Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL PROGRAM PENGAJUAN USAHA EKONOMI

PRODUKTIF (UEP)
Nomor : - tasikmalaya, 2 Januari 2020

Perihal : Permohonan bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP)

Kepada Yth.
Bapak Bupati melalui Dinas Sosial PMDP3A Kabupaten Tasikmalaya
Di
Tempat

Assalamualaikum Wr.Wb
Salam sejahtera dengan iringan do’a semoga Bapa/Ibu senantiasa mendapat Rahmat dan lindungan Allah SWT,
sehingga diberikan kesuksesan dalam melaksanakan tugas sehari-harinya.
Sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian bagi para korban penyalahgunaan NAPZA , maka kami
mengajukan Permohonan bantuan usaha ekonomi produktif (UEP) dengan jumlah 7.000.000 ( Tujuh Juta Rupiah ) untuk
kebutuhan membuka usaha dengan rincian anggaran terlampir.
Demikian permohonan ini kami sampaikan, atas perhatian dan bantuan Bapak/Ibu kami ucapkan banyak
terimakasih.

Wassalam Wr.Wb.

Hormat kami
pemohon

Ari aryanto
LATAR BELAKANG
Penyalahgunaan Narkoba atau NAPZA adalah suatu pola prilaku dimana seseorang mengunakan obat obatan golongan
Narkotika, psikotoprika, dan zat aditif yang tidak sesuai fungsinya.
Penyalahgunaan NAPZA umumnya terjadi karena adanya rasa ingin tahu yang tinggi, yang kemudian menjadi kebiasaan.
Selain itu, penyalahgunaan Napza pada diri seseorang juga bisa dipicu oleh maslah dalam hidupnya atau berteman
dengan pecandu NAPZA.
Jika tidak dihentikan, penyalahgunaan NAPZA dapat menyebabkan kecanduan. Ketika kecanduan yang dialamai juga
tidak mendapat penanganan, hal itu berpotensi menyebabkan kematian akibat overdosis.
Dan jika dilihat dari segi pekerjaan, sangat sulit sekali untuk para EKS korban NAPZA untuk mengakses pekerjaan. Karena
telah meluasnya cara pandang buruk terhadap NAPZA. Padahal dengan cara memberi pekerjaan untuk para korban EKS
NAPZA bisa berdampak positif besar untuk sedikit demi sedikit menghindari dari prilaku buruk terus menerus terhadap
mengonsumsi NAPZA.
Alangkah Baiknya jika pihak pemerintah bisa memberikan lapangan pekerjaan atau bantuan modal usaha untuk para
korban penyalahgunaan NAPZA untuk tahap pembenahan diri dan menghindari dari kecnduan NAPZA.
TUJUAN

1. Mencetak generasi beriman dan bertaqwa kepa Allah SWT


2. Mencetak generasi yang kreatif, inovatif dan mandiri
3. Memberikan kesadaran, kesembuhan, bagi korban penyalahgunaan NAPZA dan dapat kembali ke masyarakat
4. Memenuhi kebutuhan, hak dan kewajiban korban penyalahgunaan NAPZA

ANGGARAN RAB
Terlampir

BENTUK USAHA
Konter service handphone

foto copy KTP dan KK


Terlampir
RENCANA ANGGARAN BIAYA USAHA KONTER SERVICE HP
No Nama barang banyaknya harga jumlah
1 Komputer 1 unit Rp. 2.000.000 Rp. 2.000.000
2 Etalasu ukuran 2 x 1 meter 1 unit Rp. 1.600.000 Rp. 1.600.000
3 Power suplay 1 unit Rp. 350.000 Rp. 350.000
4 Blower quick 1 unit Rp. 400.000 Rp. 400.000
5 Solder otomatis 1 unit Rp. 170.000 Rp. 170.000
6 sparepat lcd , tc ,dll Campur Rp. 2.300.000 Rp. 2.300.000
7 Aksesors campur Rp. 180.000 Rp. 180.000

TOTAL Rp. 7.000.000


PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat dan kami haturkan untuk menjadi periksaadanya,selain bahan acuan
bagi kami juga memiliki penuh harapan Bapak/Ibu terketuk pintu kalbu, berkenanan memberikan dukungan
moril maupun materil demi terwujudnya maksud tersebut.

Dukungan dan bantuan sertado’a, semoga Alloh SWT Yang Maha Kaya dan Maha Pengasih, melindungi
kami semua dan membalas kebaikan Bapak/Ibu yang telah mengulurkan tangan meringan kan beban kami.

AmiinYaaRobbal’aalamiin.

Kepala Desa Kepala Kecamatan

Mengetahui

H.Yana Muluana Terhormat

Pemohon

Ari aryanto

Anda mungkin juga menyukai