Anda di halaman 1dari 51

TIPS MEMPEROLEH SURAT IZIN USAHA

PERDAGANGAN (SIUP)
SIUP wajib dimiliki setiap orang yang memiliki usaha, karena surat
tersebut berfungsi sebagai alat atau bukti pengesahan dari usaha yang
Anda dirikan. Surat izin dari pemerintah tersebut dibutuhkan oleh
pelaku usaha perseorangan maupun pelaku usaha yang telah
berbadan hukum.
 10 August 2010  53 Komentar  Berita-Info Bisnis, Surat Izin Usaha

Surat izin usaha perdagangan atau yang lebih


dikenal dengan singkatan SIUP adalah surat izin untuk dapat melaksanakan
usaha perdagangan. SIUP wajib dimiliki setiap orang yang memiliki usaha,
karena surat tersebut berfungsi sebagai alat atau bukti pengesahan dari usaha
yang Anda dirikan. Surat izin dari pemerintah tersebut dibutuhkan oleh pelaku
usaha perseorangan maupun pelaku usaha yang telah berbadan hukum. Tidak
hanya usaha berskala besar saja yang membutuhkan izin mendirikan
usaha, usaha kecil juga membutuhkan adanya surat izin usaha perdagangan
agar usaha yang dijalankan mendapatkan pengakuan dan pengesahan dari
pihak pemerintah. Sehingga di kemudian hari tidak terjadi masalah yang dapat
mengganggu perkembangan usaha.

Sasaran

Obyek   : Seluruh usaha perdagangan baik kecil, menengah, dan besar

Subyek : Setiap perusahaan atau perorangan yang melakukan usaha


perdagangan baik usaha kecil, usaha menengah, maupun usaha besar

Kategori SIUP
SIUP memiliki 3 kategori yang dibedakan berdasarkan besar kecilnya modal
yang digunakan untuk usaha :

1. SIUP kecil diberikan untuk usaha yang memiliki modal disetor dan


kekayaan bersih seluruhnya sampai dengan Rp 200.000.000,00 ( di luar
tanah dan bangunan tempat usaha )
2. SIUP menengah diberikan untuk usaha dengan modal disetor dan
kekayaan bersih seluruhnya antara Rp 200.000.000,00 sampai dengan Rp
500.000.000,00 ( di luar tanah dan bangunan tempat usaha )
3. SIUP besar diberikan untuk usaha dengan modal disetor dan kekayaan
bersih lebih dari Rp 500.000.000,00 ( di luar tanah dan bangunan )

Manfaat

Sedangkan manfaat kepemilikan SIUP adalah sebagai berikut :

 Sebagai syarat pengesahan yang diminta oleh pemerintah, sehingga


dalam kegiatan usaha tidak terjadi masalah perijinan
 Dengan memiliki SIPU dapat memperlancar perdagangan ekspor dan
impor
 Selain itu untuk mengikuti kegiatan lelang, kepemilikan SIUP menjadi
salah satu syaratnya

Prosedur Pembuatan SIUP

Untuk prosedur pembuatan SIUP biasanya dilakukan di kantor Dinas


Perindustrian dan Perdagangan daerah tingkat II atau setingkat dengan
kabupaten / kota setempat.

Berikut tahapan dan persyaratan untuk mendapatkan SIUP :

1. Pemilik atau pelaku usaha mengurus sendiri atau melalui kuasa yang
dikuasakan ke kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan setempat

2. Mengambil formulir pendaftaran, mengisi formulir SIUP / PDP bermaterai Rp


6.000 yang ditandatangani oleh pemilik usaha. Kemudian formulir yang sudah
diisi kemudian di fotocopy sebanyak dua rangkap, yang dilengkapi dengan
syarat – syarat berikut :

 Fotocopy akte pendirian usaha / badan hukum sebanyak 3 lembar


 Fotocopy KTP ( Kartu Tanda Penduduk ) sebanyak 3 lembar
 Fotocopy NPWP sebanyak 3 lembar
 Fotocopy ijin gangguan / HO sebanyak 3 lembar
 Neraca perusahaan sebanyak 3 lembar
 Gambar denah lokasi tempat usaha

3. Untuk biaya pembuatan SIUP disesuaikan dengan peraturan daerah masing


– masing, karena tiap daerah memiliki tarif yang berbeda – beda.

Dengan adanya SIUP, usaha yang Anda jalankan akan lebih aman karena
terhindar dari masalah perijinan yang sering berakibat hingga penggusuran
tempat usaha. Semoga dengan adanya informasi tips memperoleh surat izin
usaha perdagangan ( SIUP ), dapat membantu Anda yang sedang menjalankan
usaha. Salam sukses.

Alat apa saja untuk memulai buka usaha bengkel las teralis.
1. Mesin Las : saat ini keberadaan mesin ukuran mini sudah sangat banyak dipasaran.
kisaran harga mulai 1 juta sampai dengan 14 juta (merek miller) Pilih sesuai badget yang
ada, Jika mau aman cari yang hara 2.5 juta. berdasarkan pengalam kami sendiri, mesin
harga 1 jutaan sering overheat alias sering terjadi gosong disana sini, pilih lah mesin las
dengan 900 wat tagar bisa bagi bagi dengan kebutuhan listrik yang lain misalnya rumah
atau mesin yang lain.
2. Mesin Potong : untuk tahap merintis gunakan saja mesin gerinda 4 inchi, untuk proses
motong atau gerinda tingal mngganti jenis batunya saja. untuk motong bahan teralis bisa
gunakan batu potong yang tipis (yang paling tipis merek Boscha), untuk menggerinda
gunkan grinda tebal (saya rekomendasikan merek flexovite) Harga mesin gerinda 400 ribu
s/d 1,2 juta. gunakan saja produk makita, atau bosch yang harganya 400 ribuan. hindari
membeli mesin gerinda china sebab sering gosong alias cepet panas.
Jika usaha ada perkembangan positif maka jangan lupa siapkan badget untuk membeli mesi
potong (cut off) harga 1,6 juta
3. Pengecatan : tahap merintis gunakan saja tehnik kwas, kalau usaha kelihatan bagus
jangan lupa beli kompressor
4. Mesin Bor : Kisaran harga 360 ribu kerjaan ngebor tidak akan terhindarka misalnya
pemasangan teralis. peembuatan lubang paku atau sckrup dll

Budget Biaya tahap merintis :  2,4 + 650 + 400 = 3,9 juta

Keterampilan yang harus dimiliki


1. Menguasai pekerjaan las
2. Bisa Gambar tehnik 
3. Pengalaman di pekerjaan pabrikasi besi

CARA PEMBUATAN PLANG NAMA

Tutorial

 
1. Pembuatan Frame, material biasanya besi holo/ pipa kotak / square pipe, ukuran
3x3, 4x4, 2x4, atau lebih bear dari itu disesuaikan dengan kebutuhan, sedangkan
ketebalan biasanya 0,7 s/d 1.2mm. Alat potong bisa gunakan gerinda dengan mata
potong yang tipis, seperti merek boss
 2. Pengelasan frame, bisa dengan las stik atau akan sangat baik jika menggunakan
las jenis tig. kalaupun menggunakan tehnik stik maka sebaiknya gunakan kawat
sebagai filler artinya pada saat ngelas lebih dulu sentuhkan pada filletuk
menghindari bolong. tetapi apabila memakai material dengan ketebalan 0.8 mm bisa
langsung tanpa filler dengan catatan jarak sambungan harus rapat. Setelah itu
lakukan proses Pengecatan dasar (Primer) Gunakan cat epoxy, atau cat dasar
mobil. ini sangat penting karena disini merupakan faktor utama yang membuat
kekuatan tulisan. selain itu jika menggunakan cat dasar asal asalan maka pada saat
penerapan lakban dan penyebita dengan cutter biasanya akan menyebabkan cat
ikut terkelupas.

 3. Proses Penempelan Lakban kertas. gunakan ukuran 2 inchi agar lebih
mempercepat proses
4. Gambar saat plang selesai di lapisi lakban dan Siap untuk di tempelkan tulisan
atau logo yang di print diatas kertas hvs 

5. proses penyebitan menggunakan pisau cutter mengikuti pola pada kertas hvs

6. Kondisi pada saat selesai proses penyebitan 


7. Proses Pengecatan. cat tidak harus cat mobil gunakan jenis yang lebih murah
dengan tinner b sudah cukup sebab nantinya pun akan dilakukan proses clear

CATATAN :
Pewarnaan pada logo bisa dilakukan dengan proses spon yaitu menggunakan kain
yang di celup ke cat, karena biasanya logo ukurannya lebih kecil. 
sebelum di clear, atau setelah dicat dan pelepasan lakban biasanya akan ada
goresan goresan cacat jangan panik gunakan saja trak pen.

