Anda di halaman 1dari 8

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kisah yang berjudul ‫ إطالق الطيور‬yang terdapat dalam buku ‫القراءة الرشيدة‬
yang dikarang oleh ‫ عبد الفتاح صبرى و على عمر‬dalam bahasa Indonesia berarti
Melepaskan Burung. Mungkin sebagian orang apabila mendangar judul dari kisah
ini akan menganggap bahwa kisah ini adalah kisah yang biasa-biasa saja dan
hanya untuk anak-anak. Akan tetapi diakhir kisah ini terdapat suatu hikmah atau
pelajaran yang sangat indah dan sangat bermakna. Hal inilah yang melatar
belakangi kami untuk menjadikan kisah ‫ إطالق الطيور‬menjadi tema dalam makalah
kami, selain karena kisah ini merupakan tugas yang memang diberikan kepada
kami.
Sama halnya dengan kisah-kisah lain dalam buku ini, kisah dimulai
dengan sebuah konflik atau permasalahan yang diceritakan oleh pengarang.
Kemudian ditengah kisah diberi solusi dari kisah tersebut. Dan diakhir kisah
diberikan hikmah atau pelajaran untuk kehidupan sehari-hari. Dalam kisah ini
akan membahas tentang pria yang akan membeli semua burung yang dijual oleh
seorang anak. Pria ini membeli semua burung tersebut bukan karena ingin
memelihara atau membawanya pulang, akan tetapi ia membeli semua burung
dikarenakan ia ingin melepaskan semua burung itu. Inilah gambaran singkat dari
kisah ‫ إطالق الطيور‬.

1.2 Rumusan Masalah


Rumusan masalah dalam makalah ini adalah sebagai berikut:
1. Bagaimana kisah ‫ إطالق الطيور‬ini?
2. Apa hikmah yang dapat kita petik dari kisah ‫? إطالق الطيور‬
3. Apakah banyak mufrodat atau kosa kata dalam kisah ‫? إطالاق الطيور‬
4. Apakah cerita ‫ إطالاق الطيور‬bisa dibuatkan games atau permainan?

1
1.3 Tujuan Makalah
Tujuan makalah ini adalah sebagai berikut:
1. Menceritakan kisah tentang ‫ إطالق الطيور‬.
2. Mengambil hikmah atau pelajaran dari kisah yang berjudul ‫ إطالق الطيور‬.
3. Menambah mufrodat atau kosa kata baru.
4. Membuat games atau permainan dari kisah ‫ إطالاق الطيور‬.

2
‫‪BAB II‬‬
‫‪PEMBAHASAN‬‬

‫إطالق الطيور ‪2.1 Kisah‬‬


‫القراء الشيدة الجزء األوول ‪Kisah ini adalah kisah yang terdapat dalam buku‬‬
‫‪yang ditulis oleh Abdul Fatah Shobri dan Ali Umar. Berikut adalah salah satu dari‬‬
‫‪sekian banyak kisah dalam buku tersebut.‬‬

‫إطالق الطيور‬

‫رأى رجل من أمريقا ولدا يبيع طيورا‬


‫في قفص‪ .‬فوقف برهة ينظر ألى الطيور‬
‫نظرة الكئيب‪ .‬ألنه راها تطير من جنب‬
‫إلى اجر‪ .‬تارة تطل‪ .‬و تارة تحاول‬
‫الخروج من بين األسالك‪ .‬و في النهاية‬
‫سأل الرجل الولد‪ )) .‬كم ثمن هذه‬
‫الطيور(( ‪ .‬فأجاب الولد‪ )) .‬ثمن‬
‫الطائر سبعة قروش ياسندي((‬
‫‪.‬فقال الرجل‪ )) .‬أنا ال أسألك من‬
‫ثمن الواحد‪ .‬و لكنى أسأل عن ثمن‬
‫الجميع‪ .‬ألني أرغب في شرائها كلها((‪.‬‬
‫فأجذ الولد يعد طيوره ثم قال )) ثمنها‬
‫ثالثة و ستون قرشا((‪ .‬فنقد الرجل الولد‬
‫الثمن‪ .‬وسر الصبي بربحه‪ .‬و لما تسلم‬
‫الرجل القفص فتح بابه‪ .‬فخرجت الطيور‪.‬‬
‫فدهش الولد من فعلته‪ .‬و سأله عن‬
‫السبب‪ .‬فأجب )) كنت سجينا ثالث سنوات‪.‬‬
‫و آليت علي نفسي أن ال أبخل بإطالق‬
‫سجين‪ .‬متى استطعت إطالقه((‬

