan

5) Pengintegrasian (integration) adalah kegiatan untuk

memepersatukan kepentingan perusahaan dan kebutuhsn karyawan,

agar tercipta kerja sama dan serasi dan saling menguntungkan.

6) Pemeliharaan (maintenance) adalah kegiatan untuk memelihara

atau meningkatkan kondisi fisik, mental dan loyalitas karyawan,

agar mereka bekerja sama sampai pensiun. Fungsi pemeliharaan

meliputi: pemeliharaan kebugaran fisik dan jiwa raga, pemeliharaan

keamanan dan keselamatan kerja, pemberian jaminan perumahan,

pemeliharaan kesehatan, pemeliharaan kesejahteraan rumah tangga

SDM, pemeliharaan hubungan kerja dan hak asasi SDM

7) Kedisiplinan adalah keinginan dan kesadaran untuk menaati

peraturan-peraturan perusahaan dan norma-norma sosial.

8) Pemberhentian (separation) adalah putusnya hubungan kerja

seseorang dari suatu perusahaan. Dalam fungsi ini manajer SDM

mengatur hak-hak para pensiun yang dapat diberikan kepada

mereka yang telah berjasa besar terhadap perusahaan.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

10

2. Kinerja

a. Pengertian kinerja

Kinerja merupakan suatu hasil kerja yang dicapai seseorang dalam

melaksanakan tugas-tugasnya atas kecakapan, usaha dan kesempatan

(Hasibuan, 2014: 160). Dari penjelasan tersebut kinerja adalah suatu yang

dicapai seseorang dalam melaksanakan tugas-tugas yang didasarkan atas

kecakapan, pengalaman dan kesungguhan serta waktu menurut standar

kriteria yang telah dietapkan sebelumnya.

Kinerja adalah hasil pelaksanaan suatu pekerjaan, baik bersifat atau

material maupun non fisik atau non material (Nawawi dalam Widodo, 2015:

131).

Kinerja adalah hasil yang dicapai seseorang menurut ukuran yang

berlaku untuk pekerjaan yaang bersangkutan. (Foster & Seeker dalam

Widodo, 2015: 131).

kinerja adalah tingkatan pencapaian hasil atas pelaksanaan tugas

tertentu (Simanjuntak dalam Widodo, 2015: 131).

kinerja (prestasi kerja) adalah hasil kerja secara kualitas dan kuantitas

yang dicapai oleh seorang pegawai dalam melaksanakan tugasnya sesuai

dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya (Mangkunegara, 2005:

9).

Dari beberapa pendapat para ahli di atas dapat disimpulkan bahwa

kinerja karyawan adalah hasil kerja yang dilakukan seseorang dalam suatu
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

11

organisasi agar mencapai tujuan yang diinginkan suatu organisasi dan

meminimalisir kerugian.

b. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Karyawan

Menurut Simanjuntak dalam Widodo (2015: 133) kinerja dipengaruhi

oleh:

1. Kualitas dan kemampuan pegawai. Yaitu hal-hal yang berhubungan

dengan pendidikan atau pelatihan, etos kerja, motivasi kerja, sikap

mental, dan kondisi fisik pegawai

2. Sarana pendukung, yaitu hal yang berhubungan dengan lingkungan

kerja (keselamatan kerja, kesehatan kerja, sarana produksi,

teknologi) dan hal-hal yang berhubungan dengan kesejahteraan

pegawai (upah/gaji, jaminan sosial, keamanan kerja)

3. Supra sarana, yaitu hal-hal yang berhubungan dengan

kebijaksanaan pemerintah dan hubungan industrial manajemen

Menurut Simamora (2004: 500) menyatakan ada tiga faktor yang

mempengaruhi kinerja seseorang yaitu:

1. Faktor individu

Kemampuan dan keahlian, latar belakang , dan demografi

2. Faktor psikologis

persepsi, attitude, personality, pembelajaran, motivasi


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

12

3. Faktor organisasi

Sumber daya, kepemimpinan, penghargaan, struktur, job design

Menurut Sedarmayanti dalam Widodo (2015: 133) faktor-faktor yang

mempengaruhi kinerja antara lain: sikap dan mental (motivasi kerja, disiplin

kerja, dan etika kerja), pendidikan, ketrampilan, manajemen kepemimpinan,

tingkat penghasilan, gaji dan kesehatan, jaminan sosial, iklim kerja, sarana

dan prasaranan, teknologi, kesempatan berprestasi.

Faktor-faktor kinerja terdiri dari faktor internal dan faktor eksternal,

faktor internal (disposisional) yaitu faktor yang berhubungan dengan sifat-

sifat seseorang. Sedangkan faktor eksternal yaitu faktor-faktor yang

mempengaruhi kinerja seseorang yang berasal dari lingkungan. Seperti

perilaku, sikap, dan tindakan-tindakan rekan kerja, bawahan atau pimpinan,

fasilitas kerja dan iklim organisasi (Mangkunegara, 2009:15).

Dari beberapa faktor diatas, maka dapat disimpulkan bahwa ada

banyak faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan. Di antaranya faktor

intenal antara lain: kemampuan dan keahlian, disiplin kerja, kepuasan kerja,

dan motivasi kerja. Faktor eksternal meliputi: lingkungan kerja, sikap,

perilaku, dan tindakan-tindakan rekan kerja, kompensasi, iklim organisasi

yang terdapat di perusahaan tersebut. Faktor-faktor tersebut hendaknya perlu

diperhatikan oleh pimpinan sehingga kinerja karyawan dapat optimal.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

13

c. Indikator-indikator Kinerja Karyawan

Menurut Lohman dalam Abdullah (2014: 145) indikator kinerja adalah

suatu variabel yang digunakan untuk mengekspresikan secara kuantitatif

efektivitas dan efisiensi proses atau operasi dengan berpedoman pada target-

target tujuan organisasi.

Indikator kinerja karyawan menurut Robert L. Mathis dan John H.

Jackson (2006:378) adalah sebagai berikut:

1) Kuantitas

Kuantitas merupakan jumlah yang dihasilkan dinyatakan dalam

istilah seperti jumlah unit, jumlah siklus aktivitas yang diselesaikan.

Kuantitas yang diukur dari persepsi pegawai terhadap jumlah

aktivitas yang ditugaskan beserta hasilnya.

2) Kualitas

Kualitas adalah ketaatan dalam prosedur, disiplin, dedikasi. Tingkat

dimana hasil aktivitas yang dikehendaki mendekati sempurna dalam

arti menyesuaikan beberapa cara ideal dari penampilan aktivitas,

maupun memenuhi tujuan-tujuan yang diharapkan dari suatu

aktivitas. Kualitas kerja diukur dari persepsi pegawai terhadap

kualitas pekerjaan yang dihasilkan serta kesempurnaan tugas

terhadap ketrampilan dan kemampuan pegawai.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

14

3) Keandalan

Keandalan adalah kemampuan untuk melakukan pekerjaan yang

disyaratkan dengan supervisi minimum. Menurut Zeithaml & Berry

dalam Journal of Marketing ( dalam Sudarmanto, 2009:14)

keandalan yakni mencakup konsistensi kinerja dan kehandalan

dalam pelayanan; akurat, benar dan tepat.

4) Kehadiran

Kehadiran adalah keyakinan akan masuk kerja setiap hari dan

sesuai dengan jam kerja.

5) Kemampuan bekerja sama

Kemampuan bekerja sama adalah kemampuan seorang tenaga kerja

untuk bekerja bersama dengan orang lain dalam menyelesaikan

suatu tugas dan pekerjaan yang telah ditetapkan sehingga mencapai

daya guna dan hasil guna yang sebesar-besarnya.

Indikator kinerja karyawan menurut Dessler dalam Widodo (2015:

136) adalah sebagai berikut:

1) Prestasi pekerjaan, meliputi: akurasi, ketelitian, keterampilan, dan

penerimaan keluaran

2) Kuantitas pekerjaan, meliputi: volume keluaran dan kontribusi

3) Kepemimpinan yang diperlukan, meliputi: membutuhkan saran,

arahan atau perbaikan


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

15

4) Kedisiplinan, meliputi: kehadiran, sanksi, warkat, regulasi, dapat

dipercaya atau diandalkan dan ketepatan waktu

5) Komunikasi, meliputi: hubungan antar pegawai maupun dengan

pimpinan, media komunikasi

d. Tujuan Penilaian Kinerja

Menurut Sedarmayanti (dalam Widodo, 2015: 138) tujuan dari

penilaian kinerja adalah sebagai berikut:

1. Mengetahui ketrampilan dan kemampuan pegawai

2. Sebagai dasar perencanaan bidang kepegawaian khususnya

penyempurnaan kondisi kerja, peningkatan mutu dan hasil kerja

3. Sebagai dasar pengembagan dan pendayagunaan pegawai seoptimal

mungkin, sehingga dapat diarahkan jenjang/rencana kariernya,

kenaikan pangkat dan kenaikan jabatan

4. Mendorong terciptanya hubungan timbal balik yang sehat antara

atasan dan bawahan

5. Mengetahui kondisi organisasi secara keseluruhan dari bidang

kepegawaian khususnya kinerja pegawai dalam bekerja

6. Secara pribadi, pegawai mengetahui kekuatan dan kelemahannya

sehingga dapat memacu perkembangannya. Bagi atasan yang

menilai akan lebih memperhatikan dan mengenal bawahan dan

pegawainya, sehingga dapat lebih memotivasi pegawai


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

16

7. Hasil penilaian pelaksanaan pekerjaan dapat bermanfaat bagi

penelitian dan pengembangan di bidang kepegawaian

3. lingkungan kerja

a. pengertian Lingkungan Kerja

Lingkungan kerja maksudnya adalah keseluruhan alat perkakas dan

bahan yang dihadapi, lingkungan sekitarnya di mana seseorang bekerja, serta

pengaturan kerjanya baik sebagai perseorangan maupun sebagai kelompok

(Sedarmayanti, 2011:2)

Nitisemito (dalam Sugiyarti, 2012: 75) menyatakan bahwa lingkungan

kerja adalah segala sesuatu yang ada di sekitar pekerja yang dapat

mempengaruhi dirinya dalam menjalankan tugas-tugas yang diberikan

kepadanya.

Menurut Schultz & Schultz (2006) memberikan pengertian

lingkungan kerja yaitu suatu kondisi yang berkaitan dengan ciri-ciri tempat

bekerja terhadap perilaku dan sikap pegawai dimana hal tersebut

berhubungan dengan terjadinya perubahan-perubahan psikologis karena hal-

hal yang dialami dalam pekerjaannya atau dalam keadaan tertentu yang

harus terus diperhatikan oleh organisasi yang mencakup kebosanan kerja,

pekerjaan yang monoton dan kelelahan.

Berdasarkan pendapat para ahli di atas, disimpulkan bahwa lingkungan

kerja karyawan mempunyai pengaruh yang tidak kecil terhadap jalannya

operasi perusahaan. Lingkungan kerja ini yang akan mempengaruhi para


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

17

karyawan perusahaan, sehingga dengan demikian baik langsung maupun

tidak langsung akan mempengaruhi produktivitas perusahaan. Lingkungan

kerja yang baik tentu saja akan meningkatkan produktivitas kerja dari para

karyawan. Sebaliknya, lingkungan kerja yang tidak baik akan menurunkan

produktivitas perusahaan.

b. Bentuk lingkungan kerja

Menurut Sedarmayanti dalam Kusuma Dewi (2013: 18) lingkungan

kerja dibagi menjadi dua yaitu:

1) Lingkungan kerja fisik adalah semua keadaan berbentuk fisik yang

terdapat di sekitar tempat kerja yang dapat mempengaruhi

karyawan baik secara langsung maupun tidak langsung.

Lingkungan kerja fisik dapat dibagi dalam dua kategori yaitu:

a) Lingkungan yang langsung berhubungan dengan karyawan

(seperti: pusat kerja, kursi, meja, dan sebagainya)

b) Lingkungan perantara atau lingkungan umum dapat juga disebut

lingkungan kerja yang mempengaruhi kondisi manusia,

misalnya: temperatur, kelembapan, sirkulasi udara, pencahayaan,

kebisingan, getaran mekanis, bau tidak sedap, dan lain-lain

2) Lingkungan kerja non fisik adalah semua keadaan yang terjadi

berkaitan dengan hubungan kerja baik hubungan dengan atasan

maupun rekan kerja ataupun hubungan dengan bawahan.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

18

a. Hubungan kerja dengan atasan

Maksudnya adalah hubungan kerja yang bersifat hirarki antara

bawahan dan atasan yang didasarkan dari adanya komunikasi

yang baik, sehingga segala sesuatunya akan berjalan dengan

lancar

b. Hubungan kerja antar pegawai

Untuk menciptakan suatu tujuan yang diinginkan oleh organisasi

atau instansi pemerintah, maka harus terdapat adanya kerja sama

yang baik antar sesama pegawai. Sebab, dengan demikian akan

menambah suasana yang harmonis dalam kegiatan organisasi

sehingga pekerjaan yang diberikan oleh atasan tidak menjadi

sebuah beban bagi pegawai

c. Faktor-faktor yang mempengaruhi lingkungan kerja

Menurut Alex S. Nitisemito (2000:28) faktor-faktor yang

mempengaruhi lingkungan kerja, terdiri dari faktor intern dan faktor ekstern

a. Faktor intern, meliputi:

1. Pewarnaan

Banyak perusahaan kurang memperhatikan masalah ini

padahal pengaruhnya cukup besar terhadap para pekerja

dalam melakasanakan tugas-tugas yang dibebankan. Masalah


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

19

pewarnaan ini bukan hanya masalah pewarnaan dinding saja,

tetapi sangat luas sehingga dapat juga termasuk pewarnaan

peralatan kantor, mesin bahkan pewarnaan seragam yang

dipakai pada saat tertentu sesuai aturan perusahaan atau

organisasi.

2. Lingkungan kerja yang bersih

Dalam setiap perusahaan hendaknya selalu menjaga

kebersihan lingkungan. Sebab apabila lingkungan kerja tidak

diperhatikan maka akan mempengaruhi kesehatan kejiwaan

atau fisik seseorang. Bagi seseorang yang normal atau yang

tidak mengalami gangguan kesehatan fisik akan merasa

senang dan rasa senang ini akan mendorong setiap karyawan

untuk bekerja lebih

3. Penerangan yang cukup

Penerangan tidak terbatas pada penerangan listrik, tetapi juga

penerangan matahari. Dalam melaksanakan tugas, karyawan

membutuhkan ketelitian. Selain itu harus diperhatikan pula

bagaimana mengatur lampu sehingga dapat memberikan

penerangan yang cukup tetapi tidak menyilaukan. Perlu

diingat lampu yang terlalu terang akan membuat rasa panas

yang dapat membuat kegelisahan dala bekerja. sebaiknya bila


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

20

penerangan kurang, maka karyawan cepat mengantuk

sehingga membuat banyak kesalahan saat bekerja

4. Pertukaran udara yang baik

Pertukaran udara yang cukup sangat diperlukan terutama

ruang kerja tertutup dan penuh dengah karyawan. Pertukaran

udara yang cukup akan menyebabkan kesegaran fisik

karyawan. Sebaliknya pertukaran udara yang kurang dapat

menimbulkan kelelahan pada karyawan. Bila terlalu banyak

ventilasi dapat menimbulkan hembusan angin yang kuat dan

menimbulkan rasa sakit. Bagi perusahaan yang merasa

pertukaran udaranya aman dapat menimbulkan kesejukan

sehingga dapat mengurangi kelelahan fisik

5. Musik

Musik yang menimbulkan suasana gembira dalam bekerja.

Apabila musik yang didengarkan tidak menyenangkan maka

lebih baik tanpa musik sama sekali. Sebaliknya bila musik

yang didengarkan menyenangkan maka musik ini akan

menimbulkan suasana gembira yang dapat mengurangi

kelelahan dalam bekerja. sebenarnya dalam hal musik selain

dipilihkan yang menyenangkan maka juga harus diperhatikan

pengaruhnya pada pekerjaan. Sebab ada musik yang sesuai


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

21

dengan para karyawan tetapi justru pengaruhnya negatif

terhadap pekerjaan

b. Faktor ekstern, meliputi

1. Jaminan terhadap keamanan

Jaminan terhadap keamanan selama bekerja dan setelah

pulang dari bekerja akan menimbulkan ketenangan yang akan

mendorong semangat kerja untuk lebih giat bekerja. bila rasa

aman tidak terjamin maka akan menyebabkan semangat dan

kegairahan kerja turun, konsentrasi akan terganggu apabila

keamanan diabaikan oleh perusahaan

2. Kebisingan

Kebisingan terus-menerus terutama dari luar kantor mungkin

akan menimbulkan kebosanan dan rasa terganggu untuk

karyawan yang ingin menyelasaikan pekerjaan. Kebisingan

merupakan gangguan yang harus diperbaiki oleh pihak

manajemen perusahaan agar karyawan menyelesaikan

pekerjaannya dengan nyaman, misalnya dengan pelindung

telinga atau adanya ruangan khusus kedap suara

3. Bebas dari gangguan sekitar

Perasaan aman dan santai akan selalu menyertai karyawan

dalam setiap pekerjaan bila lingkungan ekstern tidak terjadi


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

22

hal-hal yang tidak diinginkan, seperti gangguan sumbangan,

bantuan apapun ataupun hal-hal lain

Menurut Robbins-Coulter (2010) lingkungan dirumuskan menjadi

dua, meliputi lingkungan umum dan lingkungan khusus.

1. Lingkungan Umum

Segala sesuatu diluar organisasi yang memiliki potensi untuk

mempengaruhi organisasi. Lingkungan ini berupa kondisi sosial

dan kondisi teknologi yang meliputi:

a. Fasilitas kerja adalah segala sesuatu yang digunakan, dipakai,

ditempati, dan dinikmati oleh karyawan, baik dalam

hubungan langsung dengan pekerjaan maupun kelancaran

pekerjaan sehingga dapat meningkatkan produktivitas atau

prestasi kerja.

1) Fasilitas alat kerja Seseorang karyawan atau pekerja tidak

akan dapat melakukan pekerjaan tanpa disertai alat kerja.

2) Fasilitas perlengkapan kerja Semua benda yang digunakan

dalam pekerjaan tetapi tidak langsung berproduksi,

melainkan sebagai pelancar dan penyegar dalam pekerjaan.

3) Fasilitas sosial Fasilitas yang digunakan oleh karyawan

yang berfungsi sosial meliputi, penyediaan kendaraan

bermotor, musholla dan fasilitas pengobatan.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

23

b. Teknologi adalah alat kerja operasional yaitu semua benda

atau barang yang berfungsi sebagai alat canggih yang

langsung dgunakan dalam produksi seperti komputer, mesin

pengganda, mesin hitung.

2. Lingkungan Khusus

Lingkungan khusus adalah bagian lingkungan yang secara

langsung berkaitan dengan pencapaian sasaran-sasaran sebuah

organsasi yang dapat mempengaruhi dirinya dalam menjalankan

tugas-tugas yang dibebankan.

d. Indikator lingkungan kerja

Menurut Nitisemito (2000:31) lingkungan kerja diukur melalui:

1) Suasana kerja

Hal ini dimaksudkan bahwa kondisi kerja yang ada

menyenangkan, nyaman dan aman bagi setiap karyawan yang

ada di dalamnya

2) Hubungan dengan rekan kerja

Hubungan dengan rekan sekerja yang harmonis dan tanpa ada

saling intrik sesama rekankerja. Salah satu faktor yang dapat

mempengaruhi karyawan tetap tinggal dalam satu organisasi

adalah hubungan yang harmonis di antara rekan kerja. Hubungan

yang harmonis dan kekeluargaan merupakan salah satu faktor

yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

24

3) Tersedianya fasilitas kerja

Hal ini dimaksudkan bahwa peralatan yang digunakan untuk

menndukung kelancaran kerja lengkap dan mutakhit.

Tersedianya fasilitas kerja yang lengkap, walaupun tidak baru

merupakan salah satu penunjang dalam bekerja

Sedangkan menurut Sedarmayanti (2009:28) indikator-indikator

lingkungan kerja yaitu sebagai berikut:

1. Penerangan/cahaya di tempat kerja

Cahaya atau penerangan sangat besar manfaatnya bagi pegawai

guna mendapat keselamatan dan kelancaran kerja, oleh sebab itu

perlu diperhatikan adanya penerangan (cahaya) yang terang

tetapi tidak menyilaukan. Cahaya yang kurang jelas (kurang

cukup) mengakibatkan penglihatan menjadi kurang jelas,

sehingga pekerjaan akan lambat, banyak mengalami kesalahan,

dan pada akhirnya menyebabkan kurang efisien dalam

melaksanakan pekerjaan, sehingga tujuan organisasi sulit

tercapai.

2. Sirkulasi udara ditempat kerja

Oksigen merupakan gas yang dibutuhkan oleh makhluk hidup

untuk menjaga kelangsungan hidup, yaitu untuk proses

metabolisme. Udara di sekitar dikatakan kotor apabila kadar

oksigen dalam udara tersebut telah berkurang dan telah


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

25

bercampur dengan gas atau bau-bauan yang berbahaya bagi

kesehatan tubuh. Sumber utama adanya udara segar adalah

adanya tanaman disekitar tempat kerja. Tanaman merupakan

penghasil oksigen yang dibutuhkan oleh manusia

3. Kebisingan di tempat kerja

Salah satu polusi yang cukup menyibukkan para pakar untuk

mengatasinya adalah kebisingan, yaitu bunyi yang tidak

dikehendaki oleh telinga. Tidak dikehendaki, karena terutama

dalam jangka panjang bunyi tersebut dapat mengganggu

ketenangan bekerja, merusak pendengaran, dan menimbulkan

kesalahan komunikasi, bahkan menurut penelitian, kebisingan

yang serius dapat menyebabkan kematian.

4. Bau tidak sedap di tempat kerja

Adanya bau-bauan di sekitar tempat kerja dapat dianggap

sebagai pencemaran, karena dapat mengganggu konsentrasi

bekerja, dan bau-bauan yang terjadi terus-menerus dapat

mempengaruhi kepekaan penciuman. Pemakaian “air condition”

yang tepat merupakan salah satu cara yang dapat digunakan

untuk menghilangkan bau-bauan yang mengganggu disekitar

tempat kerja.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

26

5. Keamanan di tempat kerja

Guna menjaga tempat dan kondisi lingkungan kerja tetap dalam

keadaan aman maka perlu diperhatikan adanya keamanan dalam

bekerja. Oleh karena itu faktor keamanan perlu diwujudkan

keberadaannya. Salah satu upaya untuk menjaga keamanan

ditempat kerja, dapat memanfaatkan tenaga Satuan Petugas

Pengaman (SATPAM). .

4. Kompensasi

a. Pengertian Kompensasi

Kompensasi adalah yang diterima oleh karyawan sebagai balas jasa

untuk kerja mereka (Notoatmojo, 2003: 153).

kompensasi adalah bentuk pembayaran dalam bentuk manfaat dan

insentif untuk memotivasi karyawan agar produktivitas semakin meningkat

(Yani dalam Widodo 2015: 153).

Menurut Panggabean dalam Widodo (2015, 154) kompensasi

disebut juga dengan penghargaan atau ganjaran dan dapat didefinisikan

sebagai setiap bentuk penghargaan yang diberikan kepada karyawan sebagai

balas jasa atas kontribusi yang mereka berikan kepada organisasi

William B. Werther dan Keith Davis dalam Hasibuan dalam

Widodo (2015, 155) kompensasi adalah apa yang seorang pekerja terima

sebagai alasan dari pekerjaan yang diberikannya. Baik upah per jam ataupun

gaji periodik didesain dan dikelola oleh bagian personalia


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

27

Pada dasarnya kompensasi dapat dikelompokkan ke dalam dua

kelompok , yaitu kompensasi finansial dan bukan finansial. Selanjutnya,

kompensasi finansial ada yang langsung dan ada yang tidak langsung.

Kompensasi finansial langsung terdiri dari gaji dan insentif. Adapun

kompensasi finansial tidak langsung dapat berupa berbagai macam fasilitas

dan tunjangan. Adapun kompensasi nonfinansial dapat berupa pekerjaan dan

lingkungan pekerjaan (Panggabean dalam Edy Sutrisno, 2009: 187).

b. Tujuan Pemberian kompensasi

Menurut Malayu S.P. Hasibuan dalam Widodo (2015: 156) tujuan

pemberian kompensasi antara lain adalah:

1. Ikatan kerja sama

Dengan pemberian kompensasi terjalinlah ikatan kerja sama formal

antara majikan dengan karyawannya. Karyawan harus mengerjakan

tugas-tugasnya dengan baik, sedangkan pengusaha atau majikan

wajib membayar kompensasi

2. Kepuasan kerja

Karyawan dapat memenuhi kebutuhan-kebutuhannya dengan

pemberian kompensasi

3. Pengadaan efektif

Jika program kompensasi ditetapkan cukup besar, pengadaan

karyawan yang qualified untuk perusahaan lebih mudah

4. Motivasi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

28

Jika balas jasa yang diberikan cukup besar, manajer akan lebih

muddah memotivasi bawahannya

5. Stabilitas karyawan

Dengan program kompensasi atas prinsip adil dan layak serta

eksternal konsistensinya yang kompetitif maka stabilitas karyawan

lebih terjamin karena turnover yang relatif kecil

6. Disiplin

Dengan pemberian balas jasa yanng cukup besar maka disiplin

karyawan semakin baik

7. Pengaruh serikat buruh

Dengan program kompensasi yang baik pengaruh serikat buruh dapat

dihindarkan dan karyawan akan konsentrasi pada pekerjaanya

8. Pengaruh pemerintah

Jika program kompensasi sesuai dengan Undang-Undang perburuhan

yang berlaku (seperti batas upah minimum), maka intervensi

pemerintah dapat dihindarkan.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

29

c. Bentuk Kompensasi

Menurut Sofyandi (2008: 159-160) kompensasi pada umumnya bisa

dibedakan menjadi dua jenis, yaitu:

1. Kompensasi langsung (direct compensation)

Kompensasi langsung adalah kompensasi yang diberikan kepada

karyawan sebagai imbalan atas pekerjaan yang dia lakukan untuk

perusahaan. Contohnya : gaji/upah, insentif, bonus.