CARA PEMBUATAN NEON BOX BANNER

Tutorial
pembuatan Rangka holo

pemilihan banner

Pemasangan lampu neon dan banner.


Produk ini dinamai neonbox banner adalah karena banner dipasangkan langsung ke
rangka tanpa adanya alas acrylic.
1. Ukur bagian dalam  jendela yang akan dibuatkan teralisnya (cm)
2. Masukan ukuran jarak antara besi kotak yang akan kita buat, biasanya 7.5
cm s/d 10 cm (tergantung selera, hal ini berpengaruh pada tampilan, dan
penggunaan materialnya
3. SELESAI pada tahap ini harga akan otomatis muncul berikut
perinciannya.
4. kami pun menyediakan kolom harga dari material yang akan digunakan
untuk membuat teralis, anda pun bisa memasukan harga sesuai perkembangan
yang ada di pasaran sesuai daerahnya, kalkulator ini akan otomatis
menyesuaikannya. data perhitungan akan menyesuaikan dengan harga yang
anda masukan. kolom ini bisa juga digunakan bagia anda yang mungkin mau
mencoba membuat teralis sendiri dan coba menghitung budget pengeluarannya.
atau bisa juga digunakan oleh para pembuat teralis
5. Kami juga tak lupa menyediakan kolom PERBANDINGAN dan ANALISA
ialah sebuah kolm yang bisa digunakan untuk membndingkan beragam tehik
perhitungan yang ada, baik tehnik yang kami gunakan ini (kalkulator) ataupun
tehnik yang men ggunakan meter persegi (Tinggi x lebar x harga perm2) atau
tehnik meter lari (hanya memilh ukuran sisi yang paling panjang saja x harga per
meter
6. Terakhir semoga hal kecil ini bisa memberi manfaat, dengan harapan bisa
berbisnis berakad dengan  Mizan (timbangan) yang adil  (atas kerelaan dan
tanpa kebohongan) amien..
CATATAN :
Kami menggunakan Kalkulator diatas untuk bisa menemukan harga meter persegi,
yag kemudian dasar itu kami kadang gunakan untuk menghitung secara m2
Dilapangan masyarakat/pemesan memang memerlukan jawaban harga secara
cepat tanpa harus menunggu hasil kalkulator ataupun kadang membuka laptop atau
tablet kadang terkesan LEBai maka solusi diatas merupakan jawaban nya. artinya
metode perhitungan m2 memang lebih bisa diterima dan mudah di pemikiran
pemesan kita.
tetapi demi  menjaga hubungan baik kedepan kami pihak pembuat tetap
memberikan rincian harga walaupun diberikannya merupakan lampiran yang
diselipkan pada judul kwitansi saja.

Bisakah Harga teralis didasarkan hanya dengan mengalikan panjang dan lebarnya,
atau hanya dengan mengukur panjangnya saja, padahal gambar berbeda, Berapa
harga teralis permeter yang dijadikan acuan ?
Pertanyaan pertanyaan tersebut diatas sempat bergayut dikepala saya, Dan untuk
menjawab hal hal tersebut saya harus rela menunggu hampir enam bulan, artinya
dalam masa itu saya coba menjalani bisnis pembuatan teralis minimalis, hingga
saya bisa secara aktual merasakan kondisi yang ada di lapangan.
1.       Masyarakat / pemesan memang secara nyata memerlukan jawaban yang cepat
mengenai harga, artinya pengusaha teralis dituntut untuk bisa memberikan jawaban
harga secepat mungkin, bahkan bisa seperti dalam obrolan saja,
2.       Perhitungan   = tinggi x lebar x harga perm2) Memang solusi yang tepat.
Persoalannya berapa harga teralis per meter persegi yang Benar (Jujur) tidak
berlebihan dan tidak juga merupakan trik kebohongan yang ditujukan hanya untuk
menarik simpati pemesan atau untuk menjatuhkan harga dari pembuat teralis yang
lainnya)
3.       Masyarakat /Pemesan banyak yang tidak terlalu perduli dengan Quotation,
walaupun kita jelaskan perlunya penawaran secara tertulis untuk menghindari salah
persepsi baik dari pihak pembuat teralis (dengan merubah spek) atau dari pihak
pemesan (coba memberi informasi harga dari pembuat teralis lain yang belum tentu
benar)
4.       Tetapi Masyarakat/Pemesan banyak juga yang terkesan dan menghargai lampiran
Perincian harga dan gambar yang kita berikan kemereka,  Walaupun diberikannya
justru setelah pekerjaan sepakat untuk dikerjakan/ dipesan. Hal ini  cukup menjadi
solusi kecil  sebagai media promosi atau media sharing,  pada saat ada informasi
yang mengkonfrontir maka cetakan itulah yang bisa memberi jawaban

SOLUSI
Kami menerbitkan Kalkulator harga Teralis Minimalis, bisa sekaligus di gunakan
untuk model vertical ataupun horizontal, Bisa digunakan oleh pemesan ataupun oleh
para pembuat teralis atau mungkin ada dari anda yang mau coba mengkalkulasi jika
membuat teralis sendiri.
1.       Pada Kalkulator ini anda diminta memasukan panjang dan lebar jendela (bagian
dalam)yang akan di buatkan teralisnya dalam satuan cm
2.       Masukan ukuran jarak antara besi (kerapatan) dalam cm , berguna untuk
perhitungan material terpakai
3.       Harga teralis sudah akan otomatis muncul sekaligus dengan perinciannya, berapa
material terpakai, berapa ongkos produksinya, berapa biaya pengecatannya.
4.       Dalam kalkulator inipun disediakan kolom harga material utama dari pembuatan
teralis yang bisa diisi sesuai perkembagan harga di pasaran (atau di toko langganan
kita)  tiap daerah atau waktu mungkin harga material akan berbeda.
5.       Perhitungan Kalkulator teralis ini akan menyesuaikan dengan perubahan harga,
bentuk gambar (kerapatan besinya)
6.       Kalkulator teralis bisa di print dan dilampirkan sebagai lampiran kwitansi, yang bisa
dimanfaatkan sebagai fie bagi pemesan atau akan berfungsi sebagai media promosi
jika ada calon pemesan yang bertanya ke pemesan pertama..
7.       Kalkulator ini bisa di download dan digunakan oleh siapapun , sehingga pemesan
dan pembuat teralis bisa ada dalam ukhuwah yang baik.
8.       Semoga bermanfaat

Download kalkulator

Bengkel Las Listrik Juli Beromzet


Puluhan  Juta
02JAN2013 Tinggalkan komentar
by hadeafriansyah dalam Tak Berkategori 
Oleh: 
Ramacha Julianti 
Faskel CD Tim-01 Pematangsiantar 
Koorkot VI Pematangsiantar – Simalungun 
KMW/OC 1 Prov. Sumatera Utara 
PNPM Mandiri Perkotaan
Awalnya usaha bengkel las yang diberi nama “Bengkel Las Listrik
Juli” dikelola oleh abang dari Gomgom Aritonang. Beberapa tahun
kemudian bengkel tersebut bangkrut karena kekurangan modal.
Selanjutnya Gomgom Aritonang mengambil alih bengkel tersebut.
Dengan sabar ia mengelola Bengkel itu, dengan modal awal
Rp500.000 dari pinjaman ekonomi bergulir. Kini “Bengkel Las
Listrik Juli” sudah beromset puluhan juta rupiah.

Modal merupakan kendala utama untuk membeli peralatan bengkel


las. Walau Gomgom Aritonang sudah berusaha kemana-mana
mencari pinjaman, tak satupun usahanya membuahkan hasil.
Akhirnya, berbekal informasi dari beberapa orang teman dekatnya,
ia mencoba mengajukan pinjaman modal ke Program PNPM
Mandiri Perkotaan melalui LKM Puspa Simarito, Kelurahan
Simarito, Kecamatan Siantar Barat.
Aktivitas Gomgom Aritonang dengan dua orang pekerja

Kedatangannya disambut positif oleh LKM Puspa Simarito, yang


kemudian menjelaskan tentang pengajuan pinjaman usaha
dimaksud. Selanjutnya Gomgom Aritonang bersama empat orang
temannya membentuk Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) yang
diberi nama KSM Anggrek, sebagai salah satu persyaratan untuk
pengusulan pinjaman ke UPK LKM Puspa Simarito.

