Anda di halaman 1dari 24

Kunci b.

indo xi sm
BAB 1
Menyusun Teks Prosedur

A. Menganalisis Informasi Teks Prosedur

Tugas Mandiri
1. Jawaban: a. sederhana
Pembahasan: Jawaban: a (sederhana)
Pembahasan: teks prosedur Sederhana adalah prosedur yang dapat ditempuh hanya dengan dua atau tiga langkah saja. Contoh:
prosedur mengoperasikan strika,dan lain lain.
2. Jawaban: a (memberikan informasi atau berita tentang sesuatu)
Pembahasan: kalimat deklaratif adalah kalimat yang berisi pernyataan. Kalimat deklaratif berfungsi untuk memberikan informasi
atau berita tentang sesuatu
3. c. prosedur kompleks
Pembahasan: Teks prosedur kompleks adalah sebuah tulisan yang menjelaskan dengan tahapan atau langkah untuk melakukan,
membuat, mengoperasikan, dan sejenisnya, dengan maksud memudahkan seseorang serta menghasilkan sesuatu yang tepat
sesuai aturannya.
4. Jawaban: a (protokol)
Pembahasan: Secara umum teks prosedur terdiri dari tiga macam, yaitu teks prosedur sederhana, kompleks, dan protokol. Berikut
penjelasan ketiga jenis teks prosedur tersebut.
a. Prosedur Sederhana
Prosedur yang dapat ditempuh hanya dengan dua atau tiga langkah saja.
b. Prosedur Kompleks
Prosedur yang terdiri atas banyak langkah dan langkah langkah tersebut berjenjang dengan sublangkah pada setiap langkahnya.
c. Protokol
Prosedur yang langkah-langkahnya tidak terlalu ketat/rumit dan mudah dipahami
5. Jawaban: a (tujuan)
Pembahasan: Tujuan teks prosedur berisi tujuan dari pembuatan teks prosedur tersebut atau hasil akhir yang akan dicapai (dapat
berupa judul).

Uraian
1. Langkah-langkah mengidentifikasi informasi dalam teks prosedur antara lain sebagai berikut.
a. Membaca teks prosedur secara keseluruhan.
b. Mencari ide pokok dalam teks prosedur. Ide Pokok adalah ide atau gagasan yang menjadi pokok pengembangan
paragraf
c. Menemukan kesimpulan dalam teks prosedur
2. Berdasarkan tujuannya teks prosedur dibagi menjadi tiga jenis yaitu (a) teks prosedur untuk memandu cara
menggunakan/ memainkan suatu alat, (b) teks prosedur untuk memandu cara membuat, dan (c) teks prosedur untuk
memandu cara melakukan sebuah kegiatan.
3. Adapun ciri-ciri teks prosedur antara lain sebagai berikut.
a. Menggunakan kalimat perintah (Imperatif)
b. Menggunakan kata kerja aktif
c. Menggunakan kata penghubung (konjungsi) untuk mengurutkan langkah-langkahnya.
d. Menggunakan kata keterangan untuk menyatakan rinci waktu, tempat dan cara yang akurat.
4. Teks prosedur bertujuan untuk membantu pembaca atau pendengar memahami bagaimana cara melakukan atau
membuat sesuatu dengan tepat atau dengan kata lain, tujuan penulisan teks prosedur yaitu untuk memperoleh hasil
akhir.
5. Tujuan komunikatif teks prosedur adalah memberi petunjuk cara melakukan sesuatu melalui serangkaian tindakan atau
langkah.

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru

B. Merancang Pernyataan Umum dan Tahapan dalam Teks Prosedur

Pilihan Ganda
1. Jawaban: b. (2) Pelajari dengan cermat karya yang akan dikritik.
(4) Pikirkan kembali sebelum kritik disampaikan.
Pembahasan:
Melengkapi teks prosedur dilakukan dengan cara mencermati konjungsi yang digunakan dalam teks tersebut. Selain itu mencermati
kalimat kalimat sebelum dan sesudahkalimat prosedur yang dirumpangkan. Dalam teks tersebut kata kuncinya adalah : memiliki
pengetahuan … (pelajari): (pikirkan kembali) …. Sampaikan kritik.
2. Jawaban: a. Jika komputer akan booting sebaiknya ditunggu sampai proses selesai
Pembahasan: Kalimat yang sesuai dengan pernytaan tersbut adalah Jika komputer akan booting sebaiknya ditunggu sampai proses
selesai.
3. Jawaban: b. (2) Celupkan batang sereh ke dalam minyak kelapa!
(4) Tempelkan sereh yang cukup panas tadi, pada bagian kaki Anda yang tertusuk duri!
Pembahasan:
Dalam melengkapi teks prosedur yang rumpang hal yang harus diperhatikan adalah logika berpikir dan keruntutan kalimat. Kalimat
(1) Ambillah sebatang sereh kemudian memarkan sedikit, maka kalimat selanjutnya adalah celupkan batang sereh ke dalam minyak
kelapa. Sedangkan kalimat (3) Lalu bakarlah di atas api sampai cukup panas, maka kalimat selanjutnya adalah tempelkan sereh yang
cukup panas tadi, pada bagian kaki Anda yang tertusuk duri.
4. Jawaban: b. 2 – 4 – 1 – 3
Pembahasan:
Urutan penggunaan lampu senter secara tepat adalah sebagai berikut.
(2) Buka tutup bagian belakang.
(4) Masukkan baterai dengan kepala ke arah depan semuanya.
(1) Tutup kembali bagian yang sudah dibuka.
(3) Tekan tombol dengan baik.

5. Jawaban: b. Komputer siap digunakan setelah preoses booting selesai.


Pembahasan: Pernyataan ang sesuai dengan teks tersebut adalah kalimat Terakhir, setelah selesai proses booting, komputer siap
digunakan. Terletak di paragratf terakhit

Uraian
1. Pernyataan umum berisi tentang penyataan dan fungsi dari sesuatu yang akan dilakukan, serta berisi tujuan atau manfaat
yang dapat dicapai setelah melakukan langkah – langkah yang tertera dalam teks tersebut.
2. Teks prosedur berisi langkah-langkah yang harus ditempuh untuk mencapai tujuan yang diinginkan dan terdapat
penjelasan atau keterangan dalam langkah tersebut.
3. Dalam tahapan-tahapan berisikan cara melakukan atau membuat sesuatu dari tahap awal sampai akhir.
4. Tahapan-tahapan dalam teks prosedur disusun berdasarkan urutan langkah-langkah yang benar sehingga tujuan dari
kegiatan ini berhasil dengan baik.
5. Untuk menyusun pernyataan umum dan tahapan-tahapan teks prosedur, Anda harus memahami hal-hal berikut ini.
a. Membaca teks prosedur secara cermat
b. Mengetahui informasi teks prosedur
c. Menuliskan pernyataan umum dan tahapan dalam teks prosedur.

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru

C. Menganalisis Struktur dan Kebahasaan Teks Prosedur

Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
1. c. (d), (e)
2. e. Material
3. d. Temporal
4. e. Apabila
5. d. Pengendara memahami kesalahannya.

Latihan
1. Konjungsi temporal adalah nama lain dari kata penghubung yang menyatakan waktu kegiatan yang hadir dan bersifat
kronologis atau berurutan. Contoh dari konjungsi temporal seperti kemudian, lalu, selanjutnya, berikutnya dan setelah itu.
2. Kata kerja imperative berisi tentang kalimat perintah atau larangan. Pembaca wajib mentaati kata kerja imperative yang
ada pada teks prosedur agar hasil akhirnya sesuai dengan tujuan yang diharapkan. Contoh kata kerja imperative yaitu,
diamkan ubi selama 5 menit, jangan sampai tercampur dengan bahan lainnya, dan sebagainya.
3. Yang dimaksud dengan verba material yaitu segala sesuatu yang mengacu pada tindakan fisik. Contoh dari verba
material yaitu, potong cabai, haluskan bahan dan lain sebagainya.
4. Verba tingkah laku yaitu segala tindakan yang dilakukan dengan menggunakan ungkapan. Contohnya yaitu tunggu
sekitar 5 menit, tunggu sampai matang, dan tetap pertahankan.
5. Tujuan dan langkah-langkah

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru

D. Mengembangkan Teks Prosedur

Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
1. a. Perawatan Pohon Jeruk
2. b. temporal
3. d. yaitu
4. b. letakkan
5. e. tambahkan, panaskan, dan masukkan
Pembahasan:
Imperatif adalah kata yang memiliki makna memerintah, dalam teks tersebut dapat diketahui dengan imbuhan partikel-
kan.
Uraian
1. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menyunting teks prosedur, diantaranya adalah sebagai berikut.
a. memperhatikan kebenaran isi
b. memperhatikan strukturnya
c. memperhatikan kaidah kalimat yang digunakan serta penggunaan ejaan atau tanda bacanya.
2. Beberapa langkah mengembangkan teks prosedur antara lain sebagai berikut.
a. Menentukan topik yang akan dibahas
b. Mengumpulkan sumber informasi atau referensi mengenai topik yang akan dibahas
c. Mengembangkan lebih banyak mengenai informasi yang sudah dikumpulkan
d. Menyusun teks prosedur secara utuh
3. Hal-hal yang harus kamu perhatikan ketika membuat teks prosedur antara lain seperti berikut.
a. Kalimat yang digunakan sesuai dengan karakteristik teks prosedur kompleks.
b. Langkah-langkah atau instruksi yang diberikan kepada pembaca harus jelas.
c. Bahasa yang digunakan pas dengan karakteristik pembaca.
d. Urutan langkah-langkah harus sistematis.
4. Berikut ini langkah penulisan dalam menyusun rancangan teks prosedur yang baik dan benar.
a. Menentukan topik apa yang akan dibuat.
b. Mengumpulkan sumber informasi dan menulis kerangka karangan.
c. Mengembangkan informasi yang telah didapat dan memikirkan langkah-langkahnya.
d. Menentukan judul.
e. Menyusun teks prosedur secara utuh.
5. Teks prosedur yang disusun memiliki manfaat bagi pembacanya karena dapat membantu pembaca atau pendengar
untuk memahami bagaimana cara melakukan atau membuat sesuatu dengan tepat.

