Anda di halaman 1dari 7

PELUANG SUATU KEJADIAN

Pada suatu percobaan, himpunan semua kejadian yang mungkin terjadi disebut Ruang Sampel
(Sampel).
Himpunan bagian dari ruang sampel yang diharapkan terjadi disebut Kejadian.

Definisi: Peluang kejadian A yaitu banyaknya kejadian A dibagi dengan banyaknya ruang sampel.

n ( A)
P ( A) 
n(S )

Di mana P(A) : peluang kejadian A


n(A) : banyaknya kejadian A
n(S) : banyaknya ruang sampel

Karena n ( A)  n ( S ) maka kisaran suatu peluang kejadian A yaitu : 0  p ( A)  1


P(A) = 0 disebut kejadian mustahil
P(A) = 1 disebut kejadian pasti

Contoh 1: Tentukan peluang munculnya mata dadu prima pada pelemparan 1 dadu sekali !

Jawab : S : {.........................................................} sehingga n(S) = .....


P : munculnya mata dadu prima
P : {........................} sehingga n(P) = ......
n( P )
P( P)  .......
Jadi n(S )
Frekuensi Harapan suatu kejadian A yaitu peluang kejadian A dikalikan banyaknya percobaan

n( A )
F( A )= xn
Jadi : n(S )

Contoh 2: Tentukan frekuensi harapan munculnya jumlah mata dadu 5 pada pelemparan 2 dadu
sebanyak 10 kali

Jawab : S: {............................................................................} maka n(S) = ....


L: jumlah dua mata dadu 5
L:{...................................................} maka n(L) = .....
Sehingga F(L) = ................. = ............... kali
LATIHAN SOAL

1. Sebuah dadu dilempar sekali. Tentukan peluang kejadian keluarnya :


a. mata genap b. mata 5

2. Dua dadu dilempar sekali. Tentukan peluang munculnya :


a. jumlah mata dadu 10 b. jumlah mata dadu kurang dari 11

3. Satu kartu diambil dari seperangkat kartu Bridge. Tentukan peluang terambilnya :
a. kartu As b. kartu keriting c. kartu merah
4. Pada suatu kotak terdapat 5 bola biru dan 4 hijau. Diambil 3 bola sekaligus. Tentukan peluang
terambilnya :
a. 2 bola biru 1 hijau
b. 1 bola biru 2 hijau
c. 3 bola biru

5. Pada kantong Ali terdapat 6 lembar uang Rp 1.000 dan 5 lembar uang Rp 500. Diambil 3
lembar sekaligus. Tentukan peluang terambilnya jumlah uang :
a. Rp 1.500 b. Rp 2.500 c. Rp 2.000

6. Satu kartu diambil dari seperangkat kartu Bridge sebanyak 26 kali. Tentukan frekuensi
harapan terambilnya :
a. kartu as b. kartu keriting

7. Dari 1000 kaleng sari buah terdapat 4 buah yang rusak. Bila diambil 2 kaleng sari buah
tersebut secara acak, berapakah peluang keduanya rusak ?

8. Dari 100 mahasiswa terdaftar, 45 orang mengikuti kuliah Bahasa Indonesia, 50 orang
mengikuti kuliah Sejarah dan 25 orang mengikuti kuliah kedua mata kuliah itu. Dipanggil
seorang mahasiswa. Berapa peluang mahasiswa yang dipanggil itu tidak mengikuti kuliah
Bahasa Indonesia maupun Sejarah ?

9. Doorprize dari 100 tiket pertunjukan berjumlah dua buah hadiah. Jika seseorang mempunyai
3 tiket, berapa peluang mendapatkan salah satu hadiah tersebut !

10. 4 pria dan 3 wanita dalam acara makan malam duduk melingkar. Jika mereka duduk secara
acak, berapa peluang pria dan wanita duduk berselang-seling ?
Peluang Komplemen Suatu Kejadian

S
A Ac

n ( A)  n ( Ac ) ........... : n ( S )
n ( A)
.....................
n(S )
P(A) + ......... = .......

Jadi P ( Ac ) ...........

Contoh 1: Dua dadu dilempar sekali. Tentukan peluang munculnya jumlah mata dadu bukan 12

Jawab : A = Jumlah mata dadu 12


A : {..........................} maka n(A) = .....
Ac : jumlah mata dadu bukan 12
P ( Ac ) ...........

Kejadian Saling Lepas

Dua kejadian A dan B dikatakan saling lepas, jika pada waktu yang sama antara A dan B dapat
terjadi secara bersama-sama. Jika sebaliknya dikatakan A dan B tidak saling lepas.

S Kejadian A dan B saling lepas.


A B Jadi n ( A  B )  n ( A)  n ( B )
Sehingga :

P ( A  B )  P ( A)  P ( B )

S Kejadian A dan B tidak saling lepas


A B Jadi n ( A  B )  n ( A)  n ( B )  n ( A  B )
Sehingga :

P ( A  B )  P ( A)  P ( B )  P ( A  B )
Contoh 2: Dua dadu dilempar sekali. Tentukan peluang munculnya :
a) dua mata dadu berjumlah 10 atau 12
b) dua mata dadu berjumlah genap atau prima

Jawab : a) Termasuk kejadian ............


