Anda di halaman 1dari 1

POJOK LITERASI

TEMA : MENINGKATKAN MINAT BACA MELALUI LITERASI

Sabtu, 27 Februari 2021, Himpunan Mahasiswa jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia telah
mengadakan kegiatan Diskusi Pojok Literasi yang bertemakan Meningkatkan Minat Baca
Melalui Literasi yang bertempat di Perpustakan kampus 4 Bone bolango. Kegiatan ini
berlangsung pada pukul 16:00 sampai dengan selesai.
Kegiatan ini kami lakukan Meningkatkan minat baca di kalangan masyarakat dirasa penting
karena minat baca masyarakat Indonesia tergolong rendah. Padahal dengan membaca
banyak sekali pengetahuan dan wawasan yang bisa diperoleh. Ada sejumlah penyebab
minat baca rendah dikalangan pelajar, mahasiswa dan kaum milenial.

Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja yang digagas oleh bidang dua dan bidang
tiga, yaitu Bidang Penalaran dan Keilmuan dan Bidang Minat dan Bakat.

Kegiatan diskusi ini berjalan dengan lancar karena melalui pemateri yang sangat luar biasa
dan sangat berkompeten dalam dunia literasi yaitu Reza Dwi Julianto Mohama yang
merupakan ketua umum UKM Literasi UNG 2021. Kegiatan ini juga dilaksanakan dengan
tetap mematuhi protokol kesehatan.

Kegiatan ini disiarkan secara langsung melalui akun facebook HMJ BASTRASIA.

Anda mungkin juga menyukai