Anda di halaman 1dari 11

SOAL BIMBINGAN CIA BATCH FEBRUARI 2020

PEMBIMBING: dr. Pertiwi Febriana, M.Sc., Sp.A

1. Seorang anak perempuan usia 6 bulan BB 6,5 kg dibawa ke UGD RS dengan sesak nafas
sebelumnya. Pada pemeriksaan fisik paru didapatkan hipersonor, ekspirasi memanjang,
meni dan ronki basah nyaring.Foto polos dada menunjukan gambaran hiperaerasi diameter
anteroposterior memanjang pada foto lateral, infiltrate peribronchial dan patchy infiltrate.
Diagnosis apa yang tepat untuk pasien ini ?
A.Bronkiolitis
B.Bronkopneumonia
C.Pneumoraks
D.Asma bronkial
E.Pertussis

2. Anak usia 6 bulan datang dengan ibunya ke puskesmas dengan keluhan muntah muntah
sejak 1 hari. Muntah 10x sebanyak setengah gelas setiap kali muntah. 3 bulan ini berat
badan pasien tidak naik. Imunisasi pasien tidak lengkap karena sakit. Pasien diberi ASI
ekslusif sampai 2 bulan dan bulan berikutnya ditambah dengan air tajin karena ibu merasa
ASI tidak cukup . Pada pemeriksaan fisik didapatkan ubun-ubun dan mata cekung, mukosa
bibir kering, iga gambang, perut cembung, tonus lengan otot hipotrofi, dan “beggy pants”.
Apa penatalaksanaan pertama yang dilakukan?
a. Suplementasi mikronutrien dengan Fe
b. Mengganti ASI dengan F75
c. Pemberian nutrisi dan protein 20-25% AKG
d. Resomal 50-100 ml per oral/NGT untuk muntah
e. Pemberian glukosa 5ml/larutan gula pasir 10% peroral NGT

3. Seorang anak perempuan berusia 5 tahun dibawa ke UGD karena kejang sebanyak 2 kali.
Kejang terjadi selama 15 menit di mana tangan dan kaki anak kelojotan dan mata mendelik
ke atas, kemudian tidak sadarkan diri hingga dibawa ke UGD. Dari anamnesis didapatkan
bahwa anak mengalami batuk dan pilek selama 2 hari terakhir. Pemeriksaan fisik HR
120x/menit, RR 16x/menit, T 38,5⁰C. Apakah pemeriksaan penunjang yang sebaiknya segera
dilakukan terhadap pasien?
a. Pungsi lumbal
b. CT Scan kepala
c. Elektrolit darah
d. Foto polos kepala
e. EEG

4. Seorang anak perempuan berusia 4 tahun dibawa ibunya ke UGD RS dengan keluhan
timbul bintil kemerahan diseluruh tubuh sejak 2 hari yang lalu. Keluhan diawali dengan
demam tinggi, batuk, pilek, disertai nyen menelan dan diare cair beberapa kali. Bintil
kemerahan kemudian muncul didaerah belakang telinga dan meluas hingga ke wajah badan
lengan dan kaki. Pada pemeriksaan fisik didapatkan pasien tampak sakit sedang, kompos
mentis, denyut nadi 90x/menit, frekuensi napas 20x/menit, suhu 37ĒŠC. Riwayat imunisasi
tidak lengkap. Apakah penatalaksanaan yang tepat diberikan pada pasien diatas?
a. Tirah baring, antivirus, antipiretik, nutrisi dan cairan yang memadai.
b. Tirah baring, antivirus, antipiretik, antibiotik, nutrisi dan cairan yang memadai
c. Tirah baring. pemberian Vit. A, nutrisi dan cairan yang memadai
d. Tirah baring, antibiotik, antipiretik, nutrisi dan cairan yang memadai O
e. Tirah baring, human immunoglobulin, antipiretik, antibiotik, nutrisi dan cairan yang
memadai

