Anda di halaman 1dari 5

Nama : Katharina Kinbenu

NIM : 1906080061
Judul Percobaan : Pengkabelan Dan Pengalamatan Protokol Internet
Dasar Teori :
Kabel adalah media transmisi yang berguna dalam penyaluran data dalam proses pembuatan
jaringan. Pengkabelan atau wiring adalah proses penyusunan jaringan dengan menggunakan
kabel sebagai penyalur data. Kabel jaringan secara fungsi hanya untuk koneksi jaringan saja,
tidak bisa untuk kegunaan lainnya seperti contoh aliran listrik. Kabel jaringan bisa digunakan
untuk menghubungkan antar komputer atau lebih dengan berbagai topologi jaringan yang
digunakan. Media kabel yang digunakan dalam jaringan komputer bermacam-macam :
1. Kabel Coaxial
Kabel coaxial merupakan kabel yang hanya tersusun
atas inti tembaga pada intinya, dan tertutup secara
menyeluruh oleh bahan plastik insulator. Kabel coaxial
dibedakan menjadi dua yaitu :
a. Thinnet ( 10Base2)
b. Thicknet ( 10Base5)

2. Kabel TP ( Twisted Pair )

Kabel TP merupakan suatu kabel yang berintikan tembaga


berukuran kecil.

3. Kabel Fiber Optik


Kabel fiber Optik menggunakan jenis kabel terbuat dari kaca atau
plastic yang sangat kecil berukuran 120 mikrometer sehingga
dalam mentransmisikan data bisa lebih cepat dibandingkan kabel
jenis lain.

Dalam pembahasan berikut, kita akan membahas mengenai kabel twisted. Kabel twisted pair
berisikan 8 buah kabel kecil dengan warna yang berbeda antara satu dengan yang lainnya.
Perbedaan warna pada kabel bertujuan untuk mempermudah dalam memasukannya pada
konektor RJ-45. Kabel twisted pair terbagi atas 3 jenis, diantaranya :
a. Kabel UTP ( Unshilded Twisted Pair )
Fungsi dari kabel ini yaitu digunakan sebagai kabel jaringan LAN
pada sistem jaringan komputer. Untuk bisa digunakan sebagai bagian
dari perangkat keras jaringan komputer, kabel UTP ini harus
disambungkan dengan konektor 8P8C yang biasa disebut istilah RJ-45. Kabel UTP
memiliki impendansi kira-kira 100 Ohm dan tersedia dalam beberapa kategori yang
ditentukan dari kemampuan transmisi data yang dimilikinya seperti tertulis dalam tabel
berikut :
Kategori Kegunaan
Category 1 (Cat1) Kualitas suara analog
Transmisi suara digital hingga 4 megabit
Category 2 (Cat2)
per detik
Transmisi data digital hingga 16 megabit
Category 3 (Cat3)
per detik
Transmisi data digital hingga 20 megabit
Category 4 (Cat4)
per detik
Transmisi data digital hingga 100 megabit
Category 5 (Cat5)
per detik
Transmisi data digital hingga 1000 megabit
Enhanced Category 5 (Cat5e)
per detik
Category 6 (Cat6) Mendukung transmisi di frekuensi 250MHz
Category 7 (Cat7) Mendukung transmisi di frekuensi 600MHz
Di antara semua kabel di atas, kabel Enhanced Category 5 (Cat5e) dan Category 5 (Cat5)
merupakan kabel UTP yang paling populer yang banyak digunakan dalam jaringan berbasis
teknologi Ethernet

b. Kabel STP ( Shilded Twisted Pair )


Bagian dalam kabel STP terdapat 4 pasang atau lebih kawat
tembaga, yang dibagi menjadi beberapa pasang (pair), lalu dipilin
menjadi satu, dan dibagian luarnya lagi terdapat banyak lapisan
pelindung diantaranya berupa alumunium foil Shielding, Braided

Shielding, Insulator, dan Cable Jacket. Dan masing-masing pelindung memiliki fungsinya
masing-masing.

c. Kabel FTP (Foiled Twisted Pair)


Jenis kabel ini juga terdiri dari 4 pasang (pair) kabel tembaga, yang
mana tiap pair-nya dipilin (twisted) saling berlilitan sehingga
membentuk sebuah pola berbentuk spiral, dan kabel ini memiliki
sebuah tambahan aluminium foil yang dipasang tepat di bawah karet.