Setelah melalui prosedur yang melelahkan, akhirnya Gomgom


Aritonang bersama empat orang anggota lainnya mendapatkan
pinjaman awal sebesar Rp500.000 per orang, dengan jangka waktu
pinjaman sepuluh bulan.

Ternyata KSM Anggrek berhasil mengembalikan pinjaman tersebut.


Merekapun kembali mengajukan pinjaman tahap ke-2 kepada UPK
LKM Puspa Simarito, dengan jumlah pinjaman Rp1 juta per orang.
Prosedur pinjaman untuk yang kedua ini tidak serumit pinjaman
pertama, sehingga usulan mereka langsung disetujui.
Dua orang pekerja  Faskel MK Anton Syahid Nasution dan Ramacha 

yang direkrut oleh Gomgom Aritonang Julianti, mewawancarai Gomgom Aritonang

Kini, Gomgom Aritonang, dengan modal Rp1 juta usaha bengkel


las-nya sudah mulai berkembang. Awalnya ia hanya seorang diri
menjalankan usahanya, kini sudah mampu merekrut dua orang
karyawan untuk bekerja di bengkelnya. Dengan tiga orang pekerja
“Bengkel Las Listrik Juli” mampu mengerjakan pesanan lebih
banyak, seperti jerejak jendela, pintu besi, lubang kusen, pagar dan
lain-lain.

Setelah dihitung-hitung, rata-rata penghasilan bengkel las Gomgom


Aritonang dapat mencapai Rp5 juta sampai Rp10 juta per bulannya.
Walau hingga kini bengkel yang berlokasi di Jl. Sibatu-batu Blok II
masih menyewa, itu bukan hambatan untuk mewujudkan cita-cita
besarnya, yaitu memiliki lokasi usaha bengkel las sendiri.

Lokasi bengkel las listrik juli di Jl. Sibatu-batu Blok II  Peralatan las yang sudah dimiliki oleh Gomgom Aritonang 
Semoga dengan PNPM Mandiri Perkotaan, ia mampu mewujudkan
apa yang dicita-citakannya. Horas! Horas! Horas! [Sumut]

Mencetak Rupiah Dengan Usaha  Las


02JAN2013 Tinggalkan komentar
by hadeafriansyah dalam Tak Berkategori 

Hadi sedang menggarap pesanan pelanggan

Hadi bisa dikatakan telah sukses menjalani wirausaha las besi dan
stainless steel. Bengkel las yang didirikan di rumahnya setahun
yang lalu telah melayani banyak pesanan. Bahkan dia kewalahan
melayani order las yang membludak.Saat ini ada 10 pesanan
beraneka ragam jenis seperti tralis, pagar, pintu dan lainnya yang
telah menanti dikerjakan. Satu pesanan bisa dikerjakan selama
seminggu sampai dengan tiga minggu,  dengan nilai bervariasi
mulai dari jutaan hingga puluhan juta rupiah. Dia telah
mengkaryakan 2 saudaranya untuk membantu usahanya dan
menularkan ilmunya kepada mereka.
Bengkel las milik Hadi berada di rumahnya yang terletak di Desa
Wonoketingal RT 5 RW 6 Kecamatan Karanganyar Kabupaten
Demak. Bengkelnya melayani pembuatan acessoris atau
perlengkapan rumah dari besi dan stainless steel seperti pagar
tralis, pintu gerbang, kanopi, tralis jendela, dan lain-lain.

Hadi membuktikan bahwa untuk sukses bisa di raih di tanah


kelahirannya sendiri. Mencari sesuap nasi dan segenggam berlian,
tidak perlu dia lakukan dengan merantau ke ibu kota atau luar
negeri seperti kebanyakan orang Demak lainya. Bagaimanakah
perjalanan Hadi hingga bisa sukses memiliki bengkel las sendiri?

Awal karir bisnis las Hadi diawali dengan menjadi karyawan di


bengkel las di Kota Kudus selama 11 tahun. Hadi tidak bertahan di
satu bengkel las, tetapi dia berpindah-pindah dari bengkel satu ke
bengkel yang lain. Selama jadi karyawan, Hadi belajar banyak
tetanga dunia las, mulai dari keterampilan mengelas, pengadaan
bahan baku, membangun jaringan, menetapkan harga pokok
produksi, hingga cara melakukan penawaran.

Meski tidak memiliki darah pebisnis, jiwa bisnis Hadi tersulut


karena bergaul dengan teman-teman kerjanya yang telah memiliki
bengkel sendiri. Teman-teman dia selalu memotivasi dia.
Temannya pernah berkata padanya “Sayakenek(pembantu) kamu,
yang belajar dari kamu, sudah punya enam bengkel sendiri, kamu
pasti bisa mempunyai bengkel sendiri”.
Memang tidak mudah untuk memulai bisnis. Namun berbekal
keahlian teknik dan jaringan yang selama ini dia bangun, dia
bertekat menjalankan bengkel milik sendiri. Dia berani
meninggalkan kenyamaan menjadi karyawan dengan memilih
berpusing-pusing memikirkan urusan usaha mulai dari modal, cari
orderan, mengestimasi nilai proyek dan keuntungannya, dll.
Modal keahlian teknis ternyata tidak cukup, dia butuh belajar ilmu
bisnis. Dia mengaku selain dari dunia las, dia juga berlajar banyak
ilmu bisnis dari bidang usaha kain, properti, bahan bangunan, dll.
Dia mencontohkan bagaimana dia belajar cara menetapkan harga
penawaran dari pengusaha bata di Jepara. Hadi menekankan untuk
sukses orang harus mau belajar dan sukses tidak dicapai dengan
cara instan.

Untuk mendirikan bengkel dia membutuhkan uang Rp 10 juta yang


diguna untuk membeli peralatan seperti las, gerindra, amplas,
mesin potong dll. Uang itu dia peroleh dari hasil menyisihkan gaji
yang dia terima selama jadi karyawan. Dia memiliki pemikiran
jangka panjang dengan melakukan saving (menabung) untuk
investasi masa depan. Dia tidak ikut-ikutan gaya hidup pemuda
sebayanya yang cenderung konsumtif dan hedonis. Kendaraan yang
dia miliki cukup motor bekas keluaran tahun 90an. Keuntungan
proyek/orderan selalu dia investasikan kembali dalam bentuk
bahan baku atau dia tabung. Gaya hidup yang memikirkan jangka
panjang ini dinilai turut menyumbang keberhasilan usahanya.

Pagar Sebuah Musholla Buatan Hadi


Kualitas dan Harga Bersaing.

Salah satu faktor membanjirnya orderan las adalah karena kualitas


garapan Hadi yang bagus dan rapi. Semua pelangganya merasa
puas. Orang yang melihat dan tertarik pada produk kreasi Hadi
yang terpasang di rumah orang, bertanya “siapakah yang telah
membuatnya”? sang pemilik rumah dengan senang hati menyebut
nama Hadi. Dari sini terjadi marketing “word to mouth ” atau
orang jawa bilang “gethok tular ” pemasaran dari mulut ke mulut.
Pelanggan yang puas akan merekomendasikan orang lain untuk
memakai jasa las Hadi.

Selain faktor kualitas, harga yang ditawarkan Hadi juga bersaing.


Kepandaian dia mengestimasi biaya pembuatan dengan tepat, dan
keterampilan las yang baik sehingga pengerjaan efisien, membuat
harga yang ditawarkan jadi lebih murah. Dia dengan senang hati
menyarankan pelanggannya untuk mensurvei dan membandingkan
dulu harga di bengkel lain, untuk meyakinkan pelanggan bahwa
harga yang ditawarkan Hadi memang Best Price .

Prospek usaha las ini kedepan tampaknya cerah, Hal ini terlihat
dengan tren meningkatnya jumlah orang-orang kelas menengah di
Demak yang membangun rumah dengan model modern. Dimana
unsur logam seperti pagar, tralis besi / stainless steel kerap
digunakan.

 
Demikian sekelumit kisah sukses salah satu usaha wiraswasta di
Demak. Andapun bisa mengikuti jejak suksesnya. Tidak harus
terjun di bidang las, tapi anda bisa mulai berbisnis wirausaha dari
hobi anda, bakat anda, atau potensi yang ada di sekitar anda.
Selamat mencoba berbisnis dan semoga sukses.