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru

Evaluasi
A. Pilgan
1. b. temporal
2. b. letakkan
3. b. (2)–(3)–(5)–(1)–(4)
Pembahasan:
Langkah-langkah tersebut termasuk pada teks prosedur, langkah-langkah tersebut yang benar adalah, yaitu sebagai
berikut.
(2) Pemilihan bahan.
(3) Pengupasan.
(5) Perajangan/pemotongan.
(1) Perendaman.
(4) Penggorengan.
4. b. (2), (3), (4), dan (5)
5. b. menunjukkan cara membuat rekening di bank
6. d. Untuk membuka rekening berbeda!
7. a. (2) Buah tomat dicuci hingga bersih!
(5) Nyalakan blender!
8. e. Temporal
9. c. Polisi tidak berhak menyita kendaraan bermotor atau STNK.
10. d. deklaratif
Pembahasan:
Kalimat tersebut berisi informasi mengenai jagung. Kalimat yang memberikan informasi kepada pembacanya tanpa
adanya penekanan dalam isinya termasuk ke dalam kalimat deklaratif.
11. e. Ambil bagian batang kayu tersebut, kemudian merendam sampai semua bagian tertutup air.
Pembahasan:
Konjungsi temporal merupakan jenis konjungsi yang mengarah pada urutan waktu. Pada kalimat mengambil bagian
batang kayu tersebut, kemudian merendam sampai semua bagian tertutup air terdapat konjungsi temporal, yaitu
kemudian.
12. e. Cara memanen buah pisang.
Pembahasan:
Teks tersebut termasuk dalam teks prosedur, teks tersebut menceritakan mengenai cara memanen buah pisang dengan
baik dan benar
13. d. rebuslah, celupkanlah, tumbuklah, dan peraslah
Pembahasan:
Kalimat perintah biasanya menggunakan partikel-lah, dalam teks tersebut yang menggunakan partikel-lah adalah
rebuslah, celupkan, tumbuk, peraslah.
14. a. kemudian, sehingga, dan
Pembahasan:
Kata hubung dapat disebut dengan kata hubung, kata hubung yang tepat dalam teks tersebut adalah kemudia, sehingga,
dan.
15. c. penyimpanan
Pembahasan:
Teks tersebut termasuk teks prosedur, teks prosedur berisi tentang langkah-langkah. Pernyataan tersebut merupakan
tahap kegiatan berupa penyimpanan.
Isian
1. Verba tingkah laku
2. Deklaratif
3. Kompleks
4. Material
5. Material
6. Tujuan dan langkah langkah
7. Perintah
8. Konjungsi
9. Pronominal
10. Persyaratan
Menjodohkan
1. j. perintah interogatif
2. b. prosedur
3. a. pilihan
4. c. Tujuan dan langkah-langkah
5. e. perintah
6. d. bilangan
7. f. kata bilangan takrif dan tak takrif
8. h. langkah-langkah
9. i. rapatan
10. g. tujuan

Uraian
1. b. Masukkan kabel kipas angin ke stopkontak!
a. Nyalakan kipas angin sesuai dengan ukuran yang diinginkan!
c. Matikan kipas angin apabila tidak digunakan!
d. Cabutlah kabel kipas angin dari stopkontak!
2. Teks prosedur di atas berisi tentang cara membuat popcorn.
3. Analisis struktur teks dari teks prosedur “Cara Membuat Popron” adalah sebagai berikut.

Struktur Paragraf
Judul Cara Membuat Popron

Tujuan Popcorn merupakan salah satu makanan ringan yang sering dikonsumsi oleh masyarakat.
Popcorn merupakan salah satu produk olahan dari jagung. Berikut ini adalah
panduan untuk membuat Popcorn.

Langkah-langkah Cara membuat popcorn:


1. Masukan 8-9 sdm mentega dan masukan biji popcorn secukupnya ke dalam
Wajan.
2. Tutuplah wajan dan hidupkan kompor dengan api yang sedang. Selama
pemanasan. Jika sudah terdengar suara letupan kecil dari dalam panik jangan
lupa goyangkan wajan sesekali.
3. Jika suara letupan tidak lagi terdengar, matikan api, lalu angkat popcorn dan
tuangkan ke wadah.

4. Konjungsi temporal yang terdapat dalam teks prosedur “Cara Membuat Popron” adalah pada kata yang dicetak tebal.
Jika suara letupan tidak lagi terdengar, matikan api, lalu angkat popcorn dan tuangkan ke wadah.
5. Verba material yang terdapat dalam teks prosedur “Cara Membuat Popron” adalah pada kata yang dicetak tebal.
a. Masukan 8-9 sdm mentega dan masukan biji popcorn secukupnya ke dalam Wajan.
b. Tutuplah wajan dan hidupkan kompor dengan api yang sedang. Selama pemanasan.
c. Jika sudah terdengar suara letupan kecil dari dalam panik jangan lupa goyangkan wajan sesekali.
d. Jika suara letupan tidak lagi terdengar, matikan api, lalu angkat popcorn dan tuangkan ke wadah.

Skala Sikap
Kebijaksanaan guru

Remidi
1.
Struktur Teks Paragraf
Judul Membuat Nasi Goreng

Tujuan Nasi merupakan makanan pokok masyarakat indonesia, hampir setiap hari kita pasti
makan menggunakan nasi, dan apabila anda bosan makan menggunakan nasi seperti
pada umumnya, anda bisa mencoba alternatif lain untuk makan nasi. Seperti
menggoreng nasi tersebut sehingga menjadi nasi goreng.
Langkah-langkah Langkah-langkah:
1. Pertama, untuk membuat nasi goreng kita harus menyiapkan bahan dan alatnya.
Bahan tersebut antara lain nasi putih, telur, garam, bawang merah, bawang putih,
daun bawang, cabai, merica, minyak goreng, saus tomat, dan bahan pelengkap
lainnya. Dan alat yang dibutuhkan adalah wajan, kompor, dan spatula.
2. setelah bahan-bahannya sudah siap. Maka terlebih dahulu kita harus menyiapkan
wajan dan tuangkan minyak goreng secukupnya, lalu panaskan minyak dengan
api sedang. tunggu beberapa menit sampai minyaknya panas.
3. Setelah minyaknya panas, masukkan bawang merah, bawang putih dan cabai.
Tunggu hingga matang dan menimbulkan bau harum.
4. Setelah itu masukkan bahan pelengkap sesuai selera anda lalu aduk hingga
merata dan matang.
5. Setelah itu masukkan telur dan orak -arik hingga matang dan jangan lupa untuk
memasukkan nasi putih dan aduk hingga semua tercampur rata, Tunggu hingga
matang dan tercium bau harum.
6. Setelah matang angkat nasi dan sajikan dipiring.
7. setelah nasi goreng disajikan diatas piring, jangan lupa untuk menghiasnya
dengan irisan tomat atau yang lainnya sesuai selera anda.
8. Nasi goreng siap untuk dihidangkan.

2. Pertama, lalu, setelah, hingga,


3. Kalimat dalam teks prosedur tersebut adalah:
(3) Setelah masuk ruang perpustakaan, isilah daftar hadir lebih dahulu.
4. konjungsi yang digunakan dalam teks prosedur tersebut adalah sebagai berikut:
a. Meminjam buku di perpustakaan sekolah perlu memperhatikan prosedur peminjaman agar buku yang Anda cari atau
yang akan Anda pinjam dapat mudah ditemukan.
b. Setelah itu ikuti prosedur peminjaman buku.
c. Pertama, untuk mencari buku jangan langsung mencarinya di rak buku, tetapi carilah buku dalam katalog
buku dahulu
5. Urutan menjadi teks prosedur yang padu adalah sebagai berikut.
(3) Rebus mi dalam air mendidih selama tiga menit sambil diaduk.
(2) Sementara direbus, campurkan bumbu, minyak bumbu, kecap manis, dan saus cabai ke dalam piring.
(1) Tiriskan, kemudian campurkan dalam campuran bumbu di piring, aduk hingga rata.
(4) Taburkan bawang goreng, mie lezat siap disajikan.

