Anda di halaman 1dari 23

TEKNIK JALAN RAYA

Perencanaan Geometrik Jalan

Dr. NOOR MAHMUDAH

Lembaga Penelitian, Publikasi, dan Pengabdian Masyarakat


Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (LP3M UMY)
2019

ii | N o o r M a h m u d a h
TEKNIK JALAN RAYA
Perencanaan Geometrik Jalan

Penulis:
Noor Mahmudah

Korektor dan Tata Letak:


Hagus Bintarto

Desain sampul:
Aji Irawan

ISBN: 978-623-7054-04-7

Cetakan Pertama : April 2019


Hak Cipta © 2019 ada pada Penulis
Penerbit Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Masyarakat (LP3M)
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Jalan Brawijaya, Bantul, Yogyakarta
Telp. (+62-274) 387656 pesawat 159

Dilarang mengutip atau memperbanyak tanpa izin tertulis dari penerbit, sebagian atau
seluruhnya dalam bentuk apapun.

Teknik Jalan Raya | iii


KATA PENGANTAR

Syukur alhamdulillah dipanjatkan kehadirat Allah SWT atas segala berkah yang
dilimpahkan-Nya kepada kita semua, serta sholawat dan salam selalu tercurah
untuk Nabi Muhammad SAW. Transportasi darat khususnya jalan raya masih
menjadi tulang punggung angkutan orang dan barang di Indonesia.
Pertumbuhan infrastruktur jalan ini masih cukup tinggi, apalagi dengan
maraknya pembangunan jalan baru dan jalan bebas hambatan (tol) dalam
mendukung pembangunan transportasi yang berkelanjutan. Seiring dengan
pembangunan jalan ini maka diperlukan tenaga-tenaga ahli perencana jalan
yang mengerti tentang desain teknis jalan yang berkeselamatan. Pembekalan
terhadap para calon tenaga ahli perencana jalan ini perlu dilakukan sejak di
bangku kuliah. Oleh karena itu buku ini diharapkan dapat menjadi salah satu
referensi dan media untuk belajar dasar-dasar Teknik Jalan Raya.

Materi yang dimuat dalam buku ini telah digunakan sebagai bahan ajar mata
kuliah Teknik Jalan Raya pada Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik,
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sejak tahun 2014. Selain itu buku ini
juga dapat digunakan bagi para praktisi yang ingin belajar perencanaan
geometrik jalan raya. Buku ini disusun dengan mengutamakan konsep jalan
yang berkeselamatan dan berdasarkan regulasi dan ketentuan terbaru yang
berlaku di Indonesia serta dilengkapi dengan contoh dan pembahasan kasus-
kasus perencanaan, desain, dan potensi kecelakaan yang disebabkan oleh
faktor geometrik jalan.

Penulisan buku ini dibagi menjadi sebelas bagian. Bab I (pertama) merupakan
pendahuluan yang menjelaskan pengantar transportasi, transportasi darat, dan
sejarah perkembangan jalan raya. Selanjutnya Bab II (kedua) memaparkan
regulasi dan ketentuan tentang jalan di Indonesia baik berupa Undang-undang,
Peraturan Pemerintah, Peraturan Menteri dan ketentuan lainnya (norma,
standar, prosedur dan kriteria). Konsep jalan yang berkeselamatan dengan
dilengkapi uraian tentang audit dan atau inspeksi jalan serta penilaian kelaikan
jalan diuraikan dalam Bab III (ketiga). Bab IV (keempat) memaparkan kriteria
perencanaan geometrik jalan yang diantaranya membahas tentang klasifikasi

iv | N o o r M a h m u d a h
jalan, karakteristik jalan, karakteristik lalu lintas, aspek lingkungan serta
pertimbangan ekonomi dan sosial dalam perencanaan jalan. Dasar
pertimbangan dalam memilih dan menentukan trase jalan yang baik diuraikan
dalam Bab V (kelima) yang dilengkapi juga dengan penjelasan mengenai
penampang melintang jalan dalam Bab VI (keenam). Adapun uraian tentang
perancangan alinemen horisontal dan alinemen vertikal jalan serta koordinasi
alinemen berturut-turut diberikan dalam Bab VII (ketujuh), Bab VIII
(kedelapan), dan Bab IX (kesembilan). Alur perancangan geometrik jalan
dengan beberapa contoh diberikan pada Bab X (kesepuluh) dan terakhir Bab XI
(kesebelas) dibahas tentang beberapa contoh kasus yang menjadi
permasalahan akibat tidak dipenuhinya ketentuan geometrik jalan.

Penyajian buku ini telah diupayakan sebaik mungkin, akan tetapi Penulis yakin
masih terdapat banyak kekurangan dalam buku ini. Kritik dan saran yang
membangun sangat diharapkan demi penyempurnaan buku ini di masa
mendatang. Penulis juga menghaturkan terima kasih kepada semua pihak yang
telah membantu terutama kepada Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dan
keluarga yang senantiasa memotivasi dalam menyelesaikan buku ini.

Yogyakarta, Januari 2019

Penulis,

Dr. Noor Mahmudah, S.T., M.Eng.