Pada kabel twisted pair kategori 5 atau 6 yang terdiri atas 8 kawat tunggal dengan susunan
warna sebagai berikut:
Ada 2 pembagian urutan kabel berdasarkan Fungsinya :
1. Kabel Straight
Kabel dengan kombinasi ini digunakan untuk koneksi antar perangkat yang berbeda jenis,
seperti antara komputer ke switch, komputer ke hub/bridge, router ke switch, router ke
bridge dsb. Berikut susunan warna kabel straight :

2. Kabel Cross
Kabel dengan kombinasi ini adalah diperuntukkan untuk koneksi peer to peer antara
perangkat yang sejenis. Contohnya dari komputer ke komputer, dari komputer ke router,
dari switch ke switch dsb. Berikut susunan warna kabel cross :

Berikut adalah skema warna untuk standar T568A dan T568B


Tugas Praktikum :
1. Jelaskan, bolehkah menggunakan kombinasi warna selain standar T568A atau T568B?
Jawaban :
Ya, boleh. Asal pemasangan kabel dengan RJ-45 nya benar. Namun, para ahli
menentukan standar agar menghindari interferensi crosstalk.

2. Jelaskan bagaimana agar switch dengan switch dapat dihubungkan dengan menggunakan
kabel Straight‐through?
Jawaban :
Pada umumnya menghubungkan 2 switch menggunakan kabel CrossOver, namun
apabila dihubungkan dengan kabel Straight-trough maka salah satu Switch harus
menggunakan port uplink dan yang satunya menggunakan port biasa.

3. Jelaskan apakah alamat private itu dan apakah alamat tersebut disediakan oleh Internet
Service Provider?
Jawaban :
IP Private adalah IP address dalam jaringan intranet (jaringan pribadi), yang hanya
bisa diakses dari jaringan lokal saja dan tidak bisa diakses melalui jaringan internet
secara langsung tanpa bantuan router yang mempunyai fitur NAT. IP Private tidak
disediakan oleh service provider.

Metodologi Percobaan :
A. Alat dan Bahan
1. Kabel UTP (sesuaikan dengan jarak jaringan yang akan dibuat)
2. Tang Crimping
3. Konektor RJ-45 secukupnya
4. Lan Tester

B. Langkah Kerja
1. Kupas pelindung luar kabel dengan gunting atau pisau pemotong kabel yang
disediakan di tang crimping.
2. Urutkan warna sesuai jenis kabel dan luruskan kabel, lalu samakan panjangnya
dengan memotong ujung kabel.
3. Tancapkan kabel ke konektor RJ-45 dengan posisi bagian konektor yang terdapat
tembaga berada di atas. Urutan kabel dimulai dari kiri ke kanan. Tancapkan hingga
semua ujung kabel pas hingga ke ujung konektor.
4. Pastikan pas, lalu masukkan konektor yang telah ditancapi kabel ke tang crimping.
Tekan tang hingga berbunyi "klik".
5. Setelah itu bisa tes dengan LAN tester. Bila kabel straight maka nomor yang muncul
pada kedua sisi lampu indikator akan menyala berurutan dan pada nomor yang sama.
Bila kabel cross maka no yang berpasangan adalah 1&3, 2&6, 3&1 dan 6&2.
Hasil Percobaan :
https://youtu.be/8CXMvxyYJfI (Link Youtube Percobaan)

Analisa :
Dari hasil percobaan, susunan kabel LAN yang dibuat telah berhasil. Hal ini dapat terlihat
pada saat pengecekan pada LAN tester, dimana lampu dari angka 1-8 menyala.

Anda mungkin juga menyukai