Anda di halaman 1dari 2

UJIAN TENGAH SEMESTER

PROGRAM PASCASARJANA MAGISTER ILMU ADMINISTRASI


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA

Mata Kuliah : Teori dan Aplikasi Organisasi


Pengampu : Dr. Khaerul Umam Noer
Sifat : Open Book

Jika anda terpilih menjadi Gubernur, dengan segala keruwetan dan kepentingan yang saling tumpang-tindih,
jelaskan: (a) dengan banyaknya persoalan yang membelit, persoalan apa yang menjadi prioritas anda – dalam
jangka pendek, menengah, dan panjang? Mengapa?, (b) anda diminta untuk mengubah organisasi yg anda pimpin,
perubahan macam apa yang anda lakukan? Bagaimana anda menilai lingkungan sekitar dan apa konsekuensi dari
perubahan yg anda lakukan? (c) bagaimana anda memposisikan diri di tengah kepentingan yang bermain? Jika ada
sekelompok orang dengan kepentingan masing-masing bergerak dalam isu yang sama, kepentingan siapa yang
anda ambil? Atau, apakah anda akan membuka ruang negosiasi untuk menukar kepentingan elite dengan
kepentingan masyarakat? Bisakah suatu kebijakan bersifat “win-win solution”? Mengapa? (d) bagaimana anda
memperlakukan “segudang” informasi di saat anda harus mengambil satu kebijakan di waktu yg sempit?, dan (e)
Bagaimana anda menempatkan aparatur birokrasi dan masyarakat dalam upaya mewujudkan kebijakan yang anda
ambil?

Catatan:
1. Pahami dengan baik apa yang saya tanyakan dan berikan argumentasi terbaik anda atas pertanyaan di
atas. Jawaban tidak membutuhkan referensi khusus.
2. Jawaban di tulis di A4, TNR 12, 1.5spasi, 10-12 halaman. Dikirim ke alamat email umam.noer@umj.ac.id
selambatnya tanggal 16 November 2019 pukul 23.59, dengan subjek: UTS MIA (nama peserta)
Pembagian wilayah
1. Ahmad Supriyadi – Papua
2. Brian Gutama – Nusa Tengara Timur
3. Eko Yulianto – Bengkulu
4. Fauzi Hamdi Abdillah – Sumatera Utara
5. Firman Fajar Gumilar – Nangroe Aceh Darussalam
6. Ira Rahmawati – DKI Jakarta
7. Lina Anjelina – Jawa Tengah
8. Lutfie Rizali – Kalimantan Selatan
9. Luthfie Irhashon – Sulawesi Utara
10. Mochammad Chabibi Muchayah – Banten
11. Rully Sutami Dinata – Bali
12. Sapri – Jawa Barat
13. Zahid Husain Al Faruqi – Bangka Belitung
14. Ahmad Rizal – Maluku Utara
15. Lisa Amilia – Nusa Tengara Barat
16. Muhammad Arfah Agus – Kalimantan Barat
17. Nanang Saikhu – Jawa Timur
18. Nurul Fauziati – Jambi
19. Yusuf Agil Pamungkas – DIY Yogyakarta

Anda mungkin juga menyukai