5. Seorang anak perempuan usia 1 tahun 10 bulan dibawa orang tuanya ke IGD RS karena
batuk berat selama 3 minggu ini. Keluhan batuk disertai muntah. Riwayat imunisasi hanya
BCG. Pada pemeriksaan fisik TD 90/60mmHg, Nadi 120x/menit, RR 60x/menit dan suhu
36OC. Batuk paroksismal diikuti suara whoop saat inspirasi. Diagnosisnya adalah ?
a. Pertusis fase katarhal
b. Pertusis fase inisiasi
c. Pertusis fase paroksismal
d. Pertusis fase kovalen
e. Pertusis fase rekovalen

6.Seorang bayi perempuan berusia 10 hari dibawa ibunya ke puskesmas dengan keluhan bayi
tampak kuning sejak 2 hari yang lalau. Bayi sejak lahir hanya mendapatkan ASI eksklusif.
Pada pemeriksaan fisik didapatkan gerak bayi aktif, ikterus Kramer 3. Pada pemeriksaan
laboratoris didapatkan golongan darah bayi B rhesus +, ibu O rhesus +, Hb 13g/dL, leukosit
12.000 g/dL, bilirubin direk 1 mg/dL, bilirubin total 12 mg/dL. Apakah penyebab kuning pada
pasien ini?
a. Breast milk jaundice
b. Inkompabilitas rhesus
c. Breast feeding jaundice
d. Kelainan sistem hepatobilier
e. Sirkulasi entero hepatik yang meningkat

7.Anak perempuan 7 tahun dibawa ke IGD dengan keluhan penurunan kesadaran. Riwayat
demam tinggi 4 hari disertai nyeri sendi. Dua hari yang lalu pasien dikeluhkan mimisan. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan TD 80/palpasi, nadi 110x/m , RR 20x/m. Hasil lab Hb 15 g/dl,
Hct 51%, trombosit 90.000/μL, leukosit 3.500/μL. Diagnosa yang tepat pada pasien ini ?
a.Demam Dengue
b.Demam Berdarah Dengue grade I
c.Demam Berdarah Dengue grade II
d.Demam Berdarah Dengue grade III
e.Demam Berdarah Dengue grade IV
8.Seorang anak berusia 8 tahun diantar keluarganya ke IGD karena mengeluh demam, nyeri,
bengkak dan kemerahan di lutut kanan sejak 6 hari yang lalu. Sejak 2 minggu yang
lalu penderita mengalami keluhan serupa pada siku kiri namun mereda dengan
sendirinya. Diketahui 1 bulan yang lalu penderita mengalami sakit batuk, pilek, panas,
dan disertai dengan suara parau. Namun sembuh setelah mendapat obat dari dokter.
Penderita bertempat tinggal di daerah kumuh. Pemeriksaan fisik menunjukkan temperatur
ak sila 39°C, HR 124, RR 24. Sendi lutut tampak bengkak dan penurunan luas gerak sendi.
Didapatkan murmur pansistolik grade 3/6 dengan blowing quality PM di apex dengan
penjalaran ke axilla kiri. Lekosit 16.000/mm3, LED 70 ml/jam. Apakah diagnosis yang palin g
mungkin?
a. Septic arthritis
b. Demam Rematik Akut
c. Penyakit Jantung rematik
d. Rheumatic arthritis
e. Acute heart failure

9.Seorang anak laki – laki usia 23 bulan dengan berat badan 6.1kg tinggi badan 78 cm,
dibawa ibunya ke PKM dengan keluhan anaknya terlalu kurus. Pada pemfis didapatkan anak
rewel, mata terlihat sayu, oto hipotrofi dan jaringan subkutan sedikit serta terdapat edema
pada dorsum pedis. Ibunya menyatakan kalua setiap diberi makan dia muntah. Apakh dx
pasien in?
a. KEP II
b. KEP III
c. KEP Marasmus
d. KEP kwashiorkor
e. KEP marasmik kwashiorkor

