Anda di halaman 1dari 5

KONTRAK KERJA SAMA ANTARA SUPPLIER KOPI BALI PULINA DENGAN

PERUSAHAAN KOPI STARBUCK

Pada hari ini Selasa 25 Februari 2019 dibuat dan ditandatangani kontrak kerjasama antara
supplier Kopi Bali Pulina dengan Perusahaan Kopi Starbuck di Jl. Sunset Road, Legian, Kuta,
Kabupaten Badung, oleh dan antara :
Kami yang bertanda tangan di bawah ini :
 Nama : Ni Komang Vicky Meira
Tempat/Tgl. Lahir : Denpasar, 04 Mei 1999
Jenis Kelamin : Perempuan
Alamat : Jalan Kerta Dalem Sari 1B, Gg Kerta Jaya Residence No C-1,
Sidakarya, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar 80225.
Agama : Hindu
Status Perkawinan : Sudah Kawin
Pekerjaan : Wiraswasta
Nomor KTP : 5107044405990008
Yang selanjutnya disebut dan bertindak atas nama Perusahaan Starbuck Coffee
 Nama : Anak Agung Istri Mira
Tempat/Tgl. Lahir : Kupang, 04 September 1999
Jenis Kelamin : Perempuan
Alamat : Br. Gede, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar
Agama : Hindu
Status Perkawinan : Sudah Kawin
Pekerjaan : Wiraswasta
Nomor KTP : 5104014409990005
Yang selanjutnya disebut dan bertindak atas nama Supplier Kopi Bali Pulina
Pihak Perusahaan Starbuck coffee dan Pihak Supplier Kopi Bali Pulina dengan ini terlebih
dahulu menerangkan hal – hal sebagai berikut :
 Bahwa, Pihak Perusahaan Starbuck Coffee adalah pemilik yang sah atas unit
usaha dan brand starbuck coffee;
 Bahwa, Pihak Supplier adalah pemilik yang sah dari Perusahaan Kopi Bali Pulina
 Bahwa Pihak supplier Kopi Bali Pulina merupakan perusahaan kopi terbesar di
Bali yang beralamat di Desa Sebatu, Kecamatan Tegalalang, Kabupaten Gianyar yang
bermaksud hendak menjalin kontrak kerjasama untuk menjadi supplier dari Perusahaan
Starbuck Coffee;
 Bahwa, Pihak perusahaan Starbuck Coffee merupakan perusahaan kopi yang
beralamat di Jl. Sunset Road, Desa Legian, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung yang
bermaksud untuk mencari supplier kopi yang bermutu, berkelas, dan murah dengan
kualitas tinggi dan berlokasi dekat dengan perusahaan Starbuck Coffee;

1
 Bahwa perusahaan Starbuck Coffe adalah perusahaan kopi ternama dengan
jaringan kedai kopi global asal Amerika Serikat yang berkantor pusat di Seattle,
Washington;
 Bahwa, Pihak supplier setuju untuk mengirimkan barang dan menjalankan serta
mematuhi semua ketetapan dan persyaratan – persyaratan yang ditetapkan oleh
Perusahaan Starbuck Coffee;
 Bahwa, Pihak Starbuck Coffe setuju untuk menerima dan mematuhi segala tradisi
yang dimiliki oleh perusahaan Kopi Bali Pulina selama proses pembibitan hingga
pengiriman.
Selanjutnya untuk maksud tersebut diatas, Para Pihak sepakat untuk saling mengikatkan diri
dalam Perjanjian Kontrak dengan ketentuan dan syarat – syarat sebagaimana diatur dalam pasal
-pasal dibawah ini :

