Anda di halaman 1dari 5

WALIKOTA TANGERANG

KEPUTUSAN WALIKOTA TANGERANG


NOMOR: 472.2/Kep.291-Depag/2011
TENTANG
PENETAPAN PENGURUS BADAN PENASIHATAN, PEMBINA DAN
PELESTARIAN PERKAWINAN (BP4) KOTA TANGERANG MASA BAKTI 2011-2016

WALIKOTA TANGERANG
Menimbang : a. bahwa peran Badan Penasihatan Pembinaan dan Pelestarian Perkawinan
(BP4) sangat diperlukan untuk mnciptakan iklim yang kondusif dalam upaya mewujudkan keluarga
yang sakinah mawaddah warrahman masyarakat Kota Tangerang;

b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf a di


atas, perlu menetapkan Keputusan Walikota Tangerang tentang Penetapan Pengurus Badan
Penasihatan,Pembinaan dan Pelestarian Perwakilan (BP4) Kota Tangerang Masa Bakti 2011-2016;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan (Lembaran Negara


Republik Indonesia Tahun 1974 Nomor 1 Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3019);
2. Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1989 tentang Peradilan Agama (Lebaran
Negara Republik Indonesia Tahun 1989 Nomor 49. Tambahan Lembaga Negara Republik Indonesia
Nomor 3400) sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2006 tentang
Perubahan atas Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1989 tentang Peradilan Agama (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2006 Nomor 22, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
4611);

3. Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1993 tentang Pembentukan Kotamadya


Daerah Tingkat II Tangerang (Lembaran Negara Reoublik Indonesia Tahun 1993 Nomor 18 Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3518)

Memperhatikan : 1. Keputusan Menteri Agama Nomor 30 Tahun 1961 jo. Nomor 30 Tahun 1977
tentang Pengakuan BP4;

2. Keputusan Menteri Agama Nomor 3 Tahun 1999 tentang Pembinaan Gerakan


Keluarga Sakinah;

3. Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 28 Tahun 1984 tentang Pembinaan


Keluarga Sejahtera;
4. Surat Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Nomor
kd28.05/1/KP.07.6/653/2011 tentang Usulan Penetapan Pengurus BP4 Tingkat Kota Tangerang;

MEMUTUSKAN :
Menetapkan : PENETAPAN PENGURUS BADAN PENASIHATAN, PEMBINAAN DAN
PELESTARIAN PERKAWINAN (BP4) KOTA TANGERANG MASA BAKTI 2011-2016
KESATUAN : Menetapkan Pengurus Badan Penasihatan, Pembinaan dan Pelestarian Perkawinan
(BP4) Kota Tanggerang Masa Bakti 2011-2016, dengan sususnan keanggotaan sebagaimana dalam
lampiran Keputusan ini.

KEDUA : Badan semagai mana dimaksud dalam diktum KESATU mempunyai tugas pokok
mempertinggi mutu perkawinan guna mewujudkan keluarga sakinah menurut ajaran islam untuk
mancapai masyarakat dan bangsa Indonesia yang maju, mandiri, bahagia, sejahtera, materil dan
spiritual.

KETIGA : Untuk membantu kelancaran pelaksanaan tugas badan sebagaimana di maksud


dalam diktum KEDUA, Badan memiliki fungsi:

