Anda di halaman 1dari 2

SD MARSUDIRINI GEDANGAN

Jl. Ronggowarsito No. 8 Semarang Telp. 024-3558695/3563065

Agama KD 3.5

IMAN ADALAH ANUGERAH ALLAH


1. Iman berarti percaya dan taat kepada Tuhan. Pengenalan akan Tuhan bukan hanya atas usaha
kita. Iman adalah anugerah dari Tuhan. Seperti yang dialami oleh Santo Agustinus.
2. Agustinus dilahirkan pada tanggal 13 November tahun 354 di Tagaste, Algeria, Afrika Utara.
Ayahnya bernama Patrisius, seorang kafir. Ibunya adalah Santa Monika, seorang Kristen yang
saleh. Santa Monika mendidik ketiga putera-puterinya dalam iman Kristen. Pada usia 29 tahun,
Agustinus dan Alypius, sahabatnya pergi ke Italia. Agustinus akhirnya menjadi mahaguru terkenal
di Milan. Sementara hatinya merasa gelisah. Semua buku-buku ilmu pengetahuan dibacanya,
tetapi ia tidak menemukan kebenaran dan ketentraman.
3. Agustinus meremehkan nasihat ibunya. Kitab suci dianggapnya terlalu sederhana dan tidak
menambah pengetahuannya sedikitpun. Pada usia 31 tahun Agustinus mulai tergerak hatinya
untuk kembali kepda Tuhan, berkat doa-doa ibunya serta ajaran Santo Ambrosius, Uskup kota
milan.
4. Pada tanggla 24 April tahun 387, Agustinus dipermandikan/ dibaptis oleh Uskup Ambroisus. Ia
memutuskan untuk mengabdikan diri pada Tuhan dengan beberapa teman dan saudaranya,
mereka hidup bersama dalam doa dan meditasi. Pada tahun 388, setelah ibunya wafat, Agustinus
tiba kembali di Afrika. Ia menjual segala harta miliknya dan membagi-bagikannya kepada mereka
yang miskin dan papa. Ia sendiri mendirikan sebuah komunitas religius. Atas desakan Uskup
Valerius dan umat, Agustinus bersedia menjadi imam. Empat tahun kemudian Agustinus diangkat
menjadi Uskup kota Hippo.
5. Hal yang dapat kita teladani dari sifat-sifat Santo Agustinus adalah rajin belajar, mau berbagi,
mau bertobat, pemberani, murah hati, percaya kepada Yesus.
SD MARSUDIRINI GEDANGAN
Jl. Ronggowarsito No. 8 Semarang Telp. 024-3558695/3563065

Kerjakan soal dibawah ini dengan jawaban yang benar !


1. Jelaskan yang dimaksud dengan iman !
2. Mengapa orang percaya kepada Allah ?
3. Darimana iman berasal ?
4. Siapakah orangtua Agustinus ?
5. Apakah sebabnya Agustinus merasa gelisah ?
6. Mengapa Agustinus meremhekan nasihat ibunya ?
7. Untuk apa Agustinus menjual harta miliknya ?
8. Sebutkan orang-orang yang telah membuat hati Santo Agustinus tergerak untuk kembali kepada
Allah !
9. Sebutkan sifat-sifat yang dapat kamu teladani dari Santo Agustinus !
10. Sebutkan orang-orang yang telah menggerakkan hatimu untuk percaya dan taat kepada Allah !

Anda mungkin juga menyukai