Pasal 1
Definisi
1. Supplier adalah Pihak perusahaan/perseorangan yang menjual atau memasok sumberdaya
dalam bentuk bahan mentah kepada Pihak lain untuk diolah menjadi barang atau jasa tertentu;
2. Pihak Supplier adalah Perusahaan Kopi Bali Pulina;
3. Pihak Perusahaan adalah Perusahaan Starbuck Coffee;
4. Kopi gayo adalah varietas kopi arabika yang menjadi salah satu komoditi unggulan yang
berasal dari dataran tinggi Gayo, Aceh Tengah, Indonesia;
5. Kopi Kintamani adalah varietas kopi arabika yang berasal dari wilayah Kintamani, Bali;
6. Kopi Toraja adalah kopi yang memiliki nama latin Celeber Kalosi yang berasal dari
Toraja;
7. Roasting adalah proses pemanggangan biji kopi mentah yang bertujuan untuk
membentuk rasa asli dari biji kopi.
8. Asuransi adalah perjanjian antara dua Pihak, yaitu perusahaan asuransi dan pemegang
polis, yang menjadi dasar bagi penerimaan premi oleh perusahaan asuransi sebagai imbalan
untuk memberikan penggantian kepada tertanggung atau pemegang polis karena kerugian,
kerusakan, biaya yang timbul, kehilangan keuntungan, atau tanggung jawab hukum kepada Pihak
ketiga yang mungkin diderita tertanggung atau pemegang polis karena terjadinya suatu peristiwa
yang tidak pasti.
9. Brand adalah suatu nama, istilah, simbol, desain atau gabungan keempatnya yang
mengidentifikasikan produk para penjual dan membedakannya dari produk pesaing.

Pasal 2
2
Objek Kontrak
(1) Pihak Supplier setuju untuk bekerja sebagai supplier biji kopi dari Pihak Perusahaan
(2) Pihak Supplier setuju dengan pilihan jenis biji kopi yang diminta oleh Pihak Perusahaan yaitu :
1. Biji kopi Gayo;
2. Biji Kopi Kintamani; dan
3. Biji Kopi Toraja.
Pasal 3
Kualifikasi Umur Biji Kopi
Pihak Supplier Setuju bahwa biji kopi dipanen saat berumur :
1. Biji Kopi Gayo berusia 6-8 bulan;
2. Biji Kopi Kintamani berusia 8-11 bulan;
3. Biji Kopi Toraja berusia 7-10 bulan;

Pasal 4
Penanaman dan Pemupukan Biji Kopi
(1) Pihak Supplier setuju bahwa dalam penanaman, masing – masing pohon diberi jarak 5 meter;
(2) Pihak Supplier wajib memberi pupuk organic pada pohon kopi sebanyak 0,06 kg setiap 2 kali
dalam 1 minggu;
Pasal 5
Keadaan Kopi Saat Pengiriman
(1) Biji kopi yang dikirim oleh Pihak Supplier adalah biji kopi yang telah di roasting terlebih dahulu;
(2) Pengiriman biji kopi dikemas dengan berat masing-masing 15 kg per karungnya per jenis biji
kopi;

Pasal 6
Wilayah dan Waktu Pengiriman
(1) Pihak Supplier setuju bahwa pengiriman biji kopi hanya dapat dilakukan di perusahaan Starbuck
Coffee di wilayah Bali dan Nusa Tenggara;
(2) Pihak Supplier sepakat untuk melakukan pengiriman biji kopi setiap hari jumat per 2 (dua)
minggu;
(3) Proses dan biaya pengiriman biji kopi ditanggung penuh oleh Pihak Supplier;

Pasal 7
Jaminan dan Asuransi Pengiriman
(1) Selama proses pengiriman, biji kopi dijamin dan di asuransi oleh Pihak Supplier yang dimana
biaya asuransi tersebut ditanggung penuh oleh Pihak Supplie;
(2) Jaminan dan asuransi sebagaimana yang dimaksud pada ayat (1), dapat berupa ganti barang atau
uang;

Pasal 8
Pengemasan Biji Kopi
(1) Kopi dikemas dalam kemasan karung yang disediakan oleh Pihak perusahaan dengan logo
perusahaan Starbuck Coffee;
3
(2) Karung yang digunakan berjenis karung goni;

Pasal 9
Jangka Waktu Kontrak
(1) Para Pihak setuju bahwa kontrak memiliki jangka waktu kontrak selama 10 tahun;
(2) Para Pihak setuju bahwa kontrak sebagaimana yang dimaksud pada ayat (1), terhitung sejak 30
April 2019 hingga 30 April 2029;
(3) Kontrak dapat diperpanjang dengan syarat – syarat tertentu.