Menurut Widodo (2015: 167) insentif adalah pemberian tambahan

upah untuk menghargai dan menambah motivasi karyawan berkat kerja

atau kinerjanya yang berhasil.

Menurut Widodo (2015: 166) bonus dan hadiah adalah seperti:

hadiah lebaran, natal dan tahun baru, hadiah ulang tahun, lembur, bonus

keuntungan perusahaan dan lain-lain.

2. Kompensasi tidak langsung (indirect compensation)

Kompensasi tidak langsung adalah pemberian kompensasi

kepada karyawan sebagai upaya perusahaan untuk meningkatkan

kesejahteraan karyawan. Tentunya pemberian kompensasi ini

tidak berkaitan langsung dengan pekerjaan yang dilakukan oleh

karyawan tersebut. Contohnya : tunjangan, fasilitas, dan

pelayanan yang diberikan perusahaan.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

30

Kompensasi tidak langsung diberikan pada karyawan didasarkan

pada keanggotaannya sebagai pegawai di perusahaan, bukan berdasarkan

kinerja pegawai tersebut secara langsung (Efendi, 2009: 245).

Menurut Dessler (Efendi, 2009: 282) jenis-jenis tunjangan

peningkatan kesejahteraaan diklasifikasikan sebagai berikut:

a. Upah untuk waktu tidak bekerja, asuransi pengangguran, cuti

dan liburan, cuti sakit dan uang pesangon

b. Tunjangan asuransi yang meliputi kompensasi karyawan,

asuransi jiwa, asuransi rumah sakit, medis, dan cacat

c. Tunjangan pensiun yang meliputi social security dan rencana

pension

d. Tunjangan dinas karyawan yang meliputi tunjangan jasa personel

(credit union, jasa konseling, employee assistant plan, jasa

personel lain misalnya liburan, program penurunan berat badan,

tunjangan adopsi, country club perusahaan, subsidy cultural,

program makan siang dan belajar, dan asisten rumah), tunjangan

jasa yang berhubungan dengan kerja misalnya pengasuhan anak

yang disubsidi (subsidized child care), dan perawatan orang tua

(elder care)

e. Program tunjangan fleksibel yang meliputi preferensi karyawan

atas aneka macam tunjangan dan pendekatan kafetaria (the

cafetaria approach)
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

31

Macam-macam tunjangan bagi karyawan dapat berupa: tunjangan

keselamatan, tunjangan pada waktu tidak bekerja, bonus atau hadiah, dan

program pelayanan. Tunjangan keselamatan dapat berupa asuransi

kecelakaan, asuransi kematian, asuransi kesehatan, dana pensiunan,

tunjangan kredit rumah dan sebagainya.

Tunjangan pada waktu tidak bekerja adalah seperti : dukungan uang

untuk liburan, dalam keadaan sakit, cuti hamil, cuti melahirkan tugas-tugas

negara yang lain.

Program pelayanan karyawan antara lain: tim olahraga, credit

union, beasiswa, pinjaman khusus, medical check up, berlangganan majalah,

rekreasi bersama, toko murah dan sebagainya (Widodo, 2015: 165-166).

Kompensasi dapat berbentuk finansial dan bukan finansial. Yang

berbentuk finansial ada yang bersifat langsung seperti upah, gaji, komisi, dan

bonus yang bersifat tidak langsung misalnya asuransi kesehatan hidup,

kecelakaan; tunjangan sosial seperti dana pensiun, tunjangan keselamatan

sosial; kompensasi karyawan berupa beasiswa, pelayanan kerja; tunjangan

pembayaran waktu yang tidak hadir seperti cuti, liburan, sakit, istirahat dan

sebagainya.

Kompensasi yang berbentuk bukan finansial, dalam bentuk

pekerjaan misalnya, pemberian tugas-tugas yang menarik, menantang ,

penuh tanggung jawab, peluang untuk dikenal, dan peluang untuk

berkembang. Kompensasi yang berbentuk bukan finansial, dalam lingkungan


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

32

kerja misalnya, kebijakan perusahaan yang jelas dan adil, atasan yang

kompeten, teman kerja yang bersahabat, simbol status yang layak, kondisi

lingkungan kerja yang menyenangkan, pengaturan kerja yang luwes,

pembagian kerja yang baik, dan lain-lain (Widodo, 2015: 158).

d. Faktor-faktor yang mempengaruhi besarnya kompensasi

Menurut Tohardi (dalam Sutrisno, 2009: 193-194) mengemukakan ada

beberapa faktor yang mempengaruhi pemberian kompensasi:

1. Produktivitas

Pemberian kompensasi melihat besarnya produktivitas yang

disumbangkan oleh karyawan kepada pihak perusahaan. Untuk itu

semakin tinggi tingkat output, maka semakin besar pula kompensasi

yang diberikan oleh perusahaan kepada karyawan

2. Kemampuan untuk membayar

Secara logis ukuran pemberian kompensasi sangat tergantung

kepada kemampuan perusahaan dalam membayar kompensasi

karyaawan. Karena sangat mustahil perusahaan membayar

kompensasi di atas kemampuann yang ada

3. Kesediaan untuk membayar

Walaupun perusahaan mampu membayar kompensasi, namun

belum tentu perusahaan tersebut mau membayar kompensasi

tersebut dengan layak dan adil


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

33

4. Penawaran dan permintaan kerja

Penawaran dan permintaan kerja cukup berpengaruh terhadap

pemberian kompensasi. Jika permintaan tenaga kerja baanyak oleh

perusahaan, maka kompensasi cenderung tinggi, demikian

sebaliknya jika penawaran tenaga kerja ke perusahaan rendah, maka

pembayaran kompensasi cenderung menurun

Panggabean dalam Sutrisno (2009: 194-195) mengemukakan tinggi

rendahnya kompensasi dipengaruhi oleh faktor-faktor: penawaran dan

permintaan, serikat pekerja, kemampuan untuk membayar, produktivitas,

biaya hidup, dan pemerintah.

Penawaran dan permintaan akan tenaga kerja memengaruhi

program kompensasi, di mana jika penawaran atau jumlah tenaga kerja

langka kompensasi cenderung tinggi, sebaliknya jika permintaan tenaga

kerja yang berkurang atau kesempatan tenaga kerja menjadi langka,

kompensasi cenderung rendah. Serikat pekerja juga berperan dalam

penentuan kompensasi, begitu sebaliknya. Kompensasi merupakan

komponen biaya produksi. Dengan demikian, jika kompensasi semakin

besar, maka biaya biaya produksi juga semakin besar dan jika biaya produksi

besar, maka harga pokok juga besar. Pada perusahaan yang sudah memiliki

nama baik dan masyarakat sudah beranggapan bahwa barang yang

dihasilkan berkualitas, maka besarnya harga pokok yang mengakibatkan

tingginya harga jual dapat digunakan oleh perusahaan itu. Oleh karena itu,
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

34

dapat dikemukakan bahwa kemampuan perusahaan untuk membayar

kompensasi karyawannya tergantung dari skala usaha dan nama baik

perusahaan.

Jika kompensasi berdasarkan produktivitas, maka bagi karyawan

yang berprestasi semakin meningkat, maka semakin tinggi pula kompensasi

yang diberikan oleh perusahaan. Faktor lain yang mendapat perhatian dalam

menentukan kompensasi adalah biaya hidup. Dalam kenyataannya, biaya

hidup semakin tinggi, untuk itu perusahaan harus menyesuaikan tingkat

kompensasi yang diberikan kepada karyawana agar kompensasi yang

mereka terima terasa wajar. Dalam menentukan tingkat kompensasi,

pemerintah juga menetapkan tingkat upah minimum untuk setiap daerah

kerja yang telah disesuaikan dengan biaya hidup yang ada dan perusahaan

harus mematuhi program dari pemerintah tersebut.

e. Asas Kompensasi

Menurut Hasibuan (dalam Widodo, 2015: 157-158) asas kompensasi

harus bedasarkan asas adil dan asas layak dan wajar serta memperhatikan

Undang-Undang yang berlaku.

a. Asas adil

Besarnya kompensasi harus sesuai dengan prestasi kerja, jenis

pekerjaan, risiko pekerjaan, tanggung jawab dan jabatan. Kompensasi

tanpa menyesuaikan aspek-aspek di atas akan menggagalkan maksud

dari kompensasi itu sendiri.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

35

b. Asas layak dan wajar

Suatu kompensasi harus disesuaikan dengan kelayakannya.

Meskipun tolak ukur layak sangat relatif, perusahaan dapat mengacu

pada batas kewajaran yang sesuai dengan ketentuan yang diterapkan

oleh pemerintah dan aturan lain secara konsisten

Sirait (dalam Monika, 2016:21) mengemukakan pendapat bahwa ada

dua jenis keadilan yaitu:

a) External consistency

Pengupahan dipengaruhi oleh faktor lingkungan. Di dalam

menentukan upah dan gaji, perusahaan perlu memperhatikan

perbandingan upah yang diberikan oleh perusahaan lain untuk

suatu suatu jabatan yang sama. Dasar hukum perusahaan

membandingkan dengan perusahaan lain adalah guna menciptakan

kelayakan dalam menciptakan struktur upah yang adil

b) Internal consistency

Semakin tinggi jabatan yang dipegang dalam perusahaan, semakin

tinggi pula upah yang diterima sebaliknya. Untuk jabatan yang

sama, pegawai yang satu harus mendapatkan upah yang sama

dengan pegawai yang lainnya.

Menurut Panggabean (dalam Sutrisno, 2009: 185) agar pemberian

kompensasi terasa adil, maka proses yang harus dilakukan adalah:


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

36

1. Menyelenggarakan survei kompensasi, yaitu survei mengenai

jumlah kompensasi yang diberikan bagi pekerjaan yang

sebanding di perusahaan lain (untuk menjamin keadilan

eksternal)

2. Menentukan nilai tiap pekerjaan dalam perusahaan melalui

evaluasi pekerjaan (untuk menjamin keadilan internal)

3. Mengelompokkan pekerjaan yang sama atau sejenis ke dalam

tingkatan kompensasi yang sama pula (untuk menjamin keadilan

karyawan)

4. Menyesuaikan tingkat kompensasi dengan peraturan perundang-

undangan yang berlaku (menjamin kompensasi layak dan wajar)

B. Penelitian-penelitian sebelumnya

1. Nurul Hidayah tahun 2016 “Pengaruh Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan

Melalui Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening”. Studi kasus pada

karyawan bagian keuangan dan akuntansi Universitas Negeri Yogyakarta.

jurnal Manajemen Universitas Negeri Yogyakarta. Tujuan dalam penelitian ini

adalah: a) untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan

bagian keuangan dan akuntansi UNY, b) untuk mengetahui pengaruh

kompensasi erhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja pada karyawan

bagian keuangan dan akuntansi UNY. Penelitian ini dilakukan di Universitas

Negeri Yogyakarta bagian Keuangan dan Akuntansi, dengan sampel sebanyak

82 karyawan. Teknik pengolahan data yang digunakan dalam penelitian ini


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

37

adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji

linieritas, uji multikolinieritas, heteroskedastisitas), regresi berganda, uji

koefisien determinasi.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa a) kompensasi memiliki pengaruh positif

dan signifikan terhadap kinerja karyawan di bagian keuangan dan akuntansi

Universitas Negeri Yogyakarta b) kompensasi memiliki pengaruh positif

terhadap kinerja karyawan dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening.

2. Rochman tahun 2008 “Pengaruh Lingkungan Kerja, Usia Masa Pensiun, dan

Tingkat stress Kerja Terhadap Kinerja Pegawai” studi kasus di PT Duta Ananda

Textile Pekalongan, jurnal Manajemen Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: a) pengaruh Lingkungan Kerja

terhadap kinerja karyawan , b) pengaruh usia masa pensiun terhadap kinerja

karyawan, c) Pengaruh tingkat stress kerja terhadap kinerja karyawan, d)

mengetahui pengaruh secara bersama-sama antara faktor lingkungan kerja, usia

masa pensiun dan tingkat stress kerja terhadap kinerja karyawan

Penelitian ini dilakukan pada PT Duta Andanda Textile dengan sampel

sebanyak 60 karyawan. Teknik pengolahan data yang digunakan dalam

penelitian adalah: uji validitas, uji reliabilitas, analisis regresi berganda, , uji F

dan uji t, koefisien determinasi.

Hasil penelitian menunnjukkan bahwa a) Lngkungan kerja mempunyai

pengaruh yang signifikan dan negatif terhadap kinerja karyawan, b) usia masa

pensiun mempunyai perngaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan, c)


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

38

tingkat stress kerja mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja

karyawan, d) lingkungan kerja, usia masa pensiun, tingkat stress kerja secara

bersama-sama berpengaruh terhadap kinerja karyawan.

3. Wahyu Intani Kusumanigsih tahun 2015 “pengaruh kompensasi dan lingkungan

kerja terhadap kinerja karyawan pada perusahaan Rokok Sukun Kudus”, jurnal

manajemen Universitas Negeri Semarang. Tujuan dari penelitian ini adalah: a)

untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh kompensasi terhadap kinerja

karyawan, b) untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh lingkungan kerja

terhadap kinerja karyawan, c) untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh

kompensasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan.

Penelitian dilakukan pada Perusahaan Rokok Sukun Kudus dengan mengambil

sampel sebanyak 93 responden. Teknik pengolahan data yang digunakan

daalam penelitian ini adalah: uji validitas, uji reliabilitas, sementara metode

analisis data menggunakan, analisis deskriptif presentase, regresi berganda, uji

F dan uji t dan koefisien determinasi. Berdasarkan analisis dan pembahasan

yang telah dilakukan maka dapat ditarik kesimpulan a) ada pengaruh

kompensasi terhadap kinerja karyawan pada Perusahaan Rokok Sukun sebesar

44,76%, b) ada pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada

Perusahaan Rokok Sukun Kudus sebesar 65,93%, c) ada pengaruh kompensasi

dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada Perusahaan Rokok Sukun

sebesar 72,7%.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

39

C. kerangka Pemikiran Teoritis

dari semua yang telah diuraikan di atas, penulis membuat kerangka pemikiran

teoritis untuk memberikan alur atau arah penulisan karya penelitian tersebut yang

merupakan ringkasan kecil dari apa yang hendak penulis sampaikan. Kerangka

pemikiran teoritis itu adalah sebagai berikut:

Lingkungan kerja (X1)

Kinerja
karyawan (Y)

Kompensasi (X2)

Keterangan:

Pengaruh secara simultan


Pengaruh secara parsial

Gambar II.1

Kerangka Konseptual Penelitian


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

40

D. Hipotesis penelitian

Menurut Sekaran (dalam Noor, 2011: 79) mendefinisikan hipotesis

sebagai hubungan yang diperikirakan secara logis di antara dua atau lebih variabel

yang diungkap dalam bentuk pernyataan yang dapat diuji. Keterkaitan antara

kompensasi , lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan akan mempengaruhi

tercapainya tujuan suatu organisasi. Kompensasi adalah semua pendapatan yang

berbentuk uang, barang langsung atau tidak langsung yang diterima karyawan

sebagai imbalan atas jasa yang diberikan kepada perusahaan (Hasibuan, 2003:

118). Pemberian kompensasi merupakan hal yang sangat penting bagi karyawan

karena besar kecilnya pemberian kompensasi merupakan ukuran terhadap kinerja

karyawan. Sehingga, apabila kompensasi yang perusahaan cukup adil dan layak

bagi karyawan, hal tersebut dapat mendorong karyawan untuk lebih baik dalam

melakukan pekerjaannya dan lebih bertanggung jawab atas masing-masing tugas

yang diberikan perusahaan.

Lingkungan kerja merupakan keadaan sekitar di tempat kerja baik

secara fisik maupun non fisik yang dapat memberikan kesan yang menyenangkan,

mengamankan, menentramkan dan betah bekerja. lingkungan kerja merupakan

salah satu faktor yang mempengaruhi kinerja seorang pegawai. Seorang pegawai

yang bekerja di lingkungan kerja yang mendukung dia untuk bekerja secara

optimal akan menghasilkan kinerjaa yang baik, sebaliknya jika seorang pegawai

bekerja dalam lingkungan kerja yang tidak memadai dan tidak mendukung untuk
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

41

bekerja secara optimal akan membuat pegawai yang bersangkutan menjadi malas,

cepat lelah sehingga kinerja pegawai tersebut.

Berdasarkan uraian di atas, kompensasi, dan lingkungan kerja diduga

memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan. Maka dalam penelitian ini

dirumuskan hipotesis sebagai berikut:

H1 : kompensasi secara partial berpengaruh terhadap kinerja karyawan

H2 : lingkungan kerja secara partial kerja berpengaruh terhadap kinerja

karyawan

H3: kompensasi dan lingkungan kerja secara bersama-sama berpengaruh

signifikan terhadap kinerja karyawan


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

42

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang akan dilakukan oleh penulis menggunakan

pendekatan penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Menurut Yusuf (2014:

339) penelitian kasus adalah suatu proses pengumpulan data dan informasi secara

mendalam, mendetail, intensif, holistik, dan sistematis tentang orang, kejadian,

social setting (latar sosial), atau kelompok dengan menggunakan berbagai metode

dan teknik serta banyak sumber informasi untuk memahami secara efektif

bagaimana orang, kejadian, latar alami (social setting) itu beroperasi atau

berfungsi sesuai dengan konteksnya.

B. Waktu dan Lokasi Penelitian

1. Tempat penelitian

Penelitian ini akan dilakukan pada PT Eagle Glove Indonesia, Purwomartani,

Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

2. Waktu Penelitian

Penelitian akan dilakukan pada bulan Oktober 2017


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

43

C. Subjek dan Objek Penelitian

1. Subjek Penelitian

Pada penelitian ini yang menjadi subjek penelitian adalah karyawan produksi

bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia, Purwomartani, Sleman, Daerah

Istimewa Yogyakarta.

2. Objek Penelitian

Objek penelitian yang diteliti penulis adalah lingkungan kerja, dan kompensasi

dan kinerja karyawan PT Eagle Glove Indonesia, Purwomartani, Sleman,

Daerah Istimewa Yogyakarta.

D. Variabel Penelitian

1. Indentifikasi Variabel

a. Variabel independent

Variabel bebas atau independent variable adalah variabel yang memengaruhi

atau yang menjadi sebab perubahan atau timbulnya variabel terikat (Noor,

2011: 49). Dalam penelitian ini yang menjadi variabel independent adalah

lingkungan kerja dan kompensasi.

b. Variabel dependent

Variabel terikat atau dependent variable adalah variabel yang dipengaruhi

atau yang mejadi akibat, karena adanya variabel bebas (Sugiyono, 2009: 39).

Dalam penelitian ini yang menjadi variabel dependent adalah kinerja

karyawan.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

44

2. Definisi Variabel

Definisi variabel dalam penelitian ini

A. Lingkungan kerja (X1)

Nitisemito (dalam Sugiyarti, 2012: 75) menyatakan bahwa lingkungan kerja

adalah segala sesuatu yang ada di sekitar pekerja yang dapat mempengaruhi

dirinya dalam menjalankan tugas-tugas yang diberikan kepadanya.

B. Kompensasi (X2)

kompensasi disebut juga dengan penghargaan atau ganjaran dan dapat

didefinisikan sebagai setiap bentuk penghargaan yang diberikan kepada

karyawan sebagai balas jasa atas kontribusi yang mereka berikan kepada

organisasi Menurut Panggabean (2002, 29)

C. Kinerja Karyawan (Y)

Kinerja adalah hasil yang dicapai seseorang menurut ukuran yang berlaku

untuk pekerjaan yaang bersangkutan. (Foster & Seeker dalam Widodo, 2015:

131).

E. Pengukuran Variabel

Skala Pengukuran yang digunakan pada kuesioner adalah dengan skala

likert. Skala likert nengukur sikap di mana subjek diminta untuk mengindikasikan

tingkat kesetujuan atau ketidaksetujuan mereka terhadap masing-masing

pernyataan (Noor, 2011: 128). Untuk tiap pilihan jawaban diberi skor, maka

responden harus menggambarkan, mendukung pernyataan. Untuk digunakan

jawaban yang dipilih. Dengan menggunakan skala likert, maka variabel yang akan
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

45

diukur dijabarkan menjadi indikator variabel. Kemudian indikator tersebut

dijadikan sebagai titik tolak ukur menyusun item-item instrumen yang dapat

berupa pertanyaan atau pernyataan.

Skala penilaian untuk pernyataan positif dan negatif

No Keterangan Skor positif


1 Sangat setuju 5
2 Setuju 4
3 Ragu-ragu 3
4 Tidak setuju 2
5 Sangat tidak setuju 1

(sumber Sugiono,2010;94)

F. Definisi Operasional

Definisi operasional merupakan bagian yang mendefinisikan sebuah

konsep atau variabel agar dapat diukur, dengan cara melihat pada dimensi

(indikator) dari suatu konsep atau variabel. Dimensi (indikator) dapat berupa:

perilaku, aspek, atau sifat atau karakteristik (Sekaran dalam Noor, 2011: 97).

Berikut ini adalah tabel definisi operasional dan indikator variabel


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

46

Tabel 1.1

Definisi operasional dan indikator variabel

Variabel Konsep Indikator Sub Indikator Pengukuran


Lingkungan menyatakan Penerangan 1. penerangan Skala Likert
kerja bahwa lingkungan tempat kerja
(Nitisemito kerja adalah segala
(dalam sesuatu yang ada Kebisingan 1. suara bising
Sugiyarti, 2012: di sekitar pekerja Kebersihan 1. kebersihan
75). yang dapat tempat kerja
mempengaruhi 2. keadaan WC
dirinya dalam
menjalankan
tugas-tugas yang
diberikan Pertukaran 1. suhu udara
kepadanya udara tempat kerja
2. sirkulasi
udara tempat
kerja

Keamanan 1. kelayakan
bangunan kerja
2. pemberian
fasilitas
perlengkapan
keamanan
3. tersedianya
satuan
keamanan
Bau 1. bau-bauan di
tempat kerja
2. tersedianya
pewangi
ruangan
Pewarnaan 1. warna
dinding
2. komposisi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

47

warna
Hubungan 1. komunikasi
dengan 2. perhatian
atasan
Hubungan 1. komunikasi
dengan 2. kerjasama
sesama
rekan kerja

Kompensasi Kompensasi Gaji 1. ketepatan


Menurut disebut juga waktu
Panggabean dengan pemberian
(2002, 29) penghargaan atau 2. kesesuaian
ganjaran dan dapat dengan standar
didefinisikan perusahaan
sebagai setiap 3. kesesuaian
bentuk dengan
penghargaan yang pengorbanan
diberikan kepada Insentif 1. pemberian
karyawan sebagai insentif
balas jasa atas 2. pemberian
kontribusi yang insentif
mereka berikan meningkatkan
kepada organisasi semangat kerja
3. pemberian
insentif sesuai
dengan standar
yang telah
ditentukan
Tunjangan 1. pemberian
tunjangan
(kesehatan, hari
raya)

Fasilitas 1. penyediaan
fasilitas yang
memadai
2. penyediaan
fasilitas
menunjang
dalam
pelaksanaaan
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

48

kerja
Kinerja (Anwar kinerja (prestasi Kuantitas 1.
Prabu kerja) adalah hasil menyelesaikan
Mangkunegara, kerja secara pekerjaan
2005: 9) kualitas dan sesuai dengan
kuantitas yang jumlah dan
dicapai oleh waktu yang
seorang pegawai telah ditetapkan
dalam Kualitas 1.
melaksanakan menyelesaikan
tugasnya sesuai tugas sesuai
dengan tanggung standar yang
jawab yang ditetapkan
diberikan perusahaan
kepadanya 2. bertanggung
jawab dalam
menyelesaikan
tuga

Keandalan 1. melakukan
pekerjaan
secara teliti
2. menguasai
pekerjaan yang
sedang
dilakukan

Kehadiran 1. masuk kerja


setiap hari
2. masuk kerja
sesuai jam kerja
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

49

G. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Menurut Sugiyono (2009: 80) menyatakan bahwa populasi adalah

wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek/subyek yang mempunyai kualitas

dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh penelitian untuk dipelajari dan

kemudian ditarik kesimpulan. Berdasarkan pengertian di atas populasi

merupakan subyek atau obyek yang berada pada suatu wilayah dan memenuhi

syarat tertentu yang berkaitan dengan masalah penelitian. Maka yang menjadi

populasi dalam penelitian ini adalah karyawan produksi bagian cutting PT

Eagle Glove Indonesia sebanyak 74 karyawan.

2. Sampel

Menurut Arikunto (2006: 30) sampel adalah sebagian atau wakil dari

populasi yang akan diteliti. Kriteria dalam menentukan besarannya sampel

sebagai berikut:

a. Bila populasi < 100 diambil total atau semua populasi

b. Bila populasi > 100 diambil 10%-15% atau 20%-25% dari populasi

Berdasarkan pengertian di atas maka penulis melakukan pengumpulan

data di PT Eagle Glove Indonesia. Maka, sampel yang diambil dalam penelitian

ini sebanyak 74 karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

50

H. Tehnik Pengambilan Sampel

Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah sampel yang

mudah (convenience sampling). Menurut Suharso (2009: 73) convenience

sampling adalah pengumpulan data dari anggota populasi yang dengan senang hati

bersedianya memberikannya.

Dalam memilih sampel, penelitian tidak mempunyai pertimbangan lain

kecuali berdasarkan kemudahan saja. Seseorang diambil sebagai sampel kerena

kebetulan orang tersebut ada di tempat.

I. Sumber Data

Menurut Sutopo (2006:56-57) menyatakan bahwa Sumber data adalah

tempat data diperoleh dengan menggunakan metode tertentu baik berupa manusia,

artefak, ataupun dokumen-dokumen. Sumber data dapat dibedakan menjadi dua,

yaitu data primer dan data sekunder. Umar (2003: 56) data primer merupakan data

yang diperoleh langsung di lapangan oleh peneliti sebagai obyek penelitian. Data

sekunder adalah data yang tidak langsung memberikan data kepada peneliti,

misalnya penelitian harus melalui orang lain atau mencari melalui dokumen

(Sugiyono, 2005;62).

