Anda di halaman 1dari 5

KOMITMEN MUTU

OLEH:
ANDRIE Y SIMATUPANG, ST
ANGKATAN 58

FASILITATOR:
IRWANDI

PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL


ANGKATAN LVIII
PPSDM KEMENDAGRI REGIONAL BUKITTINGGI
2019
KOMITMEN MUTU
Narasumber : Ignasius Jonan
Direktur PT Kereta Api Indonesia (PT KAI)
Menyimak point penting dalam video dan pengaplikasiannya sesuai dengan TUPOKSI :
1. Menjadi relevan bagi bangsa dan negara atas apa yang dikontribusikan
Tugas :
a. Dalam menjalankan perannya tersebut, Pemerintah Daerah Kabupaten Seluma
dibantu Oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang sebagai instansi yang
menerima tugas pembantuan dari pemerintah provinsi maupun pemerintah pusat.
Membantu pemerintah menyediakan fasilitas/infrastruktur yang layak bagi
masyarakat Kabupaten Seluma, sebagai bentuk implementasi terhadap :
 Pasal 34 ayat 3 UUD 1945 yang berbunyi : “ Negara bertanggung Jawab atas
penyediaan fasilitas pelayanan kesehatan dan fasilitas pelayanan umum yang
layak.”
 UU No.32/2004 tentang Pemerintah Daerah dan UU No.33/2004 tentang
Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemeritah Daerah, maka
pemerintah daerah bertanggungjawab penuh untuk memberikan pelayanan dasar
kepada masyarakat di daerahnya masing-masing, termasuk pelayanan air minum
dan sanitasi.
b. Dalam meningkatkan pemerataan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatandi
kabupaten seluma dalam hal pengaktualiasian kegiatan tersebut menjadi efesiensi
maka prosesnya dilakukan dengan program yang berbasis elektronik sehingga
percepatan pemerataan pembangunan diharapkan dapat tercapai dengan maksimal
meskipun masih terdapat berbagai hambatan dan kendala. Sebagai contoh mulai
dari penginputan usulan kegiatan pembangunan Tahunan menggunakan aplikasi
KRISNA (Kolaborasi Perencanaan dan Informasi Kinerja Anggaran) DAK (Dana
Alokasi Khusus) kemudian usulan kegiatan yang sudah disepakati akan dituangkan
dalam aplikasi E-Budgeting. Kemudian dalam hal pelaporan kemajuan progres
fisik pekerjaan sudah dilakukan secara elektronik dengan aplikasi E-Monitoring
serta pelaporan pendanaan dilakukan melalui aplikasi OM-SPAN (Online
Monitoring Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara).
2. Komitmen
Menjalani tugas dan fungsi sebagai pelayanan publik dalam hal pembangunan
infrastuktur jalan dan jembatan, seorang tenaga teknis harus berkomitmen terhadap
pekerjaan dan tanggung jawab yang dibebankandengan tujuan memberikan sumbangsi
dan kontribusi terhadap pemerataan pembangunan jalan dan jembatan diwilayah tugas
dan secara tidak langsung diharapkan mampu meningkatkan perekoniman masyarakat
luas.
3. Menerima tanggung jawab secara total dan membalas kebaikan pada
masyarakat melalui pengabdian.
Tugas :
Memaksimalkan pembangunan dengan meningkatkan kualitas pembangunan
infrastrukturdi kabupaten Seluma, dengan cara menekankan pada setiap proses dari
sebuah kegiatan pembangunan mulai dari proses usulan kegiatan, penganggaran,
perencaanaan, pelaksanaan fisik, serta pengawasan. Dengan menganalisa
permasalahan dan hambatan yang terjadi selama ini sehingga mampu menemukan
solusi dari permasalahan tersebut yang nantinya dapat segera diaplikasikan serta tetap
menekankan Evaluasi setiap kegiatan yang sudah dilaksanakan.

4. Merubah mind set dari product oriented menjadi customer oriented


Tugas :
Tidak hanya memprioritaskan pembangunan tidak hanya kualitas bangunan fisik saja
tetapi juga dalam pembangunan msyarakat tersebut sebagai contoh :
a. Menumbuhkan rasa memiliki sehingga masyarakat mau memelihara
fasilitas/infrastruktur yang telah dibangun.
b. Memberikan contoh sikap yang baik sebagai pelayan publik dalam hal
pembangunan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
c. Memberikan pengetahuan bagi masyarakat dalam mengelola kegiatan
pembangunan yang bersifat swakelola dengan tujuan agar masyarakat dapat
mandiri.
d. Mengajarkan masyarakat agar mampu mengetahui apa yang dibutuhkan oleh
masyarakat tersebut.
e. Memaksimalkan potensi yang ada di masyarakat baik tenaga kerja maupun tenaga
administrasi.

