Anda di halaman 1dari 3

Knowledge to

Collaborate

Tentang Cahaya Edukasi Insani


Siapa Kami?

Cahaya Edukasi Insani adalah sebuah lembaga yang


dirancang untuk membantu peningkatan kualitas pelayanan
pendidikan di tanah air. Dengan menjadikan nilai-nilai
keislaman dan keindonesiaan sebagai basis pengembangan,
kehadiran Cahaya Edukasi Insani diharapkan dapat
memberikan inspirasi perubahan bagi sejumlah lembaga
pendidikan dalam menghadapi era pendidikan 4.0 yang
berkembang sangat cepat, tidak menentu, rumit dan ambigu.

Apa yang kami yakini?

Kami yakin bahwa pendidikan merupakan kunci dalam


menciptakan masa depan yang lebih baik bagi semua orang.
Namun, seiring berkembangnya teknologi, dunia berubah
secara cepat sehingga lembaga pendidikan harus terus
melakukan adaptasi serta inovasi agar tetap bertahan.
Untuk itu, setiap orang yang terlibat dalam dunia
pendidikan harus terbuka terhadap perubahan dan
menghadapinya dengan berani, antusias, penuh dedikasi,
tanggung jawab, gembira.

Apa yang kami lakukan?

Untuk mewujudkan pelayanan pendidikan berkualitas di


tanah air, Cahaya Edukasi Insani bekerja sama dengan
sejumlah guru, dosen, peneliti, fasilitator, trainer,
pemerhati pendidikan, dan berbagai kalangan baik
pemerintah maunpun non-pemerintah untuk membantu lembaga
pendidikan mewujudkan pelayanan pendidikan terbaik bagi
anak Indonesia yang sesuai dengan tuntutan era 4.0.
Visi & Misi Kami

Visi

“Menjadi institusi terdepan dalam meningkatkan kualitas


pendidikan”

“Become the leading institution in improving the quality


of education”

Misi

“Berbagi budaya keunggulan ke setiap sekolah”

“To share excellence culture to every school”

Program Layanan kami

1. Short course & Pelatihan


Program ini ditujukan untuk membantu para pengelola
lembaga pendidikan baik yayasan/sekolah/madrasah untuk
meningkatkan kapasitas SDM yang dimiliki dalam
berbagai lini pengelolaan seperti kepemimpinan
pendidikan, PME—perencanaan, monitoring & evaluasi—
pendidikan, pengembangan kurikulum, pemetaan &
pengembangan SDM pendidikan, marketing & komunikasi
pendidikan, keuangan pendidikan, penelitian tindakan
kelas/sekolah, dsb.

2. Pendampingan Sekolah/madrasah
Program ini ditujukan untuk memfasilitasi perubahan
internal sekolah/madrasah (supporting program) dalam
menghadapi berbagai perubahan eksternal yang terjadi
sekaligus memperkuat aset/sumber daya yang dimiliki
dalalm menghadapi perubahan tersebut. Dalam hal ini,
program meliputi pemetaan situasi dan kondisi,
penetapan arah dan kebijakan, pengembangan model,
serta monitoring dan evaluasi.

3. Seminar/Diskusi Publik
Program seminar/diskusi publik adalah kegiatan berkala
untuk membahas isu-isu pendidikan terkini yang
dilakukan secara on-line atau off-line. Program ini
menghadirkan pembicara/narasumber ahli terkait isu-isu
pendidikan.
4. Publikasi, Penerbitan & Percetakan
Program ini ditujukan untuk membantu lembaga
pendidikan untuk memenuhi kebutuhan publikasi berbasis
website atau penyediaan perangkat berbasis internet,
meningkatkan daya tawar melalui karya tulis berupa
buku dan juga percetakan bahan kampanye atau
pembelajaran.

5. Kampanye Pendidikan
Program kampanye pendidikan adalah program yang
dirancang untuk mengkampanyekan isu-isu yang relevan
dengan kebutuhan pendidikan masa kini, seperti
kampanye sekolah siaga bencana, kampanye sekolah aman
dan ramah anak, kampanye sekolah toleran dan tanpa
kekerasan, kampanye sekolah sehat, kampanye sekolah
ramah lingkungan, kampanye internet sehat dsb.

Kontak kami

[a] Jl. Patriot No. 79, Kp.Dua, RT 03/03, Jakasampurna,


Bekasi, Jawa Barat
[p] 081234280444 (Fitra)
[e] admin@cahayaedukasi.id
[w] www.cahayaedukasi.id

Anda mungkin juga menyukai