Anda di halaman 1dari 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Mata Pelajaran : Bahasa Inggris


Kelas/Semester : IX/I
KD : 3.2/4.2
Alokasi Waktu : 2 x pertemuan

A. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti pembelajaran jarak jauh dengan media whatsapp/Youtube, peserta didik dapat
mengidentifikasi tindakan memberi dan meminta informasi terkait maksud, tujuan, persetujuan
melakukan suatu tindakan/kegiatan, sesuai dengan konteks penggunaannya. (Perhatikan unsur
kebahasaan to, in order to, so that (dis)agreement)
B. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan 1
1. Guru menyapa peserta didik dan memberi motivasi
2. Guru membagi video pembelajaran kepada siswa melalui channel Whatapps atau Youtube
3. Siswa menyimak video dan melakukan kegiatan sebagai berikut:
- Menyimak penjelasan tentang materi ‘suggestion dan tujuan melakukan tindakan
- Menirukan ucapan-ucapan guru serta mengidentifikasi makna kata/ekspresi terkait
- Mengamati contoh-contoh penerapan percakapan tentang memberi saran
- Menirukan ucapan dengan pengucapan dan intonasi yang tepat
- Mengidentifikasi fitur Bahasa penggunaan ‘Should/must/have to’
- Membedakan penggunaan should dan must
- Menerapkan penggunaan ekspresi saran dan tujuan/maksud saran dengan menerapkan
ekspresi in order to, to , so that
- Mengerjakan latihan
- Melakukan refleksi terkait materi yang telah dipelajari

Pertemuan 2

1. Guru menyapa peserta didik dan memberi motivasi


2. Guru membagi video pembelajaran kepada siswa melalui channel Whatapps atau Youtube
3. Siswa menyimak video dan melakukan kegiatan sebagai berikut:
- Menyimak penjelasan tentang pemberian persetujuan
- Mengidentifikasi bagian-bagian teks percakapan tentang meminta dan memberi persetujuan
- Mengidentifikasi kata dan ekspresi yang digunakan dalam meminta dan memberi persetujuan
- Mengamati berbagai contoh percakapan yang lain
- Mengisi paragraph rumpang dengan ekspresi/ kata yang sesuai
- Menyimpulkan materi pelajaran
- Menulis persetujuan berdasarkan situasi yang diberikan

Penilaian/Assessment

1. Penilaian pengetahuan : penugasan


2. Penilaian Keterampilan : praktik memberi persetujuan yang direkam
Bogor, 13 Juli 2020
Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Anda mungkin juga menyukai