10.Seorang anak, usia 3 tahun, dibawa ibunya ke UGD RS dengan keluhan pucat. Dari
anamnesis, didapatkan penurunan nafsu makan dan pasien makin melemah dalam 1 bulan
terakhir. Dari pemeriksaan fisik didapatkan konjungtiva anemis, hepar 1 cm di bawah arcus
kosta, lien schuffner 1, dan pemeriksaan laboratorium Hb 5 g/dL. Diputuskan untuk
melakukan tranfusi pada pasien ini, namun hasil crossmatch tidak pernah cocok sehingga
tidak pernah ada donor yang cocok. Pemeriksaan yang harus dilakukan pada pasien?
a. Ferritin
b. Retikulosit
c. Analisis Hb
d. Aspirasi sumsum tulang
e. Tes coombs
11.Seorang anak laki2 5 thn dtg ke puskesmas diantar ibunya dg keluhan diare sejak 1 mgg
yll. Dari anamnesis didapatkan hasil tinja dg tampilan berlemak, tak berbentuk, didapatkan
butiran lemak, dan berkilat. Pemeriksaan yg diperlukan untuk menegakkan diagnosis?
a. Clinitest
b. RAST
c. Challenge Test
d. Sudan III
e. Breath Hydrogen

12.Bayi menengok kanan kiri jika dipanggil, tertawa jika diajak bermain, mengoceh tidak ada
arti, duduk belum kuat, normal pada bayi usia?
a. 1 bulan
b. 3 bulan
c. 6 bulan
d. 12 bulan
e. 9 bulan

13.Seorang ibu memeriksakan anak laki-laki berusia 2 tahun dengan keluhan 1 bulan terakhir
tampak lemas dan tidak mau makan. Pasien riwayat minum ASI ekslusif 6 bulan. Pada usia 7
bulan pasien diberi MPASI bubur susu 1/2 mangkuk tidak habis, sering dimuntahkan tiap
makan. Pasien tidak suka makan daging atau hati dan sayuran. Pemeriksaan fisik konjungtiva
anemis, lain-lain dbn. Pemeriksaan lab didapatkan Hb 9 g/dL, Leukosit 4.900, Trombosit, Hct
32%, MCV 60%, MCH 27%, MCHC 18%. Bagaimanakah penatalaksanaan yang dapat
diberikan pada pasien?
a. Pemberian suplemen Fe selama 3 bulan
b. Pemberian suplemen Fe selama 6 bulan
c. Pemberian susu formula dengan Fe dosis tinggi
d. Pemberian makanan padat dengan porsi sedikit tapi sering
e. Pemberian makanan tambahan yang mengandung Fe

14.Seorang anak mengalami facies mongoloid, dan terdapat garis simian yang jelas. Ia tidak
demam. Diagnosisnya adalah…
a. Sindrom turner
b. Sindrom patau
c. Sindro down
d. Sindrom klinefelter
e. Sindrom jacob

15.Anak laki2 usia 10 tahun datang ke IGD dengan keluhan badan lemas dan tidak
bertenaga, menurut keterangan ibu pasien, pasien BAK kemerahan dan sejak 1 hari tidak
BAK. TD 150/100 Nadi 110x/menit RR 28x, T 37. Diketahui pasien menderita radang
tenggorokan 1 bulan yll dan hanya berobat di warung. Perubahan struktur seluler ginjal yang
khas pada kasus ini?
a. Hilangnya pedikel pada sel podosit
b. Penebalan membran basalis glomerulus
c. Hilangnya membrana basalis glomerulus
d. Glomerulus yang hiposeluler
e. Glomerulus yang hiperseluler

16.By laki-laki 2 bln dibawa ortu ke puskesmasdgn keluhan kepala makin membesar sjk lahir,
pasien kurang aktif, rewel malas menyusu, dan kadang muntah. Tdk disertai demam, kejang,
dan riwayat trauma (-). RR 36, HR 110 reguler, suhu 37.1. kepala ditemukan dilatasi vena,
sutura melebar, UUB menonjol, lingkar kepala 49 cm (+-2 SD). Mata deviasi kebawah dan
palpebra superior tertarik. Ekstremitas bilateral tampak spastis dan reflex fisiologis
meningkat. Keadaan yg mendasari keluhan tersebut?
a. Malformasi serebrovaskular
b. Stenosis aquaductus sylvii
c. Sindrom kongenital rubella
d. Sindrom sturge-weber
e. Empyema subdural