Teknik Jalan Raya |v


DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR……………………………………………………………………………………… iii

DAFTAR ISI ............................................................................................................ v

DAFTAR TABEL ..................................................................................................... xi

DAFTAR GAMBAR .............................................................................................. xiii

BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................... 1

1.1. Pengantar Transportasi ..............................................................................1


1.2. Transportasi Darat .....................................................................................3
1.3. Sejarah Perkembangan Jalan .....................................................................4
Rangkuman .....................................................................................................11
Daftar Pustaka .................................................................................................11
Soal-soal Latihan ............................................................................................. 12

BAB II PERATURAN TENTANG JALAN ................................................................ 13

2.1. Pendahuluan ............................................................................................ 13


2.2. Regulasi di Indonesia................................................................................13
2.3. Undang-undang Terkait Jalan di Indonesia ..............................................16
2.4. Peraturan Pemerintah tentang Jalan di Indonesia ..................................17
2.5. Peraturan Menteri tentang Jalan di Indonesia ........................................18
2.6. Ketentuan Lainnya tentang Jalan di Indonesia ........................................20
Rangkuman .....................................................................................................27
Daftar Pustaka .................................................................................................28
Soal-soal Latihan ............................................................................................. 28

BAB III KONSEP JALAN BERKESELAMATAN .......................................................29

3.1. Pendahuluan ............................................................................................ 29

vi | N o o r M a h m u d a h
3.2. Aturan Keselamatan Jalan ....................................................................... 31
3.3. Jalan yang Berkeselamatan ..................................................................... 33
3.4. Audit Keselamatan Jalan ......................................................................... 36
3.5. Inspeksi Keselamatan Jalan ..................................................................... 38
3.6. Penilaian Kelaikan Jalan .......................................................................... 40
3.7. Investigasi Lokasi Rawan Kecelakaan ...................................................... 43
Rangkuman ..................................................................................................... 46
Daftar Pustaka ................................................................................................ 46
Soal-soal Latihan ............................................................................................ 47

BAB IV KRITERIA PERENCANAAN GEOMETRIK JALAN ..................................... 49

4.1. Pendahuluan ........................................................................................... 49


4.2. Tahapan Perencanaan Teknis Jalan......................................................... 51
4.3. Definisi dan Klasifikasi Jalan .................................................................... 52
4.3.1. Definisi Jalan ..................................................................................... 52
4.3.2. Klasifikasi Jalan ................................................................................. 52
4.3.3. Pengelompokan menurut Sistem Jaringan Jalan ............................. 53
4.3.4. Pengelompokan Menurut Fungsi Jalan ............................................ 56
4.3.5. Pengelompokan menurut Status Jalan ............................................ 59
4.3.6. Pengelompokan Menurut Kelas Jalan .............................................. 60
4.4. Karakteristik Jalan ................................................................................... 62
4.4.1. Penampang Melintang Jalan ............................................................ 62
4.4.2. Bagian-bagian Jalan .......................................................................... 63
4.4.3. Jalan masuk ...................................................................................... 67
4.4.4. Persimpangan Sebidang dan Fasilitas Berputar Balik ..................... 67
4.4.5. Bangunan Pelengkap Jalan ............................................................... 68
4.4.6. Perlengkapan Jalan ........................................................................... 68
4.5. Karakteristik Lalu lintas ........................................................................... 70
4.5.1. Kendaraan rencana .......................................................................... 70

Teknik Jalan Raya | vii


4.5.2. Kecepatan Rencana ...........................................................................71
4.5.3. Kecepatan dan Keselamatan Jalan ....................................................75
4.5.4. Volume Lalu lintas .............................................................................77
4.5.5. Satuan Mobil penumpang .................................................................80
4.5.6. Kapasitas Jalan dan Tingkat Pelayanan Jalan ....................................81
4.6. Aspek Lingkungan ....................................................................................83
4.7. Pertimbangan Sosial.................................................................................87
4.8. Pertimbangan Ekonomi ............................................................................88
Rangkuman .....................................................................................................91
Daftar Pustaka .................................................................................................92
Soal-soal Latihan ............................................................................................. 93

BAB V PEMILIHAN TRASE JALAN ........................................................................95

5.1. Pendahuluan ............................................................................................ 95


5.2. Dasar-dasar Pertimbangan dalam Pemilihan Lokasi Jalan.......................95
5.2.1. Koridor Perencanaan ........................................................................98
5.2.2. Koridor Rute ......................................................................................98
5.2.3. Penetapan Alternatif Trase Jalan ......................................................99
5.2.4. Penetapan Alternatif Trase Paling Layak ........................................103
5.2.5. Penetapan Trase Jalan Terpilih .......................................................105
5.2.6. Contoh Analisis Multi Kriteria .........................................................105
5.2.7. Perencanaan Teknis Akhir ...............................................................107
Rangkuman ...................................................................................................109
Soal-soal Latihan ...........................................................................................109
Daftar Pustaka ...............................................................................................110

BAB VI PENAMPANG MELINTANG JALAN .......................................................111

6.1. Pendahuluan ..........................................................................................111


6.2. Persyaratan Teknis .................................................................................111

viii | N o o r M a h m u d a h
6.2.1. Jalur Lalu lintas ............................................................................... 112
6.2.2. Lajur ................................................................................................ 113
6.2.3. Bahu Jalan....................................................................................... 114
6.2.4. Median ........................................................................................... 114
6.3. Profil Penampang Melintang Jalan........................................................ 116
6.3.1. Jalan Bebas Hambatan ................................................................... 116
6.3.2. Jalan Raya ....................................................................................... 118
6.3.3. Jalan Sedang ................................................................................... 120
Rangkuman ................................................................................................... 121
Daftar Pustaka .............................................................................................. 121
Soal-soal Latihan .......................................................................................... 122