Dalam penelitian ini penulis akan menggunakan sumber data primer.

Sumber data primer yaitu dengan menyebarkan kuesioner secara langsung kepada

kayawan bagian produksi PT Eagle Glove Indonesia, sumber data sekunder

diperoleh dari dokumen profil perusahaan/organisasi.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

51

J. Teknik pengumpulan data

Sesuai dengan penelitian kualitatif dan jenis sumber data yang

digunakan, maka teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini

adalah sebagai berikut:

1. Observasi

(Arifin, 2011) observasi adalah suatu proses pengamatan dan pencatatan secara

sistematis, logis, objektif dan rasional mengenai berbagai fenomena, baik dalam

situasi yang sebenarnya maupun dalam situasi buatan untuk mencapai tujuan

tertentu.

2. Kuesioner

Menurut Sugiyono (2009: 142) kuesioner merupakan teknik pengumpulan data

dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada

responden untuk menjawabnya.

3. Dokumentasi

Dokumentasi adalah teknik mengumpulkan data dengan mengumpulkan dan

mencatat data dari sumber catatan atau arsip yang ada.

K. Teknik Pengujian Instrumen

1. Uji validitas

Noor (2011: 132) validitas/kesasihan adalah suatu indeks yang

menunjukkan alat ukur tersebut benar-benar mengukur apa yang diukur.

Validitas ini menyangkut akurasi instrumen. Untuk mengetahui apakah

kuesioner yang disusun tersebut itu valid atau sah, maka perlu diuji dengan uji
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

52

korelasi antara skor (nilai) tiap-tiap butir pertanyaan dengan skor total

kuesioner tersebut

Yusuf (2014: 234) validitas suatu instrumen yaitu seberapa jauh

instrument itu benar-benar mengukur apa (objek) yang hendak diukur. Teknik

yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan korelasi

product moment dari pearson dengan tingkat kepercayaan sebesar 95% (α =

0,05).

Noor ( 2011: 169) Rumus yang digunakan untuk mengukur validitas

suatu instrument adalah korelasi product moment

Keterangan:

rxy = koefisien korelasi tiap item

∑xy = jumlah skor perkalian variabel x dan y

∑x = jumlah nilai variabel x

∑y = jumlah nilai variabel y

∑𝑥 2 = jumlah pangkat dua nilai variabel x

∑𝑦 2 = jumlah pangkat dua nilai variabel y

n = jumlah sampel (responden)


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

53

jika hasil pengukuran menunjukkan 𝑟 ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 > 𝑟 𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 dan 𝑟 ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 =

𝑟 𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 maka butir soal tersebut disebut valid, tetapi jika 𝑟 ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 < 𝑟 𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 maka

butir soal tersebut dinyatakan tidak valid

2. Uji Reliabilitas

Reliabilitas menunjukkan sejauh mana hasil pengukuran dengan alat

tersebut dapat dipercaya. Hasil pengukuran harus reliable dalam artian harus

memiliki tingkat konsistensi dan kemantapan (Sumadi Suryabrata, 2004;28).

Uji reliabilitas untuk menilai kestabilan ukuran dan konsistensi

responden dalam menjawab kuesioner. Kuesioner tersebut mencerminkan

konstruk sebagai dimensi suatu variabel yang disusun dalam bentuk pertanyaan

(Noor, 2011: 165)

Rumus yang digunakan yaitu rumus Croncbach’s Alpha sebagai

berikut:

𝑘 ∑σ2
𝑟𝑖𝑖 = [ ] [1 − 2 ]
𝑘−1 𝜎1

(∑X)2
∑X2 −
2
Di mana rumus 𝜎 = 𝑁
𝑁

Keterangan:

𝑟𝑖𝑖 = reliabilitas konsumen

𝑘 = banyaknya butir pertanyaan

∑σ2 = jumlah butir pertanyaan

𝜎12 = varians total


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

54

Interpretasi hasil uji reliabilitas dilakukan dengan melihat alpha. Jika

nilai alpha suatu instrument kuesioner > 0,60 dapat disimpulkan bahwa

instrumen kuesioner tersebut adalah reliabel, apabila nilai alpha suatu

instrument kuesioner ≤ 0,60 dapat disimpulkan bahwa instrumen kuesioner

tersebut tidak reliabel

L. Teknik Analisis Data

1. Statistik Deskriptif

Statistik deskriptif adalah statistik yang digunakan untuk menganalisis

data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah

terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang

berlaku umum atau generalisasi (Sugiyono, 2015).

a. Deskripsi responden

deskripsi respoonden berisi tentang perhitungan yang menjadi klasifikasi

secara umum seperti jenis kelamin, usia, masa kerja, dan pendidikan

terakhir

b. Deskripsi variabel

Deskripsi variabel digunakan untuk mengkaji variabel-variabel yang ada

pada penelitian ini yang terdiri dari lingkungan kerja, kompensasi, dan

kinerja karyawan. Penulis menggunakan rentang skala dengan bobot

tertinggi adalah 5 dan bobot terendah adalah 1, jumlah kelas 5 sehingga

interval dapat dihitung sebagai berikut:


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

55

𝑘𝑒𝑙𝑎𝑠 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑢𝑚−𝑘𝑒𝑙𝑎𝑠 𝑚𝑖𝑛𝑖𝑚𝑢𝑚


interval = 𝑖𝑛𝑡𝑒𝑟𝑣𝑎𝑙 𝑘𝑒𝑙𝑎𝑠

5−1
interval = = 0,8
5

Tabel 1.2

Tabel Skala Data

Skala Data Kelas Kategori


1 1,00-1,79 Sangat Rendah
2 1,80-2,59 Rendah
3 2,60-2,59 Cukup
4 3,40-4,19 Tinggi
5 4,20-5,00 Sangat Tinggi

2. Uji Asumsi Klasik

a. Uji Normalitas

Uji normalitas dilakukan untuk mengetahui apakah data yang

diambil berasal dari populasi yang berdistrbusi normal atau tidak (Noor,

2011: 174). Uji normalitas digunakan untuk mengetahui apakah dalam

sebuah model regresi, nilai residu dari regresi mempunyai distribusi yang

normal. Teknik yang digunakan untuk uji normalitas dengan

menggunakan analisis One-Sample Kolmogorov-Smirnov. Uji normalitas

dapat dilakukan dengan bantuan program SPSS 14.0. Jika signifikansi

yang diperoleh > α = 0,05, maka sampel berasal dari populasi yang
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

56

berdistribusi normal, jika signifikansi yang diperoleh < α = 0,05, maka

sampel bukan berasal dari populasi yang berdistribusi normal.

b. Uji Multikolinieritas

Uji multikolinearitas bertujuan untuk menguji apakah model

regresi ditemukan adanya korelasi antara variabel bebas (independen).

Model regresi yang baik. Model regresi yang baik sebaiknya tidak terjadi

korelasi di antara variabel independen (Ghozali, 2011: 105-106). Salah

satu alat untuk mendeteksi ada atau tidaknya multikolinearitas di dalam

model regresi adalah dengan melihat nilai tolerance maupun VIF

(Variance Inflation Factor). Tolerance adalah besarnya tingkat kesalahan

yang dibenarkan secara statistik (α). Nilai VIF (Variance Inflation

Factor) adalah faktor inflasi penyimpangan baku kuadrat. Jika nilai

toleransi ≥ 0,1 dan VIF ≤ 10 maka tidak terjadi gangguan

multikolinearitas, tetapi apabila nilai toleransi ≤ 0,1 dan VIF ≥ 10 maka

terjadi gangguan multikolinearitas.

c. Uji Heteroskedastisitas

Menurut Ghozali (2005: 105), uji heteroskedastisitas bertujuan

menguji apakah dalam model regresi terdapat ketidaksamaan variance

dari residu satu pengamatan lain. Cara yang digunakan untuk mengetahui

ada tidaknya gejala heteroskedastisitas adalah dengan melihat pada grafik

scatter plot. Jika ada pola tertentu, seperti titik-titik (point) yang ada

membentuk suatu pola tertentu yang teratut bergelombang, melebar lalu


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

57

menyempit) berarti telah terjadi gejala heteroskedastisitas. Jika tidak ada

pola yang jelas, serta titik-titik menyebar di atas dan di bawah angka 0

pada sumbu Y, maka telah terjadi heteroskedastisitas.

3. Analisis Regresi Linier Berganda

Analisis regresi linier berganda digunakan untuk menaksir

bagaimana keadaan (naik turunnya) variabel dependen, bila dua tau lebih

variabel dependen sebagai faktor predictor dimanipulasi dinaik turunkan

nilainya (Sugiyono, 2012: 277). Dalam penelitian ini analisis regresi linier

berganda digunakan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja (X1),

kompensasi (X2) terhadap kinerja karyawan (Y).

Langkah pertama yang digunakan untuk melihat apakah ada

pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan dan pengaruh

kompensasi terhadap kinerja karyawan. Pengaruh (X1) dan (X2) terhadap

(Y), dengan menggunakan rumus regresi linier berganda

Y= a+ 𝑏1 𝑋1 + 𝑏2 𝑋2

Keterangan:

Y = subyek dalam variabel dependen yang diprediksikan

A = konstanta, yaitu besarnya nilai Y ketika nilai 𝑋1 𝑋2 = 0

𝑏1 = koefisien regresi lingkungan kerja

𝑏2 = koefisien regresi kompensasi

𝑋1 = lingkungan kerja
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

58

𝑋2 = kompensasi

4. Uji F

Uji F digunakan untuk mengetahui apakah semua variabel independen

(lingkungan kerja dan kompensasi) mempunyai pengaruh terhadap variabel

(kinerja karyawan) secara simultan atau bersama-sama. Rumusan hipotesis

adalah sebagai berikut:

Ho : b1,b2 = 0, artinya variabel lingkungan kerja dan kompensasi tidak

berpengeruh secara simultan terhadap kinerja karyawan

Ha : b1,b2 ≠ 0, artinya variabel lingkungan kerja dan kompensasi

berpengaruh secara simultan terhadap kinerja karyawan.

Pengujian hipotesis menggunakan Uji F (Analysis of Variance). Uji F dapat

dilakukan dengan dua cara yaitu melihat tingkat signifikansi menggunakan α

= 5% (0,05) atau dengan membandingkan F hitung dengan F tabel.

Pengujian dengan tingkat signifikansi pada tabel Anova < α = 0,05 maka H0

ditolak (berpengaruh), sebaliknya apabila tingkat signifikansi pada tabel

Anova > α = 0,05 maka H0 diterima (tidak berpengaruh). Rumus signifikasi

korelasi (Sugiyono, 2009:266) yaitu :

𝑅 2 /𝐾
𝐹=
(1 − 𝑅 2 )/(𝑛 − 𝑘 − 1)

Keterangan:

𝑅2 = koefisien korelasi ganda

K = jumlah variabel independen


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

59

n = jumlah anggota sampel

dk = (n-k-1) derajat kebebasan

H0 diterima dan Ha ditolak jika 𝐹ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 < 𝐹𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 pada α = 5% maka, artinya

tidak terdapat pengaruh secara simultan. H0 ditolak dan Ha diterima jika

𝐹ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 ≥ 𝐹𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 pada α = 5%, artinya terdapat pengaruh secara simultan.

5. Uji t

Uji t dilakukan untuk mengetahui pengaruh masing-masing variabel

independen secara parsial terhadap variabel dependen. Uji t dilakukan

dengan membandingkan t hidung terhadap t tabel dengan ketentuan sebagai

berikut (Ghozali, 2009):

H0 : β = 0, berarti tidak ada pengaruh signifikan dari masing-masing

variabel independen terhadap variabel dependen

Ha : β > 0, berarti ada pengaruh yang signifikan dari masing-masing variabel

independen terhadap variabel dependen secara simultan

Tingkat kepercayaan yang digunakan adalah 95% atau taraf signifikan

5% (λ = 0,05) dengan kriteria sebagai berikut: jika 𝑡ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 ≥ 𝑡𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 dan

probabilitas (nilai signifikan) < tingkat signifikansi 5% (λ = 0,05) maka Ha

diterima dan H0 ditolak, berarti ada pengaruh yang signifikan dari masing-

masing variabel independen terhadap variabel dependen. Jika 𝑡ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 <

𝑡𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 dan probabilitas (nilai signifikansi) > tingkat signifikansi 5% (λ =

0,05) maka H0 diterima dan Ha ditolak, berarti tidak ada pengaruh yang
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

60

signifikan dari masing-masing variabel independen terhadap variabel

dependen. Di mana t tabel ditentukan dengan mencari derajat bebasnya yaitu

df = N-k

6. Koefisien Determinasi

Koefisien determinasi merupakan ukuran keterwakilan variabel terikat

oleh variabel bebas atau sejauh mana variabel bebas dapat menjelaskan

variabel terikat (Suharjo, 2008:79). Koefisien determinasi digunakan untuk

mengetahui seberapa besar pengaruh variabel independen (lingkungan kerja,

kompensasi) terhadap variabel dependen (kinerja karyawan), rumus yang

digunakan sebagai berikut:

𝑏1∑X1Y + b2∑X2Y
𝑅2 =
∑𝑌 2

Keterangan:

𝑅2 = koefisien determinasi

𝑋 = variabel independen

𝑏 = koefisien regresi

𝑌 = variabel dependen
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

61

BAB IV
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

A. Sejarah dan Perkembangan Perusahaan

PT Eagle Glove Indonesia merupakan perusahan manufaktur yang

bergerak di bidang manufacturing sarung tangan dari kulit dan synthetic yang

didirikan pada tahun 1994 oleh Bapak Mamat dan Topan Gunawan Setyawan. PT

Eagle Glove Indonesia didirikan sebagai nama PT Kenny Glove dan tahun 2001

perusahaan tersebut mengubah namanya menjadi PT Eagle Glove Indonesia yang

bertujuan untuk memperluas kapasitas produksi. PT Eagle Glove Indonesia saat ini

menempati lahan seluas 5.804 𝑚2 yang terbagi menjadi dua pabrik. Pabrik

pertama menempati lahan seluas 3.282 𝑚2 dengan luas bangunan sebesar 1.400

𝑚2 dan fasilitas lain seluas 1.882 𝑚2 . pabrik kedua menempati lahan seluas 2.522

𝑚2 dengan luas bangunan sebesar 2.522 𝑚2 dan fasilitas lain seluas 1.514 𝑚2

yang terletak di Desa Bayen, Purwomartani, Kalasan Sleman 55571 – Yogyakarta

Indonesia. PT Eagle Glove Indonesia diakui sebagai pemimpin industri dan

menjadi produsen terkemuka sarung tangan olahraga.

PT Eagle Glove Indonesia mempunnyai nilai investasi sebesar Rp

2.550.000,00 dan tenaga kerja sebanyak 966 orang yang terdiri dari karyawan laki-

laki sebanyak 187 orang dan karyawan perempuan sebanyak 779 orang.

Perusahaan ini memulai ekspor pada tahun 1995 dan negara Jepang yang menjadi

tempat tujuan ekspornya. Seiring dengan berkembangnya perusahaan, maka


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

62

semakin luas daerah ekspornya seperti Amerika Serikat, Korea, Jerman, Kanada,

Malaysia, Australia, Swedia, India, Singapura, Inggris, Denmark, Taiwan, Cina,

Hongkong. Rep. Check, Thailand, Afrika Selatan, Belgia, Filipina, dan Panama.

PT Eagle Glove Indonesia mendapatan bahan baku produksi sebagian berasal dari

dalam negeri dan sebagian juga import.

B. Visi dan Misi PT Eagle Glove Indonesia

Visi

“menjadi industri sarung tangan terdepan dengan kualitas produk yang sangat

baik”

Misi

Memberikan produk dengan kualitas tertinggi melalui perbaikan dan inovasi

C. Struktur Organisasi

Salah satu faktor penting untuk mencapai tujuan perusahaan adalah

struktur organisasi yang baik dan tepat di mana di dalamnya terdapat pembagian

kerja yang jelas. Pembagian kerja tersebut dimaksudkan agar setiap karyawan

mengetahui tentang apa yang harus dilakukan dan mempertanggungjawabkan

tugas tersebut, mengetahui siapa atasannya sehingga semua dapat diarahkan untuk

membentuk angkatan kerja yang loyal dan harmonis. Struktur organisasi

merupakan perwujudan dari setiap tugas yang ada dalam tiap-tiap organisasi untuk

mencapai tujuan perusahaan. Struktur organisasi yang dibuat oleh PT Eagle Glove

Indonesia disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan sesuai dengan keahlian para


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

63

karyawan pada setiap masing-masing. Berikut adalah struktur organisasi yang

dibuat oleh PT. Eagle Glove Indonesia yang terdapat pada gambar II.2

1. Presiden direktur

Presiden direktur menetapkan kebijaksanaan umum perusahaan,

mengatur dan mengarahkan kegiatan dalam perusahaan, serta

mengendalikan kegiatan untuk mencapai tujuan perusahaan. Presiden

direktur juga mengkoordinasi para manajer dalam rangka

pelaksanaan tugas masing-masing, dan membina hubungan dengan

pihak luar mengenai kepentingan yang prinsipal untuk mencapai

tujuan perusaahaan.

2. Direktur

Bertugas menggantikan presiden direktur dalam mengambil

keputusan jika presiden direktur tidak ada.

3. Office Manager

Bertugas membawahi accounting, personalia (HRD), dan security

serta mengurus penggajian.

4. Planning Manager

Bertugas untuk membawahi planning staff, export, import,

purchasing, factory, dan warehouse. Planning Manager juga

bertugas dalam mengurus produksi.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

64

5. Accounting

Bertugas untuk mengurus keuangan perusahaan dan melakukan

pencatatan.

6. Personalia (HRD)

Bertugas menyusun kebijaksanaan umum organisasi, membina

personalia dan manajemen perusahaan, dalam rangka mencapai

tujuan perusahaan.

7. Planning Staff

Bertugas membuat kalkulasi material dan mengontrol material-

material produksi.

8. Export

Bertugas untuk mengurus barang-barang yang akan diekspor dan

mengurus segala macam yang berkaitan dengan ekspor.

9. Import

Bertugas untuk mengurus barang yang datang dari negara lain dan

mengurus segala macem yang berkaitan dengan impor

10. Purchasing

Bertugas untuk menentukan material produksi mau dipakai kapan.

11. Factory Manager

Bertugas membawahi ass. Factory manager, line leader


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

65

12. Warehouse

Bertugas untuk mengontrol keluar masuknya barang yang berada di

gudang

13. Ass. Factory Manager

Bertugas untuk mengurus administrasi yang dibawahi oleh factory

manager

14. Line Leader

Bertugas untuk membawahi bagian-bagian yang dikepalai

15. Tehnik

Bertugas untuk memperbaiki mesin-mesin yang rusak dan melakukan

pengecekan terhadap mesin-mesin yang berada di pabrik

16. Security

Bertugas untuk menjaga keamanan perusahaan


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

66

STRUKTUR ORGANISASI PT EAGLE GLOVE INDONESIA

Presiden Direktur

Direktur

Planning Manager
Office Manager

accounting Planning Staff

Personalia export
(HRD)

import

Security
purchasing
Ass. Factory
manager
factory

Line Leader

Tehnik
Warehou
se

Gambar II.2
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

67

D. Proses Produksi

Secara garis besar tahapan produksi di PT Eagle Glove Indonesia

sebagai berikut:

a. Pengambilan Bahan Baku

Bahan utama yang digunakan untuk membuat sarung tangan,

misalnya kulit atau sintetis diambil di gudang bahan baku,

disesuaikan dengan jumlah order yang akan dikerjakan. Selain itu

juga dipilih sesuai dengan warna dan kualitas/grade yang

dikehendaki untuk produksi.

Setiap bahan baku seperti pembagian yang telah disampaikan

di bagian sebelumnya, yaitu bahan baku, bahan penolong dan bahan

packing disimpan dalam gudang yang terpisah, karena selain

memiliki sifat dan karakter yang berbeda, kebutuhan akan

penggunaanyapun berbeda sehingga penyimpanan yang terpisah akan

memudahkan penanganannya.

b. Proses Potong

Pada proses di bagian ini, terdapat dua macam proses potong

yang berbeda, yaitu potong aradachi dan potong press.

1. Proses aradachi adalah proses pemotongan bahan khusus

kulit lembaran. Proses ini dikatakan sebagai proses manual

karena alata yang digunakan hanya pisau dan pola dan

proses dilakukan oleh operator menggunakan meja kayu.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

68

Pola mika digunakan sebagai dasar pola untuk memotong

pola badan sarung tangan (wonpan) dan pola ibu jari (omji).

Setelah potong pola selesai dilakukan, baru dilanjutkan ke

bagian potong press menggunakan mesin untuk

mendapatkan bentuk yang lebih spesifik.

2. Proses potong press adalah proses potong yang

menggunakan mesin dan pola besi yang telah memiliki

bentuk sehingga nantinya akan didapatkan hasil yang lebih

mendekati bentuk akhir. Pada proses potong press sebagai

kelanjutan dari proses potong aradachi, alat yang digunakan

adalah sama dengan proses potong press yang dilakukan

pada potong bahan sintetis. Tetapi pada bahan sintetis tidak

dilakukan kegiatan potong aradachi karena bahan sintetis

tidak dilakukan kegiatan potong aradachi karena bahan

sintetis memiliki sifat yang berbeda dengan kulit yang

berasal dari bahan natural yang membutuhkan penanganan

lain seperti perlu dilakukan penarikan di bagia-bagian

tertentunya.

Bahan sintetis hanya perlu dipotong terlebih dahulu menjadi

potongan yang lebih kecil untuk memudahkan pekerjaan apabila

bahan nanti diletakkan pada mesin potong press. Serta dibutuhkan

juga untuk menyesuaikan bentuk pola besinya yang akan dipakai.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

69

Pola besi untuk masing-masing model akan berbeda satu sama lain

sehingga untuk membuat satu buah sarung tangan dibutuhkan

berbagai macam pola besi dan juga berbagai macam ukuran sesuai

pesanan. Selain dari kedua macam proses potong utama di atas, ada

proses pendukung yang lainnya, yaitu proses potong sisi jari (machi),

potong logo, potong velcro, serta press lubang atau proses membuat

lubang di jari tangan. Setiap proses potong press tetap membutuhkan

pola besi yang sesuai seperti gambar 2.

Pola Besi Sarung Tangan

Gambar II.3

c. Proses Jahit

Setelah melalui proses potong press, bahan potongan dibawa

kebagian persiapan sebagai tahap awal proses jahit. Pada bagian ini

semua bahan yang akan dijahit beserta kelengkapannya dipadukan

menjadi satu kesatuan sesuai instruksi kerja sehingga memudahkan

bagian jahit untuk melaksanakan tugasnya. Bagian yang termasuk


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

70

dalam lingkup bagian persiapan adalah pekerjaan lem logo, lem

bahan sintetis. Keseluruhan kegiatan ini dibutuhkan untuk membantu

bagian jahit dalam melaksanakan tugasnya tanpa harus direpotkan

dengan pekerjaan mempadi-padankan bahan.

Terdapat beberapa langkah dalam proses jahit untuk

menghasilkan sebuah sarung tangan, yaitu:

a) Proses jahit ibu jari pada badan tangan (omji)

b) Proses jahit sisi jari-jari (machi)

c) Proses sambung sisi jari (sambung machi)

d) Proses menjahit elastis (zig-zag)

e) Proses sambung sisi telapak tangan dengan punggung

tangan (separuh lipat)

f) Proses menjahit logo

g) Proses menjahit pita

Di bagian ini, hampir tidak ditemukan limbah produksi kecuali

sisa-sia hasil pembersihan benang, kulit dan sintetik

d. Proses Inspek

Bagian ini memegang peranan yang amat penting dalam proses

pembuatan sarung tangan untuk menghasilkan sarung tangan

berkualitas sebelum kegiatan produksi diteruskan ke tahap

selanjutnya. Di bagian ini sarung tangan diteliti, agar tidak kejadi

kesalahan seperti misalnya jahitan tidak ada yang lepas, loncat,


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

71

muntir, dan jarak jahitan antara masing-masing jahitan sama.

Termasuk juga mengontrol agar pemasangan elastik, logo, pita sudah

sesuai dengan spesifikasi instruksi kerja. Bila didapati produk salah,

maka sarung tangan akan dikembalikan ke bagian di mana kesalahan

didapati untuk mendapatkan perbaikan.

Setelah dilakukan perbaikan, maka sarung tanganpun tersebut

akan dibawa kembali ke bagian inspek lagi untuk pengecekan

kembali. Apabila sarung tangan sudah memenuhi standar

pemeriksaan, maka barang akan dilanjutkan ke proses berikutnya

yaitu ke bagian steam & ironing. Tetapi apabila didapati bahwa

sarung tangan masih tidak memenuhi persyaratan dan perbaikan

selanjutnya akan menyebabkan barang menjadi rusak, maka bagian

ini dapat memutuskan bahwa barang masuk kategori rejek dan

mengusulkan untuk mendapatkan penggantian sehingga

dimungkinkan untuk membuat barang yang baru.

e. Proses Steam & Ironing

Sarung tangan yang sudah melalui inspek steam & ironing

kemudian dibawa ke bagian steam & ironing, atau dalam bahasa

awam diseterika untuk mendapatkan bentuk permukaan yang rapi

dan halus atau licin. Ada dua macam proses pelaksanaan steam &

ironing atau penghalusan ini, disesuaikan dengan karakteristik

masing-masing bahan yang digunakan pada sarung tangannya. Bila


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

72

bahan sarung tangan terbuat dari kulit, maka setting dilaksanakan

dengan cara memanaskan alat pola besi langsung menggunakan

setrika listrik dan kemudia meletakkan alat pola besi tersebut ke

dalam sarung tangan, didiamkan beberapa saat sambil dibantu

menghaluskan dengan menggunakan tangan. Sedangkan bila sarung

tangan terbuat dari bahan sintetis, maka steam & ironing dilakukan

menggunakan cara penguapan, yaitu alat pola diletakkan pada alat

pemanas yang dapat menghasilkan uap dan kemudian seperti pada

steam & ironing di atas, alat pola dimasukkan dalam sarung tangan

untuk kemudian dibantu menghaluskan menggunakan tangan.

