Anda di halaman 1dari 4

Deskripsi Mata Kuliah Pilihan

Prodi Perbankan Syariah Fakultas ekonomi dan BisnisIslam IAIN Ponorogo

___________________________________________________________________________________

Salah satu profil lulusan sarjana S1 Perbankan Syariah adalah menjadi entreprenuer
perbankan syariah. Profil ini menjelaskan tentang sosok wirausaha syariah yang memiliki
ketangguhan dan keahlian dalam mengelola usaha sesuai dengan prinsip prinsip syariah. Sosok
wirausaha syariah ini dimaksudkan juga untuk memiliki kemampuan bekerjasama dengan
lembaga keuangan syariah terutama perbankan syariah.

Pembelajaran berwirausaha syariah ini dimulai dari semester III dengan mewajibkan
masing-masing mahasiswa (individu) untuk membuat usaha mandiri. Usaha mandiri ini
dimaksudkan untuk menjadi laboratorium pribadi mahasiswa dalam belajar berwirausaha baik
dalam aspek teori maupun praktiknya. Usaha mandiri ini dilakukan secara terus menerus atau
berkesinambungan sampai dengan semester VII. Usaha mandiri ini tidak diperkenankan untuk
berubah atau berganti bidang atau jenis usahanya (masing-masing di siakad memiliki kode
tersendiri).

Pada aspek teori, pembelajaran berwirausaha dimulai dari mempelajari perilaku


konsumen yang akan menjadi segmen pemasaran bidang usaha yang dipilih. Setelah
memahami perilaku konsumen dalam memenuhi kebutuhan dan keinginannya, maka
mahasiswa diwajibkan mempelajari semua aspek dalam pengelolaan/ manajemen usaha kecil
pada usaha mandiri yang dipilihnya tersebut. Untuk memastikan usaha mandiri tersebut
memenuhi aspek kelayakan bisnis maka mahasiswa diwajibkan mempelajari studi kelayakan
bisnis. Sedangkan untuk memastikan usaha mandiri tersebut memenuhi aspek nilai-nilai syariah
yang menjadi ciri khas Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Ponorogo, maka mahasiswa
diwajibkan mempelajari wirausaha syariah. Pada aspek kerjasama, setiap mahasiswa diwajibkan
untuk mengajukan (melakukan permohonan) pembiayaan kepada Bank Syariah atas usaha
mandirinya.

Adapun mata kuliah yang diwajibkan kepada setiap mahasiswa untuk diambil dalam setiap
semester mulai dari semester III sampai dengan semester VII tersebar sebagai berikut:

1. Semester III : Perilaku Konsumen


2. Semester IV : Manajemen Usaha Kecil
3. Semester V : Study Kelayakan Bisnis
4. Semester VI : Wirausaha Syariah
5. Semester VII : Praktikum Perusahaan
Pada aspek praktik, bidang-bidang atau usaha yang dipilih oleh setiap mahasiswa untuk
dikaji, dipelajari, dan dipraktikkan (sarana praktik mandiri) sebagai berikut:

1. Bidang Jasa Syariah

Kegaiatan ekonomi yang melibatkan sejumlah interaksi dengan konsumen atau dengan barang-
barang milik, tetapi tidak menghasilkan transfer kepemilikan. Contoh usaha-usaha yang
termasuk bidang jasa adalah laundry, fotocopy, bimbingan belajar, transportasi, restoran,
perawatan, dan sebagainya.

2. Bidang Dagang Syariah


Kegiatan ekonomi yang berupa tukar menukar barang atau jasa atau keduanya yang
berdasarkan kesepakatan bersama bukan pemaksaan. Contoh usaha-usaha yang termasuk
bidang perdagangan adalah jual beli sembako, jual beli makanan dan minuman, jual beli barang
elektronik, jual beli ikan dan tanaman hias,beli jual beli pakaian, jual beli buah-buahan, dan
sebagainya.

3. Bidang Industri Pengolahan Syariah


Kegaiatan ekonomi yang melakukan kegiatan mengubah suatu barang dasar secara mekanis,
kimia, atau dengan tangan sehingga menjadi barang jadi/ setengah jadi, atau barang yang
kurang nilainya menjadi barang yang lebih tinggi nilainya, dan sifatnya lebih dekat kepada
konsumen/ pemakai akhir. Contoh usaha-usaha yang termasuk bidang industripengolahan
adalah pembuatan makanan dan minuman, pembuatan pakaian jadi, pembuatan mebel, industri
logam, dan sebagainya.