BAB VII ALINEMEN HORISONTAL .................................................................... 124

7.1. Pendahuluan ......................................................................................... 124


7.2. Gaya Sentrifugal .................................................................................... 125
7.2.1. Koefisien Gesek Melintang ............................................................. 127
7.2.2. Superelevasi ................................................................................... 128
7.3. Jarak Pandang........................................................................................ 129
7.3.1. Jarak Pandang Henti ....................................................................... 130
7.3.2. Jarak Pandang Mendahului ............................................................ 134
7.3.3. Jarak Pandang pada Tikungan ........................................................ 137
7.4. Bagian Jalan yang Lurus......................................................................... 142
7.5. Lengkung Peralihan ............................................................................... 142
7.5.1. Panjang Lengkung Peralihan .......................................................... 144
7.5.2. Tikungan dengan Lengkung Peralihan ........................................... 146
7.5.3. Pencapaian Superelevasi ................................................................ 149
7.6. Bentuk Lengkung Horisontal ................................................................. 151
7.6.1. Tikungan FC (Full Circle) ................................................................. 154
7.6.2. Tikungan S-C-S (Spiral-Circle-Spiral) ............................................... 157

Teknik Jalan Raya | ix


7.6.3. Tikungan S-S (Spiral-Spiral) .............................................................159
7.7. Pelebaran Perkerasan pada Tikungan ....................................................160
Rangkuman ...................................................................................................163
Daftar Pustaka ...............................................................................................164
Soal-soal Latihan ...........................................................................................165

BAB VIII ALINEMEN VERTIKAL ..........................................................................167

8.1. Pendahuluan ..........................................................................................167


8.2. Kelandaian ..............................................................................................168
8.2.1. Panjang Kritis...................................................................................170
8.2.2. Lajur Pendakian ...............................................................................171
8.2.3. Lajur Penyelamat ............................................................................172
8.3. Lengkung Vertikal...................................................................................177
8.4. Lengkung Vertikal Cembung ..................................................................180
8.5. Lengkung Vertikal Cekung ......................................................................183
Rangkuman ...................................................................................................187
Daftar Pustaka ...............................................................................................188
Soal-soal Latihan ...........................................................................................188

BAB IX KOORDINASI ALINEMEN ......................................................................189

9.1. Pendahuluan ..........................................................................................189


9.2. Ketentuan Koordinasi Alinemen ............................................................189
Rangkuman ...................................................................................................195
Daftar Pustaka ...............................................................................................195
Soal-soal Latihan ...........................................................................................196

BAB X PERANCANGAN GEOMETRIK JALAN .....................................................197

10.1. Pendahuluan ........................................................................................197


10.2. Perancangan Alinemen Horisontal Jalan .............................................198
10.2.1. Perhitungan Koordinat, Jarak, dan Sudut .....................................199

x|N oor M a h mu da h
10.2.2. Pelebaran Perkerasan .................................................................. 203
10.2.3. Perhitungan Jarak Pandang .......................................................... 204
10.2.4. Kebebasan Samping (E) ................................................................ 204
10.3. Perancangan Alinemen Vertikal .......................................................... 206
10.3.1. Perhitungan kelandaian jalan....................................................... 207
10.3.2. Perhitungan lengkung vertikal ..................................................... 209
Rangkuman ................................................................................................... 209
Daftar Pustaka .............................................................................................. 210
Soal-soal Latihan .......................................................................................... 210

BAB XI CONTOH KASUS PERENCANAAN GEOMETRIK JALAN ........................ 211

11.1. Kasus 1: Jalan Berliku Penentuan Trase Jalan ..................................... 211


11.2. Kasus 2: Dampak Negatif Keberadaan Jalan Baru ............................... 213
11.3. Kasus 3: Tikungan Maut, Kegagalan Perencanaan Geometri? ........... 215
11.4. Kasus 4: Tanjakan Curam Pembawa Petaka........................................ 220
Rangkuman ................................................................................................... 222
Daftar Pustaka .............................................................................................. 222