Apabila proses steam & ironing ini selesai, sarung tangan kembali

diinspek yaitu di bagian fitting.

f. Proses Fitting

Setelah melalui proses steam & ironing, sarung tangan kembali

diinspek untuk megetahui apakah ukuran sarung tangan sudah sesuai

dengan sticker atau tanda-tanda yang dipasangkan pada sarung

tangan bersangkutan. Cara yang dipakai dalam proses ini adalah

dengan menggunakan penggaris sehingga ketepatan ukuran lebih

terjamin. Selain itu, untuk memastikan bahwa sarung tangan sudah

memiliki ukuran yang benar, maka dilakukan juga cara mengukur

sarung tangan sesuai dengan ukuran tangan operator inspek terakhir.

Ada beberapa operator pemeriksa disiapkan untuk masing-masing


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

73

ukuran sarung tangan. Pemeriksaan berupa pengecekan kebenaran

ukuran sarung tangan. Pemeriksaan berupa pengecekan kebenaran

ukuran sarung tangan, kualitas, kelenturan bahan kesesuaian spec

sheet.

Pada pemeriksaan ini inspek dilakukan lebih terinci lagi,

misalnya apakah sarung tangan telah tepat ukuran, nyaman dipakai

dan lain sebagainya. di bagian ini masih dimungkinkan juga

dilakukan penolakan atas barang jadi apabila memang didapati

ketidaksesuaian barang. Penolakan dapat berarti perbaikan kembali

atau penolakan total atas barang dimaksud. Apabila barang memiliki

ketidaksesuaian major, maka bagian fitting dengan persetujuan

kepala produksi dapat meminta penggantian bahan langsung ke

bagian gudang. Apabila penggantian total, maka proses akan dimulai

kembali dari awal.

g. Proses Finishing/Packing/Pengiriman

Bagian ini merupakan tahap paling akhir dalam keseluruhan

proses produksi. Di bagian ini bahan-bahan penunjang yang

dibutuhkan dilengkapi, misalnya sticker-sticker, barcode, hang tag,

hanger dan lain sebagainya. ditempelkan atau digantungkan pada

sarung tangan atau pada amplop-amplop di mana sarung tangan akan

dimasukkan. Selain itu juga bila kancing yang disebut ballmarker

dikehendaki oleh order bersangkutan, dilaksanakan oleh bagian ini.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

74

Selain inspek ukuran yang dilakukan oleh bagian fitting tadi,

masih ada lagi proses inspek yang wajib dilakukan oleh bagian

finishing ini yaitu pemeriksaan metal, menggunakan metal detector.

Hal ini bertujuan untuk menghindari jangan sampai ada patahan

jarum jahit atau potongan metal lainnya yang dipakai selama proses

produksi ikut dalam sarung tangan bersangkutan setelah bahan

penunjang di atas dilengkapi, sarung tangan siap untuk melalui

proses pengepakan. Biasanya diawali atau dibungkus dengan kantong

plastik (plastic bag), dimasukkan ke dalam amplop, ke dalam inner

box kemudian ke dalam karton box. Tahap-tahap ini disebut tahap

pengepakan. Bila proses ini selesai, maka berarti barang siap untuk

dikirim.

Setelah proses pengepakan selesai, maka akhir dari proses

adalah proses pengiriman. Pengiriman dapat dilakukan melalui darat

maupun udara, menggunakan truk atau langsung menggunakan

container apabila pengiriman dilakukan melalui laut.

E. Pemasaran

Sistem pemasaran PT Eagle Glove Indonesia menggunakan website dan

media sosial facebook yang dibuat oleh perusahaan tersebut. Perusahaan

memasarkan produknya ke negara Amerika Serikat, Korea, Jerman, Kanada,

Malaysia, Australia, Swedia, India, Singapura, Inggris, Denmark, Taiwan, Cina,

Hongkong. Rep. Check, Thailand, Afrika Selatan, Belgia, Filipina, dan Panama
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

75

dengan melalui laut dan udar. Perusahaan melakukan saluran distribusinya

berdasarkan pesanan pelanggan secara langsung dan melalui agen. Kadang harga

jual mengalami naik turun. Hal tersebut karena beberapa faktor yang

mempengaruhi yaitu harga bahan material utama yaitu kulit dan synthetic, nilai

rupiah terhadap US dollar yang sering naik turun, dan upah minimum provinsi.

F. Personalia

Departemen personalia bertugas menyusun kebijaksanaan umum

organisasi, membina personalia dan manajemen perusahaan, dalam mencapai

tujuan perusahaan. Setelah mengalami beberapa perkembangan PT Eagle Glove

Indonesia memiliki karyawan berjumlah 966 karyawan. PT Eagle Glove Indonesia

memperoleh karyawan melalui media cetak dan media elektronik dan diumumkan

ke calon karyawan. Setiap calon karyawan harus mengikuti tes, setelah dilakukan

seleksi administrasi kemudian dilakukan tes sesuai dengan bagian yang dilamar.

Jam kerja karyawan pada PT Eagle Glove Indonesia berlangsung selama 7 jam dan

sistem penggajiannya adalah bulanan.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

76

BAB V

ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

A. Analisis Uji Validitas dan Reliabilitas

uji validitas dan reliabilitas digunakan untuk mengetahui apakah insstrumen

atau alat peneliti yang digunakan benar-benar mencerminkan variabel atau atribut

yang diteliti.

1. Uji Validitas

Uji validitas penelitian ini dilakukan dengan mencari nilai korelasi

Product Moment (Pearson), dengan tarif signifikansi (α) = 5% dan derajat

kebebasan (dk = n-2), yaitu 68-2 = 66, sehingga diperoleh 𝑟𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 =

0,2387. Butir pernyataan dikatakan valid apabila 𝑟ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 lebih besar dari

𝑟𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 .

Tabel V.1
Hasil Uji Validitas Lingkungan Kerja
Variabel Butir R hitung R tabel Keterangan
Lingkungan Kerja 1 0,321 0,2387 Valid
2 0,043 0,2387 Tidak Valid
3 0,421 0,2387 Valid
4 0,390 0,2387 Valid
5 0,686 0,2387 Valid
6 0,710 0,2387 Valid
7 0,562 0,2387 Valid
8 0,571 0,2387 Valid
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

77

9 0,461 0,2387 Valid


10 -0,015 0,2387 Tidak Valid
11 0,315 0,2387 Valid
12 0,568 0,2387 Valid
13 0,725 0,2387 Valid
14 0,544 0,2387 Valid
15 0,425 0,2387 Valid
16 0,419 0,2387 Valid
17 0,264 0,2387 Valid
18 0,078 0,2387 Tidak Valid
19 -0,107 0,2387 Tidak Valid
Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan tabel V.11 tersebut, seluruh item pernyataan lingkungan

kerja dalam instrumen penelitian terdapat 15 instrumen yang dinyatakan

valid dan 4 instrumen dinyatakan tidak valid, karena 𝑟ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 lebih kecil

dari 𝑟𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 yaitu 0,2387. Dikarenakan terdapat instrumen yang tidak

valid, maka instrumen tersebut dihilangkan, hal ini dilakukan agar semua

instrumen memperoleh hasil yang valid dengan melakukan pengujian

kembali. Dengan demikian terjadi perubahan pada tabel validitas

lingkungan kerja sebagai berikut


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

78

V.2
Butir-butir Pernyataan Lngkungan Kerja yang Lolos Uji Validitas

Variabel Butir R hitung R tabel Keterangan


Lingkungan Kerja 1 0,342 0,2387 Valid
3 0,408 0,2387 Valid
4 0,377 0,2387 Valid
5 0,683 0,2387 Valid
6 0,720 0,2387 Valid
7 0,582 0,2387 Valid
8 0,578 0,2387 Valid
9 0,473 0,2387 Valid
11 0,318 0,2387 Valid
12 0,585 0,2387 Valid
13 0,729 0,2387 Valid
14 0,561 0,2387 Valid
15 0,424 0,2387 Valid
16 0,413 0,2387 Valid
17 0,265 0,2387 Valid
Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Tabel V.2 menunjukkan butir-butir pernyataan lingkungan kerja yang

telah disaring sehingga hanya tersisa butir-butir pernyataan yang lolos uji

validitas karena 𝑟ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 lebih besar dari 𝑟𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 0,2387.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

79

Tabel V.3
Hasil Uji Validitas Kompensasi
Variabel Butir R hitung R tabel Keterangan
Kompensasi 1 0,390 0,2387 Valid
2 0,439 0,2387 Valid
3 0,584 0,2387 Valid
4 0,596 0,2387 Valid
5 0,798 0,2387 Valid
6 0,810 0,2387 Valid
7 0,789 0,2387 Valid
8 0,527 0,2387 Valid
9 0,350 0,2387 Valid
10 0,346 0,2387 Valid
11 0,598 0,2387 Valid
12 0,535 0,2387 Valid
13 0,510 0,2387 Valid
14 0,386 0,2387 Valid
Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan tabel V.3 tersebut, seluruh item pernyataan kompensasi

dalam instrumen penelitian dinyatakan valid, karena 𝑟ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 lebih besar

dari 𝑟𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 0,2387.

V.4
Hasil Uji Validitas Kinerja
Variabel Butir R hitung R tabel Keterangan
Kinerja 1 0,688 0,2387 Valid
2 0,634 0,2387 Valid
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

80

3 0,619 0,2387 Valid


4 0,563 0,2387 Valid
5 0,415 0,2387 Valid
6 0,549 0,2387 Valid
7 0,586 0,2387 Valid
8 0,245 0,2387 Valid
9 0,329 0,2387 Valid
Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan tabel V.4 tersebut, seluruh item pernyataan kinerja dalam

instrumen penelitian dinyatakan valid, karena 𝑟ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 lebih besar dari

𝑟ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 0,2387.

2. Uji Reliabilitas

Hasil uji reliabilitas ini dilakukan menggunakan Cronbach’s Alpha.

Dalam uji reliabilitas ini pedoman yang digunakan dalam pengambilan

keputusan jika nilai Cronbach’s Alpha ≤ 0,60 maka variabel tidak

reliabel, jika nilai Cronbach’s Alpha > 0,60 maka variabel reliabel.

Berikut tabel uji reliabilitas sebagai berikut:

V.5
Tabel Hasil Uji Reliabilitas
Variabel Cronbach’s Alpha Keterangan
Lingkungan Kerja 0,792 Reliabel
Kompensasi 0,839 Reliabel
Kinerja 0,637 Reliabel
Sumber: data primer, diolah tahun 2017
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

81

Berdasarkan tabel V.5 dapat dilihat nilai lingkungan kerja

sebesar 0,792, kompensasi sebesar 0,839, dan kinerja sebesar 0,637.

Karena nilai Cronbach’s Alpha di atas 0,60 maka dapat disimpulkan

bahwa butir-butir instrumen tersebut reliabel.

B. Karakteristik Responden

Analisis identitas responden digunakan untuk mengetahui gambaran

responden yang diteliti. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan

produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia yang berjumlah 74 responden.

Berdasarkan informasi yang diperoleh kuesioner yang diberikan, responden

dikelompokkan ke dalam beberapa kelompok berdasarkan jenis kelamin, usia,

pendidikan terakhir, dan masa kerja

1. Jenis Kelamin

Tabel di bawah ini menunjukkan komposisi jenis kelamin karyawan

produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia:

Tabel V.6
Presentase Responden Berdasarkan Jenis Kelamin
Jenis Kelamin Jumlah Responden Persentase
Laki-laki 28 41,2%
Perempuan 40 58,8%
Total 68 100%
Sumber: Data Primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat bahwa mayoritas karyawan

produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia berjenis kelamin


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

82

perempuan sebanyak 40 orang (58,8%) dan sisanya 28 orang (41,2%)

karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia berjenis

kelamin laki-laki

2. Usia

Tabel di bawah menunjukkan komposisi usia karyawan produksi

bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia. Menurut Undang-Undang

Tenaga Kerja No. 13 Tahun 2003, mereka yang dikelompokkan sebagai

tenaga kerja yaitu mereka yang berusia 15 tahun sampai 64 tahun.

Tabel V.7
Persentase Responden Berdasarkan Usia
Usia Frekuensi Persentase (%)
15-24 9 13,2%
25-34 42 61,8%
35-44 16 23,6%
45-54 1 1,4%
55-64 0 0%
Total 68 100%
Sumber: Data Primer, diolah pada tahun 2017

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat bahwa jumlah

responden paling banyak berusia 25-34 tahun sebanyak 42 orang

(61,8%), diikuti oleh karyawan produksi bagian cutting berusia 35-44

tahun sebanyak 16 orang (23,6%), karyawan produksi bagian cutting

berusia 15-24 tahun sebanyak 9 orang (13,2%), dan paling sedikit


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

83

karyawan produksi bagian cutting berusia 45-54 tahun sebanyak 1

orang (1%).

3. Pendidikan Terakhir

dalam penelitian ini pendidikan terakhir responden dikelompokkan ke

dalam empat kelompok, seperti tercantum dalam tabel berikut ini:

Tabel V.8
Persentase Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir
Pendidikan Terakhir Jumlah Persentase
SD 0 0%
SLTP 5 7,4%
SLTA 63 92,6%
Lainnya 0 0%
Jumlah 68 100%
Sumber: Data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat bahwa karyawan produksi

bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia mayoritas berpendidikan

SLTA yaitu sebanyak 63 orang (92,6%), dan sisanya adalah karyawan

yang berpendidikan SLTP sebanyak 5 orang (7,4%).

4. Masa Kerja

Dari hasil jawaban kuesioner yang diberikan oleh responden diperoleh

data sebagai berikut:


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

84

Tabel V.9
Persentase Responden Berdasarkan Masa Kerja
Masa Kerja (tahun) Jumlah Persentase
≤5 13 19,1%
5-10 34 50%
≥ 10 21 30,9%
Jumlah 68 100%
Sumber: Data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan tabel di atas, mayoritas responden telah bekerja di PT

Eagle Glove bagian cutting selama 5-10 tahun sebanyak 34 orang

(50%), ≥ 10 tahun sebanyak 21 orang (30,9%), ≤ 5 tahun sebanyak 13

orang (19,1%).

C. Analisis Deskriptif

1. Lingkungan Kerja

Kuesioner pada variabel lingkungan kerja menggunakan skala likert yaitu 1-5,

skala 1 menunjukkan lingkungan kerja dalam kategori sangat rendah,

sedangkan skala 5 menunjukkan lingkungan kerja dalam kategori sangat tinggi.

Berikut ini adalah tabel skala data:

Tabel V.10
Tabel skala data lingkungan kerja
Skala Data Kelas Kategori
1 1,00-1,79 Sangat kurang baik
2 1,80-2,59 Kurang baik
3 2,60-3,39 Cukup
4 3,40-4,19 Baik
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

85

5 4,20-5,00 Sangat baik


Sumber: Data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan jawaban responden atas kuesioner dalam penelitian disebut

ditunjukkan dengan mean dan rata-rata mean dalam rentang skala. Untuk

indikator variabel lingkungan kerja dipaparkan pada tabel di bawah ini:

Tabel V.11
Analisis deskriptif variabel lingkungan kerja
No Pernyataan Rata-Rata Kategori
1 Pencahayaan di tempat kerja saya tidak 4,01 Baik
menyilaukan
3 Tempat kerja saya jauh dari kebisingan 2,87 Cukup
4 saya dapat berkonsentrasi dengan baik karena 2,96 Cukup
jauh dari kebisingan.
5 tempat kerja saya selalu bersih. 3,38 Cukup
6 ketersediaan WC yang bersih dan nyaman 3,31 Cukup
sangat mendukung fisik saya yang kemudian
mempengaruhi tingkat produktivitas saya
dalam bekerja
7 suhu udara yang pas di sekitar ruangan kerja 2,96 Cukup
saya sangat mendukung fisik saya yang
kemudian mempengaruhi tingkat
produktivitas dalam bekerja
8 ventilasi udara di tempat kerja baik 3,38 Cukup
9 konstruksi bangunan dan ruang kerja yang 3,68 Baik
aman sangat mendukung konsentrasi saya
ketika bekerja
11 peralatan keamanan di sekitar tempat kerja 4,07 Baik
saya membuat saya merasa sangat aman
sehingga mempengaruhi kondisi kejiwaan
saya dalam bekerja
12 Tempat kerja saya tidak terdapat bau-bauan 2,78 Cukup
yang tidak sedap
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

86

13 Pengharum ruangan terdapat di tempat kerja 2,90 Cukup


saya untuk mengatasi bau tidak sedap
14 warna dinding lingkungan kerja saya sangat 3,41 Baik
mendukung pikiran dan semangat saya ketika
mengerjakan pekerjaan
15 komposisi warna benda-benda pada ruang 3,46 Baik
kerja saya sangat mendukung keadaan pikiran
saya untuk bekerja
16 komunikasi yang intens dengan atasan sangat 3,91 Baik
membantu semangat saya dalam bekerja
17 saya merasa bersemangat dalam bekerja jika 3,97 Baik
saya mendapatkan perhatian dari atasan saya
Rata-Rata 3,40 Baik
Sumber: Data primer, diolah tahun 2017

Dengan menggunakan kategori tersebut, dapat diketahui item pernyataan

nomor 11 merupakan item dengan skor tertinggi sebesar 4,07 dari item

pernyataan lain, sedangkan item pernyataan nomor 12 merupakan item dengan

skor peryataan terendah sebesar 2,78 dari item pernyataan lain. Rata-rata skor

item pernyataan. Rata-rata mean item pernyataan variabel lingkungan kerja

menghasilkan skor 3,40 yang masuk dalam kategori baik. Diasumsikan bahwa

penilaian responden terhadap lingkungan kerja memberikan pernyataan baik.

2. Kompensasi

Kuesioner pada variabel kompensasi menggunakan skala likert 1-5, skala 1

menunjukkan persepsi terhadap kompensasi sangat tidak puas sedangkan skala

5 menunjukkan persepsi terhadap kompensasi sangat puas. Berikut ini adalah

tabel skala data:


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

87

Tabel V.12
Tabel skala data kompensasi
Skala Data Kelas Kategori
1 1,00-1,79 Sangat tidak puas
2 1,80-2,59 Tidak puas
3 2,60-3,39 Cukup puas
4 3,40-4,19 Puas
5 4,20-5,00 Sangat puas
Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan jawaban responden atas kuesioner dalam penelitian disebut

ditunjukkan dengan mean dan rata-rata mean dalam rentang skala. Untuk

indikator empiris variabel kompensasi dipaparkan pada tabel di bawah ini:

Tabel V.13
Analisis Deskriptif variabel kompensasi
No Pernyataan Rata-Rata Kategori
1 Saya mendapatkan gaji atas pekerjaan saya 4,37 Sangat
setiap bulan secara tepat waktu Puas
2 Gaji yang saya terima saat ini sudah sesuai 3,82 Puas
dengan standar perusahaan
3 Gaji diberikan sesuai dengan pengorbanan 3,41 Puas
yang diberikan kepada perusahaan
4 Dengan gaji yang saya peroleh saat ini, saya 3,56 Puas
dapat mengerjakan tugas-tugas yang
diberikan dengan baik
5 Perusahaan memberikan insentif kepada saya 3,12 Cukup
apabila hasil pekerjaan saya mencapai atau Puas
melebihi target yang telah ditetapkan
6 insentif yang saya terima meningkatkan 3,21 Cukup
semangat saya dalam bekerja Puas
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

88

7 pemberian insentif sudah sesuai dengan 3,09 Cukup


standar yang telah ditentukan Puas
8 Perusahaan telah memberikan tunjangan 4,09 Puas
kepada saya
9 Tunjangan yang saya terima seperti asuransi 4,18 Puas
kesehatan dan jiwa sudah melengkapi
kebutuhan saya
10 Tunjangan hari raya yang diberikan 4,39 Sangat
perusahaan sangat berarti bagi saya Puas
11 Tunjangan yang diberikan membuat saya 4,26 Sangat
merasa dihargai oleh perusahaan Puas
12 Tunjangan yang diberikan mendorong saya 4,21 Sangat
untuk dapat memberikan potensi terbaik bagi Puas
perusahaan
13 Perusahaan telah menyediakan fasilitas- 3,87 Puas
fasilitas (parkir, telepon, ruang kerja yang
nyaman, mushola) yang memadai
14 Fasilitas yang diberikan oleh perusahaan 4,13 Puas
menunjang dalam pelaksanaan kerja
Rata-Rata 3,84 Puas
Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Dengan menggunakan kategori tersebut, dapat diketahui item pernyataan

nomor 10 merupakan item dengan skor tertinggi sebesar 4,39 dari item

pernyataan lain, sedangkan item pernyataan nomor 7 merupakan item

pernyataan dengan terendah sebesar 3,09. Rata-rata mean item pernyataan

variabel kompensasi karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove

Indonesia adalah 3,84 yang masuk dalam kategori puas, hal ini menunjukkan

bahwa sebagian besar responden sudah merasa puas terhadap kompensasi yang

diberikan.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

89

3. Kinerja

Kuesioner pada variabel kinerja menggunakan skala 1-5, skala 1

menunjukkan kinerja sangat tidak baik, sedangkan skala 5 menunjukkan kinerja

sangat baik. Berikut adalah tabel skala data:

Tabel V.14
Tabel skala data kinerja
Skala Data Kelas Kategori
1 1,00-1,79 Sangat tidak baik
2 1,80-2,59 Tidak baik
3 2,60-3,39 Cukup baik
4 3,40-4,19 Baik
5 4,20-500 Sangat baik
Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan jawaban responden atas kuesioner dalam penelitian disebut

ditunjukkan dengan mean dan rata-rata mean dalam rentang skala. Untuk

indikator empiris variabel kompensasi dipaparkan pada tabel di bawah ini:

Tabel V.15
Analisis deskriptif variabel kinerja karyawan
No Pernyataan Rata-Rata Kategori
1 pekerjaan yang saya lakukan sudah 3,97 Baik
mencapai target yang ditentukan
perusahaan
2 saya dapat menyelesaikan pekerjaan 3,87 Baik
lebih dari yang ditargetkan
3 saya menyelesaikan pekerjaan sesuai 3,84 Baik
dengan waktu yang telah ditetapkan
4 3,88 Baik
saya menyelesaikan pekerjaan sesuai
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

90

dengan standar yang telah ditetapkan


perusahaan
5 saya bertanggung jawab dalam 4 Baik
menyelesaikan pekerjaan
6 saya tiba di tempat kerja selalu tepat 4 Baik
waktu
7 saya jarang sekali absen bekerja 3,79 Baik
8 saya menguasai pekerjaan yang sedang 3,76 Baik
saya jalani
9 saya teliti dalam menyelesaikan 4,03 Baik
pekerjaan
Rata-Rata 3,91 Baik
Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Dengan menggunakan kategori tersebut, dapat diketahui item pernyataan

nomor 9 merupakan item dengan skor tertinggi sebesar 4,03 dari item

pernyataan lain, sedangkan item pernyataan nomor 8 merupakan item dengan

skor terendah sebesar 3, 76 dari item pernyataan lain. Rata-rata mean item

pernyataan variabel kinerja karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove

Indonesia adalah 3,91 yang masuk dalam kategori baik, maka responden dalam

penelitian memiliki tingkat kinerja yang baik.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

91

D. Uji Asumsi Klasik

1. Uji Normalitas

Tabel V.16
Tabel Hasil Uji Normalitas

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

Unstandardized
Residual

N 68

Normal Parametersa Mean .0000000

Std.
2.78036436
Deviation

Most Extreme Absolute .145


Differences Positive .085

Negative -.145

Kolmogorov-Smirnov Z 1.196

Asymp. Sig. (2-tailed) .114

a. Test distribution is Normal.

Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan hasil uji normalitas pada tabel V.16 hasil pengujian One Sample

Kolmogorov-Smirnov Test menghasilkan asymptotic significance sebesar 0,114

> 0,05. Berdasarkan hasil tersebut maka dapat disimpulkan bahwa model

regresi telah memenuhi asumsi kenormalan.

2. Uji Multikolinieritas

Uji Multikolinieritas bertujuan untuk menguji apakah pada model regresi

ditemukan adanya korelasi antar variabel independen. Model regresi yang baik
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

92

adalah non multikolinier. Jika nilai toleransi ≥ 0,1 dan VIF ≤ 10 maka tidak

terjadi gangguan multikolinieritas. Berikut adalah hasil uji multikolinieritas

yang diperoleh penulis:

V.17
Tabel Hasil Uji Multikolinieritas

Collinearity Statistics
Model
Tolerance VIF

1 X1 .743 1.346

X2 .743 1.346

a. Dependent Variable: Y

berdasarkan hasil uji multikolinieritas pada tabel V.17 dapat disimpulkan

bahwa model regresi pada penelitian ini tidak terjadi multikolinieritas, karena

jika dilihat dari nilai VIF yaitu 1.346 ≤ 10, artinya model regresi tersebut tidak

terjadi multikolinieritas.

3. Uji Heteroskedastisitas

Uji heteroskedastisitas digunakan untuk menguji apakah dalam model regresi

terjadi ketidaksamaan varian dan residual dari suatu pengamatan ke

pengamatan yang lain. Metode yang digunakan dalam uji heteroskedastisitas

adalah dengan Scatterplot.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

93

Gambar V.1
Hasil Uji Heteroskedastisitas

Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan hasil uji Heteroskedastisitas pada gambar V.1 dapat disimpulkan

bahwa dalam uji ini tidak terjadi heteroskedastisitas, karena jika dilihat dari

gambar grafik Scatterplot, titik-titik pada scatter-plots menyebar secara acak,

baik di bagian atas angka nol ataupun di bagian bawah angka nol dari sumbu

vertikal atau sumbu Y, maka disimpulkan terjadi heteroskedastisitas.

