Anda di halaman 1dari 9

\

Jika Anda salah seorang Pembaca Buku Dewa Eka Prayoga

Mungkin Anda sudah sering mendengar Kalimat “Mancinglah dikolam yang banyak ikannya.”

Untuk memudahkan teman-teman memahami Cara Membuat KOLAM UANG.

Maka Saya akan Analogikannya dengan : KOLAM IKAN

Untuk mempunyai sebuah KOLAM IKAN sampai dengan bisa PANEN ada 3 komponen yang
harus Anda siapkan terlebih dahulu, seperti : Tempat untuk menampung ikan, setelah
tempatnya ada otomatis kita harus mengisinya, lalu memberi makan isi dari kolam itu.

Setelah itu Barulah kita bisa memancing ikannya.

Sama halnya dengan Membangun KOLAM UANG sampai dengan PANEN . ada 3 hal yang
harus kita persiapkan juga.

BUAT KOLAM

Fungsi Kolam ini adalah tempat dimana Anda Mengumpulkan leads/prospek(calon pembeli)
dan buyer(pembeli) Anda. Gimana cara buatnya?
Anda harus membuat 4 kolam berikut :

1. Mengumpulkan email
Anda bisa mengumpulkan database alamat email prospek dan buyer dalam sebuah mesin
autoresponder email, seperti GetResponse, Aweber, MailChimp, dan lain-lain.

Mana yang paling bagus? Tergantung.


Setiap autoresponder punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Silakan Anda cari
tahu sendiri dan tentukan pilihan Anda. Yang terpenting, segera lakukan.

Fungsi Kolam ini akan kita gunakan sebagai tempat dimana Anda Mengumpulkan
leads/prospek(calon pembeli) dan buyer(pembeli) Anda Melalui Email yang mereka
masukan.

2. Mengumpulkan Pin BB
Anda bisa mengumpulkan database pin BB prospek dan buyer menggunakan BlackBerry,
Android, atau iPhone. Intinya adalah Anda dan mereka terakses dalam sebuah aplikasi
BlackBerry Mesengger dalam handphone yang digunakan.

Kalo saat ini Anda sudah memiliki banyak Pelanggan dan PIN BB nya bisa Anda simpan
dikolam Pin BB. Nah, nanti Anda tinggal Mancing deh dikolamnya. Hehe

3. Mengumpulkan Member Grup Facebook


Anda bisa mengumpulkan akun-akun facebook prospek dan buyer melalui Grup Facebook
Khusus yang Anda buat. Ini tentu sangat mudah dilakukan. Tinggal buka facebook dan
create group. Masukkan mereka dalam grup yang telah Anda buat.

4. Mengumpulkan Nomor Handphone


Anda bisa mengumpulkan data nomor handphone mereka melalui autoresponder SMS.
Anda bisa membeli aplikasinya dengan mencarinya di google. Buaanyak!

Gimana Caranya agar orang-orang mau memberikan database mereka kepada Anda melalui
kolam-kolam tersebut?

Itu yang Anda pikirkan kan?

Begini, sebelum Saya kasih tau caranya, Anda harus tahu terlebih dahulu motif orang mau
secara sadar memberikan datanya kepada Anda :

 INGIN BELAJAR
Mereka ingin belajar dari Anda. Bisa jadi Anda dianggap ahli oleh mereka. Anda memiliki
Auhority yang tinggi. Mereka benar-benar ingin menguras ilmu Anda. Caranya gimana?

Misal : Anda memberikan ebook GRATIS kepada mereka.


Saat mereka download ebooknya mereka akan memasukan Email Maka dengan begitu,
Anda akan mendapatkan database dari mereka.

Saya yakin, Secara tidak sadar Anda pernah melakukan itu hehe

 SUKA DENGAN TOPIK PEMBAHASAN


Mereka menyukai topik pembahasan yang sering Anda bahas dalam forum, website, atau
sosmed. Karena ingin berlanggan dengan Anda dan tidak ingin ketinggalan untuk
mendapatkan newsletter atau tips-tips dari Anda, akhirnya mereka dengan senang hati
memberikan databasenya kepada Anda.

Misal : Saya sedang mencari artikel digoogle mengenai “Copy Writing” lalu Saya
menemukan dan membaca Artikel Anda mengenai ilmu “Copy Writing”. Setelah diBaca
karena Saya suka dengan Topik yang dibahas akhirnya karena tidak ingin ketinggalan
ilmunya Saya memasukan Email Saya untuk berlangganan email Anda.

Enakkan? dengan begitu, Anda akan mendapatkan database dari mereka yang dipastikan
sudah tertarget.

 ADA PENAWARAN SPESIAL


Mereka menginginkan penawaran spesial yang Anda tawarkan. Entah itu berupa diskon,
kupon, voucher, atau ikut webinar GRATIS, dan lain-lain.

Itu semua disebut dengan LEAD MAGNET. Pikirkan, apa yang menjadi daya tarik orang
lain sehingga ingin dan suka rela memberikan databasenya kepada Anda?