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................ 224

DAFTAR INDEKS ............................................................................................... 229

Teknik Jalan Raya | xi


BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Pengantar Transportasi


Transportasi dapat diartikan sebagai usaha memindahkan, menggerakkan,
mengangkut, atau mengalihkan suatu objek (penumpang dan barang) dari
suatu tempat (asal atau origin) ke tempat lain (tujuan atau destination) untuk
tujuan tertentu. Perpindahan penduduk dan barang ini telah dilakukan sejak
dimulainya peradaban manusia itu sendiri. Pada awalnya perpindahan itu
dilakukan dengan tenaga manusia dan tanpa bantuan alat sehingga sangat
berbeda dengan era sekarang di mana perpindahan manusia dan barang
menggunakan alat yang disebut kendaraan yang digerakkan dengan mesin.
Peranan transportasi sangat besar dalam perkembangan peradaban manusia,
mengingat keberadaan sumber daya yang tidak merata di muka bumi ini.
Transportasi dilakukan untuk memindahkan sumber daya yang diperlukan ke
dalam jangkauan manusia, ataupun memindahkan manusia ke dekat sumber
daya yang ada, untuk dimanfaatkan secara maksimal.
Transportasi mempunyai peran sangat besar dalam berbagai bidang seperti
ekonomi, sosial, politik dan lingkungan (Morlok, 1995). Pada bidang ekonomi
peranan transportasi terutama berhubungan dengan rantai produksi, distribusi
dan konsumsi barang dan jasa. Transportasi berperan penting dalam
meningkatkan kegunaan tempat (place utility), kegunaan waktu (time utility)
dan kualitas barang (goods quality).
Transportasi memberikan kegunaan pada barang dalam arti menentukan nilai
suatu barang di suatu tempat sehingga disebut dengan kegunaan tempat.
Peranan transportasi dalam meningkatkan kegunaan tempat misalnya suatu
barang mungkin tersedia dalam jumlah banyak di satu tempat namun tidak
menjadi kebutuhan utama penduduk di tempat itu sehingga barang tersebut
seolah-olah tidak atau kurang bernilai. Perpindahan barang tersebut ke tempat
lain yang lebih membutuhkan, akan meningkatkan nilai dari barang itu.
Semakin rendah biaya perpindahan barang maka akan semakin rendah pula
harga jual barang tersebut. Hal ini berarti juga meningkatkan nilai barang yang
akan terjual menjadi semakin besar. Konsep kegunaan tempat masih terkait

xii | N o o r M a h m u d a h
erat dengan konsep kegunaan waktu dari barang. Kebutuhan manusia akan
suatu barang mungkin akan muncul hanya pada waktu tertentu saja dan tidak
pada waktu yang lain. Transportasi diperlukan untuk memastikan barang
tersebut dikirim dan tersedia tepat waktu ketika dibutuhkan dan masih
memiliki nilai, sehingga dapat dipastikan masih memiliki kegunaan waktu. Hal
ketiga yang sering dilupakan adalah kegunaan transportasi dalam menjamin
kualitas barang agar tidak berkurang atau rusak selama dipindahkan. Pemilihan
alat angkut (kendaraan) dan teknologi yang tepat akan sangat mempengaruhi
kualitas barang dalam proses perpindahan dan pengangkutannya.
Dalam bidang sosial, kemajuan transportasi akan mempermudah pemusatan
ataupun penyebaran lokasi pemukiman atau lokasi kegiatan. Migrasi
(perpindahan penduduk) terjadi karena penduduk lebih mudah dalam memilih
cara dan lokasi kegiatan ekonomi mereka. Transportasi akan mempermudah
penduduk dalam mendapatkan pelayanan baik primer, sekunder maupun
tersier untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Transportasi juga memainkan peranan penting dalam bidang politik. Pada masa
lampau prasarana transportasi dibangun untuk mempermudah penguasaan
suatu wilayah oleh satu pemerintahan. Dalam perkembangannya transportasi
tidak hanya untuk penguasaan wilayah (pertahanan dan keamanan), tetapi juga
untuk mempermudah pelayanan pemerintahan dan penegakan hukum dan
keadilan.
Berbeda dengan bidang yang telah dibahas, transportasi lebih berpengaruh
negatif terhadap lingkungan. Beberapa dampak negatif akibat transportasi
misalnya pencemaran udara, konsumsi energi yang semakin meningkat,
eksploitasi sumber daya yang berlebihan dan pembukaan lahan baru yang
cenderung merusak lingkungan. Kemajuan transportasi (infrastruktur jalan dan
teknologi kendaraan) tanpa diiringi edukasi terhadap masyarakat penggunanya
juga akan menyebabkan semakin meningkatnya kecelakaan dan korban
manusia. Oleh karena itu peranan transportasi dalam berbagai bidang perlu
dipertimbangkan dalam perencanaan sistem transportasi.
Sistem transportasi didefinisikan sebagai suatu bentuk keterikatan dan
keterkaitan antara prasarana, sarana, dan pengguna transportasi yang saling
berinteraksi dalam proses perpindahan orang dan atau barang. Sistem
transportasi dapat dibagi dalam dua aspek, yaitu aspek sarana dan aspek