17.Seorang anak umur 2 tahun dibawa ibunya ke klinik tumbuh kembang anak untuk
pemeriksaan rutin, ternyata didapatkan riwayat imunisasi yang telah diberikan yaitu BCG 1
kali, DPT 2 kali yang terakhir diberikan sekitar 2 minggu yang lalu, OPV 4 kali, Hep B 2 kali.
Bila dilihat dari status imunisasi, vaksin yang paling mungkin diberikan saat ini adalah...
a. DPT dan Hep B
b. DPT dan Campak
c. DPT dan OPV
d. Hep B dan Campak
e. Hep B dan OPV

18.anak laki laki 13 tahun diantar ke puskesmas oleh ibunya dengan keluhan pertumbuhan
yang lambat dan tidak mampu berdiri sendiri. Riwayat patah tulang pada usia 5 tahun. Sejak
kecil anak jarang minum susu dan jarang aktivitas di luar rumah. Pemeriksaan fisik
didapatkan kedua kaki melengkung, kraniotapes, bengkak serta penebalan pada pergelangan
tangan dan kaki. Apa etiologi kasus tsb ?

a. Aktivitas berlebihan dari osteoblast


b. Defisiensi vit.B
c. Defisiensi as. Folat
d. Peningkatan remodeling osteoklas
e. Ketidakseimbangan osteoblast dan osteoklas

19.Anak perempuan usia 10 tahun dibawa ibunya ke puskesmas dengan keluhan muncul
bintik-bintik kemerahan di kedua kaki sejak 3 hari yang lalu. Keluhan disertai dengan nyeri
sendi, mual, muntah, dan BAB hitam. Riwayat sebelumnya pasien batuk dan pilek. Pasien
pernah mengalami keluhan serupa 6 bulan yang lalu namun keluhan saat ini lebih berat.
Pada pemeriksaan fisik didapatkan palpable purpura dan makula eritematosus pada kedua
ekstremitas bawah. Hasil lab Hb. 12 g/dl, Hct 36%, Leukosit 4.700/μL, Trombosit 412.000/μL,
LED meningkat, CT normal, PT dan APTT normal. Apakah diagnosis pasien?
a. Idiopathic thrombocytopenic purpura
b. Thrombotic thrombocytopenic purpura
c. Henoch schenloin purpura
d. Iritable bowel disease
e. Diseminate Intravascular Coagulation

20.Seorang bayi usia 4 bulan, dibawa ke UGD RS dengan keluhan perdarahan yang tidak
berhenti pada lokasi penyuntikan paska imunisasi. Terdapat riwayat kakak laki-laki pasien
meninggal akibat perdarahan. Pemeriksaan fisik tanda vital normal dan didapatkan darah
merembes dari lokasi penyuntikan imunisasi di paha kanan pasien. Dari pemeriksaan
laboratorium ditemukan Hb 9,5 g/dl, leukosit7.500/ml, trombosit 300.000/ml, waktu
perdarahan normal, PT normal, aPTT memanjang. Apakah tatalaksana yang tepat untuk
pasien ini?
a. Transfuse kriopresipitat
b. Transfuse FFP
c. Transfuse konsentrat faktor pembekuan darah
d. Transfuse PRC
e. Transfusi WB

21.Seorang anak laki-laki berusia 9 tahun dibawa org tuanya ke PKM dengan keluhan
anaknya lebih pendek dibandingkan dengan teman-teman sebayanya disekolah. Pasien
dapat mengikuti pelajaran disekolah seperti biasa. Pada pemeriksaan fisik didapatkan frontal
bossing. Normal trunk. Femur lebih pendek dari tibia. Thoracolumbar kyphosis. Genu varum.
Apa diagnosis paling tepat pada kasus diatas ?
a. Rickets
b. Down syndrome
c. Martan syndrome
d. Marasmus
e. Achondroplasia

22.Anak 4 tahun dibawa ke puskesmas karena keluhan diare sejak 3 hari yang lalu. Diare 3-
5x/ hari konsistensi cair tanpa lendir dan darah. Keluhan disertai demam, mual dan muntah
namun keluhan sudah tidak ditemukan saat pemeriksaan. Pemeriksaan fisik anak rewel,
mata cekung, air mata minimal, trugor kembali 1-2 detik. Anak tampak kehausan dan selalu
ingin minum. BB 12 kg. Tatalaksana yang tepat?
a. Pemberian oralit 50-100 cc tiap kali diare
b. Oralit 4 gelas selama 3 jam
c. Oralit 6 gelas selama 3 jam
d. Inf kristaloid 480 cc selama 30 menit
e. Inf kristaloid 1.120 cc selama 2,5 jam