Mencari sukses di bisnis  las


02JAN2013 Tinggalkan komentar
by hadeafriansyah dalam Tak Berkategori 

Setiap tahun bertambah penduduk Indonesia rata-


rata pertahun 2,7 juta jiwa, berarti minimal ada yang butuh rumah
tinggal baru untuk setiap pasangan suami istri. Berdasarkan angka
tersebut, kita bisa menebak akan banyak bisnis yang dapat
dikembangkan di Indonesia baik skala besar maupun skala kecil.
Bisnis skala kecil misalnya tentang bisnis las, mungkin pembaca
akan bertanya hubungan apa bengkel las dengan pertumbuhan
penduduk, jumlah penduduk dan jumlah kebutuhan rumah
pertahun ?
Bengkel las bisa maju pasti karena ada pembeli bukan?, nah
pembeli salah satunya adalah mereka para pemilik rumah, bagi
mereka yang membangun rumah baru tentunya butuh pagar yang
berbahan dasar dari besi hollow, teralis, kanopi sedangkan mereka
yang telah mempunyai rumah membutuhkan pergantian atau
renovasi pagar, renovasi teralis yang sudah bosan dengan model
lama.
Agar pagar dan teralis yang dijual atau yang di las pagar, teralis
bukan hanya sekedar berfungsi sebagai alat pengamanan juga harus
lebih arstistik, menarik, maka tukang bengkel las harus inovatif.
Sering mengikuti perkembangan model, karena model sangat
tergantung pada waktu, suatu waktu model pagar yang memenag
tinggi, diwaktu yang lain pagar tidak perlu tinggi, demikian
motifnya, kembangnya, ukirannya, frofilnya dan sebagainya sangat
menentukan para pelanggan untuk selalu berlangganan dengan
kita. Untuk memperbanyak langganan atau konsumen yang jangan
dilupakan adalah faktor pemasarannya, agar langganan (customer)
tidak berpaling kepada bengkel lain.

Bagi anda yang ingin membuka usaha atau Bengkel Las, baiknya
mengenal tentang peralatan pada proses las tig.

Las gas tungsten (las TIG) adalah proses pengelasan dimana busur
nyala listrik ditimbulkan oleh elektroda tungsten (elektroda tak
terumpan) dengan benda kerja logam. Daerah pengelasan
dilindungi oleh gas lindung (gas tidak aktif) agar tidak
berkontaminasi dengan udara luar.

Kawat las dapat ditambahkan atau tidak tergantung dari bentuk


sambungan dan ketebalan benda kerja yang akan dilas. Perangkat
Bengkel Las yang dipakai dalam pengelasan las gas tungsten
adalah:

1. Mesin
Mesin las AC/DC merupakan mesin las pembangkit arus AC/DC
yang digunakan di dalam pengelasan las gas tungsten. Pemilihan
arus AC atau DC biasanya tergantung pada jenis logam yang akan
dilas.
2. Tabung gas lindung
adalah tabung tempat penyimpanan gas lindung seperti argon dan
helium yang digunakan di dalam mengelas gas tungsten.
3. Regulator gas lindung
adalah adalah pengatur tekanan gas yang akan digunakan di dalam
pengelasan gas tungsten. Pada regulator ini biasanya ditunjukkan
tekanan kerja dan tekanan gas di dalam tabung.
4. Flowmeter untuk gas
dipakai untuk menunjukkan besarnya aliran gas lindung yang
dipakai di dalam pengelasan gas tungsten.
5. Selang gas dan perlengkapan pengikatnya
berfungsi sebagai penghubung gas dari tabung menuju pembakar
las. Sedangkan perangkat pengikat berfungsi mengikat selang dari
tabung menuju mesin las dan dari mesin las menuju pembakar las.
6. Kabel elektroda dan selang
berfungsi menghantarkan arus dari mesin las menuju stang las,
begitu juga aliran gas dari mesin las menuju stang las. Kabel masa
berfungsi untuk penghantar arus ke benda kerja.
7. Stang las (welding torch)
berfungsi untuk menyatukan sistem las yang berupa penyalaan
busur dan perlindungan gas lindung selama dilakukan proses
pengelasan.
8. Elektroda tungsten
berfungsi sebagai pembangkit busur nyala selama dilakukan
pengelasan. Elektroda ini tidak berfungsi sebagai bahan tambah.
9. Kawat las
berfungsi sebagai bahan tambah. Tambahkan kawat las jika bahan
dasar yang dipanasi dengan busur tungsten sudah mendekati cair.
10.Assesories pilihan dapat berupa sistem pendinginan
air
untuk pekerjaan pengelasan berat, rheostat kaki, dan pengatur
waktu busur.

Proposal Usaha Bengkel Las  Listrik


02JAN2013 Tinggalkan komentar
by hadeafriansyah dalam Tak Berkategori 
……….., …………   200…..

Kepada Yth,

Para Investor / Bank ……..

……..

Di

…………

Dengan Hormat,

Perihal:            Laporan Studi Kelayakan Bisnis Bengkel Las


Listrik

Bersama surat ini kami kirimkan proposal studi kelayakan bisnis


dalam bidang usaha Bengkel Las Listrik. Bengkel Las Listrik ini
merupakan perluasan dari usaha yang sedang berjalan. Lokasi
usaha ini sangat strategis karena terletak jalan raya cukup ramai
dan dekat dengan sebuah perumahan cukup besar yang sedang
berkembang.
Besarnya investasi pembangunan usaha ini adalah Rp 59.794.000
(Lima puluh sembilan juta tujuh ratus sembilan puluh empat ribu
rupiah). Sedangkan modal kami saat ini sebesar Rp
29.897.000, maka kekurangan dana investasi sebesar Rp
29.897.000 (Dua puluh sembilan juta delapan ratus
sembilan puluh tujuh ribu rupiah) kami mengharapkan dapat
bantuan kredit investasi dari Bank.

Selanjutnya sebagai bahan pertimbangan dan analisa, kami


lengkapi proposal ini dengan hasil analisa tentang rencana
perluasan usaha.

Demikianlah surat permohonan ini besar harapan kami mendapat


dukungan dana dari bank yang bapak pimpin.

Terimakasih atas perhatiannya.

Hormat Kami,

Alex Chandra.

STUDI KELAYAKAN BISNIS


BENGKEL LAS LISTRIK

Atas survey kami ke beberapa daerah perumahan, kami


menemukan lokasi yang cukup, bagus untuk membangun usaha
Bengkel Las Listrik Pagar dan Tralis rumah. Dimana lokasi tersebut
dekat dengan beberapa perumahan yang sudah jadi dan beberapa
perumahan yang sedang dikembangkan dan juga lahan yang akan
dibangun perumahan.

Pada perumahan yang sudah jadi, persisnya didepan perumahan


tersebut sudah berdiri 1 Bengel las listrik, bengkel tersebut cukup
banyak odernya, hal ini dapat dilihat dari sibuknya pekerja bengkel
tersebut menyelesaikan pesanan pelangganannya.

Tetapi antar daerah perumahan sudah jadi dengan perumahan yang


sedang dikembangkan belum ada yang membuka bengkel las listrik.
Tempat lokasi tersebut + 1 km dari bengkel las listrik yang sudah
ada, dan lokasinya sangat strategis karena lebih dekat dengan pasar
yang dituju..

I.      KEPEMILIKAN DAN Pengurus Usaha

Pemrakarsa

Dengan latar belakang diatas, maka saya merencanakan


membangun usaha Bengkel Las Listrik. Mengingat keterbatasan
dana dalam membangun usaha tersebut, saya bermaksud mengajak
rekan-rekan untuk bermitra membangun usaha tersebut dan juga
pada bank untuk meminjamkan dananya dalam rangka untuk
menutupi kekurangan dana investasi tersebut.

Kepemilikan Usaha

Usaha Bengkel Las Listrik ini merupakan usaha perorangan,


dimana pengurus usaha adalah:

Pemilik / Pimpinan Usaha       : Alex Chandra.

Dibantu oleh                           : 5 orang karyawan


Riwayat hidup pemilik. Usaha ini merupakan usaha saya yang
ke-4 dan saat ini saya masih bekerja pada sebuah perusahaan
swasta, sedangkan yang mengurus usaha-usaha saya adalah
saudara-saudara saya. Untuk lebih jelas tentang riwayat hidup
atau Curriculum Vitae  (CV) saya, maka saya lampirkan dalam
proposal ini.