a. Pemberian bimbingan, penasehat dan penerangan mengenai nikah, talak, cerai, rujuk
kepada masyarakat baik perorangan maupun kelompok;
b. Pemberian bimbingan tentang peraturan perundang undang yang berkaitan dengan
keluarga;
c. Pemberian bantuan mediasi kepada para pihak yang berperkara di pengadilan Agama;
d. Pemberian bantuan advokasi dalam mengatasi masalah perkawinan, keluarga dan
perselisihan rumah tangga di pengadilan Agama;
e. Bekerja sama dengan instansi, lembaga dan organisasi yang memiliki kesamaan tujuan baik
di dalam maupun di luar negeri;
f. Penerbitan dan penyebarluasan majalah perkawinan dan keluarga, nuku, brosur dan media
elektronik yang di anggap perlu;
g. Penyelenggaraan kursus calon/pengantin , penataran/pelatihan, diskusi, seminar dan
kegiatan –kegiatan sejenis yang berkaitan dengan perkawinan dan keluarga;
h. Penyelenggaraan pendidikan keluarga untuk peningkatan penghayatan dan pengamalan
nilai-nilai keimanan, ketaqwaan, dan akhlakul karimah dalam rangka membina keluarga
sakinah;
i. Berperan aktif dalam kegiatan lintas sektoral yang bertujuan membina kelurga sakinah;
j. Peningkatan upaya pemberdayaan ekonomi keluarga;
k. Upaya dan usaha lain yang di pandang bermanfaat untuk kepentingan organisasi serta bagi
kebahagiaan dan kesejahteraan keluarga.

KEEMPAT : keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.


LAMPIRAN : KEPUTUSAN WALIKOTA TANGERANG
NOMOR : 472.2/kep.291-Depag/2011
TANGGAL : 6 Juli 2011
TENTANG : PENETAPAN PENGURUS BADAN PENASIHATAN,
PEMBINAAN DAN PELESTARIAN PERKAWINAN (BP4) KOTA TANGERANG MASA
BAKTI 2011-2016

SUSUNAN KEANGGOTAAN
I. PEMBINA : Walikota Tangerang
ll. PENGARAH : 1. Kepala kemenag Kota Tangerang
2. Ketua Pengadilan Agama Kota Tangerang
3. Kepala Bagian Kesmas Setda Kota Tangerang
4. Kepala Subbag. TU Kemenag Kota Tangerang
lll. DEWAN PERTIMBANGAN : 1. KH. Edi Junaedi
2. KH. Saeful Millah, M.BA
3. KH. Romli Fadhil
lV. PENGURUS
Ketua Umum : Drs. KH. Jabir Dadang. MA
Wakil Ketua : H.A. Fauzi S, SHI
Sekretaris : Drs. HM. Nasharuddin SY, MA
Wakil Sekretaris :Drs. H. A. Usman
Bendahara : Hj. Duhita Suciningtyas, SE
Wakil Bendahara : H. Abd. Kholiq Rasyidi, S. Ag
V. BIDANG – BIDANG
A. Bidang pendidikan dan pelatihan SDM untuk pembinaan keluarga
sakinah
Ketua : H. Mudini, S.Sos.I, MM
Sekretaris : Drs. H. Tutun HS, MA
Anggota : 1. Drs. Pipin Arifin Karim
2. HM. Rouf, S.Ag
B. Bidang Konsultasi Hukum dan Penasihatan Perkawinan dan keluarga
Ketua : Drs. H.Yahya Iskandar, M. pd
Sekretaris : Khairunnisa,S. PdI
Anggota : 1. Moh. Anas,S. Ag
2. Akhamd Ridwan, S. Ag
C. Bidang Advokasi dan Mediasi
Ketua : Drs. H. Muthori
Sekretaris : Komarudin, S. PdI
Anggota : 1. Drs. Moh. Arif, MA
2. H. Burhanudin, S. Ag
D. Bidang Komunikasi dan Informasi
Ketua : Drs. H. Syamsuddin, MM
Sekretaris : Galih Dibya Wicaksana, SE
Anggota : 1. Yuliamri Nasution, S.PdI
2. Unam Muhammad Munes
E. Bidang Pendidikan, Kesejahteraan Usia Dini, Pemuda Remaja dan
Lansia
Ketua : Drs. H. Muhammad Adli Muslim
Sekretaris : H. Mudiar, S.PdI
Anggota : 1. Anshari, S.Ag
2. Lulkman Hakim, S.Ag

Anda mungkin juga menyukai