Teknik Jalan Raya | xiii


prasarana. Aspek sarana yang sering disebut dengan moda atau jenis angkutan,
berkaitan dengan jenis atau alat yang digunakan untuk mengangkut orang dan
barang seperti mobil, pesawat terbang, kereta api, dan kapal laut. Sedangkan
aspek prasarana terkait dengan wadah atau fasilitas lainnya yang digunakan
untuk mendukung pergerakan sarana, misalnya jalan raya, jalan rel, pelabuhan,
terminal dan bandara. Secara umum transportasi dapat digolongkan menjadi
tiga, yaitu:
a. Transportasi darat, meliputi angkutan jalan raya dengan moda mobil,
bus, truk dan sepeda motor, dan angkutan jalan reldengan moda utama
kereta api sebagai sarananya;
b. Transportasi air, yang menggunakan moda kapal dengan prasarana
pelabuhan; dan
c. Transportasi udara, menggunakan moda pesawat terbang dengan
prasarana bandara.
1.2. Transportasi Darat
Transportasi darat merupakan pergerakan orang dan atau barang dari satu
tempat ke tempat lain melalui jalan darat. Transportasi darat merupakan jenis
transportasi yang paling banyak digunakan di Indonesia, bahkan di dunia. Hal
ini disebabkan beberapa kelebihan transportasi darat, yaitu handal untuk jarak
pendek, dapat melayani dari tempat asal sampai tujuan (door-to-door service),
lebih murah, dan lebih mudah dalam proses perpindahan orang atau bongkar
muat barang. Selain angkutan jalan raya dan angkutan jalan rel yang cukup
dikenal, terdapat pula angkutan yang melalui kabel dan pipa. Angkutan melalui
kabel biasanya digunakan untuk jalur wisata kereta gantung. Angkutan melalui
pipa digunakan untuk memindahkan barang yang berbentuk cair (bahan bakar
minyak, air, atau gas). Transportasi darat di Indonesia di bawah tanggung jawab
Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Kementerian Perhubungan RI.
Angkutan jalan di Indonesia masih mendominasi dan merupakan transportasi
yang paling banyak digunakan untuk mengangkut penumpang dan barang
dibandingkan angkutan lainnya. Angkutan jalan raya menggunakan berbagai
macam moda, yaitu sepeda motor, mobil penumpang, truk, dan bus. Prasarana
yang digunakan adalah jalan dan terminal, baik terminal penumpang maupun
barang.

xiv | N o o r M a h m u d a h
Jalan sebagai salah satu prasarana transportasi merupakan unsur penting
dalam pengembangan kehidupan berbangsa dan bernegara, dalam pembinaan
persatuan dan kesatuan bangsa, wilayah negara, dan fungsi masyarakat serta
dalam memajukan kesejahteraan umum sebagaimana dimaksud dalam
Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
Jalan sebagai bagian sistem transportasi nasional juga mempunyai peranan
penting terutama dalam mendukung bidang ekonomi, sosial dan budaya serta
lingkungan dan dikembangkan melalui pendekatan pengembangan wilayah
agar tercapai keseimbangan dan pemerataan pembangunan antar daerah,
membentuk dan memperkukuh kesatuan nasional untuk memantapkan
pertahanan dan keamanan nasional, serta membentuk struktur ruang dalam
rangka mewujudkan sasaran pembangunan nasional. Untuk mewujudkan
peranan jalan sebagaimana mestinya, pemerintah mempunyai hak dan
kewajiban dalam penyelenggaraan jalan.
Undang-undang Nomor 38 tahun 2004 memberikan pengertian tentang jalan,
yaitu prasarana transportasi darat yang meliputi segala bagian jalan, termasuk
bangunan pelengkap dan perlengkapannya yang diperuntukkan bagi lalu lintas,
yang berada pada permukaan tanah, di atas permukaan tanah, di bawah
permukaan tanah dan/atau air, serta di atas permukaan air, kecuali jalan kereta
api, jalan lori, dan jalan kabel. Jalan dapat digolongkan jalan umum dan jalan
khusus. Jalan umum adalah jalan yang diperuntukkan bagi lalu lintas umum
sedangkan jalan khusus adalah jalan yang dibangun oleh instansi, badan usaha,
perseorangan, atau kelompok masyarakat untuk kepentingan sendiri. Selain itu
dikenal juga istilah jalan tol, yaitu jalan umum yang merupakan bagian sistem
jaringan jalan dan sebagai jalan bebas hambatan yang penggunanya diwajibkan
untuk membayar tarif (tol) tertentu.
1.3. Sejarah Perkembangan Jalan
Sejak dimulainya kehidupan manusia di bumi, manusia membutuhkan
transportasi untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Seiring dengan
berkembangnya peradaban manusia, teknik transportasi telah berkembang
dari masa ke masa. Perkembangan jalan tidak terlepas dari perkembangan
teknologi angkutan dan teknologi lainnya serta perkembangan suatu wilayah
(Lay, 1992). Awal keberadaan jalan merupakan jalan jejak (path ways). Jalan
jejak yang tertua adalah jalan jejak yang terbentuk karena dilintasi kawanan
binatang (misal kuda dan bison) untuk mencari makanan, air, dan garam.

