Anda di halaman 1dari 2

PERANAN STATISTIKA DALAM PENDIDIKAN

Dari definisi statistik yaitu metode ilmiah yang terdiri dari proses pengumpulan data,
mengorganisasi data tersebut sehingga lebih berarti, menyajikan data, melakukan analisis
dengan metode tertentu, serta menarik kesimpulan dari analisis yang dilakukan. Maka sudah
dapat disimpulkan bahwa statistik mempunyai peran yang penting dalam sebuah penelitian,
sehingga hasil dari penelitian tersebut akan lebih valid dan lengkap, di antaranya peranan
statistik dalam penelitian adalah sebagai berikut:

1. Alat untuk menghitung besarnya anggota sampel yang diambil dari suatu populasi.
Dengan demikian jumlah sampel yang diperlukan lebih dapat
dipertanggungjawabkan.
2. Alat untuk menguji validitas dan reliabilitas instrumen. Sebelum instrument
digunakan untuk penelitian, maka harus validitas dan reliabilitasnya terlebih danulu.
3. Teknik-teknik untuk menyajikan data, sehingga data lebih komunikatif. Teknik-teknik
penyajian data ini anatara lain: tabel, grafik diagram lingkaran, dan pictogram.
4. Alat untuk analisis data seperti menguji hipotesis penilitian yang diajukan. Dalam hal
ini yang di gunakan antara lain; korelasi, regresi, t-test, anova dan lain-lain.
5. Menyediakan prosedur praktis dalam melakukan survey pengumpulan data melalui
metode pengumpulan data (teknik sampling). Pengetahuan ini berguna untuk
mendapatkan hasil pengukuran yang terpercaya
6. Menyediakan prosedur praktis untuk meramal keadaan suatu obyek tertentu di masa
mendatang berdasarkan keadaan di masa lalu dan masa sekarang. Melalui metode
regresi dan metode deret waktu. Pengetahuan ini berguna memperkecil resiko akibat
ketidakpastian yang dihadapi di masa mendatang.
7. Menyediakan prosedur praktis untuk melakukan pengujian terhadap data yang bersifat
kualitatif melalui statistik non parametric,

Sementara menurut Sugiyono (2003:12), statistika berperan untuk:


1. Alat untuk menghitung besarnya anggota sampel yang diambil dari suatu populasi,
sehingga jumlah sampel yang dibutuhkan akan lebih dapat dipertanggungjawabkan
2. Alat untuk menguji validitas dan reliabilitas instrumen sebelum instrumen tersebut
digunakan dalam penelitian
3. Sebagai teknik untuk menyajikan data, sehingga data lebih komunikatif, misalnya
melalui tabel, grafik, atau diagram.
4. Alat untuk menganalisis data seperti menguji hipotesis yang diajukan dalam
penelitian.

Walpole, R.E. 1992. Pengantar Statistika. Jakarta. PT Gramedia Pustaka Utama.

Anda mungkin juga menyukai