E. Hasil Analisis Data

1. Analisis Regresi Linier Berganda

Analisis ini digunakan untuk mengukur intensitas hubungan antara dua

variabel atau lebih dan membuat perkiraan Y atas X. Analisis regresi linier

berganda bertujuan mendeskripsikan dan memprediksi bagaimana variabel

independen mempengaruhi variabel dependen dengan menggunakan data


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

94

primer hasil penyebaran kuesioner. Berikut tabel koefisien yang menampilkan

nilai koefisien regresi untuk menentukan persamaan regresi berganda:

Tabel V.18
Tabel Analisis Persamaan Regresi Linier Berganda

Coefficientsa

Unstandardized Coefficients Standardized Coefficients

Model B Std. Error Beta T Sig.

1 (Constant) 31.673 2.892 10.953 .000

X1 -.070 .052 -.186 -1.345 .183

X2 .132 .057 .319 2.303 .025

a. Dependent Variable: Y

Sumber: data primer, Diolah tahun 2017

Berdasarkan tabel V.18 maka diperoleh persamaan regresi sebagai berikut:

Y(-Kinerja) = 31,673 - 0,070 𝑋1 (lingkungan kerja) + 0,132 𝑋2 (kompensasi).

F. Uji F

Uji F adalah pengujian signifikansi persamaan yang digunakan untuk

mengetahui ada tidaknya pengaruh variabel independen (lingkungan kerja,

kompensasi) secara bersama-sama terhadap variabel dependen (kinerja karyawan).

Hipotesisnya adalah:

H0: lingkungan kerja, dan kompensasi secara bersama-sama tidak

berpengaruh terhadap kinerja karyawan

Ha: lingkungan kerja, dan kompensasi secara bersama-sama berpengaruh

terhadap kinerja karyawan


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

95

Tabel V.19
Hasil Uji F

ANOVAb

Model Sum of Squares Df Mean Square F Sig.

1 Regression 42.591 2 21.295 2.673 .077a

Residual 517.939 65 7.968

Total 560.529 67

a. Predictors: (Constant), X2, X1

b. Dependent Variable: Y
Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan tabel uji ANOVA di atas F hitung adalah 2,673. Berdasarkan

tabel F dengan taraf signifikansi α = 5% diketahui bahwa F tabel dengan df1 = k-1

= 3-1 = 2 dan df2 = n-k = 68-3 maka F tabel (df1) (df2) = 3,14. Berdasarkan hasil

perhitungan diperoleh F hitung = 2,673 sedangkan F tabel = 3,14. Maka F hitung <

F tabel. Hal ini menunjukkan bahwa H0 diterima tolak dan Ha ditolak, dapat

disimpulkan bahwa lingkungan kerja dan kompensasi tidak berpengaruh secara

bersama-sama terhadap kinerja karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove

Indonesia.

G. Uji t

Uji t digunakan untuk mengetahui apakah variabel independen (lingkungan

kerja, dan kompensasi) secara individual mempengaruhi variabel dependen

(kinerja karyawan). Untuk membuktikan ada tidaknya pengaruh maka akan

dilakukan langkah-langkah sebagai berikut:


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

96

H0: lingkungan kerja, dan kompensasi secara parsial tidak berpengaruh

terhadap kinerja karyawan

Ha: lingkungan kerja, dan kompensasi secara parsial berpengaruh terhadap

kinerja karyawan

Tabel V.20
Hasil Uji t

Coefficientsa

Unstandardized Coefficients Standardized Coefficients

Model B Std. Error Beta T Sig.

1 (Constant) 31.673 2.892 10.953 .000

X1 -.070 .052 -.186 -1.345 .183

X2 .132 .057 .319 2.303 .025

a. Dependent Variable: Y
Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Uji t dilakukan dengan membandingkan nilai t hitung yang diperoleh pada

tabel di atas dengan tarif signifikansi 0,05 dengan derajat kebebasan (df)= n-k-1 =

68-3-1= 64. Dengan ketentuan tersebut maka diperoleh t tabel sebesar 1.998,

kesimpulan dalam pengujian t hitung adalah sebagai berikut:

1. Lingkungan Kerja (X1)

Berdasarkan tabel V.20 diketahui bahwa nilai t hitung lingkungan kerja

(X1) sebesar -1,345 kurang dari 1,998 (t hitung < t tabel maka H0 diterima

Ha ditolak artinya lingkungan kerja secara parsial tidak berpengaruh

terhadap kinerja karyawan.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

97

2. Kompensasi (X2)

Berdasarkan tabel V.20 diketahui bahwa nilai hitung kompensasi (X2)

sebesar 2,303 kurang dari 1,998 (t hitung < t tabel maka H0 diterima Ha

ditolak artinya kompensasi secara parsial berpengaruh terhadap kinerja

karyawan).

H. Koefisien Determinasi

Koefisien determinasi (𝑅 2 ) dari hasil regresi berganda menunjukkan seberapa

besar variabel dependen (kinerja karyawan) dipengaruhi oleh variabel independen

(lingkungan kerja, dan kompensasi). Hasil uji koefisien determinasi (𝑅 2 ) dapat

dilihat pada tabel di bawah ini:

Tabel V.21
Tabel Hasil Uji Koefisien Determinasi

Model Summary

Model R R Square Adjusted R Square Std. Error of the Estimate

1 .276a .076 .048 2.823

a. Predictors: (Constant), X2, X1


Sumber: data primer, diolah tahun 2017

Berdasarkan tabel di atas, koefisien determinasi (𝑅 2 ) sebesar 0,048 atau

(4,8%). Hal ini menunjukkan bahwa 4,8% kinerja karyawan produksi bagian

cutting PT Eagle Glove Indonesia dipengaruhi oleh variabel lingkungan kerja, dan

kompensasi. Sedangkan 95,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak

dimasukkan dalam model penelitian ini.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

98

I. Pembahasan

Berdasarkan olah data melalui uji F, variabel lingkungan kerja dan

kompensasi tidak berpengaruh secara bersama-sama terhadap kinerja karyawan

yang dapat dilihat dari F hitung sebesar 2,673 < F tabel = 3,14. Hal ini

menunjukkan bahwa lingkungan kerja dan kompensasi tidak berpengaruh secara

bersama-sama terhadap kinerja karyawan.

Hasil uji hipotesis secara parsial menunjukkan bahwa lingkungan kerja tidak

berpengaruh terhadap kinerja karyawan, hal ini diketahui dalam perhitungan uji t

di mana t hitung lingkungan kerja (X1 ) sebesar -1,345 kurang dari 1,998 (t hitung

< t tabel). Penelitian ini berhasil menunjukkan bahwa lingkungan kerja tidak

berpengaruh terhadap kinerja karyawan produksi bagian cutting pada PT Eagle

Glove Indonesia. Maka dapat dikatakan bahwa semakin buruk lingkungan kerja

maka kinerja karyawan akan semakin buruk

Hasil penelitian menunjukkan skor terendah variabel lingkungan kerja yaitu

pada indikator kebisingan. Karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove

Indonesia merasa terganggu dengan suara bising seperti suara mesin generator set

yang berada tidak jauh dengan lokasi ruangan produksi cutting. Dan suara

kendaraan yang lewat atau yang memasuki perusahaan. Semakin bising

lingkungan kerja produksi bagian cutting, maka kinerja karyawan akan menurun.

Hasil penelitian ini didukung oleh penelitian sebelumnya (Rochman, 2008) yang

menyatakan bahwa lingkungan kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

99

Hasil uji hipotesis secara parsial menunjukkan bahwa kompensasi

berpengaruh terhadap kinerja karyawan, hal ini diketahui dalam perhitungan uji t

di mana t hitung kompensasi (X2) sebesar 2,303 lebih besar dari 1,988 (t hitung > t

tabel). Kompensasi mengandung makna bahwa setiap kegiatan yang dilakukan

oleh karyawan merupakan kegiatan profesional yang berarti terdapat imbalan atas

jasa yang telah dilakukan oleh karyawan untuk perusahaannya. Pemberian

kompensasi harus layak dan dapat diterima oleh karyawan yang telah melakukan

tugasnya dengan sangat baik. Dengan pemberian kompensasi yang sesuai, maka

karyawan akan bersungguh-sungguh dan melakukan berbagai upaya agar bisa

menapai kerja yang lebih baik sehingga kinerjanya bisa lebih meningkat. Dengan

kinerja yang lebih baik, tentu akan memajukan jalannya usaha perusahaan. Hasil

penelitian ini didukung oleh penelitian sebelumnya (Nurul, 2016) yang

menyatakan bahwa kompensasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan.

Hasil uji determinasi menunjukkan 4,8% kinerja karyawan produksi bagian

cutting PT Eagle Glove Indonesia dipengaruhi oleh variabel lingkungan kerja dan

kompensasi. Sedangkan 95,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak

dimasukkan dalam model penelitian ini.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

100

BAB VI

KESIMPULAN SARAN DAN KETERBATASAN PENELITIAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh dari 68 sampel

karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia dapat ditarik

kesimpulan:

1. Berdasarkan analisis identitas responden, sebagian besar karyawan

produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia berjenis

kelamin perempuan sebanyak 40 orang (58,8%). Usia karyawan

produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia didominasi

oleh umur 25-34 tahun yaitu sebanyak 42 karyawan (61,8%).

Pendidikan terakhir karyawan produksi bagian cutting PT Eagle

Glove Indonesia sebagian besar adalah lulusan SLTA sebanyak 63

orang (92,6%). Masa kerja karyawan produksi bagian cutting PT

Eagle Glove Indonesia sebagian besar selama 5-10 tahun sebanyak

34 karyawan (50%).

2. Hasil uji F menunjukkan bahwa lingkungan kerja dan kompensasi

tidak secara bersama-sama berpengaruh terhadap kinerja

karyawan, yang dapat dilihat dari F hitung sebesar 2,673 < F tabel

= 3,14
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

101

3. Hasil uji t secara parsial menunjukkan bahwa lingkungan kerja

(X1) tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Hal ini dapat

dibuktikan dalam perhitungan uii t dimana hasil t hitung sebesar -

1,345 kurang dari 1,998 (t hitung < t tabel)

4. Kompensasi (X2) secara parsial berpengaruh terhadap kinerja

karyawan. Hal ini dapat dibuktikan dalam perhitungan uji t di

mana hasil t hitung sebesar 2,303 lebih besar dari 1,998

5. Hasil uji determinasi menunjukkan bahwa 4,8% kinerja karyawan

produksi bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia dipengaruhi

oleh variabel lingkungan kerja dan kompensasi. Sedangkan 95,2%

dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam

model penelitian ini.

A. Saran

Berdasarkan kesimpulan di atas, maka disampaikan beberapa saran

sebagai berikut:

1. Bagi PT Eagle Glove Indonesia

Berdasarkan hasil analisis ini menunjukkan tidak adanya pengaruh

antara lingkungan kerja dan adanya pengaruh antara kompensasi

terhadap kinerja karyawan produksi bagian cutting PT Eagle Glove

Indonesia, maka perlu dipertimbangkan sebagai berikut:


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

102

a. Untuk mengurangi tingkat gangguan dari faktor lingkungan

kerja, perlu diperhatikan kondisi fisik tempat kerja, yang

meliputi:

1. Kebisingan

PT Eagle Glove Indonesia diharapkan untuk

memberikan edukasi kepada para pekerja bagian cutting

agar mengetahui manfaat perlindungan diri khususnya

ear plugs dan ear muffs, penggunaan ear plugs dan ear

muffs diharapkan dapat mengurangi kebisingan

2. Kebersihan

Kebersihan lingkungan kerja bagian cutting harus

menjadi salah satu perhatian utama pembenahan di PT

Eagle Glove Indonesia. Perusahaan harus menanamkan

kesadaran bahwa kebersihan adalah tanggung jawab

setiap karyawan yang ada, paling tidak untuk ruangan

kerja mereka masing-masing, hal ini bisa dilakukan

dengan menerapkan budaya untuk membersihkan

euangan kerja 3 menit sebelum memulai kerja. pastikan

setiap alat kerja ditata dengan rapi sehingga mudah

untuk dibersihkan dan tidak bererakan, segera pindahkan

barang-barang yang sudah tidak digunakan lagi atau

dibuang agar kebersihan selalu terjaga. Kemudian untuk


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

103

perawatan kebersihan sarana prasarana di luar

lingkungan kerja juga harus diperhatikan. Seperti toilet

yang rutin dibersihkan pada waktu pagi sebelum

memulai pekerjaan, saat jam istirahat, maupun saat

selesai kerja.

3. sirkulasi udara

ruangan kerja bagian cutting PT Eagle Glove Indonesia

dirasa karyawan pengap oleh karyawan karena

kurangnya sirkulasi udara. Diharapkan PT Eagle Glove

Indonesia mengubah ruangan, menambah ventilasi atau

menambah kipas angin agar agar sirkulasi udara bisa

semakin baik

4. bau

karyawan kerap kali menghirup aroma yang tidak sedap

yang berada di sekitar ruangan kerja. Maka hari itu

diharapkan PT Eagle Glove Indonesia memasang

pewangi ruangan agar ruangan kerja harum.

b. Pihak manajemen PT Eagle Glove Indonesia diketahui bahwa

veriabel kompensasi mendapat skor rendah (3,09) pada indikator

insentif yang sesuai. Oleh karena itu pimpinan PT Eagle Glove

Indonesia disarankan untuk meningkatkan insentif yang sesuai


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

104

untuk karyawannya. Karena hal tersebut dapat memicu tingkat

kinerja yang tinggi di perusahaan

2. Bagi peneliti selanjutnya

Pada penelitian ini penulis hanya menguji apakah lingkungan kerja dan

kompensasi terhadap kinerja karyawan produksi bagian cutting PT

Eagle Glove Indonesia. Maka penulis berharap agar penelitian

selanjutnya menambahkan atau meneliti variabel lain yang dapat

mempengaruhi kinerja seperti motivasi, budaya organisasi, kepuasan

kerja, disiplin kerja, kepemimpinan, dan sebagainya.

B. Keterbatasan

Dalam penelitian ini terdapat beberapa keterbatasan diantaranya:

1. Terbatasnya penelusuran mengenai kejujuran dari jawaban responden

dalam memilih pernyataan yang tepat, sehingga masih terdapat

kemungkinan jawaban yang diberikan tidak sesuai dengan kenyataan yang

sebenarnya.

2. Responden masing-masing memiliki kesibukan, sehingga dalam

penyebaran kuesioner terdapat beberapa responden yang tidak dapat

mengisi kuesioner
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

105

DAFTAR PUSTAKA

Abdullah M. Ma’aruf. 2014. Manajemen dan Evaluasi Kinerja Karyawan.


Yogyakarta: Penerbit Aswaja Pressindo

Arifin, Z. 2011. Penelitian Pendidikan: Metode dan Paradigma Baru.


Bandung: Remaja Rosdakarya

Arikunto, Suharsimi. 2006. Metode Penelitian: Prosedur Penelitian Suatu


Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta

Efendi Hariandja, Marihot Tua. 2009. Manajemen Sumber Daya Manusia:


Pengadaan, Pengembangan, Pengkompensasian, dan Peningkatan
Produktivitas Pegawai. Jakarta: Grasindo

Ghozali, Imam. 2005. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS.


Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Ghozali, Imam. 2009. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS.


Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Ghozali, Imam. 2011. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS.


Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro

Gulo. Postinus. 2007. pengaruh Lingkungan Kerja, Kompensasi, dan


Kepemimpinan Kepala Sekolah terhadap Kepuasan Kerja Guru di Sekolah
Menengah Atas Se-Sleman Timur. Yogyakarta: Universitas Sanata Dharma
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

106

Hadinata. Himawan Chandra. 2014. Pengaruh Lingkungan Kerja dan Kompensasi


terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Pabrik Genteng Massokka Kebumen,
Jawa Tengah. Yogyakarta: Universitas Negeri Yogyakarta

Hasibuan, Malayu S.P. 2002. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta:


Bumi Aksara

Hasibuan, Malayu S.P. 2003. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta:


Bumi Aksara

Hasibuan, Malayu S.P. 2014. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta:


Bumi Aksara

Kusuma. Arta Adi. 2013. Pengaruh Motivasi dan Lingkungan Kerja terhadap
Kinerja Karyawan Hotel Muria Semarang.. Semarang: Universitas Negeri
Semarang

Kusuma Dewi. Sari. 2013. Pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan
Melalui Motivasi. Surabaya: Universitas Negeri Surabaya

Kusumaningsih. Wahyu Intani. 2009. Pengaruh Kompensasi dan Lingkungan


Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada Perusahaan Rokok Kudus.
Semarang: Universitas Negeri Semarang

Mangkunegara, Anwar Prabu. 2005. Evaluasi Kinerja SDM. Bandung: Refika


Aditama
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

107

Mangkunegara, Anwar Prabu. 2009. Manajemen Sumber Daya Manusia


Perusahaan. Bandung : Rosda

Nitisemito. Alex S. 2000. Manajemen Personalia: Manajemen Sumber Daya


Manusia, Ed. 3. Jakarta: Ghalia Indonesia

Noor, Juliansyah. 2011. Metodologi Penelitian : Skripsi, Tesis, Disertasi,


Karya Ilmiah). Jakarta: Prenada Media Group

Notoatmodjo. 2003. Manajemen Sumber Daya Manusia. Cetakan pertama.


Bandung: Alfabeta

Nuraini, T. 2013. Manajemen Sumber Daya Manusia. Pekanbaru: Yayasan Aini


Syam.

Nurhastuti. Natalia. 2011. Pengaruh Lingkungan Kerja dan Karakteristik Individu


terhadap Kinerja Karyawan Studi Kasus pada Bakpia Japon, Lopati,
Trimurti, Srandakan, Bantul, Yogyakarta. Yogyakarta: Universitas Sanata
Dharma

Panggabean, Mutiara S, 2002. Manajemen Sumber Daya Manusia.


Jakarta : Ghalia Indonesia.

Permanasari, Ragil. 2013. Pengaruh Motivasi dan Lingkungan Kerja terhadap


Kinerja Karyawan Studi Kasus pada PT. Anugrah Raharjo Semarang.
Semarang: Universitas Negeri Semarang
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

108

Robbins, Stephen P. dan Coulter, Mary. 2010. Manajemen (edisi kesepuluh).


Jakarta: Erlangga

Robert L. Mathis. dan John H. Jackson.2006. Human Resource Management


(edisi kesepuluh). Jakarta : Salemba Empat

Schultz, G. S., Sibbald, R. G., Falanga, V., Ayello, E. A., Dowsett, C., Harding, K.,
& Vanscheidt, W. (2006). Wound Bed Preparation: A Systematic Approach
To 84
Wound Management. Wound repair and regeneration, 11(s1), S1-S28.
Italy: Wound Union of Healing Societies.

Sedarmayanti. 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia. Reformasi


Birokrasi dan Manajemen Pegawai Negeri Sipil, Cetakan Kelima.
Bandung: PT Refika Aditama,

Simamora, Henry. 2004. Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi Ke-3. STIE
YKPN. Yogyakarta

Sofyandi, Herman. 2008. Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta:


Graha Ilmu

Sudarmanto. 2009. Kinerja dan Pengembangan Kompetensi SDM


(Teori, Dimensi Pengukuran dan Implementasi dalam Organisasi).
Yogyakarta : Pustaka Pelajar

Sugiyarti, Gita. 2012. Pengaruh Lingkungan Kerja, Budaya Organisasi, dan


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

109

Kompensasi terhadap Kepuasan Kerja untuk Meningkatkan Kinerja


Pegawai (Studi pada Fakultas Ekonomi Universitas 17 Agustus 1945
Semarang). Semarang: Universitas 17 Agustus 1945

Sugiyono. 2005. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R&D.


Bandung: Alfabeta

Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R&D.


Bandung: Alfabeta

Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R&D.


Bandung: Alfabeta

Sugiyono. 2015. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R&D.


Bandung: Alfabeta

Suharjo, Bambang. 2008. Analisis Regresi Terapan Dengan SPSS.


Yogyakarta: Graha Ilmu

Suharso, Puguh. 2009. Metode Penelitian Kuanititatif Untuk Bisnis:


Pendekatan Filosofis Dan Praktis. Jakarta: Indeks

Suryabrata, Sumadi. 2004. Metode Penelitian. Jakarta: Rajawali

Sutopo. 2006. Metodologi Penelitian Kualitatif. Surakarta: UNS

Sutrisno, Edy. 2009. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Kencana


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

110

Umar. 2003. Metodologi Penelitian Untuk Skripsi dan Tesis Bisnis.


Jakarta: PT. Gramedia Pustaka

Wati, Dwisetya. 2017. Pengaruh Kompensasi, Motivasi, dan Lingkungan


Kerja Terhadap Kinerja Karyawan. Yogyakarta: Universitas Sanata Dharma

Widodo, Suparno. 2015. Manajemen Pengembangan Sumber Daya Manusia.


Yogyakarta: Pustaka Pelajar

Yusuf, Muri. 2014. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif & Penelitian


Gabungan. Jakarta: Kencana
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

111

LAMPIRAN 1

Kuesioner Penelitian
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

112

Kuesioner
Pengaruh lingkungan Kerja, dan Kompensasi
terhadap Kinerja Karyawan
Kepada Yth:
Para responden (Karyawan Produksi PT Eagle Glove Indonesia)
Dengan hormat,
Dalam rangka menyelesaikan tugas akhir (skripsi), saya:
Nama : Dionisius Ady Danaswara
NIM : 132214154
Mahasiswa Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Sanata
Dharma Yogyakarta membutuhkan bantuan Bapak/Ibu untuk mengisi kuesioner
penelitian yang saya lakukan tentang “Pengaruh Lingkungan Kerja, dan Kompensasi
terhadap Kinerja Karyawan” studi kasus pada tenaga kerja bagian produksi PT Eagle
Glove Indonesia. Tujuan pengisian kuesioner ini adalah untuk memperoleh data
tentang lingkungan kerja, dan kompensasi. Data pribadi Bapak/Ibu tidak akan
dipublikasikan serta kerahasiaan informasi yang diperoleh dijaga dengan baik,
informasi tersebut hanya digunakan untuk kepentingan akademik. Oleh karena itu,
saya mohon kesediaan Bapak//Ibu untuk mengisi kuesioner secara jujur dan sungguh-
sungguh.
Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu saya mengucapkan terima kasih.
Hormat saya,

Dionisius Ady Danaswara


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

113

A. Identitas Responden

Isilah pernyataan dan berilah tanda (X) sesuai dengan keadaan Anda

1. Nama : ................................................. (boleh tidak diisi)


2. Jenis kelamin:
a. Laki-laki
b. Perempuan
3. Usia : ......... (tahun)
4. Pendidikan Terakhir:
a. SD
b. SLTP
c. SLTA
d. Diploma
e. Lainnya (...............)
5. Masa kerja sampai saat ini:
a. ≤ 5 tahun
b. 5-10 tahun
c. ≥ 10 tahun
B. Kuesioner
Berilah tanda silang (X) pada salah satu alternatif jawaban yang anda anggap
seseuai dengan keadaan sebenarnya
Kriteria jawaban sebagai berikut:
SS : sangat setuju
S : setuju
N : netral
TS : tidak setuju
STS : sangat tidak setuju

No Pertanyaan SS S N TS STS
lingkungan kerja
1 pencahayaan di tempat kerja saya tidak menyilaukan.
pencahayaan di tempat kerja membantu saya dalam
2 menyelesaikan pekerjaan.
3 tempat kerja saya jauh dari kebisingan.
saya dapat berkonsentrasi dengan baik karena jauh dari
4 kebisingan.
5 tempat kerja saya selalu bersih.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

114

ketersediaan WC yang bersih dan nyaman sangat


mendukung fisik saya yang kemudian mempengaruhi
6 tingkat produktivitas saya dalam bekerja
suhu udara yang pas di sekitar ruangan kerja saya sangat
mendukung fisik saya yang kemudian mempengaruhi
7 tingkat produktivitas dalam bekerja
8 ventilasi udara di tempat kerja cukup baik
konstruksi bangunan dan ruang kerja yang aman sangat
9 mendukung konsentrasi saya ketika bekerja
satuan keamanan di tempat kerja saya sudah bekerja
10 dengan baik sehingga saya merasa aman
peralatan keamanan di sekitar tempat kerja saya membuat
saya membuat saya merasa sangat aman sehingga
11 mempengaruhi kondisi kejiwaan saya dalam bekerja
Tempat kerja saya tidak terdapat bau-bauan yang tidak
12 sedap
Pengharum ruangan terdapat di tempat kerja saya untuk
13 mengatasi bau tidak sedap
warna dinding lingkungan kerja saya sangat mendukung
14 pikiran dan semangat saya ketika mengerjakan pekerjaan
komposisi warna benda-benda pada ruang kerja saya
15 sangat mendukung keadaan pikiran saya untuk bekerja
komunikasi yang intens dengan atasan sangat membantu
16 semangat saya dalam bekerja
saya merasa bersemangat dalam bekerja jika saya
17 mendapatkan perhatian dari atasan saya
komunikasi yang baik dengan sesama rekan kerja saya
sangat mendukung saya untuk mempunyai tingkat
18 produktivitas yang tinggi dalam bekerja
koordinasi yang baik dalam setiap kegiatan dengan sesama
rekan kerja sangat mendukung tingkat produktivitas saya
19 dalam bekerja
Kompensasi
Kompensasi yang diberikan perusahaan sesuai dengan
1 prestasi kerja
Kompensasi yang diberikan perusahaan sesuai dengan
2 risiko pekerjaan
Kompensasi yang diberikan perusahaan sesuai dengan
3 jabatan
Kompensasi yang diberikan perusahaan sama dengan
4 perusahaan lain dengan jabatan yang sama
5 Kompensasi yang diberikan perusahaan sesuai dengan
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

115

tanggung jawab
Kompensasi yang diberikan perusahan dapat memenuhi
6 kebutuhan keluarga
Kompensasi yang diberikan perusahaan sesuai dengan
7 ketentuan yang diterapkan oleh pemerintah
Kinerja
pekerjaan yang saya lakukan sudah mencapai target yang
1 ditentukan perusahaan
saya dapat menyelesaikan pekerjaan lebih dari yang
2 ditargetkan
saya menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan waktu yang
3 telah ditetapkan
saya menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan standar yang
4 telah ditetapkan perusahaan
5 saya bertanggung jawab dalam menyelesaikan pekerjaan
6 saya tiba di tempat kerja selalu tepat waktu
7 saya jarang sekali absen bekerja
8 saya menguasai pekerjaan yang sedang saya jalani
9 saya teliti dalam menyelesaikan pekerjaan
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