Teknik Jalan Raya | xv


Selanjutnya manusia terdapat juga jalan jejak yang terbentuk dari jejak
manusia yang mencari kebutuhan hidupnya. Kemudian jalan ini berubah
menjadi jalan setapak pada tahun 10.000 Sebelum Masehi (SM).
Pada tahun 7.000 SM manusia mulai menjinakkan beberapa jenis hewan liar
seperti kuda, keledai, gajah, anjing, unta dan lainnya serta memanfaatkan
untuk berbagai keperluan termasuk alat angkut. Ketika manusia mulai
menggunakan alat transportasi dari hewan, maka manusia mulai terlibat dalam
pembentukan jalan tersebut menjadi rata dan lebih lebar agar mudah dilalui.
Transportasi dengan hewan ini menggunakan punggung hewan ataupun
dengan alat yang ditarik namun belum beroda.
Perkembangan suatu kota diawali dengan pemukiman di sekitar lokasi yang
tersedia sumber daya alam yang dibutuhkan yaitu air, makanan dan juga
kebutuhan akan keamanan. Lokasi-lokasi permukiman ini akan berkembang
dan tumbuh menjadi sebuah kota (town). Pada masa lampau jalan sengaja
dibuat untuk melayani kebutuhan suatu kota. Kota besar pertama di dunia
yang diketahui yaitu kota Jericho (8.000 SM). Kota ini berkembang karena
keberadaan mata air Elisha. Berdasarkan penelitian usia karbon, mata air ini
telah menjadi lokasi perburuan sejak tahun 9.000 SM.
Seiring majunya peradaban suatu wilayah, maka kebutuhan transportasi
semakin besar sehingga diperlukan jalan-jalan yang lebih kuat dan tahan lama.
Jalan yang diperkeras mulai dikenal pada tahun 4.000 SM. Pada wilayah Ur
Mesopotamia (Irak) dibangun jalan dari batu dan di dekat Glastonbury, Inggris
terdapat corduray road atau jalan yang dibangun dari susunan log-log kayu.
Pada tahun 3.000 SM di Mohenjo Daro, India dibangun jalan yang diperkeras
dengan pecahan keramik dan material lainnya.
Penemuan roda membuat perubahan besar untuk angkutan. Kendaraan
beroda yang ditarik hewan (3.000 SM) memerlukan jalan yang lebih lebar dan
lebih kuat untuk menahan beban yang lebih besar. Material asli jalan seringkali
tidak mampu menahan beban khususnya pada kondisi basah. Penggunaan
material batu dapat memecahkan masalah ini, karena batu dapat menahan
beban meski pada kondisi basah. Jalan yang diperkeras dengan batu semakin
banyak digunakan.
Pada tahun 2.000 SM pengolahan besi mulai dikenal. Hal ini memudahkan para
pekerja untuk membuat flagstone (batu hampar/batu ubin besar) yaitu batu

xvi | N o o r M a h m u d a h
yang rata permukaannya untuk dipasang di permukaan jalan. Pada jaman itu
juga di Creta (Yunani) dibangun jalan sepanjang 50 km yang menghubungkan
Knossos dengan Gortina. Jalan ini dibangun dengan teknologi yang maju pada
masanya, yaitu adanya saluran drainasi sisi jalan, perkerasan setebal 20 cm dari
sirtu dengan pengikat mortar campuran tanah liat dan gypsum, serta pada
permukaannya dipasang batu hampar dengan mortar dari batu kapur (lime
stone). Bahan ikat lainnya yaitu yang mulai digunakan untuk berbagai
keperluan, termasuk sebagai bahan jalan di Babylon tahun 625 SM, akan tetapi
setelah itu tidak dikembangkan lagi sebagai bahan jalan.
Pembukaan jalur-jalur jalan baru banyak dilakukan ketika peradaban telah
berkembang dan menyebar ke berbagai belahan dunia. Pada awalnya para
imigran dan pedagang yang banyak membuka jalur jalan tersebut. Selanjutnya
banyak jalur transportasi dikembangkan oleh penguasa atau militer untuk
mengembangkan kekuasaannya. Pada tahun 1500 SM Eropa Tengah dan Eropa
Timur terhubung dengan jalan perdagangan yang dikenal sebagai Amber Road.
Sistem jaringan jalan mulai dikenal di Carthaginians (600 SM) yang kemudian
diadopsi oleh kerajaan Romawi (312 SM). Konstruksi jalan raya berkembang
pesat pada zaman kerajaan Romawi dengan digunakan teknologi perkerasan
jalan. Pada masa tersebut diketahui juga telah digunakan konstruksi jalan raya
yang terdiri dari beberapa lapis perkerasan. Pada jaman Kekhalifahan Islam
sekitar abad ke-9 sampai dengan ke-10 M, kota-kota besar seperti Baghdad dan
Cordoba dilengkapi dengan jaringan jalan yang diperkeras dan dilengkapi
dengan lampu penerangan jalan (Hitti, 1970).

Teknik Jalan Raya | xvii


Gambar 1.1 Perkembangan Jalan pada Masa Lalu di Berbagai Belahan Dunia

Sejarah perkembangan jalan pada masa lalu dapat disimak pada Gambar 1.1.
Selanjutnya pada masa modern, teknologi jalan mulai berkembang kembali dan
perkembangan teknologi jalan pada masa modern diantaranya:

a. Penggunaan gerbang tol pertama tercatat tahun 1656 M di Great


North Road Inggris, meskipun jalan berbayar telah dikenal sejak 700
SM di Babilon;
b. Pembangunan jalan dengan berdasarkan rancangan teknis seorang
insinyur tercatat dilakukan oleh Jhon Metcalfe (lahir pada tahun
1717) pada proyek pembangunan jalan sepanjang 300 km di
Yorkshire, Inggris. Konstruksi jalan dibangun dari batuan berukuran
besar sebagai pondasi, lapisan atasnya berupa batu galian, dan
kerikil sebagai lapis penutup;
c. Penggunaan lapis permukaan jalan dengan aspalpertama kali
dikenalkan oleh Edward de Smedt di New Jersey, Amerika Serikat
yang dibangun tahun 1870-1872. Aspal yang digunakan merupakan
aspal alam yang berasal dari Danau Aspal di Trinidad;

xviii | N o o r M a h m u d a h
d. Pierre Marie Jereme Tresaquet dari Perancis memperkenalkan
konstruksi jalan dari batu pecah pada periode tahun 1718 – 1796;
e. Pada tahun 1790 Thomas Telford (Scotlandia), memperkenalkan
konstruksi perkerasan jalan yang dibuat dari batu belah, serta
menambahkan susunan batu – batu kecil di atasnya;
f. Tahun 1815 Jhon London Mc Adams memperkenakan prinsip
tumpang tindih atau konstruksi Makadam. Untuk mengurangi debu
pada lapisan atasnya disemprotkan cairan aspal; dan
g. Mesin penggilas (stom roller) ditemukan tahun 1860 oleh Lemoine.