23. Seorang anak usia 15 bulan dibawa keluarganya ke IGD RS dengan keluhan kejang 30
menit yang lalu. Kejang pada seluruh tubuh sebanyak 2 kali masing – masing kurang dari 5
menit, jarak antar kejang 15 menit, setelah kejang pasien menangis. Pasien tidak mengalami
demam. Pasien mempunyai riwayat kejang sebelumnya, saat ini kejang keempat kalinya.
Apakah pengobatan jangka panjang yang paling tepat diberikan pada pasien tersebut?
a. Karbamazepin
b. Asam valproat
c. Fenobarbital
d. Diazepam
e. Fenitoin

24.Seorang anak usia 4 tahun dibawa ibunya ke RS dengan keluhan perkembangan sang anak
tidak sesuai umur teman sebayanya. Pasien lahir cukup bulan dengan riwayat KPD (+),
sempat kuning (+), tapi cukup bulan, dengan BBL 2900 gram dan langsung menangis. Saat ini
ditemukan BB 8 kg dengan PB dan lingkar kepala lebih kecil dari seharusnya. Pasien hanya
bisa makan bubur halus dan susu sedikit. Pada hasil pemeriksaan lab ditemukan Hb 9 g/dl,
leukosit 7800, dan trombosit 220.000, TSH meningkat, T4 rendah. Diagnosis yang tepat
adalah…
a. Cerebral palsy
b. Global developmental delay
c. Congenital hyperthyroid
d. Congenital hypothyroid
e. Mental retardation

25.Seorang bayi usia 2 hari dikeluhankan olelh ibunya karena biru sejak lahir. Pasien tampak
sesak nafas dan lemas. Riwayat persalinan prematur. Pemeriksaan fisik tampak sianosis pada
sekitar bibir. Pada pemeriksaan radiologi tampak
Apa diagnosis yang mungkin pada pasien ini?
a. Tetralogi of fallot
b. Transposition of great arteries
c. Stenosis pulmonal
d. Paten ductus arteriosus
e. Ventricular sepatl defect

26.Seorang anak laki-laki usia 10 tahun didiagnosa dengan Achondroplasia. Achondroplasia


merupakan suatu kelainan pembentukan tulang akibat mutasi genetik. Mutasi genetik ini
menjadi penyebab Dwarfisme Disporportional. Apakah ciri-ciri kelainan yang dapat
ditemukan pada pasien ini?
a. Postur pendek, kepala besar, dahi dan tangan melebar
b. Postur pendek, kepala besar, tangan dan kaki panjang, polidaktili dan dahi lebar
c. Postur pendek, kepala kecil, tangan dan kaki pendek, dahi lebar
d. Postur pendek, kepala besar, tangan dan kaki pendek, dan dahi lebar
e. Postur pendek, kepala kecil, tangan, kaki dan dahi normal

27.Bayi laki-laki berusia 3 bulan dibawa UGD RS oleh ibunya karena keluhan kuning yang
muncul sejak usia 1 bulan. Bayi juga dikeluhkan air kencing kuning pekat dan feses berwarna
putih dempul. Keluhan juga disertai penurunan BB. Pemeriksaan tanda vital didapatkan
denyut nadi 134x/menit, suhu 37,8C dan frekuensi napas 38x/menit, kedua mata ikterik,
hepar membesar teraba 3 jari dibawah arcus costa dengan konsitensi keras, limpa teraba
membesar (S2), ikterus Kramer IV. Pada pemeriksaan lab didapatkan bilirubin total 14,0,
birillubin direk 11,8, SGOT 317, SPGT 183, ALP 783, gamma GT 360. Apakah diagnosis yang
tepat?
a. Hepatitis akut
b. Hepatitis kronis
c. Atresia bilier
d. Kolesistitis akut
e. Hepatoblastoma