116

LAMPIRAN 2

Hasil Uji Statistik


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

117

A. VALIDITAS
Lingkungan Kerja

Correlations

P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 P10 P11 P12 P13 P14 P15 P16 P17 P18 P19 Total

P1 Pearson - -
1 .148 .075 .192 .308* .313** .103 -.048 -.013 .240* .230 .232 .237 .085 .003 -.200 -.152 .321**
Correlation .012 .022

Sig. (2-tailed) .925 .229 .543 .116 .011 .009 .402 .698 .857 .916 .049 .059 .057 .052 .493 .982 .102 .215 .008

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P2 Pearson
-.012 1 .130 .064 -.008 .045 .055 -.107 .109 .080 -.031 .029 -.030 -.062 .086 -.227 -.141 .020 .043 .043
Correlation

Sig. (2-tailed) .925 .291 .606 .945 .713 .656 .383 .375 .519 .804 .812 .806 .613 .488 .062 .253 .873 .730 .725

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P3 Pearson
.148 .130 1 .930** .067 .367** .277* .204 .104 .181 .281* .106 .082 -.151 -.137 .019 -.122 .049 -.140 .421**
Correlation

Sig. (2-tailed) .229 .291 .000 .585 .002 .022 .095 .400 .140 .020 .390 .506 .220 .266 .875 .323 .692 .257 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P4 Pearson
.075 .064 .930** 1 .050 .266* .265* .235 .107 .195 .275* .138 .044 -.163 -.181 .012 -.143 .095 -.149 .390**
Correlation

Sig. (2-tailed) .543 .606 .000 .688 .028 .029 .054 .386 .111 .023 .261 .719 .185 .139 .921 .245 .440 .226 .001
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

118

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P5 Pearson - -
.192 .067 .050 1 .605** .479** .449** .255* .120 .371** .513** .330** .222 .210 .098 -.009 -.055 .686**
Correlation .008 .016

Sig. (2-tailed) .116 .945 .585 .688 .000 .000 .000 .036 .895 .329 .002 .000 .006 .069 .086 .426 .941 .655 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P6 Pearson -
.308* .045 .367** .266* .605** 1 .410** .196 .169 .242* .455** .600** .264* .221 .086 .055 -.072 -.103 .710**
Correlation .157

Sig. (2-tailed) .011 .713 .002 .028 .000 .001 .110 .168 .201 .046 .000 .000 .030 .071 .486 .657 .557 .401 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P7 Pearson - -
.313** .055 .277* .265* .479** .410** 1 .393** .171 .106 .330** .382** .158 -.057 .097 -.054 -.150 .562**
Correlation .019 .247*

Sig. (2-tailed) .009 .656 .022 .029 .000 .001 .001 .163 .879 .390 .006 .001 .197 .642 .431 .663 .223 .042 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P8 Pearson - -
.103 .204 .235 .449** .196 .393** 1 .572** .003 .192 .189 .237 .168 .212 .050 .022 -.146 .571**
Correlation .107 .014

Sig. (2-tailed) .402 .383 .095 .054 .000 .110 .001 .000 .909 .981 .116 .122 .051 .172 .083 .688 .859 .236 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P9 Pearson -
-.048 .109 .104 .107 .255* .169 .171 .572** 1 .136 .242* .187 .246* .057 .083 .166 -.028 -.102 .461**
Correlation .217

Sig. (2-tailed) .698 .375 .400 .386 .036 .168 .163 .000 .076 .270 .047 .128 .043 .645 .501 .177 .820 .406 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

119

P10 Pearson
-.022 .080 .181 .195 -.016 -.157 -.019 -.014 -.217 1 .119 -.115 -.143 -.218 -.071 .070 .060 -.040 .082 -.015
Correlation

Sig. (2-tailed) .857 .519 .140 .111 .895 .201 .879 .909 .076 .332 .352 .244 .075 .567 .570 .628 .743 .505 .902

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P11 Pearson -
-.013 .281* .275* .120 .242* .106 .003 .136 .119 1 .274* .134 -.002 -.010 .183 .157 -.033 -.132 .315**
Correlation .031

Sig. (2-tailed) .916 .804 .020 .023 .329 .046 .390 .981 .270 .332 .024 .275 .987 .936 .136 .202 .790 .282 .009

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P12 Pearson -
.240* .029 .106 .138 .371** .455** .330** .192 .242* .274* 1 .538** .243* .112 .009 -.039 -.075 -.198 .568**
Correlation .115

Sig. (2-tailed) .049 .812 .390 .261 .002 .000 .006 .116 .047 .352 .024 .000 .046 .365 .942 .753 .546 .106 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P13 Pearson - -
.230 .082 .044 .513** .600** .382** .189 .187 .134 .538** 1 .475** .361** .265* .217 .025 -.078 .725**
Correlation .030 .143

Sig. (2-tailed) .059 .806 .506 .719 .000 .000 .001 .122 .128 .244 .275 .000 .000 .003 .029 .075 .839 .525 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P14 Pearson - -
.232 -.151 -.163 .330** .264* .158 .237 .246* -.002 .243* .475** 1 .712** .276* .268* .035 -.156 .544**
Correlation .062 .218

Sig. (2-tailed) .057 .613 .220 .185 .006 .030 .197 .051 .043 .075 .987 .046 .000 .000 .022 .027 .774 .203 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

120

P15 Pearson -
.237 .086 -.137 -.181 .222 .221 -.057 .168 .057 -.010 .112 .361** .712** 1 .322** .148 -.021 -.024 .425**
Correlation .071

Sig. (2-tailed) .052 .488 .266 .139 .069 .071 .642 .172 .645 .567 .936 .365 .003 .000 .007 .227 .867 .848 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P16 Pearson -
.085 .019 .012 .210 .086 .097 .212 .083 .070 .183 .009 .265* .276* .322** 1 .519** .097 .004 .419**
Correlation .227

Sig. (2-tailed) .493 .062 .875 .921 .086 .486 .431 .083 .501 .570 .136 .942 .029 .022 .007 .000 .431 .972 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P17 Pearson -
.003 -.122 -.143 .098 .055 -.054 .050 .166 .060 .157 -.039 .217 .268* .148 .519** 1 -.019 -.022 .264*
Correlation .141

Sig. (2-tailed) .982 .253 .323 .245 .426 .657 .663 .688 .177 .628 .202 .753 .075 .027 .227 .000 .875 .858 .030

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P18 Pearson -
-.200 .020 .049 .095 -.009 -.072 -.150 .022 -.028 -.033 -.075 .025 .035 -.021 .097 -.019 1 .559** .078
Correlation .040

Sig. (2-tailed) .102 .873 .692 .440 .941 .557 .223 .859 .820 .743 .790 .546 .839 .774 .867 .431 .875 .000 .527

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

P19 Pearson -
-.152 .043 -.140 -.149 -.055 -.103 -.146 -.102 .082 -.132 -.198 -.078 -.156 -.024 .004 -.022 .559** 1 -.107
Correlation .247*

Sig. (2-tailed) .215 .730 .257 .226 .655 .401 .042 .236 .406 .505 .282 .106 .525 .203 .848 .972 .858 .000 .385

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

121

Total Pearson -
.321** .043 .421** .390** .686** .710** .562** .571** .461** .315** .568** .725** .544** .425** .419** .264* .078 -.107 1
Correlation .015

Sig. (2-tailed) .008 .725 .000 .001 .000 .000 .000 .000 .000 .902 .009 .000 .000 .000 .000 .000 .030 .527 .385

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

*. Correlation is significant at the 0.05


level (2-tailed).

**. Correlation is significant at the 0.01


level (2-tailed).

Hasil uji validitas setelah item yang tidak valid dihilangkan


Correlations

p1 p3 p4 p5 p6 p7 p8 p9 p11 p12 p13 p14 p15 p16 p17 total

p1 Pearson
1 .148 .075 .192 .308* .313** .103 -.048 -.013 .240* .230 .232 .237 .085 .003 .342**
Correlation

Sig. (2-tailed) .229 .543 .116 .011 .009 .402 .698 .916 .049 .059 .057 .052 .493 .982 .004

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p3 Pearson
.148 1 .930** .067 .367** .277* .204 .104 .281* .106 .082 -.151 -.137 .019 -.122 .408**
Correlation

Sig. (2-tailed) .229 .000 .585 .002 .022 .095 .400 .020 .390 .506 .220 .266 .875 .323 .001

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

122

p4 Pearson
.075 .930** 1 .050 .266* .265* .235 .107 .275* .138 .044 -.163 -.181 .012 -.143 .377**
Correlation

Sig. (2-tailed) .543 .000 .688 .028 .029 .054 .386 .023 .261 .719 .185 .139 .921 .245 .002

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p5 Pearson
.192 .067 .050 1 .605** .479** .449** .255* .120 .371** .513** .330** .222 .210 .098 .683**
Correlation

Sig. (2-tailed) .116 .585 .688 .000 .000 .000 .036 .329 .002 .000 .006 .069 .086 .426 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p6 Pearson
.308* .367** .266* .605** 1 .410** .196 .169 .242* .455** .600** .264* .221 .086 .055 .720**
Correlation

Sig. (2-tailed) .011 .002 .028 .000 .001 .110 .168 .046 .000 .000 .030 .071 .486 .657 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p7 Pearson
.313** .277* .265* .479** .410** 1 .393** .171 .106 .330** .382** .158 -.057 .097 -.054 .582**
Correlation

Sig. (2-tailed) .009 .022 .029 .000 .001 .001 .163 .390 .006 .001 .197 .642 .431 .663 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p8 Pearson
.103 .204 .235 .449** .196 .393** 1 .572** .003 .192 .189 .237 .168 .212 .050 .578**
Correlation

Sig. (2-tailed) .402 .095 .054 .000 .110 .001 .000 .981 .116 .122 .051 .172 .083 .688 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

123

p9 Pearson
-.048 .104 .107 .255* .169 .171 .572** 1 .136 .242* .187 .246* .057 .083 .166 .473**
Correlation

Sig. (2-tailed) .698 .400 .386 .036 .168 .163 .000 .270 .047 .128 .043 .645 .501 .177 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p11 Pearson
-.013 .281* .275* .120 .242* .106 .003 .136 1 .274* .134 -.002 -.010 .183 .157 .318**
Correlation

Sig. (2-tailed) .916 .020 .023 .329 .046 .390 .981 .270 .024 .275 .987 .936 .136 .202 .008

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p12 Pearson
.240* .106 .138 .371** .455** .330** .192 .242* .274* 1 .538** .243* .112 .009 -.039 .585**
Correlation

Sig. (2-tailed) .049 .390 .261 .002 .000 .006 .116 .047 .024 .000 .046 .365 .942 .753 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p13 Pearson
.230 .082 .044 .513** .600** .382** .189 .187 .134 .538** 1 .475** .361** .265* .217 .729**
Correlation

Sig. (2-tailed) .059 .506 .719 .000 .000 .001 .122 .128 .275 .000 .000 .003 .029 .075 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p14 Pearson
.232 -.151 -.163 .330** .264* .158 .237 .246* -.002 .243* .475** 1 .712** .276* .268* .561**
Correlation

Sig. (2-tailed) .057 .220 .185 .006 .030 .197 .051 .043 .987 .046 .000 .000 .022 .027 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

124

p15 Pearson
.237 -.137 -.181 .222 .221 -.057 .168 .057 -.010 .112 .361** .712** 1 .322** .148 .424**
Correlation

Sig. (2-tailed) .052 .266 .139 .069 .071 .642 .172 .645 .936 .365 .003 .000 .007 .227 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p16 Pearson
.085 .019 .012 .210 .086 .097 .212 .083 .183 .009 .265* .276* .322** 1 .519** .413**
Correlation

Sig. (2-tailed) .493 .875 .921 .086 .486 .431 .083 .501 .136 .942 .029 .022 .007 .000 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p17 Pearson
.003 -.122 -.143 .098 .055 -.054 .050 .166 .157 -.039 .217 .268* .148 .519** 1 .265*
Correlation

Sig. (2-tailed) .982 .323 .245 .426 .657 .663 .688 .177 .202 .753 .075 .027 .227 .000 .029

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

total Pearson
.342** .408** .377** .683** .720** .582** .578** .473** .318** .585** .729** .561** .424** .413** .265* 1
Correlation

Sig. (2-tailed) .004 .001 .002 .000 .000 .000 .000 .000 .008 .000 .000 .000 .000 .000 .029

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

*. Correlation is significant at the 0.05 level


(2-tailed).

**. Correlation is significant at the 0.01 level


(2-tailed).
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

125

Kompensasi

Correlations

VAR00 VAR00 VAR00 VAR00 VAR00 VAR00 VAR00 VAR00 VAR00 VAR00 VAR00 VAR00 VAR00 VAR0
001 002 003 004 005 006 007 008 009 010 011 012 013 0014 total

VAR00 Pearso
001 n
1 .179 -.059 -.029 .277* .189 .222 .390** .020 .365** .213 .289* .175 .212 .390**
Correlat
ion

Sig. (2-
.144 .631 .813 .022 .123 .069 .001 .868 .002 .081 .017 .154 .083 .001
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

VAR00 Pearso
002 n
.179 1 .594** .550** .171 .180 .161 .163 .157 .207 .094 -.073 .181 .016 .439**
Correlat
ion

Sig. (2-
.144 .000 .000 .164 .141 .189 .184 .200 .093 .447 .554 .139 .894 .000
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

VAR00 Pearso
003 n
-.059 .594** 1 .786** .333** .356** .352** .026 .217 .144 .256* .115 .167 .059 .584**
Correlat
ion
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

126

Sig. (2-
.631 .000 .000 .006 .003 .003 .832 .075 .244 .035 .351 .173 .634 .000
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

VAR00 Pearso
004 n
-.029 .550** .786** 1 .354** .303* .351** .053 .166 -.004 .261* .153 .255* .207 .596**
Correlat
ion

Sig. (2-
.813 .000 .000 .003 .012 .003 .669 .175 .975 .032 .212 .036 .091 .000
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

VAR00 Pearso
005 n
.277* .171 .333** .354** 1 .848** .808** .370** .202 .116 .365** .349** .417** .268* .798**
Correlat
ion

Sig. (2-
.022 .164 .006 .003 .000 .000 .002 .099 .348 .002 .004 .000 .027 .000
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

VAR00 Pearso
006 n
.189 .180 .356** .303* .848** 1 .794** .380** .320** .207 .443** .413** .347** .235 .810**
Correlat
ion

Sig. (2-
.123 .141 .003 .012 .000 .000 .001 .008 .093 .000 .000 .004 .054 .000
tailed)
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

127

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

VAR00 Pearso
007 n
.222 .161 .352** .351** .808** .794** 1 .308* .136 .144 .369** .383** .394** .316** .789**
Correlat
ion

Sig. (2-
.069 .189 .003 .003 .000 .000 .011 .267 .244 .002 .001 .001 .009 .000
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

VAR00 Pearso
008 n
.390** .163 .026 .053 .370** .380** .308* 1 .438** .223 .319** .385** .198 .025 .527**
Correlat
ion

Sig. (2-
.001 .184 .832 .669 .002 .001 .011 .000 .070 .008 .001 .105 .838 .000
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

VAR00 Pearso
009 n
.020 .157 .217 .166 .202 .320** .136 .438** 1 .226 .299* .236 -.156 -.278* .350**
Correlat
ion

Sig. (2-
.868 .200 .075 .175 .099 .008 .267 .000 .066 .013 .053 .205 .022 .003
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

128

VAR00 Pearso
010 n
.365** .207 .144 -.004 .116 .207 .144 .223 .226 1 .383** .124 -.013 .076 .346**
Correlat
ion

Sig. (2-
.002 .093 .244 .975 .348 .093 .244 .070 .066 .001 .317 .914 .542 .004
tailed)

N 67 67 67 67 67 67 67 67 67 67 67 67 67 67 67

VAR00 Pearso
011 n
.213 .094 .256* .261* .365** .443** .369** .319** .299* .383** 1 .695** .048 .060 .598**
Correlat
ion

Sig. (2-
.081 .447 .035 .032 .002 .000 .002 .008 .013 .001 .000 .698 .626 .000
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

VAR00 Pearso
012 n
.289* -.073 .115 .153 .349** .413** .383** .385** .236 .124 .695** 1 .155 .093 .535**
Correlat
ion

Sig. (2-
.017 .554 .351 .212 .004 .000 .001 .001 .053 .317 .000 .208 .449 .000
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

129

VAR00 Pearso
013 n
.175 .181 .167 .255* .417** .347** .394** .198 -.156 -.013 .048 .155 1 .615** .510**
Correlat
ion

Sig. (2-
.154 .139 .173 .036 .000 .004 .001 .105 .205 .914 .698 .208 .000 .000
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

VAR00 Pearso
014 n
.212 .016 .059 .207 .268* .235 .316** .025 -.278* .076 .060 .093 .615** 1 .386**
Correlat
ion

Sig. (2-
.083 .894 .634 .091 .027 .054 .009 .838 .022 .542 .626 .449 .000 .001
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

total Pearso
n
.390** .439** .584** .596** .798** .810** .789** .527** .350** .346** .598** .535** .510** .386** 1
Correlat
ion

Sig. (2-
.001 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .003 .004 .000 .000 .000 .001
tailed)

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 67 68 68 68 68 68

*. Correlation is significant at the


0.05 level (2-tailed).
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

130

**. Correlation is significant at the


0.01 level (2-tailed).

Kinerja

Correlations

p1 p2 p3 p4 p5 p6 p7 p8 p9 total

p1 Pearson Correlation 1 .634** .615** .616** .334** .193 .140 -.090 .060 .688**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .005 .115 .255 .464 .626 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p2 Pearson Correlation .634** 1 .669** .672** .000 .057 .142 -.114 -.059 .634**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 1.000 .642 .247 .356 .635 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p3 Pearson Correlation .615** .669** 1 .725** .230 .133 -.061 -.025 -.144 .619**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .059 .281 .623 .841 .242 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p4 Pearson Correlation .616** .672** .725** 1 .189 .073 .010 -.087 -.332** .563**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .123 .556 .933 .481 .006 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p5 Pearson Correlation .334** .000 .230 .189 1 .096 .156 .184 .113 .415**

Sig. (2-tailed) .005 1.000 .059 .123 .435 .205 .134 .357 .000
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

131

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p6 Pearson Correlation .193 .057 .133 .073 .096 1 .516** .000 .164 .549**

Sig. (2-tailed) .115 .642 .281 .556 .435 .000 1.000 .182 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p7 Pearson Correlation .140 .142 -.061 .010 .156 .516** 1 .049 .302* .586**

Sig. (2-tailed) .255 .247 .623 .933 .205 .000 .693 .012 .000

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p8 Pearson Correlation -.090 -.114 -.025 -.087 .184 .000 .049 1 .311** .245*

Sig. (2-tailed) .464 .356 .841 .481 .134 1.000 .693 .010 .044

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

p9 Pearson Correlation .060 -.059 -.144 -.332** .113 .164 .302* .311** 1 .329**

Sig. (2-tailed) .626 .635 .242 .006 .357 .182 .012 .010 .006

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

total Pearson Correlation .688** .634** .619** .563** .415** .549** .586** .245* .329** 1

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .044 .006

N 68 68 68 68 68 68 68 68 68 68

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

132

A. RELIABILITAS
Lingkungan Kerja

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items

.792 15

Kompensasi
Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items

.839 14

Kinerja

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items

.637 9
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

133

B. Uji Asumsi Klasik


1. Uji Normalitas

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

Unstandardized
Residual

N 68

Normal Parametersa Mean .0000000

Std. Deviation 2.78036436

Most Extreme Differences Absolute .145

Positive .085

Negative -.145

Kolmogorov-Smirnov Z 1.196

Asymp. Sig. (2-tailed) .114

a. Test distribution is Normal.

2. Uji Multikolinearitas

Coefficientsa

Unstandardized Standardized
Coefficients Coefficients Collinearity Statistics

Model B Std. Error Beta t Sig. Tolerance VIF

1 (Constant) 31.673 2.892 10.953 .000

X1 -.070 .052 -.186 -1.345 .183 .743 1.346

X2 .132 .057 .319 2.303 .025 .743 1.346

a. Dependent Variable: Y
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

134

3. Uji Heterokedatisitas

C. Analisis Data
1. Regresi Linier Berganda
Coefficientsa

Standardized
Unstandardized Coefficients Coefficients

Model B Std. Error Beta t Sig.

1 (Constant) 31.673 2.892 10.953 .000

X1 -.070 .052 -.186 -1.345 .183

X2 .132 .057 .319 2.303 .025

a. Dependent Variable: Y
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

135

2. Uji F
ANOVAb

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1 Regression 42.591 2 21.295 2.673 .077a

Residual 517.939 65 7.968

Total 560.529 67

a. Predictors: (Constant), X2, X1

b. Dependent Variable: Y

3. Uji t
Coefficientsa

Standardized
Unstandardized Coefficients Coefficients

Model B Std. Error Beta t Sig.

1 (Constant) 31.673 2.892 10.953 .000

X1 -.070 .052 -.186 -1.345 .183

X2 .132 .057 .319 2.303 .025

a. Dependent Variable: Y

4. Koefisien Determinasi
Model Summary

Adjusted R Std. Error of the


Model R R Square Square Estimate

1 .276a .076 .048 2.823

a. Predictors: (Constant), X2, X1


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

136

LAMPIRAN 3

Tabel r
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

137

NILAI-NILAI r PRODUCT MOMENT

Taraf Signif Taraf Signif Taraf Signif


N N N
5% 1% 5% 1% 5% 1%
3 0.997 0.999 27 0.381 0.487 55 0.266 0.345
4 0.950 0.990 28 0.374 0.478 60 0.254 0.330
5 0.878 0.959 29 0.367 0.470 65 0.244 0.317

6 0.811 0.917 30 0.361 0.463 70 0.235 0.306


7 0.754 0.874 31 0.355 0.456 75 0.227 0.296
8 0.707 0.834 32 0.349 0.449 80 0.220 0.286
9 0.666 0.798 33 0.344 0.442 85 0.213 0.278
10 0.632 0.765 34 0.339 0.436 90 0.207 0.270

11 0.602 0.735 35 0.334 0.430 95 0.202 0.263


12 0.576 0.708 36 0.329 0.424 100 0.195 0.256
13 0.553 0.684 37 0.325 0.418 125 0.176 0.230
14 0.532 0.661 38 0.320 0.413 150 0.159 0.210
15 0.514 0.641 39 0.316 0.408 175 0.148 0.194

16 0.497 0.623 40 0.312 0.403 200 0.138 0.181


17 0.482 0.606 41 0.308 0.398 300 0.113 0.148
18 0.468 0.590 42 0.304 0.393 400 0.098 0.128
19 0.456 0.575 43 0.301 0.389 500 0.088 0.115
20 0.444 0.561 44 0.297 0.384 600 0.080 0.105

21 0.433 0.549 45 0.294 0.380 700 0.074 0.097


22 0.423 0.537 46 0.291 0.376 800 0.070 0.091
23 0.413 0.526 47 0.288 0.372 900 0.065 0.086
24 0.404 0.515 48 0.284 0.368 1000 0.062 0.081
25 0.396 0.505 49 0.281 0.364
26 0.388 0.496 50 0.279 0.361
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