Perkembangan wilayah, perkembangan teknologi kendaraan, dan


perkembangan jalan saling mempengaruhi serta dipicu oleh perkembangan
teknologi. Pada Gambar 1.2. diilustrasikan hubungan antara faktor
perkembangan teknologi, jalan, kendaraan, dan wilayah.

KENDARAAN
•Lebih cepat
•Lebih besar
•Lebih kuat

JALAN
PERKEMBANGAN
•Lebih kuat
TEKNOLOGI
•Lebih lebar
•Lebih awet

WILAYAH
•Lebih luas
•Penduduk bertambah
•Lebih jauh jangkauan
•Mobilitas bertambah

Gambar 1.2 Hubungan Perkembangan Jalan dengan Faktor Lainnya

Sejarah awal perkembangan jalan raya di Indonesia belum banyak diketahui.


Kerajaan-kerajaan yang pertama muncul adalah kerajaan-kerajaan maritim
yang terletak di pesisir pantai atau di pinggir sungai besar. Transportasi tentu
saja mengandalkan transportasi laut atau sungai. Perkembangan jalan raya
diduga dimulai bersamaan munculnya kerajaan-kerajaan agraris di pedalaman,
antara lain kerajaan Mataram Kuno di Jawa Tengah pada abad ke-8 hingga
abad ke-10 Masehi. Banyaknya peninggalan bangunan Candi di daerah
pegunungan sekitar Magelang dan Sleman, menunjukkan adanya jalan pada
masa itu. Walaupun demikian ada dugaan juga bahwa kerajaan Mataram Kuno
mengandalkan maritim sebagai transportasinya (Tjahjono, 2017). Sejarah
kerajaan-kerajaan ini dapat diketahui dari penelitian peninggalan prasasti-

Teknik Jalan Raya | xix


prasasti maupun catatan-catatan dari saudagar ataupun orang asing yang
mengunjungi kerajaan-kerajaan Indonesia pada waktu itu. Meskipun banyak
kerajaan di Indonesia bersifat agraris, namun bukti fisik peninggalan jalan raya
kuno di Indonesia belum banyak terungkap. Namun beberapa situs
peninggalan masa lalu dapat memberikan gambaran teknologi jalan yang ada
waktu itu, antara lain:
a. Situs Liyangan. Situs ini terletak di lereng Gunung Sindoro yang masuk
wilayah Desa Purbosari, Kecamatan Ngadirejo, Kabupaten
Temanggung, Jawa Tengah. Balai Arkeologi Yogyakarta yang meneliti
situs ini memperkirakan Situs Liyangan dahulunya sebagai sebuah
kawasan pemukiman atau desa metropolitan pada jaman Mataram
Kuno (abad ke-9 Masehi). Pada situs ini terdapat peninggalan berupa
jalan yang terbuat dari batu bulat dari berbagai ukuran yang ditata
dengan rapi dan tersambung dengan jalan tanah. Lebar jalan antara 3,5
sampai dengan 4,0 meter (Riyanto, 2017). Diperkirakan jalan ini
menghubungkan wilayah permukiman dengan wilayah pertanian.
b. Situs Gunung Penanggungan. Situs ini terletak di Gunung Penanggungan
Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Pada situs ini ditemukan jalur jalan
pendakian (diduga sebagai jalur untuk kuda atau orang) menuju puncak
Gunung Penanggungan. Jalur jalan cukup panjang (belum diketahui
panjangnya) dengan lebar antara 1,5 meter sampai dengan 3 meter.
Jalan ini disusun dari tumpukan batu dengan ketebalan bervariasi dan
pada lokasi tertentu terlihat diperkuat dengan tanggul/talud dari
pasangan batu kosong. Jalur jalan ini tidak begitu menanjak, karena
dibuat melingkar mendekati garis kontur dan berliku-liku, sehingga
mudah untuk dilalui. Kondisi ini diilustrasikan pada Gambar 1.3.
Meskipun belum ada penelitian khusus, jalur ini diperkirakan dibuat
pada jaman kerajaan Majapahit karena banyaknya peninggalan Hindu /
Budha di sekitar jalur ini. Fungsi jalan ini diperkirakan untuk
mempermudah pelaksanaan upacara keagamaan di Gunung
Penanggungan, mengingat di situs ini terdapat lebih dari 130 bangunan
dalam bentuk punden berundak, gua pertapaan, gapura, serta
pemandian dan jalan kuno.
Keberadaan jalan kuno pada dua situs tersebut menunjukkan teknologi jalan
yang berkembang saat itu. Berdasarkan peninggalan pada situs maka dapat

xx | N o o r M a h m u d a h
diketahui bahwa pada masa tersebut sudah ada teknologi perkerasan jalan dan
dasar-dasar geometri jalan.