‫‪Artinya:‬‬
‫‪MELEPASKAN BURUNG‬‬
‫‪Seorang lelaki Amerika melihat seorang anak kecil kecil yang menjual‬‬
‫‪burung di dalam sangkar. Maka ia pun berhenti sejenak untuk melihat burung‬‬
‫‪yang terlihat muram karena terbang dari rangka satu ke ranka yang lainnya.‬‬

‫‪3‬‬
Kadang-kadang burung itu diam dan kadang-kadang burung itu mencoba untuk
melepaskan diri untuk keluar diantara kawat. Maka pada akhirnya bertanyalah
pemuda tersebut kepada anak kecil. “ berapa harga dari burung ini?” maka
menjawablah anak kecil tersebut “ harga satu burng ini 7 uang logam”. Kemudian
pemuda itu berkata “ saya tidak bertanya harga satu buahnya. Tetapi saya bertanya
harga semuanya. Maka anak kecil itu menghitung burung-burung tersebut lalu
berkata “harga semuanya adalah 36 uang logam”. Kemudian pemuda tersebut
membayar dengan tunai dan membuat anak itu bahagia karenanya. Tidak lama
kemudian pemuda tersebut menerima sangkar dan membuka pintunya. Maka
lepaslah semua burung tersebut. Anak kecil itu pun merasa heran dari apa yang
dilakukan oleh pemuda tersebut. kemudian anak itu bertanya kepada pemuda
tersebut. Maka pemuda itupun menjawab menjawab “saya pernah dipenjara
selama 3 tahun.maka saya tidak akan kejam setelah keluar dari penjara ketika saya
bisa lepas.”

2.2 Hikmah dari Kisah ‫إطالق الطيور‬


Hampir setiap kisah mempunyai hikmah atau pelajaran yang dapat diambil
darinya, dalam cerita ini hikmah yang dapat kita ambil adalah:
1. Berbuat baiklah kepada siapa saja, baik itu sesama manusia maupun
hewan atau tumbuhan.
2. Ambillah hikmah dari setiap kejadian yang terjadi dan jadikan sebagai
pelajaran.
3. Saling tolong menolonglah terhadap sesama, walaupun dia adalah seorang
yang lebih mudah darimu.

2.3 Mufrodat atau Kosa kata Baru dari Kisah ‫إطالق الطيور‬

Bagi yang belajar bahasa Arab, kosa kata sangatlah penting untuk
dihafalkan. Kami akan menuliskan kosa kata yang menurut kami adalah kosa kata
yang masih jarang didengar. Adapun kosa kata yang sudah sering didengar, kami
anggap tidak perlu kami tuliskan lagi. Berikut adalah kosa kata atau mufrodat
dalam kisah ‫ إطالاق الطيور‬:

NO Mufrodat Artinya
1. ‫أمريقا‬ Amerika
2. ‫يبيع‬ Menjual
3. ‫قفص‬ Sangkar
4. ‫وقف‬ Berhenti
5. ‫برهة‬ Seketika

4
6. ‫الكئيب‬ Suram
7. ‫تطير‬ Terbang
8. ‫جنب‬ Sisi
9. ‫األسالك‬ Keluar
10. ‫اخر‬ Lain
11. ‫تطل‬ Memerintah
12. ‫تحاول‬ Mencoba
13. ‫ثمن‬ Harga
14. ‫قرش‬ Uang logam
15. ‫أرغب‬ Berkehendak
16. ‫يعد‬ Menghitung
17. ‫سر‬ Disenangkan
18. ‫نقد‬ Membayar dengan tunai
19. ‫تارة‬ Sesekali
20. ‫دهش‬ Terkejut
21. ‫سجين‬ Tahanan

