Anda di halaman 1dari 3

HAK ASASI MANUSIA MENURUT PARA AHLI

 Pengertian HAM, menurut Peter R. Baehr


Hak Asasi Manusia (HAM) merupakan hak dasar yang bersifat mutlak dan
harus dimiliki oleh setiap insan di dunia, guna perkembangan dirinya.

 Pengertian HAM, menurut Jack Donnelly


Hak Asasi Manusia (HAM) merupakan hak-hak yang dimiliki manusia
semata-mata karena ia manusia. Seluruh manusia memilikinya bukan
diberikan kepadanya leh masyarakat atau hukum positif, akan tetapi
semata-mata berdasarkan martabatnya sebagai manusia dan hak itu
merupakan pemberian dari Tuhan yang Maha Esa.

 Pengertian HAM, menurut G.J. Wolhos


Hak Asasi Manusia (HAM) adalah sejumlah hak yang sudah melekat dan
mengakar pada diri manusia di dunia, dan hak-hak tersebut tidak boleh
dihilangkan, karena menghilangkan HAM orang lain sama dengan
menghilangkan derajat kemanusiaan.

 Pengertian HAM, menurut A.J.M. Milne


Hak Asasi Manusia (HAM) adalah hak yang dimiliki oleh seluruh umat
manusia di setiap masa dan di segala tempat karena keutamaan
keberadaannya sebagai manusia.
KEWAJIBAN MENURUT PARA AHLI

 Pengertian Kewajiban menurut, KBBI


Kewajiban adalah sesuatu yang wajib dilaksanakan, keharusan (sesuatu hal
yang harus dilaksanakan).

 Pengertian Kewajiban menurut, Prof. Dr. Notonegoro


Kewajiban adalah beban untuk memberikan sesuatu yang semestinya
dibiarkan atau diberikan melulu oleh pihak tertentu tidak dapat oleh pihak
lain manapun yang pada prinsipnya dapat dituntut secara paksa oleh yang
berkepentingan.

 Pengertian Kewajiban menurut, Curzon


Kewajiban dikelompokkan menjadi lima macam, yaitu:
1. Kewajiba Mutlak, yaitu kewajiban yang tertuju kepada diri sendiri
maka tidak berpasangan dengan hak dan nisbi, yang melibatkan hak
di lain pihak.
2. Kewajiban Publik, yaitu di dalam hukum publik yang berkolerasi
dengan hak publik adalah wajib mematuhi hak publik dan juga
kewajiban perdata, yang muncul dari perjanjian yang berkolerasi
dengan hak perdata.
3. Kewajiban Positif, yaitu hal yang menghendaki yang dilakukan
dengan sesuatu dan kewajiban yang negatif, yang tidak melakukan
sesuatu.
4. Kewajiban Universal/Umum, yaitu kewajiban yang ditujukan pada
semua warga negara, atau secara umum yang ditujukan kepada
golongan tertentu dan kewajiban yang khusus dan muncul dari
bidang hukum tertentu.
5. Kewajiban Primer, yaitu kewajiban ini tidak muncul dari perbuatan
melawan hukum.

Anda mungkin juga menyukai