Anda di halaman 1dari 3

LEMBARAN SOAL

PENILAIAN TENGAH SEMESTER (PTS) GANJIL

USB SMK NEGERI 12 KOTA BEKASI

TAHUN PELAJARAN 2019 - 2020

Mata Pelajaran : Teknik Gambar Produksi


Tingkat : 12
Hari/ Tanggal :
Waktu :
Pukul :
Guru Mata Pelajaran : Gita Wardahsari, S.Pd

PETUNJUK UMUM

1. Isikan identitas anda pada Lembar Jawaban Penilaian Tengah Semester Ganjil.
2. Jumlah soal sebanyak 7 butir uraian Periksa dan bacalah setiap butir soal sebelum menjawab.
3. Laporkan kepada pengawas ujian apabila terdapat lembar soal yang kurang jelas, rusak atau tidak
lengkap.
4. Apabila ada jawaban yang salah, maka hapuslah yang bersih pada jawaban yang salah tersebut,
kemudian jawab lah yang anda anggap benar.

Jawablah Pertanyaan-Pertanyaan dibawah ini dengan jelas dan benar !

1. Perhatikan gambar dibawah ini !

Sistem suspensi adalah suatu alat yang dipasang sebagai pelengkap pada suatu kendaraan yang
ditempatkan pada rangka, roda, dan body. Suspensi juga dirancang untuk kenyamanan penumpang
atau pun pengemudi. Pada gambar diatas terdapat pegas yang ditempatkan pada sistem suspensi
mobil, pegas apa yang terdapat pada gambar diatas ? gambarkan gambar tekniknya, jelaskan
fungsi dan kegunaannya !

2. Perhatikan gambar dibawah ini !

#Naskah_Soal_SMK_Negeri_12_Kota_Bekasi 1|Page
Pada gambar diatas terdapat peredam kejut, yang berfungsi untuk mengurangi efek dari kasarnya
permukaan jalan. Tanpa peredam kejut, kendaraan dapat terlempar,Karena ban tidak bisa untuk
meredam hentakan, dibutuhkan shock yang kaku yang lebih ideal untuk kendaraan. Untuk itu ada
beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam merencanakan sebuah pegas, uraikan apa saja yang
perlu dipertimbangkan untuk merencanakan sebuah pegas agar mendapatkan kondisi yang ideal !

3. Rencanakan sebuah pegas ulir tekan untuk beban maksimum 2000 N, defleksi 30 mm dengan
menggunakan indeks pegas 5. Tegangan geser maksimum yang diijinkan = 420 N/mm2. Modulus
geser G = 84 Kn/mm2. Gambarkan pegas dengan aturan gambar teknik sesuai dengan ukuran
sesuai yang direncanakan !
Tabel SWG :

4. Perhatikan gambar dibawah ini !

Gambar diatas adalah sistem transmisi pada mobil, termasuk jenis roda gigi apakah yang ditunjuk
pada panah diatas ? jelaskan fungsi roda gigi tersebut ! dan gambarkan gambar teknik dari roda
gigi tersebut beserta dengan pasangannya !

#Naskah_Soal_SMK_Negeri_12_Kota_Bekasi 2|Page
5.
Sebagai seorang drafter dan ingin membuat produk sepeda, ada beberapa hal yang harus
diperhatikan dalam mendesain roda gigi pada sistem transmisi sepeda agar sepeda tersebut dapat
berjalan dengan baik. Sebutkan beberapa hal yang harus diperhatikan dalam mendesain roda gigi !

6.
Gambar diatas adalah roda gigi pada gardan mobil, pada gambar tersebut terjadi kerusakan yang
mengakibatkan mobil tidak dapat berjalan dengan baik, analisislah kerusakan yang terjadi pada
roda gigi tersebut, dan cara mengatasinya !

7. Rencanakan roda gigi lurus bila diketahui Modul = 4 dan jumlah gigi lurus = 25.
Sertakan desain roda gigi lurus beserta dengan perhitungannya !

"TIDAK ADA HARGA YANG DAPAT DIBAYAR UNTUK SEBUAH KEJUJURAN"


~SELAMAT MENGERJAKAN~

#Naskah_Soal_SMK_Negeri_12_Kota_Bekasi 3|Page

Anda mungkin juga menyukai