Berikut ini adalah contoh penampakan yang dilakukan oleh Zalora dalam menarik
database kita...

Ini pula yang dilakukan oleh Saya dan tim Billionaire Store untuk mendapatkan database
orang-orang di Indonesia…
Kunci sukses dalam memasukkan ikan ke dalam kolam adalah…
Anda harus memberikan benefit terlebih dahulu kepada mereka yang menjadi target
market Anda. Gunakan prinsip TIMBAL BALIK.

Beri dulu, baru terima. Kasih sesuatu dulu ke mereka, baru Anda akan menerima database
mereka. Paham, kan?

Nah, setelah tempat menampung ikanya sudah ada dan setiap kolam sudah diisi. Apa yang
akan Anda lakukan setelah itu?

“Pancing ikannya..”

SALAH! Ibaratkan mancing ikan tuh ya. Kita baru aja beli dan masukin ikannya ke kolam.
Setelah itu kita memancingnya. Kita hanya bakalan dapat ikan kecil atau bahkan tidak
dapat apa-apa.
KASIH MAKAN DULU

Hati-hati ya.. Banyak orang melakukan hal yang salah pada tahapan ke-3. Biasanya, setelah
mereka mendapatkan banyak ikan, mereka langsung pancing satu per satu.

Lantas, apa yang harus Anda lakukan?


Anda harus kasih makan mereka terlebih dahulu. Caranya?
Sering-sering memberikan edukasi dan tips-tips bermanfaat. Berikan value, value, dan value.
Jangan dulu jualan! Ini adalah langkah awal Anda membangun relationship dengan mereka.
Ingat selalu prinsip ini sampai kapanpun…

“Dalam jualan online, prinsipnya sederhana: SHARING-


SHARING dahulu, SELLING-SELLING kemudian”

Yup! Betul sekali. Anda harus memberi makan mereka dengan cara memberikan sharing rutin
dengan mereka terkait hal-hal yang mereka sukai dan butuhkan. Tujuannya adalah membangun
Authority, menjalin kedekatan, dan pastinya menciptakan TRUST. Ingat, dalam jualan,
TRUST adalah segalanya. Barulah, jika kita udah ngasih makan ikannya. Kita baru bisa
Mancing ikannya.

PANCING / JARING
Inilah saatnya Anda memancing ikan-ikan Anda. Ya, pancing ikanikan Anda. Lebih tepatnya:
JARING! Saya ingatkan Anda dari sekarang…

Biasanya, jika terlalu sering sharing (berbagi), seringkali kita lupa selling (jualan). Ingat, tujuan
utama melakukan ini semua adalah BISNIS. Yes, bisnis. Harusmenghasilkan. Harus jadi uang.
hehehe… ^_^

Jika tahapan-tahapan di atas Anda lakukan dengan b a i k , maka jangan aneh kalau setiap
jualan Anda akhirnya bisa laris manis tanjung kimpul. Karena Inilah rahasianya!
Peran Copywriting
Dimanakah peran Copywriting?
Sadar tidak sadar, Saya baru saja menjelaskan kepada Anda tentang bagaimana mendatang
traffic, prospek, leads, dan buyer yang sangat potensial dalam bisnis Anda. Disana Saya belum
sama sekali menjelaskan tentang bagaimana Anda jualan dan mengedukasi mereka. Saya
belum membahasnya. Kenapa? Karena itu semua adalah peran Copywriting.

Coba Anda perhatikan bagian “Conversion”, dalam kasus membangun kolam ikan tersebut,
Copywriting berperan untuk…
 Meyakinkan orang-orang sehingga mereka mau memberikan databasenya kepada Anda.
 Membuat penawaran yang Anda cantumkan dalam landing page atau squeeze page yang
Anda gunakan untuk memasukkan ikan-ikan ke dalam kolam Anda.
 Menyusun newsletter atau tips-tips yang Anda berikan kepada mereka saat sharing.
 Memastikan ikan-ikan Anda betah dan benar-benar siap menerima penawaran promosi
dari Anda.

Tak hanya itu, Copywriting akan membantu Anda untuk…


 Mengkonversi prospek menjadi pembeli
 Memperbanyak average sales
 Mengedukasi customer
 Mendapatkan referensi dari customer lama
 Mencari tim penjualan baik berupa reseller, dropshipper, agen, atau distributor dan lain-
lain

Itulah peran Copywriting dalam bisnis Anda. Tugas Anda sangat banyak, cek saja poin-poin di
atas. Itulas sejatinya yang harus Anda pikirkan sebagai Business Owner. Okey?
Action Pertama Anda! Setelah Anda membaca bab satu buku ini, tugas Anda yang paling utama
adalah MENGUBAH MINDSET ANDA tentang Bisnis Online.

Setelah itu, barulah Anda memikirkan Strategi apa yang paling tepat dalam membesarkan
bisnis Anda. Coba berikan Saya jawaban…
• Kapan Anda akan mulai membangun kolam ikan Anda sendiri?
• Kapan Anda akan mulai membangun kolam ikan Anda sendiri?
• Kapan Anda akan mulai membangun kolam ikan Anda sendiri?