138

LAMPIRAN 4

Tabel F
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

139

Titik Persentase Distribusi F untuk Probabilita = 0,05

df untuk pembilang (N1)


df untuk
penyebut
(N2) 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15
1 161 199 216 225 230 234 237 239 241 242 243 244 245 245 246
2 18.51 19.00 19.16 19.25 19.30 19.33 19.35 19.37 19.38 19.40 19.40 19.41 19.42 19.42 19.43
3 10.13 9.55 9.28 9.12 9.01 8.94 8.89 8.85 8.81 8.79 8.76 8.74 8.73 8.71 8.70
4 7.71 6.94 6.59 6.39 6.26 6.16 6.09 6.04 6.00 5.96 5.94 5.91 5.89 5.87 5.86
5 6.61 5.79 5.41 5.19 5.05 4.95 4.88 4.82 4.77 4.74 4.70 4.68 4.66 4.64 4.62
6 5.99 5.14 4.76 4.53 4.39 4.28 4.21 4.15 4.10 4.06 4.03 4.00 3.98 3.96 3.94
7 5.59 4.74 4.35 4.12 3.97 3.87 3.79 3.73 3.68 3.64 3.60 3.57 3.55 3.53 3.51
8 5.32 4.46 4.07 3.84 3.69 3.58 3.50 3.44 3.39 3.35 3.31 3.28 3.26 3.24 3.22
9 5.12 4.26 3.86 3.63 3.48 3.37 3.29 3.23 3.18 3.14 3.10 3.07 3.05 3.03 3.01
10 4.96 4.10 3.71 3.48 3.33 3.22 3.14 3.07 3.02 2.98 2.94 2.91 2.89 2.86 2.85
11 4.84 3.98 3.59 3.36 3.20 3.09 3.01 2.95 2.90 2.85 2.82 2.79 2.76 2.74 2.72
12 4.75 3.89 3.49 3.26 3.11 3.00 2.91 2.85 2.80 2.75 2.72 2.69 2.66 2.64 2.62
13 4.67 3.81 3.41 3.18 3.03 2.92 2.83 2.77 2.71 2.67 2.63 2.60 2.58 2.55 2.53
14 4.60 3.74 3.34 3.11 2.96 2.85 2.76 2.70 2.65 2.60 2.57 2.53 2.51 2.48 2.46
15 4.54 3.68 3.29 3.06 2.90 2.79 2.71 2.64 2.59 2.54 2.51 2.48 2.45 2.42 2.40
16 4.49 3.63 3.24 3.01 2.85 2.74 2.66 2.59 2.54 2.49 2.46 2.42 2.40 2.37 2.35
17 4.45 3.59 3.20 2.96 2.81 2.70 2.61 2.55 2.49 2.45 2.41 2.38 2.35 2.33 2.31
18 4.41 3.55 3.16 2.93 2.77 2.66 2.58 2.51 2.46 2.41 2.37 2.34 2.31 2.29 2.27
19 4.38 3.52 3.13 2.90 2.74 2.63 2.54 2.48 2.42 2.38 2.34 2.31 2.28 2.26 2.23
20 4.35 3.49 3.10 2.87 2.71 2.60 2.51 2.45 2.39 2.35 2.31 2.28 2.25 2.22 2.20
21 4.32 3.47 3.07 2.84 2.68 2.57 2.49 2.42 2.37 2.32 2.28 2.25 2.22 2.20 2.18
22 4.30 3.44 3.05 2.82 2.66 2.55 2.46 2.40 2.34 2.30 2.26 2.23 2.20 2.17 2.15
23 4.28 3.42 3.03 2.80 2.64 2.53 2.44 2.37 2.32 2.27 2.24 2.20 2.18 2.15 2.13
24 4.26 3.40 3.01 2.78 2.62 2.51 2.42 2.36 2.30 2.25 2.22 2.18 2.15 2.13 2.11
25 4.24 3.39 2.99 2.76 2.60 2.49 2.40 2.34 2.28 2.24 2.20 2.16 2.14 2.11 2.09
26 4.23 3.37 2.98 2.74 2.59 2.47 2.39 2.32 2.27 2.22 2.18 2.15 2.12 2.09 2.07
27 4.21 3.35 2.96 2.73 2.57 2.46 2.37 2.31 2.25 2.20 2.17 2.13 2.10 2.08 2.06
28 4.20 3.34 2.95 2.71 2.56 2.45 2.36 2.29 2.24 2.19 2.15 2.12 2.09 2.06 2.04
29 4.18 3.33 2.93 2.70 2.55 2.43 2.35 2.28 2.22 2.18 2.14 2.10 2.08 2.05 2.03
30 4.17 3.32 2.92 2.69 2.53 2.42 2.33 2.27 2.21 2.16 2.13 2.09 2.06 2.04 2.01
31 4.16 3.30 2.91 2.68 2.52 2.41 2.32 2.25 2.20 2.15 2.11 2.08 2.05 2.03 2.00
32 4.15 3.29 2.90 2.67 2.51 2.40 2.31 2.24 2.19 2.14 2.10 2.07 2.04 2.01 1.99
33 4.14 3.28 2.89 2.66 2.50 2.39 2.30 2.23 2.18 2.13 2.09 2.06 2.03 2.00 1.98
34 4.13 3.28 2.88 2.65 2.49 2.38 2.29 2.23 2.17 2.12 2.08 2.05 2.02 1.99 1.97
35 4.12 3.27 2.87 2.64 2.49 2.37 2.29 2.22 2.16 2.11 2.07 2.04 2.01 1.99 1.96
36 4.11 3.26 2.87 2.63 2.48 2.36 2.28 2.21 2.15 2.11 2.07 2.03 2.00 1.98 1.95
37 4.11 3.25 2.86 2.63 2.47 2.36 2.27 2.20 2.14 2.10 2.06 2.02 2.00 1.97 1.95
38 4.10 3.24 2.85 2.62 2.46 2.35 2.26 2.19 2.14 2.09 2.05 2.02 1.99 1.96 1.94
39 4.09 3.24 2.85 2.61 2.46 2.34 2.26 2.19 2.13 2.08 2.04 2.01 1.98 1.95 1.93
40 4.08 3.23 2.84 2.61 2.45 2.34 2.25 2.18 2.12 2.08 2.04 2.00 1.97 1.95 1.92
41 4.08 3.23 2.83 2.60 2.44 2.33 2.24 2.17 2.12 2.07 2.03 2.00 1.97 1.94 1.92
42 4.07 3.22 2.83 2.59 2.44 2.32 2.24 2.17 2.11 2.06 2.03 1.99 1.96 1.94 1.91
43 4.07 3.21 2.82 2.59 2.43 2.32 2.23 2.16 2.11 2.06 2.02 1.99 1.96 1.93 1.91
44 4.06 3.21 2.82 2.58 2.43 2.31 2.23 2.16 2.10 2.05 2.01 1.98 1.95 1.92 1.90
45 4.06 3.20 2.81 2.58 2.42 2.31 2.22 2.15 2.10 2.05 2.01 1.97 1.94 1.92 1.89
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

140

Titik Persentase Distribusi F untuk Probabilita = 0,05

df untuk pembilang (N1)


df untuk
penyebut
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15
(N2)
46 4.05 3.20 2.81 2.57 2.42 2.30 2.22 2.15 2.09 2.04 2.00 1.97 1.94 1.91 1.89
47 4.05 3.20 2.80 2.57 2.41 2.30 2.21 2.14 2.09 2.04 2.00 1.96 1.93 1.91 1.88
48 4.04 3.19 2.80 2.57 2.41 2.29 2.21 2.14 2.08 2.03 1.99 1.96 1.93 1.90 1.88
49 4.04 3.19 2.79 2.56 2.40 2.29 2.20 2.13 2.08 2.03 1.99 1.96 1.93 1.90 1.88
50 4.03 3.18 2.79 2.56 2.40 2.29 2.20 2.13 2.07 2.03 1.99 1.95 1.92 1.89 1.87
51 4.03 3.18 2.79 2.55 2.40 2.28 2.20 2.13 2.07 2.02 1.98 1.95 1.92 1.89 1.87
52 4.03 3.18 2.78 2.55 2.39 2.28 2.19 2.12 2.07 2.02 1.98 1.94 1.91 1.89 1.86
53 4.02 3.17 2.78 2.55 2.39 2.28 2.19 2.12 2.06 2.01 1.97 1.94 1.91 1.88 1.86
54 4.02 3.17 2.78 2.54 2.39 2.27 2.18 2.12 2.06 2.01 1.97 1.94 1.91 1.88 1.86
55 4.02 3.16 2.77 2.54 2.38 2.27 2.18 2.11 2.06 2.01 1.97 1.93 1.90 1.88 1.85
56 4.01 3.16 2.77 2.54 2.38 2.27 2.18 2.11 2.05 2.00 1.96 1.93 1.90 1.87 1.85
57 4.01 3.16 2.77 2.53 2.38 2.26 2.18 2.11 2.05 2.00 1.96 1.93 1.90 1.87 1.85
58 4.01 3.16 2.76 2.53 2.37 2.26 2.17 2.10 2.05 2.00 1.96 1.92 1.89 1.87 1.84
59 4.00 3.15 2.76 2.53 2.37 2.26 2.17 2.10 2.04 2.00 1.96 1.92 1.89 1.86 1.84
60 4.00 3.15 2.76 2.53 2.37 2.25 2.17 2.10 2.04 1.99 1.95 1.92 1.89 1.86 1.84
61 4.00 3.15 2.76 2.52 2.37 2.25 2.16 2.09 2.04 1.99 1.95 1.91 1.88 1.86 1.83
62 4.00 3.15 2.75 2.52 2.36 2.25 2.16 2.09 2.03 1.99 1.95 1.91 1.88 1.85 1.83
63 3.99 3.14 2.75 2.52 2.36 2.25 2.16 2.09 2.03 1.98 1.94 1.91 1.88 1.85 1.83
64 3.99 3.14 2.75 2.52 2.36 2.24 2.16 2.09 2.03 1.98 1.94 1.91 1.88 1.85 1.83
65 3.99 3.14 2.75 2.51 2.36 2.24 2.15 2.08 2.03 1.98 1.94 1.90 1.87 1.85 1.82
66 3.99 3.14 2.74 2.51 2.35 2.24 2.15 2.08 2.03 1.98 1.94 1.90 1.87 1.84 1.82
67 3.98 3.13 2.74 2.51 2.35 2.24 2.15 2.08 2.02 1.98 1.93 1.90 1.87 1.84 1.82
68 3.98 3.13 2.74 2.51 2.35 2.24 2.15 2.08 2.02 1.97 1.93 1.90 1.87 1.84 1.82
69 3.98 3.13 2.74 2.50 2.35 2.23 2.15 2.08 2.02 1.97 1.93 1.90 1.86 1.84 1.81
70 3.98 3.13 2.74 2.50 2.35 2.23 2.14 2.07 2.02 1.97 1.93 1.89 1.86 1.84 1.81
71 3.98 3.13 2.73 2.50 2.34 2.23 2.14 2.07 2.01 1.97 1.93 1.89 1.86 1.83 1.81
72 3.97 3.12 2.73 2.50 2.34 2.23 2.14 2.07 2.01 1.96 1.92 1.89 1.86 1.83 1.81
73 3.97 3.12 2.73 2.50 2.34 2.23 2.14 2.07 2.01 1.96 1.92 1.89 1.86 1.83 1.81
74 3.97 3.12 2.73 2.50 2.34 2.22 2.14 2.07 2.01 1.96 1.92 1.89 1.85 1.83 1.80
75 3.97 3.12 2.73 2.49 2.34 2.22 2.13 2.06 2.01 1.96 1.92 1.88 1.85 1.83 1.80
76 3.97 3.12 2.72 2.49 2.33 2.22 2.13 2.06 2.01 1.96 1.92 1.88 1.85 1.82 1.80
77 3.97 3.12 2.72 2.49 2.33 2.22 2.13 2.06 2.00 1.96 1.92 1.88 1.85 1.82 1.80
78 3.96 3.11 2.72 2.49 2.33 2.22 2.13 2.06 2.00 1.95 1.91 1.88 1.85 1.82 1.80
79 3.96 3.11 2.72 2.49 2.33 2.22 2.13 2.06 2.00 1.95 1.91 1.88 1.85 1.82 1.79
80 3.96 3.11 2.72 2.49 2.33 2.21 2.13 2.06 2.00 1.95 1.91 1.88 1.84 1.82 1.79
81 3.96 3.11 2.72 2.48 2.33 2.21 2.12 2.05 2.00 1.95 1.91 1.87 1.84 1.82 1.79
82 3.96 3.11 2.72 2.48 2.33 2.21 2.12 2.05 2.00 1.95 1.91 1.87 1.84 1.81 1.79
83 3.96 3.11 2.71 2.48 2.32 2.21 2.12 2.05 1.99 1.95 1.91 1.87 1.84 1.81 1.79
84 3.95 3.11 2.71 2.48 2.32 2.21 2.12 2.05 1.99 1.95 1.90 1.87 1.84 1.81 1.79
85 3.95 3.10 2.71 2.48 2.32 2.21 2.12 2.05 1.99 1.94 1.90 1.87 1.84 1.81 1.79
86 3.95 3.10 2.71 2.48 2.32 2.21 2.12 2.05 1.99 1.94 1.90 1.87 1.84 1.81 1.78
87 3.95 3.10 2.71 2.48 2.32 2.20 2.12 2.05 1.99 1.94 1.90 1.87 1.83 1.81 1.78
88 3.95 3.10 2.71 2.48 2.32 2.20 2.12 2.05 1.99 1.94 1.90 1.86 1.83 1.81 1.78
89 3.95 3.10 2.71 2.47 2.32 2.20 2.11 2.04 1.99 1.94 1.90 1.86 1.83 1.80 1.78
90 3.95 3.10 2.71 2.47 2.32 2.20 2.11 2.04 1.99 1.94 1.90 1.86 1.83 1.80 1.78
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

141

Titik Persentase Distribusi F untuk Probabilita = 0,05

df untuk pembilang (N1)


df untuk
penyebut
(N2) 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15
91 3.95 3.10 2.70 2.47 2.31 2.20 2.11 2.04 1.98 1.94 1.90 1.86 1.83 1.80 1.78
92 3.94 3.10 2.70 2.47 2.31 2.20 2.11 2.04 1.98 1.94 1.89 1.86 1.83 1.80 1.78
93 3.94 3.09 2.70 2.47 2.31 2.20 2.11 2.04 1.98 1.93 1.89 1.86 1.83 1.80 1.78
94 3.94 3.09 2.70 2.47 2.31 2.20 2.11 2.04 1.98 1.93 1.89 1.86 1.83 1.80 1.77
95 3.94 3.09 2.70 2.47 2.31 2.20 2.11 2.04 1.98 1.93 1.89 1.86 1.82 1.80 1.77
96 3.94 3.09 2.70 2.47 2.31 2.19 2.11 2.04 1.98 1.93 1.89 1.85 1.82 1.80 1.77
97 3.94 3.09 2.70 2.47 2.31 2.19 2.11 2.04 1.98 1.93 1.89 1.85 1.82 1.80 1.77
98 3.94 3.09 2.70 2.46 2.31 2.19 2.10 2.03 1.98 1.93 1.89 1.85 1.82 1.79 1.77
99 3.94 3.09 2.70 2.46 2.31 2.19 2.10 2.03 1.98 1.93 1.89 1.85 1.82 1.79 1.77
100 3.94 3.09 2.70 2.46 2.31 2.19 2.10 2.03 1.97 1.93 1.89 1.85 1.82 1.79 1.77
101 3.94 3.09 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.93 1.88 1.85 1.82 1.79 1.77
102 3.93 3.09 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.85 1.82 1.79 1.77
103 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.85 1.82 1.79 1.76
104 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.85 1.82 1.79 1.76
105 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.85 1.81 1.79 1.76
106 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.19 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.79 1.76
107 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.18 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.79 1.76
108 3.93 3.08 2.69 2.46 2.30 2.18 2.10 2.03 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.78 1.76
109 3.93 3.08 2.69 2.45 2.30 2.18 2.09 2.02 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.78 1.76
110 3.93 3.08 2.69 2.45 2.30 2.18 2.09 2.02 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.78 1.76
111 3.93 3.08 2.69 2.45 2.30 2.18 2.09 2.02 1.97 1.92 1.88 1.84 1.81 1.78 1.76
112 3.93 3.08 2.69 2.45 2.30 2.18 2.09 2.02 1.96 1.92 1.88 1.84 1.81 1.78 1.76
113 3.93 3.08 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.92 1.87 1.84 1.81 1.78 1.76
114 3.92 3.08 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.84 1.81 1.78 1.75
115 3.92 3.08 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.84 1.81 1.78 1.75
116 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.84 1.81 1.78 1.75
117 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.84 1.80 1.78 1.75
118 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.84 1.80 1.78 1.75
119 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.78 1.75
120 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.18 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.78 1.75
121 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.17 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75
122 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.17 2.09 2.02 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75
123 3.92 3.07 2.68 2.45 2.29 2.17 2.08 2.01 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75
124 3.92 3.07 2.68 2.44 2.29 2.17 2.08 2.01 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75
125 3.92 3.07 2.68 2.44 2.29 2.17 2.08 2.01 1.96 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75
126 3.92 3.07 2.68 2.44 2.29 2.17 2.08 2.01 1.95 1.91 1.87 1.83 1.80 1.77 1.75
127 3.92 3.07 2.68 2.44 2.29 2.17 2.08 2.01 1.95 1.91 1.86 1.83 1.80 1.77 1.75
128 3.92 3.07 2.68 2.44 2.29 2.17 2.08 2.01 1.95 1.91 1.86 1.83 1.80 1.77 1.75
129 3.91 3.07 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.80 1.77 1.74
130 3.91 3.07 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.80 1.77 1.74
131 3.91 3.07 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.80 1.77 1.74
132 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.79 1.77 1.74
133 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.79 1.77 1.74
134 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.83 1.79 1.77 1.74
135 3.91 3.06 2.67 2.44 2.28 2.17 2.08 2.01 1.95 1.90 1.86 1.82 1.79 1.77 1.74
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

142

LAMPIRAN 5

Tabel t
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

143

Titik Persentase Distribusi t (df = 1 – 40)

0.25 0.10 0.05 0.025 0.01 0.005 0.001


Pr
df 0.50 0.20 0.10 0.050 0.02 0.010 0.002
1 1.00000 3.07768 6.31375 12.70620 31.82052 63.65674 318.30884
2 0.81650 1.88562 2.91999 4.30265 6.96456 9.92484 22.32712
3 0.76489 1.63774 2.35336 3.18245 4.54070 5.84091 10.21453
4 0.74070 1.53321 2.13185 2.77645 3.74695 4.60409 7.17318
5 0.72669 1.47588 2.01505 2.57058 3.36493 4.03214 5.89343
6 0.71756 1.43976 1.94318 2.44691 3.14267 3.70743 5.20763
7 0.71114 1.41492 1.89458 2.36462 2.99795 3.49948 4.78529
8 0.70639 1.39682 1.85955 2.30600 2.89646 3.35539 4.50079
9 0.70272 1.38303 1.83311 2.26216 2.82144 3.24984 4.29681
10 0.69981 1.37218 1.81246 2.22814 2.76377 3.16927 4.14370
11 0.69745 1.36343 1.79588 2.20099 2.71808 3.10581 4.02470
12 0.69548 1.35622 1.78229 2.17881 2.68100 3.05454 3.92963
13 0.69383 1.35017 1.77093 2.16037 2.65031 3.01228 3.85198
14 0.69242 1.34503 1.76131 2.14479 2.62449 2.97684 3.78739
15 0.69120 1.34061 1.75305 2.13145 2.60248 2.94671 3.73283
16 0.69013 1.33676 1.74588 2.11991 2.58349 2.92078 3.68615
17 0.68920 1.33338 1.73961 2.10982 2.56693 2.89823 3.64577
18 0.68836 1.33039 1.73406 2.10092 2.55238 2.87844 3.61048
19 0.68762 1.32773 1.72913 2.09302 2.53948 2.86093 3.57940
20 0.68695 1.32534 1.72472 2.08596 2.52798 2.84534 3.55181
21 0.68635 1.32319 1.72074 2.07961 2.51765 2.83136 3.52715
22 0.68581 1.32124 1.71714 2.07387 2.50832 2.81876 3.50499
23 0.68531 1.31946 1.71387 2.06866 2.49987 2.80734 3.48496
24 0.68485 1.31784 1.71088 2.06390 2.49216 2.79694 3.46678
25 0.68443 1.31635 1.70814 2.05954 2.48511 2.78744 3.45019
26 0.68404 1.31497 1.70562 2.05553 2.47863 2.77871 3.43500
27 0.68368 1.31370 1.70329 2.05183 2.47266 2.77068 3.42103
28 0.68335 1.31253 1.70113 2.04841 2.46714 2.76326 3.40816
29 0.68304 1.31143 1.69913 2.04523 2.46202 2.75639 3.39624
30 0.68276 1.31042 1.69726 2.04227 2.45726 2.75000 3.38518
31 0.68249 1.30946 1.69552 2.03951 2.45282 2.74404 3.37490
32 0.68223 1.30857 1.69389 2.03693 2.44868 2.73848 3.36531
33 0.68200 1.30774 1.69236 2.03452 2.44479 2.73328 3.35634
34 0.68177 1.30695 1.69092 2.03224 2.44115 2.72839 3.34793
35 0.68156 1.30621 1.68957 2.03011 2.43772 2.72381 3.34005
36 0.68137 1.30551 1.68830 2.02809 2.43449 2.71948 3.33262
37 0.68118 1.30485 1.68709 2.02619 2.43145 2.71541 3.32563
38 0.68100 1.30423 1.68595 2.02439 2.42857 2.71156 3.31903
39 0.68083 1.30364 1.68488 2.02269 2.42584 2.70791 3.31279
40 0.68067 1.30308 1.68385 2.02108 2.42326 2.70446 3.30688
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

144

Titik Persentase Distribusi t (df = 41 – 80)

0.25 0.10 0.05 0.025 0.01 0.005 0.001


Pr
Df 0.50 0.20 0.10 0.050 0.02 0.010 0.002
41 0.68052 1.30254 1.68288 2.01954 2.42080 2.70118 3.30127
42 0.68038 1.30204 1.68195 2.01808 2.41847 2.69807 3.29595
43 0.68024 1.30155 1.68107 2.01669 2.41625 2.69510 3.29089
44 0.68011 1.30109 1.68023 2.01537 2.41413 2.69228 3.28607
45 0.67998 1.30065 1.67943 2.01410 2.41212 2.68959 3.28148
46 0.67986 1.30023 1.67866 2.01290 2.41019 2.68701 3.27710
47 0.67975 1.29982 1.67793 2.01174 2.40835 2.68456 3.27291
48 0.67964 1.29944 1.67722 2.01063 2.40658 2.68220 3.26891
49 0.67953 1.29907 1.67655 2.00958 2.40489 2.67995 3.26508
50 0.67943 1.29871 1.67591 2.00856 2.40327 2.67779 3.26141
51 0.67933 1.29837 1.67528 2.00758 2.40172 2.67572 3.25789
52 0.67924 1.29805 1.67469 2.00665 2.40022 2.67373 3.25451
53 0.67915 1.29773 1.67412 2.00575 2.39879 2.67182 3.25127
54 0.67906 1.29743 1.67356 2.00488 2.39741 2.66998 3.24815
55 0.67898 1.29713 1.67303 2.00404 2.39608 2.66822 3.24515
56 0.67890 1.29685 1.67252 2.00324 2.39480 2.66651 3.24226
57 0.67882 1.29658 1.67203 2.00247 2.39357 2.66487 3.23948
58 0.67874 1.29632 1.67155 2.00172 2.39238 2.66329 3.23680
59 0.67867 1.29607 1.67109 2.00100 2.39123 2.66176 3.23421
60 0.67860 1.29582 1.67065 2.00030 2.39012 2.66028 3.23171
61 0.67853 1.29558 1.67022 1.99962 2.38905 2.65886 3.22930
62 0.67847 1.29536 1.66980 1.99897 2.38801 2.65748 3.22696
63 0.67840 1.29513 1.66940 1.99834 2.38701 2.65615 3.22471
64 0.67834 1.29492 1.66901 1.99773 2.38604 2.65485 3.22253
65 0.67828 1.29471 1.66864 1.99714 2.38510 2.65360 3.22041
66 0.67823 1.29451 1.66827 1.99656 2.38419 2.65239 3.21837
67 0.67817 1.29432 1.66792 1.99601 2.38330 2.65122 3.21639
68 0.67811 1.29413 1.66757 1.99547 2.38245 2.65008 3.21446
69 0.67806 1.29394 1.66724 1.99495 2.38161 2.64898 3.21260
70 0.67801 1.29376 1.66691 1.99444 2.38081 2.64790 3.21079
71 0.67796 1.29359 1.66660 1.99394 2.38002 2.64686 3.20903
72 0.67791 1.29342 1.66629 1.99346 2.37926 2.64585 3.20733
73 0.67787 1.29326 1.66600 1.99300 2.37852 2.64487 3.20567
74 0.67782 1.29310 1.66571 1.99254 2.37780 2.64391 3.20406
75 0.67778 1.29294 1.66543 1.99210 2.37710 2.64298 3.20249
76 0.67773 1.29279 1.66515 1.99167 2.37642 2.64208 3.20096
77 0.67769 1.29264 1.66488 1.99125 2.37576 2.64120 3.19948
78 0.67765 1.29250 1.66462 1.99085 2.37511 2.64034 3.19804
79 0.67761 1.29236 1.66437 1.99045 2.37448 2.63950 3.19663
80 0.67757 1.29222 1.66412 1.99006 2.37387 2.63869 3.19526
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

145

Titik Persentase Distribusi t (df = 81 –120)

0.25 0.10 0.05 0.025 0.01 0.005 0.001


Pr
df 0.50 0.20 0.10 0.050 0.02 0.010 0.002
81 0.67753 1.29209 1.66388 1.98969 2.37327 2.63790 3.19392
82 0.67749 1.29196 1.66365 1.98932 2.37269 2.63712 3.19262
83 0.67746 1.29183 1.66342 1.98896 2.37212 2.63637 3.19135
84 0.67742 1.29171 1.66320 1.98861 2.37156 2.63563 3.19011
85 0.67739 1.29159 1.66298 1.98827 2.37102 2.63491 3.18890
86 0.67735 1.29147 1.66277 1.98793 2.37049 2.63421 3.18772
87 0.67732 1.29136 1.66256 1.98761 2.36998 2.63353 3.18657
88 0.67729 1.29125 1.66235 1.98729 2.36947 2.63286 3.18544
89 0.67726 1.29114 1.66216 1.98698 2.36898 2.63220 3.18434
90 0.67723 1.29103 1.66196 1.98667 2.36850 2.63157 3.18327
91 0.67720 1.29092 1.66177 1.98638 2.36803 2.63094 3.18222
92 0.67717 1.29082 1.66159 1.98609 2.36757 2.63033 3.18119
93 0.67714 1.29072 1.66140 1.98580 2.36712 2.62973 3.18019
94 0.67711 1.29062 1.66123 1.98552 2.36667 2.62915 3.17921
95 0.67708 1.29053 1.66105 1.98525 2.36624 2.62858 3.17825
96 0.67705 1.29043 1.66088 1.98498 2.36582 2.62802 3.17731
97 0.67703 1.29034 1.66071 1.98472 2.36541 2.62747 3.17639
98 0.67700 1.29025 1.66055 1.98447 2.36500 2.62693 3.17549
99 0.67698 1.29016 1.66039 1.98422 2.36461 2.62641 3.17460
100 0.67695 1.29007 1.66023 1.98397 2.36422 2.62589 3.17374
101 0.67693 1.28999 1.66008 1.98373 2.36384 2.62539 3.17289
102 0.67690 1.28991 1.65993 1.98350 2.36346 2.62489 3.17206
103 0.67688 1.28982 1.65978 1.98326 2.36310 2.62441 3.17125
104 0.67686 1.28974 1.65964 1.98304 2.36274 2.62393 3.17045
105 0.67683 1.28967 1.65950 1.98282 2.36239 2.62347 3.16967
106 0.67681 1.28959 1.65936 1.98260 2.36204 2.62301 3.16890
107 0.67679 1.28951 1.65922 1.98238 2.36170 2.62256 3.16815
108 0.67677 1.28944 1.65909 1.98217 2.36137 2.62212 3.16741
109 0.67675 1.28937 1.65895 1.98197 2.36105 2.62169 3.16669
110 0.67673 1.28930 1.65882 1.98177 2.36073 2.62126 3.16598
111 0.67671 1.28922 1.65870 1.98157 2.36041 2.62085 3.16528
112 0.67669 1.28916 1.65857 1.98137 2.36010 2.62044 3.16460
113 0.67667 1.28909 1.65845 1.98118 2.35980 2.62004 3.16392
114 0.67665 1.28902 1.65833 1.98099 2.35950 2.61964 3.16326
115 0.67663 1.28896 1.65821 1.98081 2.35921 2.61926 3.16262
116 0.67661 1.28889 1.65810 1.98063 2.35892 2.61888 3.16198
117 0.67659 1.28883 1.65798 1.98045 2.35864 2.61850 3.16135
118 0.67657 1.28877 1.65787 1.98027 2.35837 2.61814 3.16074
119 0.67656 1.28871 1.65776 1.98010 2.35809 2.61778 3.16013
120 0.67654 1.28865 1.65765 1.97993 2.35782 2.61742 3.15954
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

