Anda di halaman 1dari 2

Nama : Indyra Miranty

NIM : 857430909
Kelas : A
Pokjar: Cicalengka

TT 1 PERSFEKTIF GLOBAL

1. Jelaskan tujuan diberikannya Persfektif Global bagi para guru!


2. Dalam mengelola sumber daya alam lingkungan bagi kesejahteraan umat manusia,
IPTEK bermata dua. Cobalah jelaskan dengan contoh-contoh kebenaran pernyataan tadi!
3. Bagaimana pendapat anda tentang perkembangan wabah covid-19 dikaitkan dengan
konsep Globalisasi dan cara menyikapinya?
4. Saling ketergantungan antar negara dan antar bangsa dalam berbagai aspek kehidupan,
berkat keberhasilan perkembangan komunikasi antar manusia, atas dasar tersebut cobalah
anda kemukakan contoh-contoh tersebut!
5. Di era globalisasi sangat mengkin kebudayaan-kebudayaan asing masuk ke Indonesia hal
ini akan menyebabkan terjadi persilangan kebudayaan. Coba uraikan bagaimana
sebaiknya sikap kita terhadap persilangan kebudayaan akibat derasnya arus globalisasi.

JAWABAN

1. Memberikan bekal kepada Guru untuk dapat memberikan pengetahuan dan meningkatkan
kesadaran kepada peserta didik, bahwa dunia yang luas ini perlu dipahami dan dipelihara.
Serta memungkinkan Guru dan peserta didik agar dapat memahami diri serta
hubungannya dengan masyarakat dunia.
Mengingat bahwa negara ini sudah memasuki era globalisasi dan keterbukaan, tanpa
memahami dunia ini, mungkin akan tersesat oleh arus globalisasi.
2. IPTEK disatu pihak mendatangkan rahmat (positif) sedangkan pihak lain menghasilkan
laknat (negatif).
Contohnya seperti kemajuan IPTEK dibidang industri telah berdampak positif dalam
meningkatkan produksi barang-barang kebutuhan dan memperluas lapangan kerja.
Namun disisi lain IPTEK berdampak negatif, seperti pencemaran udara, tanah, air,
kebisingan, pemanasan global di atmosfer, dan lain-lain.
3. Dengan kemajuan IPTEK disegala bidang covid-19 yang berawal dari Negara China
sekarang sudah sampai di Negara Indonesia sehingga menjadi masalah global. Semakin
hari semakin bertambah jumlah warga masyarakat yang dinyatakan positif covid-19.
Harus ada kesadaran dalam diri masyarakat untuk berfikir global dan bertindak lokal,
karena ini bukan hanya menyangkut dirinya sendiri melainkan terhadap orang lain
sehubungan dengan covid-19 yang menularkan. Cara mengatasinya ikuti dan patuhilah
aturan yang dikeluarkan oleh pemerintah dan petugas kesehatan.
4. Contohnya negara-negara maju yang dikategorikan sebagai negara industri, bahan mentah
atau bahan dasar yang diprosesnya tidak selalu tersedia di dalam negerinya sendiri. Oleh
karena itu, meraka memerlukan bantuan negara lain termasuk negara terbelakang dan
sedang berkembang. Seperti contoh lain negara maju juga membutuhkan pasar untuk
melempar barang hasil produksi.
5. Dalam kemajuan IPTEK di era globalisasi menjadikan negara semakin Terbuka atau
Transparan dimana salah satunya memungkinkan budaya asing masuk ke Indonesia, sikap
kita sebagai warga negara harus selektif dan memfilter terhadap arus globalisasi ini
jangan sampaikan menghancurkan apa yang sudah baik dan ada pada kita serta
menunjukkan bahwa keterbukaan salah satu faktor untuk berkembang.

Anda mungkin juga menyukai