Anda di halaman 1dari 1

PENIS (Zakar)

Penis adalah alat kelamin luar yang terdapat pada pria. Fungsi dari penis adalah untuk memasukkan
sperma ke dalam alat reproduksi wanita dengan melalui pertemuan keduanya. Penis merupakan organ
yang tersusun dari otot-otot yang dapat tegang dan penis ini dilapisi oleh lapisan kulit tipis. Dalam proses
tegangnya penis ini disebut dengan ereksi, hal ini terjadi di karenakan terdapat rangsangan yang dapat
membuat pembuluh darah yang terdapat di penis terisi. Setelah melakukan sunat (khitan) kulit tipis
(preputium) yang melapisi glan penis akan dipotong.

Fungsi dari penis adalah untuk melakukan ejakulasi, yaitu dengan cara mengeluarkan sperma melalui
uretra (saluran yang terdapat dalam penis), selama ejakulasi otot-otot yang terdapat di kandung kemih
kemudian mengkerut, itu untuk mencegah sperma masuk ke kandung kemih, oleh karena itu kita tidak
bisa melakukan kencing sambil ejakulasi. Penis sendiri terdiri dari beberapa bagian yang diantaranya
sebagai berikut..

1. Gian Penis, yang merupakan bagian kepala jika telah dilakukan khitan dan tidak dilapisi kulit lagi.

2. Batang (corpus) penis, yaitu bagian batang dari penis

3. Pangkal penis, yaitu bagian terdasar penis

Anda mungkin juga menyukai