Gambar 1.3 Jalur Pendakian Kuno di Gunung Penanggungan (ilustrasi)

Pada masa yang lebih modern tahun 1605, Kongsi Dagang Vereenigde Oost
Indische Compagnie (VOC) turut memperbanyak jalur jalan, terutama dari
pusat-pusat pertanian dan perkebunan rakyat menuju ke dermaga pelabuhan
ekspor. Selain itu pada tahun 1808 di bawah pemerintahan Hindia Belanda
yaitu Gubernur Jenderal Herman Willem Daendels, dibangun jalan posdi pulau
Jawa dan selesai pada tahun 1811. Pembangunan jalan pos ini membentang
dari Anyer sampai Panarukan, yaitu melalui Jakarta, Bandung, Cirebon,
Purwokerto, Yogyakarta, Surabaya, dan Banyuwangi dengan panjang kurang
lebih 1500 km. Tujuan pembangunan jalan ini lebih menekankan pada fungsi
strategi militer pemerintah Hindia-Belanda yaitu mempertahankan pulau Jawa
dari serangan Inggris.

Teknik Jalan Raya | xxi


Rangkuman
1. Transportasi berperan penting dalam perkembangan ekonomi, sosial,
politik dan lingkungan. Kemajuan transportasi mempunyai dampak positif
dan negatif terhadap perkembangan ekonomi, sosial, dan politik, namun
cenderung berdampak negatif terhadap lingkungan.
2. Pada bidang ekonomi peranan transportasi terutama berhubungan dengan
rantai produksi, distribusi dan konsumsi barang dan jasa.
Penyediaan/suplai bahan baku, distribusi barang ke konsumen, dan
pergerakan manusia serta barang sangat bergantung pada transportasi.
Transportasi juga berperan dalam meningkatkan kegunaan tempat (place
utility), kegunaan waktu (time utility) dan kualitas barang (goods quality).
3. Perkembangan suatu wilayah, penguasaan wilayah dan pelayanan
pemerintah kepada masyarakat juga didukung oleh transportasi yang
lancar.
4. Transportasi daratmenjadi pilihan utama pengguna jasa transportasi di
dunia, karena memiliki beberapa kelebihan, diantaranya handal untuk
jarak pendek, melayani dari asal sampai tujuan (door-to-door), relatif
murah, dan lebih mudah dalam proses perpindahan orang dan bongkar
muat barang.
5. Sejarah perkembangan jalan berkaitan erat dengan perkembangan
wilayah, kebutuhan penggunaan transportasi, teknologi kendaraan, dan
kemajuan teknologi lainnya.
Daftar Pustaka
1. Geria, I.M., Menepis Kabut Pawitra, Pusat Penelitian Arkeologi Nasional,
Jakarta.https://kebudayaan.kemdikbud.go.id/ditpcbm/mataram-kuna-
agraris-atau-maritim/ (diakses: 24 Februari 2018 ).
2. Hitti, P.K., 1970, The History of Arab, Macmillan Education Ltd., London.
3. Lay M.G., 1992, Ways of the World: A History of the World’s Roads and of
the Vehicles That Used Them, Rutgers University Press, New Jersey.
4. Morlok, E.K., 1995, Pengantar Teknik dan Perencanaan Transportasi,
Erlangga, Jakarta.
5. Riyanto, S., 2017, “Situs Liangan dalam Bingkai Sejarah Matarām Kuna”,
Berkala Arkeologi Vol.37 Edisi No.2, halaman 141-158
6. Tjahjono, D.B., 2017, “Mataram Kuna: Agraris atau Maritim”, Makalah
Pertemuan Ilmiah Arkeologi XIV, Bogor, Jawa Barat.

xxii | N o o r M a h m u d a h
https://kebudayaan.kemdikbud.go.id/ditpcbm/mataram-kuna-agraris-
atau-maritim/ (diakses: 24 Februari 2018).
Soal-soal Latihan
1. Jelaskan peranan transportasi dalam bidang ekonomi.
2. Diskusikan apa saja yang mungkin terjadi jika pada masa kini transportasi
mengalami gangguan dan jelaskan dengan contoh.
3. Diskusikan mengenai sejarah perkembangan jalan dari masa ke masa.
Jelaskan hal-hal apa saja yang mempengaruhi perkembangan teknik jalan
raya dengan mengacu pada sejarahnya.
4. Pada situs Gunung Penanggungan terdapat peninggalan jalan purbakala
menuju puncak gunung yang melingkar dan tidak beraturan. Jelaskan apa
keunggulan jalan tersebut dibandingkan jalur pendakian yang lurus menuju
puncak.
5. Diskusikan tentang keberadaan jalan pada masa lalu di Indonesia.
Meskipun bukti fisik peninggalan jalan kuno sangat sedikit, hal-hal apa saja
yang diperkirakan bisa membuktikan keberadaan jalan pada masa itu.
Jelaskan dengan memberi contoh sejarah masa lalu dari sumber referensi
yang lain.

Teknik Jalan Raya | xxiii

Anda mungkin juga menyukai