Modal Usaha

Modal dasar usaha dan telah disetorkan sebesar Rp 59.794.000


(Lima puluh sembilan juta tujuh ratus sembilan puluh empat ribu
rupiah).

Surat-Surat Izin

Surat-surat izin dan referensi yang telah dimiliki dan Photo Copinya
dilampirkan dalam proposal ini adalah:

-          SIUP (Surat Izin Usaha Pengusaha)

-          TDP (Tanda Daftar Perusahaan)

-          Surat izin Domisili

-          NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak)

-          Surat Kawin

-          Kartu keluarga

-          Kartu tanda penduduk (KTP)

II.    Pemasaran

Produk dan Segmentasi Pasar.

Yang dimaksud usaha Bengkel Las Listrik adalah menerima


pesanan pembuatan Pagar besi, tralis besi, rak besi dan juga
perbaikan yang berkaitan dengan las listrrik Sedangkan dalam
pemasaran usaha ini ditargetkan pada 2 segmentasi pasar, yaitu:

a.       Perumahan Baru,

b.      Perumahan Lama untuk Renovasi / Perbaikan

Permintaan

Informasi yang kami peroleh dari salah satu pekerja bengkel


tersebut ketika kami ajak bicara pada saat ia tidak bertugas (malam
hari) mengatakan:

Historikal data omset penjualan bengkel tersebut rata-rata 7 bulan


terakhir adalah:

Bulan -1          Rp. 35 juta

Bulan -2          Rp. 42 juta

Bulan -3          Rp. 40 juta

Bulan -4          Rp. 45 juta

Bulan -5          Rp. 47 juta

Bulan -6          Rp. 50 juta

Bulan -7          Rp. 52 Juta

Diperkirakan omset tersebut akan naik terus, karena dibelakang


perumahan tersebut sedang bangun juga perumahan-perumahan
baru (perluasan) dan juga ada beberapa perumahan baru yang
sedang dikembangkan tidak jauh dari sini

Ramalan Permintaan;
Dengan menggunakan persamaan Fungsi Linier didapat proyeksi
ramalan permintaan (lihat program ramalan dalam CD):

                                                Rp 000
Bulan Total Omset Penjualan

Bulan-1 55,000

Bulan-2 57,643

Bulan-3 60,286

Bulan-4 62,929

Bulan-5 65,571

Bulan-6 68,214

Bulan-7 70,857

Bulan-8 73,500

Bulan-9 76,143

Bulan-10 78,786

Bulan-11 81,429

Bulan-12 84,071

Pesaing

Pada lokasi usaha yang saya akan bangun sudah ada 1 pesaing dan
diperkirakan permintaan pasar akan terbagi dua.

Peluang

Atas dasar ilustrasi sebelumnya maka dapat kami proyeksikan


permintaan omset penjualan. Untuk tahap awal diperkirakan
penjualan belum mencapai rata-rata permintaan pasar, karena
belum dikenal masyarakat. Tapi secara perlahan-lahan akan
mencapai rata-rata permintaan pasar.
Proyeksi omset penjualan akan seperti di dalam table ini

                                                                                                                        Rp
000
Bagian Pasar
Total Omset Total Usaha Omset perunit PELUANG YANG
Bulan diperoleh
Penjualan (Unit) Usaha(Peluang) DIDAPAT
(%)

Bulan-1 55,000 2 27,500 75.00% 20,625

Bulan-2 57,643 2 28,821 85.00% 24,498

Bulan-3 60,286 2 30,143 90.00% 27,129

Bulan-4 62,929 2 31,464 95.00% 29,891

Bulan-5 65,571 2 32,786 100.00% 32,786

Bulan-6 68,214 2 34,107 100.00% 34,107

Bulan-7 70,857 2 35,429 100.00% 35,429

Bulan-8 73,500 2 36,750 100.00% 36,750

Bulan-9 76,143 2 38,071 100.00% 38,071

Bulan-
78,786 2 39,393 100.00% 39,393
10

Bulan-
81,429 2 40,714 100.00% 40,714
11

Bulan-
84,071 2 42,036 100.00% 42,036
12

Porsi, Margin, dan Harga Jual

Perkiraan Margin , dan Omset penjualan adalah


Porsi Omset
Item Margin
(%) (Rp)

Pagar 60% 12.375.000 50%

Tralis 40% 8.250.000 45%

Total 100% 20.625.000  


 

III.  Lokasi dan Teknis

Lokasi Usaha

Lokasi usaha terletak antara perumahan lama dengan perumahan


baru atau lebih tepatnya 300 m dari pintu masuk perumahan baru
yang sedang dikembangkan.

Perlengkapan usaha yang diperlukan dalam membangun usaha ini


adalah:

-          Kontrak kios               1 tahun                                          Rp     


6.000.000

-          Renovasi                                                                           Rp   


500.000

-          Mesin Las Listrik 3 unit x @ Rp 2.500.000                     Rp      


7.500.000

-          Mesin Grinda 2 unit x @ Rp 150.000                              Rp         


300.000

-          Mesin potong Grinda 1 unit x @ Rp 300.000                 


Rp          300.000

-          Mesin pembengkok besi 1 unit x @ Rp 500.000             


Rp          500.000

-          Rak  2 unit x @ Rp 300.000                                             Rp       


600.000

-          Mobil Pick-up Second                                                                 


Rp     20.000.000
-          Perlengkapan, dan lain-lain                                               Rp 
500.000

IV.  Proyeksi Keuangan

Total biaya pembangunan Usaha Bengkel Las Listrik ini sebesar Rp


59.794.000, dengan rincian sebagai berikut:

Investasi tetap:

-          Kontrak kios                                                                     Rp      


6.000.000

-          Renovasi                                                                           Rp         


500.000

-          Mesin Las Listrik                                                              Rp      


7.500.000

-          Mesin Grinda                                                                    Rp         


300.000

-          Mesin potong Grinda                                                        Rp         


300.000

-          Mesin pembengkok besi                                                    Rp         


500.000

-          Rak                                                                                    Rp         


600.000

-          Mobil Pick-up                                                                   Rp    


20.000.000
-          Perlengkapan, dan lain-lain                                               Rp       
500.000

Total                                       = Rp  36.200.000

Modal Kerja operational bulan pertama                                = Rp.


23.594 .000

Grand Total                           = RP  59.794.000

Sumber Dana Investasi


Kebutuhan dana dalam pembangunan usaha ini berasal dari dana
sendiri dan dana pinjaman dari bank. Yaitu:

Modal sendiri

-          Investasi Tetap                  Rp       18.100.000 (50%)

-          Modal Kerja                      Rp       11.797.000 (50%)

-          Total                                  Rp      29.897.000

Kredit Bank

-          Investasi Tetap                  Rp       18.100.000 (50%)

-          Modal Kerja                      Rp       11.797.000 (50%)

-          Total                           Rp      29.897.000

Grand Total             Rp      59.794.000

Asumsi Proyeksi Keuangan:

Asumsi-asumsi proyeksi keuangan dapat dilihat


pada Formulir lampiran keuangan, seperti: Harga Jual, Harga
Pokok, Biaya Operasional, Tenaga Kerja, Suku Bunga Bank, Rasio
Persediaan, Piutang, Hutang Dagang,  Kenaikan Harga dan Biaya
(escalation), Umur Ekonomis / Penyusutan, dan sebagainya.
Pembayaran Kredit

Sedangkan pembayaran kredit akan dimulai dicicil pada bulan


kedua operasional (setelah 1 bulan operasi), dan berakhir pada
bulan ke-12. Lebih detail dapat dilihat pada tabel dibawah ini atau
pada lampiran-02 Proyeksi Aliran Dana)

Tabel Jadwal Pembayaran Pokok dan Bunga Kredit

 
Pokok Kredit Bunga Kredit Total
Bulan
(Rp 000) (Rp 000) (Rp 000)

Bulan-1 2,491 302 2,793

Bulan-2 2,491 457 2,948

Bulan-3 2,491 415 2,906

Bulan-4 2,491 374 2,865

Bulan-5 2,491 332 2,823

Bulan-6 2,491 291 2,782

Bulan-7 2,491 249 2,740

Bulan-8 2,491 208 2,699

Bulan-9 2,491 166 2,657

Bulan-10 2,491 125 2,616

Bulan-11 2,491 83 2,574

Bulan-12 2,496 42 2,537

Proyeksi Laba Rugi

Pada bulan operasi pertama diperkirakan sudah mendapatkan


keuntungan sebesar 
Rp 304.000 dan bulan kedua memperoleh laba sebesar Rp
2.008.000. Akumulasi keuntungan selama 1 tahun pertama
adalah Rp 78.110.000. Lebih ditail tentanng  Proyeksi laba rugi
dapat dilihat pada Lampiran-03

Analisa Investasi

Dalam analisa investasi kami menggunakan 2 metode, yaitu:

1.      Payback Period  adalah suatu periode yang diperlukan untuk


menutup kembali investasi dengan menggunakan keuntungan
ditambah penyusutan.