4. Bidang Industri Kreatif Syariah


Kegaiatan ekonomi yang berkaitan dengan penciptaan dan penggunaan pengetahuan dan
informasi. Industri ini memanfaatkan kreatifitas, ketrampilan, dan bakat individu untuk
menciptakan kesejahteraan dan lapangan pekerjaan dengan menghasilkan dan mengeksploitasi
daya kreasi dan daya cipta individu. Contoh usaha-usaha yang termasuk bidang industri kreatif
adalah alat-alat permainan, fotografi/ perfilman, kuliner, barang-barang kerajinan (alat-alat
rumah tangga, kantor, sekolah,dll), periklanan, barang-barang seni, dan sebagainya.

5. Bidang Agroibisnis Syariah


Kegaiatan ekonomi yang berdasar usaha pertanian atau bisa juga usaha lain yang
mendukungnya. Contoh usaha-usaha yang termasuk bidang agrobisnis adalah pertanian,
sayuran organik/ hydroponic, perkebunan, produk herbal, rempah-rempah, bibit tanaman
(cangkok, hias, pohon), dan sebagainya.

Mahasiswa pada semester III wajib memilih salah satu mata kuliah pilihan (sesuai dengan kode
di siakad) sebagai berikut:
1. Perilaku Konsumen Jasa Syariah
2. Perilaku Konsumen Dagang Syariah
3. Perilaku Konsumen Industri Pengolahan Syariah
4. Perilaku Konsumen Industri Kreatif Syariah
5. Perilaku Konsumen Agro Bisnis Syariah

Mahasiswa pada semester IV, V, VI, dan VII wajib memilih dan meneruskan bidang usaha
mandiri yang dipilih sebelumnya di semester III.

A. Misal pada pilihan bidang jasa syariah, maka mata kuliahnya sebagai berikut:
1. Semester III : Perilaku Konsumen Jasa Syariah
2. Semester IV : Manajemen Usaha Kecil Jasa Syariah
3. Semester V : Study Kelayakan Bisnis Jasa Syariah
4. Semester VI : Wirausaha Syariah Jasa Syariah
5. Semester VII : Praktikum Perusahaan Jasa Syariah

B. Misal pada pilihan bidang dagang syariah, maka mata kuliahnya sebagai berikut:
1. Semester III : Perilaku Konsumen dagang Syariah
2. Semester IV : Manajemen Usaha Kecil dagang Syariah
3. Semester V : Study Kelayakan Bisnis dagang Syariah
4. Semester VI : Wirausaha Syariah dagang Syariah
5. Semester VII : Praktikum Perusahaan dagang Syariah

C. Misal pada pilihan bidang industri pengolahan syariah, maka mata kuliahnya sebagai berikut:
1. Semester III : Perilaku Konsumen industri pengolahan Syariah
2. Semester IV : Manajemen Usaha Kecil industri pengolahan Syariah
3. Semester V : Study Kelayakan Bisnis industri pengolahan Syariah
4. Semester VI : Wirausaha Syariah industri pengolahan Syariah
5. Semester VII : Praktikum Perusahaan industri pengolahan Syariah

D. Misal pada pilihan bidang industry kreatif syariah, maka mata kuliahnya sebagai berikut:

1. Semester III : Perilaku Konsumen Industri Kreatif Syariah


2. Semester IV : Manajemen Usaha Kecil Industri Kreatif Syariah
3. Semester V : Study Kelayakan Bisnis Industri Kreatif Syariah
4. Semester VI : Wirausaha Syariah Industri Kreatif Syariah
5. Semester VII : Praktikum Perusahaan Industri Kreatif Syariah

E. Misal pada pilihan bidang agro bisnis syariah, maka mata kuliahnya sebagai berikut:
F. Semester III : Perilaku Konsumen Agro Bisnis Syariah
G. Semester IV : Manajemen Usaha Kecil Agro Bisnis Syariah
H. Semester V : Study Kelayakan Bisnis Agro Bisnis Syariah
I. Semester VI : Wirausaha Syariah Agro Bisnis Syariah
J. Semester VII : Praktikum Perusahaan Agro Bisnis Syariah

Anda mungkin juga menyukai