5. Tetap eksis karena masyarakat membutuhkan jika tidak perusahaan ini akan
habis.
Tugas :
Memberikan dan memaksimalkan pembangunan yang bersifat berkelanjutan dan
memliki manfaat yang besar bagi masyarakat diwilayah tugas.
6. Mindset yang dibangun adalah melayani masyarakat dan perubahan mindset
adalah upaya seumur hidup.
Tugas :
a. Meningkatkan pengetahuan dengan terus belajar memberikan pelayanan yang
terbaik bagi masyarakat
b. Meningkatkan kompetensi dalam bidang insfrastruktur sehingga ilmu yang
ditransfer kepada masyarakat pun semakin terbarukan.
c. Meningkatakan inovasi dan kreatifitas pelayanan bagi masyarakat sehingga tingkat
efesiensi dan efektifitas pelayanan tercapai dengan baik.
d. Mampu berkembang dan relevan terhadap perkembangan teknologi dan informasi

7. PT. KAI adalah perusahaan pelayanan, masyarakat menilai dari kualitas


pelayanannya
Tugas :
Kualitas pelayanan Dinas PUPR Kabupaten Seluma dilihat dari kualitas dan manfaat
bangunan/infrastruktur yang dibangun bagi masyarakat. Menjadi tugas kami untuk
Menjaga dan meningkatan kualitas serta manfaat dari infrastruktur yang telah
terbangun.

8. Sebagai pemimpin sangat perlu menyakinkan orang yang dipimpin bahwa


tindakan yang dilakukan adalah benar dan tidak ada kepentingan pribadi.
Tugas :
Dalam menentukan lokasi kegiatan sesuai dengan kebutuhan dan tingkat prioritas
tanpa adanya konflik kepentingan. Memastikan bahwa setiap proses dari kegiatan
berjalan sesuai prosedur dan SOP yang telah disepakti bersama dan menekankan
kepada bawahan untuk melaksankan kegiatan dengan bersunguh-sungguh dan penuh
keikhlasan sehingga kualitas hasil yang didapatkan tercapai dengan baik.

9. Tidak boleh ada kepentingan pribadi dalam menjalankan tugas Negara.


Tugas :
Dalam menentukan pemenang tender (kontraktor pelaksana, konsultan pengawas, dan
Konsultan perencana) harus sesuai dengan proses dan aturan yang memenuhi
persyaratan yang berlaku.
10. Pemimpin harus turun ke lapangan untuk dapat merasakan persoalan yang ada
dan memberi contoh. Memimpin tanpa contoh tidak menghasilkan kebaikan bagi
yang dipimpin.
Tugas :
a. Dalam menyikapi permasalah pelaksanaan kegiatan swakelola di lapangan
masyarakat dan fasilitator lapangan mengalami kendala, sebagai tenaga teknis
Dinas PUPR harus turun ke lapangan untuk mengamati dan memberikan arahan.
b. Dalam merencanakan suatu pembangunan tenaga teknis harus melakukan survey
lapangan terlebih dahulu.
c. Dalam proses pengawasan terhadap pelaksanaan fisik kegiataan sangat ditekankan
dengan cara melakuakan monitoring secara periodik setiap bulanannya.
d. Membangun pengetahuan masyarakat harus melalui OJT sehingga masyarakat
melihat langsung bagaimana proses pekerjaan yang benar. Misal untuk tata cara
adukan campuran beton yang benar.

11. Proses kaderisasi harus dilakukan secara professional dan tidak boleh ada anak
emas
Tugas :
Perekrutan tenaga fasilitator lapangan dilakukan secara terbuka, dipilih berdasarkan
kemampuan dan dilaksanakan sesuai dengan prosedur.

12. Bekerja sepenuh hati karena karir diatur oleh Tuhan.


Tugas :
a. Kenaikan pangkat dan pengangkatan dalam jabatan didasarkan atas pertimbangan
prestasi kerja, disiplin kerja, kesetiaan, pengabdian, pengalaman, dapat dipercaya,
serta syarat-syarat objektif lainnya, sesuai pasal 20 ayat 2 Undang – Undang
No.43 Tahun 1999 tentang Pokok-pokok kepegawaian.
b. Tidak melakukan tindakan KKN misalnya meminta uang kepada kontraktor

13. Pengabdian bukan cita-cita, pengabdian adalah amanah


Tugas :
Menyakini sepenuh hati bahwa tugas yang diemban adalah amanah yang harus
dilaksanakan sebaik-baiknya. Semua tugas yang kita kerjakan harus diniatkan untuk
mencari keberkahan hidup.

Anda mungkin juga menyukai