Payback Period  usaha ini adalah  9 bulan.


2.      Internal Rate of Return (IRR)  adalah tingkat bunga yang
akan menjadi nilai sekarang dari proceeds yang diharapkan yang
akan diteriama, sama dengan nilai sekarang dari pengeluaran
modal. IRR yang baik jika lebih besar dari tingkat suku bunga bank
(Per-bulan atau Per-tahun).

IRR 12 bulan sebesar 9,10%.

Rasio Keuangan

Metode yang digunakan adalah:

Likuiditas adalah ukuran kemampuan usaha dalam memenuhi


kewajiban lancarnya, minimal 1 atau 100%.
Bulan Likuiditas

Bulan-1 87.27%

Bulan-2 94.73%

Bulan-3 109.13%

Bulan-4 130.18%

Bulan-5 159.26%

Bulan-6 198.35%
Bulan-7 247.04%

Bulan-8 309.65%

Bulan-9 391.26%

Bulan-10 499.70%

Bulan-11 647.89%

Bulan-12 858.80%

Selanjunya lihat lampiran-0 atau 05

Profitabilitas

Kemampuan usaha dalam menghasilkan laba dengan jumlah harta


yang telah ditanamkan, dapat diukur dengan ROI  (Rate of return
O Investment) danROE  (Rate of return On Equity).  ROI dan
ROE yang baik lebih besar dari suku bunga bank.

 
Bulan ROI ROE

Bulan-1 1.06% 1.02%

Bulan-2 4.50% 6.72%

Bulan-3 7.12% 11.08%

Bulan-4 10.14% 15.65%

Bulan-5 13.61% 20.44%

Bulan-6 15.78% 22.70%

Bulan-7 18.21% 24.96%

Bulan-8 20.93% 27.22%

Bulan-9 24.03% 29.48%

Bulan-10 27.56% 31.74%

Bulan-11 31.64% 34.00%


Bulan-12 36.40% 36.26%

Terlihat ROI dan ROE makin menigkat yang menyatakan proyek ini
layak dibangun. Selanjunya lihat lampiran-0 atau 05

V.    Jaminan Kredit.

Jaminan kredit usaha untuk pinjaman tersebut, kami bersedia


menjaminkan BPKB Mobil senilai Rp 50.000.000.

Penutup

Demikianlah proposal permohonan kredit kami ini.

Besar harapan kami untuk mendapatkan pinjaman kredit dari Bank


yang Bapak pimpin.

Terimakasih atas kerja samanya.

Hormat Kami,

 
  Pemilik Usaha

Buka Usaha Bengkel Las Listrik atau


Las  Acetylin
02JAN2013 Tinggalkan komentar
by hadeafriansyah dalam Tak Berkategori 
Punya kemampuan mengelas? Kira-kira pangsa pasar las
ada, tapi bingung mau membuka bengkel las listrik atau
bengkel las acetylin?
Bengkel las ada dua. Bengkel las listrik dan bengkel las
acetylin(karbit). Bengkel las listrik untuk mengerjakan pengerjaan
kontruksi baja, misalnya pembuatan pintu gerbang besi, tralis
jendela pintu, jembatan atau untuk kuda-kuda rumah dan rangka
baja rumah.

Bengkel Las Acetylin 

mengerjakan plat-plat tipis bukan rangka, misalnya, service


radiator mobil dan servis kenalpot sepeda motor. Las acetylin tidak
menggunakan listrik, tapi hanya menggunakan perpaduan antara
gas karbit (acetylin) dengan O2 (Oksigen) yang diatur oleh blender.

Tingkat bahaya bengkel las acetylin lebih tinggi dari bengkel listrik.
Hal ini karena operator las acetylin harus benar-benar mengetahui
cara setting regulator oksigen dan acetylin. kalau tidak bisa
meledak dan menimbulkan kebakaran.
Untuk pengamannya harus secara periodik melakukan pengecekan
terhadap selang acetylin, regulator, klem-klem pengikat selang
acetylin dan juga secara periodik mata blender harus dibersihkan.
Kedisiplinan operator las acetylin akan bisa menentukan
keselamatan dan kelanjutan bisni ini.
Rincian Biaya Modal : 

1. Tabung Oksigen                     : Rp 2 juta


2. Tabung Acetylyn                    : Rp 2 juta
3. Regulator, selang, blender       : Rp 3 juta
4. Perlengkapan lain
    (grinda, gergaji, kacamata las) : Rp 2.5 juta
5. Tempat ukuran 3 x 3 meter
Kelemahan 
1. Untuk membawa alat perlu mobil atau gerobak sehingga perlu
biaya yang lebih mahal
2. Resiko meledak lebih tinggi (tergantung ketelitian operator las)
Kelebihan Segmen Pasar
1. Pengerjaan otomotif
2. Pengerjaan besi-besi ringan

Bengkel Las Listrik

Sumber tenaga las listrik adalah trafo listrik dengan bahan tambah
yang disebut elektroda las,. Elektroda las jenisnya menyesuaikan
jenis baja yang dilas. Maksudnya, misalnya, mengelas mild
steel cukup dengan tipe RD kawat las tau RB untuk baja karbon
tinggi, menggunakan kawat las tipe problem steel , kalau mengelas
baja stainless dengan elektroda stainless juga.
Untuk membuka bisnis Listrik lebih murah. dengan modal 3 juta
untuk membeli trafo berkekuatan sekitar 1.300 watt ditambah
kacamata las,grinda, gergaji tangan

Rincian Biaya Modal : 

1. Trafo las 1.300 watt                : Rp 2 juta


2. Perlengkapan lain
    (grinda, gergaji, kacamata las) : Rp 2.5 juta
5. Tempat ukuran 3 x 3 meter
Kelemahan 
1. Memerlukan listrik yang besar
2. Produksi terhenti apabila mengambil listrik dari PLN
Kelebihan Segmen Pasar
1. Pengerjaan dari segmen ter ringan hingga besar (Jembatan, tralis,
pintu, kap rumah)
2. Pengerjaan besi-besi tebal/berat
3. Peralatan mudah dibawa sehingga dapat menjangkau semua
tempat
Kualitas, Kunci Sukses Lazuardi
Jalankan Bengkel  Las
02JAN2013 Tinggalkan komentar
by hadeafriansyah dalam Tak Berkategori 

Usaha bengkel las di Kota


Bandarlampung, Provinsi Lampung masih menjanjikan dengan
keuntungan yang cukup tinggi per bulannya. Hal inilah yang
dinikmati oleh Lazuardi selama 25 tahun terakhir.

“Usaha bengkel las yang sudah dirintis sejak puluhan tahun lalu
dan hingga sekarang masih terus kebanjiran order,” kata Lazuardi.

Ia menyebutkan, bengkel lasnya dapat membuat berbagai jenis


pembuatan teralis, pagar, kanopi, tempat jemuran serta gantungan
untuk dagangan baju di toko sesuai dengan keinginan konsumen.

Menurutnya, meskipun usaha tersebut banyak dijumpai di setiap


sudut kota. Namun konsumen tetap menginginkan kualitas serta
harga yang bersaing.

“Yang penting kualitas dijaga meskipun harga yang ditawarkan


sedikit lebih tinggi,” kata dia.

Lazuardi yang memulai usaha sejak 25 tahun lalu itu lebih lanjut
mengatakan, berbagai bentuk pesanan dapat dibuat sesuai dengan
keinginan konsumen. Berbagai bentuk pembuatan teralis, pagar,
kanopi dan lain-lain dapat dilihat melalui foto maupun idenya.

Ia menjelaskan, harga yang ditawarkan juga tergantung bentuk


serta bahan-bahan yang akan digunakan mulai dari ratusan ribu
hingga jutaan rupiah.

Harga untuk teralis ia mematok harga Rp175.000 per meter, untuk


pagar seharga Rp300 hingga Rp400 ribu per meter tergantung
bahan yang akan digunakan.