28.Seorang anak laki-laki berusia 4 tahun datang ke rumah sakit dengan keluhan utama
bengkak seluruh tubuh. Sejak 5 hari yang lalu badan penderita bengkak terutama
didapatkan pada pagi hari di sekitar wajah dan kelopak mata, serta berkurang pada sore
hari. Buang air kecil didapatkan 1,2 ml/kgBB/jam. Hasil laboratorium menunjukkan
gambaran urin: protein 4+, lekosit 4-5/lapang pandang besar, eritrosit 4-6/lapang pandang
besar; ureum serum: 20 mg/dL; kreatinin serum: 0,6 mg/dL. Apakah diagnosis yang paling
mungkin?

a. Gagal ginjal kronik eksaserbasi akut


b. Gagal ginjal akut
c. Sindrom nefritik akut
d. Sindrom nefrotik
e. Kwashiorkor

29.Seorang anak laki-laki berusia 10 tahun dibawa ibunya ke UGD RS dengan keluhan bdan
lemas dan tidak bertenaga. Menurut keterangan ibu, pasien beberapa hari terakhir
kencingnya kemerahan, tetapi sejak 1 hari terakhir tidak BAK. Hasil pemeriksaan
menunjukkan tekanan darah 150/100 mmHg, nadi 110x/menit, respirasi 28x/menit, suhu
37,8C. Diketahui pasien menderita radang tenggorokan 1 bulan yang lalu dan hanya diobati
dengan obat yang dibeli di warung. Apakah diagnosis yang mungkin untuk kasus tersebut?
a. Sindrom nefrotik
b. Glomerulonefritis akut
c. Pyelonefritis
d. Hematuria
e. Infeksi saluran kemih

30. Seorang anak laki umur 6 tahun diantar oleh ibunya datang ke puskesmas, dengan
keluhan belum bisa berbicara. Ibu pasien pernah menjalani operasi pengambilan kelenjar
tiroid pada saat kehamilan trimester satu. Apa diagnosis yang paling mendekati pada kasus
ini?

a. Gangguan pertumbuhan labirin


b. Gangguan perkembangan karena hipotiroid pada saat dalam kandungan
c. Gangguan perkembangan karena Diabetes melitus pada saat dalam kandungan
d. Keterlambatan bicara karena kurang stimulus dari orang tua
e. Gangguan perkembangan karena hipertiroid pada saat dalam kandungan

31.Seorang bayi perempuan berusia 2 minggu dibawa ibunya kepuskesmas karena demam
sejak 2 hari yang lalu . Demam tinggi disertai rewel dan malas minum. Dari anamnesis
diketahui riwayat lahir prematur , BBLR dan KMK. selama hamil ibu bebberapa kali
mengalami episode demam intermitten, yang timbul sepulang perjalanan dari wilayah timur
indonesia. Pada pemeriksaan fisik tampak ikterus yang nyata, disertai anemia dan
hepatosplenomegali . Apakah pemeriksaan penunjang yang diperlukan?
a. Hapusan darah tepi ( Tetes tebal)
b. Uji serologi VDRL dan kadar bilirubin direk/indirek
c. Biakan darah dan uji resistensi antibiotic
d. Darah lengkap, LED, dan CRP
e. golongan darah ibu anak dan tes coombs

32.Pasien anak perempuan usia 6 bulan dibawa ke poliklinik dengan keluhan berat badan
sulit naik dan terlihat bengkak di kedua punggung kaki. Berat badan lahir 2600 gram. Dari
anamnesis didapatkan anak diberikan susu formula sejak lahir dan ditambah air tajin. Berat
badan tertinggi sekitar 1 bulan yg lalu sebesar 3,7 kg. emeriksaan fisik didapatkan wajah
seperti orang tua, perut membuncit, tungkai bengkak. Apa tanda bahaya yang sering terjadi
pada kasus di atas?
a. Crazy pavement dermatosis
b. Hipertermia
c. Dehidrasi
d. Hiperglikemia
e. Kejang