Pengayaan
Kebijaksanaan gur

BAB 2
Mempelajari Teks Eksplanasi

A. Menganalisis Informasi Teks Eksplanasi


Pilihan Ganda
1. Jawaban: c (Tek ekplanasi)
Pembahasan: Teks ekplanasi adalah sebuah karangan yang isinya berupa penjelasan-penjelasan lengkap mengenai suatu topik
yang berhunungan dengan fenomena fenomena alam maupun sosial yang terjadi di dalam kehidupan kita sehari hari.
2. Jawaban a. ekplanasi
Pembahasan: Suatu teks dikatakan sebagai teks eksplanasi jika memenuhi beberapa ciri berikut ini:
a. Informasi-informasi yang termuat didalamnya berdasarkan fakta.
b. Hal yang dibahas yaitu suatu fenomena yang bersifat keilmuan atau berhubungan dengan ilmu pengetahuan.
c. Sifatnya informatif dan tidak berusaha untuk memengaruhi pembaca untuk percaya terhadap hal yang dibahas.
d. Terdiri dari pernyataan umum, urutan sebab akibat, dan interpretasi.
3. Jawaban: a (pernyataan umum)
Pembahasan: Berikut struktur dari teks eksplanasi yang benar dan sesuai dengan urutan yang pas, sebagai berikut:
a. Pernyataan Umum (General Statement), merupakan bagian pertama dari teks eksplanasi yang isinya mengenai
penyampaian topik atau permasalahan yang akan dibahas. Bagian ini berisi gambaran mengenai apa dan mengapa fenomena
tersebut bisa terjadi. Penulisan dari pernyataan umum ini harus menarik agar pembaca mau membaca teks eksplanasi tersebut
hingga selesai.
b. Deretan Penjelas, merupakan bagian yang sering juga disebut sebagai urutan sebab akibat dari suatu fenomena. Pada
bagian ini, terdapat penjelasan yang detail dari suatu fenomena yang dibahas secara mendalam dan berdasarkan urutan waktu.
c. Interpretasi, merupakan bagian akhir atau penutup dari teks eksplanasi yang berisi inti sari atau kesimpulan dari topik
atau proses yang dibahas.
4. Jawaban: c (Interpretasi)
Pembahasan: Interpretasi merupakan bagian akhir atau penutup dari teks eksplanasi yang berisi inti sari atau kesimpulan dari topik
atau proses yang dibahas.
5. Jawban; c. pernyataan umum
Pembahasan: Bagian pernyataan umum berisi informasi singkat tentang apa yang dibicarakan. Teks tersebut termasuk dalam
bagaian pernyataan umum.

Uraian
1. Teks eksplanasi adalah teks yang berisi tentang proses mengapa dan bagaimana suatu peristiwa alam, ilmu
pengetahuan, sosial, budaya, dan lainnya bisa terjadi.
2. Teks eksplanasi memiliki tujuan yaitu menjelaskan fenomena yang terjadi dan sebab akibat suatu peristiwa.
3. Adapun ciri umum teks eksplanasi antara lain sebagai berikut.
a. Informasi berisi berdasarkan fakta (faktual)
b. Bersifat ilmiah/keilmuwan
c. Bersifat informatif dan tidak berusaha mempengaruhi pembaca untuk percaya terhadap hal yang sedang
dibicarakan.
4. Berikut ini adalah cara menentukan gagasan utama dalam sebuah teks eksplanasi.
a. Bacalah kalimat demi kalimat di dalam paragraf pada teks tersebut dengan cermat, dan pahami pula apa yang
sedang dibahas atau dibicarakan di dalam teks.
b. Menemukan kalimat utama pada setiap paragraf di dalam teks.
c. Setelah menemukan kalimat utama pada setiap paragraf, maka carilah inti kalimat tersebut dengan cara
mengambil subjek dan predikatnya saja, lalu simpulkanlah gagasan - gagasan utamanya.
5. Berikut adalah ciri-ciri dari kalimat fakta.
a. Bisa dibuktikan kebenarannya
b. Mempunyai data yang tepat dan akurat, misal waktu kejadian, tempat dan tanggal
c. Mempunyai narasumber yang dapat dipercaya dan terpercaya
d. Bersifat objektif, yaitu data benar-benar ada dan tidak dibuat-buat. Biasanya dilengkapi dengan data yang
menggambarkan suatu objek
e. Biasanya kalimat fakta dapat menjawab semua pertanyaan dari 5 W + 1 H
f. Menunjukkan kejadian yang pernah terjadi
g. Informasinya berasal dari kejadian yang sebenarnya

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru

B. Mengkonstruksi Informasi Teks Eksplanasi


Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
Pilihan Ganda
1. Jawaban: b. sebab-akibat
Pembahasan: Teks eksplanasi adalah teks yang menjelaskan mengenai suatu akibat dari sesuatu yang terjadi sebelumnya dan
menyebabkan sesuatu yang lain terjadi kemudian.
2. Jawaban: a. apa yang akan dijelaskan
Pembahasan: Pernyataan umum adalah bagian yang menyampaikan topik permasalahan yang menjadi pembahasan yaitu berupa
gambaran umum mengenai apa, mengapa fenomena atau kejadian tersebut terjadi
3. Jawaban: e. tanggapan penulis
Pembahasan: tanggapan penulis bukan termasuk sebab akibat dalam teks ekplanasi
4. Jawaban: d. interpretasi
Pembahasan: Bagian akhir atau closing adalah bagian di mana penulis menarik kesimpulan dari penjelasan yang sudah dipaparkan
sebelumnya. Di bagian penutup, penulis bisa menambahkan tanggapan atau saran terhadap topik yang dibahas.
5. Jawaban: a. ikhtisar
Pembahasan: Ikhtisar adalah suatu bentuk penyajian yang singkat dari suatu karangan asli, tetapi ikhtisar tidak perlu
mempertahankan urutan karangan asli, tidak perlu memberikan isi dari seluruh karangan itu secara proporsional.

Uraian
1. Mengkonstruksi informasi teks eksplanasi artinya adalah menyusun bagian pokok teks eksplanasi dan menyajikannya
kembali.
2. Teks eksplanasi terdiri dari beberapa bagian pokok, bagian pokok tersebut antara lain sebagai berikut.
a. Identifikasi fenomena, dapat terkait dengan fenomena alam, sosial, budaya, dan fenomena-fenomena lainnya.
b. Penggambaran rangkaian kejadian, rician tentang proses kejadian yang relevan dengan fenomena yang
diterangkan sebagai pertanyaan atas bagaimana atau mengapa.
c. Ulasan, berupa komentar atau penilaian tentang konsekuensi atas kejadian yang dipaparkan sebelumnya.
3. Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menyajikan teks eksplanasi.
a. Mampu membedakan teks eksplanasi dengan teks bahasa Indonesia lain
b. Memahami isi teks eksplanasi dengan baik
c. Memberikan komentar mengenai isi teks eksplanasi sesuai dengan isi
4. Dalam berkomentar bisa dibagi menjadi dua, yaitu kritik atau penolakan dan dukungan atau pujian.
5. Komentar dalam teks eksplanasi dapat diartikan sebagai ulasan, tanggapan atau sambutan (respons) mengenai sesuatu
yang didengar atau dibaca.

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru.

C. Menganalisis Struktur dan Kebahasaan Teks Eksplanasi


Pilihan Ganda
1. Jawaban: d (pernyataan umum)
Pembahasan: Strutur teks ekplanasi terdiri dari pernyataan umum, deretan penjelas, dan interpretasi
2. Jawaban: a. Isinya memuat fakta
Pembahasan: Suatu teks dikatakan sebagai teks eksplanasi jika memenuhi beberapa ciri berikut ini:
a. Informasi-informasi yang termuat didalamnya berdasarkan fakta.
b. Hal yang dibahas yaitu suatu fenomena yang bersifat keilmuan atau berhubungan dengan ilmu pengetahuan.
c. Sifatnya informatif dan tidak berusaha untuk memengaruhi pembaca untuk percaya terhadap hal yang dibahas.
d. Terdiri dari pernyataan umum, urutan sebab akibat, dan interpretasi.
3. Jawaban: d. Fenomena kawin cerai artis
Pembahasan: Hal yang dibahas yaitu suatu fenomena yang bersifat keilmuan atau berhubungan dengan ilmu pengetahuan.
4. Jawaban: d. interpretasi
Pembahasan: Interpretasi, merupakan bagian akhir atau penutup dari teks eksplanasi yang berisi inti sari atau kesimpulan dari topik
atau proses yang dibahas.
5. Jawaban: b. konflik pada tokoh-tokoh dalam novel
Pembahasan: Pada bagian isi, terdapat penjelasan yang detail dari suatu fenomena yang dibahas secara mendalam dan
berdasarkan urutan waktu.

Uraian
1. Struktur teks eksplanasi terbagi menjadi tiga bagian yang berurutan yaitu pernyataan umum, deretan penjelas, dan
interpretasi (penutup).
2. Makna denotatif merupakan makna yang memang sesuai dengan pengertian yang dikandung oleh kata tersebut (makna
sebenarnya).
3. Kata ganti berfungsi menggantikan orang, benda, atau sesuatu yang dibendakan.
4. Kata kerja pasif adalah kata kerja yang subjeknya berposisi sebagai korban dari kata kerja tersebut.
5. Kata teknis merupakan kata-kata yang memiliki makna khusus pada suatu bidang keahlian.

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru.