Pasal 10
Perpanjangan Kontrak
(1) Dalam hal perpanjangan Kontrak para Pihak memiliki waktu paling lambat 3 bulan sebelum
berakhirnya kontrak;
(2) Syarat – syarat tertentu, sebagaimana yang dimaksud dalam pasal 9 :
1. Adanya kesepakatan diantara para Pihak untuk kembali mengikatkan diri pada sebuah
kontrak kerjasama;
2. Adanya itikad baik dalam pelaksanaan kontrak kerjasama;

Pasal 11
Force Majeur
Kerusakan ataupun kerugian yang diakibatkan oleh keadaan yang memaksa, menjadi tanggung
jawab kedua belah Pihak tanpa harus merugikan salah satu Pihak;

Pasal 12
Pembayaran Oleh Pihak Perusahaan
(1) Pihak Supplier menerima bayaran sebesar Rp. 325.000.000,00 (Tiga Ratus Dua Puluh Lima Juta
Rupiah);
(2) Pembayaran sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) dilakukan setiap tanggal 4;
(3) Pembayaran paling lambat dilakukan 7 hari setelah tanggal yang telah ditentukan;

Pasal 13
Larangan
(1) Para Pihak dilarang untuk mengumbar, menyebarkan, membocorkan yang menjadi rahasia
perusahaan;
(2) Apabila terjadi kejadian sebagaimana yang dimaksud dalam ayat (1) maka para Pihak dapat
mengajukan gugatan tanpa melakukan musyawarah terlebih dahulu.
Pasal 14
Syarat dan Pemutusan
Pihak Perusahaan Starbuck Coffee dapat memutuskan hubungan sewa menyewa sebelum jangka
waktu perjanjian ini berakhir, dengan syarat – syarat :
1. Para Pihak melanggar atau lalai melaksanakan salah satu atau lebih syarat atau ketentuan
dalam perjanjian ini;
4
2. Para Pihak membocorkan, menyebarkan, dan atau mengumbar yang menjadi rahasia
perusahaan;

Pasal 15
Pembatalan
Pihak perusahaan Starbuck Coffee dapat melakukan pembatalan secara sepihak pada perjanjian ini
apabila terjadi hal – hal sebagaimana yang dimaksud dalam pasal 14.

Pasal 16
Penyelesaian Perselisihan
(1) Apabila timbul sengketa diantara kedua belah Pihak akibat dari perjanjin ini, kecuali ditentukan
dalam pasal 14, akan diselesaikan secara musyawarah dan mufakat. Apabila dalam musyawarah
dan mufakat tidak berhasil mencapai kesepakatan maka para Pihak akan menyelesaikan secara
hukum;
(2) Mengenai perjanjian ini dan segala akibatnya, para Pihak bersepakat untuk memilih domisili
hukum dimana perjanjian ini dibuat.

Demikian perjanjian ini dibuat di Denpasar pada tanggal 25 Februari 2019 dan ditandatangani oleh
para Pihak dalam keadaan sehat jasmani dan rohani tanpa paksaan dari Pihak manapun juga serta
dibuat 2 rangkap masing – masing mempunyai kekuatan hukum yang sama.

Supplier Perusahaan

(Ni Komang Vicky Meira) (Anak Agung Istri Mira)

Saksi – Saksi :
1. Agus Adi Pranatha ……………..
2. Natasha Wilona ……………..

Anda mungkin juga menyukai