“Lho, kok pertanyaannya sama?”


Iya, sengaja. Karena Saya ingin memastikan jawaban Anda adalah SEKARANG! Bukan
besok, atau nanti.

“Penundaan adalah awal dari Keterpurukan…”


Bagaimana, apakah Anda sudah mendapatkan pelajaran berharga di bab pertama buku ini?

Tenang…. Ini baru saja permulaan. Masih ada segudang ilmu dan pengetahuan yang akan
mengubah bisnis Anda setelah Anda membaca dan mempraktikkan isi buku ini seluruhnya.
Ayo lanjutkan membaca!

Mungkin Anda sekarang masih bingung bagaimana caranya Membangun list KOLAM IKAN
yang isinya adalah leads/prospek(calon pembeli) dan buyer(pembeli) Anda Melalui Email.

Saya lupa berapa tepatnya, tapi kurang lebih 40.000 list email yang Saya miliki saat ini
didapatkan hanya dari cara GRATISAN. Ya, Saya hanya fokus pada menyajikan konten yang
benar-benar menjual, disukai banyak orang, dan menimbulkan efek viral. Bayangkan, jika
setiap status Facebook kita dishare hingga 100 orang, artinya ada 100 orang baca status kita,
dan mereka bisa masuk dalam “perangkap” list building kita.

Begini skenario untuk mengumpulkan 1000 Email Pertama Anda :


 Buat konten yang menjual, yang benar-benar disukai banyak Orang
 Posting di wall pribadi dan grup Facebook yang Anda miliki saat ini
 Tanamkan link di postingan tersebut yang menuju pada squeeze page (tempat mereka
memberikan emailnya padaAnda) di tengah-tengah status
 Minta mereka share status Anda jika mereka merasa bahwa konten tersebut bermanfaat
Gara-Gara Facebook

Biasanya, kalau kontennya kurang bagus, maka orang akan enggan melakukan share atas status
yang Anda buat. Apalagi kalau di dalamnya ada link jualannya. Tapi kalau kontennya benar-
benar bagus, tanpa Anda minta share pun, maka mereka akan dengan suka rela membagikan
status Anda pada temantemannya. Anda bisa lakukan itu secara terus menerus dengan berbagai
variasi konten dan call to action yang sudah Saya ajarkan di bab-bab sebelumnya.

Untuk bahan perbandingan, dengan pola konten yang serupa:


 Buat konten yang menjual, yang benar-benar disukai banyak orang, khususnya teman-
teman Anda dan member grup Anda
 Posting di wall pribadi dan grup Facebook TANPA LINK jualan atau link yang mengarah
ke squeeze page sama sekali
 Perhatikan dan amati. Jika sharenya sudah tinggi, katakanlah 100 share, Anda edit
postingan tersebut, dan tanamkan linknya di status tersebut. Kebayang?

Jika Anda melakukan ini secara konsisten, minimal 10 hari, dengan asumsi sehari dapat 100
list, maka dalam sebulan Anda sudah mendapatkan 3000 list. Artinya, 1000 list email pertama
Anda bisa didapatkan hanya dalam 10 hari saja. Sangat mudah!

Dan dari pengalaman Saya, jika kita sudah list sejumlah “x”, maka setiap kali blast email ke
mereka yang berisi link jualan, maka minimal 3% dari list tersebut akan melakukan transaksi
penjualan. Bayangkan, kalau list Anda sudah mencapai 1000, berarti 30 orang pembeli sudah
ada di tangan. Ingat, ini baru 1x ngeblast, lho! Kalau Anda blast email berkali-kali, bukan tidak
mungkin Anda mendapatkan lebih banyak sales dari hari-hari biasanya.

Yuk Kita Simpulkan!

Intinya, dalam strategi funneling ini, Anda tidak hanya bisa:


 Mengumpullkan database calon pembeli (free list)
 Mengumpulkan database pembeli (buyer list)
 Menjaga hubungan dengan pembeli (build relationship)
 Mengubah pembeli menjadi pelanggan (repeat order)
 Meningkatkan omset penjualan lebih banyak lagi (more sales)
Jadi, itulah Cara mudah membuat KOLAM UANG yang bisa Anda langsung Terapkan dan
Strategi yang bisa Anda terapkan di bisnis Anda untuk meningkatkan omset bahkan profit
Bisnis Anda lebih banyak lagi dari sebelumnya.

Terimakasih

Semoga bermanfaat 

INGIN MENDAPATKAN EDUKASI BISNIS LEBIH LENGKAP?

Join disini :
Grup Facebook “Jago Bisnis Online Bersama Billionaire Store"
Link Join : bit.ly/jagobisnisonlineBS

ATAU MAU DAPATKAN PRODUK-PRODUK BILLIONAIRE STORE?


CEK DISINI :

Website : www.BillionaireStore.co.id

Fanpage Billionaire Store : fb.com/BillionaireStore.co.id

Channel Telegram : t.me/billionairestorecoid

Instagram : instagram.com/BillionaireStorecoid/

Anda mungkin juga menyukai