D. Memproduksi Teks Eksplanasi


Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
1. Jawaban: a (1)
Pembahasan: Paragraf kausalitas adalah jenis paragraf induktif yang di dalamnya memuat unsur sebab-sebab dan akibat terhadap
suatu hal. Paragraf kausalitas terdiri atas kalimat-kalimat penjelas di awal paragraf dan kalimat utama di akhir paragraf. Sebab-
sebab dalam paragraf terdapat dalam kalimat-kalimat penjelas, sedangkan bagian akibatnya terdapat pada kalima utama. Kalimat
utama memuat gagasan pokok paragraf atau ide pokok pada paragraph.
2. Jawaban: a (1)
Pembahasan: Konjungsi syarat atau kondisional menjelaskan tentang suatu hal yang terjadi ketika syarat -syarat yang disebut telah
terpenuhi. Kata -kata yang menyatakan hubungan ini meliputi: jika, jikalau, asalkan, apabila, kalau, dan bilamana.
3. Jawaban: d. fakta
Pembahasan: Teks ekplanasi berisi informasi yang berupa fakta.
4. Jawaban: e. pernyataan umum
Pembahasan: Pernyataan umum atau general statement merupakan bagian pertama atau pembukaan. Pernyataan umum adalah
bagian yang menyampaikan topik permasalahan yang menjadi pembahasan yaitu berupa gambaran umum mengenai apa,
mengapa fenomena atau kejadian tersebut terjadi. Pernyataan umum harus ditulis dengan bahasa yang menarik, tujuannya agar
pembaca tertarik, penasaran untuk membaca seluruh isi teks.
5. Jawaban: d. deretan penjelas
Pembahasan: Deretan penjelas atau sequence of explanation adalah penjelasan yang lebih mendalam mengenai topik
yang dibahas. Deretan penjelas ditulis untuk menjawab pertanyaan bagaiamana-urutan sebab akibat sebuah fenomena (topik yang
dibahas) bisa terjadi.

Uraian
1. Memproduksi teks eksplanasi ialah kegiatan menuangkan gagasan ataupun ide dalam bentuk bahasa tulis ke dalam
bentuk teks eksplanasi, penulisannya harus tetap menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan juga benar.
2. Paragraf sebab akibat (kasualitas) adalah paragraf yang peryataan menjadi sebab didahulukukan kemudian diikuti akibat
yang ditimbulkannya.
3. Pola pengembangan proses adalah pola yang menyampaikan infomasi tentang langkah, cara atau petunjuk membuat
sesuatu, atau tentang gambaran proses tentang terjadinya sesuatu.
4. Langkah-langkah yang dapat ditempuh untuk memproduksi suatu teks eksplanasi antara lain ialah sebagai berikut.
a. Pertama, menentukan tema teks yang tepat
b. Kedua, carilah sumber referensi
c. Ketiga, buatlah kerangka teks eksplanasi
d. Keempat, menyusun teks eksplanasi
5. Sumber refrensi tersebut bisa berupa data atau informasi dari berbagai media seperti koran, majalah, artikel, buku-buku
pengetahuan, film dokumenter, data dari narasumber berupa wawancara, penelitian, survei,dan angket.

Tugas Kelompok
Klebijaksanaan guru

Evaluasi

A. Pilgan
1. a. pernyataan umum
2. c. Perbedaan gotong royong dan kerja bakti.
3. e. (5)
4. b. Gotong royong dan kerja bakti adalah proses kerja sama yang terjadi dalam masyarakat pedesaan. Proses tersebut
menyebabkan aktivitas tolong-menolong dan pertukaran tenaga serta barang di kalangan masyarakat.
5. a. pernyataan umum
6. b. deretan penjelas
7. c. selain itu
8. Jawab: a. menanam pohon mangrove
Pembahasan:
Pada teks tersebut dijelaskan bahwa faktor penyebab terjadinya abrasi adalah penambangan pasir, gelombang arus laut
yang besar dan faktor manusia yang mengambil kayu dari hutan mangrove.
9. Jawab: d. penyebab terjadinya abrasi
Pembahasan:
Sudah jelas bahwa teks tersebut membahas tentang faktor-faktor penyebab terjadinya abrasi.
10. Jawab: b. menanam pohon mangrove
Pembahasan:
Cara mengatasi abrasi adalah menanam pohon mangrove dan tidak menambang pasir di pantai.
11. Jawab: c. deret penjelas
Pembahasan:
Teks tersebut merupakan deret penjelas karena berisi penjelasan mengenai penyebab terjadinya abrasi.
12. a. (3) – (1) – (2) – (4) – (5) – (6)
Pembahasan:
Sudah jelas bahwa urutan teks eksplanasi yang baik adalah (3) – (1) – (2) – (4) – (5) – (6). Kalimat (3) menunjukkan
pernyataan umum, kalimat (1), (2), (4), (5) menunjukkan deret penjelas, sedangkan kalimat (6) merupakan interprestasi.
13. c. angin puting beliung
Pembahasan:
Sudah jelas bahwa pada teks tersebut di atas menjelaskan tentang angin puting beliung. Angin puting beliung adalah
angin yang berputar dengan kecepatan lebih dari 63 km/jam dan bergerak lurus serta berlangsung sekitar 5 menit.
14. d. begitulah proses terjadinya angin puting beliung yang sering terjadi ketika musim pancaroba
Pembahasan:
Kalimat “begitulah proses terjadinya angin puting beliung yang sering terjadi ketika musim pancaroba”, merupakan
interpretasi karena merupakan kalimat penutup.
15. b. proses terjadinya angin puting beliung
Pembahasan:
Pada awal dan akhir kalimat sudah jelas disebutkan bahwa teks tersebut membahas tentang proses angin puting beliung.

Isian
1. fenomena alam dan sosial
2. sebab akibat
3. fakta
4. Interpretasi
5. umum
6. waktu dan kausal
7. Urutan sebab akibat
8. material
9. relasional
10. temporal

Menjodohkan
1. j. Eksplanation
2. i. Penutup
3. h. Isi
4. g. Pembuka
5. f. Pernyataan umum, deretan penjelas, interpretasi
7. d. Populer
8. c. Menentukan topik
9. b. Logis, hemat, padu
10. a. Urutan peristiwa

B. Uraian
1. fenomena alam, sosial ekonomi, pendidikan dan lain-lain.
2. Fenomena budaya
3. Asal usul bahasa Indonesia
4. Informasi yang terdapat dalam teks eksplanasi tersebut adalah usaha mencegah semakin berubahnya iklim di masa
depan.
5. Konjungsi yang terdapat dalam teks tersebut adalah pada kata yang dicetak miring berikut.
a. Daerah pantai dilindungi dengan dinding dan penghalang untuk mencegah masuknya air laut.
b. Adapun cara lain, pemerintah membantu populasi yang ada di pantai untuk pindah ke daerah yang lebih tinggi.
c. Pertama, mencegah karbon dioksida dilepas ke atmosfer dengan menyimpan gas tersebut di tempat lain.

Studi Kasus
Kebijaksanaan guru

Remidi
1. Berisi tentang penjelasan umum tentang fenomena yang akan dibahas, bisa berupa pengenalan fenomena tersebut atau
penjelasannya. Dalam contoh teks di atas. Penjelasan umum yang dituliskan dalam teks ini berupa gambaran secara
umum tentang tsunami, mengapa tsunami terjadi, dan bagaimana proses peristiwa tsunami tersebut bisa terjadi.
2. Berisi tentang penjelasan proses mengapa tsunami bisa terjadi atau tercipta dan bisa terdiri lebih dari satu paragraf.
Deretan penjelas mendeskripsikan dan merincikan penyebab dan akibat dari tsunami.
3. Teks penutup yang bersifat pilihan, dan bukan keharusan. Teks penutup yang dimaksud adalah, teks yang merupakan
intisari atau kesimpulan dari pernyataan umum dan deretan penjelas. Opsionalnya dapat berupa tanggapan maupun
mengambil kesimpulan atas pernyataan yang ada dalam teks tersebut.
4. Hal yang dibahas yaitu suatu fenomena yang bersifat keilmuan atau berhubungan dengan ilmu pengetahuan.
5.
a. Menjelaskan fenomena yang terjadi
b. Menjelaskan sebab-akibat suatu peristiwa

Pengayaan
Kebijaksanaan guru

Latihan Ulangan Tengah Semester

A. Berilah tanda silang pada huruf a,b,c,d, atau e di depan jawaban yang benar!
1. a. Perawatan Pohon Jeruk
2. b. tujuan
Pembahasan:
Kalimat tersebut mengandung kata “dicapai” pada akhir kalimat yang mengarah pada harapan yang diinginkan terjadi.
Kalimat tersebut termasuk bagian tujuan sebuah teks prosedur kompleks.
3. a. perintah ajakan
4. c. (1), (2), dan (5)
Pembahasan:
Langkah-langkah tersebut termasuk teks prosedur. Inti teks prosedur tersebut adalah nomor (1), (2), dan (5)
5. e. imperatif
6. a. imperatif
7. c. struktur
8. c. proses terjadinya gempa bumi
9. e. sosial
Pembahasan:
Sudah jelas bahwa teks tersebut di atas merupakan teks eksplanasi peristiwa sosial karena membahas tentang peristiwa
perubahasan sosial masyarakat.
10. c. deret penjelas
Pembahasan:
Paragraf ke-3 teks eksplanasi tersebut di atas merupakan deret penjelas karena berisi penjelasan perubahan sosial
masyarakat.
11. e. Tidak ada
Pembahasan:
Teks eksplanasi tersebut di atas terdiri dari dua paragaraf. Paragraf ke-1 merupakan pembuka, paragraf ke-2 merupakan
deret penjelas, sehingga tidak ada intepretasi pada teks tersebut.
12. d. perubahan sosial masyarakat
Pembahasan:
Gagasan utama pada teks tersebut di atas adalah tentang perubahan sosial masyarakat.
13. d. paragraf 1
14. a. Kata "tsunami" berasal dari bahasa Jepang yang berarti pelabuhan ("tsu") dan gelombang ('nami").
15. b. interpretasi
16. Jawab: c. pigmen cahaya
Pembahasan:
Sudah jelas pada bacaan dituliskan bahwa klorofil dapat menampung energi cahaya yang diserap oleh pigmen cahaya
atau pigmen lainnya melalui fotosintesisi, sehingga fotosintesis disebut sebagai pigmen pusat reaksi fotosintesis.
17. Jawab: a. menanam pohon mangrove
Pembahasan:
Pada teks tersebut dijelaskan bahwa faktor penyebab terjadinya abrasi adalah penambangan pasir, gelombang arus laut
yang besar dan faktor manusia yang mengambil kayu dari hutan mangrove.
18. Jawab: d. penyebab terjadinya abrasi
Pembahasan:
Sudah jelas bahwa teks tersebut membahas tentang faktor-faktor penyebab terjadinya abrasi.
19. Jawab: b. menanam pohon mangrove
Pembahasan:
Cara mengatasi abrasi adalah menanam pohon mangrove dan tidak menambang pasir di pantai.
20. Jawab: c. deret penjelas
Pembahasan:
Teks tersebut merupakan deret penjelas karena berisi penjelasan mengenai penyebab terjadinya abrasi.