Keuntungan menjalankan usaha itu lanjutnya, cukup tinggi bisa


mencapai setengah biaya yang ditawarkan ke konsumen. “Harga
yang ditawarkan dua kali lipat dari pembelian bahan bakunya,” kata
dia. (ant)

Ingin Membuat Teralis Dengan Corak Seni Futuristik di Batam? MOMON


TRALIS Hp 08566559633

Pusat Perbengkelan Tralis dengan tarif murah, tapi tidak murahan & hasil
kerja sangat rapi, berkualitas, bernilai seni tinggi dan terbaik di Pulau
Batam. Kami bergerak di bidang jasa pembuatan aneka bentuk / motif /
jenis teralis dari bahan besi atau stainless dengan jaminan mutu hasil kerja
terbaik.

Kami menyediakan jasa pembuatan teralis untuk rumah, kantor, gudang,


pabrik, mall, supermarket, ruko anda dengan hasil kualitas terbaik, serta
tidak pernah mengecewakan pelanggan, dengan standar pengerjaan
berkualitas tinggi. Kami tahu betul yang konsumen inginkan, dengan harga
yang terjangkau disesuaikan dengan jenis material dan pengerjaannya. 

Memiliki teralis yang kokoh, kuat, aman, bernilai seni tinggi, sesuai dengan
selera hati, serta harga yang terjangkau adalah keinginan para konsumen.
Rumah yang dibeli dengan jerih payah kerja selama bertahun-tahun akan
sangat nyaman jika menggunakan motif teralis dengan design sendiri atau
memilih motif yang sudah ada disesuaikan selera. 
Kami melayani pesanan khusus dengan Harga Termurah Kualitas Terjamin: 
Teralis, Railing Tangga, Balcony, Tangga Putar, Spandek, Canopy, Pagar,
Jendela, Pintu Besi, Service Teralis Keropos, Rolling Door, Folding Gate,
Papan Nama, Billboard, Neon Box, Kandang Hewan Peliharaan, dll.

Kami Juga melayani Jasa Pengecatan Rumah, Ruko, Gudang, Hotel, Mall &
pengecatan ulang teralis, dll. 

Melayani berbagai Bentuk / Model / Jenis / Motif teralis bernilai seni tinggi /
tradisional / minimalis / modern / futuristic / ataupun pesanan khusus para
pelanggan. 

Lokasi Workshop / Bengkel Kerja: 


MOMON Tralis 
Di Nagoya – Baloi – Kota Batam 

Kantor Pemasaran:
MOMON Tralis, Komp.Sagulung Mas Indah A.22 Batu Aji, Batam
Kepulauan Riau (Kepri) Indonesia 
Phone: 08566559633 / 0778 5125169 
Fax : 0778 391515 
Email: momoncomputer@gmail.com

APA YANG MEMBUAT KAMI BERBEDA?

√ BERPENGALAMAN LEBIH DARI 18 TAHUN

√ TRANSPARAN DALAM UKURAN, BAHAN & HARGA

√ BAHAN BESI FULL BERKUALITAS, BUKAN BESI ”BANCI”,

REFUBISH, APALAGI BEKAS

√ PILIHAN PAKET HARGA YANG FLEKSIBEL

√ MOTIF & DESAIN TERBARU

√ HARGA RELATIF TERJANGKAU & NEGOTIABLE


√ PAKET PROMO MENARIK SETIAP PEMESANAN LEBIH 2 PRODUK

√ GARANSI PEMASANGAN

√ HASIL AKIR PENGERJAAN YANG RAPI & BERKUALITAS

√ PROSES PENGERJAAN TEPAT WAKTU

ANDA SEDANG MENCARI JASA PEMBUATAN TERALIS,


KANOPI, PAGAR, TANGGA, RAILING, BALKON MODEL
MINIMALIS ATAU TEMPA?
 

Silahkan berhenti sejenak di website Kami.

Mungkin Kami yang Anda cari.. 

Kami adalah Professional penyedia jasa Konstruksi besi yang


berpengalaman lebih dari 20 tahun di berbagai proyek Perumahan, Real
Estate, Pergudangan maupun Proyek berskala besar lainnya.

KLIK Disini untuk PAKET HARGA KAMI:

1. KANOPI
PAKET BAHAN H
TIANG: bahan HOLO 5x10 tebal 2mm

FRAME: bahan HOLO 4x8 tebal 2mm


PAKET VIP Rp. 650

JARI-JARI: bahan HOLO 4x4 tebal 2 mm

polycarbonat: TWINLITE

TIANG: bahan HOLO 4x8 tebal 1.6 mm

FRAME: bahan HOLO 4x8 tebal 1.6 mm


Rp. 600
PAKET EKSLUSIF
JARI-JARI: bahan HOLO 2x4 tebal 1.6 mm

polycarbonat: TWINLITE

tiang: bahan HOLO 4x8 tebal 2mm

frame: bahan HOLO 4x4 tebal 2mm


Rp. 525
PAKET MANTAP 
Jari2: bahan HOLO 2x4 tebal 2mm

polycarbonat: SOLARLITE

tiang: bahan HOLO 4x8 tebal 1.6mm

frame: bahan HOLO 4x4 tebal 1.6mm


PAKET HEMAT Rp. 475

Jari2: bahan HOLO 2x4 tebal 1.6mm

polycarbonat: SOLARLITE
PAKET EKONOMIS Rp. 400
tiang: bahan HOLO 4x4 tebal 1.4mm

frame: bahan HOLO 4x4 tebal 1.4mm


Jari2: bahan HOLO 2x4 tebal 1.4mm

polycarbonat: SOLARLITE

tiang: bahan HOLO 4x4 tebal 1.4mm

frame: bahan HOLO 4x4 tebal 1.4mm


PAKET MURAH MERIAH Rp. 350

Jari2: bahan HOLO 2x4 tebal 1.4mm

polycarbonat: X-LITE / GLOBAL LIGHT


PAKET KANOPI TEMPA    Rp. CA

2. PAGAR
PAKET BAHAN HARGA

FRAME: bahan HOLO 5x5 tebal 2mm


PAKET VIP Rp. 650

JARI-JARI: bahan HOLO 4x4 tebal 2 mm

FRAME: bahan HOLO 4x8 tebal 2mm


PAKET EKSLUSIF Rp. 550

JARI-JARI: bahan HOLO 2x4 tebal 2 mm

FRAME: bahan HOLO 4x4 tebal 2mm


Rp. 500
PAKET MANTAP
JARI-JARI: bahan HOLO 2x4 tebal 2 mm

FRAME: bahan HOLO 4x8 tebal 1.6mm


PAKET HEMAT Rp. 450

JARI-JARI: bahan HOLO 4x4 tebal 1.6 mm

FRAME: bahan HOLO 4x4 tebal 1.6mm


PAKET EKONOMIS Rp. 425

JARI-JARI: bahan HOLO 2x4 tebal 1.6 mm


FRAME: bahan HOLO 4x4 tebal 1.4mm
PAKET MURAH MERIAH Rp. 350

JARI-JARI: bahan HOLO 2x4 tebal 1.4 mm


PAKET PAGAR TEMPA   Rp. CA

3. PENGAMAN
PAKET BAHAN HAR

frame: Besi Siku 4x4

PAKET MANTAP Rp. 325.000


Kotak-kotak 10x20 cm

Jari2: BESI 10 mm

frame: Besi Siku 4x4

Kotak-kotak 15x20 cm
PAKET HEMAT Rp. 275.000

Jari2: BESI 8 mm

4. TERALIS
PAKET BAHAN

frame: BESI PELAT / SIKU

PAKET EKSLUSIF Rp.


Jari2: BESI NAKO 12 FULL

*TINGKAT KERUMITAN MOTIF BERAT


frame: BESI PELAT / SIKU

Rp.
PAKET MANTAP Jari2: BESI NAKO 12 FULL

*TINGKAT KERUMITAN MOTIF STANDAR

frame: BESI PELAT / SIKU

PAKET HEMAT Rp.


Jari2: BESI NAKO 10 FULL

*TINGKAT KERUMITAN MOTIF STANDAR

PAKET TERALIS TEMPA   Rp.

