Anda di halaman 1dari 2

SOAL KUIS PERPAJAKAN III

DOSEN : GUNARDI, S.E., M.M

TEORI :

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Pajak Pertambahan Nilai (PPN), dasar Hukum
Undang-undangnya, serta apa perbedaannya PPN yang dipungut oleh Direktorat Jendral
Pajak dan PPN yang dipungut oleh Pemerintah Daerah,sertakan contohnya !!!
2. Apa yang dimaksud dengan Pengusaha Kena Pajak (PKP) dan apa perbedaannya dengan
NPWP !!!
3. Apa yang dimaksud dengan BKP,JKP dan berikan contoh-contohnya !!!
4. Apa yang dimaksud dengan Objek pajak,Subjek pajak , DPP PPN !!!
5. Jelaskan tentang Pajak Masukan dan Pajak keluaran !!!

KASUS :

Perusahaan PT.Aman Sejahtera bergerak dibidang jasa dan perdagangan umum sudah berdiri
sejak tahun 2011 dan sudah mempunyai NPWP dan Pengukuhan PTKP dengan no
21.073.044.6.423.000 beralamat di jl.kian santang bandung 40123 tlp 022-70156789

Pada bulan Desember tahun 2015 melakukan kegiatan transaksi sebagai berikut :

1. PT.AS mendapatkan PO (Purchase Order) dari PT.Kahatex no. 123/KHT/2015 untuk


memperbaiki mesin pemanas untuk textile sebesar Rp 43.500.000 sudah termasuk PPN, dengan
rincian Rp 15.500.000 berupa penjualan jasa perbaikkannya.

2. PT.AS membeli peralatan untuk PO 123/KHT/2015 berupa baud dan mesin TTT seharga Rp
8.230.000 kepada PT.Indo Mesin dengan alamat jl.Soekarno Hatta no.89 bandung no npwp
66.789.042.6.421.000.

3. PT.AS menjual mesin bubut jenis ATS No.Gsk.Ha123 buatan jerman kepada PT. Daya Motor
23.978.045.7.869.000 yang ada di daerah Kawasan berikat karawang seharga Rp 723.000.000
sudah termasuk PPN

4. PT.AS mendapatkan menang tender dari Pemerintah Kotamadya Bandung NPWP


23.678.111.421.000 senilai Rp 2.569.000.000 dengan rincian peralatan kantor 2.111.000.000
dan sisanya berupa jasa service perbaikan mesin photo copy 2 unit.

5. PT. AS mengimpor barang untuk dijual lagi berupa mobil jaguar dari usa dengan harga mobil
tersebut $ 830.000 dengan mengasuransikan mobil tersebut 2,5% dari nilai mobil tersebut dan
ongkos transportasi 1,8% dari nilai mobil tersebut, bea masuk 20% dari nilai impor dan biaya
tambahan 5% dari nilai impor, nilai kurs 1$ Rp 14.800

6. PT.AS menjual ducting kepada PT.Kahatex sebesar Rp 56.000.000

7. PT.AS menjual mesin pemanas textile ke PT. Baru Textile NPWP 03.333.111.6.888.000 jalan
malang raya kota malang jatim no tlp 08567890009. PT.AS memperbaiki mesin rajut di PT.Baru
Textile sebesar Rp 18.999.000 sudah termasuk PPN

8. PT. AS menjual mesin ducting kepada PT.Kahatex Rp 145.000.000 dengan diskon 5%


9. PT.AS membeli bahan untuk pembuatan ducting pabrik kepada PT.Ducting Int NPWP
01.888.777.9.421.000 jl raya kemang jkt 021 75689000 seharga Rp 23.000.000

10. PT. AS membeli baud ducting untuk stock kepada PT. Ducting Int seharga Rp 8.900.000
sudah termasuk PPN

11. PT. AS mendapat PO dari PT.Yogya Dept NPWP 23.444.888.7.421.000 jl soekarno hatta no
236 bandung 022 75689000 sebesar Rp 89.000.000 untuk memperbaiki mesin pendingin daging
termasuk jasa dan spartpartnya,jasa 20% dan 80% harga spartpartnya.

12. PT.AS menang tender pekerjaan pembangunan halte busway SPBG Ancol dari KSO JUP PGN
NPWP 02.899.666.7.888.000 jl menteng raya jkt pusat 11123 021 24667890 sebesar Rp
5.560.000.000 sudah termasuk PPN dan ini sudah termasuk jasa 20%.

13. PT. AS membeli bahan bahan bangunan untuk pekerjaan KSO tersebut kepada PT.
Bangunan Gemilang NPWP 67.123.444.8.999.000 jl ancol raya jkt 021 5678900 sebesar Rp
1.500.000.000

Hitung pajak masukan dan keluaran serta hitung PPh 23 dan berapa PT.AS harus bayar
pajaknya.

Anda mungkin juga menyukai