Isian

1. Alat dan bahan


2. cara yang akurat
3. Sebanyak banyaknya
4. general statement
5. closing atau penutun
6. relasional
7.
8.
9
10.

Uraian
1. Supaya pembaca selamat, aman dan mencapai hasil yang maksimal, maka bahasa dalam teks prosedur perlu
menggunakan saran, keharusan, dan larangan.
2. Urutan penggunaan lampu senter secara tepat adalah sebagai berikut.
(2) Buka tutup bagian belakang.
(4) Masukkan baterai dengan kepala ke arah depan semuanya.
(1) Tutup kembali bagian yang sudah dibuka.
(3) Tekan tombol dengan baik.
3. Gagasan umum dari cuplikan teks eksplanasi tersebut adalah petir terjadi karena terdapat perbeaan potensial antara
awan dan bumi atau dengan awan lainnya
4. dengan demikian, sedangkan, maka, atau
5. Penyebab terjadinya petir adalah karena terdapat perbedaan potensial antara awan dan bumi atau dengan awan lainnya.

BAB 3
Mengelola Informasi dalam Ceramah

A. Menganalisis Informasi Dalam Ceramah


Tugas MandirI
Pilihan Ganda
Pilihan Ganda
1. Jawaban: a. ceramah
Pembahasan: Ceramah adalah pesan yang bertujuan memberikan nasehat dan petunjuk-petunjuk sementara ada audiens yang
bertindak sebagai pendengar. Sedangkan umum adalah keseluruhan untuk siapa saja, khlayak ramai, masyrakat luas, atau lazim.
2. Jawaban: b. umum
Pembahasan: ceramah umum adalah pidato yang bertujuan untuk memberikan nasehat kepada khalayak umum atau maysrakat
luas. Di dalam ceramah umum ini keseluruhannya bersifat menyeluruh tidak ada batasan-batasan apapun baik dari audiens yang
tua muapun muda,materinya juga tidak ditentukan sesuai dengan acara.
3. Jawaban: a. sebagai penerima nasehat-nasehat
Pembahasan: Mad’u atau audiens merupakan sebagai penerima nasehat-nasehat. Audiens bermacam-macam kelompok manusia
yang berbeda mulai dari segi intelektualitas, status ekonomi, status sosial, pendidikan, jenis kelamin dll.
4. Jawaban: e. pembukaan
Pembahasan: sistematika ceramah adalah sebagai berikut
a. pendahuluan atau pembukaan
b. salam pembuka
c. sapaan kepada pendengar yang disampaikan secara runtut
d. ucapan syukur kepada Tuhan
e. pengantar ke topik
f. isi
g. penutup
h. ucapan terimakasih, dan
i. salam
Jadi teks tersebut termasuk dalam pembukaan
5. Jawaban: a Objektif
Pembahasan: Kriteria Ceramah
a. Isi ceramah yang akan disampaikan memiliki kesesuaian dengan kegiatan atau acara yang berlangsung.
b. Isinya bersifat menggugah serta dapat bermanfaat bagi para pendengar ceramah tersebut.
c. Isi ceramah tidak menimbulkan pertentangan.
d. Isinya benar, objektif, dan jelas.
e. Bahasa yang dipakai dapat dengan mudah dipahami pendengar.
f. Bahasanya disampaikan dengan santun, bersahabat, dan rendah hati.

Uraian
1. Ceramah adalah pidato yang bertujuan memberikan nasehat dan petunjuk-petunjuk sementara ada audiensi yang
bertindah sebagai pendengar.
2. Ciri khas ceramah antara lain seperti berikut.
a. topik pembicaraannya bersifat pengetahuan ataupun keagamaan namun tidak di khususkan untuk agama
tertentu,
b. terdapat interaksi berupah tanya jawab antara sang pembicara dengan sang pendengar,
c. bisa ditujukan untuk kalangan umum jika ceramah umum dan umat agama tertentu jika ceramah keagamaan,
d. biasanya dilakukan tempat ibadah, di kampus, di sekolah, di tempat khusus (aula) saat seminar/ ceramah
umum.
3. Ceramah dapat dibedakan menjadi dua jenis yaitu ceramah umum dan khusus.
4. Untuk menemukan hal-hal pokok dalam ceramah, perlu diperhatikan langkah-langkah sebagai berikut. Pertama,
mendengarkan ceramah dengan saksama dan penuh konsentrasi pada materi yang disampaikan pembicara. Kedua,
mencatat hal-hal penting atau hal-hal pokok isi ceramah yang didengar.
5. Lima jenis informasi dan permasalahan yang bersifat aktual dalam ceramah.
a. Informasi berdasarkan fungsi
b. Informasi berdasarkan format penyajian
c. Informasi berdasarkan bidang kehidupan
d. Informasi berdasarkan lokasi peristiwa
e. Informasi berdasarkan bidang kepentingan

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru
B. Menyusun Bagian Penting dalam Teks Ceramah
Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
1. Jawaban: c satu arah
Pembahasan: Berbicara satu arah merupakan suatu pembicaraan untuk mengungkapkan buah pikiran gagasan dan perasaan
kepada si pendengar tanpa terjadinya proses interaksi timbal balik. Contohnya antara lain, pidato, khotbah, wawancara.
2. Jawaban: b. formal
Pembahasan: Berbicara formal merupakan kegiatan berbicara yang dilakukan di depan forum, dengan tema tertentu, dan pastilah
mediumnya bahasa Indonesia ragan baku. Jadi dalam kegiatan berbicara resmi ini pendengarnya banyak dan bahasa yang
digunakan adalah bahasa Indonesia baku. Contohnya, pidato, ceramah, diskusi.
3. Jawaan: a. Al qur an dan hadist
Pembahasan: Sumber metode ceramah adalah alquran dan hadis, menunjukkan begitu besar perannya metode dalam berdakwah.
4. Jawaban: a. media cermah
Pembahasan: Media adalah alat yang digunakan umtuk menyampaikan materi ceramah kepada audiens. Berdakwah pada zaman
sekarang tidak hanya bisa dilakukan oleh para mubaligh di masjid, tetapi bisa dilakukan dengan banyak cara dan banyak tempat
banyak media yang bisa digunakan pada zaman sekarang sebagai media dakwah seperti televisi, koran, majalah, buku, lagu dan
internet. Hal ini seperti yang dilakukan oleh beberapa grup musik nasyid yang menggunakan lagu sebagai media dakwah.
5. Jawaban: a. Pasif
Pembahasan: Metode ceramah yaitu sebuah metode dengan menyampaikan informasi dan pengetahuan secara lisan kepada
audiens yang pada umumnya mengikuti secara pasif. Muhibbin Syah, (2000). Metode ceramah dapat dikatakan sebagai satu-
satunya metode yang paling ekonomis untuk menyampaikan informasi, dan paling efektif dalam mengatasi kelangkaan literatur
atau rujukan yang sesuai dengan jangkauan daya beli dan paham audiens

Uraian
1. Berikut adalah tiga bagian pokok ceramah.
1) Pembukaan
2) Isi
3) Penutup
2. Berikut cara menyimak setiap bagian ceramah yang didengar.
1) Berkonsentrasi saat mendengarkan.
2) Memahami setiap kata dan kalimat yang disampaikan pembicara.
3. Berikut cara menyimpulkan dan menentukan isi ceramah yang didengar.
1) Menuliskan isi ceramah yang telah kita dengar.
2) Membuat ringkasan dari isi ceramah.
4. Kalimat majemuk ini ditandai oleh konjungsi sejak, sewaktu, ketika, setelah, sampai, manakala, dan sebagainya.
5. Kalimat majemuk ini ditandai oleh konjungsi jika, seandainya, andaikan, asalkan, apabila.

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru

C. Menganalisis Struktur dan Kebahasaan Dalam Ceramah


Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
1. Jawaban: a. penutup
Pembahasan: Struktur teks ceramah terdiri dari pembukaan, isi, dan penutup.
2. Jawaban: c. ilustrasi
Pembahasan: Dalam teks ceramah ilustrasi disebut juga pandangan umum
3. Jawaban: c. tunggal
Pembahasan: Kalimat simpleks atau disebut juga kalimat tunggal
4. Jawaban: d. setara
Pembahasan: Kalimat di atas merupakan kalimat majemuk setara karena terdapat tanda penghubung dan. penghubung dan
menandakan kalimat di atas mempunyai dua klausa atau lebih yang berkedudukan setara.
5. Jawaban: e. kata ganti orang kedua jamak
Pembahasan: Kata ganti yang digunakan dalam kalimat tersebut adalah kata ganti orang kedua jamak. Ciri kata ganti orang kedua
jamak ditandai dengan kata kalian, kamu.

