Anda di halaman 1dari 3

Nama : Megi Saputra

NPM : 1614071009
Kelas : TEP A

CONTOH PERENCANAAN BISNIS KERIPIK TALAS

A. Latar Belakang

Di zaman  moderng ini kita memasuki era globalisasi yang menawarkan


banyak  hal-hal yang instan, tidak terkecuali makanan. Proses yang instan inilah
yang cenderung menurunkan kualitas makanan. Meski begitu menjamurnya
makanan-makanan instan menyebabkan beberapa makanan tradisional sering
terabaikan dan menurun jumlahnya di pasaran. Pada gilirannya hal tersebut
menyebabkan para pembuat makanan tradisional merugi.

         Ketatnya persaingan di pasar makanan tidak menyurutkan langkah guna


mencoba memproduksi suatu makanan tradisional yang tidak kalah menarik
dengan makanan instan. Tentunya dengan harapan mampu bersaing dalam pasar
makanan. Produk tersebut adalah “keripik talas”.

Jenis usaha yang akan dijalankan ini akan kami modifikasi dari segi
bentuk maupun rasa sehingga mampu menghasilkan makanan yang berkualitas
dan menarik. Adapun produk makanan ini kami beri nama “KERIPIK TALAS
SEDAP”.

B. Tujuan

Tujuan dipilihnya perencanaan bisnis ini adalah

1. Memperkenalkan produk pada masyarakat luas


2. Memberikan kepuasan pada pelanggan
3. Memanfaatkan bahan baku utama, talas sehingga menjadi makanan yang
berkualitas
4. Mencari keuntungan dari modal yang kecil
5. Selain ingin mendapatkan keuntungan kami ingin mendapatkan berkah
dalam usaha ini dengan moto “berbisnis juga beramal”.

C. Metode

Perencanaan bisnis ini menggunakan metode pemasaran sebagai berikut

1. Pertama adalah lewat brosur, plakat, atau spanduk. Cara ini cukup efektif
untuk memperkenalkan makanan yang kami jual, biasanya makanan
sampai dikonsumen melalui pesan antar atau sering disebut delivery.
2. Direct selling. Melalui penjualan langsung, cara ini lumayan efektif karena
langsung bertemu dengan pembelinya dan bisa langsung promosikan
makanan yang dijual.
3. Melalui internet cara ini semoga saja efektif walau tak semua orang
memakai internet.  Tapi cara ini cukup memberikan informasi yang lebih
kepada orang karena saat ini orang banyak membuka internet seperti
facebook, twitter, yahoo, BBM, dan lain-lain, tak ada salahnya bila dicoba.
4. Melalui iklan radio, cara ini cukup lumayan walau tak ada gambar visual
yang dapat terlihat tapi setidaknya pesannya dapat tersampaikan kepada
masyarakat.

D. Produk

Produk keripik talas ini akan dikemas dalam plastik dan diberi label “KERIPIK

TALAS SEDAP”, selain itu kemasan juga didesain dengan gambar-gambar yang

menarik agar disukai konsumen. Harapannya agar produk dapat dikenal oleh

masyarakat luas dan memiliki ciri khas sehingga mudah dicari.


E. Analisis SWOT                  
1. Kekuatan :
a. Harga kripik talas ini cukup terjangkau oleh kalangan masyarakat.
b. Kualitas dari kripik talas ini sangat terjamin, karena dalam proses
pembuatannya diutamakan kebersihan dan sesuai standar kesehatan.
c. Rasa yang bervariasi memancing minat pembeli.
d. Keripik talas dapat menjadi salah satu alternatif makanan ringan yang
praktis dan hemat.
2.   Kelemahan :
a. Talas masih dipandang sebelah mata dan tidak banyak orang yang
mengenal, sehingga diperlukan promosi yang massif.
b. Minimnya modal untuk tenaga kerja sehingga bahan yang diproduksi
kurang banyak.
c. Bahan baku kripik talas yang mudah rusak.
d. Kripik talas akan mudah rusak jika penyimpanan yang dilakukan
sembarangan atau di tumpuk.
3.      Peluang :
a. Kondisi masyarakat yang semakin konsumtif sehingga mempermudah
kami untuk memasarkan produk.
b. Permintaan pasar yang semakin meningkat, Banyak diminati setiap orang
dari mulai anak-anak, dewasa maupun orang tua.
4.      Tantangan :
a. Jumlah kompetitor yang terus meningkat.
b. Munculnya produk baru yang lebih ungggul.
c. Kenaikan harga bahan baku karena jumlahnya semakin terbatas.

F. Sumber

https://pritowindiarto.blogspot.com/2015/05/contoh-proposal-rencana-usaha-
keripik.html

Anda mungkin juga menyukai