5. RAILING / BALKON
PAKET BAHAN HARG

FRAME: bahan HOLO 5x5 tebal 2mm


PAKET VIP Rp. 60

JARI-JARI: bahan HOLO 4x4 tebal 2 mm

FRAME: bahan HOLO 4x8 tebal 2mm


PAKET EKSLUSIF Rp. 55

JARI-JARI: bahan HOLO 2x4 tebal 2 mm

FRAME: bahan HOLO 4x4 tebal 2mm


Rp. 50
PAKET MANTAP
JARI-JARI: bahan HOLO 2x4 tebal 2 mm

FRAME: bahan HOLO 4x8 tebal 1.6mm


PAKET HEMAT Rp. 45

JARI-JARI: bahan HOLO 4x4 tebal 1.6 mm

FRAME: bahan HOLO 4x4 tebal 1.6mm


PAKET EKONOMIS Rp. 42

JARI-JARI: bahan HOLO 2x4 tebal 1.6 mm


FRAME: bahan HOLO 4x4 tebal 1.4mm
PAKET MURAH MERIAH Rp. 35

JARI-JARI: bahan HOLO 2x4 tebal 1.4 mm


PAKET RAILING / BALKON TEMPA   Rp. C

6. TANGGA PUTAR / REBAH


PAKET BAHAN HARGA

Besi Pipa 4 inch, tebal 2 mm


Rp. 4.750.000 /
PAKET EKSLUSIF
Pelat Bordes Kualitas no.1

Besi Pipa 4 inch, tebal 2 mm


PAKET MANTAP Rp. 4.500.000/ u
Pelat Bordes Kualitas no.2

Besi Pipa 4 inch, tebal 1.6 mm


PAKET HEMAT Rp. 4.000.000/ u
Pelat Bordes Kualitas no.1 

Besi Pipa 4 inch, tebal 1.6 mm


PAKET EKONOMIS Rp. 3.750.000/ u
Pelat Bordes Kualitas no.2

PAKET MURAH MERIAH Rp. 3.500.000/ u


Besi Pipa 4 inch, tebal 1.4 mm

Pelat Bordes Kualitas KW

7. PINTU DOBEL KASA


PAKET BAHAN HARGA
frame: BESI HOLO 4x8 tebal 2mm

PAKET EKSLUSIF Rp. 2.000.00


Kasa Alumunium standar

Kunci: Pegangan + Kunci Kualitas Super

frame: BESI HOLO 4x8 tebal 2mm

Rp. 1.750.00
PAKET MANTAP Kasa Baja ringan

Kunci: Pegangan + Kunci Kualitas Bagus

frame: BESI HOLO 4x4 tebal 1.6mm

PAKET HEMAT Rp. 1.500.00


Kasa Baja ringan

Kunci: Pegangan + Kunci Kualitas standar 

frame: BESI HOLO 4x4 tebal 1.4mm

PAKET MURAH MERIAH Rp. 1.200.00


Kasa Baja ringan

Kunci: Pegangan + Kunci Kualitas standar

8. TANGGA REBAH
PAKET BAHAN HAR

frame: BESI UNP

PAKET EKSLUSIF Rp.4


HOLO 4x4 tebal 2mm, HOLO 2x4 tebal 2mm

*DENGAN TERMINAL PIJAKAN DIHITUNG 2 UNIT


Rp.4
frame: BESI UNP
PAKET MANTAP
HOLO 4x4 tebal 2mm, HOLO 2x4 tebal 2mm

*TANPA TERMINAL PIJAKAN DIHITUNG 1 UNIT (MAX TINGGI 3


METER)

frame: BESI PELAT / SIKU

PAKET HEMAT Rp.


Jari2: BESI NAKO 10 FULL

*TINGKAT KERUMITAN MOTIF STANDAR

PAKET TANGGA REBAH


  Rp.
TEMPA

1. Model Kanopi. Agar rumah terlihat lebih cantik, sesuaikanlah model


kanopi yang anda pesan dengan model rumah anda. Kanopi minimalis sangat
cocok
untuk rumah minimalis, sedangkan kanopi klasik/tempa sangat cocok untuk
rumah
berukuran besar dan megah.
2. Fungsi Kanopi. Kanopi untuk carport sangat cocok bila menggunakan
polycarbonate yang berwarna gelap agar cahaya matahari tidak terlalu
banyak
yang masuk, sehingga tidak merusak warna cat mobil.
3. Material Kanopi. Anda bisa memilih rangka kanopi yang akan dipakai,
apakah menggunakan besi hollo, besi pipa atau baja ringan yang tahan
karat. 
4. Harga Kanopi. Harga kanopi juga menjadi salah satu pertimbangan yang
sangat penting yang harus diperhatikan karena menyangkut dengan
ketersediaan
anggaran. Pilihlah bengkel las yang menawarkan kanopi dengan harga yang
murah tetapi tetapmengutamakan kualitas produk dan
memberikan garansi produk. Dengan demikian konsumen tidak akan tertipu
dengan penawaran harga yang murah.

HARGA KANOPI MINIMALIS
Rangka atas menggunakan besi hollow 4x6 dikombinasi dengan besi hollo 4x4, 
sedangkan untuk tiangnya menggunakan besi hollo 4x6. Model rangka 
single. Atap menggunakan polycarbonate dengan berbagai pilihan merk dan 
pilihan warna.
Harga
kanopi model ini ditentukan oleh merk polycarbonate yang akan dipesan. 
Berikut daftar harganya berdasarkan merk polycarbonate :

- Merl Delight/Solite harganya  Rp 300.000/m².

- Merk X-Lite harganya            Rp 350.000/m².

- Merk Solarlite harganya         Rp 450.000/m².

- Merk Elite/Marklon harganya   Rp 550.000/m².


Untuk polycarbonate merk
Elite/Marklon ada garansi pabrik selama 10 tahun. Berikut bebarapa contoh kanopi
minimalis - besi single : 
Daftar Harga
Daftar Harga Pagar Rumah, Gerbang rumah, Teralis Jendela, Kanopi
rumah / canopy rumah,Railing Tangga / Railing Balkon, Pintu Besi, Pintu
Pagar dan Tangga Besi / tangga putar
ITEM HARGA PER

HARGA PAGAR BESI /


HARGA PAGAR RUMAH 350.000 s/d 700.000 M2

HARGA PAGAR BALKON/


RAILING BALKON 350.000 s/d 450.000 M2

HARGA PINTU PAGAR 400.000 s/d 700.000 M2

HARGA PINTU PAGAR


(TEMPA)* 750.000 s/d 1.250.000 M2

HARGA TERALIS
JENDELA MINIMALIS 220.000 s/d 320.000 M

HARGA TERALIS TEMPA 350.000 s/d 550.000 M

HARGA CANOPY
RUMAH / HARGA KANOPI
RUMAH 320.000 s/d 500.000 M2
HARGA RAILING TANGGA 325.000 s/d 470.000 M lari

1.000.000 s/d
HARGA PINTU BESI 1.750.000 unit

HARGA TANGGA PUTAR / 2.850.000 s/d


HARGA TANGGA BESI 5.000.000 unit

Untuk mendapatkan harga pagar rumah, harga teralis jendela, harga


railing tangga, harga canopy rumah, harga railing balkon harga
tangga putar dan harga aksesoris kebutuhan rumah bahan
besi ataupun stainlees steel secara detail dengan penawaran yang
terbaik Silahkan hubungi kami atau telp langsung ke :
(021) 9554 7773 / 08788 5436 149
Kami akan datang dengan mambawa motif2 yang sesuai dengan selera
Anda.
Harga kanopi minimalis (terpasang) mulai Rp 350.000/m2. Menggunakan besi hollow 4x6 (sesuai sampel) dan
4x4 (sesuai sampel), atap menggunakan Poycarbonate. Tersedia berbagai pilihan merk Polycarbonat seperti De-Light, X-lite, Solarlite,
Excel, Elite dan Marklon. 

Harga kanopi minimalis sbb :

- Harga Kanopi Minimalis 1 Rp 285.000/m2 - Polycarbonat merk De-Light

- Harga Kanopi Minimalis 2 Rp 300.000/m2 - Polycarbonat merk X-Lite

- Harga Kanopi Minimalis 3 Rp 325.000/m2 - Polycarbonat merk Solarlite

- Harga Kanopi Minimalis 4 Rp 350.000/m2 - Polycarbonat merk Marklon, Elite dan Excel ( garansi pabrik selama 10

tahun).

Kami juga mengerjakan kanopi dengan atap menggunakan "Genteng Metal Berbatuan" dengan harga Rp
350.000/m2.

Anda mungkin juga menyukai