Uraian
1. Teks ceramah dibagi menjadi tiga bagian struktur teks, yaitu pembuka, isi, dan penutup.
2. Cara menentukan isi ceramah adalah dengan cara mencermati kalimat pembuka dan isi ceramah dengan saksama.
Kemudian, tentukan masalah atau ide pokok dalam ceramah tersebut.
3. Bagian penutup berisi simpulan atau rangkuman – rangkuman sebagai hasil penalaran dari pernyataan – pernyataan
sebelumnya.
4. Kata kerja mental atau disebut juga dengan verba tingkah laku adalah kata-kata kerja yang menunjukkan respon atau
sikap seseorang terhadap suatu tindakan.
5. Kata – kata ajakan atau persuasif contohnya sebaiknya, hendaklah, harus, perlu, dan lain – lain.

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru

D. Mengonstruksi Ceramah
Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
1. a. Para hadirin yang saya cintai dan dirahmati oleh allah SWT.

Uraian
1. Tema merupakan pokok pikiran atau dasar cerita yang sangat penting dalam sebuah teks ceramah.
2. Ceramah dibagi menjadi dua tujuan yaitu tujuan umum, dan tujuan khusus.
1) Tujuan umum ceramah dirumuskan dalam tiga hal, yaitu memberitahukan (informatif), memengaruhi
(persuasif), dan menghibur (rekreatif).
2) Tujuan khusus merupakan rincian dari tujuan umum, tujuan umum lebih informasional, lebih jelas, dan terukur
dalam pencapaiannya.
3. Berikut langkah-langkah yang harus diperhatikan saat mengembangkan kerangka ceramah.
a. Salam pembuka dan salam penutup dapat disesuaikan dengan penonton atau pendengar.
b. Ucapan terima kasih pada bagian pendahuluan dapat dikembangkan sesuai keinginan orang yang berceramah.
c. Materi pokok harus memiliki dasar dari beberapa referensi dan sumber lainnya.
4. Tujuan menyunting teks adalah untuk menyempurnakan teks tersebut.
5. Sehingga untuk menyunting teks perlu melakukan langkah-langkah berikut.
a. Penyiapan teks (ceramah) yang akan disunting.
b. Menyediakan buku pedoman Ejaan Bahasa Indonesia (EBI), kamus, teknik penulisan ceramah sebagai
pemandu penyuntingan.
c. Mencermati bahan suntingan secara cermat.
d. Memperbaiki kesalahan yang terdapat dalam suntingan secara benar.

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru
Evaluasi

A. Pilgan
1. b. ceramah
2. a. pendahuluan
3. a. Menjaga kesehatan lebih utama daripada memulihkan kesehatan.
4. c. marilah
5. e. penutup
Pembahasan:
Teks tersebut termasuk struktur bagian penutup dengan ditandai kata demikian saya akhiri.
6. e. ceramah
Pembahasan:
Kutipan teks tersebut termasuk dalam teks ceramah karena berisi nasihat-nasihat yang bermanfaat.
7. d. pemberian nafkah terhadap keluarga
Pembahasan:
Inti dalam teks tersebut mengenai pemberian nafkah terhadap keluarga baru ke fakir miskin.
8. c. pertama
Pembahasan:
Bagian isi adalah memuat materi pokok yang dibahas dalam ceramah. Materi harus dijelaskan dengan baik dengan
menggunakan bahasa yang efektif. Guna menguatkan pendapat dalam materi yang disampaikan, diperlukan referensi
atau bahan bacaan tambahan lainnya. Bagian tersebut termasuk pada kalimat pertama.
9. b. demikianlah
Pembahasan:
Kata demikianlah merupakan kata yang menunjukkan akhir dalam sebuah percakapan atau teks
10. a. penutup
Pembahasan:
Dalam penutup terdapat poin-poin yang mendukung, antara lain sebagai berikut.
a. Kesimpulan materi yang telah disampaikan.
b. Ungkapan penutup, misalnya ungkapan terima kasih atas perhatian yang diberikan dan permohonan maaf jika terdapat
kesalahan.
c. Salam penutup.

B. Uraian
1. Karena teks tersebut menjelaskan tentang suatu ajaran dan nasehat.
2. Tema dalam teks ceramah tersebut adalah keikhlasan
3. Memiliki keikhlasan merupakan perbuatan ibadah yang mulia.
4. Pokok isi kutipan pidato di atas adalah pengertian dan manfaat apotek hidup.
5. Apotek hidup adalah tumbuh-tumbuhan yang berkhasiat obat yang ditanam di halaman rumah.

BAB 4
Memahami Isi Buku Fiksi dan Nonfiksi

A. Mendeskripsikan Butir Penting Buku Pengayaan (Nonfiksi)

Pilihan Ganda
1. Jawaban:C
Pembahasan: Pada paragraf pertama disebutkan judul dan nama pengarang. Pada paragraf kedua dikatakan bahwa "Buku ini
tergolong buku pelajaran yang materinya disajikan dengan bahasa yang lugas dan ilustrasi yang menarik".
2. Jawaban: B
Pembahasan: Wacana di atas tidak membahas tentang biografi para Matematikawan.
3. Jawaban :B
Pembahasan: Wacana di atas membahas satu-persatu bab pada buku tersebut.
4. Jawaban :C
Pembahasan: Pada wacana tersbut terdapat kalimat "Dalam buku ini banyak manfaat yang akan kita peroleh, seperti kompos yang
bermanfaat bagi penyuburan tanah, penggemburan tanah, pengisian pot tanaman, mengurangi pencemaran lingkungan dan
menambah pendapatan."
5. Jawaban : B
Pembahasan: Berdasarkan teks tersebut membahas mengenai kegunaan buku.

Uraian
1. Buku non fiksi merupakan buku yang berisi kejadian sebenarnya dan bersifat informatif.
2. Buku pengayaan bertujuan untuk memperkaya wawasan, pengalaman, dan pengetahuan pembacanya.
3. Adapun karakteristik buku pengayaan (nonfiksi) antara lain sebagai berikut.
a. Materi dapat bersifat kenyataan atau rekaan.
b. Pengembangan materi tidak terkait langsung dengan kurikulum atau kerangka dasarnya.
c. Materi disajikan secara popular atau teknik lain yang inovatif.
d. Penyajian materi dapat berbentuk deskripsi, eksposisi, argumentasi, narasi, puisi, dialog, dan/atau
menggunakan penyajian gambar.
e. Penggunaan media bahasa atau gambar dilakukan secara inovatif dan kreatif.
4. Butir-butir penting dalam buku nonfiksi antara lain sebagai berikut.
a. Judul buku
b. Pengarang buku
c. Isi buku, yang terdiri dari
1) Daftar isi
2) Kata pengantar
3) Glosarium (daftar kata sulit dan artinya)
4) Jabaran isi yang ditulis secara sistematis
5) Daftar pustaka ( buku-buku yang dipakai sebagai acuan)
6) Biodata penulis
7) Lampiran, dapat berupa gambar dan tabel
5. Buku pengayaan pengetahuan merupakan buku yang digunakan untuk pelajar sebagai ilmu pengetahuan dan
pemahaman.

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru.

B. Menyajikan Butir Penting Buku Pengayaan (Nonfiksi)


Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
1. a. pengetahuan

2. a. buku biografi
3. b. keutuhan dan pengetahuan
4. b. prefesional
5. c. pembisnis sukses

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru.

Uraian
1. Buku bidang fiksi meliputi antologi puisi, antologi cerpen, novel, roman, dan naskah drama.
2. Pada Bidang nonfiksi meliputi mata pelajaran (IPA, IPS, Humaniora, keterampilan).
3. Bentuk fisik buku terdiri atas hal-hal berikut.
a. Kulit buku (cover) yang menjelaskan jenis kulit yang digunakan, baik soft cover atau hard cover, dan
menjelaskan gambar dan tulisan yang terdapat pada kulit buku bagian depan dan belakang.
b. Ilustrasi dengan menjelaskan gambar yang disajikan dalam isi buku untuk menarik pembaca.
c. Tata letak yang mencakup seluruh letak penulisan bagian-bagian dalam buku.
d. Ukuran buku.
e. Identitas, Identitas buku terdiri atas hal-hal berikut.
1) Judul buku
2) Pengarang
3) Penerjemah (jika buku terjemahan)
4) Penerbit
5) Tahun terbit
6) Jumlah halaman
7) Kode ISBN
4. Untuk menulis buku pengayaan, penulis bisa melakukan beberapa tahapan seperti berikut.
a. Pertama, tentu mereka perlu memiliki wawasan dan pengetahuan yang luas.
b. Kedua, penulis bisa mengkaji asal mula gagasan atau pemikiran yang dituangkan dalam buku.
c. Ketiga, penulis harus melihat sasaran pembacanya dengan cermat.
d. Keempat, sudah menjadi tugas penulis untuk memenuhi kebutuhan literari dan literasi pembaca.
5. Langkah-langkah mengindentifikasi butir-butir penting dalam buku pengayaan (nonfiksi) adalah berikut.
a. Membaca buku dengan cermat.
b. Menemukan hal-hal yang dianggap:
1) menginspirasi,
2) relevan (sesuai) dengan kehidupan sekarang,
3) menambah pengetahuan baru yang belum pernah Anda ketahui sebelumnya,
4) memberikan pengalaman baru, dan
5) memperkaya batin dan jiwa yang mengarah ke hal positif.
c. Menandai dengan garis bawah atau stabilo dengan warna yang jelas agar mudah dibaca kembali.
C. Menemukan Butir Penting dari Dua Buku Pengayaan (Nonfiksi)
Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
1. e. sampul buku
2. e. sampul buku
3. b. menggambarkan latar tragedi dalam buku
4. c. Identitas buku dan kelebihan buku
Pembahasan: Pada paragraf pertama disebutkan judul dan nama pengarang. Pada paragraf kedua dikatakan bahwa
"Buku ini tergolong buku pelajaran yang materinya disajikan dengan bahasa yang lugas dan ilustrasi yang menarik".
5. b. Memiliki informasi latar belakang matematikawan yang telah berjasa dengan menemukan berbagai macam
teori yang sekarang ini digunakan dan dirasakan manfaatnya.

