Anda di halaman 1dari 8

I.

Kuis Kihajar Tingkat Provinsi

A. Waktu pelaksanaan
Kuis Kihajar tingkat provinsi dilaksanakan selama dua hari dalam rentang waktu antara
bulan Mei sampai dengan September 2019 di 34 Provinsi (sesuai kesepakatan).
B. Tahapan Pelaksanaan
1) Peserta mendapatkan informasi mengenai pelaksanaan Kuis Kihajar tingkat
Provinsi dari Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota/Provinsi dan Balai Tekkom
Provinsi.
2) Dinas Pendidikan Provinsi atau Balai Tekkom Kaltara berkewajiban,
memberikan informas/mengundang peserta SMK Indonesia di Luar Negeri
(Kinibalu), untuk mengikuti Kuis Kihajar tingkat Provinsi.
3) Peserta mendaftarkan diri ke panitia pelaksanaan Kuis Kihajar di lokasi yang
ditentukan.
4) Peserta mengerjakan kuis sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan dan sesuai
dengan ketentuan yang ada.
5) Peserta membawa laptop dilengkapi modem atau Smartphone (sudah berisi
paket data) untuk mengerjakan soal lebih diutamakan smartphone.
6) Peserta membuat presentasi maksimal 5 slide.
7) Presentasi disajikan kurang lebih 3 menit.

1
8) Presentasi berisi materi sesuai dengan video yang disediakan (pilih salah satu
video) dengan mengases link sebagai berikut :
A. Jenjang SD
a. Pertumbumbuham Vegetatif pada Tumbuhan
http://gg.gg/sdpertumbuhanvegetatif
b. Bilangan akar dan berpangkat
http://gg.gg/sdbilanganakar

B. Jenjang SMP
a. Fotosintesis
http://gg.gg/smpfotosintesis
b. Aktivitas matahari
http://gg.gg/smpaktivitasmatahari

C. Jenjang SMA
a. My Dream
http://gg.gg/smamydream
b. Konsep Nilai Mutlak dalam Pertidaksamaan Linier dan Konsep Persamaan
Kuadrat
http://gg.gg/smakonsepnilaimutlak

D. Jenjang SMK
a. Comparing Thing Travel Plan
http://gg.gg/smkcomparing
b. Menentukan Hubungan Sebab Akibat
http://gg.gg/smksebabakibat

2
9) Teknis pelaksanaan Kuis Kihajar Tingkat Provinsi sebagai berikut:
a) Hari Pertama
 Peserta membawa laptop dilengkapi modem atau Smartphone (sudah
berisi paket data) untuk mengerjakan soal lebih diutamakan
smartphone.
 Peserta diperkenankan membawa alat tulis.
 Peserta mendaftarkan diri melalui domain yang telah ditentukan untuk
mendapatkan username dan password baru.
 Panitia akan memandu peserta untuk mengikuti kuis Kihajar tingkat
Provinsi.
 Kuis terdiri dari 2 (dua) tahap seleksi, 1 (satu) tahap seleksi akademik dan 1
(satu) tahap presentasi.
 Seleksi tahap 1 (satu) yaitu seleksi akademik, peserta mengerjakan 25 soal,
dari jumlah peserta yang mengikuti seleksi tahap 1 diambil 3 (tiga) peserta
terbaik masing-masing jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK (sederajat),
termasuk SMK Indonesia di Luar Negeri berhak mengikuti seleksi tahap 2
(dua).
b) Hari Kedua
 Seleksi tahap 2 (dua) yaitu presentasi, peserta yang lolos tahap 2
menyerahkan materi presentasi kepada panitia untuk mempresentasikan
materi yang sudah disiapkan.
 Peserta yang lolos seleksi ke tahap 2 (dua) akan dikarantina diruangan
khusus selama peserta lain sedang presentasi.
6. Penilaian Seleksi Tahap 1 peserta dinyatakan sebagai pemenang berdasarkan nilai
tertinggi dan waktu tercepat dalam menyelesaikan soal berdasarkan sistem.
Untuk Provinsi yang melakukan seleksi akademis secara bergelombang untuk tiap
jenjangnya jika ada nilai yang sama maka akan diuji kembali.
7. Penilaian presentasi berdasarkan instrumen; (kebenaran materi, pemanfaatan
media dan penampilan dengan bobot nilai yang sudah ditentukan).
8. Peserta terbaik tiap masing-masing jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK (sederajat),
SMK Indonesia di Luar Negeri berhak mengikuti kuis Kihajar Tingkat Nasional.