2.4 Permainan Rangking 1

Permainan rangking 1 adalah permainan yang akan mengasah kemampuan


seseorang terhadap sesuatu. Dalam permainan rangking 1 akan disajikan beberapa
pertanyaan kemudian peserta tinggal memilih jawabannya. Materi yang akan
ditanyakan adalah kisah ‫إطالق الطيور‬. Kami akan menunjukkan slide yang berisi
pertanyaan dan jawabannya, satu jawaban salah dan satu jawaban benar. Jadi
perserta tinggal memilih mana jawaban yang benar.

A. Alat yang digunakan:


 Kertas
 LCD
 Leptop
B. Peraturan dalam permainan:
 Pemain atau peserta tidak boleh menyontek, apabila ketahuan
menyontek maka akan didiskualifikasi.
 Peserta diberi waktu untuk membaca soal paling lama 10 detik, dan
setelah itu harus menunjukkan jawabannya.
 Apabila peserta belum menunjukkan jawabannya dalam waktu
yang ditentukan maka akan didiskualifikasi.

5
 Peserta yang telah gugur tidak boleh memberi tahu jawaban kepada
peserta yang masih bermain.
 Apabila sampai kepertanyaan terakhir sedangkan belum didapatkan
pemenangnya, maka cara menentukan juaranya adalah dengan
melihat siapa yang paling pertama menjawab dengan jawaban yang
tepat.
C. Tata cara bermain:
 Setiap peserta akan diberi kertas hvs yang telah diberi huruf A disi
depan dan huruf B disisi yang lain.
 Peserta membaca soal sesuai dengan waktu yang telah ditentukan,
kemudian jika kami mengatakan “jawab” maka semua harus
langsung menunjukkan jawabannya.
 Cara menjawabnya cukup dengan mengangkat kertas yang telah
kami berikan sebelumnya, jika jawaban yang peserta pilih adalah A
maka sisi yang menghadap kedepan harus sisi yang terdapat Huruf
A. Begitupun sebaliknya.
 Peserta yang menjawab dengan benar akan lanjut ke soal
berikutnya sedangkan peserta yang menjawab salah tetap diam
ditempat dengan tenang, atau pindah ketempat lain sesuai dengan
perintah kami.
D. Waktu permainan:
 Diperkirakan waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan seluruh
permainan sampai menghasilkan juara adalah sekitar 10-15 menit.
 Untuk menyelesaikan setiap soal atau dari satu sesi ke sesi
selanjutnya, termasuk waktu untuk membaca soal, waktu untuk
menjawab dan menunjukkan jawaban adalah sekitar 1-2 menit.

6
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Pemuda Amerika yang melihat burung didalam sangkar merasa kasihan


terhadap burung tersebut. Hal ini karena ia melihat burung tersebut terbang kesana
kemari didalam sangkar yang kecil, burung itu terlihat sedih. Akhirnya pemuda
tersebut membeli semua burung itu dan melepaskannya. Hal ini ia lakukan karena
ia pernah merasakan apa yang dirasakan oleh burung tersebut. Ternyata pemuda
itu pernah dipenjara dan merasa sangat tidak nayaman. Oleh karena itu ia
melakukan itu kepada burung itu, karena tidak tega melihatnya.

3.2 Saran

Kami menyadari bahwa makalah ini masih banyak kekurangannya, oleh


karenanya kami meminta saran dan masukan dari pembaca, terkhusus dari Ibu
dosen, agar kedepannya kami lebih baik lagi dalam pembuatan makalah.

7
DAFTAR PUSTAKA

Shobri, Abdul Fatah. 1953. ‫القراء الشيدة‬. Mesir: madani media.

Unknow. 2 agustus 2016. MENGAJI: CERITA BAHASA ARAB ‫إطالق الطيور‬.


Alammengaji.blongspot.com. 23 april 2019.

Anda mungkin juga menyukai