Kebijaksanaan guru.

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru.

Berfikir Kritis
Kebijaksanaan guru.

Tugas Proyek
Kebijaksanaan guru.

Latihan
1. Langkah-langkah menemukan butir-butir penting buku pengayaan (nonfiksi) adalah sebagai berikut.
a. Membaca uraian asli pengarang sampai selesai untuk memperoleh gambaran dan sudut pandang
pengarang.
b. Membaca dilakukan secara berulang kali untuk dapat memahami isi dalam buku
c. Membuat catatan pikiran utama dengan menandai setiap uraian yang dianggap penting.
2. Tujuan dari meresensi sebuah buku ialah ingin menyampaikan atau menginformasikan buku yang telah diulas kepada
kayalak masyarakat. Sehingga akan dapat diketahui bagaimana respon masyarakat ataupun calon pembaca buku
sebelum membacanya.
3. Prinsip-prinsip penulisan resensi adalah sebagai berikut.
a. Memilih objek resensi
b. Mengenal dan menguasai objek resensi
c. Mengulas dan menimbang objek resensi
d. Menulis hasil resensi
4. Manfaat menulis resensi buku pengayaan adalah sebagai berikut.
a. Menambah wawasan dan pengetahuan
b. Mengetahui keunggulan dan kelemahan sebuah buku
c. Meningkatkan kemampuan tulis menulis
d. Melatih berpikir kritis
e. Mendapat imbalan dari penerbit maupun media massa
5. Kalian dapat menyusun resensi buku dengan memperhatikan langkah-langkah berikut.
a. Membaca buku yang akan diresensi.
b. Menulis data/ identitas buku
c. Membuat ikhtisar buku/sinopsis
d. Memberi penilaian terhadap buku tersebut.
e. Membuat judul resensi.

D. Menyajikan Perbedaan dan Persamaan Isi Dua Buku Pengayaan (Nonfiksi)


Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
1. Jawaban: d. kekurangan dan kelebihan buku
Pembahasan: Sesuai dengan kutipan teks tersebut menunjukkan kelebihan dan kekurangan sebuah buku.
2. Jawaban: b. Penganguran pada era modern yang terjadi karena kurangnya lapangan pekerjaan dan keterampilan
pencari kerja harus segera diatasi.
Pembahasan: Paragraf tersebut membahas pengangguran era modern. Pengangguran terjadi karena kurangnya
lapangan pekerjaan dan kurangnya keterampilan pencari kerja. Masalah pengangguran harus segera diatasi . Cara
mengatasi masalah pengangguran dengan menciptakan lapangan kerja dan wirausaha. Ringkasan dapat ditulis
berdasarkan gagasan pokok setiap paragraf.
3. Jawaban: c. 4
Pembahasan: Keunggulan buku pada paragraph resensi tersebut ditunjukkan oleh kalimat pada angka 4. Keungg7ulan
buku tersebut adalah bahasa yang digunakan dalam buku mudah dipahami dan terdapat banyak kata yang memberikan
semangat dalam menjalani kehidupan.
4. Jawab: c. Namun, mengingat banyaknya adegan kekerasan, film ini tidak layak untuk ditonton oleh anak-anak.
Pembahasan:
5. Jawaban: c. Identitas buku dan kelebihan buku
Pembahasan: Pada paragraf pertama disebutkan judul dan nama pengarang. Pada paragraf kedua dikatakan bahwa
"Buku ini tergolong buku pelajaran yang materinya disajikan dengan bahasa yang lugas dan ilustrasi yang menarik".

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru.

Uraian
1. Kalian dapat menemukan perbedaan dan persamaan isi dua buku pengayaan (non fiksi) dengan mengikuti langkah-
langkah berikut.
a. Membaca dua isi buku secara keseluruhan
b. Memahami isi bacaan dengan baik
c. Menulis topik dalam buku tersebut
d. Menulis perbedaan dan persamaan topik dalam buku
2. Rangkuman merupakan gambaran isi naskah asli berupa permasalahan pokok dan pembahasannya.
3. Ada beberapa jenis rangkuman sesuai dengan tujuan dan teknik penulisannya yaitu, ringkasan, ikhtisar, inti sari, dan
abstrak.
4. Ikhtisar merupakan penyajian singkat dari suatu karangan asli yang tidak perlu memberikan isi dari seluruh karangan itu
secara proporsional.
5. Penyusunan ikhtisar buku nonfiksi (pengayaan) dapat disusun dengan cara berikut.
a. Menemukan unsur-unsur pendahuluan, berupa penjelasan judul, rumusan masalah, dan sistematika penulisan.
b. Menemukan unsur-unsur isi berupa pembahasan masalah, analisis data, dan pengambilan kesimpulan.
c. Menemukan unsur-unsur isi berupa kesimpulan dan saran.

E. Laporan Membaca Buku Fiksi


Tugas Mandiri
Pilihan Ganda
1. Jawaban: c. sinopsis
Pembahasan: Identitas buku meliputi judul buku, pengarang, penerbit, tahun terbit, tebal buku, dan harga buku.
2. Jawaban: c. penerbit buku
Pembahasan: Hal-hal yang perlu diulas kecuali penerbit buku.
3. Jawaban: a. (3), (4), (5), (1), (2)
Pembahasan: Secara umum teks ulasan menggunakan struktur isi sebagai berikut.
(3) Judul yang berfungsi untuk mengerakan pikiran si pembaca untuk mengetahui
gambaran umum yang akan dibahas.
(4) Gambaran umum yang berfungsi untuk memaparkan karya benda yang akan diulas
secara umum kepada si pembaca.
(5) Penilaian yang berfungsi untuk menjelaskan penilaian pengulas terhadap kelebihan
atau kekurangan buku yang diulas serta dilengkapi dengan bukti yang kuat.
(1) Penafsiran adalah suatu pandangan penulis terhadap karya atau benda yang diulas.
(2) Simpulan adalah pernyataan inti yang menyangkut ulasan keseluruhan yang
disampaikan secara singkat.
4. Jawaban: D. Dika merelakan beberapa bagian dalam buku tidak dimasukkan ke dalam film agar keutuhan plot cerita
terjaga.
Pembahasan: Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah Dika merelakan beberapa bagian dalam buku
tidak dimasukkan ke dalam film agar keutuhan plot cerita terjaga.
5. Jawaban: d. kekurangan dan kelebihan buku
Pembahasan: Sesuai dengan kutipan teks tersebut menunjukkan kelebihan dan kekurangan sebuah buku.
Uraian
1. Buku fiksi adalah buku yang berupa cerita rekaan.
2. Karakteristik buku fiksi antara lain sebagai berikut.
a. menggunakan gaya bahasa
b. Bersifat konotasi atau makna yang ditambahkan
c. Berbentuk novel atau puisi atau cerpen
d. isi berdasarkan imajinasi atau khayalan
Setiap buku fiksi terdapat pesan yang terkandung didalamnya, pesan tersebut dapat berupa amanat yang
disampaikan oleh pengarang.
3. Berikut adalah hal-hal yang dapat digunakan untuk menyampaikan pesan dalam suatu buku fiksi.
a. Menggunakan tokoh dalam cerita
Pesan disampaikan melalui tokoh-tokoh dalam cerita, sehingga setiap tokoh menggambarkan nilai-
nilai tertentu.
b. Menggunakan dialog antartokoh.
Pesan dapat ditangkap dari percakapan antara tokoh dalam cerita.
c. Menggunakan jalinan cerita.
Cara lain untuk menyampaikan pesan adalah melalui jalan cerita itu sendiri.
4. Untuk menyusun ulasan terhadap pesan dari sebuah buku fiksi kalian harus memperhatikan hal-hal berikut.
a. Dapat membedakan buku fiksi dan buku nonfiksi
b. Mengetahui beberapa contoh buku fiksi seperti novel, puisi atau cerpen
c. Cerita menggunakan gaya Bahasa yang identik
d. Memiliki tema dan alur yang menarik
5. Kalian dapat menyajikan ulasan buku fiksi dengan mengikuti langkah-langkah berikut.
a. Membaca buku fiksi secara keseluruhan dengan pemahaman yang luas
b. Membaca kembali buku fiksi tersebut dengan seksama
c. Menulis hal-hal apa saja yang dibahas dalam buku fiksi
d. Mengamati tampilan dalam ulasan buku yang biasanya berhubungan dengan sampul buku.
e. Penyajian buku berhubungan dengan bahasa buku yang akan diulas

