Anda di halaman 1dari 1

CT Scan

CT Scan adalah singkatan dari Computerized Tomography Scan, suatu alat pencitraan
atau prosedur medis untuk menggambarkan bagian-bagian tubuh tertentu menggunakan
bantuan sinar-X khusus. Dibandingkan dengan foto rongsen, CT scan lebih detil karena
mengambil gambar dari potong-potongan organ yang diperiksa. Pemeriksaan CT Scan ini
menggabungkan serangkaian gambar yang diperoleh dari sinar-X, diambil dari berbagai
macam sudut, kemudian mengggunakan sistem komputerisasi untuk menggabungkan
potongan-potongan gambar tersebut dan menciptakan suatu kesatuan gambar organ tubuh
yang akan diperiksa dengan arah tertentu, selapis demi selapis. CT Scan memberikan hasil
pencitraan yang jauh lebih baik dan jelas dibandingkan pemeriksaan dengan sinar-X biasa.
Pencitraan organ tubuh dapat dilakukan untuk organ tubuh manapun, seperti tulang,
pembuluh darah, kepala, dan juga jaringan lunak di dalam tubuh, seperti ginjal, hati, dan lain-
lain.

CT Scan
CT scan jantung adalah pemeriksaan yang menggunakan radiasi sinar-X, untuk
mengetahui beberapa gangguan pada jantung, seperti penyakit jantung bawaan, bekuan
darah di jantung, plak lemak pada arteri koroner, pembengkakan pada jantung, dan kelainan
katup jantung.

Kritisi kelompok
Dari gambaran EKG Ny. T didapatkan hasil EKG aritmia, aritmia bisa menandakan
adanya masalah pada organ jantung maka perlu dilakukan pemeriksaan CT scan yang akan
membantu memberikan gambar dari jantung dan arteri jantung secara detail untuk
mendiagnosis atau mendeteksi penyakit.

Anda mungkin juga menyukai