33.Anak usia 8 tahun BB 18 kg dikonsulkan karena pucat dan susah konsentrasi di sekolah
yang diketahui sejak 2 minggu yang lalu. Hasil pemeriksaan menunjukkan konjungtiva
anemis, atrofi papil lidah, dan kulit kering. Pemeriksaan darah didapatkan Hb 7,8 g/dl. Bila
dilakukan hapusan darah tepi, hasil temuan yang paling mungkin dan terapi yang sebaiknya
diberikan pada kasus ini adalah…
a. Target cell ; Transfusi PRC
b. Pencil cell ; Transfusi PRC
c. Pencil cell ; Suplementasi Fe evaluasi Hb 1 tahun
d. Pencil cell ; Suplementasi Fe evaluasi Hb 1 bulan
e. Target cell ; Suplementasi Fe evaluasi Hb 1 bulan

34.Anak S, laki2 usia 11 tahun, dibawa ke klinik karena panas tinggi yang tidak turun dengan
pemberian obat penurun panas. Panas sejak 3 hari yg lalu disertai sariawan, batuk pilek, dan
mata merah berair. Adik pasien diketahui baru saja sembuh dari penyakit campak. Stadium
perkembangan penyakit yang akan dialami pasien ini adalah…
a. Stadium konvalesens
b. Stadium prodromal
c. Stadium erupsi
d. Stadium infektif
e. Stadium akut
35.Anak perempuan berusia 4 tahun dibawa oleh ibunya ke dokter karena belum bisa bicara
lancar. Bila menginginkan sesuatu pasien menarik tangan ibunya untuk menunjuk barang
yang ia kehendaki. Sejak kecil pasien tidak mau diajak bermain bersama. Pasien menanggapi
apabila dipanggil,namun bila mendengar suara iklan favoritnya di TV. Diagnosis yang paling
tepat adalah
a. Retardasi Memtal
b. Autisme
c. Asperger
d. Rett syndrome
e. Gangguan pendengaran

36. Seorang bayi lahir dengan umur kehamilan 32 minggu. Satu jam kemudian bayi tampak
sesak dan sianosis. Pada pemeriksaan didapatkan suhu 37,2ºC, RR 72 kali/menit dan retraksi
subkrostral(+). Auskultasi bunyi jantung dalam batas normal. Diagmosis yang paling mungkin
adalah
a. Pneumonia neonatus
b. Sepsis
c. Sindrom aspirasi mekonium
d. Penyakit membran hialin
e. Transient tachhpneu of newborn

37. Seorang anak laki-laki usia 2 tahun dibawa ibunya ke UGD RS karena pucat. Pucat sejak 3
bulan terakhir dan disertai dengan perut yang membesar. Kakak pasien, laki-laki berusia 9
tahun, juga menderita hal yang sama dan mendapatkan tranfusi darah teratur. Pada
pemeriksaan fisik anak sadar, denyut nadi 100 kali per menit, laju nafas 20 kali per menit,
suhu tubuh 37,2ᴼC, konjungtiva anemis dan splenomegali Schuffner III.Apakah pemeriksaan
laboratorium untuk menegakkan diagnosis?
a. Hapusan Darah Tepi
b. Saturasi Transferin
c. Biopsi Spleen
d. Elektroforesis Hemoglobin
e. Gamma GT

38.Seorang anak laki-laki usia 2 tahun dibawa ibunya ke UGD RS karena pucat. Pucat sejak 3
bulan terakhir dan disertai dengan perut yang membesar. Kakak pasien, laki-laki berusia 9
tahun, juga menderita hal yang sama dan mendapatkan tranfusi darah teratur. Pada
pemeriksaan fisik anak sadar, denyut nadi 100 kali per menit, laju nafas 20 kali per menit,
suhu tubuh 37,2ᴼC, konjungtiva anemis dan splenomegali Schuffner III. Pada pemeriksaan
laboratorium Hb 5g/dL, leukosit 8000/µL, trombosit 190.000/µL, MCV 70fL, MCH 17pg,
MCHC 33,2g/dL, didapatkan sel target pada hapusan darah tepi, pada elektroforesis
hemoglobin didapatkan HbA 1%, HbA2 2%, HbF 97% Apakah diagnosis pasien di atas?
a. Thalasemia
b. Hemofilia
c. Polisemia
d. Anemia megaloblastic
e. Anemia Defisiensi Besi

Anda mungkin juga menyukai