Tugas Kelompok
Kebijaksanaan guru

Evaluasi

A. Pilgan
1. c. Wirausaha di bidang tanaman dalam pot
Pembahasan:
Buku di atas membahas bidang Wirausaha di bidang tanaman dalam pot, hal tersebut ditunjukkan pada kalimat terakhir.
2. d. mengurangi pendapatan
Pembahasan:
Manfaat yang diperoleh dari buku tersebut adalah sebagai berikut.
a. kompos yang bermanfaat bagi penyuburan tanah
b. penggemburan tanah
c. mengurangi pencemaran lingkungan
3.. e. tidak memiliki sistematika yang baku
Pembahasan:
Berikut merupakan unsur-unsur buku pengayaan (nonfiksi):
a. bagian cover buku
b. rincian subbab buku
c. judul buku
d. bahasa yang digunakan
4. b. bacaan yang baik untuk anak
5. c. berbagai keterampilan dasar bercocok tanam
6. e. Anak-anak dibekali keterampilan dasar bercocok tanam
7. a. pengetahuan
Pembahasan:
Buku pengetahuan adalah buku yang digunakan untuk pelajar sebagai ilmu pengetahuan dan pemahaman.
8. b. kelebihan dan kekurangan
9. d. Teknik Seni Bermain Gitar
10. b. identitas

Isian
1. Fiktif imajinatif
2. Secara teknis maupun secara popular
3. Unsur pembangun karya sastra
4. Imajinatif
5. Konotatif
6. Sinopsis
7. halaman
8. ide – ide pokok
9. membaca
10. Dua (2)

Menjodohkan
1. j. Fiksi
2. a. Non fiksi
3. i. Fiksi
4. b. Non fiksi
5. c. ringkasan
6. d. Rangkuman atau ringkasan
7. e. Ide pokok
8. f. Gloasarium
9. g. Baku
10. h. faktual informatif

B. Uraian
1. Indeks adalah daftar kata atau istilah printing yang terdapat di buku (biasanya pada bagian akhir buku) yang tersusun
menurut abjad yang memberikan informasi mengenai halaman tempat kata atau istilah tersebut ditemukan.
2. Paragraf 1 : Pendidikan merupakan kegiatan yang banyak dilakukan oleh manusia yang mencakup semua
pengalaman serta pemikiran manusia tentang sebuah makna dari pendidikan.
Paragraf 2 : kita sebagai manusia juga bisa mempelajari pendidikan secara akademik.
Paragraf 3 : Kelebihan buku ini mampu memberikan informasi tentang sumber nilai dan bagaimana cara
manusia bisa memperoleh nilai itu
3. Kelebihan buku ini mampu memberikan informasi tentang sumber nilai dan bagaimana cara manusia bisa memperoleh
nilai itu karena pendidikan pada dasarnya tidak bisa dipisahkan dengan nilai.
4. Buku ini kurang dalam memberikan pemahaman bagi para pembaca khususnya bagi pemula sehingga pesan yang mau
diutarakan oleh pengarang tidak tersampaikan pada pembaca.
5. Identitas Buku
Judul : Pengantar Filsafat Pendidikan
Penulis : Drs. Uyoh Sadulloh, M.pd
Cetakan: II
Tebal : 183 halaman
Terbit : Tahun 2004
Penerbit: Alfabeta, CV
6. Pada hari Sabtu, 26 Maret 2011, siswa kelas VI yang berjumlah 32 orang yang didampingi oleh Pak Kawan mengunjungi
perpustakaan Mediatama, Denpasar. Di perpustakaan tersebut terdapat 2 orang pegawai, 1.500 buku fiksi, dan 1.510
buku nonfiksi sebagai bahan bacaan para siswa.
7. Menjelaskan isi keseluruhan menggunakan perkakas tangan.
8. Unsur yang dominan dalam ulasan tersebut adalah tentang kelebihan isi buku
9. (Kebijaksaan guru)
Contoh:
Andrea Hirata menuangkan cerita mengenai kehidupan sehari-hari yang sering dialami.
10. Unsur yang dominan dalam ulasan tersebut adalah tentang sinopsis buku

Skala Sikap
Remidi
1. Sinopsis adalah ringkasan atau garis besar naskah yang menggambarkan isi dari suatu film atau pementasan
yang dilakukan baik secara konkrit maupun secara abstrak.
2. Menilai keunggulan/kelemahan suatu karya sastra.
3. Berikut langkah-langkah menemukan kelebihan dan kekuranagn teks ulasan!
a. Bacalah secara seksama teks ulasan tersebut.
b. Perhatikan kelengkapan bagian atau struktur teks ulasan dan isinya.
c. Temukan unsur-unsur yang mendukung kelengkapan struktur teks dan isinya.
d. Perhatikan bahasa yang digunakan dalam teks ulasan.
e. Temukan unsur-unsur yang tidak mendukung kelengkapan teks ulasan. Setelah kamu dapat
mengidentifikasi teks ulasan, pastinya kemampuanmu untuk mengenal teks ulasan semakin
bertambah. Maka, tugasmu selanjutnya adalah untuk dapat meringkas teks ulasan tersebut.
Meringkas merupakan salah satu upaya untuk memahami teks dengan cara membaca keseluruhan
teks dan mencatat hal-hal yang dianggap penting.
4. Kekurangan suatu teks mungkin pula dijumpai pada pilihan-pilihan kata. Misalkan menggunakan pilihan kata
asing yang ulit dicari maknanya. Sebaiknya dicarikan padanannya dalam bahasa Indonesia.
5. Novel atau cerpen, film atau drama, lagu, lukisan, buku ilmu pengetahuan.

Latihan Ulangan Akhir Semester

A. Pilgan
1. c. (2)–(3)–(5)–(1)–(4)
Pembahasan:
Urutan langkah yang tepat adalah
2) pemilihan bahan
3) pengupasan
5) perajangan/pemotongan
4) penggorengan
1) perendaman
2. d. (2), (3), dan (4)
Pembahasan:
Bagian inti dari langkah pembibitan tanaman adalah
(2) membuat bedeng persemaian
(3) memberi atap tempat persemaian
(4) menyemai benih
3. b. langkah
Pembahasan:
Langkah adalah Petunjuk yang akan dilakukan oleh pembaca terkait dengan topik yang ditentukan.
4. e. 5)
5. d. langkah
6. a. (3)–(1)–(2)–(4)–(5)
Pembahasan:
Jika dikembangkan menjadi sebuah teks eksplanasi, urutan kerangka yang tepat adalah
(3) Definisi gempa bumi.
(1) Proses terjadinya gempa bumi.
(2) Penyebab terjadinya gempa bumi.
(4) Akibat gempa bumi.
(5) Simpulan gempa bumi.
7. a. pengembunan
8. a. sosial
Pembahasan:
Teks tersebut termasuk jenis teks eksplanasi yang menjelaskan proses terjadinya fenomena sosial karena berhubungan
dengan masyarakat.
9. a. terbentuknya masyarakat
10. d. fenomena sosial
11. e. ceramah
12. a. Assalamu’alaikum wr.wb.
13. c. jiwa sosial
14. e. Saudara-Saudara, pada kesempatan ini, izinkanlah saya mengemukakan beberapa hal mengenai isu terkini.
15. c. peringatan Sumpah Pemuda
16. e. Mari kita renungkan kembali makna Sumpah Pemuda
Pembahasan:
Kalimat yang bersifat persuasif dalam cuplikan tersebut adalah Mari kita renungkan kembali makna Sumpah Pemuda.
Kata mari menunjukkan kata yang bersifat peruasif atau ajakan.
17. e. isi buku
18. b. nyata
Pembahasan:
Buku fiksi bersifat rekaan, khayalan, imajinatif dan naratif.
19. e. penutup resensi buku seharusnya berisi uraian mengenai buku itu penting untuk siapa dan mengapa
20. d. perjalanan pahit pengarang

Isian
1. Interogatif
2. Temporal
3. Partisipan manusia
4. informatif
5. kausal
6. Pertama atau awal
7. Ucapan Syukur
8. cara melafalkan bunyi bahasa
9. Deskriptif
10. Abstrak

Uraian
1. (4), (3), (2), (1), (5), (6)
2. (2) Celupkan batang sereh ke dalam minyak kelapa!
3. Struktur bagian pernyataan umum.
4. Kebijakasanaan guru.
Contoh: Mari, kita kedepankan sifat disiplin
5. Disiplin akan menjadikan manusia tumbuh dan terus berkembang dengan lebih baik.
6. Unsur pembangun bagian identitas buku
7. Pesan dalam buku disampaikan melalui tokoh-tokoh dalam cerita, sehingga setiap tokoh menggambarkan nilai-nilai
tertentu.
8. Pesan moral adalah pelajaran moral atau pesan yang didapat dari suatu kejadian, pengalaman seseorang, atau dari
sebuah cerita yang dapat memberikan pelajaran hidup bagi orang lain.
9. Judul Buku : Koala Kumal
Penulis : Raditya Dika
Tebal Buku : 250 halaman
Penerbit : Gagas Media
Tahun Terbit : 2015
10. Raditya Dika adalah salah satu insan kreatif Indonesia yang karyanya selalu sukses diterima masyarakat.
Kesuksesannya berawal dari aktivitas isengnya, yaitu nge-blogging. Tulisan di blognya lalu diadaptasi menjadi sebuah
buku fiksi berjudul Kambing Jantan, yang merupakan hasil karya perdana Raditya Dika.
Saat ini Dika telah memiliki karya tulis fiksi sebanyak 7 buku. Perubahan drastis telah dialami olehnya, menulis
bukan lagi menjadi aktivitas isengnya dan dia juga seseorang yang multi profesi. Kini dia berprofesi sebagai penulis,
sutradara, komika (stand-up comedy), aktor, dan you tuber. Hebatnya Dika yaitu bisa memegang semua profesi dengan
terkendali.

Anda mungkin juga menyukai