Anda di halaman 1dari 1

NAFLA NURLITA / 01051180242

FILSAFAT ILMU PENGETAHUAN

Realisme dan anti-realisme memiliki pandangan yang berbeda yaitu dimana realisme
berpendapat bahwa tujuan sains adalah memberikan deskripsi yang benar tentang dunia.
Sedangkan anti-realisme berpendapat bahwa tujuan dari sains adalah memberikan deskripsi
yang benar tentang bagian tertentu dari ilmu pengetahuan dunia-dunia yang dapat diamati
yaitu dari dunia sehari-hari contohnya adalah meja dan kursi atau pohon dan hewan atau
badai petir dan hujan salju. Namun ada wilayah realitas yang tidak dapat diobservasi contoh
nyata nya seperti fisika yang lebih tepatnya teori tentang atom yang sama sekali tidak bisa
diamati secara pengamatan manusia. Salah satu hal yang dapat diamati yaitu fosil, menurut
tesis realis sains bertujuan untuk benar-benar menggambarkan dunia dan menurut
anti-realisme bahwa sains bertujuan untuk benar-benar menggambarkan dunia yang dapat
diamati dengan jelas bertepatan, sejauh menyangkut studi fosil.

Anti-realisme menegaskan dua jenis yaitu ​pertama ​suatu kenyataan yang tidak dapat
diobservasi sama sekali tidak dipahami secara harfiah, ​kedua s​ uatu pembicaraan yang tidak
dapat diobservasi harus dilakukan nilai nominal. Salah satu teori yang menyatakan suatu hal
yang tidak dapat diobservasi secara empiris maka mereka membuat prediksi yang sangat baik
tentang perilaku benda di dunia yang bisa diamati contohnya seperti teori kinetik gas.
Keberhasilan empiris dari teori entitas yang tidak dapat diobservasi adalah dasar dari salah
satu argumen terkuat untuk realisme ilmiah, disebut argumen 'no miracles'.

Menurut saya, inti dari perdebatan antara realisme dan anti-realisme adalah perbedaan
antara hal-hal yang dapat diamati dan hal-hal yang tidak dapat diamati. Realisme adalah fakta
yang ada secara independen dari pikiran manusia dan persepsi. Jika dikaitkan dengan bidang
hukum bisa diambil salah satu contohnya yaitu polisi melakukan penyelidikan dengan
mencari bukti-bukti untuk mengetahui tindakan si pelaku merupakan tindakan pidana atau
bukan. Sedangkan anti-realisme adalah menjelaskan fenomena yang ada atau hanya
penjelasan, kemudian jika melihat secara langsung baru percaya. Contohnya seperti atom dan
elektron tidak diketahui benar adanya atau tidak namun apabila kita sudah melihat secara
langsung baru percaya dengan hal tersebut.

Anda mungkin juga menyukai