146

LAMPIRAN 6

Hasil Pengolahan Data Kuesioner


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

147

Tabel Skor Jawaban Lingkungan Kerja Pertama


Lingkungan Kerja
Respon P1 P1 P1 P1 P1 P1 P1 P1 P1 P1 tota rata-
den P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9 l rata
3,6842
1 4 5 2 2 4 2 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 70 11
3,1578
2 4 4 2 2 2 2 2 2 4 4 4 4 2 2 2 4 4 5 5 60 95
3,5263
3 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 2 2 2 2 2 4 4 67 16
3,5789
4 4 4 4 4 4 4 2 3 2 4 4 2 2 4 4 4 4 5 4 68 47
3,2105
5 4 4 2 2 2 1 2 2 4 4 4 1 1 5 4 4 5 5 5 61 26
2,8947
6 4 4 4 4 2 1 4 4 1 5 4 1 1 1 1 2 2 5 5 55 37
3,9473
7 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 75 68
3,9473
8 4 4 4 4 4 5 5 4 4 4 4 1 4 4 4 4 4 4 4 75 68
3,8421
9 4 4 2 2 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 73 05
4,0526
10 5 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 77 32
2,8947
11 4 4 1 2 4 1 2 4 2 4 3 1 1 2 4 4 2 5 5 55 37
3,7368
12 4 4 3 3 4 1 4 5 4 5 4 2 2 4 4 5 4 5 4 71 42
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

148

3,2631
13 4 4 1 2 2 2 2 4 4 4 4 3 2 4 4 4 4 4 4 62 58
3,7368
14 4 4 1 2 4 2 4 4 4 4 4 4 4 5 5 4 4 4 4 71 42
2,7368
15 4 4 2 2 2 2 2 2 4 4 4 1 2 2 2 1 4 4 4 52 42
3,5789
16 4 4 2 2 4 4 2 4 4 4 4 1 2 4 4 4 5 5 5 68 47
3,3157
17 4 4 1 2 4 2 4 4 4 4 4 3 3 4 2 2 4 4 4 63 89
3,3157
18 4 3 1 2 4 2 2 2 3 4 4 3 4 3 2 5 5 5 5 63 89
3,7894
19 4 4 2 2 4 5 4 2 2 4 4 5 5 5 4 4 5 4 3 72 74
3,5263
20 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 2 2 2 2 2 4 4 67 16
3,4736
21 4 4 2 2 4 4 2 2 3 4 4 4 4 4 5 2 4 4 4 66 84
3,5789
22 4 4 2 2 4 4 4 2 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 68 47
3,6315
23 4 4 2 2 4 4 2 4 4 4 4 2 4 4 4 5 4 4 4 69 79
4,3157
24 4 4 4 4 5 5 4 4 5 5 4 4 5 5 4 4 4 4 4 82 89
4,1578
25 4 4 4 4 3 5 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 5 79 95
3,8421
26 4 4 2 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 73 05
3,6315
27 4 4 2 2 4 5 4 4 4 4 4 2 2 4 4 4 4 4 4 69 79
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

149

3,2105
28 4 4 3 3 3 2 4 2 2 4 4 2 2 4 2 4 4 4 4 61 26
3,9473
29 4 4 3 3 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 5 4 4 3 75 68
3,4210
30 4 4 3 3 3 2 2 4 5 5 5 2 1 2 3 5 4 4 4 65 53
3,6315
31 4 4 2 2 4 4 2 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 69 79
3,8947
32 4 4 4 4 4 4 4 5 5 3 4 4 3 4 2 4 4 5 3 74 37
3,0526
33 4 4 2 2 2 2 2 2 2 5 4 2 1 2 4 5 5 4 4 58 32
2,9473
34 4 4 2 2 2 1 2 2 4 4 4 1 1 4 2 4 5 4 4 56 68
35 3 4 3 4 2 1 1 4 5 4 4 1 1 1 1 4 4 5 5 57 3
2,6315
36 4 4 2 2 2 1 2 2 2 4 3 1 2 3 4 3 2 4 3 50 79
3,4210
37 4 4 3 3 3 4 2 2 2 4 5 2 3 4 5 4 3 4 4 65 53
3,6315
38 4 4 2 1 5 4 3 4 4 4 4 2 3 4 4 4 4 4 5 69 79
3,6315
39 4 4 3 3 4 4 4 5 4 4 4 1 1 4 4 4 4 4 4 69 79
3,8421
40 4 4 2 1 4 4 2 4 4 4 4 2 5 4 5 5 5 5 5 73 05
3,4736
41 4 4 2 2 2 2 2 4 4 5 4 3 4 4 4 4 4 4 4 66 84
3,7368
42 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 2 3 4 4 4 4 71 42
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

150

3,7894
43 4 4 4 4 2 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 72 74
3,5263
44 4 4 4 4 3 4 4 2 4 4 5 4 2 2 2 4 3 4 4 67 16
3,5789
45 4 4 3 3 2 4 2 2 4 3 4 1 5 4 4 5 4 5 5 68 47
3,5263
46 4 5 4 4 3 2 2 3 5 4 4 2 2 2 4 4 5 4 4 67 16
3,5789
47 4 4 3 3 3 2 3 4 5 4 4 2 2 4 4 5 4 4 4 68 47
3,4210
48 4 4 3 3 3 3 2 3 4 4 4 4 3 3 2 4 4 4 4 65 53
3,6315
49 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 5 3 3 2 2 4 4 4 3 69 79
4,3157
50 5 4 4 4 4 5 5 5 4 4 4 4 5 4 4 5 4 4 4 82 89
3,6315
51 4 4 4 4 3 2 1 5 5 5 4 1 2 4 4 4 5 4 4 69 79
2,7894
52 4 4 4 4 1 2 1 2 2 4 4 1 1 2 3 2 4 4 4 53 74
4,1578
53 4 4 4 4 4 5 2 4 4 4 5 5 5 4 4 4 4 5 4 79 95
3,8947
54 4 4 3 3 5 4 2 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 74 37
3,6315
55 4 4 2 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 2 2 4 5 4 4 69 79
3,1578
56 4 5 2 2 2 4 1 1 4 4 4 4 2 4 4 1 2 5 5 60 95
3,4210
57 4 4 2 2 4 4 4 4 4 4 4 2 2 2 2 4 5 4 4 65 53
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

151

3,1578
58 4 4 4 4 2 4 2 2 2 5 3 2 2 2 2 4 4 4 4 60 95
4,2631
59 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 5 5 4 5 5 81 58
3,6842
60 4 4 2 3 4 4 2 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 70 11
3,6842
61 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 2 2 4 4 4 4 4 4 70 11
3,9473
62 4 5 4 4 5 5 5 2 3 5 4 2 5 2 2 4 4 5 5 75 68
3,8421
63 4 4 3 3 4 4 2 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 5 5 73 05
3,0526
64 4 4 2 2 2 2 2 1 2 4 4 2 2 4 4 5 4 4 4 58 32
3,3157
65 4 4 4 4 4 4 2 1 1 5 5 3 2 1 2 4 4 4 5 63 89
66 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 76 4
67 4 4 2 2 2 2 2 2 2 4 4 2 2 2 4 4 4 4 5 57 3
4,4210
68 4 4 4 5 4 4 4 4 4 5 5 4 4 5 5 5 5 5 4 84 53
27 27 19 20 23 22 20 23 25 28 27 18 19 23 23 26 27 29 28 460 242,26
total 3 5 5 1 0 5 1 0 0 1 7 9 7 2 5 6 0 1 5 3 32
rata- 4,0 4,0 2,8 2,9 3,3 3,3 2,9 3,3 3,6 4,1 4,0 2,7 2,9 3,4 3,4 3,9 3,9 4,2 4,1 67,
rata 1 4 7 6 8 1 6 8 8 3 7 8 0 1 6 1 7 8 9 69 3,56
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

152

Lingkungan Kerja Setelah Pernyataan Yang Tidak Valid Dihilangkan


Responde Rata-
n P1 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 P11 P12 P13 P14 P15 P16 P17 total rata
3,53333
1 4 2 2 4 2 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 53 3
2 4 2 2 2 2 2 2 4 4 4 2 2 2 4 4 42 2,8
3 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 2 2 2 2 2 51 3,4
4 4 4 4 4 4 2 3 2 4 2 2 4 4 4 4 51 3,4
2,86666
5 4 2 2 2 1 2 2 4 4 1 1 5 4 4 5 43 7
6 4 4 4 2 1 4 4 1 4 1 1 1 1 2 2 36 2,4
3,93333
7 4 4 4 4 5 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 59 3
3,93333
8 4 4 4 4 5 5 4 4 4 1 4 4 4 4 4 59 3
9 4 2 2 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 57 3,8
4,06666
10 5 4 4 4 5 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 61 7
2,46666
11 4 1 2 4 1 2 4 2 3 1 1 2 4 4 2 37 7
3,53333
12 4 3 3 4 1 4 5 4 4 2 2 4 4 5 4 53 3
3,06666
13 4 1 2 2 2 2 4 4 4 3 2 4 4 4 4 46 7
3,66666
14 4 1 2 4 2 4 4 4 4 4 4 5 5 4 4 55 7
15 4 2 2 2 2 2 2 4 4 1 2 2 2 1 4 36 2,4
16 4 2 2 4 4 2 4 4 4 1 2 4 4 4 5 50 3,33333
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

153

3
3,13333
17 4 1 2 4 2 4 4 4 4 3 3 4 2 2 4 47 3
3,06666
118 4 1 2 4 2 2 2 3 4 3 4 3 2 5 5 46 7
19 4 2 2 4 5 4 2 2 4 5 5 5 4 4 5 57 3,8
20 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 2 2 2 2 2 51 3,4
3,33333
21 4 2 2 4 4 2 2 3 4 4 4 4 5 2 4 50 3
3,46666
22 4 2 2 4 4 4 2 4 4 2 4 4 4 4 4 52 7
3,53333
23 4 2 2 4 4 2 4 4 4 2 4 4 4 5 4 53 3
4,33333
24 4 4 4 5 5 4 4 5 4 4 5 5 4 4 4 65 3
4,06666
25 4 4 4 3 5 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 61 7
3,73333
26 4 2 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 56 3
3,53333
27 4 2 2 4 5 4 4 4 4 2 2 4 4 4 4 53 3
28 4 3 3 3 2 4 2 2 4 2 2 4 2 4 4 45 3
29 4 3 3 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 5 4 60 4
30 4 3 3 3 2 2 4 5 5 2 1 2 3 5 4 48 3,2
3,53333
31 4 2 2 4 4 2 4 4 4 4 3 4 4 4 4 53 3
3,93333
32 4 4 4 4 4 4 5 5 4 4 3 4 2 4 4 59 3
33 4 2 2 2 2 2 2 2 4 2 1 2 4 5 5 41 2,73333
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

154

3
2,66666
34 4 2 2 2 1 2 2 4 4 1 1 4 2 4 5 40 7
35 3 3 4 2 1 1 4 5 4 1 1 1 1 4 4 39 2,6
2,33333
36 4 2 2 2 1 2 2 2 3 1 2 3 4 3 2 35 3
3,26666
37 4 3 3 3 4 2 2 2 5 2 3 4 5 4 3 49 7
3,46666
38 4 2 1 5 4 3 4 4 4 2 3 4 4 4 4 52 7
3,53333
39 4 3 3 4 4 4 5 4 4 1 1 4 4 4 4 53 3
3,66666
40 4 2 1 4 4 2 4 4 4 2 5 4 5 5 5 55 7
3,26666
41 4 2 2 2 2 2 4 4 4 3 4 4 4 4 4 49 7
3,66666
42 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 2 3 4 4 55 7
3,73333
43 4 4 4 2 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 56 3
44 4 4 4 3 4 4 2 4 5 4 2 2 2 4 3 51 3,4
45 4 3 3 2 4 2 2 4 4 1 5 4 4 5 4 51 3,4
3,33333
46 4 4 4 3 2 2 3 5 4 2 2 2 4 4 5 50 3
3,46666
47 4 3 3 3 2 3 4 5 4 2 2 4 4 5 4 52 7
3,26666
48 4 3 3 3 3 2 3 4 4 4 3 3 2 4 4 49 7
49 4 4 4 3 4 4 4 4 5 3 3 2 2 4 4 54 3,6
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

155

50 5 4 4 4 5 5 5 4 4 4 5 4 4 5 4 66 4,4
3,46666
51 4 4 4 3 2 1 5 5 4 1 2 4 4 4 5 52 7
2,46666
52 4 4 4 1 2 1 2 2 4 1 1 2 3 2 4 37 7
4,13333
53 4 4 4 4 5 2 4 4 5 5 5 4 4 4 4 62 3
3,86666
54 4 3 3 5 4 2 4 4 4 4 5 4 4 4 4 58 7
3,53333
55 4 2 2 4 4 4 4 4 4 4 4 2 2 4 5 53 3
2,73333
56 4 2 2 2 4 1 1 4 4 4 2 4 4 1 2 41 3
3,26666
57 4 2 2 4 4 4 4 4 4 2 2 2 2 4 5 49 7
2,86666
58 4 4 4 2 4 2 2 2 3 2 2 2 2 4 4 43 7
59 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 5 5 4 63 4,2
60 4 2 3 4 4 2 4 4 4 4 3 4 4 4 4 54 3,6
61 4 4 4 4 4 2 4 4 4 2 2 4 4 4 4 54 3,6
3,66666
62 4 4 4 5 5 5 2 3 4 2 5 2 2 4 4 55 7
3,66666
63 4 3 3 4 4 2 4 4 4 4 3 4 4 4 4 55 7
64 4 2 2 2 2 2 1 2 4 2 2 4 4 5 4 42 2,8
65 4 4 4 4 4 2 1 1 5 3 2 1 2 4 4 45 3
66 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 60 4
2,66666
67 4 2 2 2 2 2 2 2 4 2 2 2 4 4 4 40 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

156

68 4 4 5 4 4 4 4 4 5 4 4 5 5 5 5 66 4,4
total 273 195 201 230 225 201 230 250 277 189 197 232 235 266 270 3471 231,4
4,0 2,8 2,9 3,3 3,3 2,9 3,3 3,6 4,0 2,7 2,9 3,4 3,4 3,9 3,9 51,0
Rata-rata 1 7 6 8 1 6 8 8 7 8 0 1 6 1 7 4 3,40

Kompensasi

Responden P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 P10 P11 P12 P13 P14 total Rata-rata


1 4 4 4 4 2 2 2 4 4 4 4 4 4 4 50 3,571429
2 5 4 4 4 4 3 2 4 4 5 5 4 4 4 56 4
3 4 2 2 2 1 1 1 4 4 4 4 4 2 3 38 2,714286
4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 57 4,071429
5 5 4 2 2 2 2 2 5 5 4 4 4 3 2 46 3,285714
6 5 4 2 2 1 1 1 4 2 5 2 3 4 4 40 2,857143
7 4 4 4 4 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 53 3,785714
8 5 4 2 2 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 50 3,571429
9 5 4 1 2 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 49 3,5
10 4 4 4 4 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 53 3,785714
11 5 4 4 4 1 1 2 1 2 5 4 4 4 4 45 3,214286
12 5 4 2 2 2 3 2 4 4 5 5 4 4 4 50 3,571429
13 4 4 4 4 2 3 3 4 4 4 5 4 4 4 53 3,785714
14 4 4 4 4 2 2 2 4 4 4 4 4 4 4 50 3,571429
15 4 2 2 4 2 2 2 4 5 4 5 4 2 3 45 3,214286
16 5 4 2 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 54 3,857143
17 4 4 5 4 4 5 4 4 4 4 4 4 2 3 55 3,928571
18 5 4 4 4 3 3 2 4 4 5 5 4 4 4 55 3,928571
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

157

19 4 4 2 4 2 2 2 4 4 5 5 4 4 4 50 3,571429
20 4 2 2 2 1 1 1 4 3 4 4 4 4 4 40 2,857143
21 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 57 4,071429
22 5 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4 58 4,142857
23 4 4 4 4 4 3 2 4 4 4 4 4 4 4 53 3,785714
24 5 4 5 4 4 4 4 4 5 4 4 4 5 4 60 4,285714
25 5 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 3 57 4,071429
26 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 56 4
27 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 57 4,071429
28 4 4 4 4 2 3 3 4 4 4 4 4 4 3 51 3,642857
29 5 3 2 4 3 2 3 3 2 2 3 3 4 4 43 3,071429
30 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 5 5 4 4 59 4,214286
31 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 5 5 4 59 4,214286
32 4 4 5 4 4 3 4 4 4 5 4 4 4 4 57 4,071429
33 5 4 2 2 2 2 2 4 4 5 4 4 4 4 48 3,428571
34 4 4 2 2 2 2 1 4 4 4 4 4 3 2 42 3
35 4 4 3 3 1 1 1 1 3 5 3 1 1 3 34 2,428571
36 2 3 2 2 1 2 2 1 3 3 1 1 4 4 31 2,214286
37 4 4 3 4 2 3 2 4 4 4 4 5 4 4 51 3,642857
38 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 56 4
39 4 4 4 4 3 3 2 4 4 4 4 4 4 4 52 3,714286
40 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 5 4 4 4 56 4
41 4 4 4 3 2 2 3 4 4 4 4 3 2 2 45 3,214286
42 5 4 4 4 4 4 4 5 5 5 4 4 4 4 60 4,285714
43 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 56 4
44 4 3 2 2 4 4 3 4 4 4 4 5 4 4 51 3,642857
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

158

45 5 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 58 4,142857
46 4 4 4 4 2 3 2 4 4 4 4 4 2 3 48 3,428571
47 5 4 4 4 4 5 3 4 4 4 4 4 4 4 57 4,071429
48 5 3 2 2 4 5 3 4 4 4 4 4 4 4 52 3,714286
49 5 4 4 4 3 4 5 4 4 5 4 4 4 4 58 4,142857
50 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 57 4,071429
51 4 4 3 4 4 4 3 4 4 4 4 5 2 3 52 3,714286
52 4 3 2 2 2 3 3 4 5 5 4 4 1 3 45 3,214286
53 5 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 58 4,142857
54 5 4 4 4 4 3 4 4 4 5 4 4 4 4 57 4,071429
55 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 55 3,928571
56 5 5 4 4 4 3 4 4 5 5 5 4 4 4 60 4,285714
57 4 4 4 4 2 2 1 4 4 4 2 2 2 2 41 2,928571
58 4 4 4 4 3 4 4 4 4 5 5 4 4 4 57 4,071429
59 5 5 4 4 4 4 4 4 5 5 5 5 4 4 62 4,428571
60 4 3 2 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 52 3,714286
61 4 4 4 4 2 2 2 2 4 4 4 4 4 4 48 3,428571
62 5 1 1 1 5 5 5 4 2 5 5 5 4 4 52 3,714286
63 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 57 4,071429
64 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 57 4,071429
65 4 4 4 4 1 2 1 4 4 4 4 4 4 4 48 3,428571
66 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 57 4,071429
67 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4 57 4,071429
68 5 5 4 5 4 5 4 5 5 5 4 4 5 4 64 4,571429
total 297 260 232 242 212 218 210 264 269 291 276 268 253 255 3547 253,3571
Rata-rata 4,37 3,82 3,41 3,56 3,12 3,21 3,09 3,88 3,96 4,28 4,06 3,94 3,72 3,75 52,16 3,73
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

159

Kinerja

Responden P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 total rata-rata


1 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
2 4 4 4 4 3 2 2 3 4 30 3,333333
3 4 2 4 4 5 4 4 5 4 36 4
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
5 4 4 4 4 4 3 2 4 4 33 3,666667
6 5 5 4 4 4 5 5 2 5 39 4,333333
7 3 2 2 2 4 4 4 4 5 30 3,333333
8 3 2 2 2 4 4 4 4 5 30 3,333333
9 3 2 2 2 4 4 5 4 5 31 3,444444
10 3 2 2 2 4 4 4 4 5 30 3,333333
11 4 5 4 5 5 4 5 4 3 39 4,333333
12 4 4 4 4 4 3 2 4 4 33 3,666667
13 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
14 4 4 4 4 4 5 5 4 4 38 4,222222
15 4 4 4 4 4 5 4 4 4 37 4,111111
16 4 4 4 4 4 3 2 4 4 33 3,666667
17 4 4 4 4 4 4 2 4 4 34 3,777778
18 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
19 4 4 4 3 4 2 3 4 4 32 3,555556
20 4 2 4 4 5 4 2 2 2 29 3,222222
21 4 4 4 4 4 4 4 5 4 37 4,111111
22 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
23 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
24 4 4 3 4 4 4 4 4 4 35 3,888889
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

160

25 4 4 4 4 4 4 4 4 5 37 4,111111
26 4 4 4 4 4 4 4 4 5 37 4,111111
27 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
28 4 4 5 4 4 5 4 4 4 38 4,222222
29 4 4 5 4 4 5 3 4 4 37 4,111111
30 4 4 4 4 4 4 2 4 4 34 3,777778
31 4 4 4 5 4 3 4 4 4 36 4
32 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
33 4 4 4 4 4 1 2 4 4 31 3,444444
34 4 4 4 4 4 4 2 4 4 34 3,777778
35 4 5 4 4 4 4 4 3 3 35 3,888889
36 4 4 3 4 4 4 4 3 3 33 3,666667
37 4 4 4 4 4 4 2 4 4 34 3,777778
38 4 4 4 4 4 4 3 4 4 35 3,888889
39 4 3 3 4 4 5 5 5 5 38 4,222222
40 4 4 4 4 4 5 4 4 4 37 4,111111
41 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
42 4 4 4 5 4 4 5 3 4 37 4,111111
43 4 4 4 4 4 4 4 3 3 34 3,777778
44 2 2 2 3 2 3 2 3 2 21 2,333333
45 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
46 4 4 4 4 4 5 4 3 4 36 4
47 4 5 4 4 3 5 4 4 4 37 4,111111
48 4 5 4 4 4 3 4 3 4 35 3,888889
49 4 4 4 4 3 5 5 3 4 36 4
50 4 4 4 4 4 5 4 3 5 37 4,111111
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

161

51 4 4 4 4 4 4 4 3 4 35 3,888889
52 5 4 4 4 4 4 4 3 4 36 4
53 5 4 4 4 4 5 4 4 4 38 4,222222
54 4 4 4 4 4 4 4 4 3 35 3,888889
55 4 4 4 4 4 4 5 4 4 37 4,111111
56 4 4 4 3 4 4 5 4 5 37 4,111111
57 5 4 3 4 4 4 4 4 4 36 4
58 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
59 4 4 4 4 5 4 4 4 4 37 4,111111
60 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
61 4 4 4 4 4 4 5 4 4 37 4,111111
62 4 4 4 4 4 4 4 3 3 34 3,777778
63 4 4 4 4 4 4 4 3 5 36 4
64 4 4 4 4 5 4 4 4 5 38 4,222222
65 4 4 5 4 4 5 4 4 4 38 4,222222
66 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36 4
67 4 4 4 4 4 4 4 3 4 35 3,888889
68 4 5 4 4 4 4 5 4 4 38 4,222222
total 270 263 261 264 272 272 258 256 274 2390 265,5556
Rata-rata 3,97 3,87 3,84 3,88 4 4 3,79 3,76 4,03 35,15 3,91
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

162

LAMPIRAN 7
Tabel Identitas Responden
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

163

Jenis masa L SMA 24 ≤5


Kelamin Pendidikan Terakhir Usia kerja P SMP 42 ≥ 10
L SMA 31 5--10 P SMA 37 ≥ 10
L SMA 33 5--10 L SMA 30 5--10
L SMA 34 5--10 P SMA 38 ≥ 10
P SMA 22 ≤ 5 P SMA 22 ≤5
P SMA 29 5--10 L SMA 24 ≤5
L SMA 33 5--10 L SMA 33 5--10
L SMA 26 5--10 P SMA 30 5--10
P SMA 35 ≥ 10 P SMA 26 5--10
P SMA 31 ≥ 10 P SMA 27 5--10
L SMA 25 5--10 P SMA 22 ≤5
L SMA 24 ≤ 5 L SMA 25 ≤5
P SMA 27 ≤ 5 P SMA 40 ≥ 10
L SMA 24 5--10 P SMP 44 ≥ 10
L SMA 29 5--10 P SMA 35 ≥ 10
P SMA 35 ≥ 10 P SMA 28 5--10
P SMA 32 5--10 P SMA 40 ≥ 10
P SMA 25 ≤ 5 P SMP 45 ≥ 10
L SMA 21 ≤ 5 P SMA 37 ≥ 10
L SMA 30 ≥ 10 L SMA 27 5--10
L SMA 28 5--10 L SMA 30 5--10
P SMA 34 5--10 L SMA 28 5--10
P SMA 36 ≥ 10 L SMA 26 ≤5
P SMA 40 ≥ 10 L SMA 34 5--10
P SMA 33 ≥ 10 L SMA 28 5--10
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

164

L SMA 34 5--10
P SMA 30 5--10
P SMA 31 ≥ 10
P SMA 39 ≥ 10
P SMA 31 5--10
P SMA 30 5--10
P SMA 35 ≥ 10
P SMA 38 ≥ 10
P SMA 31 5--10
P SMA 26 ≤5
L SMA 30 5—10
L SMA 20 ≥ 10
P SMA 30 ≤5
P SMP 32 5—10
L SMA 25 5—10
L SMA 34 5—10
P SMA 30 5—10
P SMP 40 5—10
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

164

LAMPIRAN 8

SURAT IZIN

PENELITIAN
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

165

Anda mungkin juga menyukai