Anda di halaman 1dari 5

Kendala-kendala dan Cara Mengatasi hal Tersebut dalam Pembelajaran Bahasa

Inggris di Sekolah Dasar

Putri Vina Yuniar

1907350
Dalam mengerjakan tugas ini, saya mewawancara guru Sekolah Dasar Negeri Licin, di
daerah Cimalaka. Beliau bernama Fany Karlina S.Pd Berikut ialah hasil wawancara saya
dengan beliau.

Saya : “Assalamu'alaikum Ibu. Saya Putri, mahasiswa UPI. Ada tugas untuk
mewawancara wali kelas SD. Apa Ibu berkenan untuk meluangkan sedikit waktunya?”

Ibu Fany : “Walaikum salam. Silahkan, wawancaranya mengenai apa ya?”

Saya : “Mengenai pengalaman mengajarkan Bahasa Inggris Di kelas Ibu.”

Ibu Fany : “Oh. Maaf kalau sekarang bahasa inggris sudah tidak diajarkan lagi di kelas
sebagai mata pelajaran mulok. Sekarang Bahasa inggris hanya sebagai ekskul.”

Saya : “Oh begitu ya Bu sekarang. Tapi Ibu pernah mengajarkan Bahasa Inggris Kan
Bu?”

Bu Fany : “Tapi kalau mau mewawancarai boleh. tapi mungkin pengalaman saya dulu
wktu mengajarkan b.inggris, bukan sekarang.”

Saya : “Baik Ibu tidak apa-apa. Saya akan mulai sesi wawancara nya. Kendala apa saja
yang ibu hadapi saat mengajarkan Bahasa Inggris kepada anak-anak?”

Ibu Fany :” Kendala yang pertama itu biasanya anak-anak kesulitan membaca kata-kata
ataupun kalimat dalam Bahasa Inggris. Karena kan Bahasa Inggris itu cara penulisan
dengan cara membacanya itu berbeda, kemudian anak-anak juga tidak mudah untuk
mengingat kosa kata dalam Bahasa inggris, karena di kehidupan sehari-hari mereka
terbiasa menggunakan bahasa ibu, yaitu Bahasa Sunda. Jadi Untuk Bahasa Inggris sendiri
menjadi hal yang baru untuk mereka. Terlebih kalau dirumahnya orang tua anak tersebut
tidak mengajarkan Bahasa Inggris kepada anaknya, sehingga mereka tidak memiliki basic.
Sehingga akan sangat sulit mengajarkan Bahasa Inggris.”

Saya : “Apa ada kendala lain Ibu yang menyangkut Writing, listening, speaking dan
reading? “

Bu Fany : “Untuk Writing biasanya anak- anak suka ada salah menulis huruf. Contohnya
dalam menulis Apple. Seharusnya kan A-p-p-l-e, sedangkan mereka menuliskan nya

2
sebagai A-p-l-e. Apalagi biasanya pada kelas tinggi mereka kan sudah mulai menuliskan
kalimat dalam bentuk present tense, past tense dll, biasanya mereka kesulitan menuliskan
kalimat dalam aturan tersebut. Kalau untuk Speaking anak- anak juga sering keliru dalam
pengucapan kosa katanya. Untuk reading pun sama, anak-anak sering kesulitan dalam
membacanya kata dan kalimatnya. Apalagi untuk listening, mereka kesulitan
mencernanya karena dirasa asing ditelinga mereka.”

Saya : “Dan bagaimana cara Ibu tersendiri dalam mengatasi kendala- kendala
tersebut?”

Bu Fany : “Nah, biasanya kan anak anak merasa kesulitan atau dalam pelajaran bahasa
inggris sehingga mereka menjadi tidak tertarik untuk belajar bahasa inggris. untuk
mengatasi kendala tersebut, biasanya saya menggunakan media yang menarik untuk
mengajarkan kepada anak. Contohnya, untuk basic mengajarkan kosakata biasanya
dengan benda nyata atau misalnya menggunakan media gambar atau bahkan juga
menggunakan power point atau mengambil video dari youtube untuk memperkenalkan
atau untuk mengajarkan bahasa inggris pada anak, sehingga ketika anak menjadi tertarik
untuk mengikuti pelajaran bahasa inggris yang tadinya merasa kesulitan pun akan terbiasa.
jadi mereka lebih semangat untuk mengikuti pelajaran bahasa inggris walaupun dirasa
awalnya pelajaran bahasa inggris itu sulit bagi mereka.”

Saya : “Baik, Terima kasih banyak Bu, Sudah menjawab semua pertanyaannya dan
meluangkan waktunya. Cara ibu mengatasinya sangat bagus dan bisa saya jadikan contoh
untuk kedepannya. Terima kasih sekali lagi Ibu.”

Bu Fany : “Sama-sama. Maaf apabila jawabannya kurang memuaskan.”

3
Plus: Lampiran foto bukti wawancara

4
5

Anda mungkin juga menyukai