A : jumlah mata dadu 10
A : {.................................................} maka n(A) = .......
B : jumlah mata dadu 12
B : {................................................} maka n(B) = .....
P ( A  B ) ..............................

b) Termasuk kejadian .................


G : dua mata dadu berjumlah genap
G : {..............................................................} maka n(G) = .......
P : dua mata dadu berjumlah prima
P : {..........................................................................} maka n(P) = .......
P ( G  P ) ..............................
LATIHAN SOAL

1. Sebuah dadu dilempar sekali. Tentukan peluang munculnya mata dadu :


a. bukan 6
b. genap atau ganjil
c. prima atau ganjil

2. Dua dadu dilempar sekali. Tentukan peluang munculnya jumlah mata dadu :
a. bukan 11 c. 10 atau 11
b. bukan 10 atau 11 d. lebih dari 4

3. Sebuah kartu diambil dari seperangkat kartu Bridge. Tentukan peluang terambilnya kartu :
a. bukan As e. As atau keriting
b. bukan keriting f. merah atau daun
c. As atau King g. bukan King atau merah
d. As atau merah

3. Pada suatu pertemuan yang dihadiri oleh 50 ibu-ibu PKK, terdapat 24 orang mempunyai hobby
menjahit dan 30 orang mempunyai hobby memasak. Jika dipilih secara acak seorang dari ibu-
ibu tadi, berapa peluang yang terpilih adalah ibu yang mempunyai hobby memasak atau
menjahit ?

4. Dalam suatu gudang terdapat 30 komputer, 5 diantaranya rusak. Jika diambil 5 komputer
secara acak, berapa peluang mendapatkan sedikitnya 2 komputer tidak rusak ?
Kejadian Saling Bebas

Dua kejadian A dan B dikatakan saling bebas, jika terjadi atau tidaknya A tidak
mempengaruhi terjadi atau tidaknya B. Jika sebaliknya, maka dikatakan A dan B tidak
saling bebas (kejadian bikondisional/bersyarat)

S1 S2
A B Kejadian A dan B dikatakan
Saling bebas

P ( A  B )  P ( A) xP ( B )

Contoh 1: Pada sebuah kotak terdapat 5 bola merah dan 3 biru. Diambil 1 bola secara berturut-
turut dengan pengembalian bola pertama. Tentukan peluang terambilnya bola merah
pada pengambilan pertama dan bola bola biru pada pengambilan kedua !

Jawab : P (1 M  1B )  P (1 M ) xP (1B )

S1 S2/S1 Kejadian A dan B tidak


A B/A saling bebas
B/A : kejadian B terjadi
setelah A

P ( A  B )  P ( A) xP ( B / A)

Contoh 2: Pada sebuah kotak terdapat 3 bola merah dan 4 bola biru. Diambil 1 bola berturut-
turut tanpa pengembalian bola pertama. Tentukan peluang terambilnya bola merah lalu
biru !

Jawab : P (1 M  1B )  P (1 M ) xP (1B / 1 M )
LATIHAN SOAL

1. Pada sebuah kotak terdapat 6 bola merah dan 5 bola biru. Diambil 1 bola berturut-turut
dengan pengembalian bola pertama. Tentukan peluang terambilnya :
a. bola merah dan biru
b. bola biru, merah dan merah

2. Pada sebuah kotak terdapat 6 bola merah, 4 biru dan 5 putih. Diambil 1 bola secara berturut-
turut tanpa pengembalian bola pertama. Tentukan peluang terambilnya bola :
a. merah dan biru
b. biru, merah dan merah
c. biru, merah dan putih

3. Pada sebuah kotak terdapat 6 bola putih dan 4 bola hitam. Diambil 2 bola berturut-turuut
tanpa pengembalian bola pertama. tentukan peluang terambilnya :
a. 2 bola putih dan 2 bola hitam
b. 4 bola putih

4. Pada seperangkat kartu bridge diambil 2 kartu berturut-turut tanpa pengembalian. Tentukan
peluang terambilnya :
a. 2 kartu As dan 2 King
b. 2 kartu hitam dan 2 kartu merah

5. Pada satu set kartu Bridge diambil secara acak 3 kartu sebanyak 2 kali berturut-turut
dengan pengembalian. Berapa peluang pada pengambilan pertama mendapatkan 3 King dan
pada pengambilan kedua mendapatkan 3 Queen ?

6. Dalam suatu boks terdapat 3 disket paket WS, 4 disket LOTUS dan 5 disket Dbase. Semua
disket tidak berlabel. Diambil 1 disket berturut-turut sebanyak 2 kali tanpa pengembalian.
Berapa peluang mendapatkan :
a. disket pertama dan kedua paketnya sama-sama LOTUS
b. disket kedua paket Dbase

7. Pada suatu kolam berisi 5 ekor ikan mas dan 6 ekor ikan mujaer. Tentukan peluang
terpancingnya :
a. 1 ekor ikan emas dan 2 mujaer.
b. 2 ekor ikan emas dan 2 mujaer
c. 3 ekor ikan mas

Anda mungkin juga menyukai