3
C. Penilaian Pemenang

1. Pemenang Kuis Kihajar Tingkat Provinsi yang berhak mewakili Provinsi ke tingkat
nasional ditentukan berdasarkan nilai tertinggi akademis dan presentasi proposal
(bobot penilaian 70% untuk nilai akademis 30% untuk presentasi proposal).
2. Jika ditemukan nilai total yang sama, maka:
a. pemenang akan ditentukan berdasarkan waktu pengerjaan tercepat.
b. Jika waktu pengerjaan sama maka pemenang berdasarkan nilai presentasi
yang tinggi.
D. Tata Tertib
1. Ruangan
Untuk provinsi atau daerah yang melakukan kuia kihajar tahap 1 secara harus dapat
memastikan, ruangan hanya diisi oleh peserta yang mengikuti kuis.
2. Tata tertib peserta saat mengerjakan soal kuis:
a) Peserta tidak diperkenankan berdiskusi dengan peserta lain, atau
melakukan perbuatan lain yang dianggap curang.
b) Peserta yang masuk pada tahap 3 (tiga)/sesi presentasi dapat
disaksikan/dihadiri oleh guru pendamping.
c) Peserta menjaga ketertiban selama pelaksanaan kuis.
d) Panitia berhak mendiskualifikasi peserta yang melanggar tata tertib.
3. Tata Tertib pendamping peserta:
a) Pendamping dapat membantu mempersiapkan kelengkapan (laptop dan
gawai) sebelum peserta mengerjakan kuis.
b) Pendamping berada di luar ruangan selama peserta mengerjakan kuis.

4
Maka ditetapkan kategori pemenang kuis sesuai jenjang pendidikan dan pemenang kategori
khusus bagi para peserta Kuis Kihajar dengan diberikan hadiah untuk pembinaan berupa uang
dengan rincian sebagai berikut:
1. Ki Hajar Tingkat Provinsi

No. Kategori Pemenang Hadiah


1. Juara Provinsi Jenjang SD
 Juara I Rp1.500.000,-
 Juara II Rp1.000.000,-
 Juara III Rp 500.000,-
2. Juara Provinsi Jenjang SMP
 Juara I Rp1.500.000,-
 Juara II Rp1.000.000,-
 Juara III Rp 500.000,-
3. Juara Provinsi Jenjang SMA
 Juara I Rp1.500.000,-
 Juara II Rp1.000.000,-
 Juara III Rp 500.000,-
3. Juara Provinsi Jenjang SMK
 Juara I Rp1.500.000,-
 Juara II Rp1.000.000,-
 Juara III Rp 500.000,-

2. Ki Hajar Tingkat Nasional

Kategori Pemenang Hadiah


No.
1. Juara Nasional Jenjang SD
 Juara I Rp22.500.000 ,-
 Juara II Rp16.500.000 ,-
 Juara III Rp10.500.000 ,-
2. Juara Nasional Jenjang SMP
 Juara I Rp22.500.000 ,-
 Juara II Rp16.500.000 ,-
 Juara III Rp10.500.000 ,-
3. Juara Nasional Jenjang SMA
 Juara I Rp22.500.000 ,-
 Juara II Rp16.500.000 ,-
 Juara III Rp10.500.000 ,-
3. Juara Nasional Jenjang SMK
 Juara I Rp22.500.000 ,-
 Juara II Rp16.500.000 ,-
 Juara III Rp10.500.000 ,-
5
3. Kategori Khusus
Kategori Khusus diberikan kepada 3 orang Pemenang @ Rp9.000.000,-

6
BAB V
PENUTUP

Kuis Kihajar (Kita Harus Belajar) merupakan kompetisi yang diadakan untuk siswa SD/MI,
SMP/MTS, SMA/MA, dan SMK/MAK (Sederajat) di seluruh tanah air serta Sekolah Indonesia
Luar Negeri, dengan tujuan mengukur kemampuan akademis melalui pendayagunaan
teknologi informasi dan komunikasi dengan pemanfaatan siaran TV Edukasi.

Dengan adanya Kuis Kihajar 2019 diharapkan dapat: memotivasi peserta didik untuk
memanfaatkan TIK dalam pembelajaran, meningkatkan kebiasaan belajar peserta didik,
menumbuhkan kemandirian peserta didik dalam memanfaatkan dan mengembangkan TIK
untuk pendidikan, memfasilitasi peserta didik untuk berprestasi dan mensosialisasikan
produk dan layanan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, khususnya produk-produk
Pustekkom.
Keberhasilan pelaksanaan Kuis Kihajar 2019, sangat ditentukan oleh kerja sama dan
komitmen seluruh pemangku kepentingan mulai dari tahap persiapan, pelaksanaan dari
tingkat pusat maupun daerah.

7
8

Anda mungkin juga menyukai